Anda di halaman 1dari 4

Nama : Muhamad Hafiz Mubarok

NIM : 2130311021

Tugas UAS
MK. Islam dan Ilmu Pengetahuan
(Semester IV)

1. Bagaimana Pandangan anda mengenai Islam terhadap Sains, Kaitkan


dengan dalil Aqli Naqli?
Jawab :
Mengenal contoh dalil aqli dan naqli merupakan salah satu langkah dalam memahami
dalil dalam ajaran agama Islam. Ada cukup banyak dalil sebagai dasar memperkuat anjuran
atau larangan dalam agama. Dalil sendiri merupakan salah satu petunjuk yang penting dalam
Islam. Sebab, dalil menjadi bukti dalam menentukan kebenaran suatu kejadian atau peristiwa.
Selain itu, dalil dapat digunakan untuk menghilangkan segala keraguan yang masih
terdapat dalam diri manusia. Dalil-dalil ini dapat diambil dari Al-Quran, hadist, ijma' dan
qiyas. Ijma' sendiri adalah suatu proses mengumpulkan perkara dan memberi hukum atasnya
serta menyakininya. Sementara qiyas, adalah suatu proses mengukurkan sesuatu atas lainnya
dan mempersamakannya.
Pandangan Islam terhadap sains adalah bahwa Islam tidak pernah mengekang
umatnya untuk maju dan modern. Justru Islam sangat mendukung umatnya untuk melakukan
penelitian dan bereksperimen dalam hal apapun, termasuk sains. Bagi Islam, sains adalah
termasuk ayat-ayat Allah yang perlu digali dan dicari keberadaannya. Ayat-ayat Allah yang
tersebar di alam semesta ini merupakan anugerah bagi manusia sebagai khalifatullah di bumi
untuk diolah dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.
Pandangan Islam tentang sains dapat diketahui prinsip-prinsipnya dari analisis wahyu
pertama yang diterima oleh Nabi Muhammad SAW yang berbunyi:

‫( رََرَر اّلِمي رَِمبَر ِماْ مأِ ا أْ رَْأ‬١) ‫َاَر رََرَر‬ ‫( ر‬٢)‫( ال أْ رَ مُ رو رَِبَر ا أْ رَْأ‬٣) ‫ََل رِ اّلِمي‬
‫ََر ق‬
‫َ مِ أْ ال أْ ر‬ ‫( ِم أاَّرَر مِ ر‬٤)ِ‫ََل ر‬ ‫ال أْ ر‬
‫َاَر ر‬
‫( َر أَْر أِ ّر أِ رِا‬٥)

Artinya:“Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang Menciptakan. Dia Telah


menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah, dan Tuhanmulah yang Maha pemurah,
Yang mengajar (manusia) dengan perantaran kalam. Dia mengajar kepada manusia apa yang
tidak diketahuinya. (QS. Al-Isra: 1-5).
Selain banyak memuat tentang pentingnya pengembangan sains, Alquran juga dapat
dijadikan sebagai inspirasi ilmu dan pengembangan wawasan berpikir sehingga mampu
menciptakan sesuatu yang baru dalam kehidupan. Hanya saja, untuk menemukan hal tersebut,
dibutuhkan kemampuan untuk menggalinya secara lebih mendalam agar potensi alamiah yang
diberikan Tuhan dapat memberikan kemaslahatan sepenuhnya bagi keselarasan alam dan
manusia.

2. Bagaimana cara dakwah atau strategi dakwah anda sebagai penyuluh


(dibidang anda) dalam rangka mewujudkan tatanan social Ekonomi
menurut Islam?
Jawab :
Keberadaan dakwah dalam Islam menduduki posisi yang sangat penting dan
strategis.Dakwah berfungsi dan bertujuan sebagai upaya merekonstruksi masyarakat muslim
sesuai dengan cita-cita sosial Islam melalui pelembagaan ajaran Islam sebagai rahmat bagi
seluruh alam semesta (rahmatan lil ‘alamin). Sosialisasi Islam melalui dakwah diharapkan
akan memungkinkan proses islamisasi nilai-nilai sehingga dihayati dan diamalkan dalam
kehidupan individu, keluarga, masyarakat dan negara untuk kebahagiaan manusia dunia dan
akhirat.
Pemahaman yang demikian menempatkan dakwah sebagai program besar dan penting
atau azmil umur sebagaimana termaktub dalam Alquran Surah Lukman ayat 17:

ّ ‫ِ روْأ مِ أَ اّ ل‬
‫ّ َُوَ ر ارْم مِ َُبمنر ل‬ ‫َ مْ روا أَْر مِ أاّ رَ أْ مَ أو م‬ ‫َ َُى روا أ‬
‫ْ مب أَ أاّ مَ أنَ مرَ ر‬ ‫ْاِر كَر رِا ا ر‬
‫َ أْ مُ مِ أْ ُّٰمَر ا لمَ ا ر ر‬
‫أاام مِ أو مَ ر‬

Artinya : Hai anakku, dirikanlah shalat dan suruhlah (manusia) mengerjakan yang
baik dan cegahlah (mereka) dari perbuatan yang mungkar dan bersabarlah terhadap apa yang
menimpa kamu. Sesungguhnya yang demikian itu Termasuk hal-hal yang diwajibkan (oleh
Allah).
Dari ayat tersebut tersirat bahwa aktivitas dakwah menuntut keterlibatan semua umat
Islam dalam berbagai profesi dan keahlian, untuk selalu berbuat kebaikan dan mencegah
kemungkaran. Hal ini menegaskan bahwa Agama Islam tidak hanya mengatur hubungan
antara manusia dengan Tuhannya secara vertikal2 dalam konteks shalat dalam ayat tersebut
(ibadah), tetapi secara horizontal juga mengatur hubungan antar sesama manusia termasuk
dalam kegiatan muamalah. Muamalah adalah salah satu aspek dari ajaran yang telah
melahirkan peradaban Islam yang maju di masa lalu hingga masa sekarang. Muamalah
merupakan satu bagian dari syariat Islam, yaitu mengatur kehidupan manusia dengan manusia,
masyarakat dan alam.
Oleh karena itu muamalah juga mengandung aspek teologis dan spiritual.
Kegiatan transaksi dalam muamalah dinamakan kegiatan ekonomi. Oleh karena itu
ekonomi sebagai satu aspek kehidupan, tentu juga sudah diatur oleh Islam. Ekonomi Islam
merupakan konsekuensi logis dari kesempurnaan ajaran agama Islam. Ajaran Islam haruslah
dijalankan secara kafah dan komprehensif oleh umatnya. Islam menuntut kepada umatnya
untuk mewujudkan keislamannya dalam seluruh aspek kehidupan agar tidak menyimpang
dari ajaran Islam, khususnya dalam muamalah, seperti jual beli, gadai, sewa-menyewa
kerjasama dan interaksi muamalah lainnya yang sesuai dengan konsep ekonomi Islam yang
sesuai ajaran Islam.
Berdasarkan tujuan ekonomi Islam yaitu mencapai falah, demi kesejahteraan umat
Islam dan menghindari terjadinya penyimpangan dalam muamalah, Allah SWT telah
menetapkan batas-batas tertentu terhadap perilaku manusia sehingga dapat memberikan
keuntungan kepada satu individu tanpa mengorbankan hak-hak individu lainnya.
Hal tersebut termuat dalam asas ekonomi Rabbani6 dan Insani7 yang semuanya itu
juga bersumber dari Alquran dan hadis. Secara tegas ajaran Islam dalam muamalah mengatur
kegiatan ekonomi berdasarkan ajaran Islam yang juga disebut ekonomi Islam.

3. Jelaskan dan berikan contoh bentuk dakwah bil hal melalui 5 point
pengembangan dan penerapan Ipteks!
Jawab :
Dakwah bi al-hal merupakan aktivitas dakwah Islam yang dilakukan dengan tindakan
nyata atau amal nyata terhadap kebutuhan penerima dakwah , sehingga tindakan nyata
tersebut sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh penerima dakwah. Misalnya dakwah dengan
membangun rumah sakit untuk keperluan masyarakat sekitar yang membutuhkan keberadaan
rumah sakit. Tema utama dakwah ke lapisan bawah adalah dakwah bi al-hal, yaitu dakwah
yang diletakkan kepada perubahan dan perhatian kondisi material lapisan masyarakat miskin.
Dengan perbaikan kondisi material itu diharapkan dapat mencegah kecenderungan ke arah
kekufuran karena desakan ekonomi.
Kemajuan IPTEK pada era globalisasi ini pasti akan mewarnai pembangunan yang
membawa fenomena. Batas-batas system nasional disemua Negara hampir hilang dan orang
diseluruh dunia saling mempengaruhi meskipun tidak bertemu muka. Globalisasi merupakan
hasil dari kemajuan IPTEK sebagai kelanjutan dari revolusi industri., memang telah banyak
memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi kehidupan manusia. Namun disisi lain
manusia semakin tidak tenteram dan tidak
ada kedamaian dalam kehidupannya akibat dari perasaan cemas dari dampak negative yang
ditimbulkan oleh globalisasi. Dimana bencana dan bahaya setiap saat dapat mengancam
kehidupan mereka.
Dakwah Bil Hal yakni kegiatan dakwah yang mengutamakan kemampuan kreativitas
perilaku da'i secara luas atau yang dikenal dengan action,approach atau perbuatan nyata.
Misal menyantuni fakir miskin, menciptakan lapangan pekerjaan, memberikan ketrampilan
dan sebagainya.

Anda mungkin juga menyukai