Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK UTARA

DINAS KESEHATAN
UPT BLUD PUSKESMAS SENARU
Jln. PariwisataSenaru, Dusun Magling-Desa Senaru Kode Pos :
83354
Telp. 087810686660 / 085333993748
e-mail : pkmsenaru@gmail.com, Website : --

KEPUTUSAN KEPALA UPT BLUD PUSKESMAS SENARU


NOMOR : /MM/SK /PKM.SNR/V/2022

TENTANG
PELAYANAN ANESTESI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA UPT BLUD PUSKESMAS SENARU,

Menimbang : a. bahwa untuk mendukung pemberian pelayanan di


puskesmas terutama di unit-unit, petugas puskesmas
harus mengetahui dan mengerti tata cara pemberian
anestesi lokal di Puskesmas;
b. bahwa untuk menjamin pelayanan klinis dilaksanakan
sesuai kebutuhan pasien, bermutu, dan memperhatikan
keselamatan pasien, maka perlu disusun kebijakan
Pelayanan Anestesi di UPTD Puskesmas Senaru
c. di pandang perlu menetapkan keputusan Kepala UPT
BLUD Puskesmas Senaru;

Mengingat : 1. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia


Nomor 269 Tahun 2008 tentang Penyelenggaraan Rekam
Medis;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun
2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1691 Tahun 2011 tentang Keselamatan Pasien Rumah
Sakit;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
001 Tahun 2012 tentang Sistem Rujukan Pelayanan
Kesehatan;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
44 Tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
11 Tahun 2017 Tentang Keselamatan Pasien;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
27 Tahun 2017 tentang Pedoman Pencegahan dan
Pengendalian Infeksi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
4 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimal
Bidang Kesehatan;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
43 Tahun 2019 tentang Puskesmas.
10. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
34 Tahun 2022 Tentang Akreditasi Pusat Kesehatan
Masyarakat, Klinik, Laboratorium Kesehatan, Unit
Transfusi Darah, Tempat Praktik Mandiri Dokter, Dan
Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi;
11. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
HK.01.07/MENKES/165/2023 Tentang Standar
Akreditasi Pusat Kesehatan Masyarakat.
MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT BLUD PUSKESMAS SENARU


TENTANG PELAYANAN ANESTESI
KESATU : Pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan pemberian
pelayanan anestesi di Puskesmas dilaksanakan oleh pelayanan
medis Puskesmas.
KEDUA : Pelayanan anestesi harus dipandu dengan prosedur baku.
KETIGA : Sebelum melakukan pelayanan anestesi harus mendapatkan
informed consent.
KEEMPAT : Penyampaian informasi terhadap tindak lanjut keluhan
dilakukan dengan cara menjawab langsung dan ditulis dalam
papan keluhan masyarakat.
KELIMA : Status pasien wajib dimonitor setelah pemberian pelayanan
anestesi.
KEENAM : Surat Keputusan ini berlaku mulai tanggal ditetapkan dan
apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan akan
ditinjau dan diadakan perubahan sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Senaru
Pada tanggal : Mei 2022

KEPALA UPT BLUD PUSKESMAS SENARU,

DEBY PARWADI

Anda mungkin juga menyukai