Anda di halaman 1dari 1

RUANG LINGKUP ANTROPOLOGI

Menurut Kontjaraningrat ruang lingkup dan kajian antropologi memfokuskan kepada lima
masalah penelitian khusus di bawah ini yaitu:
1) Masalah sejarah asal dan perkembangan manusia atau evolusinya) secara biologi
2) Masalah sejarah terjadinya aneka warna makhluk manusia, dipandang dari sudut ciri-ciri
tubuhnya
3) Masalah sejarah asal, perkembangan, dan penyebaran aneka warna bahasa yang diucapkan
manusia di seluruh dunia
4) Masalah perkembangan, penyebaran, dan terjadinya aneka warna kebudayaan manusia di
dunia
5) Masalah mengenai asas-asas dari kebudayaan manusia dalam kehidupan masyarakat dari
semua suku bangsa yang tersebar di seluruh muka bumi masa kini.
Foster dan Anderson (2019) menyatakan bahwa antropologi kesehatan berasal dari empat
sumber, yaitu:
1. Perhatian para ahli antropologi pada masalah-masalah evolusi, adaptasi, perbandingan
anatomi, enis-jenis ras, genetika dan serologi.
2. Ahli-ahli antropologi yang menaruh perhatian pada cara-cara pengobatan di dalam
masyarakat primitif.
3. Perubahan kebudayaan dan kepribadian pada akhir tahun 1930 yang menimbulkan
kerjasama ahli-ahli kesehatan jiwa dan ahli-ahli antropologi.
4. Pergerakan kesehatan masyarakat secara internasional sesudah Perang Dunia II.

Menurut March Swartz dan David K. Jordan, ruang lingkup antropologi adalah:
1. Asal muasal hidup manusia dari periode ke periode.
2. Perkembangan struktur fisik dan pengaruhnya terhadap lingkungan.
3. Bertugas untuk memahami manusia secara utuh.
DAFTAR PUSTAKA
Sriyana. (2020). Antropologi Sosial Budaya (Andriyanto & Muslikh, Eds.). Penerbit Lakeisha.

Foster, George M. dan Barbara G. Anderson. 2019. Antropologi Kesehatan. Jakarta: UI-Press.
Joyomartono, Mulyono, 2011. Pengantar Antropologi Kesehatan Semarang. Unnes Press.

Anda mungkin juga menyukai