Anda di halaman 1dari 4

LK-2.

Jurnal Refleksi PPL PPG Daljab

Nama Mapel Tematik


Tema 3. Tugasku Sehari - hari
Subtema 3. Tugasku sebagai Umat Beragama
Pembelajaran 3
Muatan Pembelajaran Bahasa Indonesia, PPKn dan Matematika
Tempat Pelaksanaan SD Negeri 01 Karya Sakti

Waktu Pelaksanaan PPL Aksi 1 dan 2

Nama Mahasiswa Katerina, S.Pd

Nama Guru Pamong Iwan Fahsya, S.Pd.SD, M.M

Nama Dosen Denny Soetrisna Adisendajaja, M.Pd

I. Deskripsi Kegiatan Inovasi Pembelajaran


Topik yang diajarkan pada praktik pengalaman lapangan adalah Bahasa
Indonesia dengan materi ajar Memahami kosakata dan konsep berkaitan
tentang kehidupan budaya di sekolah. PPKn dengan materi ajar ucapan salam
dari berbagai agama serta Matematika dengan materi ajar nilai barang dan
kesetaraan pecahan mata uang. Kegiatan pembelajaran terdiri dari tiga
kegiatan sebagai berikut :Kegiatan Pendahuluan : guru dan peserta didik
berdo’a bersama, mengabsen kehadiran siswa, memberikan ice breaking
tepuk semangat untuk mengecek kesiapan dan memberi semangat peserta
didik, memeriksa kebersihan dan kerapian kelas, menyanyikan salah satu lagu
wajib nasional “Garuda Pancasila” dan mengingatkan pembelajaran
sebelumnya serta memberitahukan tujuan pembelajaran. Kegiatan Inti : guru
menggunakan metode pembelajaran Problem Based Learning ( PBL ) yang
memulai pembelajaran untuk peserta didik dengan menyajikan suatu masalah
sehingga siswa menganalisis masalah tersebut dan menyelesaikannya,
kemudian peserta didik dikondisikan untuk dapat duduk dengan kelompoknya
masing – masing yang terdiri dari 4 Kelompok. Setelah selesai berdiskusi
dalam menyelesaikan masalah yang disajikan, setiap kelompok
mempresentasikan hasil diskusinya di depan kelas dan kelompok lain dapat
menanggapi dengan melakukan tanya jawab, Guru memberikan penguatan
atas pemecahan masalah pada hasil diskusi secara keseluruhan dan
memberikan apresiasi kepada peserta didik. Kegiatan Penutup : Peserta didik
diberikan tugas evaluasi pembelajaran dengan waktu yang ditentukan,
peserta didik bersama guru menarik kesimpulan terhadap pembelajaran hari
ini dan melakukan refleksi pembelajaran, peserta didik diberikan tindak
lanjut berupa pemberian PR, guru dan peserta didik membaca doa
sesudah belajar bersama – sama, serta guru menutup pembelajaran dengan
salam.

II. Hal Baik/Manfaat dari Inovasi Pembelajaran


Terdapat beberapa hal-hal baik yang dirasakan dalam pembelajaran
berlangsung setelah penerapan inovasi seperti :
1. Penggunaan media pembelajaran sudah melibatkan teknologi seperti
PPT dan vedio pembelajaran.
2. Peserta didik dapat menyelesaikan masalah yang disajikan dengan
bimbingan guru.
3. Peserta didik lebih aktif dan bersemangat dalam pembelajaran.
4. Penggunaan metode pembelajaran sudah bervariatif antara lain
ceramah, tanya jawab dan diskusi.

III. Tantangan/Masalah yang Dihadapi dari Inovasi Pembelajaran

Tantangan/masalah yang dihadapi dalam inovasi pembelajaran pada


pelaksanaan PPL Siklus 1 adalah
1. Terdapat beberapa peserta didik yang belum aktif dalam pembelajaran
terutama ketika kegiatan diskusi kelompok dalam pemecahan masalah.
2. Guru belum mampu menggunakan media pembelajaran PPT secara
maksimal.
3. Pengelolaan waktu pembelajaran yang belum maksimal
4. Guru belum terampil dalam membuat LKPD yang menarik dan
interaktif.

IV. Solusi Pemecahan Masalah


Solusi dalam pemecahan masalah antara lain :
1. Guru memotivasi peserta didik untuk aktif dalam mengikuti kegiatan
pembelajaran dengan menggunakan metode, model, dan media
pembelajaran yang bervariasi.
2. Guru harus meningkatkan kompetensinya dalam membuat dan
menggunakan PPT dalam pembelajaran melalui kegiatan belajar
dengan rekan sejawat.
3. Guru menuliskan waktu dalam perangkat pembelajaran sehingga
kegiatan pembelajaran dapat berjalan secara sistematis.
4. Guru harus meningkatkan kompetensinya dalam membuat LKPD yang
menarik dan interaktif dalam pembelajaran dan mencari berbagai
sumber referensi contoh membuat LKPD yang menarik atau dapat
belajar dengan rekan sejawat.

V. Rencana Tindak Lanjut

Rencana tindak lanjut yang akan saya lakukan adalah guru akan
menggunakan media, metode, dan model pembelajaran yang lebih inovatif,
mempersiapkan perangkat pembelajaran dengan baik, serta guru akan
membuat LKPD yang lebih menarik melalui kegiatan belajar dengan rekan
sejawat.
Daftar Pustaka
Mashuri, S., Djidu, H., & Ningrum, R. K. (2019). Problem-based learning
dalam pembelajaran matematika: Upaya guru untuk meningkatkan
minat dan prestasi belajar siswa. Pythagoras. Jurnal Pendidikan
Matematika, 14(2).
Setyo, A. A., Fathurahman, M., Anwar, Z., & PdI, S. (2020). Strategi
Pembelajaran Problem Based Learning (Vol. 1). Yayasan Barcode.
Amir, T. 2015. Inovasi Pendidikan Melalui Problem based Learning
Bagaimana Pendidik Memberdayakan Pemelajar di Era
Pengetahuan. Jakarta : Kencana Persada Media Group.

Lampung Utara, 21 Oktober 2023

Dibuat oleh Disetujui oleh

Katerina, S.Pd Iwan Fahsya, S.Pd.SD, M.M

Anda mungkin juga menyukai