Anda di halaman 1dari 7

SKENARIO

PERADILAN SEMU TATA USAHA NEGARA

Disusun Oleh :
KELOMPOK 1 HK20B

1. Hakim Ketua : Muhammad Shidqi Mubarok


2. Hakim anggota1 : Sultan Syarief
3. Hakim anggota2 : Oktaviany tiara Florenza H
4. Panitera : Rafli Akmal Fauzan
5. PHP : Maya Setiawathi
6. PHT : Putri Rana Dewi siauta
7. Penggugat : Violita Nurbaliza
8. Tergugat : Muhammad Ryo Agustian
9. Saksi : Dimas imam Prastio
10. Saksi : Harariawan priyatna
11. …… : Nur Azmi Ahta Regita
12. …… : Salvia Nur Aulia
13. …… : Lili Sibri

FAKULTAS HUKUM
TAHUN 2023
SIDANG 1
( PEMBACAAN GUGATAN )
Panitera : majelis hakim memasuki ruang sidang , hadirin dimohon untuk berdiri.

( hadirin dipersilahkan duduk Kembali )

Hakim ketua : sebelum persidangan dimulai, diingatkan kepada semua yang hadir di dalam
ruang sidang ini untuk menjaga ketertiban dan ketenangan sidang serta menonaktifkan segala
bentuk alat komunikasi.

Hakim ketua : sidang pengadilan tata usaha negara Yogyakarta yang memeriksa dan memutus
dan menyelesaikan sengketa tata usaha negara pada tingkat pertama dengan cara pemeriksaan
biasa, dengan register perkara nomor : 21/G/2023/PTUN.YK antara penggugat Violita dan
Tergugat Ryo Agustian pada hari Kamis tanggal 6 oktober 2023. Dibuka dan dinyatan terbuka
untuk umum. ( ketuk palu 3 x) .

Hakim Ketua : baik, sebelumnya kami akan menyampaikan hasil sidang dismissal dan
pemeriksaan persiapan yang telah dilakukan sebelum agenda persidangan pertama. Pada sidang
dismissal yang dipimpin oleh ketua pengadilan tata usaha negara Yogyakarta pada hari Kamis 21
September 2023 yang menetapkan bahwa gugatan penggugat diterima dan kemudian ditunjuk
majelis hakim yang terdiri dari hakim ketua Muhammad Shidqi Mubarok, hakim anggota 1
Sultan Syarief, dan hakim anggota 2 Oktaviany Tiara Florenza Hasanudin.

Kemudian dalam pemeriksaan persiapan pada hari Rabu 27 September 2023 yang telah kami
pimpin. Itu merupakan hasil dari sidang dismissal dan pemeriksaan persiapan.

Hakim Ketua : kepada saudara kuasa hukum penggugat dan kuasa hukum tergugat dipersilahkan
untuk memasuki ruang sidang.

Hakim anggota 1 : Kepada saudara KHP dan KHT dikarenakan identitas penggugat maupun
tergugat telah diperiksa pada waktu pemeriksaan persiapan, dan sampai hari ini tidak ada
perubahan, maka agenda persidangan hari Pembacaan Surat Gugatan.

Hakim Ketua : Berdasarkan ketentuan pasal 74 ayat 1 UU Peradilan Tata Usaha Negara,
kewenangan untuk membacakan surat gugatan ada pada hakim ketua sidang.
( Membacakan surat gugatan )

Hakim Ketua : saudara kuasa hukum tergugat , apakah saudara akan mengajukan jawaban atas
surat gugatan ?

KHT : benar yang mulia , kami akan mengajukan jawaban gugatan akan tetapi kami meminta
waktu selama 1 minggu untuk mempersiapkan jawaban kami.

Hakim anggota2 : panitera , 1 minggu kedepan tanggal berapa ?

Panitera : kamis 12 oktober 2023 yang mulia

Hakim anggota2 : apakah ditanggal itu ada agenda persidangan lain panitera?

Panitera : tidak ada yang mulia.

Hakim ketua : baiklah untuk memberi kesempatan kepada kuasa hukum tergugat , untuk
Menyusun dan mempersiapkan jawaban atas surat gugatan maka persidangan hari ini ditunda
dan dilanjutkan pada hari kamis tanggal 12 oktober 2023 dengan agenda pembacaan jawaban
gugatan dari kuasa hukum tergugat. Dengan ini sidang hari ini kami tutup ( ketuk palu 3x )

Panitera : majelis hakim meninggalkan ruang sidang , hadirin diharap untuk berdiri.
SIDANG 2
( PEMBACAAN JAWABAN GUGATAN )

Panitera : majelis hakim memasuki ruang sidang , hadirin dimohon untuk berdiri.

( hadirin dipersilahkan duduk Kembali )

Hakim ketua : sebelum persidangan dimulai, diingatkan kepada semua yang hadir di dalam
ruang sidang ini untuk menjaga ketertiban dan ketenangan sidang serta menonaktifkan segala
bentuk alat komunikasi.

Hakim ketua : sidang pengadilan tata usaha negara Yogyakarta yang memeriksa dan memutus
dan menyelesaikan sengketa tata usaha negara pada tingkat pertama dengan cara pemeriksaan
biasa, dengan register perkara nomor : 21/G/2023/PTUN.YK antara penggugat Violita dan
Tergugat Ryo Agustian pada hari Kamis tanggal 12 oktober 2023. Dibuka dan dinyatakan
terbuka untuk umum. ( ketuk palu 3 x) .

Hakim Ketua : Berdasarkan Agenda persidangan minggu lalu agenda persidangan hari ini adalah
Jawaban atas gugatan oleh tergugat.

Hakim Ketua : kepada saudara kuasa hukum penggugat dan kuasa hukum tergugat dipersilahkan
untuk memasuki ruang sidang.

Hakim Anggota 1 : saudara kuasa hukum tergugat, apakah saudara sudah siap membacakan
jawaban atas surat gugatan dari penggugat?

PHT : Sudah yang mulia

Hakim A 1 : silakan saudara kuasa hukum tergugat untuk membacakan jawaban gugatan..
kepada kuasa hukum penggugat harap disimak dengan baik.

PHT : Baik yang mulia terimakasih banyak sebelum saya membacakan jawaban , izinkan saya
memberikan Salinan jawaban kepada majelis hakim. ( PHT maju ke majelis hakim dan
memberikan Salinan jawaban )

PHT : ( Membacakan surat jawaban ) , Sekian atas jawaban yang kami sampaikan terimakasih.
Hakim Anggota 1 : baik Terima Kasih kuasa hukum tergugat. Saudara kuasa hukum penggugat,
apakah ada yang ingin saudara sampaikan berkenaan dengan jawaban gugatan tersebut ?

PHP : Tidak ada yang Mulia

Hakim Ketua : Baiklah, Saudara kuasa hukum penggugat, apakah saudara akan menanggapi
surat jawaban tersebut ?

PHP : Benar yang mulia, saya akan menanggapi surat jawaban dengan replik, Untuk itu saya
mohon meminta waktu untuk menyusunnya.

Hakim Ketua : Berapa hari untuk Menyusun dan mempersiapan replik tersebut ?

PHP : saya mengajukan 1 minggu yang mulia

Hakim Ketua : panitera , 1 minggu kedepan tanggal berapa ?

Panitera : 18 Oktober 2023 yang Mulia

Hakim Ketua : panitera, Apakah ditanggal itu ada agenda persidangan ?

Panitera : Tidak ada yang mulia

Hakim ketua : baiklah untuk memberi kesempatan kepada kuasa hukum Penggugat, untuk
Menyusun dan mempersiapkan replik, maka persidangan hari ini ditunda dan dilanjutkan pada
hari kamis tanggal 18 oktober 2023 dengan agenda pembacaan replik atas jawaban gugatan dari
kuasa hukum penggugat. Dengan ini sidang hari ini kami tutup ( ketuk palu 3x )

Panitera : majelis hakim meninggalkan ruang sidang , hadirin diharap untuk berdiri.
SIDANG 3

Pembacaan Replik dan Duplik

Panitera : Majelis hakim memasuki ruang sidang , hadirin dimohon untuk berdiri.

( hadirin dipersilahkan duduk Kembali )

Hakim ketua : sebelum persidangan dimulai, diingatkan kepada semua yang hadir di dalam
ruang sidang ini untuk menjaga ketertiban dan ketenangan sidang serta menonaktifkan segala
bentuk alat komunikasi.

Hakim ketua : sidang pengadilan tata usaha negara Yogyakarta yang memeriksa dan memutus
dan menyelesaikan sengketa tata usaha negara pada tingkat pertama dengan cara pemeriksaan
biasa, dengan register perkara nomor : 21/G/2023/PTUN.YK antara penggugat Violita dan
Tergugat Ryo Agustian pada hari Kamis tanggal … Oktober 2023. Dibuka dan dinyatakan
terbuka untuk umum. ( ketuk palu 3 x) .

Hakim Ketua : Berdasarkan Agenda persidangan minggu lalu agenda persidangan hari ini adalah
pembacaan replik oleh Kuasa Hukum Penggugat.

Hakim Ketua : kepada saudara kuasa hukum penggugat dan kuasa hukum tergugat dipersilahkan
untuk memasuki ruang sidang.

Hakim A 1 : saudara kuasa hukum Penggugat, apakah saudara sudah siap membacakan replik
atas jawaban gugatan dari tergugat ?

PHP : Sudah siap yang mulia

Hakim A 1 : Kuasa Hukum Penggugat Silahkan Saudara maju untuk menyerahkan salinan Replik
Saudara kepada Majelis Hakim dan Kuasa Hukum Tergugat

PHP : Baik yang mulia (Menyerahkan Salinan Replik kpd Majelis Hakim dan Kuasa
Hukum Tergugat)

Hakim A 1 : silahkan saudara kuasa hukum penggugat dibacakan, Kepada kuasa hukum tergugat
harap disimak dengan baik
PHP : Baik yang mulia (Membacakan Replik), Sekian pembacaan replik yang kami sampaikan
yang mulia.

Hakim A 1 : Baik, Terima Kasih kuasa hukum Penggugat, Kuasa Hukum Penggugat apakah ada
yang ingin saudara jelaskan dari Replik saudara ?

PHP : Tidak ada yang mulia

Hakim A 2 : Baik, Kuasa Hukum Tergugat apakah Saudara akan mengajukan Duplik?

PHT : Benar Majelis Hakim. Kami akan menyampaikannya secara tertulis.

Hakim A 2 : Kuasa Hukum Tergugat Silahkan Saudara maju untuk menyerahkan salinan Duplik
Saudara kepada Majelis Hakim dan Kuasa Hukum Penggugat.

PHT : Baik yang mulia (Menyerahkan Salinan Duplik kpd Majelis Hakim dan Kuasa
Hukum Penggugat)

Hakim A 2 : silahkan saudara kuasa hukum tergugat dibacakan, Kepada kuasa hukum Penggugat
harap disimak dengan baik.

PHT : Baik yang mulia (Membacakan Dublik), Sekian pembacaan Duplik yang kami sampaikan
yang mulia.

Anda mungkin juga menyukai