Anda di halaman 1dari 3

UJIAN AKHIR SEMESTER

PRODI PENDIDIKAN (TADRIS) BIOLOGI


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) MAHMUD YUNUS BATUSANGKAR
Juli-Desember 2023
Mata Kuliah : Fisika Dasar
Hari Tanggal : Sabtu, 30 Desember 2023
Dosen : Mairizwan, S.Si, M.Si

Bentuk Kegiatan :
Kegiatan 1. Mencari video eksperimen dan atau simulasi eksperimen pada media
Kegiatan 2. Membuat laporan
Instruksi kegiatan
1. Dikerjakan secara individu
2. Buat Judul dari pilihan Sub Topik, dan tidak boleh lebih dari 2 orang untuk satu
sub topik yang sama
3. Amati percobaan/eksperimen/simulasi yang telah dilakukan orang lain dari
sumber youtube / Instagram / dan tiktok. Min 3 sumber
4. Masing-masing melakukan analisis berdasarkan hasil percobaan/ simulasi
percobaan tersebut, Dan buktikan percobaan tersebut dengan mengambil teori
yang bersumber dari buku Fisika Dasar / Jurnal Ilmiah minimal 2 sumber
5. Pilih salah satu topik di bawah ini.
Topik Sub Topik
Getaran harmonic dan gejala A. Getaran Harmonik.
gelombang B. Pegas
C. Bandul
D. Energi pada getaran harmonik
Optik dan alat-alat optik A. pemantulan bidang datar
B. pemantulan bidang lengkung (cermin cekung
dan cermin cembung)
C. Pembiasan (Refraksi)
D. pembiasan pada lensa
E. Kamera
F. Lup
G. Mikroskop
H. Teropong

6. Silahkan laporkan sesuai dengan template yang ditentukan. Maksimal 5 halaman


7. Laporan berupa penjelasan pembuatan dan penggunaan alat serta teori dasar.

Template Laporan

Judul Eksperimen

A. Tujuan Eksperimen

Sesuaikan tujuan eksperimen dengan judul dan sub topik.

B. Teori Dasar

Deskripsikan teori dasar eksperimen. Gunakan minimal 2 buah referensi dari buku
universitas/jurnal ilmiah.

C. Alat dan Bahan

Tuliskan alat/bahan yang digunakan pada eksperimen.

D. Prosedur Pembuatan

Uraikan semua prosedur pembuatan proyek disertai foto setiap langkahnya.

E. Prosedur Eksperimen

Uraikan prosedur berdasarkan langkah-langkah eksperimen tersebut

F. Tabel Data Pengamatan

Tuliskan tabel data pengamatan sesuai dengan kegiatan eksperimen. Tuliskan juga
data-data yang diperoleh.

G. Analisis Data

Tuliskan analisis data yang diperoleh dari data pengamatan, sampai mendapatkan
kesimpulan sesuai dengan teori dasar

H. Referensi
Tuliskan referensi yang ada di teori dasar. Gunakan style APPA dan minimal dari 5
buah referensi. (2 buku/jurnal, 3 link media), pastikan cantumkan link aktif.

Anda mungkin juga menyukai