Anda di halaman 1dari 5

INTENSIF CARE UNIT

1
PEMERINTAH KABUPATEN PAMEKASAN
RSUD WARU
Jalan Raya Waru Pasean Pamekasan 69353
Tellepon : (0324) 510501, IGD : (0324) 510567
E-mail : rsudwaru.pamekasan@gmail.com

PERATURAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH WARU


NOMOR : 065/1448/432.604/2022

TENTANG

KEBIJAKAN INTENSIVE CARE UNIT (ICU)

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH WARU ,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu Intensive Care


Unit (ICU) di Rumah Sakit Umum Daerah Waru , perlu
disusun Kebijakan Intensive Care Unit (ICU);
b. bahwa Kebijakan Intensive Care Unit (ICU) perlu
ditetapkan dengan Peraturan Direktur Rumah Sakit
Umum Daerah Waru ;

Mengingat : 1. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 32


tahun 1996 tentang Tenaga Kesehatan;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 tahun
2004 tentang Praktik Kedokteran;
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun
2009 tentang Kesehatan;
4. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 44 tahun
2009 tentang Rumah Sakit;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 1045/MENKES/Per/XI/2006 tentang Pedoman
Organisasi Rumah Sakit di Lingkungan Departemen
Kesehatan;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 269/MENKES/PER/III/2008 tentang Rekam
Medis;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 290/MENKES/PER/III/2008 tentang
Persetujuan Tindakan Kedokteran;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 971/MENKES/PER/XI/2009 tentang Standar
Kompetensi Pejabat Struktural Kesehatan;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 340/MENKES/PER/III/2010 tentang Klasifikasi
Rumah Sakit;

2
10. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 1438/MENKES/PER/IX/2010 tentang Standar
Pelayanan Kedokteran;
11. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 11/MENKES/PER/II/2017 tentang
Keselamatan Pasien;
12. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
nomor 02.02/148/Menkes/SK/I/2010 tentang Izin dan
Penyelenggaraan Praktik Perawat;
13. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 129/MENKES/SK/II/2008 Tentang Standar
Pelayanan Minimal Rumah Sakit;
14. Pedoman Teknis Ruang Perawatan Intensif Rumah
Sakit, Kemenkes RI 2012;

MEMUTUSKAN

Menetapkan :
KESATU : PERATURAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
WARU TENTANG KEBIJAKAN INTENSIVE CARE UNIT (ICU).

KEDUA : Kebijakan Intensive Care Unit (ICU) Rumah Sakit Umum


Daerah Waru sesuai Lampiran Peraturan ini.

KETIGA : Peraturan Direktur ini berlaku sejak tanggal ditetapkan


dengan ketentuan bahwa segala sesuatunya akan
disesuaikan sebagaimana mestinya, bila kemudian hari
ternyata terdapat kesalahan dalam peraturan ini.

Ditetapkan di Pamekasan
Pada tanggal 01 Desamber 2022

3
LAMPIRAN
PERATURAN DIREKTUR
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH WARU
NOMOR : 065/1448/432.604/2022
TENTANG :
KEBIJAKAN INTENSIVE CARE UNIT (ICU)

KEBIJAKAN INTENSIVE CARE UNIT (ICU)


RUMAH SAKIT UMUM DAERAH WARU

1. Peralatan di ICU harus selalu dipelihara dan dikalibrasi sesuai dengan


ketentuan yang berlaku.
2. Pelayanan di ICU harus selalu berorientasi pada mutu dan keselamatan
pasien.
3. Petugas ICU memiliki izin praktik sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
4. Dalam melaksanakan tugasnya setiap petugas wajib mematuhi ketentuan
Keselamatan dan Kesehatan Kerja.
5. Setiap petugas harus bekerja sesuai dengan standar profesi, standar
prosedur operasional yang berlaku, etika profesi, dan menghormati hak
pasien.
6. Pelayanan ICU dilaksanakan dalam waktu 24 jam.
7. Penyediaan tenaga ICU mengacu pada pola ketenagaan.
8. Untuk melaksanakan koordinasi dan evaluasi, dilaksanakan rapat rutin
satu bulan sekali.
9. Pelayanan ICU dilaporkan setiap satu bulan sekali.
10. Untuk pencegahan infeksi nosokomial, petugas ICU melaksanakan
prosedur pencegahan dan pengendalian infeksi.
11. Sistem perawatan pasien ICU menggunakan sistem open.
12. DPJP utama pasien yang dirawat di ICU adalah dokter spesialis sesuai
dengan penyakit yang membuat pasien dirawat di ICU.
13. Perawat ICU adalah perawat yang memiliki sertifikat BLS (basic life
support)/BTCLS (basic trauma and cardiac life support) dan ATLS
14. Semua pelayanan dan atau tindakan terhadap pasien harus
didokumentasikan dalam rekam medis pasien.
15. Bila pasien memerlukan perawatan insentif yang lebih tinggi tingkatannya,
pasien dirujuk ke rumah sakit lain sesuai dengan kondisi pasien.
16. Kriteria pasien masuk / keluar ICU sesuai dengan pedoman pelayanan
ICU.

4
17. Setiap penggunaan peralatan medik di ICU diinformasikan kepada
penanggung jawab pasien.
18. Pemeriksaan penunjang diagnostik pasien ICU dilakukan berdasarkan atas
permintaan Dokter Penanggung Jawab Pelayanan.
19. Semua pasien yang dirawat di ICU tidak boleh didampingi keluarga,
kecuali pasien gaduh gelisah atau berdasarkan saran DPJP.
20. Keluarga pasien diizinkan masuk ruang ICU saat jam kunjungan pasien
dan pada saat petugas memberikan informasi atau edukasi.

Ditetapkan di Pamekasan
Pada tanggal 01 Desamber 2022

Anda mungkin juga menyukai