Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN PRAKTIKUM

MATA KULIAH INSTRUMENTASI

“SPEKTROFOTOMETER DAN PIPET”

Dosen Pembimbing:

1. Bagya Mujianto, S. Pd., M. Kes.

2. Husjain Djajaningrat, SKM., M. Kes.

Disusun Oleh:
Ahmad Dzulhilmi Rafidan
(P3.73.34.2.22.001)

PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN

JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS

POLTEKKES KEMENKES JAKARTA III

2022
1.1 Judul Praktikum

Pengenalan serta penggunaan Spektrofotometer dan Pipet.

1.2 Waktu Pelaksanaan


Hari/tanggal : Rabu, 7 September 2022
Waktu : 07.00 – 10.00 WIB
Tempat : Laboratorium Bakteriologi, lt. 4 Poltekkes Kemenkes Jakarta 3

1.3 Tujuan
Proses belajar di Jurusan Teknologi Laboratorium Medis Poltekkes Kemenkes
Jakarta 3 merupakan kegiatan praktikum dengan tujuan mengenal dan
mengamati hasil penelitian menggunakan Spektrofotometer dan Pipet.

1.4 Prinsip Kerja


Prinsip kerja pipet yaitu dengan memindahkan serta memasukkan media
bahan cairan dengan baik dan benar menggunakan pipet sebelum dioperasikan
ke dalam Spektrofotometer.

Prinsip kerja spektrofotometer yaitu ketika cahaya jatuh pada suatu medium
homogen, sebagian dari sinar masuk akan dipantulkan Sebagian diserap dalam
medium itu dan sisanya diteruskan.

1.5 Pendahuluan
Spektrofotometer merupakan alat yang digunakan untuk mengukur absorbansi
dengan cara melewatkan cahaya dengan panjang gelombang tertentu pada
suatu objek kaca atau kuarsa yang disebut kuvet, serta Pipet untuk
memindahkan dan mengambil suatu cairan dalam jumlah kecil. Pentingnya
mengetahui cara penggunaannya dengan baik dan benar.
1.6 Bahan dan Alat
 Bahan
- KMnO4
- Aquades
 Alat
- Spektrofotometer
- Mikropipet
- Pipet Ukur
- Pipet Volume
- Tabung Reaksi
- Rubber Bulb
- Gelas Beaker
- Botol Reagen
- Tip
- Tisu

1.7 Cara Kerja


 Persiapan Sampel
a) Nyalakan Spektofotometer.
b) Bersihkan tabung reaksi.
c) Masukkan volume sampel yang sesuai kedalam tabung reaksi
menggunakan pipet.

d) Siapkan larutan control.


e) Lap bagian luar tabung reaksi.
f) Nyalakan Spektofotometer.
g) Masukkan volume sampel yang sesuai kedalam tabung reaksi.
h) Siapkan larutan control.
 Menjalankan Experimen
a) Pilih dan atur gelombang cahaya untuk menganalisis sampel.
b) Kalibrasi mesin dengan blanko.
c) Keluarkan blanko dan uji kalibrasi.
d) Ukur absorbansi sampel.
e) Ulangi pengujian dengan panjang gelombang cahaya yang
berurutan.
1.8 Hasil
Pengukuran tes KMnO4
- Sampel ke 1 : 1.437 Abs (kode sampel : 583)
- Sampel ke 2 : 1.270 Abs (kode sampel : 584)
- Sampel ke 3 : 1.302 Abs (kode sampel : 585)

Rata rata, 1.437 + 1.270 + 1.302 = 4.009 : 3 = 1.336 Abs

Kesalahan, 5% = 0,050

Rentang bawah, 1.336 – 0,050 = 1.286

Rentang atas, 1.336 + 0,050 = 1.386

Rentang : 1.286 s/d 1.386

- Sampel ke 1 : nilai 1.437 tidak memenuhi rentang


- Sampel ke 2 : nilai 1.270 memenuhi rentang
- Sampel ke 3 : nilai 1.302 memenuhi rentang
1.9 Kesimpulan
Spektofotometer menghasilkan sinar dari spektrum dengan Panjang
gelombang tertentu dan fotometer adalah alat pengukur intensitas cahaya yang
ditransmisikan atau diabsorbasi.
Spektrofotometer digunakan untuk mengukur energi relative jika energi
tersebut ditransmisikan, direfleksikan, atau diemisikan sebagai fungsi dari
Panjang gelombang.

1.10 Catatan
1) Dalam Spektrofotometer, prisma kisi digunakan untuk membagi sinar
dating menjadi Panjang gelombang yang berbeda.
2) Dengan mekanisme yang sesuai, gelombang dengan Panjang
gelombang tertentu dapat dimanipulasi untuk jatuh pada larutan uji.
3) Spektrofotometer berguna untuk mengukur spektrum serapan atau
senyawa, yaitu penyerapan cahaya oleh larutan pada setiap Panjang
gelombang.

1.11 Daftar Pustaka

C. D., C. M., V. L., F. M., d. O., V. J., . . . T. S. (2021, Juli 13). Spektrofotometer.
Retrieved from wikipedia: https://id.wikipedia.org/wiki/Spektrofotometer

PhD, M. J. (2021, June 8). How to Do Spectrofotometric Analysis. Retrieved from


wikihow: https://www.wikihow.com/Do-Spectrophotometric-Analysis

S. A. (2022, January 8). Spectrophotometer- Principle, Instrumentation, Applications.


Retrieved from microbenotes: https://microbenotes.com/spectrophotometer-
principle-instrumentation-applications/
Mengetahui,

Bekasi, 7 September 2022

Pembimbing I Pembimbing II

Bagya Mujianto S.Pd., M.Kes Husjain Djajaningrat., SKM, M.Kes

Pembimbing 3 Praktikan

Michael Alfian Grey, A. Md.A.K Ahmad Dzulhilmi Rafidan

Anda mungkin juga menyukai