Anda di halaman 1dari 18

PERENCANAAN P5

(PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA)

Sekolah : SMP SATU ATAP N 1 PONCOMULYO


Tahun Pelajaran : 2023/2024
Tema : Bangunlah Jiwa Raganya

1. TIM FASILITATOR

Koordinator Tema : NUR INDAH YULIANI, S.Pd.

Fasilitator : 1. BANDHU TANDHO, S.Pd. M.Pd.


2. SUPRIYADI, S.Pd.
3. ENDANG SUKARNI MARGIATI, S.Pd.I.
4. LILIK MAULINA, S.Pd.
5. DIANA AYU YUNIASARI, S.Pd.
6. GALIH KARTIKA SINTA DEWI, S.Pd.
7. HARTINI, S.Pd.
8. REKARDINI SIWIT ARYANI, S.Pd.
9. NURUL ALFIYAH, S.Pd.
10. AKHMAD JUNAIDI S, S.Pd.
11. MOHAMAD AJI SETIYAWAN, S.Pd.
12. TIYAS SETIYANINGRUM, S.Pd.
13. HAFIDZ LUTHFI ABDULLAH, S.Pd.
14. DIAH TRI WAHYUNI, S.Pd.

Mengetahui, Pati, Juli 2023


Kepala SMP Satap N 1 Poncomulyo Guru mata pelajaran Prakarya

Bandhu Tandho, S.Pd., M.Pd. Nur Indah Yuliani,S.Pd


NIP 19861217 201101 1 006 NIP 199507222023212019
2. TEMA DAN DIMENSI

Te Dimensi Elemen Sub Elemen


ma
Tema : 1. Beriman, 1.Akhlak Pribadi 1. Merawat diri
Bangunlah Jiwa Raganya
Bertaqwa secara Fisik,
kepada Tuhan Mental, dan
Topik : YME dan Spiritual
Berakhlak
Rajin Ibadahku Sehat Jiwa Ragaku Mulia
2. Kreatif 1. menghasilkan 1. Mengeksplorasi
karya dan tindakan dan
yang orisinil mengekpresikan
pikiran dan/atau
perasaan dalam
bentuk karya

3. MERANCANG ALOKASI WAKTU

ALOKASI TEMA, WAKTU PELAKSANAAN


TAHAP KEGIATAN JP (Bulan, Minggu ke-)
I II III
Perencanaan 10 x 40 V
Pengarahan/Sosialisasi 16 x 40 V
Kontekstualisasi 20 x 40 V V
- Menyusun rencana
kegiatan
- Menyusun pembagian
tugas
- Menyediakan alat dan
bahan

Aksi 26 x 40 V
- Melaksanakan kegiatan
- Menyusun
laporan/produk
- Mempresentasikan /
memamerkan /
mementaskan
Refleksi dan Tindak Lanjut 8 x 40 V

Mengetahui, Pati, Juli 2023


Kepala SMP Satap N 1 Poncomulyo Guru mata pelajaran Prakarya

Bandhu Tandho, S.Pd., M.Pd. Hartini,S.Pd


NIP 19861217 201101 1 006 NIP 19870405 202221 2 021
P5 (PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA)

I. INFORMASI UMUM
1.1. Identitas modul
Nama sekolah : SMP Satu Atap Negeri 1 Poncomulyo
Semester : Gasal
Alokasi waktu : 80 jam pelajaran
Tema : Kewirausahaan
Topik : Menghidupkan kembali batik estuang
1.2.Sarana dan prasarana
Sarana : laptop HP, , kain DK, kelereng ,karet ,garam cuka, pewarna
kain,panci
ember bak air
Prasarana : ruang kelas, halaman sekolah

Target peserta didik seluruh peserta didik kelas 7. relevansi tema dan topik proyek untuk satuan
pendidikan. karena topik yang dipilih adalah untuk batik es tuang maka sangat relevan dengan
batik jumputan yang pernah diciptakan di SMP Satu Atap Negeri 1 Poncomulyo

II KOMPETENSI INTI
2.1 Deskripsi ringkas Project
a.peserta didik memahami
. pengertian batik
. jenis-jenis batik pengertian
batik jumputan
. teknik pembuatan batik jumputan
b. Peserta didik membuat batik jumputan
2.2 Dimensi dan Sub elemen dari profil pelajar Pancasila yang berkaitan 1 .
Kreatif
- Membuat motif batik jumputan dan membuat karya batik jumputan
2. Gotong royong
- Bekerja sama dalam kelompok

2.3. Tujuan spesifik untuk Fase tersebut


Gotong royong
Peserta didik diharapkan mampu memiliki kemampuan untuk melakukan kolaborasi
dengan sukarela agar kegiatan proyek yang yang dikerjaka dapat berjalan lancar dan
mencapai tujuan dan untuk kebaikan bersama
Kreatif
peserta didik diharapkan mampu menghasilkan gagasan karya dan tindakan yang orisinil
dari kegiatan proyek yang sudah mereka lakukan dalam bentuk hasil karya

2.4. Aalur kegiatan proyek secara umum


a. peserta didik belajar materi batik jumputan
b. peserta didik melakukan diskusi kritis mengenai teknik membuat batik jumputan
c. peserta didik merancang produk batik jumputan
d. Pesera didik membuat karya batik jumputan,
2.5. Asesmen formatif dan asesmen sumatif
2.6. Pertanyaan pemantik
1. Apakah kamu tahu tentang batik
2. Apakah jenis-jenis batik yang kamu ketahui
3. menurut pengetahuanmu Apakah batik jumputan itu? Coba jelaskan
4. Pernahkah kamu membuat karya batik jumputan? Jika
pernah, Coba ceritakan
2.7. Refleksi peserta didik dan guru
1. Apa hal baru yang telah anda peroleh dalam kegiatan proyek ini?
2. apa apa saja kesulitan yang muncul dalam kegiatan proyek ini?
3. Siapa yang dapat membantu kesulitan anda dalam proses kegiatan proyek ini?
4. apa nilai-nilai profil Pancasila yang bisa kalian kuatkan setelah melakukan kegiatan proyek
ini
ALUR PROYEK PENGEMBANGAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

Dimensi Profil Pelajar


Modul Proyek Fase D Sub Elemen Yang Disasar
Pancasila
● Tema: ● Gotong Royong ● Kerja Sama
Kewirausahaan ● Kreatif ● Mengeksplorasi dan
● Topik: mengekpresikan
Menghidupkan pikiran dan/atau
Kembali Batik Estuang perasaan dalam
● Total Waktu: bentuk karya
80 Jp

Tahap Pengenalan. Mengenali batik jumputan dan teknik pembuatannya.


1. 2. 3. 4. 5.
Perkenalan: Eksplorasi Refleksi Awal Melihat Diksusi kritis
Batik jumputan tayangan tentang teknik
dan teknik tentang teknik pembuatan
pembuatannya pembuatan bati batik jumputan
jumputan setelah melihat
melalui internet tayangan di
internet.
Tahap Kontekstualisasi. Mengontekstualisasi masalah di lingkungan terdekat
6. 7. 8. 9.
Pengumpulan, Trash talk: Pengorganisasian Asesmen
pengorganisasian, batik jumputan data secara formatif
dan penyajian data mandiri presentasi: batik
jumputan dan
proses
pembuatan
batik jumputan

Tahap Aksi. Mengontekstualisasi mewujudkan pelajaran yang mereka dapat melalui aksi
Nyata
10. 11. 12. 13. 14.
Aksi nyata di Aksi nyata: Aksi nyata: Aksi nyata: Asesmen
sekolah: formatif:
Proses pembuatan Membuat Membuat produk Apresiasi
batik jumputan proyek karya batik jumputan produk batik Berdiskusi
batik jumputan jumputan untuk menguji
pemahaman
siswa tentang
Batik

Tahap Refleksi dan tindak lanjut. Menggenapi proses dengan berbagi karya, evaluasi,
dan refleksi, serta menyusun langkah strategis
15. 16. 17.
Asesmen sumatif Mari beraksi Asesmen sumatif
Evaluasi solusi sambil refleksi Pameran karya
yang ditawarkan membuat batik batik jumputan
jumputan di
sekolah
DIMENSI, ELEMEN DAN SUB-ELEMEN PROFIL PELAJAR PANCASILA DALAM
MODUL PROYEK

Tema: Kewirausahaan
Topik: Menghidupkan Kembali Batik “Estuang”

Dimensi profil Elemen profil Sub-elemen Target pencapaian Aktivitas


pelajar peserta didik profil pelajar di akhir fase D terkait
pancasila pancasila pancasila (SMP, 12-15
terkait tahun)
Gotong royong kolaborasi Kerja sama Menyelaraskan 1, 2, 3, 4, 5,
tindakan sendiri 15, 16, 17
dengan tindakan
orang lain untuk
melaksanakan
kegiatan dan
mencapai tujuan
kelompok di
lingkungan sekitar,
serta memberi
semangat kepada
orang lain untuk
bekerja efektif dan
mencapai tujuan
Bersama
Kreatif Menghasilkan Mengubungkan 6, 7, 8, 9
gagasan yang gagasan yang ia
orsinil, miliki dengan
menghasilkan informasi/gagasan
karya dan baru untuk
tindakan yang menghasilkan
orsinil kombinasi gagsan
baru dan imajinatif
Untuk
mengekspresikan
pikiran/perasaannya.
Mengeksplorasi 10, 11, 12,
danmengekspresikan 13, 14
pikiran/perasaannya
dalam bentuk
karya/tindakan, serta
mengevaluasinya
Dan
mempertimbangkan
dampaknya bagi
orang lain.

LAMPIRAN:
Materi Batik

A. Batik

Gambar 1: Batik Jumput


Sumber: http://kursusjahityogya.blogspot.com/v

1. Pengertian Batik
Secara bahasa, batik berasal dari bahasa Jawa yaitu dari kata “mbat” yang berarti melempar
dan “tik” yang berarti titik, maka batik artinya melempar titik berkali-kali pada kain.
Secara istilah, seni batik adalah teknik menggambar di atas kain dengan memanfaatkan
lilin dan canting sebagai alat dan bahan pembuatannya.

Pengertian batik menurut beberapa tokoh:


1. Murtihasi dan Mukminatun (1979)
Batik adalah cara pembuatan bahan sandang berupa tekstil yang bercorak pewarnaan
dengan menggunakan lilin sebagai penutup untuk mengamankan warna dari
perembesan warna yang lain dalam pencelupan.
2. Irwan Tirta
Batik adalah teknik menghias kain atau testil dengan menggunakan lilin dalam proses
pencelupan warna, yang semua proses tersebut menggunakan tangan.
3. Afif Syakur
Arti batik adalah serentang warna yang meliputi proses pemalaman (lilin),
pencelupan (pewarnaan) dan pelorotan (pemanasan), hingga menghasilkan motif
yang halus yang semuanya ini memerlukan ketelitian yang tinggi.
4. Santosa Doellah
Batik adalah sehelai kain yang dibuat secara tradisional dan terutama juga digunakan
dalam matra tradisional, memiliki beragam corak hias dan pola tertentu yang
pembuatannya menggunakan teknik celup rintang dengan lilin batik sebagai bahan
perintang warna.
5. Konsensus
Pengertian batik menurut konsensus Nasional 12 maret 1996, batik adalah karya seni
rupa pada kain dengan pewarnaan rintang yang menggunakan lilin batik sebagai
perintang warna (wax resist technique).

6. UNESCO
Batik adalah kain atau busana yang dibuat dengan teknik perintang warna (wax resist
technique), termasuk penggunaan motif-motif tertentu yang memiliki kekhasan.
Batik Indonesia, sebagai keseluruhan teknik, teknologi, serta pengembangan motif
dan budaya yang terkait, oleh UNESCO telah ditetapkan sebagai Warisan
Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and
Intangible Heritage of Humanity) sejak 2 Oktober, 2009.

2. Jenis-jenis Batik

Secara umum berdasarkan pembuatannya, ada 6 teknik yang paling sering digunakan yaitu:
A. Batik Tulis/Canting
Teknik pembuatan batik tulis atau canting adalah metode paling tua dan tradisional.
Proses pembuatan batik masih menggunakan alat canting tradisional yang diisi dengan
lilin panas sebelum digunakan untuk menggambar pola di atas kain. Setelah pola gambar
ditutupi lilin, kemudian kain diwarnai. Bagian lilin kemudian dilepaskan dari kain. Dengan
begitu, saat kain dimasukan dalam larutan pewarna, bagian yang tertutup lilin tidak
terkena warna dan membentuk motif batik yang cantik.

B. Batik Cap
Teknik pembuatan batik cap muncul sekitar abad ke-20. Metode ini tidak menggunakan
canting, melainkan cap yang terbuat dari tembaga berukuran 20 x 20 cm. Bagian tengah
cap memiliki motif ukiran batik. Stempel akan dicelupkan ke dalam cairan malam lalu
ditekan dengan keras di atas kain.

C. Batik Kombinasi
Batik kombinasi adalah perpaduan antara batik tulis (canting) dengan batik cap. Teknik
pembuatan batik ini diciptakan untuk menyempurnakan hasil batik cap yang hanya bisa
membuat motif besar. Detail motif yang ukurannya lebih kecil kemudian ditambahkan
menggunakan canting.

D. Batik Celup Ikat


Teknik pembuatan batik dengan metode ikat celup juga tergolong modern. Teknik ini
banyak digunakan untuk membuat batik yang lebih berwarna-warni. Di Jawa teknik
ini disebut Jumputan, di Palembang lebih dikenal dengan nama Cinde, sedangkan di
Banjarmasin namanya Sasirangan.
Sebelum dicelup ke cairan pewarna, sebagaian kain diikat dengan tali. Setelah semua
bagian kain tercelup kemudian angkat kain. Buka ikatan kain dan pastikan bagian yang
terikat tidak terkena pewarna. Hasil atau motif batik ikat celup mirip kaos tie dye yang
saat ini sedang tren di kalangan anak muda.

E. Batik Lukis/Colet
Teknik pembuatan batik tradisional hanya menghasilkan 1 – 2 warna saja. Namun
berbeda dengan teknik pembuatan batik lukis atau colet. Dengan teknik ini, Anda bisa
membuat batik beraneka warna. Teknik ini juga membutuhkan keterampilan seni yang
tinggi. Semakin bagus hasilnya, maka semakin mahal harganya.
Sebelum dilukis, kain polos akan diberi motif agar tetap memiliki ciri khas batiknya.
Setelah itu pengrajin akan memberi warna pada motif atau pola gambar tersebut dengan
kuas cat. Semakin bagus perpaduan warnanya akan semakin bagus hasilnya.

F. Batik Printing
Metode pembuatan batik printing adalah teknik yang paling modern dan paling banyak
digunakan saat ini. Selain lebih cepat, proses pembuatan batik printing tidak
membutuhkan keterampilan khusus. Oleh karena itu, teknik ini paling banyak digunakan
oleh pemula untuk membuat banyak batik dalam waktu singkat.

Untuk membuat batik printing, Anda hanya membutuhkan komputer, software dan
kemampuan untuk membuat motif batik, dan mesin printing kain. Motif yang sudah
dibuat di komputer kemudian dicetak di atas kain. Karena nilai seninya lebih rendah,
harga kain batik printing lebih murah. Waktu pengerjaan batik printing paling cepat
dibanding teknik pembuatan batik lainnya.
3. Batik Ikat Celup (Jumputan)
A. Pengertian Batik Jumputan
Menurut Joko Dwi Handoyo dalam buku Batik dan Jumputan, nama dari batik jumputan
berasal dari kata jumput yang berasal dari Bahasa Jawa yang memiliki arti sebagai
sesuatu yang berhubungan dengan cara pembuatan kain yang dicomot (ditarik) atau
dijumput.
Melihat dari definisi secara etimologi, batik jumputan adalah jenis kain tradisional yang
menggunakan teknik dijumput untuk membentuk motif atau polanya.
Hal ini membuat jenis batik ini berbeda dengan jenis batik lainnya jika dilihat dari sisi
teknik pembuatannya. Jenis batik lainnya biasanya ditulis atau digambar atau dicap,
sedangkan batik jumputan menggunakan metode pengikatan kain dengan tali.

B. Teknik Pembuatan Batik


Jumputan Bahan:
1. Kain berbahan katun, mori prima, primisima blaco, atau sejenisnya yang berserat
bagus.
2. Pewarna kimia (warna boleh sesuai selera merk) dan tentu saja penguatnya yang
masih dalam satu kemasan.
3. 2 (dua) liter air per kemasan pewarna, karena satu jenis warna membutuhkan dua
liter air.
4. 2 (dua) sendok makan garam (boleh garam meja atau garam dapur biasa)
5. Air cuka secukupnya (bukan cuka apel)

Alat:
1. Tali karet gelang (kamu bisa membelinya eceran atau satu plastik)
2. Kompor untuk mendidihkan
3. Kelereng, batu (carilah batu yang tidak mudah rapuh), dan uang receh atau koin.
4. Sendok atau gayung kayu sebagai pengaduk
5. Wadah seperti panci atau dandang
6. Ember plastik yang berukuran sedang

Teknik Pembuatan Batik Jumputan

1. Pastikan terlebih dahulu kalau kain yang akan digunakan untuk membuat batik benar-
benar dalam keadaan bersih serta tidak ada noda maupun bercak.
2. Perlahan tetapi pasti, bikinlah bentuk motif dengan cara meletakkan batu, koin, dan
butiran kelereng pada sebidang kain tersebut lalu ikat menggunakan karet gelang
secara ketat & kuat.

3. Sementara itu, masukkan air ke dalam panci lalu didihkan. Apabila sudah mendidih,
barulah kita tambahkan zat pewarnanya, diikuti oleh bahan lain seperti garam dan
cuka. Jika sudah dimasukkan semua, kemudian kita aduk pelan-pelan sampai seluruh
bahannya tercampur merata, larut, dan warna air mulai terlihat berubah.

4. Langkah berikutnya adalah membasahi kain yang berisi batu, koin, dan kelereng tadi
menggunakan air bersih guna membuat motif.

5. Setelah agak basah, kemudian kita celupkan kain tersebut ke dalam cairan pewarna.
Ingat ya, kalau kita hanya menginginkan motif sewarna maka bisa mencelupkannya ke
dalam satu cairan pewarna yang telah mendidih. Opsi lain yakni jika kamu
menginginkan ada beberapa warna pada kain batiknya, maka celupkanlah sebagian
belahan kain ke dalam cairan warna pertama, lalu bagian kain yang masih bersih bisa
dicelupkan ke dalam cairan pewarna kedua atau lainnya.
6. Jika sudah tercelup, kita kembali aduk cairan dalam wadah tersebut lalu biarkan
selama 20 hingga 30 menit supaya pewarnaannya merata ke seluruh permukaan kain.

7. Setelah tiga puluh menit proses pencelupan kain, angkatlah kain dari wadah lalu bilas
sampai bersih menggunakan air yang bening (air kran atau air yang sudah disiapkan)

8. Terakhir, lepaslah seuruh ikatan benda yang ada pada kain tadi, barulah kita peras
kain sampai kesat dan jemur di gantungan pakaian atau pagar hingga kering.

Situs pendukung:

https://www.bhinneka.com/blog/teknik-pembuatan-batik/
https://fasnina.com/batik-jumputan/
https://www.orami.co.id/magazine/batik-jumputan
https://id.theasianparent.com/batik-jumputan
Mengamati:
Perhatikan Gambar berikut ini .

Setelah mengamati gambar 1, 2, dan 3 coba berdiskusilah dengan kelompokmu untuk menjawab
pertanyaan-pertanyaan berikut :
1. Menurut pendapatmu apakah pengertian seni batik
……………………..
2. Tuliskan tiga pertanyaan terkait gambar 1, 2, dan 3 !
…………………………
3. Jelaskan pengertian batik jumputan!
…………………
4. Setelah mengamati gambar , coba sebutkan jenis-jenis batik berdasarkan pembuatannya! Gambar 1
merupakan contoh jenis batik ……
Gambar 2 merupakan contoh jenis batik ……
Gambar 3 merupakan contoh jenis batik ……
Untuk lebih mendalam kalian tentang seni batik bacalah dengan seksama artikel tentang seni batik
yang ada pada internet pada situs :

Sumber: http://kursusjahityogya.blogspot.com/v
https://fasnina.com/batik-jumputan/
https://www.orami.co.id/magazine/batik-jumputan
https://id.theasianparent.com/batik-jumputan
MEMBUAT KARYA BATIK JUMPUTAN

1 Hari/Tanggal

2 Nama Siswa

3 Alat

4 Bahan

5 Langkah-langkah

6 Hasil
Apresiasi Karya Batik Jumputan
Setelah kalian membuat karya, coba tukar dengan temanmu untuk diapresiasi. Berikan
penilaian yang positif dan untuk membangun semangat terus berkarya. Pilih 3 orang
teman untuk diapresiasi karyanya. Tuliskan pada tabel di bawah ini.

1 Nama Teman

2 Nama Karya

3 Apresiasi

Asesmen Sumatif
Pameran hasil batik yang telah dibuat

Refleksi
Setelah mengikuti pembelajaran proyek ini, tuliskan apa saja yang kalian peroleh dengan
mengisi jurnal refleksi berikut ini!

Apa saja yang kalian lakukan Bagaimana aperasaan kalian saat


dalam kegiatan proyek ini? ini, setelah mengikuti proyek?

Langkah ke depan perubahan diri


Pelajaran yang diperoleh dari proyek
yang akan saya lakukan terkait proyek
ini adalah …
ini adalah ..

Glosarium : canting :(berasal dari bahasa Jawa: , translit. canthing,


IPA: tʃanʈiŋ; ejaan lama: tjanting) adalah alat yang dipakai untuk memindahkan atau mengambil cairan
yang khas digunakan untuk membuat batik tulis, kerajinan khas asli Indonesia.

Daftar pustaka :
https://www.bhinneka.com/blog/teknik-pembuatan-batik/
https://fasnina.com/batik-jumputan/
https://www.orami.co.id/magazine/batik-jumputan
https://id.theasianparent.com/batik-jumputa

Anda mungkin juga menyukai