Anda di halaman 1dari 1

Deskripsi Forum PMO

Perencanaan IKM

Tahap perencanaan IKM sekolah ini sudah menyusun KOSP yang masih diadopsi dari contoh yang
disediakan dan sudah melakukan adaptasi disesuaikan dengan kondisi sekolah serta kebutuhan murid
yang berragam dan bervariasi. Alur tujuan pembelajaran masih mengadopsi dari contoh yang disediakan
kementerian dan menyesuaikannya untuk sekolah dan mempertimbangkan kondisi murid di sekolah
tersebut. Perencanaan pembelajaran dan assesment masih menggunakan rancangan yang diterbitkan
kementerian dan disesuaikan dengan kebutuhan murid. Perangkat ajar guru sudah mulai mampu
memilih dan memilah sesuai kondisi dan kebutuhan murid. Kegiatan P5 sudah mulai diterapkan dengan
membentuk tim dan pembagian tugas yang jelas

Pelaksanaan IKM

Dalam pelaksanana IKM implementasi P5 sudah mulai berbasis permasalahan di sekolah, guru sudah
mulai berkolaborasi dalam merencanakan pembelajaran, sebagian guru sudah melaksanakan assesment
awal pembelajaran yang digunakan untuk merancang kegiatan pembelajaran, Kolaborasi dengan orang
tua murid sudah mulai dilakukan dalam kegiatan yang terbatas pada sosialisasi kurikulum merdeka dan
P5, namun kolaborasi dengan dunia usaha dan dunia industri belum terrealisasi. Sebagian guru telah
melaksanakan refleksi proses pembelajaran namun belum sepenuhnya berbasis data hanya berdasar
pengalaman nyata disekolah.

EFektivitas Kepemimpinan Kepsek

Dalam kepemimpinannya kepala sekolah sudah berupaya untuk melibatkan seluruh warga sekolah
dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif untuk proses pembelajaran murid. Kepala sekolah
sudah mulai melakukan pertemuan berkala untuk melakukan refleksi pelaksanaan proses pembelajaran.
Kepala sekolah juga sudah melakukan komunikasi dengan warga masyarakat khususnya orang tua siswa
dalam rangka implementasi kurikulum merdeka. Untuk mengembangkan kariernya kepala sekolah
sudah aktif mengikuti kegiatan beberapa organisasi yang relevan dengan tugasnya. Kepala sekolah juga
sudah membentuk komunitas praktisi di sekolahnya.

Anda mungkin juga menyukai