Anda di halaman 1dari 7

JAWABAN TERLAWAN I

TERHADAP

PERKARA PERDATA No. 65/PDT BTH/2023/PN.Tjk tanggal 11 April 2023


PADA PENGADILAN NEGERI TANJUNGKARANG

ANTARA

PT. BPR DANA SELARAS SENTOSA


SEBAGAI TERLAWAN I

MELAWAN

RAHMATTULAH
SEBAGAI PELAWAN

Oleh :
TERLAWAN I

TEMMI, SH SIGID PURNOMO KENNETH WISNU S.


Jawaban Terlawan I Dan Gugatan Rekonvensi
Dalam perkara Perdata Reg.No. : 65/PDT BTH/2023/PN.Tjk Tgl. 11 April 2023
Antara
PT. BPR Dana Selaras Sentosa selaku TERLAWAN I
Lawan
Rahmatulloh selaku PELAWAN

Bandar Lampung, 28 Juli 2023


Kepada Yth,
Ketua Pengadilan Kelas I A Tanjungkarang
Jl. Wolter Monginsidi No. 226 Telukbetung
di
Bandar Lampung
Dengan hormat,
Untuk dan atas nama PT. BPR DANA SELARAS SENTOSA sebagai TERLAWAN I,
berkedudukan di Jl. P. Antasari no. 95 C-D Bandar Lampung, yang dalam hal ini di wakili
oleh Temmi, S.H., Sigid Purnomo, Kenneth Wisnu S. Sesuai dengan surat kuasa khusus
tertanggal 16 Mei 2023, mengajukan eksepsi, jawaban terhadap gugatan Reg. Nomor
65/Pdt.Bth/2023/ PN.Tjk. Tgl. 11 April 2023.
Berwenang antara lain, setelah membaca secara seksama dan teliti terhadap seluruh dalil-dalil
gugatan penggugat dalam perkara tersebut berikutnya demi hukum mengajukan eksepsi dan
jawaban baik dalam konvensi maupun rekovensi yang pada pokoknya sebagai berikut :
A. DALAM EKSEPSI
1. Bahwa benar TURUT TERLAWAN II telah memperoleh 3 (tiga) fasilitas kredit dari
TERLAWAN I, yaitu berdasarkan :
a) PK no. 43/PK-PRK/BPR-DSS/IV/17 Tanggal 20-04-2017 (Bukti T1-1), berikut
perubahan-perubahannya yang telah disepakati bersama dan sah menurut perundang-
undangan yang berlaku di NKRI, yaitu :
 Perpanjangan periode Kredit berdasarkan surat no. 041/PPK-PRK/BPR-DSS/IV/18
tanggal 20-04-2018 (bukti T1-2) ;
 Perpanjangan periode Kredit berdasarkan surat no. 175/PPK-PRK/BPR-DSS/IV/19
tanggal 18-04.2019 (bukti T1-3) ;
 Perubahan plafond kredit dari semula Rp. 450.000.000,- menjadi Rp. 430.000.000,-
berdasarkan Addendum no. 273/ADD-PRK/BPR-DSS/XI/19 tanggal 27-11-2019
(bukti T1-4) ;
 Perpanjangan periode PK no. 355/PPK-PRK/BPR-DSS/IV/20 tanggal 20-04-2020
(bukti T1-5) ;
b) PK no. 44/PK-KMS/BPR-DSS/IV/17 Tanggal 20-04-2017 (Bukti T1-6), berikut
perubahan-perubahan yang telah disepakati bersama dan sah menurut perundang-
undangan yang berlaku di NKRI yaitu :
 Perubahan plafond kredit dari Rp. 166.040.046,- menjadi Rp. 160.497.495,
berdasarkan Addendum no. 274/ADD-KMS/BPR-DSS/XI/19 tanggal 08-11-2018
(bukti T1-7) ;
c) PK no. 45/PK-KMG/BPR-DSS/V/18 Tanggal 14-05-2018 legalisir notaris (Bukti T1-
8) dengan agunan-agunan :
 1 (Satu) bidang tanah berikut bangunan diatasnya yang terletak di Sukanegara
rt/rw 005/001 Desa Sukanegara Kec. Tanjung Bintang Lampung Selatan prov.
Lampung. Berdasarkan SHM No. 1069 luas 2.354 m2 tertulis atas nama Jainudin;
 1 (Satu) bidang tanah berikut bangunan diatasnya yang terletak di Desa
Sukanegara Kec. Tanjung Bintang Lampung Selatan prov. Lampung. Berdasarkan
SHM No. 893 luas 443 m2 tertulis atas nama RAHMAT TULLAH
 1 (satu) unit Hydraulick Excavator Model 320 D, Caterpillar, tahun 2014, No.
Rangka CAT0320DJBZP04446, No. Mesin G32F0152, atas nama CV. Marco
Jaya Makmur.
sebagaimana diperkarakan dalam perkara a quo yang merupakan pembiayaan bersama
kepada TURUT TERLAWAN II oleh TERLAWAN I dan PT. BANK
PERKREDITAN RAKYAT LANGGENG LESTARI BERSAMA (TERLAWAN
II) berikut perubahan-perubahannya yang telah disepakati bersama dan sah menurut
perundang- undangan yang berlaku di NKRI yaitu:
 Perubahan plafond kredit dari semula Rp. 350.000.000,- menjadi Rp.
Rp.300.294.476,- berdasarkan Addendum no. 275/ADD-KMG/SINDI/BPR-
DSS/XI/19 tanggal 27-11-2019 (bukti T1-9) ;
 Bahwa atas fasilitas kredit tersebut diatas (PK no. 45/PK-KMG/BPR-DSS/V/18
Tanggal 14-05-2018) TURUT TERLAWAN II telah memberikan agunan yang
salah satunya adalah sebidang tanah berdasarkan bukti SHM No. 893 tertulis atas
nama RAHMATULLAH (Bukti TI-10) / PELAWAN yang merupakan anak dari
TURUT TERLAWAN II sebagaimana tertera dalam Kartu Keluarga
No.18010506055150012 ; (Bukti TI-11);
2. Bahwa tidak benar dalil PELAWAN pada poin 8 Surat gugatan no. 065/Pdt. Bth/2023/
PN. Tjk. yang menyatakan bahwa : “ Bahwa tanpa sepengetahuan PELAWAN sebagai
pemilik sah SHM No. 893 dengan luas 443 m2 yang dipinjam oleh saudara JAINUDIN
(Turut Terlawan II) untuk diagunankan sebagai jaminan.......dst” karena jelas-jelas
PELAWAN hadir sebagai penjamin bagi pelunasan fasilitas kredit no. 45/PK-
KMG/BPR-DSS/V/18 Tanggal 14-05-2018 sebagaimana dibuktikan dalam rekam foto
pada saat akad kredit dan jaminan (Bukti TI-12 ) untuk menandatangani SKMHT dan
APHT dihadapan Ersy Oktiana, S.H., Notaris dan Pejabat Pembuat Akte Tanah di
Kabupaten Lampung Selatan dan telah diterbitkan Sertifikat Hak Tanggungan
No.1557/2018 tgl. Terbit 21-06-2018 (bukti T1-13) terhadap SHM No. 893 guna
memenuhi Undang Undang nomor 4 tahun 1996 tentang Hak Tanggungan atas tanah
beserta benda-benda yang berkaitan dengan tanah (selanjutnya disebut “UUHT”);
3. Bahwa ternyata terhitung sejak bulan Juli 2017 TURUT TERLAWAN II melakukan
wanprestasi yaitu tidak melaksanakan kewajibannya secara tertib dan teratur sehingga
kolektibilitas TURUT TERLAWAN II menembus kolektibilitas 5 (lima)/macet (Bukti
T1-14);
4. Bahwa TERLAWAN I juga telah mengupayakan berbagai macam cara guna
penyelamatan kredit macet TURUT TERLAWAN II termasuk memberikan keringanan
jumalah angsuran yaitu dengan cara perubahan/pengurangan plafond kredit No. 45/PK-
KMG/BPR-DSS/V/18 Tanggal 14-05-2018 yang semula Rp. 350.000.000,- (tiga ratus
lima puluh juta rupiah) menjadi.Rp.300.294.476,- (tiga ratus juta dua ratus sembilan
puluh empat ribu empat ratus tujuh puluh enam rupiah) berdasarkan Addendum no.
275/ADD-KMG/SINDI/BPR-DSS/XI/19 tanggal 27-11-2019 (Bukti T1-15) ;
5. Bahwa ternyata upaya tersebut diatas tidak juga dapat menyelamatkan kredit a quo
sehingga menembus kolektibilitas 5 (lima)/macet (Bukti T1-16)
6. Bahwa benar TURUT TERLAWAN II telah setor sejumlah Rp.220.000.000,- (dua ratus
dua puluh juta rupiah) kepada TERGUGAT I untuk pembatalan proses lelang I (pertama)
dan pengurangan sisa kewajiban TURUT TERLAWAN II dan TERLAWAN I pada
tanggal 11-04-2022 telah mengajukan pembatalan lelang (Bukti T1-17) ;
7. Bahwa dari hasil perhitungan antara seluruh kewajiban TURUT TERLAWAN II dengan
uang setorannya yang sebesar Rp. 220.000.000,- tersebut ternyata masih belum cukup
untuk melunasi seluruh kewajiban TURUT TERLAWAN II (yaitu 3 fasilitas kredit
tersebut diatas) yang saat itu pertanggal 11-04-2022 adalah total sebesar Rp.
2.324.072.663,- (dua milyar tiga ratus dua puluh empat juta tujuh puluh dua ribu enam
ratus enam puluh tiga rupiah) (Bukti TI- 18, Bukti TI -19, Bukti TI -20);
8. Bahwa tidak benar TERLAWAN I pernah membuat perjanjian dengan TURUT
TERLAWAN II untuk mengembalikan SHM No. 893 tertulis atas nama
RAHMATULLAH sebagaimana didalilkan PELAWAN di poin 9 halaman 3 pada surat
gugatannya
9. Bahwa ternyata setelah melakukan setoran total sejumlah Rp.220.000.000,- (dua ratus
dua puluh juta rupiah ) TURUT TERLAWAN II kembali melakukan wanprestasi, untuk
itu TERLAWAN I telah memberikan peringatan-peringatan kepada TURUT
TERLAWAN II agar memenuhi kewajibannya (Bukti T1-21, Bukti T1-22) tetapi
ternyata tidak membuahkan tanggapan yang positif sehingga perlu dilakukan
penyelamatan kredit sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku di
NKRI;
10. Bahwa tidak benar dan menyesatkan dalil PELAWAN dalam surat gugatannya pada poin
10, 11 dan 12 yang menyatakan bahwa TERLAWAN I telah melakukan serangkaian
perbuatan melawan hukum atas proses lelang, sita jaminan secara sepihak, menguasai
objek tanah secara tidak sah dan tanpa hak sebagaimana disebutkan dalam gugatan
Pelawan adalah fitnah belaka yang sengaja dilakukan oleh PELAWAN kepada
TERLAWAN I dengan sangat keji. Karena faktanya TERLAWAN I telah melakukan
proses tersebut secara baik dan benar sebagaimana diuraikan diatas serta bukti-bukti
yang telah dikemukakan oleh TERLAWAN I termasuk pengumuman via surat kabar atas
wanprestasi yang dilakukan TURUT TERLAWAN II tersebut, sebelum TERLAWAN I
melakukan proses lelang telah melakukan langkah-langkah persuasif sampai memberikan
teguran-teguran secara lisan dan tertulis baik via telpon maupun pos tercatat (Bukti TI-
23, Bukti TI-24, Bukti TI-25) tetapi tidak membuahkan hasil yang baik. Lagi pula pada
pasal 2 APHT no. 89/2018 tanggal 28-05-2018 menyatakan :
Jika Debitor tidak memenuhi kewajiban untuk melunasi utangnya, berdasarkan
perjanjian utang-piutang tersebut diatas, oleh Pihak Pertama, Pihak Kedua selaku
pemegang Hak Tanggungan Peringkat Pertama dengan akta ini diberi dan
menyatakan menerima kewenangan, dan untuk itu kuasa, untuk tanpa persetujuan
terlebih dahulu dari Pihak Pertama : ------------------------------------------------------
Menjual atau suruh menjual dihadapan umum secara lelang Objek hak tanggungan
baik selurunya maupun sebagian-sebagian ; ---------- (Bukti T1-26)
11. Bahwa tidak benar pernyataan PELAWAN dalam point 11 pada surat gugatannya.
Karena faktanya TERLAWAN I telah memberikan surat pemberitahuan lelang eksekusi
Hak Tanggungan kepada TURUT TERLAWAN II pada tanggal 16-11-2022 (Bukti T1-
27) dan Pengumuman Lelang I via Surat Kabar Lampung Post tanggal 08-12-2022
(Bukti T1-28) dan Pengumuman Lelang II via Surat Kabar Lampung Post tanggal 29-
03-2023 (Bukti T1-29) ;
12. Bahwa PELAWAN dalam menyusun surat gugatan perkara aquo nyata-nyata merupakan
gugatan yang kabur (obscuur libel) dan mengandung unsur ketidakjelasan (onduidelijke )
serta tidak cermat dan mengada-ada ;
13. Bahwa unsur kabur (obscuur) tidak jelas dan tidak tentu (een duidelijke en bepaalde
conclusive), nampak dalam gugatan PELAWAN yang dengan sengaja mengaburkan
fakta hukum dengan tidak diuraikan secara tegas mengenai tujuan sebenarnya
pembayaran sebesar Rp. 220.000.000,- ;
14. Bahwa pembayaran sebesar Rp. 220.000.000, adalah untuk penghentian proses lelang I
(pertama). Sedangkan gugatan lelang dalam perkara a quo oleh PELAWAN adalah hasil
proses lelang ke-2 yang telah berjalan dan dilakukan secara baik dan benar berdasarkan
ketentuan perundang-undangan yang berlaku di NKRI.
15. Bahwa karena kronologis yang mengada-ada serta tidak jelas tersebut sehingga patut
secara hukum, apabila Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara aquo,
memutuskan untuk menerima eksepsi TERLAWAN I dan menolak gugatan PELAWAN
untuk seluruhnya atau setidak-tidaknya menyatakan gugatan tidak dapat diterima (niet
onvankelijke verklaard) ;
B. DALAM KONVENSI
1. Bahwa hal-hal yang telah di kemukakan dalam eksepsi mohon di anggap diajukan pula
dalam Konvensi ini;
2. Bahwa semua yang TERLAWAN I kemukakan pada bagian eksepsi diatas secara mutatis
mutandis adalah merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dengan bagian
Konvensi ini ;
3. Bahwa TERLAWAN I tidak akan menanggapi dalil-dalil PELAWAN yang tidak
berkaitan dengan objek perkara ;
4. Bahwa TERLAWAN I menolak dengan tegas seluruh dalil perlawanan PELAWAN,
kecuali yang kebenarannya diakui secara tegas oleh TERLAWAN I ;
5. Sebagaimana telah diuraikan TERLAWAN I dalam bagian eksepsi, bahwa antara
PELAWAN dengan TERLAWAN I terjadi hubungan hukum yaitu PELAWAN telah
menjamin pelunasan hutang TURUT TERLAWAN II kepada TERLAWAN I
sebagaimana tertera dalam bukti T1-4, T1-5 ;
6. Bahwa TERLAWAN I menyangkal semua dalil-dalil yang dikemukakan PELAWAN
dalam gugatannya karena dalil-dalil yang dikemukakan tersebut tidak berdasarkan fakta-
fakta atas kejadian yang sebenarnya dilapangan dan tanpa didukung oleh bukti-bukti
yang sah dan dapat diterima menurut hukum;
7. Bahwa benar TURUT TERLAWAN II memiliki 3 fasilitas kredit dari TERLAWAN I
yaitu berdasarkan PK no. 43/PK-PRK/BPR-DSS/IV/17 Tanggal 20-04-2017 berikut
segala perubahannya dan PK no. 44/PK-KMS/BPR-DSS/IV/17 Tanggal 20-04-2017
berikut segala perubahannya dan PK no. 45/PK-KMG/BPR-DSS/V/18 Tanggal 14-05-
2018 legalisir notaris berikut segala perubahannya ;
8. Bahwa Perjanjian Kredit no. 45/PK-KMG/BPR-DSS/V/18 Tanggal 14-05-2018 (Bukti
T1-3) merupakan kredit pembiayaan bersama antara TURUT TERLAWAN II dengan
TERLAWAN I dan PT. BANK PERKREDITAN RAKYAT LANGGENG LESTARI
BERSAMA (TERLAWAN II) dengan agunan-agunan yaitu :
a. 1 (Satu) bidang tanah berikut bangunan diatasnya yang terletak di Sukanegara rt/rw
005/001 Desa Sukanegara Kec. Tanjung Bintang Lampung Selatan prov. Lampung.
Berdasarkan SHM No. 1069 luas 2.354 m2 tertulis atas nama Jainudin
b. 1 (Satu) bidang tanah berikut bangunan diatasnya yang terletak di Desa Sukanegara
Kec. Tanjung Bintang Lampung Selatan prov. Lampung. Berdasarkan SHM No. 893
luas 443 m2 tertulis atas nama RAHMAT TULLAH
c. 1 (satu) unit Hydraulick Excavator Model 320 D, Caterpillar, tahun 2014, No.
Rangka CAT0320DJBZP04446, No. Mesin G32F0152, atas nama CV. Marco Jaya
Makmur ;
9. Bahwa pertanggal 11-04-2022 kewajiban TURUT TERLAWAN II kepada TERLAWAN
I total sebesar Rp. 2.324.072.663,- (dua milyar tiga ratus dua puluh empat juta tujuh
puluh dua ribu enam ratus enam puluh tiga rupiah) (Bukti TI 30, Bukti TI 31, Bukti TI
32)
10. Bahwa PELAWAN dalam surat gugatannya telah melakukan fitnah yang sangat keji
kepada TERLAWAN I yaitu pada poin 10, 11 dan 12 yang jelas-jelas menyatakan
bahwa TERLAWAN I telah melakukan serangkaian perbuatan melawan hukum.
11. Bahwa TERLAWAN I sebelum melakukan langkah hukum penyelesaian kredit macet
sampai proses lelang telah melakukan langkah-langkah persuasif memberikan teguran-
teguran secara lisan dan tertulis baik tatap muka. via telpon maupun memberikan surat
teguran via pos tercatat (Bukti TI-33, Bukti TI-34, Bukti TI-35);
12. Bahwa yang dimaksud dengan keadilan sejati (nor geode justitierechtdoon)
dalam perkara ini, adalah ketika majelis hakim dalam perkara ini menyatakan menolak
gugatan PENGGUGAT I dan PENGGUGAT II atau setidak-tidaknya menyatakan
gugatan-gugatan penguggat tidak dapat diterima;
C. DALAM REKONVENSI
1. Bahwa TERLAWAN I konvensi mohon disebut sebagai PENGGUGAT REKOVENSI
untuk keadilan dalam perkara ini;
2. Bahwa segala dalil-dalil yang telah dipergunakan dalam konvensi diatas, mohon
dianggap dan dipergunakan kembali untuk alasan gugatan dalam rekovensi ;
3. Bahwa dengan adanya gugatan konvensi yang diajukaan oleh PELAWAN selanjutnya
disebut TERGUGAT REKOVENSI, telah menyebabkan PENGGUGAT REKONVENSI
merasa tercemar nama baiknya karena fitnah yang dilakukan TERGUGAT
REKONVENSI dan telah mengalami kerugian baik secara materil maupun inmateril;
4. Bahwa dalam menangani perkara register nomor : 65/PDT BTH/2023/PN.Tjk tanggal 11
April 2023 PENGGUGAT REKOVENSI telah mengeluarakan biaya-biaya sebesar Rp
25.000.000.- (dua puluh lima juta rupiah) (bukti T1-36), serta kerugian in materil yang
diperkirakan seluruhnya sebesar Rp 100.000.000,-(seratus juta rupiah);
5. Bahwa baik gugatan dalam konvensi maupun gugatan dalam rekovensi sesungguhnya
diakibatkan oleh tindakan tergugat dalam rekovensi, maka cukup beralasan hukum bila
majelis hakim menghukum TERGUGAT REKOVENSI untuk membayar seluruh biaya
yang timbul akibat perkara ini;
6. Bahwa karena PENGGUGAT REKONVENSI memiliki rasa kecurigaan yang sangat
mendasar akan itikad buruk dari sdr. Jainudin (TURUT TERLAWAN II) untuk
menghilangkan salah satu agunan fasilitas kredit berdasarkan PK no. 45/PK-KMG/BPR-
DSS/V/18 Tanggal 14-05-2018 khususnya terhadap 1 (satu) unit Hydraulick Excavator
Model 320 D, Caterpillar, tahun 2014, No. Rangka CAT0320DJBZP04446, No. Mesin
G32F0152, atas nama CV. Marco Jaya Makmur. Maka PENGGUGAT REKONVENSI
mohon kepada Ketua Majelis Hakim yang memeriksa perkara a quo agar memerintahkan
kepada sdr. Jainudin (TURUT TERLAWAN II) untuk menunjukan/ memperlihatkan
sekaligus menyerahkan salah satu agunan kredit tersebut yaitu 1 (satu) unit Hydraulick
Excavator Model 320 D, Caterpillar, tahun 2014, No. Rangka CAT0320DJBZP04446,
No. Mesin G32F0152, atas nama CV. Marco Jaya Makmur, paling lambat sebelum
pembacaan putusan perkara ini ;
Berdasarkan alasan-alasan jawaban di atas, maka atas perkenaan majelis hakim yang
memeriksa,mengadili dan memtuskan perkara ini. Agar berkenan memberikan putusan
demi hukum dengan amarnya yang berbunyi sebagai berikut :
A. DALAM EKSEPSI
 Bahwa Perlawanan dalam perkara aquo adalah itikad buruk dari PELAWAN untuk
menghalang-halangi proses hukum dalam penyelesaian kredit macet ayahnya
(TURUT TERLAWAN II). Sehingga berdasarkan fakta hukum dan bukti-bukti yang
telah diuraikan tersebut diatas mohon Majelis Hakim dapat mempertimbangkan untuk
menolak gugatan PELAWAN atau menyatakan Perlawanan PELAWAN tidak dapat
diterima (Niet Onvankelijke verklaard) ;
B. DALAM KONVENSI
- Menolak gugatan PELAWAN untuk seluruhnya.
- Menyatakan bahwa PELAWAN adalah PELAWAN yang tidak baik dan beritikad buruk
untuk menghalang-halangi proses hukum penyelesaian kredit macet ayahnya (TURUT
TERLAWAN II) ;
- Menyatakan dan menerima seluruh bukti-bukti yang diajukan oleh TERLAWAN I
tersebut diatas adalah sah dan mengikat para pihak ;
- Menyatakan TURUT TERLAWAN II telah melakukan wanprestasi terhadap Perjanjian
Kredit aquo ;
- Menyatakan segala tindakan hukum TERLAWAN I terhadap penyelamatan kredit macet
tersebut adalah sudah benar dan sah menurut hukum ;
- Menyatakan Penetapan Lelang no. S-2033/KNL.0502/2022 Tanggal 15November 2022
dan Surat Keterangan Penetapan Pemenang Lelang no. KET-564/KNL.0502/2022
adalah sudah benar dan sah menurut hukum ;
- Menghukum PELAWAN untuk membayar kewajibannya kepada TERLAWAN I sebesar
Rp. 2.324.072.663,- (dua milyar tiga ratus dua puluh empat juta tujuh puluh dua ribu
enam ratus enam puluh tiga rupiah) dan atas seluruh biaya yang timbul akibat perkara ini
yaitu masing-masing sebesar Rp 25.000.000.- (dua puluh lima juta rupiah) serta kerugian
inmateriil sebesar Rp. 100.000.000,- (seratus juta rupiah) secara tunai sekaligus paling
lambat 1 X 24 jam terhitung sejak putusan perkara ini inkracht.
- Menghukum PELAWAN untuk membayar uang paksa (Dwangsom) sebesar Rp.
1.000.000,- (satu juta rupiah) setiap harinya atas keterlambatan melaksanakan putusan
perkara ini ;
C. DALAM REKOVENSI
- Mengabulkan gugatan PENGGUGAT REKOVENSI untuk seluruhnya;
- Memerintahkan sdr. Jainudin ( TURUT TERLAWAN II) untuk menunjukan/
memperlihatkan/menyerahkan kepada PENGGUGAT REKONVENSI dimanapun benda
itu berada yaitu 1 (satu) unit Hydraulick Excavator Model 320 D, Caterpillar, tahun
2014, No. Rangka CAT0320DJBZP04446, No. Mesin G32F0152, atas nama CV. Marco
Jaya Makmur dan biaya yang timbul akibat proses penyerahan ini seluruhnya ditanggung
oleh sdr. Jainudin ( TURUT TERLAWAN II);
Bila mejelis hakim berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya (ex aeguo
et bono ) Demikianlah eksepsi ini, jawaban dalam konvensi dan gugatan dalam rekovensi ini
diajukan dengan harapan majelis hakim dapat mengabulkannya, atas perhatian
dan perkenaannya, PENGGUGAT REKOVENSI ucapkan terimakasih.

Hormat Kuasa Tergugat Konvensi/Penggugat Dalam Rekovensi

Ttd. Ttd. Ttd.

TEMMI, SH SIGID PURNOMO KENNETH WISNU S.

Anda mungkin juga menyukai