Anda di halaman 1dari 3

RUJUKAN RAWAT JALAN

No. Dokumen : SOP/UKPP/III/152


No. Revisi : 01
SOP TanggalTerbit : 02 Januari 2023
Halaman : 1/3

UOBF Kepala UOBF Puskesmas Rejoso


PUSKESMAS REJOSO
KABUPATEN PASURUAN drg. C. Rena Wahjunani, MM
NIP. 19651120 199402 2 002

1. Pengertian Suatu sistem penyelenggaraan pelayanan kesehatan yang melaksanakan


pelimpahan tanggung jawab timbal balik terhadap satu kasus penyakit
atau masalah kesehatan secara vertikal (dari unit yang lebih mampu
menangani), atau secara horizontal (antar unit-unit yang setingkat
kemampuannya).

2. Tujuan Sebagai acuan bagi petugas dalam merujuk pasien ke institusi yang lebih
tinggi.

3. Kebijakan Surat Keputusan Kepala UOBF Puskesmas Rejsoso Nomor


440/088/424.072.30/2022 tentang Rujukan Pasien;

4. Referensi Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor


HK.01.07/MENKES/1936/2022 tentang Panduan Praktik Klinis Bagi
Dokter di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama

5. Alat dan Bahan 1. Blanko rujukan


2. Rekam medis
3. Lembar persetujuan

6. Langkah-langkah 1. Petugas memanggil pasien masuk ke ruang periksa.


2. Petugas melakukan anamnesa.
3. Petugas melakukan pemeriksaan fisik.
4. Petugas mengidentifikasi masalah kesehatan yang terjadi pada pasien
serta memberikan informasi mengenai kondisi kesehatan yang
dialaminya.
5. Petugas menjelaskan bahwa masalah kesehatan yang dihadapi pasien
tidak mampu ditangani di puskesmas sehingga harus dirujuk,
menjelaskan kemana harus dirujuk dan kapan harus dirujuk.
6. Petugas menanyakan apakah pasien mempunyai kartu Jaminan
kesehatan (JKN/Umum)

1dari3
7. Petugas menulis surat rujukan pada blangko (BPJS/Umum) sesuai
dengan apa yang dimiliki pasien yang memuat resume klinis yang
berisi kondisi pasien, prosedur dan tindakan yang sudah dilakukan
dan kebutuhan pasien
8. Petugas mengkonfirmasi rumah sakit rujukan untuk melaporkan
pasien yang akan dirujuk.
9. Petugas melakukan pengawasan keperawatan atau medis selama
merujuk pasien rawat inap.
10. Hasil observasi dicatat dan dilaporkan ke institusi tujuan rujukan.
11. Petugas mendokumentasikan kegiatan di rekam medis.
7. Diagram Alir
Petugas memanggil pasien

Petugas menganamnesa Petugas melakukan


pasien pemeriksaan fisik pada pasien

Petugas memnjelaskan masalah Petugas mengidentifikasi


kesehatan yang dihadapi tidak masalah kesehatan pasien dan
mampu ditangani di puskesmas memberikan info tentang
kondisi pasien

Petugas menanyakan kartu Petugas membuat / menulis


jaminan kesehatan pasien surat rujukan

Petugas melakukan
pengawasan Petugas mengkonfirmasi
keperawatan/medis rumah sakit

Hasil observasi dicatat Petugas


dan dilaporkan mendokumentasikan
kegiatan

8. Unit Terkait Semua Unit Layanan

9. Dokumen terkait 1. Rekam Medis


2. Blangko Rujukan
3. Lembar persetujuan

2dari3
10. Rekam historis
No Yang diubah Isi perubahan Tanggal
perubahan
diberlakukan

3dari3

Anda mungkin juga menyukai