Anda di halaman 1dari 10

MODUL AJAR BAHASA INDONESIA

TEKS DESKRIPSI

INFORMASI UMUM PERANGKAT AJAR


Nama Penyusun : PIPIN SUPINI, S.Pd.
Instansi : SMPN 1 Panjalu
Tahun : 2023-2024
Kelas : VII
Fase CP :D
Alokasi Waktu : 2 JP x 40 menit
Elemen CP yang dituju : Menulis
Materi : Teks Deskripsi
Model Pembelajaran : PBL (Problem Based Learning)
Metode : Diskusi

CAPAIAN PEMBELAJARAN
Peserta didik mampu memahami, mengolah, dan menginterpretasi informasi paparan tentang topik
yang beragam dan karya sastra. Peserta didik mampu berpartisipasi aktif dalam diskusi,
mempresentasikan, dan menanggapi informasi nonfiksi dan fiksi yang dipaparkan; Peserta didik
menulis berbagai teks untuk menyampaikan pengamatan dan pengalamannya dengan lebih terstruktur,
dan menuliskan tanggapannya terhadap paparan dan bacaan menggunakan pengalaman dan
pengetahuannya. Peserta didik mengembangkan kompetensi diri melalui pajanan berbagai teks
penguatan karakter
TUJUAN PEMBELAJARAN
Peserta didik mampu menyajikan data, gagasan, kesan dalam bentuk teks deskripsi dengan
memperhatikan struktur kebahasaan baik secara lisan maupun tulisan.

KRITERIA KETERCAPAIAN TUJUAN PEMBELAJARAN


1) Peserta didik mampu mengidentifikasi objek yang akan dideskripsikan. C2
2) Peserta didik mampu mengumpulkan data tentang objek yang akan dideskripsikan. C3
3) Peserta didik mampu menyajikan teks deskripsi dengan memperhatikan struktur dan
kebahasaannya. C6

SARANA DAN PRASARANA


1. Interactive Whiteboard
2. PPT
3. LKPD
4. Buku guru
5. Buku siswa

PROFIL PELAJAR PANCASILA


1) Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia.
Peserta didik dengan sikap pribadi baik mengikuti kegiatan pembelajaran dengan disiplin.
2) Bergotong royong.
Peserta didik dapat bekerja sama dengan teman sekelompok dalam menyajikan teks deskripsi
3) Kreatif.
Peserta didik dapat menghubungkan makna-makna yang membangun dan merekontruksikan imaji
visual yang membangun.
4) Bernalar kritis.
Peserta didik dapat memberikan pendapatnya mengenai materi menyajikan teks deskripsi.

ASESMEN
1. Asesmen diagnosis
Penilaian diberikan di awal kegiatan pembelajaran, dilihat dari kesiapan peserta didik di awal
pembelajaran, peserta didik dapat menjawab atau mengungkapkan pendapat tentang kompetensi
awal yang diberikan guru.

2. Asesmen formatif penilaian saat pembelajaran berlangsung

No. Aspek yang dinilai Ya Tidak


1. Mengungkapkan pendapat
2. Mengungkapkan pertanyaan
3. Menjawab pertanyaan dengan benar
4. Menghargai pendapat/jawaban teman

KOMPONEN INTI
Tahap Langkah-Langkah Kegiatan
Pendahulua 1. Peserta didik mengucapkan salam kepada guru.
n 2. Peserta didik berdoa besama untuk mengawali kegiatan pembelajaran.
(10 menit) 3. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan mulai mengondisikan susasana
belajar.
4. Peserta didik dibimbing guru membuat kesepakatan kelas dalam mengikuti
pembelajaran.
5. Guru mengaitkan pembelajaran sebelumnya untuk mengingat dan
menghubungkan materi yang akan dipelajari (apersepsi).
6. Peserta didik diberikan pertanyaan pemantik oleh guru:
1) Pernahkah kalian mengunjungi sebuah objek wisata?
2) Apa yang kalian lihat dan bagaimana kesan kalian terhadap objek wisata
tersebut?
7. Guru menyampaikan tujuan, kompetensi yang akan dicapai dan manfaat dari
mempelajari materi menyajikan teks deskripsi.
8. Guru menjelaskan teknik assemen yang akan dilaksanakan pada pembelajaran
menyajikan teks deskripsi secara lisan/tulisan.

Inti Model pembelajaran yang digunakan yaitu Problem Based Learning (PBL):
(60 menit) Orientasi Terhadap Masalah
1. Peserta didik mengamati gambar objek wisata daerah setempat yang disajikan.
2. Peserta didik melakukan tanya jawab terkait objek wisata tersebut.

Mengorganisasi peserta didik


1. Peserta didik dibagi menjadi 4 kelompok.
2. Perwakilan peserta didik membagikan LKPD kepada masing-masing kelompok.
3. Peserta didik diberikan petunjuk tentang pengisian LKPD.

Membimbing dan penyelidikan


1. Peserta didik dibimbing untuk membuat kerangka teks deskripsi berdasarkan
gambar objek yang disajikan dalam LKPD.
2. Peserta didik berdiskusi kelompok tentang mengembangkan kalimat-kalimat yang
sudah disusun.
3. Selama peserta didik bekerja dalam kelompok guru mendorong semua peseta
didik untuk terlibat dalam diskusi.

Mengembangkan dan menyajikan hasil karya


1. Peserta didik diarahkan untuk menyusun kerangka perencanaan, menulis bagian
identifikasi dan menulis deskripsi bagian 1,2,3 dan penutup dari teks deskripsi
pada lembar kerja yang tersedia
2. Peserta didik menuliskan hasil penyusunan kerangka pada lembar LKPD.
3. Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi di depan kelas.

Menganalisis dan mengevaluasi hasil karya


1. Peserta didik menanggapi hasil presentasi kelompok lain.
2. Guru memberikan tanggapan terhadap hasil analisis kelompok mengenai analisis
yang dilakukan.

Penutup 1. Peserta didik menyimpulkan hasil pembelajaran dengan menyebutkan butir-butir


(10 menit) utama yang dipelajari.
2. Peserta didik mengerjakan evaluasi melalui google form.
3. Guru melaksanakan refleksi terhadap kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan.
4. Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya
kepada peserta didik.
5. Guru menutup pertemuan dengan memberi motivasi belajar kepada peserta didik
dan berdoa.

PENGAYAAN DAN REMEDIAL


Remedial
Berdasarkan hasil analisis ulangan harian, peserta didik yang belum mencapai ketuntasan belajar
diberi kegiatan pembelajaran remedial dalam bentuk;
1) Bimbingan perorangan jika peserta didik yang belum tuntas ≤ 20%;
2) Belajar kelompok jika peserta didik yang belum tuntas antara 20% dan 50%,
3) Pembelajaran ulang jika peserta didik yang belum tuntas ≥ 50%.

Pengayaan
Berdasarkan hasil analisis penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi
kegiatan pengayaan dalam bentuk penugasan untuk mempelajari soal-soal.

REFLEKSI PEMBELAJARAN
Refleksi Peserta Didik
1. Apakah kalian mendapat manfaat dari pembelajaran hari ini?
2. Sikap positif apa yang kalian dapatkan?
3. Apakah kalian dapat mendeskripsikan gambar tempat wisata dan mengembangkan menjadi
sebuah karangan deskripsi?
4. Tantangan apa yang kalian temui saat mendeskripsikan gambar tempat wisata dan
mengembangkan menjadi sebuah karangan deskripsi?

Materi Pembelajaran
Cara Membuat Teks Deskripsi
1) Memilih dan menentukan objek yang akan dibahas.
2) Menentukan maksud dan tujuan dalam penulisan teks deskripsi.
3) Mengumpulkan sumber data dan informasi yang dapat membantu menggambarkan objek
secara terperinci.
4) Menyusun kerangka karangan dari data dan informasi yang sudah diperoleh

GLOSARIUM

1. Diskusi : Kegiatan yang bertujuan untuk bertukar ide, mengambil


keputusan dan menjawab sebuah pertanyaan secara
kelompok.
2. PBL : Problem Based Learning, Pendekatan pembelajaran yang
dipicu oleh permasalahan yang mendorong siswa untuk
belajar dan bekerja sama dalam kelompok untuk mendapatkan
solusi.
3. Power Point : Perangkat lunak yang digunakan untuk merancang bahan
presentasi dalam bentuk slide.
4. Sintak : Fase/tahap kegiatan dalam suatu pembelajaran.
DAFTAR PUSTAKA

Dewayani, Sofie. Dkk. 2021. Buku Panduan Guru Bahasa Indonesia Kelas VII. Jakarta:
Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.
Subarna, Rakhma .2021. Bahasa Indonesia SMP Kelas VII . Jakarta: Kementrian Pendidikan,
Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

Subarna, Rakhma .2021. Buku Panduan Guru Bahasa Indonesia SMP Kelas VII . Jakarta:
Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

https://www.quipper.com/id/blog/info-guru/problem-based-learning/, diakses pada 2


November 2023.
https://bertema.com/sintaks-model-problem-based-learning-pbl-dalam-pembelajaran,diakses
pada 2 November 2023.
Platfrom Merdeka Mengajar perangkat ajar, diakses pada 3 November 2023.

Mengetahui, Panjalu, November 2023


Kepala Sekolah SMP N 1 Panjalu Guru Mata Pelajaran

MAMAN HARIYONO, S.Pd., M.Pd. PIPIN SUPINI, S.Pd.


NIP 19710916 199802 1 002 NIP 19700801 202221 2 002

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK


LKPD

Nama peserta didik : ......................................


Nama sekolah : ......................................
Kelas/semester : ......................................
Materi : Membandingkan informasi melalui gambar
Tujuan : Peserta didik mampu menyajikan data, gagasan, kesan dalam bentuk
teks deskripsi dengan memperhatikan struktur kebahasaan baik secara
lisan maupun tulisan.
Petunjuk:
1) Diskusikan dengan kelompok masing-masing untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan
yang tercantumdalam LKS
2) Cantumkan hasil diskusi tersebut pada kertas karton yang tersedia
3) Pada akhir diskusi, setiap kelompok diberi kesempatan untuk mempresentasikan hasil
diskusinya.

1. Deskripsikanlah gambar berikut !

No Gambar Tempat Wisata Deskripsi Gambar

“ Situ Lengkong”

“ Curug 7”

2. Setelah dapat mendeskripsikan tempat wisata di atas, buatlah sebuah karangan tentang salah
satu tempat wisata di atas dengan menggunakan kata-kata yang dapat mendeskripsikan
gambar tersebut.

INTRUMEN EVALUASI

Satuan Pendidikan : SMP N 1 Panjalu


Kelas/Semester : VII/I (ganjil)
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Materi Pokok : Teks Deskripsi (Menulis Teks Deskripsi)

Instrumen Penilaian Sikap (Observasi)

ASPEK PRILAKU YANG DINILAI


JUMLAH SIKAP
NO NAMA BERNALAR KODE
JUJUR KREATIF SKOR SKOR
KRITIS

Keterangan :

1. Aspek Perilaku dinilai dengan kriteria:


75,01-100,00 = Sangat percaya diri, sangat disiplin, sangat tanggung jawab
50,01-75,00 = percaya diri, disiplin, tanggung jawab
25,01-50,00 = cukup percaya diri, cukup disiplin, cukup tanggung jawab
00,00-25,00 = kurang percaya diri, kurang disiplin, kurang tanggung jawab
2. Skor maksimal = jumlah sikap yang dinilai dikalikan jumlah kriteria
3. Skor sikap = jumlah skor dibagi jumlah sikap yang dinilai
4. Kode nilai/predikat :
75,0-100 = Sangat Baik (SB)
50,01-70,00 = Baik (B)
25,01-50,00 = Cukup (C )
00,00-25,00 = Kurang (K)

Instrumen Penilaian Keterampilan


Judul
 Mengungkapkan objek khusus 4 = jika terdapat 4 unsur
 Bukan berupa kalimat 3 = jika terdapat 3 unsur
 Menggunakan huruf besar kecil 2 = jika terdapat 2 unsur
 Tanpa diberikan tanda titik 1 = jika terdapat I unsur

Identifikasi
 Terdapat pengenalan objek yang dideskripsikan 4 = jika terdapat 4 unsur
 Terdapat informasi umum tenang objek 3 = jika terdapat 3 unsur
 Tidak terdapat kesalahan struktur kalimat 2 = jika terdapat 2 unsur
 Tidak terdapat kesalahan tanda baca 1 = jika terdapat I unsur

Deskripsi
 Terdapat penjelasan terperinci fisik objek 4 = jika terdapat 4 unsur
 Terdapat terperinci beberapa bagian dari objek 3 = jika terdapat 3 unsur
 Tidak terdapat kesalahan struktur kalimat 2 = jika terdapat 2 unsur
 Pilihan kosakata yang segar dan bervariasi 1 = jika terdapat I unsur

Penutup
 Terdapat simpulan tanggapan terhadap objek 4 = jika terdapat 4 unsur
 Terdapat kesan terhadap hal yang dideskripsikan 3 = jika terdapat 3 unsur
 Pilihan kosakata yang segar dan bervariasi 2 = jika terdapat 2 unsur
 Tidak terdapat kesalahan tanda baca 1 = jika terdapat I unsur

Penggunaan bahasa
 Terdapat perincian bahasa konkret, majas untuk 4 = jika terdapat 4 unsur
menggambarkan seolah-olah pembaca melihat 3 = jika terdapat 3 unsur
 Terdapat perincian bahasa konkret, majas untuk 2 = jika terdapat 2 unsur
menggambarkan seolah-olah pembaca mendengar 1 = jika terdapat I unsur
 Terdapat perincian bahasa konkret, majas untuk
menggambarkan seolah-olah pembaca merasakan
 Terdapat perincian kata konkret

Skor akhir = Skor yang diperoleh X 100


Skor maksimal

Anda mungkin juga menyukai