Anda di halaman 1dari 55

Laporan Pengantar Proyek Tugas Akhir

PERANCANGAN KAMPANYE MEMPERKENALKAN


MAKANAN PENDAMPING AIR SUSU IBU

DK 38315/TUGAS AKHIR
Semester I 2014/2015

Oleh:
Apridio Edward Katili
51910117
Program Studi Desain Komunikasi Visual

FAKULTAS DESAIN
UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA
BANDUNG
2015
LEMBAR PENGESAHAN

PERANCANGAN KAMPANYE MAKANAN PENDAMPING


AIR SUSU IBU

Apridio Edward Katili


NIM. 51910117

Telah disetujui dan disahkan di Bandung sebagai tugas akhir pada tanggal:
23 Februari 2015

Menyetujui,
Pembimbing

Irwan Tarmawan, M.Ds


NIP. 4127 32 06 017

Dekan Ketua Program Studi


Fakultas Desain Desain Komunikasi Visual

Prof. Dr. Primadi Tabrani M Syahril Iskandar, M.Ds


NIP. 4127 32 06 036 NIP. 4127 32 06 012

i
LEMBAR PERNYATAAN ORISINALITAS KARYA TUGAS
AKHIR

Yang bertanda tangan dibawah ini


Nama : Apridio Edward Katili
Nim : 51910117
Program Studi : Desain Komunikasi Visual
Dengan ini menyatakan bahwa karya beserta Laporan Tugas Akhir ini adalah benar
merupakan hasil karya sendiri dan bukan duplikasi dari hasil karya orang lain.
Pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya dan apabila dikemudian hari
terdapat penyimpangan dan ketidakbenaran dalam pernyataan ini maka saya
bersedia menerima sanksi akademik sesuai dengan aturan yang berlaku.

Bandung, Februari 2014

Apridio Edward Katili


NIM. 51910117

ii
KATA PENGANTAR

Segala puji kami panjatkan ke hadirat Tuhan YME yang telah memberi
kekuatan untuk menyelesaikan Laporan Tugas Akhir yang mengambil
permasalahan seputar Makanan Pendamping ASI ini dapat selesai tepat pada
waktunya. Tidak lupa ucapan terima kasih disampaikan kepada semua pihak yang
telah membantu hingga makalah ini dapat selesai
Proyek Tugas akhir ini berjudul memperkenalkan Makanan Pendamping
ASI, diajukan sebagai tugas akhir sebagai prasyarat untuk mendapatkan gelar
Sarjana Desain dari Unikom. Penulis menyadari bahwa penyusunan makalah ini
masih jauh dari sempurna. Masih banyak terdapat kesalahan dalam makalah ini.
Oleh karena itu dengan senang hati penulis membuka diri untuk menerima saran
dan kritikan agar menjadi lebih baik untuk selanjutnya.
Penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu dalam penulisan makalah ini. Akhir pengantar, semoga makalah ini
bermanfaat bagi kita semua yang membacanya khususnya di bidang kesehatan dan
bidang desain.

Bandung, februari 2015

Penulis

iii
ABSTRAK

PERANCANGAN KAMPANYE MEMPERKENALKAN MAKANAN


PENDAMPING AIR SUSU IBU

Oleh :
Apridio Katili
51910117
Program Studi Desain Komunikasi Visual

Asi harus diberikan sejak bayi lahir hingga usia 6 bulan , ketika bayi
menginjak usia 6 bulan bayi harus diperkenalkan dengan makanan pendamping
ASI, karena mulai usia tersebut anak memerlukan tambahan nutrisi karena ASI saja
tidak mampu mencukupi kebutuhan gizinya dan mulai usia tersebut anak harus
belajar bertahap mengenal makanan padat.

Di Indonesia makanan pendamping ASI tidak begitu diperhatikan padahal


pemberian makanan pendamping ASI ini haruslah tepat, tidak dini dan tidak tunda,
pemberian makanan juga harus tepat agar anak tumbuh berkembang secara
sempurna tanpa mengalami kendala yang dapat merugikan anak tersebut orang tua
di masa depan, oleh karena itu haruslah dilakukan sebuah kegiatan kampanye yang
bersifat membuka wawasan masyarakat dengan menggunakan media digital seperti
website dan media sosial serta berbagai media pendukung lainnya. Diharapkan
kampanye ini dapat mengubah pola fikir dalam masyarakat.

Kata kunci: kesehatan, bayi, makanan, ASI, MPASI, Kampanye

iv
ABSTRACT
Campaign design to introduction baby weaning foods

by:
Apridio Katili
51910117
Visual Communication Design Studies Program

Mother breast milk should be given to baby from birth until the age of 6
months, when baby reach age of 6 months they should be introduced to baby
weaning foods, because at this age mother milk can’t complete their nutrient ,
baby need additional nutrients from other source and they should learn how to eat
solid foods
in Indonesia the importance of baby weaning foods is not really in care whereas
baby weaning foods that is given right will make the baby to grow up perfectly
without obstacles that can harm the child and their parents, because of that social
campaign to educate people about baby weaning foods should design using digital
media such as website and social media and other supporting media. This
campaign are expected to change people minds in good way.

Keyword : health, infant, food, breastfeeding, MPASI, campaign

v
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................i


LEMBAR PERNYATAAN ORISINALITAS ...................................................ii
KATA PENGANTAR ........................................................................................iii
ABSTRAK .....................................................................................................iv
ABSTRACT .....................................................................................................v
DAFTAR ISI .....................................................................................................vi
DAFTAR GAMBAR ..........................................................................................viii
DAFTAR TABEL ...............................................................................................ix
DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................x
KOSA KATA .....................................................................................................xi
BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................1
1.1 Latar Belakang ...............................................................................1
1.2 Identifikasi Masalah .......................................................................3
1.3 Rumusan Masalah ...........................................................................3
1.4 Batasan Masalah .............................................................................4
1.5 Tujuan Perancangan .......................................................................4
BAB II MPASI & KAMPANYE SOSIAL SEBAGAI SOLUSI .......................5
2.1 Mpasi...............................................................................................5
2.1.1 Macam Macam Mpasi ........................................................6
2.1.2 Tujuan Pemberian Mpasi ....................................................7
2.1.3 Tanda Bayi Siap Mpasi ......................................................8
2.1.4. Akibat Pemberian Mpasi Dini Dan Tunda ........................8
2.1.5 Persiapan Memperkenalkan Mpasi.....................................10
2.1.6 Memperkenalkan Mpasi .....................................................11
2.2 Analisis ...........................................................................................14
2.3 Solusi...............................................................................................15
2.4 Kampanye .......................................................................................17
2.4.1 Fungsi Kampanye ...............................................................18
2.4.2 Tujuan Kampanye ..............................................................18
2.4.3 Jenis Kampanye ..................................................................19

vi
BAB III STRATEGI PERANCANGAN DAN KONSEP VISUAL ..................20
3.1 Strategi Perancangan .......................................................................20
3.1.1 Pendekatan Komunikasi .....................................................20
3.1.2 Strategi Kreatif ...................................................................22
3.1.3 Strategi Media ....................................................................22
3.1.4. Tahapan Kampanye Sosialisasi Mpasi ..............................23
3.2 Konsep Visual .................................................................................24
3.2.1 Format Desain ....................................................................24
3.2.2 Tata Letak / Layout ............................................................25
3.2.3 Tipografi .............................................................................25
3.2.4 Ilustrasi ...............................................................................26
3.2.5 Warna .................................................................................27
3.3 Strategi Media .................................................................................27

BAB IV TEKNIS PRODUKSI ...........................................................................30


4.1 Teknis Produksi ..............................................................................30
4.1.1 Hardware ............................................................................30
4.1.2 Software ..............................................................................30
4.2 Media Utama ...................................................................................31
4.3 Media Pendukung ...........................................................................34
DAFTAR PUSTAKA .........................................................................................41

vii
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1 Pemberian Mpasi ................................................................................8
Gambar 2 Mpasi Pabrik ......................................................................................9
Gambar 3 Mpasi Lokal........................................................................................6
Gambar 4 Referensi Visual .................................................................................22
Gambar 5 Referensi Visual .................................................................................25
Gambar 6 Contoh Poster Potrait .........................................................................26
Gambar 7 Contoh Ilustrasi ..................................................................................27
Gambar 8 Warna .................................................................................................28
Gambar 9 Tampilan Beranda ..............................................................................33
Gambar 10 Tampilan Artikel Resep ...................................................................34
Gambar 11 Tampilan Artikel Tips Dan Saran ....................................................34
Gambar 12 Tampilan Tentang Kami...................................................................35
Gambar 13 Tampilan Kontak ..............................................................................35
Gambar 14 Poster ................................................................................................36
Gambar 15 Brosur ...............................................................................................36
Gambar 16 Flyer .................................................................................................37
Gambar 17 Billboard ...........................................................................................37
Gambar 18 Spanduk ............................................................................................38
Gambar 19 Media Sosial .....................................................................................38
Gambar 20 Xbanner ............................................................................................39
Gambar 21 Note Book ........................................................................................39
Gambar 22 Jam ...................................................................................................40
Gambar 23 Pin & Gantungan Kunci ...................................................................40
Gambar 24 Mug ..................................................................................................41
Gambar 25 Gelas Bayi ........................................................................................41
Gambar 26 Stiker ................................................................................................42
Gambar 27 Kaos ..................................................................................................42

viii
DAFTAR TABEL
Tabel 1 Panduan Makanan Padat ........................................................................14
Tabel 2 Distribusi Media .....................................................................................31

ix
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 Surat Keterangan Persetujuan Publikasi ..........................................8

x
KOSA KATA

ASI Merupakan singkatan dari air susu ibu


MP-ASI Merupakan singkaan dari makanan pendamping air susu ibu.
Asi Eksklusif Adalah program pemberian ASI secara khusus selama 6 bulan
pertama usia bayi tanpa diberikan makanan ataupun cairan lain
Diare Adalah penyakit dimana buang air besar dalam bentuk cairan lebih
dari tiga kali dalam satu hari dan biasanya berlangsung selama dua
hari atau lebih.

Konstipasi Atau yang sering disebut dengan sembelit, adalah suatu gejala,
bukan penyakit, dimana kotoran susah keluar melalui proses
defekasi (buang air besar) yang disebabkan pergerakan kotoran di
dalam usus besar melambat sehingga menghasilkan kotoran yang
kering dan keras.

Obesitas. Kondisi dimana berat badan tidak seimbang dengan tinggi badan
atau disebut dengan kelebihan beban
Oromotor Atau oralmotor adalah kemampuan anak untuk menggunakan
sistem gerak otot dari rongga mulut, seperti rahang, gigi, lidah,
langit-langit, bibir, pipi
Puree Makanan padat yang di cairkan dengan cara di haluskan lalu
disaring
Serealia Makanan dari jenis sereal atau biji bijian
KIA Merupakan singkatan dari kesehatan ibu dan anak
kampanye Adalah tindakan komunikasi terencana dan terorganisir bertujuan
untuk mendidik, memberikan wawasan tertentu dan merubah
sikap serta tingkahlaku banyak individu atau masyarakat dalam
kurun waktu tertentu

xi
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Dua tahun pertama sejak bayi dilahirkan adalah masa-masa penting yang
menentukan perkembangannya kelak terutama perkembangan fisik, bahasa,
intelektual, sosial, sikap dan prilaku. Perkembangan dan pertumbuhannya sangat pesat
di usia ini.
Jika di masa-masa awal ini bayi tidak mendapatkan nutrisi yang tepat dan
cukup, tidak mendapatkan pengasuhan yang tepat, stimuli yang diberikan kurang atau
mendapatkan penanganan yang salah, menurut David Barker dalam Diana dan ini bisa
menjadi kerugian besar bagi bayi sendiri serta orang tua karena masa ini merupakan
masa emas untuk memperbaiki kualitas hidup generasi berikut, masa ini tidak bisa
diulang kembali.
Makanan bayi yang paling utama adalah air susu ibu atau lebih sering dikenal
dengan sebutan ASI. Semua gizi dan nutrisi yang dibutuhkan oleh bayi telah
terkandung di dalamnya, sehingga jenis makanan apapun akan sulit menandingi
kualitas daripada ASI. Khususnya bagi bayi dengan usia di bawah 6 bulan. Kandungan
yang kaya akan nutrisi dan gizi ini tidak dapat tergantikan oleh susu formula, meskipun
dengan harga yang paling mahal sekalipun. Pemberian ASI eklsusif diberikan kepada
bayi hingga bayi mencapai usia 6 bulan artinya selama 6 bulan bayi tidak perlu
memerlukan tambahan pendamping untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya.
Akan tiba masanya ASI tidak lagi memasok semua kebutuhan gizi bayi, bukan
berarti bahwa tidak ada nilai gizi dalam ASI setelah bayi berusia 6 bulan sebagaimana
pendapat awam. Menginjak usia 6 bulan, bayi haruslah mulai diperkenalkan pada
makanan yang dinamakan makanan pendamping ASI atau disingkat MPASI.
Inilah makanan bayi kedua yang menyertai pemberian ASI. Akan tetapi masih
banyak orang tua yang belum mengerti, pengetahuan tentang MPASI yang terbatas,
kesibukan pekerjaan dan tekanan dari pihak keluarga atau tidak ada dukungan oleh
pihak keluarga merupakan beberapa faktor yang mendukung timbulnya anggapan
bahwa ASI saja tidak cukup sebagai makanan bayi. Akibatnya para orang tua

1
memberikan aneka bentuk cairan sebagai makanan pendamping ASI sebelum bayinya
mencapai umur 6 bulan, bahkan ada juga orang tua yang tetap memberi ASI hingga 8
bulan tanpa mengenalkan MPASI, sehingga pertumbuhan anak menjadi terganggu.
Menurut survey yang dilakukan penulis, 39 dari 50 orang ibu atau setara dengan
78 persen ibu merasakan kebingungan tentang pemberian MPASI pertama kali dan 35
orang diantaranya atau setara dengan 70 persen Melakukan kesalahan dalam
memperkenalkan MPASI kepada anak mereka. Dengan rincian 32 dari 50 orang ibu
atau setara dengan 64 persen Orang ibu memberikan MPASI Saat bayi dibawah umur
6 bulan atau disebut dengan MPASI Dini dan 3 orang lain nya atau setara dengan 6
persen orang memperkenalkan MPASI saat memasuki usia 7 bulan atau menunda.
beberapa orang Ibu yang merasa sudah memberikan MPASI yang tepat ternyata
masih melakukan kesalahan serius diantaranya :
- memberikan Madu dan teh, padahal Kandungan dalam teh dan madu berbahaya bagi
tumbuh bayi yang pencernaan nya belum sempurna karena Tanin dalam teh
menghambat penyerapan Zat besi pada bayi dan kandungan Clostridium Botulinum
pada madu menyebabkan kelumpuhan otot bayi, keduanya juga memperberat kerja
ginjal pada bayi.
-Memberikan MPASI yang berlebihan pada saat awal pemberian MPASI, padahal alat
pencernaan bayi tidak seperti orang dewasa, dan dapat menyebabkan bayi mengalami
obesitas
- Memberikan MPASI instan terus menerus, padahal penelitian membuktikan bahwa
Pemberian MPASI Instan Secara terus menerus beresiko lebih besar membuat anak
menjadi obesitas kelak dan anak tidak memiliki perbendaharaan rasa makanan asli,
selain itu ada juga anggapan yang salah tentang MPASI Instan yang dianggap
menaikan Status sosial bagi yang memberikannya dikarenakan harganya yang mahal.
- Memberikan MPASI dengan wadah berbahaya, seringkali wadah MPASI jarang
diperhatikan, misalkan tidak memperhatikan kode bahan wadah dan hal ini menjadi
cukup serius karena wadah MPASI yang tidak sesuai standart dapat mengkontaminasi
isinya atau menggunakan wadah kaca seperti anjuran buku KIA pada saat ini yang

2
sebenarnya juga berbahaya karena bayi cenderung ingin tahu dan seringkali berakhir
dengan memecahkan wadah kaca tersebut.
Sehingga sosialisasi kepada masyarakat mengenai pentingnya
memperkenalkan MPASI tepat ketika bayi memasuki usia 6 bulan dan tidak boleh
kurang, haruslah diberikan demi mengoptimalkan masa ini, karena jika gagal
memanfaatkan masa ini maka akan menjadi kerugian besar bagi bayi, orang tua.

1.2 Identifikasi masalah


Dari uraian latar belakang masalah yang telah dipaparkan sebelumnya, maka
dapat diidentifikasikan pokok-pokok permasalahan yaitu:
1. Makanan Pendamping ASI wajib diberikan ketika bayi mencapai umur 6
bulan tidak boleh kurang ataupun lebih
2. Pemberian MPASI yang terlalu dini maupun terlambat dapat menimbulkan
dampak negatif bagi tumbuh kembang anak
3. Kurangnya wawasan dan pengetahuan masyarakat tentang pemberian MPASI
yang sesuai usia
4. Kesibukan pekerjaan ibu serta kurangnya dukungan orang terdekat menjadi
salah satu faktor penyebab bayi terus menerus di berikan MPASI Instan
5. Mpasi Instan diangap lebih baik karena mampu mendongkrak status sosial
6. Beberapa orang tua yang merasa sudah tepat memberikan MPASI teryata
masih melakukan kesalahan yang cukup beresiko menimbulkan bahaya bagi
bayi dengan memberikan Mpasi yang tidak tepat

1.3 Rumusan Masalah


Bagaimana cara memberikan edukasi tentang memberikan MPASI tepat saat
bayi memasuki usia 6 bulan, tidak dini dan tidak tunda, mampu mengubah pola
pikir keliru yang ada di masyarakat bahwa MPASI instan tidak lebih baik akibat
harganya yang lebih mahal dari pada MPASI olahan sendiri, makanan
pendamping ASI apa saja yang disarankan sesuai dengan usia bayi, pemilihan
wadah yang tepat digunakan saat memberikan Mpasi.

3
1.4 Batasan Masalah
Pembatasan masalah pada Perancangan dan penyusunan Tugas Akhir ini lebih
difokuskan pada cara memperkenalkan MPASI tepat kepada orang tua yang
memiliki anak 4-12 bulan

1.5 Tujuan Perancangan


Adapun tujuan dari perancangan dan penyusunan Tugas Akhir ini diharapkan
mampu untuk membuka wawasan bagi masyarakat khususnya orang tua untuk
dapat lebih mengerti tentang memperkenalkan Makanan Pendamping ASI yang
tepat kepada anak untuk mencapai tumbuh kembang anak yang optimal dan
diharapkan dapat meningkatan kualitas generasi penerus bangsa.

4
BAB II
MPASI dan KAMPANYE SOSIAL SEBAGAI SOLUSI
2.1 MPASI
MPASI adalah makanan atau minuman yang mengandung gizi diberikan
kepada bayi selama masa Pemberian ASI untuk memenuhi kebutuhan gizinya. World
Health organization menyarankan bahwa pemberian MPASI di berikan saat bayi
memasuki usia 6 bulan sampai 24 bulan sejalan dengan pemberian ASI.
Di Indonesia sendiri dulu pernah diberlakukan dengan Pengenalan MPASI
ketika bayi memasuki usia 4 bulan, namun akhirnya direvisi ketika pemerintah
mengadopsi saran dari lembaga kesehatan dunia (WHO) dan Unicef, selain karena
mengikuti saran WHO dan Unicef, perubahan itu dilakukan dikarenakan memang
banyak terjadi dampak negatif ketika bayi di perkenalkan MPASI ketika usia 4 bulan.
Semakin meningkat usia bayi/anak, kebutuhan akan zat gizi semakin bertambah
karena tumbuh kembang terlebih saat mencapai usia 6 bulan, sedangkan ASI yang
dihasilkan pada usia ini kurang memenuhi kebutuhan gizi yang diperlukan bayi/anak,
kebutuhan nutrisi bayi usia 0-6 bulan, 70% pada usia 6-12 bulan dan 30% pada usia 1-
2 tahun (WHO, 2010)
MPASI merupakan makanan peralihan dari ASI ke makanan keluarga. Pengenalan dan
pemberian MPASI harus dilakukan secara bertahap baik bentuk maupun jumlahnya,
sesuai dengan kemampuan pencernaan bayi. Pemberian MPASI yang cukup dalam hal
kualitas dan kuantitas penting untuk pertumbuhan fisik dan perkembangan kecerdasan
anak yang bertambah pesat pada periode ini.

Gambar 1
Pemberian MPASI
Sumber:
http://health.kompas.com/
Diakses pada juni 2014

5
2.1.1 Macam-Macam Makanan Pendamping ASI
Menurut Aminah dalam Nopri Secara umum ada dua jenis MPASI yaitu :
 MPASI pabrik/instan yaitu MP ASI hasil pengolahan pabrik yang biasanya
sudah dikemas /instan, sehingga ibu tinggal menyajikan atau mengolah sedikit
untuk diberikan kepada bayi.

Gambar 2 makanan pendamping ASI Pabrik


Sumber: http://supermetroemall.com
Diakses juni 2014

 MPASI lokal/rumahan/buatan sendiri yaitu MPASI buatan rumah tangga


atau hasil olahan posyandu, dibuat dari bahan-bahan yang sering ditemukan
disekitar rumah sehingga harganya terjangkau. Sering juga disebut MPASI
dapur ibu, karena bahan-bahan yang akan dibuat makanan pendamping ASI di
olah sendiri.

Gambar 3 makanan pendamping ASI lokal atau olahan


Sumber: http://ceritaaretta.files.wordpress.com/2011/11/makan.jpg
Diakses Juni 2014

6
sejak 2011 beberapa dokter di Indonesia menyarankan penggunaan MPASI
Instan. Alasannya yaitu MPASI Instan lebih memenuhi Gizi bayi ketimbang MPASI
olahan sendiri. Berbanding terbalik dengan itu, Menurut Dokter Joseph Mercola
Pemberian MPASI instan lebih buruk dari pada makanan Junk food. Pemberian
Mpasi Instan pada bayi beresiko besar menyebabkan bayi terkena Diabetes dan
obesitas di masa akan datang.
Ikatan dokter dan ahli gizi di Negara berkembang beberapa tahun terakhir
justru sedang giat giat nya melakukan kampanye terkait MPASI, yaitu kembali ke
dapur atau masak sendiri dibanding membeli instan. Di lihat dari penelitian terkini
bahwa MPASI instan meningkatkan resiko terkena Obesitas di kemudian hari,
dimana masalah obesitas di Negara maju sudah merisaukan.
Di Indonesia secara khusus terjadi pola pikir yang salah tentang makanan
Pendamping Asi Instan, MPASI instan dianggap lebih baik karena harga nya yang
lebih mahal dan dianggap mampu meningkatkan status sosial di masyarakat. Padahal
kenyataan nya Bayi juga perlu Variasi rasa atau perbendaharaan rasa dimana tidak
bisa di berikan oleh MPASI Instan. Perbendaharaan rasa ini diperlukan agar anak
kelak tidak suka memilih milih makanan dan sulit makan atau Picky eater

2.1.2 Tujuan Pemberian Makanan Pendamping ASI


Makanan pendamping ASI bertujuan untuk memenuhi kebutuhan zat gizi anak,
penyesuaian alat cerna dalam menerima makanan tambahan dan merupakan masa
peralihan dari ASI ke makanan keluarga. Selain untuk memenuhi kebutuhan bayi
terhadap zat-zat gizi, pemberian makanan tambahan merupakan salah satu proses
pendidikan dimana bayi diajarkan cara mengunyah dan menelan makanan padat dan
membiasakan selera-selera bayi ( Depkes RI, 2006).
 Melengkapi zat gizi yang kurang karena kebutuhan zat gizi yang semakin
meningkat sejalan dengan pertambahan umur abi atau anak
 Mengembangkan kemampuan bayi untuk menerima bermacam- macam
makanan dengan berbagai rasa, tekstur dan bentuk.
 Mengembangkan kemampuan oromotor bayi

7
 Mencoba adaptasi terhadap makanan yang mengandung kadar energi tinggi

2.1.3 Tanda Bayi Siap di perkenalkan MPASI


Setelah selama 6 bulan usia pertama bayi hanya mengonsumsi ASI tanpa
tambahan minuman apapun termasuk madu, kini pencernaan dan sistem kekebalan
tubuh bayi secara bertahap telah berkembang semakin matang. Ketika bayi sudah siap
menerima MPASI, biasanya ia akan memberikan “sinyal”, alias tanda-tanda,
diantaranya:
 Kekuatan kepala: ia sudah bisa menahan kepalanya dalam posisi tegak
dengan stabil.
 Duduk dengan baik sambil bersandar: untuk bisa menelan dengan baik,
tentu saja bayi harus sudah bisa duduk dengan tegak, walaupun dengan
bersandar.
 Akan terlihat kelaparan Pada sebagian bayi, seringkali mereka seperti terus
meminta ASI walaupun sudah 8-10 minum ASI/Sufor dalam sehari.
 Mulai tertarik dengan makanan, tanda ini biasa diawali dengan bayi sering
memperhatikan anda makan atau sesekali mencoba meraih makanan
 Mulai senang memasukan apapun kedalam mulut, tanda ini seringkali di
ikuti dengan kemampuan fisik seperti mulai melakukan gerakan mengunyah
ke atas dan kebawah dan bisa mengendalikan lidahnya lebih baik.

2.1.4 Akibat Pemberian MPASI Dini Maupun Terlambat

Namun seringkali di jumpai ketika orang tua memperkenalkan MPASI disaat


yang tidak tepat diantaranya terlalu dini yaitu sebelum bayi masuk usia 6 bulan
ataupun terlambat yaitu setelah bayi melewati usia 7 bulan. Berikut dampak yang
terjadi yaitu:

8
1. MPASI dini
Jika terlalu dini, pencernaan bayi belum siap dan sempurna menerima variasi
makanan sehingga dipaksa untuk bekerja ekstrakeras sehingga makanan belum
dapat dicerna dengan baik sehingga dapat menimbulkan reaksi seperti:

 Diare adalah penyakit dimana buang air besar dalam bentuk cairan
lebih dari tiga kali dalam satu hari dan biasanya berlangsung selama dua
hari atau lebih. Menurut Suraj Gupte dalam buku panduan perawatan
anak yang paling berbahaya pada diare adalah Orang yang mengalami
diare akan kehilangan cairan dan garam tubuh. Sehingga menyebabkan
dehidrasi tubuh. Hal ini membuat tubuh tidak dapat berfungsi dengan
baik dan dapat membahayakan jiwa
 Konstipasi, atau yang sering disebut dengan sembelit, adalah suatu
gejala, bukan penyakit, dimana kotoran susah keluar melalui proses
defekasi (buang air besar) yang disebabkan pergerakan kotoran di dalam
usus besar melambat sehingga menghasilkan kotoran yang kering dan
keras.
 Obesitas.Ketika bayi lebih dini diperkenalkan pada MPASI,
selanjutnya bisa jadi bayi memiliki pola makan yang tidak sesuai
dengan tubuhnya. Bayi akan terbiasa dengan makan banyak atau
berlebihan. Inilah yang membuat bayi berisiko menjadi gemuk atau
obesitas di masa depan.
 Kram usus. ketika bayi belum siap mencerna makanan, namun dipaksa
untuk mengolah MPASI maka menyebabkan kram usus. Saat kram usus
atau biasa disebut kolik usus, bayi mungkin akan menangis lama,
menjerit sambil menggerakkan tangan dan kaki.
 Alergi makanan. Sel-sel di sekitar usus pada bayi berusia di bawah
enam bulan belum siap untuk menghadapi unsur-unsur atau zat
makanan yang dikonsumsinya. Alhasil, makanan tersebut dapat
menimbulkan reaksi imun, sehingga dapat terjadi alergi akibat makanan

9
yang dikonsumsinya. Sebaliknya, bayi yang diberikan MPASI setelah
enam bulan risiko mengalami alergi akibat makanan lebih rendah.

2. MPASI TUNDA
Sama halnya dengan terlalu dini memberikan MPASI, terlambat memberikan
MPASI juga dapat menimbulkan serangkaian dampak negatif pada kesehatan.
Berikut di antaranya:
 Kekurangan nutrisi. Di usia enam bulan ke atas, ASI sudah tidak
mencukupi lagi kebutuhan bayi, sehingga harus ditunjang dengan
MPASI. Bila pemberiannya terlambat, dikhawatirkan akan
menyebabkan terjadinya gangguan tumbuh kembang. Salah satunya
gagal tumbuh yang berisiko menyebabkan stunting atau anak pendek.
Selain itu dikhawatirkan pula terjadi kekurangan zat besi yang dapat
menyebabkan terjadinya anemia yang berdampak pada kemampuan
konsentrasi atau kemampuan belajarnya.
 Kemampuan oromotor kurang terstimulasi.
Oromotor dapat distimulasi dengan mengenalkan MPASI dengan
berbagai tekstur atau konsistensi, rasa, dan suhu. Kemampuan oromotor
adalah kemampuan anak untuk menggunakan sistem gerak otot dari
rongga mulut, seperti rahang, gigi, lidah, langit-langit, bibir, pipi.
Dampak dari tidak terstimulasinya kemampuan oromotor berikut di
antaranya:
o Anak terlalu banyak mengeces/drolling.
o Anak mengalami kesukaran mengunyah dan menelan.

2.1.5 Persiapan Memperkenalkan MPASI


Menurut Diana memasuki usia 7 bulan adalah masa yang paling tepat karena
bayi siap belajar memproses makanan padat dan sudah menunjukan tanda siap
menerima MPASI, meskipun demikian masa ini merupakan masa cukup kompleks
menurut bayi dikarenakan bayi belajar cara memproses makanannya dari mulut sampai

10
ke dalam perut, dari proses inilah bayi mulai menggunakan kemampuan oromotor nya.
Selain bayi ibu juga belajar cara memberi makan bayi dan kesabaran lebih khususnya
untuk ibu muda.
Perlu di perhatikan sebelum mulai memperkenalkan MPASI, bahwa pemberian
ASI tetap jalan selama dua tahun masa pengenalan. menurut Jenny yang perlu dipenuhi
agar kebutuhan zat gizi bayi atau anak dapat terpenuhi yaitu harus mengandung cukup
energi (zat gizimakro dan mikro yang tepat) baik mutu maupun jumlahnya pada setiap
kelompok umur, memiliki nilai suplementasi yang baik, mengandung vitamin dan
mineral dalam jumlah yang cukup, dapat diterima dengan baik oleh bayi atau anak,
harga relatif murah dan dapat diperoleh atau diproduksi secara lokal. Berikut syarat
MPASI menurut Jenny:
 Makanan tambahan harus diberikan kepada bayi yang telah berumur 6
bulan sebanyak 4-6 kali/hari. Namun demikian ASI tetap diberikan
sampai bayi genap berumur 2 tahun
 Makanan campuran ganda yang terdiri dari makanan pokok, lauk pauk,
dan sumber vitamin lebih cocok bagi bayi, baik ditinjau dari nilai
gizinyamaupun sifat fisik makanan tersebut
 Kandungan serat kasar atau bahan lain yang sukar dicerna dalam jumlah
yang sedikit. Kandungan serat kasar yang terlalu banyak justru akan
mengganggu pencernaan bayi.
 Makanan bayi tidak boleh memiliki sifat kamba, yaitu volume makanan
yang besar, tetapi kandungan gizinya rendah. Sifat Kamba tidak
diperbolehkan sebab terdapat kemungkinan bahwa energi dan zat gizi
yang dibutuhkan oleh bayi belum terpenuhi namun bayi telah merasa
kenyang dan tidak mau meneruskan makan.
 Bersih dari pathogen, zat kimia, toksin bahkan tulang halus, biji buah,
atau bagian buah yang keras. Pastikan bayi aman dari semuanya itu
 Minimalkan penggunaan bumbu penyedap seperti gula, garam dan msg.

11
Alasannya Karena kebutuhan bayi untuk gula bisa di tanggung dengan
buah, dan kebutuhan bayi akan yodium dari garam bisa di ganti dengan
Ikan.

2.1.6 Memperkenalkan MPASI


1.Usia 6-7 bulan
Perkenalkan dengan makanan ekstra lembut atau pure. ahli gizi menyarankan
memulai dengan sayuran seperti wortel atau labu kuning terlebih dahulu
gunanya agar bayi jadi terbiasa dengan sayuran kemudian bisa dilanjutkan
dengan buah buahan yang dilembutkan seperti pisang ambon atau pisang raja,
avokad, jeruk manis, porsi makanan bayi pada masa ini adalah 1 - 2 sendok
makan (disuap dengan sendok kecil khusus bayi) untuk minggu pertama,
perlahan tingkatkan jadi 3-4 sendok makan (disuap dengan sendok kecil
khusus bayi)
Karbohidrat : Tepung Beras, ubi merah, kentang
Sayuran : Labu, wortel, bayam, brokoli
Buah : pisang, pepaya, apel, melon, alpukat, persik
Protein : ASI, Susu Formula ( sesuai usia)

2. Usia 8-9 bulan


biasanya gigi bayi sudah mulai tumbuh dan keinginan mencoba
makanan lain semakin besar. tingkatkan dari tekstur makanan dari ekstra
lembut menjadi lembut dan bertekstur sedikit lebih kasar dari bubur yang
diberikan saat usia 6-8 bulan. perkenalkan jenis makanan baru seperti daging
dan ikan berduri sedikit. porsi nya menjadi 5-6 sendok makan dan tingkatkan
menjadi 7-8 Sendok makan saat memasuki usia 9 bulan
Karbohidrat : seperti sebelumnya, jagung manis, oatmeal
Sayuran : seperti sebelumnya, tomat
Buah : seperti sebelumnya, mangga manis, jeruk bayi, anggur manis, jambu
biji merah matang

12
Protein Hewani: Daging sapi tanpa lemak, daging ayam, hati ayam, ikan
(salmon, kakap, gurame, lele, tenggiri)
Protein Nabati : Tahu, tempe, kacang merah, kacang hijau, kacang polong
Protein : ASI, Susu Formula ( sesuai usia)

3.Usia 10-12 bulan keatas


Biasa bayi sudah mulai belajar berjalan dan aktif bergerak, pencernaan
nya juga sudah mulai berfungsi dengan baik. berikan makanan semi padat
kepada bayi seperti nasi Tim, sayuran yang dicincang kecil, pada usia ini juga
bayi sudah diperbolehkan mengkonsumsi sayuran berserat tinggi seperti
kangkung, buncis, sawi
Karbohidrat : Beras putih, beras merah, roti gandum, jagung manis, oatmeal,
makaroni
Sayuran : seperti sebelumnya, kangkung, buncis, sawi
Buah : seperti sebelumnya, mangga manis, jeruk bayi, anggur manis, jambu
biji merah matang
Protein Hewani: Daging sapi tanpa lemak, daging ayam, hati ayam, aneka
jenis ikan, telur, keju
Protein Nabati : Tahu, tempe, kacang merah, kacang hijau, kacang polong
Protein : ASI, Susu Formula ( sesuai usia)

4.Usia 12 bulan keatas


Biasanya gigi bayi sudah lengkap dan pencernaan hampir sempurna, pada usia
ini bayi sudah bisa di berikan makanan keluarga juga madu, namun perlu di
ingat bahwa pencernaan nya belum seperti pencernaan orang dewasa, hindari
bumbu yang terlalu tajam, serta terlalu asam atau pedas, hampir semua buah
dan sayur sudah bisa di berikan namun hindari buah buahan yang mengandung
gas seperti nangka dan durian. Asi tetap di berikan sampai bayi melepaskan
ASI usia 1.5 - 2 tahun

13
Tabel 1 tabel panduan makanan padat
Sumber : http://estetikarea.wordpress.com
Diakses juni 2014

14
2.2Analisis
Dalam menganalisis suatu permasalahan dibutuhkan aplikasi pertanyaan yang
benar sehingga solusi yang dicapai akan tepat dan efisien. Berikut ini analisis (5W+1H)
yang terdiri dari beberapa pertanyaan yaitu:
What – Apa yang menjadi inti permasalahan?
Banyak orang Tua khusus nya yang pertama kali memiliki anak Masih Bingung tentang
cara memberikan MPASi yang Tepat untuk Pertama Kali
Who – Siapa saja yang terlibat dalam masalah?
Yaitu orang Tua Muda dalam hal ini Ibu maupun suami
Why – Mengapa masalah tersebut dapat muncul?
Karena merupakan pengalaman pertama mereka sebagi orang tua dalam memberikan
MPASI, selain itu adanya pendapat lama yang masih beredar dimasyarakat bahwa
MPASI diberikan 4 bulan
When – Sejak kapan masalah tersebut muncul?
Masalah ini mulai Muncul kurang lebih saat pemerintah mengadopsi saran WHO
dengan penerapan ASI Ekslusif dan saat anak hampir mencapai usia 6 bulan dimana
pada masa inilah pengenalan MPASI pertama.
Where – Dimana biasanya masalah tersebut muncul?
Kasus ini terjadi hampir di setiap Keluarga baru yang memilih untuk tinggal jauh dari
orang tua atau tidak menetap dengan orang tua
How – Bagaimana cara untuk mengatasi masalah tersebut?
Dalam mengatasi masalah ini, hal yang harus dilakukan yaitu pembuatan media media
yang memberikan informasi terkait pemberian MPASI yang Tepat 6 bulan Serta Tips
dan resep MPASI dengan memanfaatkan teknologi internet yang merupakan Suatu
kebutuhan penting pada masa ini, Kemudian merancang media persuasi seperti
kampanye sosial yang bertujuan untuk membujuk, mempengaruhi, mengubah prilaku
serta pola pikir keluarga muda secara khusus ibu mengenai pentingnya mengetahui info
secara detil tentang memperkenalkan MPASI. Hal ini dapat dilakukan melalui media
Online seperti Website sebagai media utama dan Media Sosial sebagai media
pendukung kampanye dua arah, jadi Target Audiens dapat berinteraksi dan bertanya.

15
2.3 Solusi Permasalahan
Berdasarkan Fenomena dan Isu yang terjadi di masyarakat maka diperlukan sebuah
kegiatan yang dapat Memberikan Edukasi tentang manfaat dari Memberikan MPASI
tepat saat bayi memasuki usia 6 bulan, tidak dini dan tidak tunda, mampu mengubah
pola berfikir keliru yang ada di masyarakat bahwa Mpasi Instan lebih baik akibat
harganya yang lebih mahal dari pada MPASI olahan sendiri, Makanan pendamping
ASI apa saja yang disarankan sesuai dengan usia bayi, Pemilihan wadah yang tepat
digunakan saat memberikan Mpasi.
Maka perlu diadakan Kampanye sosial tentang Memperkenalkan MPASI
yang tepat. agar Masyarakat menjadi lebih tahu dan menjadi peduli. serta diharapkan
dapat terjadi perubahan pola pikir ke arah yang lebih baik.
Target audience dalam kampanye ini adalah ibu muda atau yang pertama kali
mempunyai anak usia 25-33 tahun. Dengan ekonomi menengah
Alasan pemilihan target audience Ibu muda adalah karena, Seringkali wanita yang
menjadi ibu untuk pertama kali, belum mengetahui cara mengurus anak sehingga
mereke lebih cenderung untuk ingin mempelajari lebih .

Target Primer
Perempuan terutama yang pertama kali menjadi ibu
Demografis
Usia : 25-33 tahun
Jenis kelamin : Perempuan
Status : Menikah
Pendidikan : S1,D3
Pekerjaan : karyawan swasta, pengajar, PNS, ibu rumah tangga
Ekonomi : menengah
Tempat tinggal : perkotaan
Pemasukan atau gaji : Rp. 1.500.000,- s/d ≤ Rp 4.000.000,-

16
Psikografis
Peduli dengan anak dan keluarga, rasa ingin tahu besar, mudah dipengaruhi orang
sekitar terutama kerabat dekat.
Geografis
• Tempat tinggal : Perkotaan di kota Bandung
• Tempat belanja : Istana Plaza, Cihampelas Walk, Carrefour, Hypermart, Yogya
Supermarket, Borma.
Interest
Perempuan : browsing, Media sosial, membaca, jalan-jalan, santai bersama keluarga
dan bermain bersama dengan anak, menonton

Target Sekunder
Ayah muda, orang tua dari pasangan muda, kerabat dekat lainnya
Demografis
Usia : 25-45 tahun
Jenis kelamin : laki laki dan perempuan
Status : Menikah
Pendidikan : S1
Pekerjaan : karyawan swasta, pengajar, PNS, ibu rumah tangga, wiraswasta
Ekonomi : menengah
Tempat tinggal : perkotaan
Pemasukan atau gaji : Rp. 1.500.000,- s/d ≤ Rp 5.000.000,-
Psikografis
Peduli dengan anak dan keluarga, rasa ingin tahu besar, Bisa mempengaruhi orang
lain
Geografis
Tempat tinggal : Perkotaan di kota Bandung

17
2.4 Kampanye
Arti kampanye menurut kamus besar Bahasa Indonesia kampanye adalah
gerakan (tindakan) serentak (untuk melawan, mengadakan aksi). Sedangkan
menurut Kamus Popular bahasa Indonesia Kampanye adalah tindakan
mempengaruhi dengan cara apapun untuk membuat orang berpihak kepada kita,
berikut Definisi kampanye menurut para ahli:
 Rogers dan Storey dalam Venus, mendefinisikan kampanye sebagai
serangkaian tindakan komunikasi yang terencana dengan tujuan
menciptakan efek tertentu pada sejumlah besar khalayak yang dilakukan
secara berkelanjutan pada kurun waktu tertentu
 Menurut Rusandi Ruslan, kempanye diartikan sebagai salah satu usaha yang
terencana dan berjalan untuk memberikan informasi, mendidik atau
meyakinkan bagian dari kehidupan social masyarakat untuk tujuan
pembangnunan khusus. Tujuan kampanye untuk membentuk suatu
perubahan social social change dan perubahan bisa menyangkut keadaan
social atau tingkat penduduk masyarakat tertentu.
 Menurut Rice and Paisley, kampanye adalah keinginan seseorang untuk
mempengaruhi opini individu dan publik, kepercayaan, tingkah laku, minat
serta keinginan audiensi dengan daya tarik komunikator yang sekaligus
komunikatif.
 Leslie B. Snyder mendefinisikan kampanye komunikasi sebagai tindakan
komunikasi yang terorganisasi yang diarahkan pada khalayak tertentu, pada
periode waktu tertentu guna mencapai tujuan tertentu.
Dari beberapa definisi kampanye menurut para pakar diatas dapat di simpulkan bahwa
kampanye adalah tindakan komunikasi terencana dan terorganisir bertujuan untuk
mendidik, memberikan wawasan tertentu dan merubah sikap serta tingkahlaku banyak
individu atau masyarakat dalam kurun waktu tertentu.
materi dan isi kampanye menurut venus biasanya menyangkut tentang :
 Tema, topik, dan isu yang diangkat ke permukaan agar mendapat
tanggapan.

18
 Tujuan dari kampanye
 Program program untuk mensukseskan kampanye
2.4.1 Fungsi Kampanye
Agar masyarakat lebih menanggapi keberadaan suatu pesan yang disampaikan melalui
kampanye, maka dalam pembuatan kampanye harus memiliki beberapa fungsi, antara
lain:
 Mengubah pola pikir masyarakat
 Mencapai tujuan dengan menggugah kesadaran dan pendapat masyarakat
pada isu tertentu.
 Pengembangan usaha dengan membujuk khalayak membeli produk yang
dipasarkan, dan Membangun citra positif.
2.4.2 Tujuan Kampanye
Apapun ragam dan tujuannya, upaya perubahan yang dilakukan kampanye selalu
terkait dengan aspek pengetahuan, sikap dan perilaku. Ostergaard dalam Venus (2004,
h.10), menyebut ketiga aspek tersebut dengan istilah 3A, yaitu:
 Awareness dalam aspek pertama oleh Ostergaad berarti menggugah
kesadaran, menarik perhatian dan memberi informasi atau promosi tentang
produk atau gagasan yang dikampanyekan.
 Attitude merupakan aspek kedua yang berarti sikap, setelah berhasil untuk
menarik perhatian atau menggugah kesadaran masyarakat, diharapkan
adanya perubahan sikap. perubahan sikap ini bisa dilihat setelah berhasil
untuk menarik perhatian masyarakat.
 Action merupakan puncak dari kampanye itu sendiri. Tahap ini
menghendaki adanya tindakan tertentu yang dilakukan oleh masyarakat.
Tindakan tersebut dapat bersifat sekali saja atau berkelanjutan. menurut
Debbie Lundberg Tindakan yang diambil bisa kearah positif maupun
negatif, tergantung dari informasi yang kita berikan dalam tahap awal
Ketiga aspek ini bersifat saling terkait dan merupakan sasaran pengaruh yang
harus dicapai secara bertahap agar satu kondisi perubahan dapat tercipta. Masih senada
dengan Ostergard, menurut Nowak dan Warneryd tujuan dari melakukan kampanye

19
adalah efek yang bisa ditimbulkan, adapun efek yang ingin dicapai dalam sebuah
kampanye menurut mereka adalah sebagai berikut:
 Kognitif yaitu berupa perhatian, peningkatan pengetahuan dan kesadaran
 Efektif berhubungan dengan perasaan, mood dan sikap
 Konatif berupa perilaku dan keputusan untuk bertindak
2.4.3 Jenis Kampanye
berdasarkan motivasi yang melatarbelakangi diselenggarakannya sebuah program
kampanye. Motivasi tersebut menentukan ke arah mana kampanye diselenggarakan
dan tujuan yang ingin dicapai. Jadi antara motivasi dan tujuan kampanye saling
berkaitan. Berdasarkan keterkaitan ini jenis kampanye dapat di bagi menjadi :
 Product - oriented campaigns atau kampanye yang berorientasi pada
produk. umumnya terjadi di lingkungan bisnis. Istilah lain yang sering
dipertukarkan dengan kampanye jenis ini adalah commercial campaigns.
Motivasi yang mendasari kampanye jenis ini adalah memperoleh
keuntungan finansial. Cara yang ditempuh adalah dengan memperkenalkan
produk yang berdampak pada terjadi nya kenaikan penjualan sehingga
diperoleh keuntungan yang diharapkan.
 Candidate-oriented campaigns atau kampanye yang berorientasi pada
kandidat. umumnya kampanye jenis ini dimotivasi oleh hasrat untuk meraih
kekuasaan politik. Karena itu jenis kampanye ini dapat juga disebut sebagai
political campaigns. Tujuan utamanya adalah untuk memenangkan
kandidat yang diajukan.
 Social change campaigns atau kampanye sosial adalah suatu kegiatan
kampanye yang dimotivasi oleh masalah sosial kemasyarakatan yang
terjadi, kampanye jenis ini umumnya bersifat non komersil. Tujuan dari
kampanye sosial adalah untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan
gejala gejala sosial yang sedang terjadi.

20
BAB III
STRATEGI PERANCANGAN DAN KONSEP VISUAL
3.1 Strategi Perancangan
Dari analisis dan solusi yang sudah dijelaskan sebelum nya maka akan dibuat
Kampanye Sosialisasi MPASI yang di buat oleh dinas kesehatan dan bekerjasama
dengan IDAI serta AIMI yang bertujuan menginformasikan tentang cara
memperkenalkan MPASI kepada masyarakat.
Dalam perancangan media persuasi (kampanye sosial) tentang
memperkenalkan MPASI yang tepat, perlu adanya strategi perancangan yang tepat agar
pesan yang akan disampaikan kepada orang tua khususnya ibu agar dapat diterima
dengan baik dan efektif. Strategi perancangan yang baik akan menghasilkan suatu efek
yang diharapkan.
Strategi perancangan yang akan dilakukan adalah membuat suatu kegiatan
kampanye Sosialisasi yang bersifat mengingatkan, mengajak dan menginformasikan
masyarakat tentang Memperkenalkan MPASI tepat kepada bayi sejak bayi memasuki
usia 6 bulan. strategi perancangannya sendiri meliputi :

3. 1.1 Pendekatan Komunikasi


Agar sebuah informasi dapat diterima dengan baik oleh penerimanya, maka diperlukan
sebuah pendekatan komunikasi dalam meracang media informasi tentang pentingnya
memperkenalkan MPASI yang tepat, yang bertujuan untuk membujuk, mempengaruhi,
dan mengubah perilaku serta cara berpikir orang tua khususnya ibu. Ada dua
Pendekatan yang digunakan yaitu:

 Pendekatan Komunikasi Visual


Komunikasi visual menurut Ana Yuliastanti adalah ilmu yang mengembangkan bentuk
bahasa komunikasi visual berupa pengolahan pesan-pesan untuk tujuan sosial atau
komersial dari individu atau kelompok ditujukan kepada individu atau kelompok
lainnya. Pada prinsipnya komunikasi visual adalah perancangan untuk menyampaikan

21
pola pikir dari penyampaian pesan kepada penerima pesan, berupa bentuk visual yang
komunikatif, efektif, efisien, dan tepat.
Maka dari itu komunikasi visual dapat diartikan sebagai sebuah rangkaian proses
penyampaian informasi kepada pihak lain dengan menggunakan media penggambaran
yang terbaca oleh indera penglihatan berupa bentuk visual yang komunikatif, efektif,
efisien, dan tepat. Elemen dalam komunikasi visual adalah gambar atau foto, huruf,
warna, dan tata letak (layout) dalam berbagai media.
Teknik yang digunakan dalam hal pendekatan secara visual adalah mengutamakan
huruf dan gambar. Dengan kata lain, penggabungan gambar dan huruf dapat
meminimalisir persepsi komunikan yang berbeda-beda, sehingga terjadi efek yang
diharapkan. Pendekatan visual dalam media persuasi ini dengan menggunakan karakter
dokter, anak bayi, dan kerabat dekat dengan gaya ilustrasi kartun Semi realis
menggunakan teknik vektor dilengkapi tipografi untuk memperjelas informasi dari
kampanye tersebut.

Gambar 4 Referensi Visual


Sumber: https://www.behance.net
Diakses November 2014

22
 Pendekatan Komunikasi Verbal
Komunikasi verbal adalah bentuk komunikasi yang disampaikan berupa tulisan yang
memiliki peranan penting dalam sebuah media komunikasi, agar informasi yang
disampaikan dapat dipahami dengan baik. Pendekatan komunikasi verbal dalam
perancangan ini menggunakan bahasa yang bersifat persuasif atau ajakan. Dimana
strategi komunikasi bertujuan memberikan pesan yang baik. Gaya bahasa yang akan
digunakan dalam penyampaian informasi ini, merupakan bahasa Indonesia yang jelas
dan mudah dipahami oleh target khalayak. Slogan pada kampanye ini adalah : “MPASI
Tepat bayi sehat”, dengan Headlines: “Sudah Tepatkah?” untuk memicu rasa
penasaran Target Audiens untuk mencari tahu lebih

3.1.2 Strategi Kreatif

Strategi kreatif sangat penting dalam menerjemahkan pesan yang ingin disampaikan
kedalam bahasa visual karena pesan yang disampaikan jelas menggunakan elemen
grafis sebagai dasar pada media yang dirancang. Strategi kreatif yang akan dibuat
adalah dengan membuat Dengan membuat sebuah tanda pengenal berupa logo untuk
kampanye Sosialisasi MPASI Tepat Tujuan Pembuatan Identitas Visual kampanye
berupa logo ini adalah:
1. Diharapkan dengan adanya identitas visual maka kampanye dapat mudah
diingat dan pesan dengan mudah tersampaikan
2. Logo sebagai Identitas visual yang berisi pesan jelas mudah di aplikasikan
ke media apa saja
juga menggunakan Elemen Visual seperti Balon kata dan gerakan tubuh seperti
mengingatkan atau memberikan saran.

3.1.3 Strategi Media


Strategi media yang digunakan dalam studi kasus perancangan kampanye Sosialisasi
MPASI akan dikemas memiliki media utama berbentuk Website dengan berbagai
media lain sebagai penunjang Antara lain, social media, poster, flyer, billboard,

23
spanduk, xbanner, jam dinding, dan merchandise lainnya. Agar memudahkan
masyarakat mengingat informasi yang ingin disampaikan

3.1.4. Tahapan Kampanye Sosialisasi MPASI


Dalam tahapan perencanaan penyampaian pesan dan informasi untuk khalayak sasaran
agar di terima dibuat beberapa tahapan, dimana tahapan tersebut merupakan bagian
dari keseluruhan proses kampanye, tahapan tersebut adalah sebagai berikut:
 Tahap Awal
Sebagai tahap awal yang akan dimunculkan Poster, Billboard, spanduk, dan
Flyer flyer yang membuat orang tertarik Untuk membuka Website Kampanye
Mpasi tepat yang telah disiapkan, serta Fanpage Facebook untuk membantu
mempromosikan Website dan sebagai sarana kampanye dua arah dimana
khalayak sasaran bisa melakukan Tanya jawab.
 Tahap Informasi
Pada tahap ini Media Utama dalam bentuk Website telah siap dan
mempostngkan Berbagai cara Memperkenalkan MPASI Tepat, Mulai dari
persiapan sebelum Mpasi, memilih perlengkapan makan bayi,
Memperkenalkan MPASI, jadwal pemberian MPASi. Pada masa ini juga sudah
dilaksanakan kerja sama dengan Unit kesehatan masyarakat dengan
pemasangan X banner tentang saran pemberian Mpasi tepat, juga informasi
lainnya yang sudah pasti bisa di dapatkan dengan cara bertanya kepada petugas
kesehatan setempat. Juga pada tempat seperti Mall disediakan Stand untuk
melakukan sosialisasi dari kedua tempat ini kemudian di berikan Merchandise
menarik bagi yang mampir.
 Tahap Akhir
Tahap akhir merupakan Tahap dimana Khalayak mulai secara aktif
Memberitahukan atau mempromosikan Cara Memberikan Mpasi yang tepat
kepada Kerabat dekat atau orang lain.

24
3.2 Konsep Visual
3.2.1 Format Desain
Format Desain yang akan di gunakan kebanyakan menggunakan format Potrait,
dikarenakan memudahkan alur baca sehingga di harapkan bisa membantu target
Audiens Menjadi tertarik kemudian menangkap pesan. Namun Demikian Format
Landscape juga di gunakan untuk penggunaan dalam media Spanduk maupun cover
facebook.

Gambar 5 Contoh poster dengan format desain portrait


Sumber: Fanpage Ridwan kamil untuk Bandung
Diakses November 2014

25
3.2.2 Tata Letak / Layout
Tata letak dalam perancangan media informasi ini memberikan kesan seimbang antara
gambar/foto dengan tipografi yang ada dalam desain. Elemen berupa tipografi dan
gambar ini disusun sedemikian rupa sehingga akan menghasilkan satu kesatuan
komposisi yang nyaman dan enak dilihat.

Gambar 6 format Layout poster


Sumber: dokumen pribad

3.2.3 Tipografi
Menurut Lazlo Moholy (seperti dikutip Adi Kusrianto, 2007) berpendapat bahwa
tipografi adalah alat komunikasi, Oleh karena itu, tipografi harus bisa berkomunikasi
dalam bentuk yang paling kuat, jelas, dan terbaca.
Tipografi yang di pilih adalah jenis KG How Many times, Manksans, calibri digunakan
karena mempunyai karakter tulisan yang Lembut dengan tingkat keterbacaan yang
sangat jelas

KG How many Times


ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ
Abcdefghijklmnopqrstuvwxyz

26
Manksans
ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ
abcdefghijklmnopqrstuvwxyz

CALIBRI
ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ
abcdefghijklmnopqrstuvwxyz

3.2.4 Ilustrasi
"Ilustrasi menurut definisinya adalah seni gambar yang dimanfaatkan untuk
memberikan penjelasan atas suatu maksud atau tujuan secara visual." (Adi Kusrianto,
2007)
Ilustrasi sangat menunjang bagi penampilan/layout poster atau informasi. Ilustrasi yang
ingin diperlihatkan disini dibuat menggunakan sketsa tangan dan teknik editing
menggunakan vector di komputer.

Gambar 7 contoh Illustrasi


Sumber: www.canstock.com
Diakses Desember 2014

27
3.2.5 Warna

Warna merupakan unsur visual yang dapat mempengaruhi seseorang yang melihatnya,
serta menambahkan kesan terhadap desain yang dipakai. Warna merupakan unsur
visual yang dapat mempengaruhi orang melihanya serta menambahkan kesan terhadap
desain yang dipakai Komposisi warna yang merupakan salah satu unsur yang sangat
penting bagi ketertarikan audiens untuk melihat isi dari poster atau papan
pengumuman.

Gambar 8 Palet warna


Sumber: dokumen pribadi

Warna utama dalam perancangan kampanye ini adalah warna Merah, Alasan
pemilihan warna merah karena Efek psikologi dan arti dari warna merah itu sendiri
yaitu :

1. warna yang sangat menarik perhatian dan menyerukan untuk segera


mengambil tindakan
2. Bila di gunakan dalam desain warna merah mampu membuat kecemasan, di
dukung dengan Headline “sudah tepatkah?” membuat orang menjadi cemas
dan ingin segera mempelajari lebih lanjut

28
3.3 Strategi Media
Pada strategi media akan dibahas mengenai media-media yang akan digunakan dalam
kampanye ini. Strategi media pada kampanye dibuat berdasarkan aktivitas dan segala
sesuatu yang berhubungan dengan target audience. Sehingga dapat dilakukan
perencanaan penggunaan media yang efektif.
Media-media yang dipakai dalam kampanye ini adalah sebagai berikut :
1. Website
Informasi pada Website lebih jelas dan bisa di isi banyak informasi tentang MPASI
tepat, juga lebih terpercaya dukungan teknologi internet dan Smart Phone juga
memudahkan pengaksesan media ini.
3. Media Sosial
Karena target audience suka melakukan kegiatan browsing dan bersosialisasi
menggunakan media sosial, maka diperlukan sebuah iklan pada media sosial
facebook
4. Poster
Poster diletakkan di Unit kesehatan masyarakat, tempat praktek dokter anak dan
bidan, tempat belanja ibu dan anak. Kantin serta tempat makan, ataupun ruang laktasi
di beberapa kantor. Tempat-tempat tersebut adalah tempat-tempat yang sering
dikunjungi oleh target audience.
5. Flyer
Flyer akan dibagikan di tempat-tempat yang sering dikunjungi oleh target audience.
Seperti tempat belanja, mall (foodcourt), unit kesehatan keluarga, tempat belanja ibu
dan anak, tempat tempat seperti lampu merah maupun tempat bersantai seperti car
freeday. Pemilihan flyer sebagai salah satu media adalah karena flyer
berukuran kecil dan tipis, sehingga ketika target audience tidak sempat membacanya,
mereka akan membawanya ke dalam tas dan akan membacanya pada waktu
senggang.
6. Brosur
Informasi dalam brosur juga tidak berbeda jauh dengan informasi dalam flyer.
Namun biasanya brosur memiliki bentuk yang lebih menarik dari pada flyer.

29
Pembagian brosur juga akan dibagikan di tempat-tempat yang sering dikunjungi oleh
target audience.
7. Billboard
Media ini dapat dilihat oleh target audience ketika mereka sedang mengendarai
kendaraan seperti di jalan tol atau jalan-jalan besar.
8. Spanduk
spanduk akan diletakkan di pinggir-pinggir jalan utama Karena daerah tersebut sering
dilewati oleh target audience baik yang berkendaraan maupun berjalan kaki.
9. X-Banner
X-Banner dibuat untuk memberi informasi tentang stand yang dibuka, sehingga
menarik target audience untuk datang ke stand untuk mendapatkan informasi lebih
lagi tentang Mpasi tepat
10. Media Merchandise
Merchandise merupakan media yang dibuat untuk menarik target audience agar tidak
lupa akan kampanye yang disampaikan. Merchandise yang dibuat antara lain pin,
sticker, mug, gelas bayi, gantungan kunci, Notebook, jam dan kaos.

30
Tabel 2. Distribusi media

Dokumen pribadi

31
BAB IV
TEKNIS PRODUKSI
4.1 Teknis Produksi
Dalam memasuki teknis sebuah media, kita harus terlebih dahulu harus menyiapkan
beberapa rencana yang terdiri dari beberapa tahap. Tahap pertama yang harus
dilakukan pada pembuatan sebuah website MPASI TEPAT adalah mempersiapkan
segala peralatan, data dan sarana penunjang yang dibutuhkan dalam pembuatan
sebuah website ini adalah Hadware dan Software. Tahap ini sangat penting dalam
proses pembuatan website MPASI TEPAT, agar pada pelaksanaanya dapat berjalan
dengan baik dan lancar. Tahap berikutnya adalah tahap perencanaan, tahap ini terdiri
dari penentuan idea atau gagasan, tata letak dan penempatan elemen-elemen serta
desain dan produksinya.

4.1.1 Hardware (Perangkat Keras)


Melalui kecangihan teknologi komputer pada saat ini para desainer dapat membuat
pekerjaan menjadi lebih mudah dan menghasilkan suatu karya digital yang lebih baik
dan bagus.
Hardware yang mendukung dalam proses pembuatan website dan media pendukung
ini adalah sebagai berikut:
 Laptop
 Mouse

4.1.2 Software (Perangkat Lunak)


Dalam perancangan pembuatan website MPASI TEPAT, menggunakan beberapa
software desain untuk pembuatan website ini, diantaranya:
 Adobe Illustrator
Software Adobe Illustrator ini digunakan untuk membuat sebuah ilustrasi,
logo dan tampilan dari tiap tampilan halaman yang ada di dalam website
MPASI TEPAT
 Adobe Photoshop

32
Pada perancangan website ini software Adobe Photoshop ini digunakan untuk
pengolahan gambar (editing foto)
 XAMPP V3.2.1
Software yang digunakan untuk menghubungkan satu halaman ke halaman
lain atau disebut link pada media website.
 Adobe Dreamweaver
Software yang digunakan untuk menghubungkan satu halaman dengan
halaman lain atau disebut link pada media website

4.2 Media Utama Website


Tampilan beranda

Gambar 9. Tampilan Beranda


Sumber: Pribadi

Ukuran: 1366x768 pixel


Bahasa Program: Php, Javascript, Css, Html

33
Tampilan Artikel

Gambar 10. Tampilan Artikel Kumpulan resep


Sumber: Pribadi
Ukuran: 1366x768 pixel
Bahasa Program: Php, Javascript, Ajax, Css, Html

Gambar 11. Tampilan Artikel Tips dan saran


Sumber: Pribadi
Ukuran: 1366x768 pixel
Bahasa Program: Php, Javascript, Ajax, Css, Html

34
Tampilan tentang Kami

Gambar 12. Tampilan Tentang kami


Sumber: Pribadi
Ukuran: 1366x768 pixel
Bahasa Program: Php, Javascript, Ajax, Css, Html

Tampilan Kontak

Gambar 13. Tampilan Kontak


Sumber: Pribadi
Ukuran: 1366x768 pixel
Bahasa Program: Php, Javascript, Ajax, Css, Html

35
4.3 Media pendukung
4.3.1 Poster

Gambar 14. Poster dan Alternatif


Sumber: Pribadi
Ukuran : 29,7cm x 42cm
Material : Art paper
Teknis Produksi : Cetak Offset

4.3.2 Brosur

Gambar 15. Brosur


Sumber: Pribadi
Ukuran: 29,7cm x 21cm
Material: Art paper
Teknis Produksi: Cetak Offset

36
4.3.3 Flyer

Gambar 16. Flyer & Alternatif


Sumber: Pribadi
Ukuran: 14.85cm x 10.5 cm
Material: Art paper
Teknis Produksi: Cetak Offset

4.3.4 Billboard

Gambar 17. Billboard


Sumber: Pribadi
Ukuran: 400x600 cm
Teknis Produksi: Cetak Offset

37
4.3.5 Spanduk

Gambar 18. Spanduk


Sumber: Pribadi
Ukuran: 300cm x 100cm
Teknis Produksi: Cetak Offset

4.3.6 Sosial media

Gambar 19. Media sosial


Sumber: Pribadi

38
4.3.7 X-banner

Gambar 20.X banner


Sumber: Pribadi
Ukuran: 60cm x 160cm
Teknis Produksi: Cetak Offset

4.3.8 Notebook

Gambar 21
Notebook
Sumber pribadi

Ukuran: 21x15cm
Material: Art Paper 230gr
Teknis Produksi: Cetak Offset (cover/backcover Lapis Mika Es/ hvs 80gr (isi)

39
4.3.9 Jam Dinding

Gambar 22. Jam dinding


Sumber: Pribadi
Teknis Produksi : Cetak Offset

4.3.10 Pin & gantungan Kunci

Gambar 23.
Pin dan gantungan kunci
Sumber: Pribadi

Teknis Produksi: Cetak Offset


Ukuran gantungan kunci: 4.5 x 4.5 cm
Ukuran Pin: 6x6 cm

40
4.3.11 Mug

Gambar 24. Mug


Sumber: Pribadi

Teknis Produksi: Sablon Decal


Ukuran: Tinggi 10cm, Diameter 8cm
Material: Keramik

4.3.12 Gelas Bayi

Gambar 25. Gelas Bayi


Sumber: Pribadi
Teknis Produksi: Sticker
Material: plastik

41
4.3.13 Sticker

Gambar 26. Stiker


Sumber: Pribadi

Teknis Produksi: cetak offset


Material: stiker plastic transparan

4.3.14 Kaos

Gambar 27. Kaos


Sumber: Pribadi
Teknis Produksi: DTG
Material: Cotton combad

42
DAFTAR PUSTAKA

Buku

Adi Kusrianto. (2007). Pengantar Desain Komunikasi Visual. Yogyakarta: Andi


Offset

Damayanti, Diana (2012). 365 hari MP-ASI plus Jakarta : P.T Kompas media
nusantara

Gupte, Suraj. (2004). Panduan perawatan anak. P.T Pustaka Populer Obor

Jenny. (2006). Perawatan Masa Nifas Ibu dan Bayi. Jakarta: Sahabat Setia

Venus (2009) Manajemen kampanye, Simbiose rektama media

Internet

Dampak Memberikan MPASI Terlalu Dini atau Terlambat. Tersedia di:


http://nasional.kompas.com/read/2012/12/24/08400831/Dampak.Memberikan.MP
ASI.Terlalu.Dini.atau.Terlambat. [15 Mei 2014]

Hasil Riset kesehatan dasar. (2013). Tersedia di:


http://www.riskesdas.litbang.depkes.go.id/ [19 Juni 2014]

Infant Diabetes tersedia di

http://articles.mercola.com/sites/articles/archive/2003/10/22/infant-diabetes.aspx

MPASI pabrik atau buatan sendiri. (2013). Tersedia di:

http://solusianaksehat.blogspot.com/2013/06/mp-asi-pabrik-atau-buatan-
sendiri.html [23 Juni 2014]

Tujuan pemberian MPASI. Tersedia di:

http://www.depkes.go.id/ [29Desember 2014]

43

Anda mungkin juga menyukai