Anda di halaman 1dari 2

Nama : Nurul Khotimah

Lamaran : Manajemen Relawan YPBB

1. Apakah Anda terbiasa bekerja secara online dan menggunakan google workspace (terutama
spreadsheet dan google docs)?
Ya. Saya terbiasa bekerja secara online. Di 2 tempat lainnya saya juga sebagai freelance dan
koordinasinya serta pekerjaannya banyak bersifat online dengan tools google workspace.
Karena itu saya sudah terbiasa untuk mengoperasionalkan email, google drive, spreadsheet,
google docs, google form, jamboard, google studio, google slides.
2. Apakah Anda familiar dengan penggunaan notion?
Ya. Di salah satu pekerjaan freelance saya, notion digunakan sebagai notulen meeting, update
progress pekerjaan dan saling berkomunikasi tentang proyek yang dijalankan bersama.
3. Apakah Anda familiar dengan istilah Community Development? Apa pengertian yang Anda
ketahui?
Ya. Saya pernah bekerja sebagai fasilitator pemberdayaan masyarakat di bidang ekonomi dan
pendidikan. Dari situ saya sedikit banyak memahami tentang konsep Community
Development. Community Development menurut saya adalah serangkaian proses intervensi
untuk meningkatkan kapasitas dan kemandirian suatu kelompok masyarakat tanpa
membuatnya ketergantungan dengan fasilitatornya. Community Development berpusat pada
bagaimana membangun manusia dan sistemnya (termasuk juga habit/kebiasaan) sehingga
jika nanti program berakhir, mereka bisa tetap menjalankannya sendiri. Perlu tahapan yang
tidak sebentar untuk bisa dekat, membuat kelompok sadar akan masalah dan inti masalahnya,
menyerap aspirasi kelompok, memfasilitasi kesepakatan, mengorganisir sumber daya, hingga
kemudian menciptakan inovasi sosial yang relevan dengan permasalahan yang terjadi.
4. Apakah saat ini Anda sedang bekerja di tempat lain? Jika ya, apakah pekerjaan ini bersifat full
time?
Ya. Di tempat yang lain saya juga sebagai freelance. Di Akademi Relawan TurunTangan saya
sebagai program & kurikulum, di Yayasan Insan Mandiri saya sebagai HRD dan di Yayasan
Peduli Sungai Surabaya saya sebagai manajer program dan SDM. Di semua tempat itu saya
kerjakan dengan freelance dan part time. Khusus di Akademi Relawan dilakukan dengan full
remote.
5. Apakah pekerjaan Anda sekarang memungkinkan Anda untuk bisa bekerja secara offline di
wilayah Bandung Raya? Jika tidak, bagaimana rencana Anda untuk hal ini?
Jika yang dimaksud bekerja offline di Bandung Raya ini tidak menetap, maka sangat
memungkinkan. Seperti halnya saya bekerja di Akademi Relawan TurunTangan yang tiap
bulan ke Jakarta sekitar 1-2 kali untuk koordinasi maupun jika ada event.
Rencana saya untuk ini, seperti halnya tertera pada pengumuman lowongan kerja YPBB
bahwa pekerjaan di YPBB bersifat WFH dan bisa dikerjakan di mana saja, maka ada beberapa
opsi yang bisa saya ajukan :
a. Opsi 1 : full remote + handle sendiri dengan mengoptimalkan tools dan soal komunikasi
tidak akan terputus karena saya memahami dan sudah mengimplementasikan
keterbukaan komunikasi dalam pekerjaan freelance saya.
b. Opsi 2 : full remote + rekrut anak magang yang berdomisili di Bandung Raya sebagai
kepanjangan tangan saya untuk mengurus hal-hal yang sekiranya harus dikerjakan di
kantor/area Bandung. Dalam hal ini saya bersedia memberikan semacam uang saku pada
anak magang ini dari sebagian gaji saya di YPBB
c. Opsi 2 : remote dengan harus ke Bandung 1-2x sebulan untuk koordinasi atau melakukan
hal-hal yang urgen di lapangan
Opsi ini bisa didiskusikan lebih lanjut nanti jika saya lolos ke tahap interview
6. Kemudian, jika Anda diterima di YPBB, bagaimana Anda akan mengatur waktu kerja di YPBB
dan tempat Anda bekerja sekarang?
Dalam pekerjaan freelance saya, semuanya by target. Bukan dihitung dari jam kerja saya.
Sehingga selama memenuhi target bulanan yang sudah disepakati bersama, maka jam kerja
tidak menjadi masalah. Jika di YPBB sistemnya dilihat dari jumlah jam kerja, maka saya akan
membuat time management dengan mengupayakan agar bisa memenuhi standar jam kerja
tersebut beserta target yang diberikan

Anda mungkin juga menyukai