Anda di halaman 1dari 1

1.

e
Keuangan merupakan salah satu fungsi bisnis yang bertujuan untuk membuat keputusan
keputusan investasi, pendanaan dan dividen. Keputusan investasi ditujukan untuk menghasilkan
kebijakan yang berhubungan dengan :
 kebijakan pengalokasian sumber dana secara optimal
 kebijakan modal kerja
 kebijakan investasi yang berdampak pada strategi perusahaan yang lebih luas (merger
dan akuisisi)
Suatu aktivitas bisnis tidak akan dapat berjalan dengan baik bila tidak didukung oleh
ketersediaan dana yang baik dan mencukupi. Bila suatu aktivitas bisnis tidak dapat memenuhi
permintaan barang atau jasa sesuai dengan jumlah dan kriteria pelanggan dikarenakan bisnis
tersebut tidak memiliki dana yang cukup untuk melakukan proses produksinya, maka sudah
dapat dipastikan usaha bisnis tersebut akan terancam gagal.
Jika perusahaan mengalami kesulitan membayar pinjaman bank, maka ada tiga prosedur
dasar yang dapat dilakukan untuk mengambil alih perusahaan tersebut, yaitu :
 Merger atau Konsolidasi yaitu penggabungan dua perusahaan atau lebih, dan
kemudian tinggal nama salah satu perusahaan yang bergabung
 Akuisisi saham yaitu membeli saham perusahaan tersebut, baik dibeli secara tunai,
ataupun menggantinya dengan sekuritas lain (saham atau obligasi).
 Akuisisi assets yaitu mengakuisisi perusahaan lain dengan jalan membeli aktiva
tetap perusahaan tersebut. Cara ini akan menghindarkan perusahaan dari
kemungkinan memiliki pemegang saham minoritas, yang dapat terjadi pada
peristiwa pemerolehan saham

Anda mungkin juga menyukai