Anda di halaman 1dari 5

SOAL UAD DINAS JAGA DIKLAT ANT V ANGKATAN 15 (C &D)

DOSEN : FACHRI AULIA ACHMAD, S.Tr. Pel

1. Anda sedang berdinas jaga dianjungan yang harus senantiasa melakukan pengamatan (Look
Out) Aturan tersebut tertuang pada aturan ke berapa di P2TL?
a) Aturan 5
b) Aturan 6
c) Aturan 7
d) Aturan 8
2. Saat sedang melaksanakan dinas jaga di anjungan dan sedang melakukan pengamatan (Look
Out) hal-hal apa saja yang tidak termasuk dalam melakukan pengamatan?
a) Mengecek posisi kapal setiap jam
b) Mengecek radar apabila bertemu dengan kapal lain
c) Memanggil VTS terdekat untuk memberikan info Derpature
d) Mengecek AIS apabila sedang passing dengan kapal lain
3. Apabila kapal anda sedang memasuki pelabuhan, Pilot memberikan instruksi agar kapal menjaga
kecepatan kapal pada Laju Aman (Safe Speed), laju aman yang dimaksud berada pada aturan
keberapa?
a) Aturan 10
b) Aturan 9
c) Aturan 7
d) Aturan 6
4. Dari aturan 7 kita mengetahui bahwa bahaya tubrukan dianggap akan terjadi, yang tidak
termasuk dalam situasi bahaya tubrukan adalah?
a) Timbul keragu-raguan
b) Mendekati kapal lain dengan jarak dekat
c) Waypoint kita memotong waypoint kapal lain dan tidak ada perubahan haluan
d) Kapal kita merubah haluan dari kapal lain
5. Saat kapal kita berada pada alur pelayaran sempit, kita harus menerapkan aturan 9, berikut isi
dari aturan 9 yang benar adalah?
a) Mendekati tepi alur pelayaran agar memudahkan kapal lain melakukan penyusulan
b) Menggunakan auto pilot agar memudahkan olah gerak
c) Tidak boleh merintangi kapal penyebrangan kapal lain
d) Boleh memotong alur pelayaran apabila kondisi kapal kita memungkinkan
6.

Dari gambar diatas dapat kita simpulkan bahwa dalam dunia pelayaran pun memiliki tata letak
pemisah alur. Mengapa dibuat demikian kecuali?
a) Ditujukkan untuk tempat berlabuh jangkar sesuai yang diatur dalam peta
b) Agar menghindari bahaya tubrukan dengan kapal lain
c) Menjadi tempat untuk kapal agar dapat memutar balik
d) Menjadikan alur pelayaran tempat yang kondusif dan teratur
7.

Dalam situasi berhadapan seperti gambar diatas, apa saja yang dilakukan agar terhindar dari bahaya
tubrukan?
a) Merubah haluan setelah menghubungi kapal yang posisinya sedang berhadapan dengan
kita ke arah kiri
b) Masing- masing kapal merubah arah haluan kekanan
c) Meminta kapal lain untuk mengurangi kecepatan kapalnya
d) Meminta jalan kepada kapal lain karena waypoint kita sudah benar
8. Dari posisi menyilang di samping kapal manakah yang harus merubah
haluannya sesuai aturan 15?
a) Kapal nomor 2. Karena posisi kapal lain berada pada lambung
sebelah kirinya
b) Kapal nomor 1. Karena posisi kapal lain berada pada lambung
sebelah kanannya
c) Kapal nomor 1. Karena posisi kapal nomor 1 masih jauh 2
dengan titik waypoint yang bertemu dengan kapal nomor 2
d) Kapal nomor 2. Karena kapal nomor 2 melihat terlebih dahulu 1
kapal nomor 1
9. Anda sedang berlayar lalu mendapati kapal lain menunjukkan sosok benda seperti berikut, kapal
yang anda jumpai adalah kapal yang sedang?
a) Kapal sedang ada penyelam
b) Kapal dengan olah gerak terbatas
c) Kapal dengan muatan berbahaya
d) Kapal yang sedang menunda/mendorong
10. Saat malam hari anda mendapati kapal lain didepan haluan anda dengan menunjukkan lampu
seperti berikut. Kapal apa yang sedang berada didepan haluan anda?
a) Kapal pilot boat
b) Kapal service boat
c) Kapal nelayan dengan panjang >50 m
d) Kapal nelayan dengan panjang <50 m

11. Dari gambar disamping kita dapat mengetahui bahwa kapal tersebut adalah kapal?
a) Kapal tenaga dengan panjang >50 m
b) Kapal tenaga dengan panjang <50 m
c) Kapal tenaga dengan panjang >100 m
d) Kapal tenaga dengan panjang <100 m
12. Kapal kita sedang mengalami trouble mesin yang mengharuskan
kita berlabuh jangkar, pilih sosok benda yang benar?
a)

b)

c)

d)
13. Anda sedang berlayar dan mendengar kapal lain meniupkan suling satu kali pendek
( ) informasi apakah yang sedang diberikan oleh kapal lain?
a) Saya sedang menyusul dilambung kananmu
b) Saya sedang menyusul dilambung kirimu
c) Saya sedang merubah haluan ke kanan
d) Saya sedang merubah haluan ke kiri

14. Anda sedang berlayar dan mendengar kapal lain meniupkan 2 tiup panjang dan 2 tiup pendek
(--..) informasi apakah yang sedang diberikan oleh kapal lain?
a) Saya sedang menyusul dilambung kananmu
b) Saya sedang menyusul dilambung kirimu
c) Saya sedang merubah haluan ke kanan
d) Saya sedang merubah haluan ke kiri

15. Kapal anda sedang ingin memasuki pelabuhan dengan menggunakan pandu. Kapten menyuruh
anda untuk menaikkan bendera sebagai tanda kapal kita sedang menggunakan pandu. Bendera
apa yang tepat untuk kondisi itu?
a) Romeo

b) Kilo

c) Yankee

d) Hotel
Essay

1. Kapal anda sedang terkendala oleh saratnya (Constrained by draft beer can). Anda sedang
berlayar pada malam hari. Agar kapal lain menghindari kapal anda maka anda harus
memberikan isyarat lampu. Gambar kan lampu apa saja yang harus dinyalakan dalam kondisi
tersebut!

2. Tindakan apa saja yang harus dilakukan apa bila kita sedang menyilang dengan kapal lain dan
mendapati posisi kapal lain itu berada pada lambung kanan kapal kita?

3. Kapal anda sedang dalam bahaya. Terjadi kebakaran di bagian buritan kapal. Kapten
memberikan instruksi untuk meniupkan suling tanda kebakaran dan bendera kapal kita
memerlukan bantuan. Jelaskan suling dan bendera apa yang harus anda bunyikan dan kibarkan
agar kapal lain tau kondisi kapal anda sedang dalam bahaya

4. Kapal anda sedang berlayar dalam kondisi penglihatan terbatas di alur pelayaran sempit dan
mendekati tikungan. Suling apa yang harus anda bunyikan agar kapal disisi lain meningkatkan
kewaspaannya saat memasuki tikungan tersebut?

5. Kapal anda sedang dalam muatan penuh sehingga membuat kapal anda dalam kondisi kapal
yang tidak terkendali atau kapal dengan olah gerak terbatas. Gambarkan isyarat lampu dan
visual nya!

Anda mungkin juga menyukai