Anda di halaman 1dari 15

Hukum Tata Negara

Kelas C
Tim Pengajar
Departemen Hukum Tata Negara
Fakultas Hukum UGM
2022
Materi Perkuliahan
1. Pengantar HTN (8) Sistem dan Kelembagaan
2. Sumber Hukum dan Sumber Parlemen
HTN (9) Kekuasaan Eksekutif
3. Sejarah Konstitusi- (10) Pengelolaan Keuangan
Ketatanegaraan Indonesia
Negara
4. Klasifiaksi dan Muatan
Konstitusi (11)Kekuasaan Kehakiman
5. Sistem, Bentuk dan Ciri Negara (12)Lembaga Negara
Independen
6. Hubungan Antara Negara dan
Warga Negara
7. Kelembagaan Negara
Pengantar Hukum Tata Negara
Tim Pengajar
Departemen Hukum Tata Negara
Fakultas Hukum UGM
2022
ISTILAH
▪Bahasa Belanda:
“Staatsrecht” = Hukum Negara
“Staatsrecht in ruimere zin” (arti luas) = HN
“Staatsrecht in engere zin” (arti sempit) = HTN
▪Bahasa Inggris:
“Constitutional Law” = HTN, “State Law” = HN
▪Bahasa Perancis:
“Droit Constitutionnel” = HTN, “Droit Administrative” = HAN
▪Bahasa Jerman:
“Verfassungrecht” = HTN, “Verwaltungsrecht” = HAN
Pengertian Negara
1. Ditinjau dari segi Alat Perlengkapan Negara.
NEGARA : suatu organisasi tata kerja dari berbagai APN.
APN → Pembagian Kerja → Tujuan Negara.
Pembagian Kerja: horizontal (macam pekerjaan) dan vertikal (tingkatan).
1. Ditinjau dari segi Tujuan.
NEGARA : alat untuk mencapai tujuan negara.
Tujuan Negara RI → alinea ke-4 Pembukaan UUD 1945.
1. Ditinjau dari segi Kekuasaan.
NEGARA : suatu organisasi kekuasaan.
APN → Kekuasaan → Tujuan Negara.
Kekuasaan : alat untuk mencapai “tata tertib” dalam rangka mewujudkan tujuan
negara.
DEFINISI HUKUM TATA NEGARA

▪Belum ada rumusan yang seragam (sama) tentang


Hukum Tata Negara;
▪Terdapat perbedaan pendapat di antara para ahli
hukum tata negara disebabkan latar belakang sistem
hukum yang dianut negara ybs;
▪Bahkan dalam perkembangannya di negara yang
menganut sistem hukum yang sama, terdapat
perbedaan. Misal Inggris dan Amerika Serikat.
Definisi HTN berbasis kekuasaan
▪Wade & Phillips:
HTN adalah aturan-aturan yang mengatur struktur dan organ-organ
pokok negara serta mengatur hubungan di antara organ-organ negara
dan menentukan fungsi-fungsi pokok organ-organ tersebut.
(Constitutional law is ….. the rule which regulates the structure of the
principal organs of government and their relationship to each other,
and determines their principal functions).

▪A.V. Dicey:
HTN adalah semua aturan yang secara langsung atau tak langsung
mempengaruhi pembagian dan penyelenggaraan kekuasaan tertinggi
dalam suatu negara.
(…..all rules which directly or indirectly affect the distribution or
exercise of the sovereign power in the state).
Lanjutan...

▪G.W. Paton:
Masalah pembagian kekuasaan yang sah dan fungsi organ-organ
negara. HTN dalam cakupan yang luas meliputi hukum administrasi.
Namun biasanya HTN mengatur organisasi, kekuasaan, dan kewajiban
para pemegang kewenangan administrasi negara.
(Constitutional law deals with the ultimate questions of distribution of
legal power and the functions of the organs of the state. In a wide
sense, it includes administrative law. But it is convenient to consider it
as a unit for many purpose the rules which determine the
organization, power, and duties of administrative authorities).
Lanjutan...
▪Christian van Vollenhoven:
HTN mengatur semua masyarakat hukum atasan dan
masyarakat hukum bawahan menurut tingkatan-
tingkatannya, yang masing-masing menentukan wilayah
atau lingkungan rakyatnya sendiri-sendiri, dan
menentukan badan-badan dalam lingkungan masyarakat
hukum yang bersangkutan beserta fungsinya
masing-masing, serta menentukan pula susunan dan
kewenangan badan-badan yang dimaksud.
Definisi HTN berbasis negara

▪Paul Scholten:
HTN adalah het recht dat regelt de staatsorganisatie
atau hukum yang mengatur mengenai tata organisasi
negara.
▪J.H.A. Logemann:
HTN adalah hukum yang mengatur organisasi negara.
Negara adalah organisasi jabatan-jabatan.
Lanjutan...
▪Maurice Duverger:
HTN adalah salah satu cabang hukum publik yang mengatur organisasi
dan fungsi-fungsi politik suatu lembaga negara.
▪Kusumadi Pudjosewojo:
HTN adalah hukum yang mengatur bentuk negara dan bentuk
pemerintahan,yang menunjukkan masyarakat hukum yang atasan
maupun yang bawahan, beserta tingkatan-tingkatannya yang
selanjutnya menegaskan wilayah dan lingkungan rakyat dari
masyarakat-masyarakat hukum itu dan akhirnya menunjukkan alat-alat
perlengkapan yang memegang kekuasaan penguasa dari masyarakat itu,
beserta susunan, wewenang, tingkatan imbangan dari dan antara alat
perlengkapan itu.
Definisi HTN berbasis relasi negara dan warga negara

▪Van der Pot:


HTN adalah peraturan-peraturan yang menentukan badan-badan
yang diperlukan serta wewenangnya masing-masing, hubungan satu
dengan lainnya dan hubungannya dengan individu-individu dalam
dalam kegiatannya.
▪Moh. Kusnardi dan Harmaily Ibrahim:
HTN adalah sekumpulan peraturan hukum yang mengatur organisasi
dari negara, hubungan antar alat perlengkapan negara dalam garis
vertikal dan horizontal, serta kedudukan warga negara dan hak
azasinya.
Jimly Asshiddiqie
HTN adalah cabang ilmu hukum yang mempelajari
prinsip-prinsip dan norma-norma hukum yang
tertuang secara tertulis ataupun yang hidup dalam
kenyataan praktik kenegaraan berkenaan dengan (i)
konstitusi yang berisi kesepakatan kolektif suatu
komunitas rakyat mengenai cita-cita untuk hidup
bersama dalam suatu negara, (ii) institusi-institusi
kekuasaan negara beserta fungsi-fungsinya, (iii)
mekanisme hubungan antar institusi itu, serta (iv)
prinsip-prinsip hubungan antara institusi kekuasaan
negara dengan warga negara.
HUBUNGAN Ilmu Negara, HTN, dan HAN

▪ Ilmu Negara: mempelajari negara dalam pengertian umum, abstract,


dan universal.
▪ Hukum Tata Negara (Constitutional Law, Staatsrecht,
Verfassungsrecht, atau Droit Constitutionnel): mempelajari negara
dalam pengertian konkrit dan pasif (struktur, pembagian kewenangan,
dan interaksi (checks and balances)).
▪ Hukum Administrasi Negara (Administrative Law, Administratief
recht, Verwaltungsrecht, atau Droit Administrative): mempelajari
negara dalam pengertian negara konkrit dan bergerak (struktur,
pembagian kewenangan, dan interaksi in concreto).
Referensi Utama

Anda mungkin juga menyukai