Anda di halaman 1dari 5

PELAYANAN KASTAMER DAN

KERJA SAMA RUMAH SAKIT

1
PEMERINTAH KABUPATEN PAMEKASAN
RSUD WARU
Jalan Raya Waru Pasean Pamekasan 69353
Tellepon : (0324) 510501, IGD : (0324) 510567
E-mail : rsudwaru.pamekasan@gmail.comE-mail :
rsudwaru.pamekasan@gmail.com

PERATURAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH WARU


NOMOR : 065/1465/432.604/2022

TENTANG

KEBIJAKAN PELAYANAN KASTAMER DAN KERJA SAMA RUMAH SAKIT

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH WARU ,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan


serta menciptakan citra rumah sakit yang baik, perlu
disusun Kebijakan Pelayanan Kastamer dan Kerja Sama
Rumah Sakit;
b. bahwa Kebijakan Pelayanan Kastamer dan Kerja Sama
Rumah Sakit perlu ditetapkan dengan Peraturan
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Waru ;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun


2009 tentang Kesehatan;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 44 tahun
2009 tentang Rumah Sakit;
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 tahun
2004 tentang Praktik Kedokteran;
4. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 32
tahun 1996 tentang Tenaga Kesehatan;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1045/Menkes/Per/XI/2006 tentang Pedoman
Organisasi Rumah Sakit di Lingkungan Departemen
Kesehatan;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1787/MENKES/PER/XII/2010 tentang Iklan dan
Publikasi Pelayanan Kesehatan;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
11/MENKES/PER/II/2017 tentang Keselamatan Pasien;

2
MEMUTUSKAN

Menetapkan :
KESATU : PERATURAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
WARU TENTANG KEBIJAKAN PELAYANAN KASTAMER
DAN KERJA SAMA RUMAH SAKIT.

KEDUA : Memberlakukan Kebijakan Pelayanan Kastamer dan Kerja


Sama Rumah Sakit sesuai Lampiran Peraturan ini.

KETIGA : Peraturan Direktur ini berlaku sejak tanggal ditetapkan


dengan ketentuan bahwa segala sesuatunya akan
disesuaikan sebagaimana mestinya, bila kemudian hari
ternyata terdapat kesalahan dalam peraturan ini.

Ditetapkan di Pamekasan
Pada tanggal 01 Desamber 2022

3
LAMPIRAN
PERATURAN DIREKTUR
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH WARU
NOMOR : 065/1465/432.604/2022
TENTANG :
KEBIJAKAN PELAYANAN KASTAMER DAN
KERJA SAMA RUMAH SAKIT

KEBIJAKAN PELAYANAN KASTAMER DAN KERJA SAMA


RUMAH SAKIT UMUM DAERAH WARU

1. Pelayanan kastamer harus jujur, bertanggung jawab dan tidak


bertentangan dengan hukum yang berlaku.
2. Pelayanan kastamer tidak boleh menyinggung perasaan, merendahkan
martabat negara, agama, tata susila, adat, budaya, suku, dan golongan.
3. Pelayanan kastamer harus dijiwai oleh asas persaingan yang sehat.
4. Pelayanan kastamer harus tetap memiliki tanggung jawab sosial, yakni :
a. Menawarkan pelayanan yang profesional, bermutu, mengacu pada etika
profesi dan etika rumah sakit, serta sesuai dengan pedoman dan
standar pelayanan;
b. Menetapkan tarif pelayanan yang wajar dan dapat
dipertanggungjawabkan;
c. Menawarkan pelayanan yang merata dan ditujukan pada kelompok
masyarakat yang membutuhkan;
d. Menawarkan pelayanan yang mampu memberikan rasa aman dan
nyaman bagi kastamer.
5. Pelayanan kastamer harus mencerminkan jati diri rumah sakit sebagai
institusi yang memiliki tanggung jawab sosial.
6. Penampilan tenaga profesi dokter, perawat, bidan, farmasi, gizi, analis,
atau atribut profesinya tidak digunakan untuk mengiklankan jasa
pelayanan kesehatan.
7. Pelayanan kastamer menghargai hak pasien sebagai kastamer.
8. Rumah sakit menggunakan media promosi pemasaran berupa
brosur/leaflet, video, seminar untuk awam, ceramah/pertemuan, poster,
pameran, gathering pasien, kemasan produk, kegiatan sosial, website,
telepon, sms, whatsapp, email.
9. Untuk melaksanakan koordinasi dan evaluasi, staf pelayanan kastamer

4
dan kerja sama rumah sakit mengikuti rapat rutin Unit Umum satu bulan
sekali.
10. Staf pelayanan kastamer dan kerja sama rumah sakit menyusun laporan
kegiatan satu bulan sekali.
11. Dalam memberikan pelayanan kepada kastamer, staf pelayanan kastamer
dan kerja sama rumah sakit senantiasa mengutamakan kepuasan
pelanggan.
12. Staf pelayanan kastamer dan kerja sama rumah sakit senantiasa menjaga
penampilan dan menerapkan senyum, salam dan sapa dalam melayani
kastamer.
13. Pengukuran kepuasan kastamer dilakukan terus-menerus melalui survei
kepuasan lewat kuesioner dan survei langsung kepada pasien dan
keluarga.
14. Setiap saran atau keluhan yang disampaikan oleh pasien dan keluarga
ditanggapi dan ditindaklanjuti secara cepat dan tepat sesuai prosedur yang
ditetapkan.

Ditetapkan di Pamekasan
Pada tanggal 01 Desamber 2022

Anda mungkin juga menyukai