Anda di halaman 1dari 5

KARYA INOVASI AKSI

ANGKATAN FMIPA 2023

Kontribusi Penggunaan Ecoenzim sebagai


Upaya untuk Mengatasi Masalah Pencemaran Air

Disusun oleh:
Kelompok 19 – Faraday

Kevin Lucius Hosea (16023004) Rafika Dwi Ariyanti (16023220)


Derry Brilliant Chow (16023021) Adrian Pandjie Ramdhani (16023258)
Felicia Liora Kusnadi (16023068) Nasywa Zahara Adhadi (16023274)
Altruir Dhanesh Ravindra (16023073) Lusiani Zahra Putri (16023301)
Gabriel Evan (16023086) Marsha Dwiva (16023369)
Edward Jonathan Dohong (16023131) Khansa Muthia Abrar (16023361)
Fadhil Aulia Rachman (16023175) Hikmah Nurjanah (16023434)

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM


INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
2023
DAFTAR ISI

Lembar Judul ...................................................................................................................... 1

Daftar Isi ................................................................................................................................ 2

1. Pendahuluan .................................................................................................................... 3

1.1. Latar Belakang ........................................................................................................ 3

1.2. Rumusan Masalah .................................................................................................. 3

1.3. Tujuan dan Manfaat ............................................................................................... 3

2. Pembahasan ..................................................................................................................... 3

2.1. Mengenal Ekoenzim ............................................................................................... 3

2.2. Membuat Ekoenzim Sederhana ........................................................................... 4

3. Penutup ............................................................................................................................. 4

3.1. Kesimpulan .............................................................................................................. 4

3.2. Saran dan Rekomendasi ........................................................................................ 4

Daftar Pustaka ..................................................................................................................... 5

2
1. Pendahuluan
1.1. Latar Belakang
Maraknya pencemaran lingkungan yang terjadi di masa kini menjadi suatu
kekhawatiran baru bagi kita sebagai masyarakat yang hidup di dalamnya. Kian hari,
pencemaran dan pembuangan sampah sembarangan kian meningkat dan berhasil
menciptakan lingkungan kotor yang tidak sehat. Permasalahan ini memunculkan suatu isu
baru yang krusial, dimana kita tidak bisa hidup tanpanya, yaitu air. Pencemaran terhadap
air semakin marak, pembuangan sampah, limbah pabrik, limbah deterjen, bahkan hingga
limbah radioaktif, serta berbagai bentuk pencemaran lainnya membuat isu pencemaran air
semakin layak untuk kita tanggapi dan meresponnya dengan respon positif. Mengenai hal
itu, salah satu langkah yang tepat untuk menanggulangi pencemaran air ialah dengan
pemanfaatan ecoenzim sebagai salah satu media kita dalam berupaya untuk mengurangi
pencemaran terhadap air.

1.2. Rumusan Masalah


Mencari tahu bagaimana peran daripada ekoenzim dapat digunakan dalam mengatasi
masalah pencemaran air seperti limbah organik, deterjen, atau polutan lainnya, utamanya
dalam air rumah tangga.

1.3. Tujuan dan Manfaat


• Mengetahui bagaimana ekoenzim berfungsi sebagai solusi dari pencemaran air.
• Mengetahui bagaimana cara kerja ekoenzim, manfaat, serta pembuatan sederhananya
agar dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
• Mengetahui pentingnya menjaga kelestarian lingkungan, utamanya air.

2. Pembahasan
2.1. Mengenal Ekoenzim
Ekoenzim adalah enzim yang dihasilkan dari proses fermentasi sampah organik,
contohnya kulit buah, sayuran, sisa makanan, dan lainnya yang sudah berlangsung selama
kurang lebih tiga bulan. Enzim yang dihasilkan ini akan berperan sebagai katalisator yang
mempercepat reaksi biokimia untuk menguraikan polutan atau bakteri dalam ekosistem
perairan, terutama di daerah yang sudah tercemar. Selain itu, ekoenzim juga menjadi salah
satu faktor yang dapat meningkatkan kualitas air karena kemampuannya yang bisa
membantu mikroba air dalam melakukan proses degradasi serta meminimalisir bau tidak
sedap yang timbul dari air. Selain untuk penanggulangan pencemaran air, ekoenzim juga

3
bermanfaat dalam bidang lainnya, seperti pertanian. Ekoenzim seringkali dimanfaatkan
sebagai herbisida dan pestisida alami ataupun dijadikan pupuk alami untuk tanaman.

2.2. Membuat Ekoenzim Sederhana


Ekoenzim dapat dibuat secara sederhana untuk ruang lingkup rumah tangga karena
bahan dan alatnya yang mudah diperoleh. Adapun langkah pembuatannya sebagai berikut:
a) Menyiapkan air, sampah dapur organik (kulit buah, sayuran, sisa makanan, dan
lainnya), gula molase atau gula jawa.
b) Campurkan seluruh bahan dekan perbandingan komposisi gula, sampah dapur, dan air
sebanyak 1:3:10.
c) Setelah tercampur rata, simpan larutan dalam wadah yang tertutup rapat untuk
melanjutkan proses fermentasi (penyimpanan secara anaerob) dan letakkan di tempat
yang kering dan sejuk.
d) Selama penyimpanan, buka tutup wadah setiap hari pada minggu pertama untuk
menghilangkan gas yang tercipta karena proses fermentasi.
e) Di minggu kedua, buka tutup wadah setiap dua hari sekali.
f) Untuk minggu-minggu selanjutnya, tutup terus wadah secara rapat sampai tiga bulan
penyimpanan.
g) Saat sudah siap panen, larutan disaring dan disimpan dalam wadah bersih. Ampas dapat
dimanfaatkan sebagai pupuk organik atau didehidrasi menjadi pengharum ruangan.

3. Penutup
3.1. Kesimpulan
Upaya menjaga dan melestarikan lingkungan hidup agar tidak tercemar adalah
kewajiban seluruh masyarakat. Langkah dasar yang bisa dilakukan adalah memulai dengan
hal-hal sederhana serta mau menerima wawasan baru yang bisa memotivasi masing-
masing pribadi untuk ikut terlibat aktif, contohnya dengan mulai menerapkan ekoenzim
yang proses pembuatannya sangat mudah.

3.2. Saran dan Rekomendasi


Melalui ini, diharapkan masyarakat akan lebih mengetahui tentang keberadaan
ekoenzim dan pemanfaatannya mulai digalakkan sebagai upaya pelestarian lingkungan,
dalam hal ini terutamanya air. Masyarakat dihimbau untuk semakin sadar dan peka denga
napa yang terjadi dengan lingkungan sekitarnya, serta mau mengambil peran aktif untuk
memulai langkah kecil yang akan berarti dan berdampak besar.

4
DAFTAR PUSTAKA

Cara Membuat Eco-Enzyme yang Ramah Lingkungan. 2021.


(https://news.maranatha.edu/featured/cara-membuat-eco-enzyme-yang-ramah-
lingkungan/, diakses pada 25 September 2023 pukul 23:24)
Itsbil. 2023. Kenali Ekoenzim, Sobat Lingkungan yang Bermanfaat bagi Air.
(https://www.its.ac.id/news/2023/07/05/kenali-ekoenzim-sobat-lingkungan-yang-
bermanfaat-bagi-air/, diakses pada 25 September 2023 pukul 22:59)
Mengenal Ekoenzim dan Manfaatnya. 2022. (https://distanpangan.baliprov.go.id/mengenal-
ekoenzim-dan-manfaatnya/#:~:text=Ekoenzim%20adalah%20hasil%20fermentasi%2
0limbah,dapat%20menurunkan%20efek%20rumah%20kaca, diakses pada 25
September 2023 pukul 23:04)

Anda mungkin juga menyukai