Anda di halaman 1dari 20

DISCLAIMER

Informasi terkait yang dikemukakan oleh GKInvest berasal dari berbagai sumber
terpercaya dan aktual. Kami tidak bertanggung jawab atas tingkat akurasi dan
kerugian dan penyalahgunaan informasi yang telah disajikan. Semua saran dan
transakasi tidak mengikat.
A
Aksi Emiten Event yang dilakukan oleh perusahaan yang memiliki
dampak bagi pemegang modal. Contohnya adalah:
merger, stock split, dividen.

Alat analisa teknikal Seperangkat instrumen yang dibutuhkan untuk


melakukan analisa teknikal, umumnya adalah grafik harga,
indikator dan garis.

American Style Option Option yang diperdagangkan dengan cara ini dapat
exercise kapan saja selama masa kontrak atau pada saat
berakhirnnya kontrak option.

Analisa Teknikal Studi terhadap perilaku pasar terutama melalui grafik


untuk mengidentifikasikan peluang-peluang keuntungan.

Anti-Martingale Salah satu tipe manajemen modal yang menganut prinsip


adding in winning. Metode ini menambah jumlah lot yang
konstan pada setiap ‘n’ poin kemenangan.

Antrian Adalah proses menunggu pada saat membuka atau


menutup posisi. Umumnya terjadi pada instrumen yang
diperdagangkan pada bursa terpusat, seperti saham
individual.

Ask Harga yang Anda dapatkan ketika membeli instrumen


tertentu

Averaging Tipe manajemen modal yang menganut prinsip adding in


losing. Metode ini menambah lot dengan jumlah konstan
pada setiap ‘n’ poin kerugian.

Kamus Bahasa Trading 2


B
Bar chart Diagram batang merupakan grafik yang works best untuk
data diskrit dan nominal (tidak bisa untuk data kontinu).
Bar chart digunakan jika kita ingin membandingkan data
antar kategori dan melihat frekuensi atau besaran dari
kategori/variabel tersebut.

Biaya Overnight Biaya yang dikenakan atau diterima ketika menyimpan


posisi kontrak derivatif (instrumen leverage) bermalam.

Bid Harga yang Anda dapatkan ketika menjual instrumen


tertentu.

Breakout Pergerakan harga yang berhasil melewati level tertentu.

Brent Jenis minyak mentah yang merupakan campuran


dari 15 jenis. Brent biasanya dihargai $4 per-barel lebih
tinggi dibanding minyak OPEC, atau sekitar $1 hingga
$2 per-barel lebih rendah dibanding jenis WTI. Brent
diperdagangkan di bursa ICE (Intercontinental Exchange).

Bulan Kontrak Jangka waktu berakhirnya sebuah kontrak instrumen


derivatif tertentu. Misalnya Nikkei September, kontrak
futures Nikkei yang akan berakhir pada bulan September.

C
Call Option Option yang memberikan hak (bukan kewajiban) kepada
pembeli untuk melakukan pembelian aset tertentu dengan
kondisi sesuai kontrak (pada harga, jumlah premi dan
waktu tertentu).

Candlestick Chart Tipe grafik yang menyerupai lilin, yang memiliki


kelengkapan data open, high, low dan close periode
tertentu.
Kamus Bahasa Trading 3
Carry Trade Membeli mata uang yang memiliki tingkat suku bunga
lebih tinggi dan secara bersamaan menjual mata uang ber-
suku bunga rendah.

CFD Singkatan dari Contract For Difference yang merupakan


salah satu jenis dari instrumen derivatif yang dapat
digunakan sebagai alternatif instrumen original. CFD
saham misalnya adalah instrumen derivatif saham
individual.

D
Dampak Berita Efek atau akibat yang dihasilkan oleh berita pada
pergerakan instrumen finansial tertentu.

Divergence Pergerakan berlawanan yang dihasilkan oleh dua objek


tertentu. Misalnya, harga mengalami kenaikan pada saat
indikator mengalami penurunan.

Diversifikasi Salah satu teknik manajemen resiko yang menggabungkan


(mencampurkan) beberapa variasi instrumen dengan
tujuan memperkecil resiko yang ada.

Dividen Pembayaran jumlah tertentu dari hasil keuntungan


perusahaan kepada para pemegang sahamnya.

DJIA Merupakan singkatan dari Dow Jones Industrial Average.


Adalah indeks saham AS paling populer yang terdiri dari 30
perusahaan blue-chip papan atas dunia.

Doubling Prinsip penggandaan posisi yang dianut oleh manajemen


modal, seperti Martingale dan Anti-nya.

Downtrend (trend turun) Pergerakan harga yang membentuk sederetan lower high
dan lowe low

Kamus Bahasa Trading 4


E
Ekuiti Total nilai kas dari suatu rekening trading, termasuk
keuntungan atau kerugian yang sedang berjalan.

Ekuiti Stop Stop loss yang dihitung berdasarkan presentase atau


jumlah tertentu dari ekuiti.

EMA Singkatan dari Exponential Moving Average, jenis moving


average yang bertujuan untuk memberikan sinyal lebih
cepat dengan tingkat noise lebih sedikit.

Emas Salah satu jenis logam mulia yang menjadi instrumen


perdagangan komoditi.

EPS (Earnings Per Share) Keuntungan yang diperoleh dari setiap lembar saham
perusahaan. Perhitungannya diperoleh dari pembagian
antara income dengan jumlah sahamnya.

European Style Option Option yang menggunakan model ini hanya dapat di
exercise pada saat berakhirnya kontrak.

Even Pasar Kejadian atau peristiwa yang dapat menyebabkan


bergeraknya harga.

Even Politik Peristiwa yang terjadi terkait kepada persoalan politik dan
geo-politik yang dapat mempengaruhi pergerakan harga.

Kamus Bahasa Trading 5


F
Faktor fundamental Faktor yang dapat memicu pergerakan harga, yang terkait
dengan persoalan ekonomi. Dalam saham dan CFD,
misalnya, kondisi ekonomi makro, industri dan finansial
perusahaan.

Filosofi trading Dasar, asumsi dan serangkaian tindakan yang akan


digunakan dalam pengambilan keputusan trading.

Fixed Fraction Method penentuan ukuran posisi secara tetap (fixed)


berdasarkan persentase tertentu dari jumlah jumlah modal.

Forex Singkatan dari Foreign Exchange atau Valuta asing dalam


bahasa Indonesia. Secara harfiah berarti nilai tukar asing
yang terdapat pada satu negara tertentu.

Futures Sebuah cara untuk memperdagangkan instrumen finansial


melalui penggunaan kontrak, nilai dan ukuran standar.

G
Garis Tren Garis yang digambarkan pada grafik yang
menghubungkan titik high atau low tertentu untuk
memberikan kejelasan tren dan level support atau
resistance harga.

GDP Singkatan dari Gross Domestic Product, merupakan total


hasil produksi yang dihasilkan suatu negara. Indikator
ini biasanya dijadikan sebagai tolok ukur pertumbuhan
ekonomi.

Gejolak pasar Fluktuasi harga yang terjadi dalam merespon suatu


peristiwa atau indikator.

Grafik Sekumpulan data harga yang disusun dalam periode


tertentu.
Kamus Bahasa Trading 6
H
Hang Seng Indeks saham yang dihitung berdasarkan kapitalisasi dari 45
saham perusahaan yang diperdagangankan di bursa Hong
Kong.

Hard Komoditi Komoditi keras, yang biasanya diklasifikasikan berdasarkan


hasil pertambangan.

Harga Close Harga perdagangan instrumen tertentu pada saat


berakhirnya periode perdagangan.

Harga Open Harga perdagangan instrumen tertentu pada saat


dibukanya periode perdagangan.

Harga Strike Harga yang telah disetujui di awal kontrak, dimana pembeli
memiliki hak untuk membeli.

Head and shoulder Salah satu pola harga yang memiliki tiga bentuk
gelombang, dimana gelombang kedua (ditengah) selalu
lebih tinggi dibanding dua gelobang di sisi kiri dan
kanannya. Bentuknya menyerupai dua bahu dan kepala.

Hedging Proses pengambilan posisi berlawanan dengan posisi


sebelumnya, namun dengan nilai dan pada instrumen yang
sama.

Kamus Bahasa Trading 7


I
Indeks Saham Harga atau nilai dari sekelompok saham yang dikumpulkan
berdasarkan katagori dan perhitungan tertentu. Indeks
ini merupakan indikator pergerakan seluruh saham yang
diwakilinya.

Indikator Ekonomi Data sektor pendukung ekonomi yang dijadikan sebagai


alat untuk memperkirakan pertumbuhan ekonomi.

Indikator Teknikal Hasil perhitungan matematis yang inputnya diambil


berdasarkan pada harga dan atau volume.

Inflasi Kenaikan nilai barang terhadap nilai uang.

Intervensi pemerintah Operasi pasar yang dilakukan oleh pemerintah untuk


menstabilkanpergerakan suatu instrumen tertentu, biasanya
mata uang

Intra-day Periode yang lebih kecil dibanding satu hari, biasanya


digunakan dalam trading jangka pendek. Selain harus
melikuidasi posisi pada hari yang sama, intra-day
menggunakan grafik dengan timeframe menit, misalnya 1, 5
dan 15 menit.

J
Jangka durasi kontrak Jangka waktu atau umur yang dimiliki oleh kontrak tertentu.

Jenis Stop Tipe-tipe stop loss

Jurnal trading Sekumpulan data yang merupakan hasil rekaman aktifitas


transaksi. Biasanya terdiri dari alasan masuk posisi, hasil
transaksi dan pelajaran yang diperoleh.

Kamus Bahasa Trading 8


K
Kapitalisasi Pasar Nilai yang biasanya digunakan untuk mengukur besarnya
sebuah perusahaan. Nilai ini dapat diperoleh dengan
cara mengalikan harga saham dengan jumlah saham
perusahaan yang diperdagangkan.

Kepercayaan
Konsumen Index berdasarkan hasil survey yang mengukur perilaku
dan harapan konsumen terhadap ekonomi (consumer
confidence).

Kerugian Resiko yang diterima biasanya dalam bentuk modal.

Keuntungan Reward yang diterima biasanya dalam bentuk modal.

Kinerja ekonomi Penampilan ekonomi atau hasil yang ditampilkan oleh


proses ekonomi.

Komisi Dalam dunia finansial istilah komisi lebih diartikan sebagai


jumlah yang dibayarkan oleh nasabah kepada pialang
sebagai biaya dari jasa perantara perdagangan.

Komoditi Sesuatu yang bersubtansi fisik atau yang merupakan objek


perdagangan berjangka.
Kontrak futures
Minyak Mentah Instrumen minyak mentah yang diperdagankan
berdasarkan kontrak futures yang memiliki tanggal
kadaluarsa dan satuan unit transaksi.

Kontrak indeks saham Indeks saham yang dapat diperdagangkan. Biasanya dalam
bentuk kontrak futures.

Kospi 200 Singkatan dari Korean Composite Stock Price Index, yang
merupakan indeks saham gabungan dari 200 perusahaan
terbesar Korea.

Kuotasi Seperangkat simbol dan harga suatu aset atau instrumen


tertentu.
Kamus Bahasa Trading 9
L
Leverage Penggunaan skala modal pinjaman dalam trading
instrumen tertentu.

LIBOR Singkatan dari London Interbank Offered Rate, yang


merupakan basis referensi sukubunga harian yang
digunakan oleh bank untuk meminjam dana dari perbankan
lain di bursa uang London.

Likuiditas Kemampuan suatu instrumen untuk dicairkan dalam waktu


yang sangat cepat dengan tanpa atau biaya yang minim.

Line chart Tipe grafik yang hanya berisi satu garis, yang
menghubungkan harga penutupan perdagangan periode
yang satu dengan yang lain.

Logam Unsur yang berbentuk padat, berkilau dan keras yang dapat
ditempa dan dibentuk. Biasanya logam merupakan alat
pengantar panas dan listrik yang baik.

Long Term Jangka waktu panjang, yang biasanya dimulai dari beberapa
bulan hingga tahun.

Lot (kontrak) Satuan unit volume transaksi dalam perdagangan


instrumen finansial.

Kamus Bahasa Trading 10


M
Manajemen Modal Proses perencanaan dan penempatan modal dalam
aktifitas transaksi untuk meningkatkan keuntungan atau
memperkecil resiko.

Manajemen Resiko Proses mengenali dan mengelola ketidakpastian kondisi


pasar sepanjang aktifitas trading.

Margin Dana yang di depositkan (disetorkan) kepada pihak pialang


sebagai modal perdagangan.

Margin Stop Stop loss yang ditentukan berdasarkan jumlah margin.

Martingale Tipe manajemen modal yang menganut prinsip


penggandaan menurun (doubling down). Metode ini
menggandakan jumlah posisi setiap kali terjadi kerugian ‘n’
poin.

Mata uang Alat tukar suatu negara

Mata uang basis Mata uang yang menjadi dasar perhitungan, yang
ditempatkan dalam urutan pertama pada sistem kuotasi,
misalnysa Euro sebagai basis terhadap Dollar AS; EUR/USD.

Mata uang pasangan Mata uang yang menjadi pasangan atau lawan dari mata
uang basis. Dollar AS sebagai mata uang pasangan Euro;
EUR/USD.

Minimum fluktuasi Pergerakan harga minimal suatu aset tertentu, biasanya


dalam bentuk poin atau pips.

Minyak Mentah Bentuk dasar dari minyak sebelum pengolahan lebih


lanjut. Saat ini ada sekitar 161 jenis minyak mentah yang
diperdagangkan di dunia.

Misi Seperangkat pernyataan tentang tujuan dan cara untuk


mencapainya.

Modal Uang atau sumber yang digunakan untuk menghasilkan


keuntungan.

Moving Average Perubahan harga rata-rata dalam satu periode tertentu.


menggandakan jumlah posisi setiap kali terjadi kerugian ‘n’
poin.
Kamus Bahasa Trading 11
N
Nasdaq 100 Indeks 100 saham perusahaan multinasional yang
diperdagangkan di bursa NASDAQ, yang pada umumnya
adalah perusahaan teknologi.

Neckline Garis tren yang menghubungkan bahu pertama dengan


bahu kedua dalam pola grafik head and shoulder.

Nikkei225 Indeks dari 225 saham Jepang yang diperdagangkan di


bursa Tokyo (TSE).

Nilai Ekstrinsik Juga dikenal dengan sebagai nilai waktu (Time Value) dari
sebuah option. Adalah bagian dari harga option yang tidak
ditentukan oleh harga asetnya. Nilai inilah yang dibayarkan
oleh pembeli kepada penjual sebagai kompensasi dari
resiko yang telah diambil penjual.

Nilai Intrinsik Nilai hubungan antara harga spot dengan harga strike.
Sebuah option dikatakan memiliki nilai intrinsik ketika
berada pada kondisi in the money (ITM).

Non-farm payroll Indikator ekonomi yang melaporkan jumlah perkerja yang


menerima gaji diluar sektor pertanian.

Notional Nilai total aset atau instrumen yang di-leverage. Jumlah


notional merujuk pada jumlah lot (volume) transaksi.

NYMEX Singkatan dari New York Merchantile Exchange, yang saat


ini merupakan bursa fisik komoditi terbesar di dunia.

Kamus Bahasa Trading 12


O
Online Trading Aktifitas transaksi yang dapat dilakukan secara langsung
melalui platform trading yang terhubungkan dengan
internet.

Option Kontrak finansial yang memberikan hak kepada pembeli


dan kewajiban pada penjual untuk membeli atau menjual
sesuatu dalam satuan, harga dan waktu tertentu.

Oscillator Istilah dari analisa teknikal untuk indikator harga yang


bergerak bergelombang naik dan turun dalam area tertentu.
Biasanya menggunakan area ekstrim atau garis tengah.

OTC Singkatan dari Over The Counter, perdagangan yang tidak


terpusat di suatu bursa.

Overbought Sebuah kondisi relatif dimana harga instrumen sudah


bergerak terlalu tinggi atau sudah terlalu mahal.

Overnight Risk Resiko yang terkandung ketika menyimpan posisi (beli/


jual) bermalam, atau tidak melikuidasi posisi pada hari yang
sama. Resiko tersebut biasanya terjadi akibat gap harga.

Oversold Sebuah kondisi relatif dimana harga instrumen sudah


bergerak terlalu rendah atau sudah terlalu murah.

P
Pairs Trading Aktifitas trading pada dua instrumen berbeda yang
memiliki korelasi yang tinggi.

Pareto Principle Prinsip yang dikemukakan oleh Pareto, yang mengatakan


bahwa sekitar 20% sesuatu mendatangkan hasil 80%

Kamus Bahasa Trading 13


Pattern/ pola Pergerakan harga yang membentuk model dan
menghasilkan efek tertentu.

Peak / Puncak Pergerakan harga yang membentuk gelombang tertinggi.

Peluang Kesempatan transaksi yang dapat dimanfaatkan untuk


memperoleh keuntungan.

Pembeli Call Option Pihak yang memiliki hak (bukan kewajiban) untuk membeli
instrumen pada harga, waktu dan jumlah tertentu.

Pembeli Put Option Pihak yang memiliki hak (bukan kewajiban) untuk menjual
instrumen pada harga, waktu dan jumlah tertentu.

Pemotongan Garis (Crossover) Terjadinya pergerakan yang saling memotong antara


satu atau lebih indikator.

Pendapatan Penghasilan yang diperoleh suatu perusahaan dari


berbagai sumber.

Penghasilan lihat pendapatan

Penjual Call Option Pihak yang memiliki kewajiban (bukan hak) untuk menjual
instrumen pada harga, waktu dan jumlah tertentu.

Penjual Put Option Pihak yang memiliki kewajiban (bukan hak) untuk
membeli instrumen pada harga, waktu dan jumlah
tertentu.

Penjualan Eceran (Retail Sales) Data penjualan eceran yang mengukur jumlah
barang yang berhasil dijual setiap bulannya. Data ini juga
menunjukkan seberapa tinggi konsumen membelanjakan
uang mereka dan harapan buat kelanjutan hidup
produsen.

Perak Salah satu logam mulia yang berwarna putih berkilau lebih
lunak dari logam biasa.

Perdagangan Emerging Perdagangan yang menggunakan objek atau instrumen


dari negara- negara berkembang

Kamus Bahasa Trading 14


Perdagangan Silang
(Cross currency) Perdagangan mata uang yang tidak melibatkan USD .

Perdagangan
Utama (Major )Perdagangan mata uang utama dunia, umumnya adalah
mata uang dari negara maju atau negara industri.

Poin/pips Satuan unit pergerakan harga instrumen finansial tertentu.

Pola Lihat pattern.

Premi Sejumlah uang yang diserahkan satu pihak sebagai


kompensasi dari penerimaan resiko oleh pihak lain.

Put Option Option yang memberikan hak (bukan kewajiban) kepada


pembeli untuk melakukan penjualan aset sesuai kondisi
kontrak.

Pyramiding Jenis manajemen modal yang menambah posisi dengan


jumlah tetap pada saat transaksi sebelumnya menghasilkan
kerugian ‘n’ poin.

R
R.O.E Singkatan dari Return on Equity – kinerja hasil (income)
berbanding ekuitas sebuah perusahaan perbandingan
antara modal dan keuntungan.

Rasio P/E Harga sebuah saham perusahaan dibanding penghasilan


sahamnya.

Rencana bisnis Susunan pernyataan formal tentang tujuan bisnis dan


strategi apa saja yang diperlukan untuk mencapainya.

Rencana Trading Proses evaluasi produk finansial tertentu, mengenali resiko


dan target keuntungan dan perencanaan investasi jangka
panjang.

Resiko Bentuk ketidakpastian yang biasanya diukur dalam bentuk


kerugian sejumlah uang.
Kamus Bahasa Trading 15
Resiko lilkuiditas Resiko yang muncul pada saat proses pencairan (likuidasi)
posisi.

Resiko maksimal Jumlah resiko terbesar dalam bentuk modal.

Resiko pasar Resiko yang dikandung oleh instrumen tertentu dengan


sendirinya. Seperti bergeraknya harga, fluktuasi dan likuiditas.

Resiko total ekuiti Jumlah kerugian yang dihitung dari jumlah total modal.

Resiko trading / bertransaksi Bentuk kerugian modal yang muncul akibat keputusan
transaksi.

Resistance Level diatas harga sekarang yang memiliki kekuatan jual


cukup besar sehingga mampu menahan kenaikan harga
lebih lanjut.

Risk to Reward Ratio Rasio yang digunakan untuk membandingkan potensi


keuntungan dengan resiko dalam setiap pengambilan
keputusan transaksi.

Rollover Cara alternatif untuk mempertahankan posisi pada akhir


kontrak dengan cara melikuidasinya dan kemudian
membuka baru pada harga dan posisi yang sama pada awal
kontrak berikutnya.

RSI Singkatan dari Relative Strenght Index. Merupakan salah satu


indikator teknikal yang bertujuan untuk mengukur kekuatan
relatif pergerakan harga.

S
S&P 500 Standard & Poors 500. Indeks saham dari 500 perusahaan
besar AS yang diperdagangkan di bursa komoditi Chicago
(Chicago Merchantile Exchange/ CME).

Saham Satuan unit kepemilikan suatu perusahaan, biasanya dalam


bentuk lembaran surat.

Sektor perusahaan Kelompok perusahaan yang berada dalam industri yang


sama.
Kamus Bahasa Trading 16
Sentimen pasar Kondisi emosional yang ada di pasar, biasanya terbentuk
akibat terpenuhi atau tidaknya harapan secara berulang-
ulang dalam waktu yang relatif lama.

Short sell Posisi jual, istilah shortsell tersebut muncul akibat penjualan
dilakukan tanpa mengharuskan kepemilikan instrumennya
terlebih dahulu.

Short Term Klasifikasi jangka waktu yang memiliki durasi antara satu hari
hingga beberapa minggu. Biasanya istilah ini merujuk waktu
pergerakan harga dan penahanan posisi.

Sideways (konsolidasi) Proses bergeraknya harga pada area dan selama waktu
tertentu, umumnya dalam kondisi pasar yang belum
mendapatkan kejelasan arah pergerakan.

Simbol Susunan huruf atau angka tertentu yang mewakili suatu


instrumen tertentu yang diperdagangkan di pasar.

Sisa Waktu Time to Expiry; Durasi waktu yang masih dimiliki oleh suatu
instrumen sebelum berakhirnya kontrak.

Sistem Trading Susunan atau seprangkat aturan untuk mengambil


keputusan transaksi, yang biasanya mencakup metode entry
dan exit posisi, pengaturan modal dan resiko.

SMA Singkatan dari Simple Moving Average. Jenis MA yang


perhitungannya diambil dari penjumlahan seluruh data harga
dibanding periode observasi.

Soft Komoditi Jenis komoditi lunak yang dikelompokkan berdasarkan


katagori tertentu, misalnya dari hasil pertanian

Spekulasi Tindakan mengambil resiko dipasar dengan tujuan


mendapatkan keuntungan.

Spot Jenis perdagangan instrumen finansial yang biasanya


dilakukan dalam bentuk cash dan terjadi diluar bursa, yang
tidak memiliki jangka waktu kadaluarsa.

Spread Selisih antara harga beli dan harga jual.

Stop loss Menutup posisi beli dibawah harga masuk atau menutup
posisi jual diatas harga masuk yang dipergunakan untuk
membatasi jumlah kerugian trading.

Suku bunga Biaya persentase per jumlah modal pinjaman yang dikenakan
pada peminjam modal.

Kamus Bahasa Trading 17


Support Level dibawah harga sekarang yang memiliki kekuatan beli
cukup besar sehingga mampu menahan penurunan harga
lebih jauh.

T
Tanggal kadaluarsa Tanggal berakhirnya sebuah kontrak, dimana pada
dan sesudah tanggal tersebut, kontrak tidak lagi dapat
diperdagangkan.

Technical Stop Stop loss (lihat stop loss) yang ditentukan berdasarkan
analisa teknikal. Biasanya berdasarkan pergerakan harga
atau indikator.

Tick Satuan minimal pergerakan ke atas atau ke bawah suatu


instrumen tertentu. Tick dapat juga diartikan sebagai
seberapa banyak sebuah instrumen diperdagangkan pada
harga atau periode tertentu.

Time Frame Periode waktu dalam batasan tertentu yang digunakan


dalam menganalisa dan menentukan metode trading.

Tingkat Pengangguran Jumlah persentase pengangguran yang terdapat pada


suatu negara dalam periode tertentu.

Trade Balance Perbedaan atau selisih antara jumlah ekspor dibanding


impor yang dihasilkan oleh suatu negara.

Trailing Stop Stoploss dinamis, yang bergerak sesuai dengan pergerakan


harga.

Transaksi Proses membeli atau menjual suatu instrumen.

Tren Kecenderungan bergeraknya harga pada arah dan selama


jangka waktu tertentu.

Triangle (pola) Pola pergerakan harga yang rangkaian puncak dan


dasarnya mengalami mengecil atau membesar menyerupai
segitiga.

Trough / Lembah Pergerakan harga yang membentuk gelombang terendah.

Kamus Bahasa Trading 18


U
Ukuran Kontrak Besar atau kecilnya sebuah kontrak yang diukur
berdasarkan satuan uang.

Uptrend (trend naik) Harga yang bergerak membentuk sederetan higher high
dan higher low.

V
Volatilitas Ukuran perubahan harga suatu instrumen tertentu.

Volume Jumlah satuan unit instrumen yang diperdagangkan

W
Waktu Perdagangan Waktu dimana suatu instrumen dapat diperdagangkan.

West Texas Intermediate Jenis minyak mentah berkualitas tinggi yang


diperdagangkan di bursa New York. Biasanya dihargai
sekitar $5 - $6 lebih tinggi dari jenis OPEC, dan sekitar $1 - $2
jenis Brent.

WMA Weighted Moving Average, jenis MA yang diambil


berdasarkan pembagian dari jumlah keseluruhan periode.
Misalnya, WMA 5 hari, merupakan penjumlahan seluruh data
dibagi jumlah period

Kamus Bahasa Trading 19


Summary
Poin dan pips

Harga mata uang biasanya diperdagangkan dengan nilai desimal, 3 sampai 5 angka
dibelakang koma. Setiap satu perubahan nilai terakhir dibelakang koma tersebut,
misalnya dari 1,29000 menjadi 1,29010, disebut satu pip (percentage in point). Poin
adalah nama yang lebih populer dikenal sebagai pengganti pips dalam dunia praktis.

Mata uang Jepang, Yen, adalah contoh mata uang yang diperdagangkan dengan
penggunaan 3 desimal di belakang koma. Dan perubahan angka terakhir di belakang
koma tersebut tetap dapat dikatakan poin.

Sebagai contoh; katakanlah USD/JPY, diperdagangkan di harga 92.000, jika kenaikan


terjadi mencapai 92.100, maka USD/JPY dapat dikatakan menguat 10 pips.

Bid , Ask dan Spread


Seperti halnya pasar lain yang memiliki permintaan dan penawaran, harga mata
uang juga memiliki dua unsur, bid dan ask.

Bid adalah harga yang Anda peroleh untuk menjual mata uang basis, dan berada
di urutan pertama, sementara Ask adalah harga yang Anda peroleh untuk membeli
mata uang basis berada pada urutan kedua.

Sebagai contoh dalam gambar di bawah, EUR/USD = 1.20900/1.20930, maksudnya


adalah harga bid 1.20900 dan harga ask 1.20930. Jika Anda ingin membeli EUR/USD
maka Anda akan mendapatkannya di harga1.20930 (Anda akan membayar $1.20930
untuk €1) dan jika Anda ingin menjual maka Anda akan mendapatkan harga 1.20900
(Anda membayar €1 untuk mendapatkan $1.20900).

Begitupula dengan produk lainnya dengan sudut pandang yang sama.

Kamus Bahasa Trading 20

Anda mungkin juga menyukai