Anda di halaman 1dari 19

MODU NILAISOSIAL

NORMA DAN
L 3

1. Standar Kompetensi : Memahami perilaku keteraturan hidup sesuai


dengan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat
2. Kompetensi Dasar : 1.2. Mendeskripsikan nilai dan norma
yang berlaku dalam masyarakat
3. Indikator : - Menjelaskan nilai dan norma
- Membedakan nilai dan norma
- Mengklasifikasikan kasus pelanggaran nilai dan norma

NILAI DAN NORMA SOSIAL

PENGANTAR
Nilai dan norma sosial memiliki peranan penting dalam setiap
masyarakat beradab. Hal itu disebabkan karena nilai dan norma tersebut
berperanan dan berfungsi untuk mengatur tata kehidupan setiap anggota
masyarakat sebagai makhluk sosial,sehingga tercapai suatu bentuk
keteraturan.
Bangsa Indonesia juga memiliki seperangkat nilai dan norma sosial ,yang
terwujud dalam berbagai dalam berbagai system budaya majemuk dan
komplek. Setiap masyarakat yang ada di Indonesia memiliki nilai dan norma
sosial yang berbeda-beda,tetapi tetap bermuara pada suatu tujuan yaitu
manciptakan masyarakat yang teratur dan harmonis.
Modul ini terbagi menjadi 2 kegiatan.
1. Kegiatan Belajar 1 :Pengertian , jenis-jenis ,ciri-ciri dan fungsi nilai sosial
2. Kegiatan Belajar 2 : Pengertian, fungsi, dan macam-macam norma sosial

39
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
Modul ini hendaknya dapat Anda selesaikan dalam waktu 4 jam pelajaran atau
4 x 45 menit termasuk penyelesaian tugas-tugasnya. Namun tidak tertutup
kemungkinan apabila Anda dapat menyelesaikan kurang dari waktu tersebut.
Pahamilah tujuan sebelum membaca uraian. Catat bagian-bagian yang belum
paham sebagai bahan diskusi dengan teman, guru.

Pada akhir setiap kegiatan belajar Anda, terdapat soal-soal latihan dan tugas
yang harus Anda kerjakan. Pada akhir modul ini disediakan kunci jawaban.
Pergunakan kunci tersebut setelah Anda selesai mengerjakan latihan dan tugas
Anda. Diharapkan Anda mampu mengukur atau menilai sendiri kemajuan
belajar Anda melalui kunci jawaban tersebut.

40
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
4. 1. Kegiatan Belajar 1

NILAI SOSIAL

Setelah mempelajari Kegiatan Belajar 1 ini Anda diharapkan dapat :


1. memahami pengertian nilai;
2. mengklasifikasikan nilai sosial;
3. menjelaskan ciri-ciri nilai sosial ;dan
4. memahami fungsi nilai bagi masyarakat;

4.1.1. URAIAN MATERI


A. NILAI SOSIAL
1. Pengertian Nilai Sosial
Nilai merupakan seperangkat sikap perasaan ataupu anggapan
terhadap sesuatu mengenai baik-buruk,benar-salah,pantas-tidak
pantas,mulia-hina,dan penting-tidak penting. Nilai-nilai yang dianut
sebagian besar masyarakat disebut nilai sosial. Pendapat para ahli
sosiologi mengenai pengertian nilai sebagai berikut:
a. Kimball Young, nilai sosial adalah asumsi abstrak dan sering tidak
disadari tentang apa yang benar dan yang penting.
b. A.W.Green, nilai sosial adalah kesadaran yang secara relative
berlangsung disertai emosi terhadap obyek.
c. Woods, nilai sosial adalah petunjuk-petunjuk umum yang telah
berlangsung lama yang mengarahkan tingkah laku dan kepuasan
dalam kehidupan sehari-hari.
d. Robert M.Z Lawang, nilai sosial adalah gambaran mengenai apa yang
diiginkan,yang pantas,yang berharga,yang mempengaruhi perilaku
sosial yang memiliki nilai itu.
e. C. Kluckhon, nilai sosial adalah ukuran-ukuran yang dipakai untuk
mengatasi kemauan pada saat dan situasi tertentu.

41
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
Jadi dapat disimpulkan bahwa nilai sosial adalah penghargaan yang
diberikan masyarakat kepada bentuk sesuatu yang baik,yang
penting,pantas,serta memiliki daya guna fungsional bagi perkembangan
dan kebaikan hidup bersama.
2. Jenis-Jenis Nilai Sosial
a. Menurut Notonegoro
Jenis nilai menurut Notonegoro dibagi menjadi:
a). Nilai material
Nilai material yaitu segala sesuatu yang berguna bagi unsur
jasmani manusia.Nilai material merupakan sesuatu yang
dihargai berkaitan dengan kebutuhan jasmani manusia.
Contoh: pakaian,rumah,makan dan sebagainya.
b) Nilai vital
Nilai vital yaitu segala sesuatu yang berguna bagi manusia
untuk melaksanakan aktifitas hidupnya. Dengan sesuatu yang
dianggap sangat berharga,maka kegiatan mereka akan menjadi
lancar. Contohnya sebuah mobil bagi masyarakat kota
dianggap sebagai sesuatu yang sangat berharga. Aktivitas dan
mobilitas pada masyarakat kota sangat tinggi, sehingga mobil
dijadikan sebagai alat yang sangat berguna untuk menunjang
aktivitas tersebut.
c) Nilai kerohanian
Nilai kerohanian yaitu sesuatu yang berguna bagi rohani
manusia, meliputi:
1) Nilai religius
Nilai religius merupakan nilai Ketuhanan, yaitu nilai
kerohanian yang tertinggi dan mutlak.Nilai religius
bersumber pada hidayah dan Tuhan Yang Maha Kuasa.
Melalui nilai ini manusia diajarkan bagaimana untuk hidup.

42
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
2) Nilai kebenaran
Nilai kebenaran merupakan kenyataan-kenyataan yang
bersumber pada akal manusia. Tuhan memberikan nilai
kebenaran melalui akal pikiran manusia.
3) Nilai kebaikan atau moral
Nilai kebaikan atau moral bersumber pada
kehendak,kemauan manusia atau etika yang berlaku di
masyarakat, serta bersumber pada moralitas manusia.
Contohnya berbicara dengan orang yang lebih tua dengan
menggunakan tutur bahasa yang halus, merupakan etika yang
tinggi nilainya.
4) Nilai keindahan
Nilai keindahan bersumber pada rasa manusia atau perasaan.
Nilai keindahan berasal dari budi dan rasa dalam diri
seseorang. Keindahan itu bersifat relative sekaligus
universal. Semua orang memerlukan sebuah
keindahan.,walaupun demikian masing-masing orang
memiliki pandangan yang berbeda-beda dalam menilai
sebuah keindahan.

b. Jenis Nilai Sosial Dalam Masyarakat


Dilihat dari sifatnya ada lima jenis nilai yang berkembang
dalam masyarakat,yaitu:
a. Nilai religius
Nilai religius adalah gambaran mengenai sesuatu yang
diperintahkan dan dilarang untuk dilakukan manusia yang
bersumber pada ajaran agama.
b) Nilai etika
Nilai etika adalah gambaran tentang ukuran baik buruk
suatu pernyataan atau tindakan yang bersumber dari kata

43
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
hati atau kehendak yang sehat menurut masyarakat umum.
Misalnya tata tertib sekolah, tata karma.
c) Nilai estetika
Nilai estetika adalah gambaran tentang ukuran indah dan
tidak indah suatu keadaan,tindakan atau
pernyataan,misalnya lukisan yang indah,dan gambar yang
indah.
d) Nilai praktika
Nilai praktika adalah gambaran tentang ukuran terampil
dan tidak terampil suatu tindakan atau pernyataan yang
bersumber dari pengamatan yang sehat dan nyata di
masyarakat umum. Misalnya menggunakan telepon lebih
praktis daripada mengirim surat.
e) Nilai logika
Nilai logika adalah gambaran tentang ukuran benar salah
terhadap suatu pernyataan atau tundakan yang bersumber
dari hasil pemikiran akal sehat yang diakui secara umum
oleh masyarakat.
c. Jenis-Jenis Nilai Berdasarkan Ciri- Cirinya
Berdasarkan ciri-cirinya nilai dapat dibedakan menjadi
dua,yaitu:
a) Internalized value, internalized value merupakan nilai yang
terencana atau nilai yang sudah melukat dan mendarah
daging. Nilai ini sudah menjadi kepribadian dalam diri
seseorang,sehingga dapat mendorong seseorang untuk
bertindak.
b) Nilai dominan,nilai dominan,yaitu nilai yang dianggap lebih
penting daripada nilai yang lainnya. Hal ini dapat dilihat
pada orang yang sedang dihadapkan pada dua pilihan yang
berbeda atau bertolak belakang.
Dominan tidaknya suatu nilai didasarkan pada hal –hal berikut:
44
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
1) Banyaknya orang yang menganut nilai tersebut
2) Lamanya nilai tersebut dirasakan manfaatnya oleh
anggota kelompok
3) Tingginya usaha untuk mempertahankan nilai itu, dan
4) Tingginya kedudukan yang membawa nilai tersebut.
3. Ciri Ciri Nilai Sosial
Nilai-nilai sosial mempunyai ciri-ciri tertentu,yaitu;
a. Nilai sosial merupakan konstruksi masyarakat yang tercipta
melalui interaksi di antara para anggota masyarakat. Nilai
tercipta secara sosial, bukan secara biologis ataupun bawaan
lahir.
b. Nilai sosial dapat diteruskan dan ditularkan dari satu orang atau
kelompok ke orang atau kelompok lain melalui berbagai macam
proses sosial seperti kontak sosial, adaptasi, adopsi , akulturasi,
maupun asimilasi.
c. Nilai sosial diperoleh, dicapai, dan dijadikan milik diri melalui
proses belajar ( sosialisasi yang berlangsung sejak masa kanak-
kanak dalam keluarga )
d. Nilai sosial memuaskan manusia dan memiliki peranan dalam
usaha pemenuhan kebutuhan-kebutuhan sosial. Nilai yang
disetujui dan yang telah diterima secara sosial itu menjadi dasar
bagi tindakan dan tingkah laku masyarakat.
e. Sistem nilai sosial beragam bentuknya antara kebudayaan yang
satu dengan kebudayaan yang lain,sesuai dengan penilaian yang
diperlihatkan oleh setiap kebudayaan terhadap bentuk-bentuk
kegiatan tertentu dalam mastarakat yang bersangkutan
f. Nilai sosial dapat melibatkan emosi atau perasaan.
g. Nilai sosial dapat mempengaruhi perkembangan pribadi
masyarakat, baik secara positif maupun negatif.
h. Nilai sosial selalu menggambarkan alternatif dalam system nilai.

45
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
5. Fungsi Nilai Sosial
Fungsi dari nilai sosial antara lain:
a. Sebagai faktor pendorong, berkaitan dengan nilai-nilai yang
berhubungan dengan cita-cita/ harapan
b. Sebagai petunjuk arah dari cara berpikir,perperasaan dan
bertindak, panduan menentukan pilihan, sarana untuk
menimbang penilaian masyarakat, penentu dalam memenuhi
peran sosial, dan pengumpulan orang dalam suatu kelompok
sosial
c. Sebagai benteng perlindungan atau penjaga stabilitas budaya
kelompok atau masyarakat
d. Sebagai alat pengawas denfan daya tekan dan pengikat tetentu.
Nilai sosial mendorong, menuntun, dan kadang-kadang menekan
para individu untuk berbuat dan bertindak sesuai dengan nilai
yang bersangkutan.
e. Sebagai alat solidaritas kelompok atau masyarakat.

4.1.2. RANGKUMAN
1. Nilai merupakan sesuatu yang dihargai dan dijunjung tinggi oleh
masyarakat.
2. Jenis nilai menurut Notonegoro: nilai material,nilai vital dan nilai
kerohanian, sedangkan nilai yang umum berlaku di masyarakat yaitu: nilai
religius, nilai etika, nilai estetika, nilai pratika, dan nilai logika.
3. Fungsi nilai dalam masyarakat adalah:
- sebagai faktor pendorong
- Sebagai petunjuk arah
- Sebagai benteng perlindungan
- Sebagai alat pengawas
- Sebagai alat solidaritas kelompok

46
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
Kegiatan belajar 3 telah kita akhiri disini. Sebelum mengerjakan
latihan/tugas, bacalah kembali materi pelajaran sekali lagi. Untuk lebih
memahami dan memperkaya khasanah pengetahuan Anda tentang nilai
sosial yang ada dalam masyarakat , kerjakanlah tugas-tugas berikut ini :

KEGIATAN 1 ( A )
1. Jelaskan jenis nilai sosial menurut Notonegoro pada kolom di
bawah ini!

No Jenis Nilai Penjelasan Contoh

2. Mengapa nilai sosial masih dipakai sampai sekarang? Menurut anda,


masih per- lukah nilai dipertahankan? Tuliskan jawaban anda di buku
tugas anda!

KEGIATAN 1 (B )

1. Salah satu ciri nilai dalam masyarakat yaitu mempunyai sifat…


a. abstrak
b. realitas
c. denda
d. konkret
e. nyata

47
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
2. Ukuran yang dipergunakan untuk menentukan dominan tidaknya suatu
nilai sosial didasarkan hal-hal berikut ini, kecuali…
a. banyaknya anggota masyarakat penganut nilai
b. tingginya usaha mempertahankan nilai
c. bentuk atau wujud nilai yang berlaku
d. lamanya nilai yang dirasakan anggota kelompok
e. status orang yang membawakan nilai
3. Berikut ini merupakan jenis-jenis nilai sosial, kecuali…
a. nilai praktika
b. nilai religius
c. nilai kelompok
d. nilai ligika
e. nilai estetika
4. Arti nilai bersifat universal adalah...
a. sebuah nilai dianggap benar oleh minoritas masyarakat
b. sebuah nilai dianggap benar oleh mayoritas masyarakat
c. nilai merupakan wujud dari keseluruhan masyarakat
d. nilai merupakan patokan, ukuran bagi masyarakat desa
e. nilai mempunyai ikatan yang sama di seluruh dunia
5. Nilai sosial ditranformasikan melalui proses belajar, antara lain...
a. sosialisasi
b. discovery
c. inovasi
d. partisipasi
e. interpretasi

6. Pendapatan Notonegoro bahwa nilai sosial diklasifikasikan menjadi tiga,


meliputi...
a. nilai kerohanian, nilai material, dan nilai vital
b. nilai kebenaran, nilai keindahan, dan nilai keadilan
c. nilai kesopanan, nilai kesopanan, dan nilai kerohanian
48
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
d. nilai moral, nilai etika, dan niali estetuka
e. nilai abstrak, nilai individual, dan nilai sosial
7. Nilai yang bersumber pada akal manusia disebut sebagai nilai...
a. kebenaran
b. kesopanan
c. keagamaan
d. kesusilaan
e. moral
8. Nilai-nilai cenderung berkaitan satu sama lain dan membentuk...
a. pola dan sistem nilai dalam masyarakat
b. keaneragaman proses sosila
c. prinsip dan struktur sosial
d. keanekaragaman kebutuhan manusia
e. pola perilaku dan keinginan manusia

49
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
4. 1. Kegiatan Belajar 2

NORMA SOSIAL

Setelah mempelajari Kegiatan Belajar 1 ini Anda diharapkan dapat :


1. memahami pengertian norma;
2. Menjelaskan fungsi norma dalam masyarakat; dan
3. menjelaskan macam-macam norma dalam masyarakat.

4.1.1. URAIAN MATERI

B. NORMA SOSIAL

1. Pengertian Norma Sosial

Norma merupakan hasil ciptaan manusia sebagai makhluk sosial


untuk mengatur hubungan sosial agar dapat berlangsung denfan lancar
sehingga menimbulkan suasana yang harmonis. Di dalam kehidupan
masyarakat, norma berisi tata tertib, aturan, petunjuk standar mengenai
perilaku yang pantas atau wajar. Pelanggaran terhadap norma akan
mendatangkan sanksi , dari bentuk cibiran atau cemoohan sampai sanksi
fisik dan psikis berupa pengasingan atau diusir.
Telah diterangkan sebelumnya, bahwa nilai adalah ukuran yang
dihargai oleh masyarakat. Jadi nilai tersebut adalah sesuatu yang
abstrak. Oleh karena itu, untuk melaksanakan nilai diperlukan adanya
wujud nyata yang seharusnya dilakukan oleh seseorang. Dalam hal ini
diperlukan suatu patokan atau pedoman agar seseorang dapat
berperilaku sebagaimana aturan yang telah disepakati bersama. Untuk
itu dalam kehidupan masyarakat diperlukan adanya norma sosial.
50
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
Norma merupakan bentuk nyata nilai yang disertai dengan sanksi
tegas bagi pelanggarnya. Norma merupakan ukuran yang dipergunakan
oleh masyarakat apakah perilaku seseorang benar/salah,sesuai/tidak
sesuai, wajar/tidak wajar, dan diterima/tidak.
Norma dibentuk di atas nilai sosial, dan norma sosial diciptakan
untuk menjaga dan mempertahankan nilai sosial. Nilai dan norma
merupakan hal yang saling berkaitan. Norma adalah bentuk konkret dari
nilai-nilai yang ada dalam masyarakat
Jadi pengertian norma adalah patokan-patokan atau pedoman
untuk berperilaku di dalam masyarakat.

2. Fungsi norma
Norma merupakan ukuran yang dipergunakan oleh masyarakat
apakah suatu tindakan yang dilakukan oleh seseorang atau sekelompok
orang merupakan tindakan yang wajar dan dapat diterima karena sesuai
dengan harapan sebagian besar warga masyarakat ataukah meruoakan
tindakan yang menyimpang karena tidak sesuai dengan harapan sebagian
besar warga masyarakat.
Norma dibangun di atas nilai sosial dan norma sosial diciptakan
untuk menjaga dan mempertahankan nilai sosial. Dengan demikian,
fungsi norma sosial adalah mengatur interaksi sosial supaya terjadi
keteraturan dalam kehidupan masyarakat.

3. Macam-macam norma sosial


Norma berkembang sejalan dengan berkembangnya kebutuhan
masyarakat dalam menjaga keteraturan, ketertiban, dan keberadaan
atau eksistensi masyarakat. Misal, pada masa lampau di mana pemakai
kendaraan bermotor belum sebanyak sekarang. Pemerintah belum
merasa perlu memberlakukan kewajiban memakai helm pengaman bagi
para pengendara kendaraan bermotor. Akan tetapi, seiring dengan
perkembangan di mana jalan raya semakin penuh dengan kendaraan
51
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
bermotor maka ditetapkanlah suatu undang-undang tentang lalu lintas
sebagai bentuk norma yang mengatur orang dalam berlalu lintas,
khususnya yang berkendaraan bermotor.
Banyak sekali norma yang ada di masyarakat,ditinjau dari tingkat
sanksi atau berdasarkan kekuatan mengikatnya, norma sosial dapat
diklasifikasikan sebagai berikut:
a Usage ( tata cara ), merupakan norma yang paling rendah tingkat
sanksinya bagi pelanggarnya. Misalnya, makan sambil berdecak
bagi kelompok tertentu termasuk melanggar norma, namun bagi
banyak orang yang kini tidak menghiraukannya.
b. Folkways ( kebiasaan ), merupakan cara-cara berperilaku yang
disukai oleh banyak orang sehingga dilakukan secara berulang-
ulang. Folkways memiliki kekuatan mengikat lebih tinggi
darip[ada usage. Pelanggaran terhadap folkways dapat berupa
teguran atau dipergunjingkan. Misalnya, seorang anak yang berani
dengan orang tuanya.
c. Mores ( tata kelakuan ), merupakan norma yang bersumber pada
filsafat, ajaran agama atau ideologi yang dianut masyarakat. Mac
Iver dan Page mengemukakan pendapatnya bahwa jika folkways
diterima masyarakat maka akan berkembang menjadi mores ( tata
kelakuan ). Tata kelakuan dapat bersifat mengharuskan, bisa juga
bersifat melarang sehingga secara langsung merupakan alat agar
anggota masyarakat menyesuaikan perbuatannya dengan tata
kelakuan tersebut. Mores sangat penting bagi masyarakat karena
berfungsi:

a) mengidentifikasikan individu dengan kelompoknya, di satu


pihak tata kelakuan memaksa agar individu menyesuaikan
tindakan-tindakannya dengan tata kelakuan yang berlaku,
dan di lain pihak memaksa masyarakat untuk menerima
individu berdasarkan kesanggupannya menyesuaikan diri
52
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
dengan tata kelakuan tersebut. Bahkan tata kelakuan dapat
memaksa masyarakat memberikan penghargaan kepada
warganya yang dianggap sebagai teladan dalam bertindak
dan bertingkah laku.
b menjaga solidaritas anggota masyarakat sehingga
mengukuhkan ikatan dan mendorong tercapainya integrasi
sosial yang kuat.
c memberikan batas-batas pada kelakuan individu, setiap
masyarakat mempunyai tata kelakuan masing-masing yang
seringkali berbeda antara satu dengan yang lainnya
d. Custom ( adat ), merupakan norma yang tidak tertulis namun sangat
kuat daya ikatnya dan sangat ditaati masyarakatnya sehingga
pelanggaran terhadap norma adapt akan memperoleh sanksi yang
berat. Custom atau adat merupakan bentuk tata kelakuan yang
kekal dan kuat integrasinya dengan pola-pola perilaku masyarakat.
e. Laws ( hukum ), merupakan norma yang tertulis, yang dibuat oleh
negara untuk mengatur warganya dan orang-orang bukan warga
Negara yang berada di dalam wilayah Negara yang
bersangkutan.Norma hukum merupakan norma yang bersifat formal
dan disertai sanksi yang yang tegas secara tertulis bagi
pelanggarnya.

Penjelasan di atas merupakan macam-macam norma berdasarkan


kekuatan mengikat atau kekuatan sanksinya, sedangkan norma yang
berlaku umum di tengah masyarakat dapat diklasifikasikan sebagai
berikut:

a. Norma agama, norma agama merupakan aturan yang terkandung


dalam nilai-nilai keagamaan yang menjadi pedoman hidup manusia.
Dalam agama terdapat perintah dan larangan yang harus dijalankan
para pemeluknya. Apabila seseorang melakukan perintah Tuhannya,
53
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
maka ia akan diberikan pahala. Tetapi, bagi orang yang melanggar
aturan agama, maka ia akan mendapat dosa. Karena agama
didasarkan pada suatu keyakinan, maka bagi masyarakat yang
agamis norma ini sangat efektif untuk mengatur kehidupan
warganya.
b. Norma hukum, norma hukum merupakan jenis norma yang paling
jelas dan kuat ikatannya, karena merupakan norma yang baku.
c. Norma ini memaksa individu untuk melakukan perbuatan sesuai
dengan hukum yang berlaku di amsyarakat. Setiap pelanggaran
terhadap norma ini akan dikenakan sanksi yang jelas.
d. Norma susila, norma susila mengatur bagaimana seseorang dapat
bererilaku secara baik dengan pertimbangan moral.
e. Norma etika, norma etika atau kesopanan merupakan suatu
ketentuan hidup yang berlaku dalam hubungan antar manusia dalam
masyarakat.
.
Berbeda dengan nilai , norma sosial tidak bersifat universal ( umum )
tetapi tergantung waktu dan tempat. Tahukah anda apa maksud dari
pernyataan ter
sebut? Coba diskusikan dengan teman anda!

4.1.2. RANGKUMAN
1. Norma merupakan sesuatu patokan-patokan atau pedoman berperilaku di
dalam masyarakat.
2. Norma dibangun atas nilai sosial dan norma sosila diciptakan untuk
menjaga dan mempertahankan nilai-nilai yang ada dalam masyarakat.
3. Macam-macam norma dalam masyarakat:
4. Dilihat dari kekuatan mengikatnya : usage,folkways,mores dan laws

54
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
5. Yang berlaku di dalam masyarakat : norma kebiasaan, norma agama,
norma jesusilaan, norma kesopanan dan norma hukum

Kegiatan belajar 3 telah kita akhiri disini. Sebelum mengerjakan


latihan/tugas, bacalah kembali materi pelajaran sekali lagi. Untuk lebih
memahami dan memperkaya khasanah pengetahuan Anda tentang nilai
sosial yang ada dalam masyarakat , kerjakanlah tugas-tugas berikut ini :

KEGIATAN 1 ( A )
1. Jelaskan perbedaan norma sosial yang dipengaruhi oleh waktu dan tempat
pada kolom di bawah ini!
No Masalah Pokok Penjelasan

KEGIATAN 1 ( B )

Beri tanda silang pada jawaban yang benar!


1. Norma yang sumbernya religius adalah norma…
a. hukum
b. agama
c. kesusilaan
d. kesopanan
e. adat
2. Norma hukum mempunyai sanksi yang tegas dan jelas karena
pelaksanaannya didukung oleh…
a. kekerasan
b. masyarakat
c. aparat
d. kesadaran
e. kekuasaan
55
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
3. Seseorang yang dihukum oleh masyarakat dengan cara dikucilkan karena
melanggar norma…
a. folkways
b. tata kelakuan
c. adat
d. kebiasaan
e. cara
4. Norma yang menunjuk pada suatu bentuk perbuatan yang diulang-ulang
dikenal dengan istilah…
a. mores
b. folkways
c. usage
d. laws
e. custom
5. Suatu norma akan berjalan baik, jika...
a. norma tidak berubah-ubah dan bersifat mutlak
b. didukung oleh seluruh anggota masyarakat
c. norma bersifat seragam pada seluruh lapisan masyarakat
d. dikendalikan oleh kelompok lapisan atas dengan kekerasan
e. didukung dan dipatuhi oleh sebagian masyarakat
6. Norma yang paling tegas sanksinya yaitu norma...
a. hukum
b. agama
c. adat
d. etika
e. susila
7. Seseorang siswa yang berkaus dan tidak bersepatu saat mengikuti
pelajaran di kelas dianggap tidak sopan dan dianggap melanggar norma,.
Namun demikian jika ia mengenakan pakaian tersebut di mall atau
pasar, hal itu dianggap wajar. Dengan demikian norma sosial berkaitan
dengan...
56
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X
a. pelaku
b. tempat
c. waktu
d. keturunan
e. sikap
8. Aturan memegang garpu dan sendok pada saat mengadakan jamuan
resmi merupakan salah satu bentuk...
a. usage
b. mores
c. folkways
d. custom
e. law

57
Bahan Ajar Sosio Smart Kelas X

Anda mungkin juga menyukai