Anda di halaman 1dari 4

TUGAS BENDUNGAN DAN RESERVOIR

REVIEW JURNAL

“Dam T Modifications (Excisrting Embankment Dam): Modify Existin Service


Spillway and Construct New Auxiliry Spillway.

OLEH :

FIRDAZAM

21010121410044

MAGISTER TEKNIK SIPIL

UNIVERSITAS DIPONEGORO

2022
Judul : Dam T Modifications (Excisrting Embankment Dam): Modify Existing Service
Spillway and Construct New Auxiliry Spillway.

Reviewer : Firdazam

DAM T merupakan waduk yang bertujuan untuk mengendalikan banjir, sarana rekreasi,
pemenuhan kebutuhan irigasi, pembangkit listrik tenaga air, konservasi satwa liar, dan pemenuhan
kebutuhan air untuk perkotaan dan industry. Bangunan ini memiliki ketinggian struktural 250 kaki,
puncak,lebar 35 kaki, panjang puncak 2.200 kaki, dan ketinggian puncak 5256 kaki dengan RWS
sama dengan puncak bendungan. Yang menjadi kendala adalah resiko banjir yang sangat tinggi
akibat limpasan bendungan dan membuat pembangkit listrik diberhentikan (ditutup). Sekitar 30%
banjir ini akan melewati arus puncak dari PMF (Probable Maximum Flood) yang akan membuat
bendungan jebol atau pelepasan reservoir yang tidak terkendali
Pendekatan yang digunakan terdiri dari dua poin besar yaitu pemilihan lokasi struktur
hidraulik dan penentuan jenis serta ukuran struktur hidraulik guna meningkatkan kapasitas debit
Pertimbangan kondisi dalam pemilihan lokasi yang diperlukan untuk melewati IDF yang aman
adalah dengan melihat erosi bendungan (berdekatan dengan sisi kanan spillway) dan tanah longsor
(berdekatan dengan sisi kiri pelimpah). Dalam mempertahankan debit maksimum maka modifikasi
yang digunakan adalah menaikkan bendungan pada debit 10.500 ft3/s. Upaya lain seperti
penggalian terowongan atau cut and cover untuk subsurface ( bawah tanah) pada abutment dinilai
layak namun sangat mahal. Dalam modifikasi desain spillway perlu memerhatikan beberapah hal
seperti muka air banjir yang berikaitan dengan penelusuran banjir dalam waduk. Untuk analisa
penelusuran banjir sendiri menggunakan simulasi lebar pelimpah sebagai alternative yang bertujuan
untuk memperoleh penilaian dan kajian yang dapat digunakan sebagai dasar perencanaan (Puka &
Kustamar, 2018). Kondisi lain yang perlu menjadi pertimbangan adalah pemilihan topografi dalam
pengalokasian kelebihan limpasan air serta analisa debit banjir rancangan (Saleh, 2022).
Jenis dan Ukuran Sistem Hidraulik
Pelimpah dimodifikasi dengan headwall di atas ogee crest yang akan membentuk bukaan
orifice. Kapasitas pelepasan pelimpah yang dimodifikasi akan ditambah dengan kapasitas debit
spillway tambahan yang baru. Beberapa bagian yang akan dihilangkan adalah :
 Perlindungan limpasan bendungan dan tanggul. – Berdasarkan kondisi dan pertimbangan
spesifik lokasi sebelumnya, bendungan dan abutment tanggul dan jari kaki hilir akan
menimbulkan rekayasa geologis yang signifikan dan mahal yang terkait dengan modifikasi
proteksi overtopping.
 Kontrol Struktur saluran masuk, termasuk kontrol morning glory struktur. – Struktur
kontrol ini terkait dengan terowongan dan/atau fitur konduit konveyor. Berdasarkan kondisi
sebelumnya, penggalian terowongan atau cut-and cover untuk fitur alat angkut bawah tanah
(terowongan atau conduit) yang dekat abutment kanan bendungan atau melalui reservoir
rim secara teknis layak, tapi sangat mahal. Hal ini dikarenakan ukuran yang sangat besar
dari fitur alat angkut yang diperlukan harus memadai.
 Kontrol struktur kontrol yang terjaga keamanannya. – Penetapan biaya untuk kontrol
struktur yang terjaga keamanannya menunjukkan biaya yang signifikan

Penelitian lain menujukkan hal yang berbeda, dimana berdasarkan hasil analisa bawah
penggunaan tipe lengkung Mercu bulat lebih efisien dibandingkan dengang menggunakan tipe
lengkung mercu Ogge dengan mempertimbangkan bangunan pelimpah pada embung adalah volume
bangunan (Puka et.al, 2018). Dalam pemilihan Ogee perlu dilakukan uji kinerja tiap Ogee dalam
proses pemilihan yang terkaid dengan kedalaman gerusan. Penelitian yang dilakukan oleh
Sainuddin dan Martina (2020) bahwa hubungan variasi Ogee terhadap kedalaman dengan
memvariasi waktu pengaliran dan bangunan mercu guna mengurangi kedalaman gerusan.
Pembangunan pelimpah Ogee mempengaruhi perubahan katakteristik aliran, aliran air akan
mengalami perubahan ketinggian akibat adanya bangunan pelimpah dan berpengaruh terhadap
karakteristik alirannya. Aliran pada daerah hulu merupakan aliran sub kritis pada saat berada di atas
bangunan pelimpah. Setelah melewati bangunan pelimpah maka aliran menjadi super kritis
(Syamsuddin et.al, 2019)

Hasil evaluasi pada kajian menunjukkan :

 Struktur control puncak Ogee . Hasil evaluasi menunjukkan puncak pelimpah tambahan
menjadi 5236 feet. Puncak ini ditetapkan dengan memilih elevasi galian tertinggi untuk
pondasi yang sesuai dan memenuhi persyaratan operasi reservoir.
 Kontrol struktur steker kering. Hasil evaluasi menunjukkan control konfigurasi struktur
steker kering didasarkan pada proses kombinasi dari jumlah bagian sekring, lebar dan tinggi
saluran pilot.
 Kontrol puncak struktur Ogee. Elevasi puncak spillway menghasilkan puncak pelimpah
tambahan pada elevasi 5236 untuk mendapat kapasitas debit yang lebih besar, namun
keterbatasan pondasi, dinding bendung yang lebih tinggi diperlukan dalam meningkatkan
biaya dan desain / konstruksi yang lebih kompleks. Lebar spillway tambahan lainnya mulai
dari 55 kaki hingga300 kaki. Perlu dicatat bahwa pelimpah labirin lebarnya kurang dari
panjang puncak pelimpah labirin.

Bagian bagian dari bangunan spillway yang perlu diperhatikan adalah penampang mercu
pelimpah, saluran transisi, saluran peluncur, bangunan peredam energy serta pengecekan stabilitas
bangunan pelimpah (Sulistia et.al, 2021). Perencanaan bangunan pelimpah bisa menggunakan type
morning glory atau tipe pelimpah lain berdasarkan kondisi topografi. Kondi ini menjadi acuan
penting dalam perencanaan maupun rekonstruksi bangunan spillway (Nurhabibah, 2020). Analisa
stabilitas bangunan pelimpah harus memerhatikan analisa terhadap geser, analisa terhadap guling,
analisa terhadap daya dukung tanah, serta analisa eksentrisitas (Bahtiar, 2022)

KESIMPULAN
Struktur puncak ogee spillway dengan panjang puncak 250 feet (termasuk 3 kaki freeboard di
atasRWS maksimum yang didasarkan pada studi ketahanan): Biaya adalah$28.000.000 sehingga
struktur ini memiliki kapasitas debit cadangan yang cukup besar. Kontrol Struktur bendung labirin
spillway dengan Puncak 235 kaki dan ketinggian bendungan/tanggul 10 kaki (termasuk 3 kaki
freeboard di atasRWS maksimum): Biayanya $38.000.000.Untuk pemilihan struktur Ogee beton
bertulang adalah menggunakan batu dengan fitur apron yang transisi dari struktur kontrol puncak
ogee ke jurang hilir.

KELEBIHAN DAN KELEMAHAN

Kelebihan dari modifikasi dam T ini adalah pertimbangan biaya yang matang dengan cara
menambah eksisiting spillway. Namun kajian ini terlalu focus pada 1 type saja, tidak
mensimulasikan type yang lain seperti penggunaan mercu type bulat pada bangunan spillway.

Anda mungkin juga menyukai