Anda di halaman 1dari 7

CRITICAL BOOK REVIEW

“ DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA ”

Nama Mahasiswa : Asminar Siregar

Nim : 0305171011

Mata Kuliah : Desain Media Pembelajaran Matematika

Dosen Pengampu : Anugrah Mulia Tampubolon, M.Pd

PENDIDIKAN MATEMATIKA

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA

TAHUN 2019
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala limpahan rahmat sehingga
penulis dapat menyelesaikan penyusunan Critical Book Review ini dalam bentuk maupun
isinya yang sangat sederhana. Semoga Critical Book Review ini dapat dipergunakan sebagai
salah satu acuan, petunjuk maupun pedoman bagi pembaca. Critical Book Review ini disusun
dalam rangka untuk melaksanakan tugas dari dosen, selaku pengampu mata kuliah Media
Pembelajaran Matematika

Penulis berharap semoga Critical Book Review ini membantu menambah


pengetahuan dan pengalaman bagi para pembaca, sehingga penulis memperbaiki bentuk
maupun isi Critical Book Review ini sehingga kedepannya dapat lebih baik.

Pada Critical Book Review ini masih banyak kekurangan baik dalam penulisan kata
maupun cara penyampainnya. Oleh karena itu penulis harapkan kepada para pembaca untuk
memberikan masukan-masukan yang bersifat membangun untuk kesempurnaan Critical
Book Review ini.

Medan, 04 Juli 2019

Asminar Siregar
A. Identitas Buku

Judul Buku : Media dan Alat Peraga Dalam Pembelajaran Matematika


Penulis : Drs. H. Rostina Sundayana, M.Pd
Penerbit : ALFABETA
Editor : Imas Komariah dan Daeng Nurjamal
Tebal Buku : Mat05 (x + 230) 16 × 24 cm
Kota Terbit : BANDUNG
Tahun Terbit : Cetakan 2, Maret 2015
ISBN : 978-602-289-035-5

B. Ringkasan Buku

Dalam buku karya Drs. H. Rostina Sundayana, M.Pd ini mempunyai 10 bab
bahasan yang mengenai materi media pembelajaran matematika. Pada bab pertama
membahas tentang Konsep media dan alat peraga dalam pembelajaran matematika.
Dalam buku ini menjelaskan bahwa pengertian dari media berasal dari bahasa kata
lattin dan merupakan bentuk jamak dari kata medium yang secara harfiah berarti “
perantara” atau “penyalur”. Dengan demikian, maka media merupakan wahana
penyalur informasi belajar atau penyalur pesan. Buku ini juga membahasa tentang
fungsi dari media media pembelajaran, dimana fungsinya yaitu sebagai alat bantu
untuk mewujudkan situasi belajar mengajar yang efektif. Selain itu juga membahas
jenis dan karakteristik media pembelajaran, dimana jenisnya dapat dikelompokkan
dalam beberapa kelompok, yaitu dilihat dari sifatnya media dapat dibagi kedalam
media auditif, media visual, dan media audiovisual. Adapun yang menjadi syarat
dan kriteria dari media alat peraga ini adalah yang pertama itu tahan lama, bentuk
dan waranya menarik, saderhana dan mudah dikelola.
Pada bab yang kedua yaitu membahas tentang alat peraga berbasis konsep
luas, yaitu bagaimana cara menerapkan alat peraga dalam permainan matematika
dengan konsep luas, dimana guna dari alat peraga berbasis konsep luas ini untuk
membuktikan luas daerah, luas permukaan, perkalian aljabar, dan jumlah sudut
besar. Misalnya dalam membuktukan luas daerah, pertama-tama tentukan alat
peraganya kemudian siapkan alat peraganya sertabahan dan alat pembuatan alat
peraganya,dan bagaimana cara kerjanya.
Pada bab tiga membahas tentang alat peraga berbasis konsep panjang, yaitu
bagaimana cara membuat sebuah alat peraga bebrbasis konsep panjang misalnya
dalam menggunakan mistar hitung untuk konsep penjumlahan, pengurangan,
perkalian,dan pembagian, menggunkan tangga garis bilangan untuk konsep
penjumlahan, pengurangan perkalian, dan pembagian, juga menggunkan neraca
bilangan untuk konsep penjumlahan, dan pembagian, selain juga menggunakan
batang Cuisenaire untuk konsep penjumlahan, pengurangan, perkalian dan
pembagian.
Pada bab empat yaitu membahas tentang alat peraga berbasis konsep volume,
yaitu dengan cara membuat sebuah alat peraga berbasis konsep volume untuk
membuktikan volume kubus, balok, prisma dan tabung, juga membuktikan volume
limas dan kerucut dan membuktikan volume bola.
Pada bab lima membahas tentang alat peraga berbasis konsep pengukuran.
Dalam bab ini menjelaskan bagaimana cara membuat alat peraga berbasis konsep
pengukuran yang gunanya untuk mengukur jarak denga roda meteran, juga
mengukur jari-jari bola dengan sperometer dan jepit bola, mengukur ketebalan
benda dengan menggunakan jangka sorong, membuktikan bilangan phi dan nilai
sudut fungsi trigonometri dan mengukur tinggi objek dengan menggukanan
klinometer.
Pada bab enam membahas masalah bagaimana cara membuat sebuah alat
peraga berbasis konsep aritmatika dengan menggunakan batu-batuan, abakus, dan
mistar geser untuk keperluan penjumlahan dan pengurangan, menggunakan tulang
Naiper untuk perkalian bilangan, menggunakan rumah susun dan balok jumlah
deret aritmatika, menggunakan corong berhitung dan dakon untuk menentukan
KPK dan FPB, dan menggunakan talipas, lampu pintar, dan tabung perkalian utuk
menyelesaikan persoalan aritmatika.
Bab tujuh membahas bagaimana cara membuat sebuah alat peraga berbasis
konsep geometry yaitu dengan mengenalkan bangun-bangun geometry dengan
sifat-sifatnya seoeri pengubinan, simetri putar dan simetri lipat, membuat peragaan
bangun-bangun geometri dengan menggunakan papan paku, membuktikan model
geometri pangkat tiga dari dua suku.
Sedangkan bab terakhir membahas tentang alat peraga berbasis teori
kmungkinan. Dalam bab ini membahas bagaiman vcra membuat sebuah alat peraga
berbasis teori kemungkinan dengan melakukan percobaan yang berhubungan
dengan teori kemungkinan denga menggunakan mata uang logam, dadu, dan
pusingan serta kartu bridge, lalu menghubungkan konsep binomial dan segitiga
pascal dan aplikasinya terhadap pangkat polinom.

C. Kekhasan dan Kemuktahiran Buku


Buku yang berjudul media dan alat peraga dalam pembelajaran matematika
karangan Drs. H. Rostina Sundayana, M. Pd. Ini memberikan pengetahuan yang luas
kepada para pembaca baik dari kalangan mahasiswa, guru atau yang lainnya
khususnya dalam pendidikan matematika bagaimana cara membuat media dan alat
peraga dalam pembelajaran matematika, baik itu dalam pembuktian rumus dalam
konsep luas dalam hal untuk memudahkan proses pembelajaran sehingga peserta
didik pun tidak bosan, mudah ingat dengan materi pembelajaran dan membuat
suasana lebih menarik.
Buku ini juga menjelaskan sebuah media atau alat peraga yang cukup jelas dan
bagus, yaitu mulai dari apa nama alat peraganya, alat dan bahannya, cara kerjanya dan
kegunaanya. Sehingga memudahkan para pembaca untuk mempraktekkannya. Media
dan alat peraga dalam buku ini bisa digunakan baik untuk kalangan SD,SMP, dan
SMA.

D. Kelebihan dan Kekurangan Buku


Adapun kelebihan dari buku ini yaitu judul dalam buku ini sesuai dengan isi
pembahasannya yaitu memuat media dan alat peraga dalam pembelajaran matematika.
Buku ini juga menjelaskan alat alat peraga dalam pembelajaran matematika untuk
memudahkan guru, calon guru, orang tua, dan pecinta matematika dalam
pemebelajaran matemtika supaya peserta didik mudah tangkap, cepat ingat, tidak
bosan,dan menarik dalam proses pembelajaran matematika. Cover buku yang
digunakan dalam buku ini cukup menarik, bahasa yang digunakan dalam buku ini
juga mudah dipahami oleh pembaca, buku ini menjelaskan secara lengkap bagaimana
cara-cara membuat sebuah alat peraga mulai dari namanya, alat dan bahan, cara
kerjanya dan kegunaanya.
Sedangkan kelemahan dari buku ini adalah gambar yang digunakan dalam
buku ini warnanya terlalu hitam sehingga pembaca bingung memahami gambar
tersebut.

E. Rekomendasi
Buku ini bagus digunakan oleh guru dan calon guru untuk memudahkan dalam
proses pembelajaran matematika. Buku ini juga dapat dijadikan sebagai referensi
pembuatan tugas, buku pendukung dalam membuat sebuah alat peraga matematika
untuk para mahasiswa/i Khususnya jurusan pendidikan maematika sehingga nantinya
kita dapat membuat sebuah alat peraga matematika yang memudahkan peserta didik
mudah memahami apa yang kita ajarkan.
Dan harapan saya kedepannya kita sebagai calon pendidik kita harus pandai
berkreasi atau membuat sebuah alat peraga dalam pembelajaran matematika dan alat
peraga yang kita buat itu pun bisa dimengerti oleh peserta didik kita, supaya peserta
didik mudah paham apa yang kita ajarkan, tidak bosan dan mulai memyukai
matematika.

F. Simpulan
Buku ini disusun untun bertujuan sebagai uapay meningkatkan minat, motivasi
serta prestasi siswa berkenaan dengan pemebelajaran matematika. Dengan
menggunakan media dan lat peraga dalam pembelajaran matematika dapat membantu
proses pembelajaran lebih menarik dan mudah paham. Sehingga siswa merasa tidak
mengalami kesulitan dalam mempelajarinya. Dan buku ini juga baik dibaca guru,
calon guru, orang tua dan juga bagi para pecinta matematika.

Anda mungkin juga menyukai