Anda di halaman 1dari 5

LK 0.

1: Lembar Kerja Belajar Mandiri

Judul Modul Rekayasa Perangkat Lunak


Judul Kegiatan Belajar Konsep Manajemen Proyek dalam Pengembangan Sistem
(KB) Informasi
No Butir Refleksi Respon/Jawaban
1 Garis besar materi Secara garis besar materi yang dipelajari terdiri dari
yang dipelajari empat materi pokok diantaranya yaitu:
1. Konsep dasar manajemen projek
2. Fungsi dan batasan manajemen projek
3. Metode dan analisis manajemen projek
4. Proposal projek sistem informasi

Konsep Dasar Manajemen Proyek


Manajemen proyek merupakan kegiatan pengelolaan
yang kompleks, tidak rutin, dan usaha satu waktu yang
dibatasi oleh waktu, anggaran, sumber daya, dan
spesifikasi kinerja yang dirancang untuk memenuhi
kebutuhan costumer. Tujuan utama dari projek adalah
untuk memuaskan kebutuhan customer.

Atribut proyek diantaranya yaitu:


a. Tujuan proyek
b. Waktu pengerjaan
c. Sumber daya yang dibutuhkan
d. Penanggungjawab/sponsor
e. Perencanaan pengerjaan

Karakteristik utama dari projek adalah:


a. Penetapan tujuan
b. Perencanaan dari awal sampai akhir
c. Kerjasama dengan lembaga dan kalangan
profesional
d. Waktu, biaya dan kebutuhan
e. Pelaksanaan pengerjaan

Poyek perangkat lunak mempunyai karakteristik


tertentu yang membuat projek software berbeda dengan
projek lainnya yaitu:
a. Invisibility
b. Complexity
c. Conformity
d. Flexibility

Hal-hal penting dalam manajemen projek yaitu:


a. Ruang lingkup
Terdiri dari:
1. Tujuan proyek
2. Keinginan pelanggan dari proyek
b. Waktu
Terdiri dari:
1. Manajemen perencanaan jadwal
2. Pendefinisian kegiatan
3. Estimasi sumber daya kegiatan
4. Estimasi waktu kegiatan
5. Pengembangan jadwal
6. Pengendalian jadwal
c. Biaya
Terdiri dari:
1. Cost estimating
2. Cost budgeting
3. Cost control

Tiga elemen penting dalam manajemen projek yaitu:


a. Manajer projek
b. Tim projek
c. Sistem manajemen

Fungsi dan Batasan Manajemen Projek


a. Pelingkupan
b. Perencanaan
c. Perkiraan
d. Penjadwalan
e. Pengorganisasian
f. Pengarahan
g. Pengontrolan
h. Penutupan

Projek ialah serangkaian rencana kegiatan terkait untuk


mencapai tujuan bisnis tertentu. Projek sistem informasi
termasuk pengembangan sistem informasi baru,
peningkatan sistem yang ada atau upgrade atau
penggantian infrastruktur teknologi informasi
perusahaan. Manajemen projek mengacu pada
penerapan pengetahuan, keterampilan, peralatan dan
teknik untuk mencapai target tertentu dalam anggaran
dan waktu yang ditentukan kendala.

Ruang lingkup projek:


a. Menentukan waktu dimulai projek
b. Membuat perencanaan projek
c. Penjabaran dari ruang lingkup projek
Secara umum manajemen projek terdiri atas:
a. Perencanaan
b. Penjadwalan
c. Pengendalian projek

Tahapan dalam Project Management Process Groups


(Process Groups):
1. Initiation
2. Planning
3. Execution
4. Monitoring and Control
5. Closing

Perbedaan karakteristik projek sistem informasi


dibandingkan dengan projek bidang lain adalah:
1. Memiliki tujuan yang menghasilkan produk yang
bersifat intangible
2. Melibatkan teknologi yang sangat cepat usang
3. Membutuhkan beragam sumber daya manusia
dengan keahlian dan kompetensi yang beragam
4. Ukuran yang dijadikan standar sulit dibakukan

Proses perencanaan sistem dapat dikelompokkan dalam


tiga proses utama,yaitu:
1. Merencanakan projek-projek sistem
2. Mempersiapkan projek-projek sistem yang akan
dikembangkan
3. Mendefinisikan projek-projek sistem yang
dikembangkan.

Metodologi Umum Pelaksanaan dan analisis Projek


Sistem Informasi (Metode Generik)
Pengembangan sebuah sistem informasi dalam sebuah
perusahaan dilakukan dengan pendekatan manajemen
projek (project management).

Jenis-Jenis Projek Sistem Informasi:


1. Projek jaringan
2. Projek program aplikasi
3. Projek pengembangan sistem aplikasi lembaga

Terdapat enam langkah pengembangan dalam


manajemen projek sistem informasi, yaitu:
1. Tahap perencanaan
2. Tahap analisis
3. Tahap desain
4. Tahap kontruksi
5. Tahap implementasi
6. Tahap pasca implementasi

Business Process Mapping and Standard Operational


Procedure. Pemetaan proses adalah visualisasi dari
rangkaian seluruh aktivitas dari suatu organisasi, yang
mendemonstrasikan bagaimana pekerjaan di dalam
organisasi tersebut dilakukan, sehingga menjadikan
pekerjaan tergambar dengan jelas/eksplisi.
Informasi yang didapat dari Relationship Map antara
lain:
a. Tujuan dari produk dan layanan yang akan
dihasilkan
b. Proses alur pekerjaan
c. Hubungan antara pemilik proyek dan pembuat
proyek

Tujuan dari penggunaan peta proses yaitu:


a. Sebagai alat evaluasi dan mengorganisasi SDM
b. Mengidentifikasi peluang pengembangannya
c. Melakukan evaluasi dan pengukuran kinerja.
Proposal Projek Sistem Informasi
Proposal projek adalah suatu rancangan kegiatan atau
kerja projek yang disusun secara sistematis dan
terperinci sesuai standar oleh seseorang atau
sekelompok perencana untuk diajukan kepada pihak
pemegang projek dalam mendapatkan persetujuan
maupun bantuan dalam perencanaannya atau
pengerjaannya.

Ciri-Ciri proposal projek:


1. Dibuat untuk meringkas kegiatan projek
2. Pemberitahuan pertama suatu kegiatan projek
3. Berisikan tujuan-tujuan projek, latar belakang
kegiatan projek
4. Ada pihak yang mengajukan dan menyetujui
5. Terdapat gambaran kegiatan projek secara umum
6. Disusun sebelum rencana kerja
7. Bersifat bisnis
8. Memiliki sasaran dan tujuan yang jelas

Manfaat proposal projek:


1. Kegiatan terencana dan terahrah
2. Dapat menjelaskan secara langsung pada pihak
yang berkepentingan
3. Menyakinkan user/pelanggan
4. Bentuk gambaran awal kegiatan projek
5. Sebagai media mendapatkan persetujuan
6. Sebagai alat pengontrol jalanya kegiatan proyek
7. Sebagai alat evaluasi pengerjaan proyek
8. Sebagai alat memperluas kerjasama

Syarat yang harus dipenuhi dalam pembuatan proposal


projek:
1. Sistematis
2. Terencana
3. Mengikuti konsep ilmiah
4. Jelas dan mudah dimengerti

Format penulisan proposal projek sistem informasi


Bab 1 Pendahuluan, berisi:
1. Latar belakang
2. Maksud dan tujuan
3. Ruang lingkup pekerjaan
Bab 2 Nama sistem informasi yang diusulkan, berisi:
1. Latar belakang
2. Perspektif produk
3. Deskripsi sub sistem
4. Manfaat bagi perusahaan/lembaga
Bab 3 Metodologi kerja, berisi:
1. Survei dan analisis sistem
2. Perencanaan sistem
3. Implementasi sistem
4. Pelatihan
5. Pemeliharaan
6. Rencana anggaran biaya
7. Rencana pekerjaan
8. Jadwal pelaksanaan
Bab IV Penutup, berisi:
Berisi harapan agar bisa diterimanya dokumen proposal
ini, dan ditegaskan dengan komitmen untuk
mewujudkan keinginan pemilik projek. Ringkas dan
profesional.

2 Daftar materi yang Secara umum materi dapat dipelajari dengan baik, akan
sulit dipahami di tetapi yang sulit dipelajari ketika membuat sebuah
modul ini proposal pengajuan projek sistem informasi pada
lembaga pemerintah dengan standar anggaran yang
sudah baku.
Kemungkian terkait dengan manajemen SDM yang
terbatas dan anggaran yang terbatas mungkin strategi
yang tepat untuk menyelesaikan permasalahan
tersebut.

3 Daftar materi yang Materi yang mengalami miskonsepsi sebenarnya terletak


sering mengalami pada inti dari pada proposal pengerjaan projek berbasis
miskonsepsi bidang teknologi informasi dengan bidang-bidang lain
misalnya kesehatan, pertanian, pendidikan apakah
terdapat perbedaan yang signifikan. Mengingat secara
umum manajemen projek semua bidang dan pembuatan
proposal pun juga sama.

Anda mungkin juga menyukai