Anda di halaman 1dari 2

Pentingnya Pendidikan

Kewarganegaraan bagi Mahasiswa


by: Hilma Azminatuz Zam-Zam Miyah, Mnj1 A

Pendidikan kewarganegaraan menjadi mata kuliah wajib yang harus di ambil oleh seluruh
mahasiswa pada jenjang Pendidikan diploma maupun sarjana. Cara penyampain Pendidikan
kewarganegaraan harus di sampaikan dengan cara atau metode yang memungkinkan daya kritis
mahasiswa terhadap persoalan bangsa. Pendapat lain tentang Pendidikan kewarganegaraan juga
merupakan usaha mahasiswa dengan warga negara menjadi negara yang dapat diandalakan oleh bangsa
dan negara. Pendidikan kewarganegaraan dapat di harapkan bisa membuat mahasiswa yang memiliki
komitmen yang kuat dan konsisten terhadap mempertahankan NKRI

Pendidikan Kewarganegaraana ada pada setiap jenjang Pendidikan mulai dari, Sekolah Dasar (SD),
Sekolah Menegah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) bahkan sampai ke perguruan tinggi
Pendidikan kewarganegaraan masih diterapkan. Hal tersebut di karenakan sangat erat hubungannya
dengan pembentukan karakter seorang. Pada hakikatnya Pendidikan Kewarganegaraan adalah bentuk
Pendidikan untuk generasi generasi yang akan datang, bertujuan untuk mereka menjadi warga negara
yang bisa berfikir tajam, kritis dan sadar mengenai hak dan kewajibannya dalam hidup bermasyarakat
dan bernegara, dan juga bertujuan untuk membangun kesiapan para seluruh warga negara agar menjadi
warga yang cerdas. Mahasiswa wajib diberikan Pendidikan kewarganegaraan agar mereka bisa berfikir
secara kritis, bertoleransi tinggi, pribadi yang cintai damai, menjadi sosok yang mengenal dan
berpartisipasi dalam kehidupan politik nasionanl dan internasional. Pendidikan kewarganegaraan
mempunyai hakikat dengan tujuan mengembangkan siswa menjadi warga negara yang jauh lebih baik
dan siswa juga bisa menjadi warga negara yang baik yang mempunyai rasa kebanggaan terhadap Negara
Indonesia.

Pendidikan Kewarganegaraan juga mengajarkan mahasiswa tentang bagaimana menjadi warga


negara yang tidak hanya tunduk dan patuh kepada negara, tetapi juga mengajarkan mereka bagaimana
sesungguhnya warga negara itu harus mempunyai toleran. Ini sendiri mempunyai makna bahwa
Pendidikan kewarganegaraan secara luas mencakup sebuah proses penyiapan untuk mengambil peran
dan tanggung jawabnya.

Adanya pendidikan kewarganegaraan bagi bangsa Indonesia diharapkan untuk mampu


membentuk manusia Indonesia seutuhnya, sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang – Undang
Dasar 1945, yaitu sebagai manusia yang religious, berkemanusiaan, memiliki rasa nasionalisme, menjadi
bangsa yang cerdas, yang berkerakyatan yang adil terhadap lingkungan sosialnya (Erwin, 2013,6).

Mahasiswa sebagai generasi muda penerus bangsa mempunyai peran dan tanggung jawab
dimasa yang akan datang. Mahasiswa juga harus memahami dan menerapkan Pendidikan
Kewarganegaraan dalam bermasyarakat. Negara yang melangkah maju membutuhkan daya dukung,
tenaga kerja yang berkualitas, semangat loyalitas dari masyarakatnya. Masyarakat harus melindungi
serta mempertahankan Negara kita. Pendidikan kewarganegaraan adalah sebuah sarana yang sesuai
untuk memberikan gambaran terkait hal-hal yang bersangkutan dengan kewarganegaraan pada
mahasiswa.

Begitu pentingnya pendidikan kewarganegaraan dalam membentuk karakter mahasiswa.


Pendidikan kewarganegaraan merupakan mata kuliah pengembangan kepribadian di perguruan tinggi
yang mempunyai fungsi sebagai orientasi mahasiswa dalam memantapkan wawasan dan semangat
berbangsa, kesadaran hukum, dan cinta tanah air. Sesuai dengan fungsinya tersebut pendidikan
kewarganegaraan menyelenggarakan pendidikan demokrasi, hukum dan multikultur. Pendidikan
kewarganegaraan yang diberikan kepada mahasiswa berupaya untuk menyadarkan serta memiliki
komitmen untuk tetap memiliki Negara Kesatuan Republik Indonesia. Sebagai mahasiswa, memiliki hak
untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa, Sehingga NKRI dapat menjadi Negara yang yang
merdeka dan harus kita jaga.

sumber: https://www.kompasiana.com/ananda16728/60eafce506310e13934a8422/pentingnya-pendidikan-
kewarganegaraan-bagi-mahasiswa

http://immjpmipa.fkip.uad.ac.id/2021/10/23/pentingnya-pendidikan-kewarganegaraan-bagi-mahasiswa/

Anda mungkin juga menyukai