Anda di halaman 1dari 13

Perancangan

Arsitektur 5
07
Modul ke:

Konsep Perancangan Sirkulasi Zonasi dalam Konteks


Bangunan dengan Fungsi Campuran

Fakultas
TEKNIK Asri Ardiati, ST., MT.

Program Studi

Teknik
Arsitektur
Pengantar

Bangunan mixed use bukan hanya sekedar konsep saat ini.


Secara tradisional, manusia menetap dalam pola mixed use.
Contoh historisnya bisa dilihat pada pasar tradisional di
Indonesia dimana lokasi toko-toko berdekatan dengan bank,
rumah-rumah dan terkadang bangunan pemerintahan saat itu.
Pengantar

Di masa revolusi industri, terdapat peraturan zonasi dan


pembatasan yang ketat antara ruang hunian dan tempat bekerja.
Hal ini dikaitkan dengan usaha untuk memperbaiki sanitasi dan
kesehatan masyarakat. Namun saat ini, dengan berkembangnya
teknologi, dimungkinkan terbentuknya lingkungan mixed use
kembali.
Zoning

Pada dasarnya Zoning dalam arsitektur di bagi menjadi tiga yaitu:

• Zona Publik
• Zona Semi Publik
• Zona Privat
Zoning

1. Zona Publik
Merupakan area yang dapat diakses oleh umum, dan merupakan area yang
paling dekat dengan kebisingan jalan, dan kepadatan lalu lintas. Biasanya
dipilih area yang paling dekat dengan jalan

2. Zona Semi Publik


Merupakan area yang dapat di akses secara khusus, area ini memiliki
kebisingan dan lalu lintas kegiatan sedang. Biasanya Perancang memilih
area ini berada di tengah-tengah lahan perencanaan.

3. Zona Privat
Merupakan area yang tidak bisa di akses oleh umum, hanya orang-orang
tertentu yang dapat memasukinya. Area ini yang paling terhindar dari
kebisingan jalan dan lingkungan sekitar. Zona Privat di pilih area yang jauh
dari kebisingan jalan umum.
Zoning
Bangunan mixed use digunakan dengan berbagai tujuan. Penghuni, tamu
hotel, pembelanja serta orang yang akan bekerja memanfaatkan
bangunan ini. Perbedaan jenis kegiatan ini mengakibatkan kebutuhan
untuk mengontrol pergerakan manusia di dalam gedung.

Ada dua jenis


pembagian zoning
yang biasa
dilakukan oleh
seorang arsitek
dalam
merencanakan
bangunan mixed
use:
Zoning

1
Vertikal
Sebagai bangunan tunggal
dan berlantai banyak,
pembagian fungsi dan
zonasi dilakukan secara
vertikal. Biasanya basement
untuk parkir dan utilitas
(kegiatan servis), podium
untuk retail dan rekreasi
(publik) serta tower untuk
hunian dan perkantoran
(privat)
Zoning

2 Horizontal

Mendekatkan beberapa fungsi


dalam satu lantai biasanya dilakukan
untuk memudahkan aksesibilitas.
Misalnya di lantai dasar terdapat
lobby lift khusus untuk penghuni
hotel, lobby lift khusus perkantoran
dan lobby lift khusus untuk retail.

Perbedaan fungsi ruang dalam satu lantai juga biasanya terjadi antara ruang
dalam (biasanya untuk retail, hunian dan perkantoran) dan ruang luar
(biasanya untuk olah raga, parkir dan utilitas)
Sirkulasi

Menurut Francis D.K. Ching dalam bukunya Teori


Arsitektur : Bentuk, Ruang dan Tatanan
(1993), pengertian sirkulasi dilihat dari segi
arsitektur adalah hubungan antara ruang satu
dengan ruang lainnya yang bisa dihubungkan baik
secara vertikal maupun horizontal. Alur
sirkulasi dapat diartikan sebagai “tali” yang
mengikat ruang-ruang suatu bangunan atau suatu
deretan ruang-ruang dalam maupun luar, menjadi
saling berhubungan. Oleh karena itu kita
bergerak dalam waktu melalui suatu tahapan
ruang. Kita merasakan ruang ketika kita berada
di dalamnya dan ketika kita menetapkan tempat
tujuan.
Sirkulasi

Bangunan mixed use memadukan berbagai fungsi,


untuk itu sirkulasi menjadi sangat penting. Karena
jika sirkulasi tidak diatur atau diarahkan, maka
aktivitas pengguna bangunan yang beragam tidak
bisa terwadahi secara optimal. Berikut adalah
beberapa pendekatan untuk mengatur atau
mengarahkan sirkulasi…
Sirkulasi

Perencana bisa memadukan berbagai sarana

1 untuk mengatur pergerakan pengguna


bangunan seperti dengan adanya teras-teras,
jalur pedestrian serta jalur sirkulasinya untuk
mengarahkan pengunjung gedung.
Sirkulasi

Sementara adanya perbedaan ketinggian lantai, pintu,

2 tangga, outlet-outlet, papan partisi serta elemen-


elemen lainnya digunakan untuk membatasi
pergerakan pengunjung gedung.
Terima Kasih
Asri Ardiati ST., MT

Anda mungkin juga menyukai