Anda di halaman 1dari 66

kalo udah revisi di kasih tanggal di lembar pengeshan ya

LAPORAN

PRAKTIKUM TEKNOLOGI BAHAN ALAM

PULP DAN KERTAS

bold

Nama : Nayandra Dias Fadilla / Kh.Pratiwi Ayu


NIM : D500200117 / D500200121

Kelompok / Kelas : 3E/ B

Hari / Tanggal Percobaan : Jumat / 9 Juni 2023

Asisten : Aisah Cory Prasono

Dosen : Dr. Ir. A. M. Fuadi, M.T

LABORATORIUM TEKNIK KIMIA


PROGRAM STUDI TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA
2023
daftar isi tiap BAB di bold DAFTAR ISI
COVER .................................................................................................................... i
DAFTAR ISI ........................................................................................................... ii
I. TUJUAN PERCOBAAN…………………………………………………....…..1
II. TINJAUAN PUSTAKA……………………………………………………...…1
A. Pengertian Pulp ...........................................................................................1
TNR B. Proses Pulp ..................................................................................................2
C. Delignifikasi ................................................................................................2
D. Faktor-Faktor Pulp………………………… ……………..…………..... ..3
E. Hemiselulosa ..............................................................................................4
F. Lignin …………………………...………… ……………..…………..... ..5
G. Pektin...........................................................................................................6
H. Bilangan Kappa ………………………… ……………..…………..... ......6
I. Soda Pulping ..............................................................................................6
III. ALAT DAN BAHAN………………………………………………………….8
A. Alat ............................................................................................................8
B. Bahan……………………………………………….………..……….….9
IV.CARA KERJA…………………………………………………...………........12
V. DIAGRAM ALIR…………………………………………………………………….14

IV. HASIL PERCOBAAN DAN PEMBAHASAN………………..………….…19


A. Hasil Percobaan ...........................................................................................19
B. Pembahasan .................................................................................................19
V. KESEMPULAN ………………………………………………………….…..21
DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................22
LEMBAR PENGESAHAN ……………………………………………………...26
LAMPIRAN ...........................................................................................................26
I. TUJUAN PERCOBAAN
1. Mempelajari Proses Pulping dari bahan pembuat Pulp
menggunakan natrium hidroksida.
2. Menguji bilangan kappa sampel Pulp.

II. TINJAUAN PUSTAKA tambah materi jarami di akhir tipus


A. Pengertian Pulp dan kertas
Pulp merupakan hasil dari proses peleburan kayu atau bahan
berserat lainnya baik secara mekanis, kimia, maupun semikimia
sebagai bahan dasar pembuatan kertas dan turunan selolusa lainnya
seperti sutera rayon dan selofan. Pulp terdiri dari serat-serat, seperti
selulosa dan hemiselulosa yang merupakan bahan baku pembuatan
kertas (Amelia dkk, 2021).
Pulping adalah usaha untuk mendapatkan serat-serat dengan
cara melarutkan lignin semaksimal mungkin. Tujuan utama dari
proses Pulping adalah mendapatkan serat sebanyak mungkin yang
diindikasikan dengan nilai rendemen yang tinggi dengan kandungan
lignin seminimal mungkin, yang diuraikan oleh nilai bilangan
kappa. Delignifikasi adalah peristiwa yang terjadi saat proses
pulping dimana lignin terdegradasi menjadi molekul yang lebih
kecil dan dapat larut pada lindi hitam (Arista et al, 2022).
Kertas pada umumnya terbuat dari bahan baku kayu. Kayu-
kayu yang dipergunakan adalah kayu yang memiliki kandungan
serat yang banyak dan sebagian memiliki sedikit kandungan air. Di
sisi lain bahan baku kertas makin lama makin terbatas, penggunaan
kayu hutan seperti pinus sebagai bahan baku pulp dan kertas
menimbulkan banyak masalah seperti isu pemanasan global,
penggundulan hutan dan kecepatan tumbuh yang jauh lebih lamban
serta semakin menipisnya cadangan kayu dan luas hutan di
Indonesia (Tulak dkk,2022).

1
2

B. Proses Pulp
Proses pembuatan pulp kraft merupakan proses yang umum
digunakan industri pulp di Indonesia dengan kelebihan lainnya yaitu
menghasilkan pulp dengan kekuatan tinggi, efisien pada banyak
jenis kayu, toleran terhadap kulit kayu, serta efisien dalam siklus
pemulihan bahan kimia (Kardiansyah dan susi ,2020).
Pembuatan pulp diklasifikasikan menjadi tiga jenis proses
yaitu proses mekanis, semi-kimia, dan kimia. Pemilihan jenis proses
tersebut tergantung spesies kayu yang tersedia dan penggunaan
akhir dari pulp yang diproduksi. Proses pembuatan pulp dengan
kimia paling banyak dilakukan hampir di seluruh dunia. Proses ini
melarutkan lebih banyak lignin dibandingkan dengan proses yang
lain. Selama proses pembuatan pulp, serpihan kayu dipisahkan
menjadi serat selulosa individu untuk menghilangkan lignin dari
kayu. Pembuatan pulp secara kimia yaitu kraft, soda, dan sulfit
menggunakan larutan kimia berair, suhu tinggi, dan tekanan untuk
mengisolasi serat pulp. Proses pembuatan kraft menggunakan
pemasak alkali yag terdiri dari sodium hidroksida (NaOH) dan
sodium sulfida (Na2S) untuk melarutkan lignin kayu, sementara
proses soda hanya menggunakan sodium hidroksida (NaOH)
(Paminto et al, 2020).

C. Delignifikasi
Delignifikasi atau pengurangan lignin dapat dilakukan secara
kimia, yaitu menggunakan asam atau basa. Delignifikasi bertujuan
untuk mengubah atau merusak struktur dari komponen penyusun
pada biomassa sehingga memudahkan enzim untuk menghidrolisis
menjadi monomer-monomer gula. Metode delignifikasi mengacu
pada proses pelarutan dan pemisahan satu atau lebih komponen-
komponen dari bahan (biomassa) sehingga pada ikatan komponen
3

bahan tersebut menjadi longgar dan memudahkan bahan kimia


ataupun biologi masuk kemudian menguraikannya (Susmiati, 2018).
Delignifikasi secara basa biasanya menggunakan basa seperti
natrium, kalium, kalsium, dan amonia pada temperatur dan tekanan
tertentu dengan tujuan untuk mendegradasi ester dan ikatan samping
glikosida pada material sehingga menyebabkan kerusakan struktur
lignin, pembengkakan selulosa, dan dekristalisasi. (Hargono
dkk,2021)
Proses delignifikasi adalah untuk mengurangi kadar lignin pada
bahan berlignoselulose. Proses delignifikasi dilakukan dengan
melarutkan kandungan lignin di dalam bahan sehingga
mempermudah proses pemisahan lignin dari serat. Pada proses ini
akan terjadi konversi 2 lignoselulosa menjadi senyawa gula. Jika
dibandingkan dengan larutan asam, larutan basa mempunyai hasil
yang lebih baik untuk proses delignifikasi (Sriana et al., 2021)

D. Faktor-Faktor Pulp
faktor–faktor yang mempengaruhi pembuatan pulp antara lain
sebagai berikut: (harahap.2021)
1. Konsentrasi Pelarut Semakin tinggi konsentrasi larutan
pemasak maka semakin banyak selulosa yang larut dalam
pelarut sehingga dapat berpengaruh dalam pemisahan dan
penguraian selulosa.
2. Perbandingan Cairan Pemasak terhadap Bahan Baku
Perbandingan cairan pemasak terhadap bahan baku haruslah
memadai agar pecahan – pecahan lignin sempurna dalam
proses degradasi dan dapat larut sempurna dalam cairan
pemasak. Perbandingan yang terlalu kecil dapat menyebabkan
terjadinya redeposisi lignin sehingga dapat meningkatkan
bilangan kappa (kualitas pulp rendah).
4

3. Temperatur Pemasakan Temperatur pemasakan berhubungan


dengan laju reaksi. Temperatur yang tinggi dapat
menyebabkan terjadinya pemecahan makromolekul yang
semakin 13 banyak, sehingga produk yang larut dalam larutan
pemasak pun akan semakin banyak.
4. Waktu Pemasakan Semakin lama waktu pemasakan, maka
kandungan lignin dalam pulp tinggi. Hal ini dikarenakan lignin
yang sudah terpisah dari bahan baku pulp dengan bantuan
larutan pemasak akan kembali larut dan menyatu dengan
bahan baku pulp sehingga sulit untuk dipisahkan kembali.
Waktu pemasakan yang lama dapat menyebabkan terjadinya
degradasi selulosa semakin besar sehingga rendemennya
rendah.
5. Ukuran Bahan Baku Ukuran bahan baku yang berbeda
menyebabkan luas kontak antar bahan baku dengan larutan
pemasak berbeda. Semakin kecil ukuran bahan baku akan
menyebabkan luas kontak antar bahan baku dengan larutan
pemasak semakin luas sehingga reaksi yang terjadi akan lebih
baik.

E. Hemiselulosa
Hemiselulosa merupakan polimer dari polisakarida heterogen
yang dibentuk melalui biosintesis yang berbeda dari selulosa.
Adapun beberapa sifat kimia penting dari hemiselulosa terkait
dengan pengolahan biomassa antara lain adalah sedikit larut dalam
air, larut dalam alkali, larut dan terhidrolisis oleh asam, serta dapat
larut dengan larutan basa dingin (Ezsanita, 2021).
Hemiselulosa merupakan senyawa yang berbentuk melalui
proses biosisntesis yang sedikit berbeda dengan proses
pembentukan selulosa sehingga membuat pengelompokan antara
selulosa dan hemiselulosa juga berbeda . Hemi selulosa dapat
5

dikelompokkan kedalam heteropolisakarida sedangkan selulosa


dapat dikelompokkan kedalam homopolisakarida. (Barmi dkk,2018)

F. Lignin
Lignin dapat diklasifikasikan sebagai lignin asli dan teknis.
Lignin asli adalah lignin asli struktur dalam lignoselulosa tanpa
modifikasi apapun. Sedangkan technical lignin dikenal dengan
istilah modified lignin, diekstraksi dari biomassa atau diisolasi dari
produk sampingan industri. Teknis yang khas Lignin dapat
dikategorikan sebagai lignin kraft, lignin hidrolisis, lignin
organosolv, dan lignin pirolitik. Ini dapat langsung digunakan
sebagai bahan baku untuk produksi produk akhir karena situs aktif
saat ini dari gugus hidroksil alifatik dan aromatik. (Nurfajrin
dkk,2021)
Lignin merupakan polimer alami yang memiliki fungsi utama
sebagai perekat pada lapisan tumbuhan. Lignin memiliki memiliki
gugus hidroksi, karbonil, dan metoksi serta memiliki kelarutan yang
rendah terhadap air sehingga berpotensi untuk dimanfaatkan sebagai
perekat, plastik biodegradable dan surfaktan pada sistem Enhanced
Oil Recovery (EOR). Berdasarkan kandungan kimia, lignin
merupakan potensi utama yang terdapat pada TKKS. Lignin
merupakan komponen makromolekul kayu ketiga yang berikatan
secara kovalen dengan selulosa dan hemiselulosa. Lignin ada di
dalam dinding sel maupun di daerah antar sel (lamela tengah) dan
menyebabkan kayu menjadi keras dan kaku sehingga mampu
menahan tekanan mekanis yang besar. Lignin dapat diisolasi dari
bahannya sebagai lignin preparatip atau turunan lignin
(pseudolignin), tetapi sifat protolignin yang asli sulit didapat.
(Pramana dkk,2020)
6

G. Pektin
Pektin tersusun atas protopektin, asam pektinat dan asam pektat.
Protopektin adalah senyawa pektin pada tanaman yang masih muda
atau pada buah–buahan yang belum matang. Protopektin tidak larut
dalam air. Namun apabila dipanaskan dalam air yang terdapat asam,
maka protopektin dapat diubah menjadi pektin dan terdispersi dalam
air. Protopektin akan menjadi pektin yang larut karena adanya
hidrolisis asam, secara enzimatis dan secara fisis oleh pemanasan.
Hasil dari hidrolisis adalah asam pektinat (Nurhadiansyah, 2020).
H. Bilangan Kappa
Bilangan kappa adalah suatu indeks praktis yang digunakan
dalam pabrik atau laboratorium yang menyatakan derajat
delignifikasi. Bilangan kappa tinggi berarti kadar lignin tinggi pula.
(Teuku,2022)
Uji bilangan kappa dapat dihitung menggunakan persamaan
sebagai berikut (Budi dkk,2022) :
𝑉𝑏−𝑉𝑝
K= xd
𝑤
𝑉𝑏−𝑉𝑝
(0,00093 𝑥 )
d=10 0,3−0,5

Keterangan :
K = nilai bilangan kappa
Vb = volume blanko (mL)
Vp = volume titrasi dengan Na2S2O3 (mL)
w = berat sampel pulp (g)
I. Soda Pulping
Proses soda atau soda pulping adalah metode pembuatan pulp
kimia dengan menggunakan natrium hidroksida sebagai bahan
kimia Larutan NaOH juga dipercaya dapat memutuskan ikatan antar
serat sehingga dapat mempercepat proses pembuatan pulp. Selain
itu, limbah hasil pembuatan pulp menggunakan proses soda tidak
7

berbahaya karena tidak menimbulkan pencemaran lingkungan


(Holm dan Niklasson, 2018).
Soda pulping adalah proses ekstraksi lignin dari kayu dan
berbagai tumbuhan tahunan, termasuk ampas tebu, spesies jerami
yang berbeda,biji rami, rami, dan bambu pada skala industri . Lignin
alami juga secara hidrolitik dipecah menjadi partikel kecil yang larut
dalam bahan kimia memasak yang sangat basa. Soda pulping telah
digunakan untuk membuat berbagai pulp alami non-kayu secara
efektif, termasuk bambu Gigantochloa Apus dan bambu Nigeria
(Nurina dkk,2022).
Soda pulping adalah proses kimia menggunakan
natriumhidroksida sebagai bahan kimia aktif untuk menghasilkan
pulp dari bahan lignoselulosa. Soda pulping hanya merupakan
bagian kecil teknik pulping yang digunakan secara komersial untuk
pulping kayu tetapi merupakan proses yang disukai untuk
pembuatan pulp tanaman tahunan.Soda pembuatan pulp
menggunakan natrium hidroksida (NaOH) sebagai bahan kimia aktif
di bawah tekanan tinggi dan suhu jauh di atas titik didih titik cairan
pemasak, biasanya antara 150–170 °C.Ini mencapai pembengkakan
serat untuk meningkatkan aksesibilitas dari bahan kimia memasak
dan untuk penetrasi yang lebih baik ke dalam mentah bahan (Lemma
et al., 2023).
III. ALAT DAN BAHAN
A. Alat
Berikut merupakan alat yang digunakan pada praktikum teknologi
bahan alam pulp dan kertas.
Tabel 1. Alat pada praktikum teknologi bahan alam pulp dan kertas
No. Nama Alat Volume (mL) Jumlah
1. Buret 50 1
2. Botol Kaca - 5
3. Corong - 1
4. Erlenmeyer 50 1
5. Gelas Beker 250 ; 600 3;2
6. Gelas Ukur 250 1
7. Hot Plate - 1
8. Kaca Arloji - 1
9. Karet Hisap - 1
10. Kertas Saring - 10
11. Labu Ukur 50 1
12. Oven - 1
13. Panci - 1
14. Pengaduk Kaca - 2
15. Pipet tetes - 1
16. Pipet Volume 25 1
17. Stirrer - 1
18. Termometer - 1
19. Timbangan Digital - 1

8
9

B. Bahan
Berikut merupakan bahan yang digunakan pada praktikum teknologi
bahan alam pulp dan kertas.
Tabel 2. Bahan pada praktikum teknologi bahan alam pulp dan kertas.
No. Nama Massa Volume Kadar Densitas Produsen
Bahan (g) (mL) (%) (g/mL)

1. Aquades - Secukupnya - - Ajax


2. H2SO4 2,77 2,5 - 1,8 Merck
3. Jerami 2,5 - - Petani
Padi
4. KMnO4 0,0079 25 - 2,703 Merck
5. Na2S2O3 12,4 500 - 1,67 Merck
6. KI 0,996 6 - 3,12 Merck
7. NaOH 3 50 6 2,13 Merck
10

C. Gambar Alat
a. Pembuatan Pulp Kertas
Berikut ini merupakan gambar alat pembuatan pulp dan kertas
pada praktikum teknologi bahan alam pulp dan kertas.

Gambar 2. Rangkaian alat pemanasan yang digunakan untuk


percobaan pembuatan pulp dari Jerami.

Keterangan :
1. Botol kaca
2. Hot plate
3. Panci
4. Termometer
11

b. Titrasi
Berikut ini merupakan gambar alat titrasi pada praktikum
teknologi bahan alam pulp dan kertas.

Gambar 3. Rangkaian alat titrasi pada praktikum pulp dan kertas

Keterangan:
1. Buret
2. Gelas beker
3. Klem
4. Kran
5. Statif
IV. CARA KERJA
Berikut merupakan cara kerja pada praktikum teknologi bahan alam pulp
dan kertas.
1. Persiapan Alat dan Bahan
Jerami pelepasan pektin dipotong-potong kemudian di cuci, setelah itu
dikeringkan.
2. Pembuatan Blanko Gelas beker berukuran 600 mL tambahkan aquades
sebanyak 210 mL, kemudian ditambahkan 25 mL larutan KMnO4 dan
25 mL larutan H2SO4 setelah itu diaduk selama 10 menit dengan
menggunakan stirrer. Setelah 10 menit, larutan ditambahkan dengan
larutan KI sebanyak 6 mL. Setelah itu, larutan dititrasi dengan larutan
Na2S2O3 yang telah dimasukkan ke dalam buret hingga terjadi
perubahan warna dari warna ungu menjadi bening lalu dicatat
volumenya.
3. Proses Pulping Jerami ditimbang menggunakan timbangan digital
sebanyak 2,5 gram lalu dimasukkan ke dalam gelas beker ukuran 250
mL dan ditambahkan dengan larutan NaOH variasi 6% atau 3 gram
kemudian diaduk selama 5 menit hingga merata. Setelah itu
dipindahkan ke dalam botol kaca untuk mulai melakukan proses
pulping. Panci yang telah ditambahkan minyak goreng secukupnya
dipanaskan dengan menggunakan hot plate hingga suhu mencapai
100°C dengan termometer, setelah suhu mencapai 100°C, botol kaca
yang berisikan larutan NaOH dan jerami dimasak dengan variasi waktu
30, 60, 90, 120, dan 150 menit. Setelah mencapai variasi waktu yang
telah ditentukan, jerami yang telah dipanaskan dikeluarkan dan
didinginkan hingga mencapai suhu ruang. Setelah itu residu dan filtrat
disaring menggunakan kertas saring dan dicuci dengan aquades.
Kemudian pulp diletakkan pada loyang lalu dioven pada suhu 60°C
selama 30 menit.
4. Penentuan Bilangan Kappa Sampel pulp kering jerami diletakkan ke
dalam gelas beker ukuran 600 mL kemudian ditambahkan dengan 230

12
13

mL aquades, 25 mL. larutan KMnO4 dan 25 mL larutan H2SO4.


Kemudian larutan diaduk selama 10 menit dengan menggunakan
stirrer. Setelah 10 menit, larutan ditambahkan dengan 6 mL larutan KI
kemudian dititrasi dengan larutan Na2S2O3 yang telah dimasukkan ke
dalam buret hingga terjadi perubahan warna dari warna ungu menjadi
bening. Ulangi percobaan pada setiap variasi waktu yang telah
ditentukan yaitu 30, 60, 90, 120, dan 150 menit. Kemudian dicatat
volumenya.
V. DIAGRAM ALIR
Berikut merupakan diagram alir praktikum teknologi bahan alam pulp
dan kertas.
1. Persiapan Bahan Dengan Pelepasan Pektin
Jerami Padi Dipotong Dicuci Dikeringkan
i di ekstraksi dengan HCL selama 4 jam
trs dikeringkan lagi
Gambar 3. Diagram alir persiapan bahan.

2. Pembuatan Blanko

Aquades 210 mL

KMnO4 25 mL Gelas Beker 600 mL H2SO4 25 mL

Stirrer Selama 10 Menit

KI 6 mL

Gelas Beker Larutan Na2S2O3 Buret

Dititrasi

Hingga terjadi perubahan warna dari warna ungu menjadi bening

Catat Volume

Gambar 4. Diagram alir pembuatan blanko

14
15

3. Proses pulping

Sampel Jerami
Gelas Beker 250 NaOH 50 mL
2,5 gram mL

Diaduk selama 5 menit

Botol Kaca

Dipanaskan selama
Hot Plate 30,60,90,120, dan 150
menit pada suhu 120◦C

Disaring menggunakan kertas


saring dan dicuci dengan aquades

Loyang

Dipanaskan selama
Oven 30 menit dengan
suhu 60◦C

Gambar 5. Diagram alir proses pulping


16

4. Penentuan Bilangan Kappa

KMnO4 25 mL
+ Sampel
Gelas beker 600
H2SO4 25 Ml Kering pulp
mL
jerami
+
Aquades 210 mL
Stirrer Selama 10 Menit

KI 6 mL

Gelas Beker Larutan Na2SO2O3 Buret

Dititrasi

Hingga terjadi perubahan warna dari warna ungu menjadi bening

Catat Volume

Gambar 6. Diagram alir penentuan bilangan kappa


VI. HASIL PERCOBAAN DAN PEMBAHASAN

A. Data Percobaan
Berikut ini merupakan data hasil praktikum teknologi bahan alam
pulp dan kertas yang telah dilakukan dengan variasi NaOH 6%.
TNR
Tabel 3. Hasil Percobaan Praktikum Pulp dan Kertas dengan NaOH.
Massa Massa
Titrasi Titrasi Selisih Titrasi
Waktu Pulp Pulp Faktor Bilangan Kadar
No Blanko Sampel Blanko dan
(menit) Kering Basah Koreksi Kappa Lignin
(ml) (ml) Sampel (ml)
(gram) (gram)
1 30 2,5 2,922 29 20 9 0,99961 3,59860 0,53979
2 60 2,5 2,643 29 20,5 8,5 0,99963 3,39876 0,50981
3 90 2,5 2,344 29 23 6 0,99974 2,39938 0,35991
4 120 2,5 2,005 29 24 5 0,99978 1,99957 0,29994
5 150 2,5 1,701 29 26,5 2,5 0,99989 0,99989 0,14998

B. Pembahasan
Pada praktikum yang telah dilakukan mengunakan bahan berupa
jerami dengan NaOH 2,5%. Proses dilakukan secara chemical pulping
dengan metode soda menggunakan natrium hidroksida. NaOH berperan
sebagai larutan pemasak yang berfungsi mendegradasi lignin untuk
mempermudah pemisahan terhadap selulosa.

Berikut persamaan bilangan kappa:


(Vb−Vp)×d
Bilangan Kappa= 𝑚

Dimana :
Vb = Volume titrasi blanko
Vp = Volume titrasi sampel
d = Faktor koreksi
m = Massa pulp kering

17
18

Berikut merupakan persamaan kandungan lignin:


Kandungan lignin = 0,15 × Bilangan kappa ....... (2)

Berikut merupakan grafik hasil percobaan praktikum pulp dan


kertas dari jerami:

Gambar 7. Grafik hubungan pengaruh waktu pemasakan terhadap bilangan


kappa.

Dari praktikum yang telah dilakukan dengan berbagai variasi


waktu diperoleh hasil yaitu pada variasi 30 menit diperoleh bilangan kappa
sebesar 3,59860 dan kadar lignin sebesar 0,53979%. Pada variasi waktu
60 menit diperoleh bilangan kappa sebesar 3,39876 dan kadar lignin
sebesar 0,50981%. Pada variasi waktu 90 menit diperoleh bilangan kappa
sebesar 2,39938 dan kadar lignin sebesar 0,35991%. Pada variasi waktu
120 menit diperoleh bilangan kappa sebesar 1,99957 dan kadar lignin
sebesar 0,29994%. Pada variasi waktu 150 menit diperoleh bilangan kappa
sebesar 0,99989 dan kadar lignin sebesar 0,14998%.
Dari gambar 7 grafik dapat diketahui bahwa hubungan antara
waktu pemasakan dengan bilangan kappa berbanding terbalik. Semakin
lama waktu pemasakan maka bilangan kappa akan semakin kecil.
Bilangan kappa yang semakin kecil menunjukkan bahwa lignin yang
19

terlepas semakin besar begitu juga sebaliknya. Semakin tinggi tekanan


yang diberikan, maka kandungan lignin akan semakin meningkat. Dan
juga semakin tinggi konsentrasi dari NaOH maka, kandungan selulosa
akan semakin meningkat. Hal ini kemungkinan disebabkan oleh
penambahan basa alkali berupa NaOH yang mempermudah pemutusan
ikatan senyawa lignin. Matsushita et al (2004), menyatakan bahwa
adanya peningkatan kadar lignin terjadi karena struktur lignin lisis yang
mengakibatkan molekulnya sebagian terkondensasi dan mengendap.
Adanya molekul lignin yang terendapkan akan berpengaruh pada
akumulasi bobot molekul rata-rata dan menyebabkan naiknya bobot
molekul lignin. Kadar lignin dipengaruhi juga oleh NaOH, penambahan
NaOH akan menyebabkan penurunan kadar lignin.

Ada faktor-faktor yang mempengaruhi pada saat pembuatan pulp


antara lain konsentrasi larutan pemasak, dengan konsentrasi pemasak yang
besar maka larutan pemasak yang bereaksi dengan lignin juga semakin
banyak. Namun konsentrasi larutan pemasak yang terlalu tinggi akan
menyebabkan terjadinya degradasi pada selulosa. Suhu, semakin tinggi
suhu pemasakan maka kadar lignin akan semaki menurun hal ini
dikarenakan suhu pemasakan yang tinggi dapat mempercepat pemutusan
ikatan lignin dari lignoselulosa dan pada praktikum percobaan digunakan
suhu 120℃ dimana suhu tersebut sudah cukup tinggi. Waktu pemasakan,
semakin lama waktu pemasakan maka derajat delignifikasi akan
meningkat namun pada suhu dan konsentrasi yang tinggi dengan waktu
pemasakan yang lama akan menurunkan derajat delignifikasi. Ukuran
bahan, bahan dengan ukuran yang kecil tetapi memiliki pori yang besar
akan mempunyai luas kontak yang yang besar pula sehingga perpindahan
massa berlangsung lebih cepat. Kecepatan pengadukan, semakin cepat
pengadukan maka tumbukan antar zat-zat yang bereaksi akan semakin
besar sehingga reaksi berjalan dengan cepat dan lebih baik.
20

Pada praktikum percobaan yang telah dilakukan terdapat


perbedaan hasil dengan kelompok 4A. Kelompok 3C pada menit ke 30
menit bilangan kappa sebesar 3,59860 dengan kadar lignin sebesar
0,53979. Sedangkan pada kelompok 4A pada menit ke 30 menit bilangan
kappa sebesar 6,1160 dengan kadar lignin sebesar 0,91740. Kelompok 3E
pada menit ke 60 menit bilangan kappa sebesar 3,39876 dengan kadar
lignin sebesar 0,50981. Sedangkan pada kelompok 4A pada menit ke 60
menit bilangan kappa sebesar 5,9162 dengan kadar lignin sebesar 0,88743.
Kelompok 3E pada menit ke 90 menit bilangan kappa sebesar 2,39938
dengan kadar lignin sebesar 0,35991. Sedangkan pada kelompok 4A pada
menit ke 90 menit bilangan kappa sebesar 5,1971 dengan kadar lignin
sebesar 0,77956. Kelompok 3E pada menit ke 120 menit bilangan kappa
sebesar 1,99957 dengan kadar lignin sebesar 0,29994. Sedangkan pada
kelompok 4A pada menit ke 120 menit bilangan kappa sebesar 5,1971
dengan kadar lignin sebesar 0,77956. Kelompok 3E pada menit ke 150
menit bilangan kappa sebesar 0,99989 dengan kadar lignin sebesar
0,14998. Sedangkan pada kelompok 4A pada menit ke 150 menit bilangan
kappa sebesar 3,8384 dengan kadar lignin sebesar 0,57576. Tanpa
pelepasan pektin Kandungan lignin yang dihasilkan masih cukup tinggi,
untuk menghasilkan kandungan lignin yang rendah dengan perolehan pulp
yang optimum dilakukan pelepasan pektin. kasih sitasi jurnal yang menyatakan hal serupa
VII. KESIMPULAN
Dari percobaan yang telah dilakukan diperoleh kesimpulan sebagai berikut
1. Semakin lama waktu pemasakan maka bilangan kappa akan semakin kecil.
Lamanya waktu pemasakan menyebabkan lignin yang terkandung dalam pulp
terhidrolisis sempurna.
2. Semakin lama waktu pemasakan maka kadar lignin akan semakin menurun
sehingga pulp yang dihasilkan akan semakin putih dan memiliki kualitas yang
lebih baik.
3. Konsentrasi NaOH membantu pelepasan lignin, NaOH akan bereaksi dengan
lignin sehingga kadar lignin di dalam pulp semaki menurun.

21
DAFTAR PUSTAKA

Amelia R, S., Yerizam, M., dan Dewi, E. (2021). “Analisis Karakteristik Pulp
Campuran Tandan Kosong Kelapa Sawit dan Pelepah Pisang dengan Pelarut
NaOH”. Jurnal Pendidikan Dan Teknologi Indonesia, 1(10), 389–393.

Arista, I., Ayu Amaliah, S., & Nibras Hamas. (2022). Pemanfaatan Daun Jati Kering
Di Kabupaten Gunungkidul Menjadi Kertas Seni Dan Produk Kerajinan
(Utilization of Dried Teak Leaves from Gunungkidul Regency into Art
Paper and Craft Product). SNIKB, 2715(7814), 1–10.

Barrimi,M.,Aalouane, R.,Aarab, C., Hafidi,H.,Baybay H.,Soughi,


M.,Tachfouti,N.,Nejjari,C.(2018). ‘‘Telmisartan menghambat peningkatan
kadar TGF aorta tikus (Rattus norvegicus) yang diinduksi NaCl
8%’’.53(1),59-65.

Budi,Prasetyo.,Nurvita,S,. dan M,Fuadi. (2022). Pemanfaatan Batang Tanaman


Talas (Colocasia Esculenta L.)Sebagai Bahan Pembuatan Pulp Dengan
Proses Soda. Jurnal Teknologi Kimia Unimal.11(1), 45-55.

Ezsanita, S. (2021). Variasi Massa Pulp dari Campuran Tongkol Jagung dan Kulit
Singkong dengan Penambahan Binder Kulit Singkong untuk Pembuatan
Kertas Komposit. Skripsi. Makassar:Universitas Islam Negeri Alauddin.

F. A. Harahap, "Pembuatan dan Karakterisasi Pulp Daun Singkut. Universitas


Sumatera Utara," Jurnal Pembangunan Wilayah & Kota, vol. 1, no. 3, pp.
82–91, 2021

Hargono,H., Ika Nuurcahaya., dan Permana, D.(2021).’’Pengaruh Proses


Delignifikasi Basa Dan Hidrolisis Asam Dengan Penambahan FeSO4 Pada
Produksi Glukosa Dari Spirodela Polyrhiza’’. Jurnal Inovasi Teknik Kimia
,6(2),55-59.
Holm, A., & Niklasson, R. (2018). The effect on wood components during soda
pulping. 49.

Kardiyansyah,Teddy,. Dan Susi,Sugesty. (2020). Pengaruh Alkali Aktif terhadap


Karakteristik Pulp Kraft Putih Acacia mangium dan Eucalyptus pellita.
Jurnal Selulosa, 10(1), 9-20.

Lemma, H. B., Freund, C., Yimam, A., Steffen, F., & Saake, B. (2023).
Prehydrolysis soda pulping of Enset fiber for production of dissolving grade
pulp and biogas. RSC Advances, 13(7), 4314–4323.

Nurina,Fatin,.dan Rizal,Shaiful. (2022) . The Characteristics of Pulp and Paper


Made from Top Section of Betong (Dendrocalamus Asper) Bamboo by Soda
Pulping Method. Jurnal Universiti Tun Hussein Onn Malaysia , 3(1), 849-
857.

Nurfajrin,N.S., Fahri Puspita S,. dan faizatul,dkk . (2021). ‘‘Lignin as an Active


Biomaterial: A Review’’. Jurnal Sylva Lestari, 9(1),1-22.

Nurhadiansyah, P. (2020). Review Artikel: Karakteristik Ekstrak Pektin Kulit Buah


Naga Merah (Hylocereus Polyrhizus). Prosiding Farmasi, 6(2), 1135.

Paminto, A. K., Surya Sitorus, R., Firmansyah, R., & Sahari Laili, N. (2020). Kajian
Efisiensi Energi di Industri Pulp dan Kertas. Jurnal Energi Dan Manufaktur,
13(1), 1.

Pramana,.A ,Nur ,.m, Heni Adhianata,dkk.( 2020). Karakteristik Fisik Lignin pada
Serat Tandan Kosong Kelapa Sawit PT. Tunggal Perkasa Plantation Provinsi
Riau Menggunakan Metode Organosolv. Jurnal Pengendalian Pencemaran
Lingkungan (JPPL),2(1).

Sriana, T., Dianpalupidewi, T., Ukhrawi, S. M. P., & Nata, I. F. (2021). Pengaruh
Konsentrasi Sodium Hydroxide (NaOH) pada Proses Delignifikasi
Kandungan Lignoselulosa Serat (Fiber) Siwalan (borassus flabellifer)
sebagai Bahan Dasar Pembuatan Bioethanol. Buletin Profesi Insinyur, 4(2),
49–52.
Susmiati, Y. (2018). The Prospect of Bioethanol Production from Agricultural
Waste and Organic Waste. Industria: Jurnal Teknologi Dan Manajemen
Agroindustri, 7(2), pp. 67–80.

Tulak,R.,Lyse Bulo.,dan Tjodi, H. (2022). ‘‘Pengaruh Waktu Pemanasan dan


Konsentrasi Larutan Pemasak Terhadap Kualitas Pulp dari Eceng Gondok
(Eichhornia Crassipes)’’. Chemical Engineering Journal, 1(1),1-8.

Teuku,.M. (2020). Analisa Perbandingan Nilai Mutu Lembaran Pulp Kertas Antara
Bahan Baku Sabut Kelapa Dengan Tandan Kosong Kelapa Sawit Pada
Pemasakan Pulp Melalui Proses Soda. Jurnal Sains dan Aplikasi,8(2).
Surakarta,

Asisten Pembimbing Praktikan

1. Nayandra Dias
(D500200117)
2. Kh.Pratiwi Ayuningtyas
(Aisah Cory Prasono) (D500200121)

Mengetahui,
Dosen Pembimbing

(Dr. Ir. Ahmad M. Fuadi, M.T.)


VIII. LAMPIRAN
A. Data Percobaan
Dari percobaan yang telah dilakukan diperoleh data hasil percobaan
sebagai berikut :

Tabel 4. Hasil percobaan praktikum pulp dan kertas dengan NaOH 6%


variasi suhu 120℃
Massa Massa
Titrasi Titrasi Selisih Titrasi
Waktu Pulp Pulp Faktor Bilangan Kadar
No Blanko Sampel Blanko dan
(menit) Kering Basah Koreksi Kappa Lignin
(ml) (ml) Sampel (ml)
(gram) (gram)
1 30 2,5 2,922 29 20 9 0,99961 3,59860 0,53979
2 60 2,5 2,643 29 20,5 8,5 0,99963 3,39876 0,50981
3 90 2,5 2,344 29 23 6 0,99974 2,39938 0,35991
4 120 2,5 2,005 29 24 5 0,99978 1,99957 0,29994
5 150 2,5 1,701 29 26,5 2,5 0,99989 0,99989 0,14998

B. Perhitungan
Berikut merupakan perhitungan dari hasil percobaan yang telah
dilakukan :
1. Menghitung Bilangan Kappa Pada Variasi Waktu 30 Menit
a. Menghitung nilai d
Selisih Blanko dan sampel = Tiitrasi Blanko – Titrasi Sampel
= 29-20
=9
(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
(9)
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
𝑑 = 0,99961

26
27

b. Menghitung Bilangan Kappa


𝑑
Kappa =(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )𝑋 𝑚
0,99961
Kappa =(9)𝑋 2,5

Kappa = 3,59860

c. Menghitung Kadar Lignin


Lignin =0,15% 𝑥 𝐵𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝐾𝑎𝑝𝑝𝑎
=0,15% 𝑥 3,59860
=0,53979%
2. Menghitung Bilangan Kappa Pada Variasi Waktu 60 Menit
a. Menghitung nilai d
Selisih Blanko dan sampel = Tiitrasi Blanko – Titrasi Sampel
= 29-20,5
= 8,5
(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
(8,5)
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
𝑑 = 0,99963

b. Menghitung Bilangan Kappa


𝑑
Kappa =(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )𝑋 𝑚
0,99963
Kappa =(8,5)𝑋 2,5

Kappa = 3,39876

c. Menghitung Kadar Lignin


Lignin =0,15% 𝑥 𝐵𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝐾𝑎𝑝𝑝𝑎
=0,15% 𝑥 3,39876
=0,50981%
28

3. Menghitung Bilangan Kappa Pada Variasi Waktu 90 Menit


a. Menghitung nilai d
Selisih Blanko dan sampel = Tiitrasi Blanko – Titrasi Sampel
= 29-23
=6
(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
(6)
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
𝑑 = 0,99974

b. Menghitung Bilangan Kappa


𝑑
Kappa =(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )𝑋 𝑚
0,99974
Kappa =(6)𝑋 2,5

Kappa = 2,39938

c. Menghitung Kadar Lignin


Lignin =0,15% 𝑥 𝐵𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝐾𝑎𝑝𝑝𝑎
=0,15% 𝑥 2,39938
=0,535991%

4. Menghitung Bilangan Kappa Pada Variasi Waktu 120 Menit


a. Menghitung nilai d
Selisih Blanko dan sampel = Tiitrasi Blanko – Titrasi Sampel
= 29-24
=5
(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
(5)
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
𝑑 = 0,99978
29

b. Menghitung Bilangan Kappa


𝑑
Kappa =(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )𝑋 𝑚
0,99978
Kappa =(5)𝑋 2,5

Kappa = 1,99957

c. Menghitung Kadar Lignin


Lignin =0,15% 𝑥 𝐵𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝐾𝑎𝑝𝑝𝑎
=0,15% 𝑥 1,99957
=0,29994%
5. Menghitung Bilangan Kappa Pada Variasi Waktu 150 Menit
a. Menghitung nilai d
Selisih Blanko dan sampel = Tiitrasi Blanko – Titrasi Sampel
= 29-26,5
= 2,5
(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
(2,5)
𝑑 = 100,00093 𝑋
0,3 − 50
𝑑 = 0,99989

b. Menghitung Bilangan Kappa


𝑑
Kappa =(𝑉𝑏 − 𝑉𝑝 )𝑋 𝑚
0,99989
Kappa =(2,5)𝑋
2,5

Kappa = 0,99989
c. Menghitung Kadar Lignin
Lignin =0,15% 𝑥 𝐵𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝐾𝑎𝑝𝑝𝑎
=0,15% 𝑥 0,99989
=0,14998%
HSL.01 Diisi sebelum menjalankan Penelitian/Experimen

Laboratorium Teknik Kimia


Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Surakarta
Borang Kendali Bahan Berbahaya dan Beracun (BKB3)
Pengisian BKB3 merupakan syarat yang harus dipenuhi sebelum bekerja di Laboratorium sebagai asesmen
terhadap berbagai resiko pekerjaan yang melibatkan bahan yang berbahaya dan beracun (B3). B3 dapat
berupa bahan utama, produk, dan produk antara maupun produk samping dari proses. Borang ini harus
diisi secara lengkap, disetujui oleh pembimbing atau orang yang bertanggung jawab terhadap pekerjaan
yang dilakukan.

Judul Proyek/Penelitian/ Pulp dan kertas


kegiatan (Title of activity)
Pembimbing/peneliti utama/ Dr .Ir. Ahmad M Fuadi, M.T.
penanggung jawab
(Supervisor/principal
investigator)
Program studi/Study program Teknik Kimia
Tanggal pengisian/Date of 09 Juni 2023
assessment
Lokasi penelitian/eksperimen Laboratorium Teknik Kimia Universitas Muhammadiyah Surakarta
(Nama gedung dan ruang)/location of
work

Bagian 1 Proyek/penelitian/kegiatan
1.1: Deskripsi singkat tentang proyek/penelitian/kegiatan

Bagian 2 Potensi bahaya


2.1: Bahan berbahaya yang digunakan atau dihasilkan
Bahan yang berbahaya Frase Resiko (Frase (Ambang Batas
(Hazardous Materials) (Risk Phrases) keselamatan) keselamatan)
Safety Phrases Workplace
exposure limit
(WEL)
H2SO4 ; Naoh ; Na2S2O3 ; H290 & H314 ; P280 ;
Bahan kimia KI;KMnO4 H3O2,H315 P305+P351+P338
&H319 ;H272 ;P221
Carcinogens,
mutagens or
reproductive toxins
(penyebab kanker,
mutasi gen, dan
beracun terhadap
sistem reproduksi)
Dusts or fumes
(Debu kimia atau
uap/asap)
Asphyxiants/ganggu
an pernafasan
Bahan lain yang
berbahaya bagi

BKB3 v1 Page 1 of 4
HSL.01 Diisi sebelum menjalankan Penelitian/Experimen

kesehatan

Bagian 3 Resiko terhadap kesehatan


3.1: Penyakit atau kondisi yang disebabkan oleh bahan yang berbahaya tersebut

3.2: Kemungkinan Rute masuk ke tubuh manusia melalui


Pernafasan  Mulut/makan √ suntikan  absorpsi/penyerapan  lainnya  Pilih semua yang
sesuai

3.3: Skala penggunaan bahan berbahaya tersebut


skala kecil  skala sedang √ skala besar  praktek lapangan  hewan  Tanaman  Pilih semua yang
Maintenance  Cleaning  Other  sesuai
The substance will only be used in the laboratory during experiments.

3.4: Frekuensi penggunaan bahan berbahaya tersebut


Harian  Mingguan √ Bulanan  lainnya  Pilih salah satu
On the average daily for a span of one month.

3.5: Jumlah maksimum atau konsentrasi yang dipakai


Bisa diabaikan  rendah  sedang  tinggi  Pilih salah satu

3.6: Dampak dari bahan berbahaya


Bisa diabaikan  rendah √ sedang  tinggi  Pilih salah satu

3.7: Siapa saja yang terdampak oleh bahaya dan resiko


Staf √ Mahasiswa √ pengunjung  masyarakat umum  anak muda (<18 th)  *Ibu baru  lainnya 

3.8: Penilaian resiko terhadap kesehatan (sebelum penggunaan media kendali)


Tingkat resiko Bisa diabaikan  Rendah √ sedang/rendah  sedang  tinggi  Pilih salah satu

3.9: Penilaian resiko terhadap lingkungan (sebelum penggunaan media kendali)


Level of risk Bisa diabaikan  rendah  Sedang/rendah  Sedang  tinggi √ Pilih salah satu

Bagian 4 Alat kendali untuk mengurangi resiko


4.1: Tempat Penyimpanan
Laboratorium √ Ruangan  area terkendali √ penyimpanan √ box  Pilih semua yang
Lemari asam √ ruangan yang berventilasi  Akses yang terkontrol √ lainnya  sesuai

4.2: Pengendalian lainnya


Cuci tangan dengan sabun dan air bersih,Segera hubungin dokter jika terjadi iritasi

4.3: Penyimpanan bahan yang berbahaya tersebut


Simpan ditempat yang kering,gunakan kemasan untuk kelembapan . Simpan Wadah dalam keadaan tertutup rapat
ditempat yang kering dan berventilasi baik

4.4: Transportasi of bahan yang berbahaya tersebut

4.5: Peralatan Pelindung Diri (PPD)


Jas Lab √ Keseluruhan  Chemical suit  baju sekali pakai  Apron  Kaus tangan √ Pilih semua yang
kacamata  kacamata/Goggles √ pelindung muka  Kaus tangan  Alat pelindung sesuai
kepala sepatu keselamatan  lainnya 

4.6: Peralatan pelindung pernafasan (PPP)


Topeng sekali pakai √ topeng penyaring (filter)  Pelindung setengah muka  Pilih semua yang
pelindung seluruh muka  Alat bantu pernafasan  alat pernafasan  Other  sesuai

BKB3 v1 Page 2 of 4
HSL.01 Diisi sebelum menjalankan Penelitian/Experimen

4.7: Manajemen Limbah dan pembuangan


cairan √ padatan  Gas  anorganik  Organik  Cair  campuran  lainnya 

4.8: Memonitor penyebaran

4.9: Pengawasan terhadap kesehatan

4.10: Instruksi, Training, dan Supervisi


Instruksi khusus diperlukan untuk melakukan pekerjaan dengan selamat (Jika ya, isi detilnya di bawah) ya 

Training khusus diperlukan untuk melakukan pekerjaan dengan selamat (Jika ya, isi detilnya di bawah) ya 

A: Pekerjaan tidak dapat/tidak boleh dilakukan tanpa pengawasan langsung dari pembimbing/supervisor ya 
(Jika ya, isi detilnya di bawah)
B: Pekerjaan tidak dapat/tidak boleh dilakukan tanpa persejuan/izin dari pembimbing/supervisor (Jika ya, ya 
isi detilnya di bawah)
C: Pekerjaan dapat/ boleh dilakukan tanpa pengawasan langsung dari pembimbing/supervisor (Jika ya, isi ya 
detilnya di bawah)
Pembimbing

Bagian 5 Prosedur dalam keadaan Gawat Darurat


5.1: Prosedur dalam keadaan Gawat Darurat

5.2: Tumpahan sedikit


Prosedur yang harus
dilakukan
Tindakan lainnya Lakukan evakuasi dan amankan area yang berbahaya ya 
Melaporkan ke penanggung jawab (eg principal investigator / school safety officer etc) ya 
5.3: Tumpahan yang banyak
Prosedur yang harus
dilakukan
Tindakan lainnya Lakukan evakuasi terhadap lokasi ya 
Telepon petugas sekuriti dan pemadam kebakaran ya 
Melaporkan ke penanggung jawab (eg principal investigator / school safety officer etc) ya 
5.4: Pemadam kebakaran
Carbon dioksida √ Air  Powder √ Foam  Blanket  Automatic fire suppression  lainnya 

5.5: Pertolongan pertama


Jika terkena mata bilas bersih dengan banyak air, jika gejala berlanjut,hubungi dokter
Jika terkena Kulit, cucilah kulit dengan sabun dan air, jika iritasi kulit berlanjut,hubungi dokter
Jika tertelan minum banyak air, jangan dipaksakan muntah

5.6: Daftar kontak pada kondisi darurat


Nama Kedudukan/posisi dalm proyek Telephone

Bagian 6 Persetujuan
6.1: Pengisi borang
Nama Tanda tangan Tanggal

BKB3 v1 Page 3 of 4
HSL.01 Diisi sebelum menjalankan Penelitian/Experimen

6.2: Penanggung jawab/peneliti utama


Nama Tanda tangan Tanggal

Matriks Estimasi Resiko


Tingkat keparahan Kemungkinan keterjadian
Tinggi Sedang rendah terabaikan

Parah Tinggi Tinggi Sedang Effectively zero


Sedang Tinggi Sedang Sedang /Rendah Effectively zero
Rendah Sedang / Rendah Rendah Rendah Effectively zero
Terabaikan Effectively zero Effectively zero Effectively zero Effectively zero

BKB3 v1 Page 4 of 4
HSL.02 Risk
Assessment v.01
Diisi sebelum melaksanakan penelitian
Laboratorium Teknik Kimia Program
Studi Teknik Kimia Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Surakarta
Penilaian Resiko (Risk Assessment)
Judul Penelitian/Title of project
Pulp dan Kertas
or activity
Penanggung jawab/Responsible
Dr. Ir . Ahmad M.Fuadi , M.T
Person / Manager
Asal Institusi/Faculty/Prodi Teknik Kimia
Universitas Muhammadiyah Surakarta

Tanggal Penilaian/Date of
09 Juni 2023
Assessment
Tempat Penelitian/Location of Laboratorium Teknik Kimia
Work
Pendahuluan
Borang penilaian resiko (risk assessment form) berikut dibuat memberi
penilaian terhadap aktivitas yang berpotensi menyebabkan bahaya dan resiko
terhadap kesehatan dan keselamatan, serta untuk mengidentifikasicara dan metode
yang tepat untuk mencegah dan mengendalikan bahayadan resiko tersebut. Hal ini
juga bertujuan untuk memastikan bahwa cara dan metode pengendalian sudah
dilaksanakan dengan baik.
Aktivitas yang berpotensi bahaya dan resiko yangsignifikan

Semua Aktivitas harus dinilai sehingga aktivitas yang berbahaya dan resikoyang
disebabkan aktivitas tersebut dapat diidenfikasi.

Metode pencegahan dan perlindungan untuk menghilangkan


atau mengurangi resiko sampai pada levelyang dapat diterima.

Bagian ini mengidentifikasi cara pegendalian resiko yang diperlukan.

Telah
Bahaya/ Date
dilaksankan
Hazard 1
Resiko/
Iritasi pada mata
Risks
Metode dan Bilas bersih dengan air, gunakan peralatan pelindung .Jika gejala
peralatan berlanjut,hubungi dokter
kendali

Bahaya/ Tertelan Implemente Date


Hazard 1 d
Resiko/
Risks

Page 1 of 3
HSL.02 Risk
Assessment v.01
Diisi sebelum melaksanakan penelitian
Metode dan Minum banyak air . Jangan dipaksakan muntah
peralatan
kendali

Bahaya/ Kontak kulit Implemente Date


Hazard 1 d
Resiko/
Iritasi Kulit
Risks
Metode dan Cucilah kulit dengan sabum dan air mengalir. Jika iritasi kulit berlanjut,hubungi
peralatan dokter
kendali

Bahaya/ Implemente Date


Hazard 1 d
Resiko/
Risks
Metode dan
peralatan
kendali

Bahaya/ Implemente Date


Hazard 1 d
Resiko/

Risks
Metode dan
peralatan •
kendali

Bahaya/ Implemente Date


Hazard 1 d
Resiko/

Risks
Metode dan
peralatan •
kendali

Implemente Date
Emergency Procedures
d
Resiko/
Kontak mata,kontak kulit , dan tertelan.
Risks
Metode dan
peralatan Kontak mata : Bilas bersih dengan air mengalir. Jika gejala berlanjut,hubungi dokter
kendali
Kontak kulit : Cucilah kulit dengan sabun dan air mengalir .Jika iritasi kulit berlanjut,hubungi dokter

Tertelan : Minum banyak air . Jangan dipaksakan muntah.

Page 2 of 3
HSL.02 Risk
Assessment v.01
Diisi sebelum melaksanakan penelitian
Additional Control Measures Implemente Date N/A
Bahaya/
Required d
Hazard
(List and Implement)
Resiko/
Risks
Metode dan
peralatan

kendali
Penilai
Nama Tanda tangan Tanggal

Penanggung Jawab/Responsible Person / Manager


Nama Tanda tangan Tanggal

Page 3 of 3
HSL.02 Risk
Assessment v.01
Diisi sebelum melaksanakan penelitian

Page 4 of 3
Safety Data Sheet

Pulp

SECTION 1. IDENTIFICATION
Product Identifier Pulp
Other Means of Bleached Mechanical Pulp
Identification
Other Identification Cellulose Pulp
Product Family Bleached Chemi-Thermo Mechanical Pulp - BCTMP
Recommended Use The product is used for various industrial/residential/commmercial purposes such as
absorbent hygiene products and paper and specialty materials.
Restrictions on Use None known.
Manufacturer/Supplier Quesnel River Pulp Company, 1000 Finning Road, Quesnel, BC, V2J 6A1
Identifier
Other Contact Slave Lake Pulp, a division of West Fraser Mills Ltd, PO Box 1790, Slave Lake, AB, T0G 2A0
Information
Emergency Phone No. West Fraser (Name not available), 1-604-895-2700 (fax: 1-604-681-6061)
Quesnel River Pulp Company, (250) 992-8919
Slave Lake Pulp, a division of West Fraser Mills Ltd, (780) 849-7777
SDS No. 002
Date of Preparation March 10, 2016

SECTION 2. HAZARD IDENTIFICATION


Classification
Combustible dust - Category 1; Eye irritation - Category 2B; Specific target organ toxicity (single exposure) - Category 3
Label Elements

Note the hazards are determined based on pulp dust generated as a result of cutting or disturbing the product.

Signal Word:
Warning
Hazard Statement(s):
H320 Causes eye irritation.
H335 May cause respiratory irritation.
Precautionary Statement(s):
Prevention:
P264 Wash hands and skin thoroughly after handling.
P261 Avoid breathing dust.
P271 Use only outdoors or in a well-ventilated area.
Response:
P304 + P340 IF INHALED: Remove person to fresh air and keep comfortable for breathing.
P305 + P351 + P338 IF IN EYES: Rinse cautiously with water for several minutes. Remove contact lenses, if present
and easy to do. Continue rinsing.
Product
P337 + Identifier: Pulp -persists:
P313 If eye irritation Ver. 2 Get medical advice/attention. SDS No.: 002
Storage:
Date of Preparation: March 10, 2016
P403of+Last
Date P233 Store in a June
Revision: well-ventilated
12, 2020 place. Keep container tightly closed. Page 01 of 10
P405 Store locked up.
Disposal:
P501 Dispose of contents and container in accordance with local, regional, national and international regulations.
P304 + P340 IF INHALED: Remove person to fresh air and keep comfortable for breathing.
P305 + P351 + P338 IF IN EYES: Rinse cautiously with water for several minutes. Remove contact lenses, if present
and easy to do. Continue rinsing.
P337 + P313 If eye irritation persists: Get medical advice/attention.
Storage:
P403 + P233 Store in a well-ventilated place. Keep container tightly closed.
P405 Store locked up.
Disposal:
P501 Dispose of contents and container in accordance with local, regional, national and international regulations.
Other Hazards
May form combustible dust concentrations in the air.

SECTION 3. COMPOSITION/INFORMATION ON INGREDIENTS


Substance:
Chemical Name CAS No. % Other Identifiers Other Names

Pulp, cellulose 65996-61-4 >99 Pulp


Notes
The hazards presented for pulp, cellulose, pertain to dust/particulate generated from cutting/processing activities of
pulp made from softwood, allergenic and non-allergenic species (pine, spruce/hemlock and fir typically). Information for
pulp, cellulose (CAS# 65996-61-4) is also presented for cellulose (CAS# 9004-34-6) where appropriate due to its
similarities, and from the two West Fraser Bleached Chemi-Thermo Mechanical Pulp manufacturing mills: Quesnel
River Pulp Company and Slave Lake Pulp.
Concentrations are expressed in % weight/weight.
N.Av. = Not Available

SECTION 4. FIRST-AID MEASURES


First-aid Measures
Inhalation
Inhalation information pertains to pulp dust. Remove source of exposure or move to fresh air. Keep at rest in a
position comfortable for breathing. If experiencing respiratory symptoms (e.g. coughing, shortness of breath,
wheezing), get medical attention. Take precautions to ensure your own safety before attempting rescue (e.g. wear
appropriate protective equipment).
Skin Contact
Wash gently and thoroughly with lukewarm, gently flowing, water and mild soap for 5 to 10 minutes. If skin irritation
or a rash occurs, get medical advice/attention. Clean clothing and shoes if required.
Eye Contact
Rinse the contaminated eye(s) with lukewarm, gently flowing water for 5 to 10 minutes, while holding the eyelid(s)
open. Remove contact lenses, if present and easy to do. If eye irritation persists, get medical advice/attention.
Ingestion
Rinse mouth with water. Get medical advice or attention if you feel unwell or are concerned.
First-aid Comments
Provide general supportive measures (comfort, warmth, rest). If exposed or concerned, get medical
advice/attention.
Most Important Symptoms and Effects, Acute and Delayed
Information pertains to pulp dust. Can irritate the respiratory tract. Symptoms may include coughing, shortness of
breath, difficult breathing and tightness in the chest.
Immediate Medical Attention and Special Treatment
Target Organs
Eyes, skin and respiratory system.
Special Instructions
Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002
Date of Preparation: March 10, 2016
Date of Last Revision: June 12, 2020 Page 02 of 10
Special Instructions
Not available based on the literature reviewed.
Medical Conditions Aggravated by Exposure
Pre-existing skin and respiratory conditions.

SECTION 5. FIRE-FIGHTING MEASURES


Extinguishing Media
Suitable Extinguishing Media
Use extinguishing agent suitable for surrounding fire (Class A): Carbon dioxide, dry chemical powder, foam, water
spray or fog.
Unsuitable Extinguishing Media
None known.
Specific Hazards Arising from the Product
Combustible dust. May form combustible dust concentration in air.
During a fire, very toxic gases such as carbon monoxide and formaldehyde are formed. Heat from a fire may cause a
build-up of pressure inside containers (if stored inside containers), which may cause explosive rupture.
Special Protective Equipment and Precautions for Fire-fighters
Evacuate area. Fight fire from a safe distance or a protected location. Approach fire from upwind to avoid hazardous
vapours or gases.
Dust explosion hazard. Use water spray or fog to prevent dust formation and minimize risk of explosion.
If entry into area is required wear positive pressure SCBA and full Bunker Gear.

SECTION 6. ACCIDENTAL RELEASE MEASURES


Personal Precautions, Protective Equipment, and Emergency Procedures
Information is based on pulp dust.
For release of large quantities of dust: evacuate the immediate area. Isolate the hazard area. Keep out unnecessary
and unprotected personnel. Use the personal protective equipment recommended in Section 8 of this safety data sheet.
Before entry, especially into confined areas, spray water or use a water mister to reduce dust to a minimum. Remove or
isolate incompatible materials, ignition sources as well as other hazardous materials.
Environmental Precautions
Although none specifically required for pulp dusts: it is good practice to prevent releases into the environment. If a large
quantity of dust is present inside a building, prevent it from entering drains, ventilation systems and confined areas.
Methods and Materials for Containment and Cleaning Up
Based on pulp dust: Review Section 7 (Handling) of this safety data sheet before proceeding with clean-up. Avoid dust
generation as dust is combustible. Apply water to dust before cleaning up (if using a shovel/broom). Avoid dry sweeping
or using pneumatic powered air hoses to blow away dust. A HEPA vacuum (explosion proof) may be used. Place dust
into suitable, covered, labeled containers for disposal.
Other Information
Report large dust releases into the environment to local health, safety and environmental authorities, as required.
Dispose dust in accordance with municipal, province/state, and federal requirements.

SECTION 7. HANDLING AND STORAGE


Precautions for Safe Handling
No special handling procedures are required for the undisturbed product.

The following information is based on pulp dust; avoid generating dusts. Avoid breathing in dust and prevent skin
contact. Do not get dust in eyes. Wear personal protective equipment to avoid direct contact with the dust.
General hygiene considerations: do NOT smoke in work areas. Do NOT eat, drink or store food in work areas. Wash
hands thoroughly after handling this product and before eating, using the washroom or leaving work area.
Conditions for Safe Storage
Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002
Date of Preparation: March 10, 2016
Date of Last Revision: June 12, 2020 Page 03 of 10
Conditions for Safe Storage
Store in an area that is cool and dry and separate from incompatible materials (see Section 10: Stability and Reactivity).
Protect from conditions listed in Conditions to Avoid in Section 10 (Stability and Reactivity). Follow all precautions given
on this safety data sheet.
Comply with all applicable health and safety regulations, fire and building codes.

SECTION 8. EXPOSURE CONTROLS/PERSONAL PROTECTION


Control Parameters
ACGIH® TLV® OSHA PEL NIOSH REL
Chemical Name TWA STEL [C] TWA STEL TWA STEL [C]
Pulp, cellulose 10 mg/m3 15 mg/m3 10 mg/m3
Exposure limits are presented for total particulate. The ACGIH TLV has a TWA of 3 mg/m³ for respirable particulate.
The OSHA PEL and NIOSH REL has a TWA of 5 mg/m³ for respirable particulate.
Consult local authorities for provincial or state exposure limits. ACGIH® = American Conference of Governmental
Industrial Hygienists. TLV® = Threshold Limit Value. TWA = Time-Weighted Average. STEL = Short-term Exposure
Limit. OSHA = US Occupational Safety and Health Administration. PEL = Permissible Exposure Limits. NIOSH =
National Institute for Occupational Safety and Health. REL = Recommended Exposure Limit.
Appropriate Engineering Controls
For large scale use of this product (industrial manufacturing):
Engineering methods to control hazardous conditions (dust) are preferred. Methods include mechanical ventilation
(dilution and local exhaust), process or personnel enclosure, control of process conditions, and process modification
(e.g. reduction of dust generating tasks).
Do not allow dust from the product to accumulate in the air in work or storage areas, or in confined spaces.
Exhaust dust directly to the outside through explosion proof ducting / ventilation systems, taking any necessary
precautions for environmental protection.

If engineering controls, administrative controls and work practices are not effective in controlling exposure to dust from
this product, then wear suitable personal protective equipment including approved respiratory protection.
Individual Protection Measures
Eye/Face Protection
Not required if product is used as directed. Wear safety glasses with side shields and face shield if cutting product
with power tools and dusty conditions exist.
Skin Protection
Not required if product is used as directed. If cutting product and dusty conditions exist, wear protective clothing
(nitrile, leather/cotton gloves and cotton coveralls).
Respiratory Protection
Respirators are not normally required if the product is used with minimal disturbance and minimal dust is generated.
The following respirator requirements are recommended for dusty conditions.

If the product is disturbed (e.g., cutting) and potential for exposure to elevated dust concentrations exist, wear a
minimum half facepiece respirator with P100 cartridges for protection against dusts. Wear a half facepiece
respirator for protection up to 10 times the exposure standard and a tight fitting full facepiece respirator for
protection up to 50 times the exposure standard.

Recommendations apply only to NIOSH approved respirators.

Consult an Industrial Hygienist for respirator decisions depending on work environment.

SECTION 9. PHYSICAL AND CHEMICAL PROPERTIES


Basic Physical and Chemical Properties
Appearance White. Particle Size: Arithmetic fibre length (AFL): 1.31 mm
Odour Odourless
Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002
Date of Preparation: March 10, 2016
Date of Last Revision: June 12, 2020 Page 04 of 10
Odour Odourless
Odour Threshold Not applicable
pH 5.6 - 6.9
Melting Point/Freezing Point 260 - 270 ºC (500 - 518 ºF) (melting); Not applicable (freezing)
Initial Boiling Point/Range Not applicable
Flash Point Not applicable
Evaporation Rate Not applicable
Flammability (solid, gas) Flammable solid.
Upper/Lower Flammability or Not available (upper); Not available (lower)
Explosive Limit
Vapour Pressure Not applicable
Vapour Density (air = 1) Not applicable
Relative Density (water = 1) 1.27 - 1.61
Solubility Insoluble in water; Insoluble in common organic solvents.
Partition Coefficient, Not applicable
n-Octanol/Water (Log Kow)
Auto-ignition Temperature Not applicable
Decomposition Temperature > 180 ºC (356 ºF)
Viscosity Not available (kinematic); 23.8 centipoises (dynamic)
Other Information
Physical State Solid
Molecular Formula (C₆H₁₀O₅)n
Molecular Weight Greater than 30,000
Surface Tension Not available
Critical Temperature Not applicable
Electrical Conductivity Not available
Other Physical Property 1 A Lower Explosive Limit is noted as 30,000 mg/m³ for cellulose. An Upper
Explosive Limit is not available.
Other Physical Property 2 Decomposes quickly above 180°C
Other Physical Property 3 Moisture typically ranges from approximately 5%-9%.

SECTION 10. STABILITY AND REACTIVITY


Reactivity
Wet cellulose is susceptible to microbial attack.
Chemical Stability
Stable. Under normal conditions of storage and use, hazardous polymerization will not occur.
Possibility of Hazardous Reactions
Oxidized very slowly by air at room temperature. The rate of oxidation is faster for the coarse, fluffy solid than for the
dense, free flowing solid. Microbial attack may cause wet cellulose to self-heat and consequently undergo spontaneous
combustion. Decomposes quickly above 180°C.
Conditions to Avoid
Generation of dust. Open flames, sparks, static discharge, heat and other ignition sources. May form explosive dust-air
mixtures. Temperatures to avoid: above 180ºC (356ºF).
Incompatible Materials
Incompatible with bromine pentafluoride, sodium nitrate, fluorine, strong oxidizers.
Corrosivity to metals: No information is available. Not anticipated to be corrosive to metals.
Hazardous Decomposition Products

Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002


Date of Preparation: March 10, 2016
Date of Last Revision: June 12, 2020 Page 05 of 10
Hazardous Decomposition Products
Microbial degradation may release flammable methane gas and toxic carbon dioxide gas. Peroxides, aldehydes,
ketones, acids and other compounds form upon air oxidation. Thermal decomposition or decomposition of peroxides
form compounds such as glucose monomers, levoglucosan, polycyclic ethers, arabonic acid, furfural, furaldehyde,
furan, oxalic acid, acetaldehyde, formic acid, formaldehyde, carbon monoxide, or carbon dioxide. During a fire, toxic
gases such as carbon monoxide and formaldehyde are formed. Heat from a fire may cause a build-up of pressure
inside containers (if stored inside containers), which may cause explosive rupture.

SECTION 11. TOXICOLOGICAL INFORMATION


The toxicity of wood products (pulp) pertains to the dust created or generated by the processing or disturbance (cutting)
of the raw product.
Likely Routes of Exposure
Inhalation; skin contact; eye contact.
Acute Toxicity

Chemical Name LC50 LD50 (oral) LD50 (dermal)


Pulp, cellulose > 5,800 mg/m3 (rat) (4-hour > 2,000 mg/kg (rat) > 2,000,000 mg/kg (rabbit)
exposure)
Other literature LD50 (oral): > 5,000 mg/kg (rat)
Skin Corrosion/Irritation
Handling and / or processing this material may generate a dust which can cause irritation of the skin.
Serious Eye Damage/Irritation
Handling and / or processing this material may generate a dust which can cause irritation of the eyes.
STOT (Specific Target Organ Toxicity) - Single Exposure
Inhalation
Handling and / or processing this material may generate a dust which can cause irritation of the respiratory tract.
Skin Absorption
No information is available based on the literature reviewed.
Ingestion
No information is available based on the literature reviewed.
Aspiration Hazard
Not applicable.
STOT (Specific Target Organ Toxicity) - Repeated Exposure
No information is available based on the literature reviewed.
Respiratory and/or Skin Sensitization
No information is available based on the literature reviewed.
Carcinogenicity

Chemical Name IARC ACGIH® NTP OSHA


Pulp, cellulose Not Listed Not designated Not Listed Not Listed
A study of rats (subcutaneous implant) was negative for carcinogenicity and not significant for tumour inhibition.
Key to Abbreviations
IARC = International Agency for Research on Cancer. ACGIH® = American Conference of Governmental Industrial
Hygienists. NTP = National Toxicology Program. OSHA = US Occupational Safety and Health Administration.
Reproductive Toxicity
Development of Offspring
No known effects or hazards. Not listed on California Proposition 65 or US Toxic Release Inventory (TRI) as a
developmental toxin.

Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002


Date of Preparation: March 10, 2016
Date of Last Revision: June 12, 2020 Page 06 of 10
Development of Offspring
No known effects or hazards. Not listed on California Proposition 65 or US Toxic Release Inventory (TRI) as a
developmental toxin.
Sexual Function and Fertility
No known effects or hazards. Not listed on California Proposition 65 or US TRI as a reproductive toxin.
Effects on or via Lactation
No information is available based on the literature reviewed.
Germ Cell Mutagenicity
No information is available based on the literature reviewed.
Interactive Effects
No information is available based on the literature reviewed.

SECTION 12. ECOLOGICAL INFORMATION


Inclusion of Ecological Information on a Safety Data Sheet (SDS) is optional under the US Hazard Communication
Standard (2012), and the Canadian WHMIS regulations. In other jurisdictions, inclusion of Ecological Information may
be a requirement. For specific requirements, contact the relevant regulatory authorities in the jurisdiction where the
SDS is intended to be used.
Ecotoxicity
No information is available based on the literature reviewed. No known environmental effects or hazards.
Persistence and Degradability
No information is available based on the literature reviewed.
Bioaccumulative Potential
No information is available based on the literature reviewed.
Mobility in Soil
No information is available based on the literature reviewed.
Other Adverse Effects
No information is available based on the literature reviewed.

SECTION 13. DISPOSAL CONSIDERATIONS


Disposal Methods
Store product for disposal as described under Storage in Section 7 of this safety data sheet.
Contact local environmental authorities for approved disposal or recycling methods in your jurisdiction.

SECTION 14. TRANSPORT INFORMATION


Not regulated under Canadian TDG regulations. Not regulated under US DOT Regulations. Not regulated under IATA
Regulations.
Transport Hazard Packing
Regulation UN No. Proper Shipping Name
Class(es) Group

IMO (Marine) Not regulated


Environmental Not applicable
Hazards
Special Precautions Please note: No information is available based on the literature reviewed.
Transport in Bulk According to Annex II of MARPOL 73/78 and the IBC Code
Not applicable
Emergency Response No information is available for the pure product.
Guide No.

Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002


Date of Preparation: March 10, 2016
Date of Last Revision: June 12, 2020 Page 07 of 10
SECTION 15. REGULATORY INFORMATION
Safety, Health and Environmental Regulations
Wood products (pulp) are exempt from WHMIS reporting requirements. Classification and disclosure is voluntary on
MSDS. GHS reporting requirements are based on the intended use of the product.
Canada
WHMIS 1988 Classification

Class D2B
D2B - Toxic (Skin irritant; Eye irritant)
This product has been classified in accordance with the hazard criteria of the Controlled Products Regulations and
the SDS contains all of the information required by the Controlled Products Regulations.
Domestic Substances List (DSL) / Non-Domestic Substances List (NDSL)
Listed
CEPA - National Pollutant Release Inventory (NPRI)
Not Listed
USA
Toxic Substances Control Act (TSCA) Section 8(b)
Listed
Additional USA Regulatory Lists
TSCA: All ingredients of this product are either listed on the TSCA Inventory or are exempt from TSCA Inventory
requirements under 40 CFR 720.30.

CERCLA: This product does not contain ingredients which are subject to the reporting requirements of CERCLA.

OSHA: Pulp dust is a regulated hazard under the OSHA Hazard Communication Standard [29 CFR 1910.1200] as
a nuisance dust. PEL: respirable = 5 mg/m³; total dust: 15 mg/m³

SARA 313:
This product does not contain any chemical ingredient (s) with known CAS numbers that exceed the de minimis
reporting levels established by SARA Title III, section 313 and 40 CFR section 372.

SARA 311/312:
This product does not meet the following categories:
An immediate (acute) health hazard: No
A delayed (chronic) health hazard: No
A corrosive hazard: No
A fire hazard: No
A reactivity hazard: No
A sudden release hazard: No

US State Notifications & Warnings:

CA Prop. 65: Not listed.


Custom Regulatory 1
European Union Regulation on Registration, Evaluation, Authorization and Restriction of Chemicals (REACH)
C&L Inventory (pulp, cellulose): Not Classified

Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002


Date of Preparation: March 10, 2016
Date of Last Revision: June 12, 2020 Page 08 of 10
SECTION 16. OTHER INFORMATION
NFPA Rating Health - 2 Flammability - 2 Instability - 0
Based on Pulp, cellulose
SDS Prepared By Wood Environment & Infrastructure Solutions
Phone No. 604-294-3811
Date of Preparation March 10, 2016
Date of Last Revision June 12, 2020
Revision Indicators Dermal toxicity and references for ingredients updated.
Key to Abbreviations % - Percent
°C – Degrees Celsius
°F – Degrees Farenhuit
hr – Hour
kg - Kilogram
L - Litre
Ppm - parts per million
LC50 – Airborne concentration required to produce 50% mortality in animal test subjects.
LD50 – Dose (provided either orally, or dermally) required to produce 50% mortality in animal
test subjects.
mg/m3 – milligrams of contaminant per cubic metre of air
mmHg – Millimetres of mercury
N.Ap. – Not applicable
N.Av. Not available
ACGIH – American Conference of Governmental Industrial Hygienists
CALIFORNIA EPA PROPOSITION 65 – List of Carcinogens and Reproductive Toxins
recognized in California Environmental Protection Agency
CAS No. – Chemical Abstract Society Number
CERCLA – US Comprehensive Environmental Response, Compensation, and Liability Act
PEL – Permissible Exposure Level
RCRA – US Resource and Conservation Recovery Act
REL – Recommended Exposure Limit
SARA TITLE III – US Superfund Amendments and Reauthorization Act
TLV – Threshold Limit Value
TSCA – US Toxic Substances Control Act
TWA – Time Weighted Average
UN/NA – United Nations / North American Product Identification Number
WHMIS – Workplace Hazardous Materials Information System
AIHA® = AIHA® Guideline Foundation HSDB® = Hazardous Substances Data Bank
NTP = National Toxicology Program
OSHA = US Occupational Safety and Health Administration
RTECS® = Registry of Toxic Effects of Chemical Substances
GHS - Global Harmonized System
References Alberta Occupational Health and Safety Act, Occupational Health and Safety Code, Schedule 1
Chemical Substances. 2009. Viewed 2020. Available at:
https://www.qp.alberta.ca/documents/OHS/OHSCode.pdf

Agency for Toxic Substances and Disease Registry (ATSDR). Viewed 2020. Available at:
http://www.atsdr.cdc.gov/toxprofiles/index.asp

American Conference of Governmental Industrial Hygienists. 2020. Threshold Limit Values for
Chemical Substances and Physical Agents and Biological Exposure Indices.

Canadian Centre for Occupational Health and Safety (CCOHS) - Multiple databases:
Chempendium / Cheminfo / Cesars / HSDB / RTECS / TDG / DSl-NDSL / NIOSH Pocket
Guide database. Viewed 2020. Available at:
http://ccinfoweb.ccohs.ca/chempendium/search.html
Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002
ESIS (European Chemical Substances Information System) / European Chemicals Agency
Date of Preparation: March 10,
(ECHA). 2016 2020. Available at:
Viewed
Date of Last Revision: June 12, 2020
http://echa.europa. Page 09 of 10
eu/information-on-chemicals;jsessionid=27D3D23CAC10DA9D6BA7DF26DA012804.live1

Information of products / ingredient information from West Fraser Quesnel River, Slave Lake,
Hinton and Cariboo Mills.
http://ccinfoweb.ccohs.ca/chempendium/search.html

ESIS (European Chemical Substances Information System) / European Chemicals Agency


(ECHA). Viewed 2020. Available at:
http://echa.europa.
eu/information-on-chemicals;jsessionid=27D3D23CAC10DA9D6BA7DF26DA012804.live1

Information of products / ingredient information from West Fraser Quesnel River, Slave Lake,
Hinton and Cariboo Mills.

International Agency for Research on Cancer (IARC). Viewed 2020. Available at:
http://monographs.iarc.fr/

International Programme on Chemical Safety (IPCS)-Inchem. Viewed 2020. Available at:


http://www.inchem.org/

National Toxicology Program (NTP). Viewed 2020. Available at:


http://ntp.niehs.nih.gov/pubhealth/roc/roc13/index.html

United Nations Globally Harmonized System of Classification and Labeling of Chemicals


(GHS) Fifth Edition, 2013

US Environmental Protection Agency (EPA) Integrated Risk Information System (IRIS). Viewed
2020. Available at: http://toxnet.nlm.nih.gov/cgi-bin/sis/htmlgen?IRIS

US EPA Envirofacts. Viewed 2020. Available at: https://www.epa.gov/enviro

WorkSafeBC. Part 5 Regulations. Viewed 2020. Available at:


http://www2.worksafebc.com/Publications/OHSRegulation/Part5.asp

PAN Pesticides Database - Chemicals, Viewed 2020. Available at:


http://www.pesticideinfo.org.
Disclaimer This product has been classified in accordance with the hazard criteria for the Controlled
Products Regulations (CPR) and the Global Harmonized System (GHS) and the MSDS / SDS
contains all of the information required by the CPR and GHS." At the time of preparation, the
information and data contained in this MSDS / SDS are believed to be accurate and have been
compiled from sources that are believed to be reliable (e.g., CCOHS CHEMINFO, HSDB,
RTECS, DSL/NDSL, ESIS, ECHA, online information).

West Fraser provides the information contained herein in good faith but makes no
representation as to its comprehensiveness or accuracy. Accordingly, West Fraser will not be
responsible for damages resulting from use of or reliance upon this information. This
document is intended only as a guide to the appropriate precautionary handling of the material
by a properly trained person using this product. Individuals receiving the information must
exercise their independent judgment in determining its appropriateness for a particular
purpose. This information relates only to the specific material designated and may not be valid
for such material used in combination with any other materials or in any process. Such
information is to the best of this company’s knowledge and believed accurate and reliable as of
the date indicated.

Product Identifier: Pulp - Ver. 2 SDS No.: 002


Date of Preparation: March 10, 2016
Date of Last Revision: June 12, 2020 Page 10 of 10
Inovasi Teknik Kimia. Vol. 6, No.2, Oktober 2021, Hal 55-59 ISSN 2527-614X, e-ISSN 2541-5891

PENGARUH PROSES DELIGNIFIKASI BASA DAN HIDROLISIS ASAM


DENGAN PENAMBAHAN FeSO4 PADA PRODUKSI GLUKOSA
DARI SPIRODELA POLYRHIZA

Hargono Hargono, Ika Nurcahyaningsih, Permana Dwi Candra


Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro
Jl. Prof. Sudarto, S.H., Tembalang, Semarang 50275
*Email: hargono@che.undip.ac.id

Abstrak
Spirodela polyrhiza merupakan tanaman air yang mengambang bebas, tumbuh cepat, dan
tersebar luas di badan air yang tenang atau mengalir lambat.Proses hidrolisis pada Spirodela
polyrhiza mengalami hambatan karena adanya kandungan lignin. Penelitian ini bertujuan
untuk mempelajari pengaruh penambahan senyawa basa pada proses delignifikasi dan
pengaruh konsentrasi FeSO4 pada proses hidrolisis untukproduksi glukosa dari tanaman
Spirodela polyrhiza. Proses produksi glukosa dilakukan melalui beberapa tahapan yaitu
proses pembuatan tepung Spirodela polyrhiza, proses pretreatment kimia (delignifikasi), dan
proses hidrolisis asam. Proses delignifikasi dan hidrolisis dilakukan di dalam oven pada suhu
121°C dan tekanan 1 atm. Senyawa delignifikasi yang digunakan dalam proses delignifikasi
adalah NaOH, KOH, dan Ca(OH)2. Proses hidrolisis ditambahkan senyawa FeSO4 pada
berbagai konsentrasi yaitu 20 mmol/L, 40 mmol/L, dan 80 mmol/L.Hasil penelitin
menunjukkan kadar glukosa terendah yaitu 4,55% yang diperoleh pada perlakuan delignifikasi
menggunakan senyawa Ca(OH)2 dan penambahan katalis FeSO4 sebesar 20 mmol/L.
Sedangkan, kadar glukosa terbesar yaitu 5,79% yang diperoleh dengan perlakuan delignifikasi
menggunakan senyawa NaOH dan penambahan katalis FeSO4 sebesar 80 mmol/L pada proses
hidrolisis asam.NaOH merupakan senyawa yang paling efektif dalam proses delignifikasi dan
penambahan FeSO4 pada proses hidrolisis dapat meningkatkan kadar glukosa yang diperoleh.

Abstract
Spirodela polyrhiza is a free-floating, fast-growing, and widely distributed aquatic plant in
calm or slow-flowing bodies of water. The hydrolysis process in Spirodela polyrhiza was
hampered due to the presence of lignin content. This study aims to study the effect of adding
base compounds on the delignification process and the effect of FeSO4 concentration on the
hydrolysis process on glucose production from Spirodela polyrhiza. The glucose production
process is carried out through several stages, namely the process of making Spirodela
polyrhiza flour, the chemical pretreatment process (delignification), and the acid hydrolysis
process. The delignification and hydrolysis processes were carried out in an oven at a
temperature of 121°C and a pressure of 1 atm. The delignification compounds used in the
delignification process are NaOH, KOH, and Ca(OH)2. In the hydrolysis process, FeSO4
compounds were added at various concentrations, namely 20 mmol/L, 40 mmol/L, and 80
mmol/L. The results showed that the lowest glucose level was 4.55% which was obtained in the
delignification treatment using Ca(OH)2 compound and the addition of a FeSO4 catalyst of 20
mmol/L. Meanwhile, the highest glucose level was 5.79% which was obtained by
delignification treatment using NaOH compound and the addition of 80 mmol/L FeSO4 catalyst
in the acid hydrolysis process. NaOH is the most effective compound in the delignification
process and the addition of FeSO4 in the hydrolysis process can increase levels of glucose
obtained.

Keywords: Duckweed, Spirodela, delignifikasi, hidrolisis

1. PENDAHULUAN Duckweed (Lemnaceae) atau rumput bebek


Bahan dengan kandungan lignoselulosa merupakan tumbuhan berbunga terkecil dan
sangat berpotensi sebagai bahan baku penghasil paling cepat berkembang di bumi (Ge et al.,
bahan bakar alternatif ramah lingkungan. 2012). Rumput ini dapat tumbuh pada semua
Lignoselulosa diubah menjadi glukosa melalui musim (Landesman, Parker, Fedler, &
hidrolisis dilanjutkan dengan proses fermentasi Konikoff, 2005; Xu et al., 2011). Rumput
sehingga diperoleh bioetanol yang dapat bebek terdiri dari beberapa jenis utama yaitu
digunakan sebagai bahan bakar alternatif Lemna, Spirodela, Wolffia, dan Wolffiella.
(Zheng et al., 2009).

Fakultas Teknik-UNIVERSITAS WAHID HASYIM SEMARANG 55


Pengaruh Proses Delignifikasi Basa dan Hidrolisis Asam… (Hargono, dkk)

Spirodela polyrhiza merupakan tanaman air proton melemahkan ikatan energi dengan
yang mengambang bebas, tumbuh cepat, dan menarik elektron sehingga ikatan menjadi
tersebar luas di badan air yang tenang atau mudah rusak. Ion logam dapat memainkan
mengalir lambat. Secara morfologi, tumbuhan peran yang sama dan lebih efektif daripada
monokotil ini merupakan tumbuhan yang proton. Ion logam mempunyai muatan positif
sederhana dan tidak memiliki struktur khusus untuk berpasangan dengan elektron yang lain,
seperti daun atau batang, tetapi terdiri dari namun proton hanya dapat berpasangan dengan
struktur berbentuk bulat telur pipih yang disebut satu elektron. FeSO4 mempunyai proton lebih
pelepah dengan akar untuk stabilisasi. Warna banyak daripada H2SO4 pada pH yang sama
hijau cerah (bagian atas) dan ungu (bagian sehingga FeSO4 dapat menyerap pada posisi C2,
bawah) dari daun akan meningkatkan nilai C3, C6, dan O5 serta menyebabkan cincin piran
estetika dalam akuarium (Sharma et al., 2019) mudah rusak. PenambahanFeSO4 merusak
Delignifikasi atau pengurangan lignin dapat struktur kristalin selulosa dan meningkatkan
dilakukan secara kimia, yaitu menggunakan luas permukaan sehingga dapat meningkatkan
asam atau basa. Delignifikasi bertujuan untuk kandungan glukosa (Zhao et al., 2011).
mengubah atau merusak struktur dari Tujuan penelitian ini adalah untuk
komponen penyusun pada biomassa sehingga mempelajari pengaruh delignifikasi dan
memudahkan enzim untuk menghidrolisis pengaruh konsentrasi FeSO4 terhadap kadar
menjadi monomer-monomer gula. Metode glukosa dalam Spirodela polyrhiza
delignifikasi mengacu pada proses pelarutan
dan pemisahan satu atau lebih komponen- 2. METODOLOGI
komponen dari bahan (biomassa) sehingga pada Penelitian dilakukan di Laboratorium
ikatan komponen bahan tersebut menjadi Pengolahan Limbah Teknik Kimia Universitas
longgar dan memudahkan bahan kimia ataupun Diponegoro. Bahan-bahan yang digunakan
biologi masuk kemudian menguraikannya antara lain Spirodela polyrhiza yang diperoleh
(Susmiati, 2018). Delignifikasi secara basa dari kolam ikan di daerah Banyumas, NaOH,
biasanya menggunakan basa seperti natrium, KOH, Ca(OH)2, H2SO4, FeSO4, akuades,
kalium, kalsium, dan amonia pada temperatur glukosa anhidrat, fehling A, fehling B, dan
dan tekanan tertentu dengan tujuan untuk methylene blue. Skema pembuatan bioetanol
mendegradasi ester dan ikatan samping ditunjukkan pada Gambar 1.
glikosida pada material sehingga menyebabkan
kerusakan struktur lignin, pembengkakan
selulosa, dan dekristalisasi. (Bensah, 2013).
Basa berkonsentrasi rendah (<4% b/b) sering
digunakan pada temperatur dan tekanan yang Gambar 1. Rangkaian alat pembuatan
tinggi. Beberapa basa seperti NaOH, KOH, bioetanol
Ca(OH)2, atau amonia anhidris sering
digunakan dalam proses delignifikasi
(Jędrzejczyk, 2019).
Hidrolisis adalah proses pengubahan
selulosa menjadi selobiosa dan selanjutnya
menjadi gula-gula sederhana seperti glukosa
Gambar 1. Skema Pembuatan Bioetanol
(Hermiati, 2017). Proses hidrolisis secara asam
dapat dilakukan dengan penambahan asam,
2.1 Preparasi Bahan
seperti asam sulfat, asam perklorat, dan asam
Spirodela polyrhiza dibersihkan dari
klorida. Asam ini dapat mengubah polisakarida
akarnya dan dicuci dengan air bersih hingga
(pati, selulosa) menjadi gula. Asam akan
tidak ada kotoran yang menempel.
bersifat sebagai katalisator yang dapat
membantu dalam proses pemecahan karbohidrat
2.2 Pembuatan Tepung Spirodela polyrhiza
menjadi gula. Rendemen glukosa yang tinggi
Spirodela polyrhiza yang telah dibersihkan
dapat dihasilkan dari hidrolisis asam bila
kemudian dikeringkan di bawah terik matahari
dicapai kondisi yang optimum (Girisuta, 2007).
selama 3 hari, selanjutnya bahan tersebut
Penambahan FeSO4 pada proses hidrolisis
dimasukkan ke dalam microwave pada suhu
asam menggunakan H2SO4 dapat meningkatkan
60°C agar kandungan air menjadi 4-5%. Bahan
konversi selulosa. Dalam reaksi katalisis,

56
Inovasi Teknik Kimia. Vol. 6, No.2, Oktober 2021, Hal 55-59 ISSN 2527-614X, e-ISSN 2541-5891

yang telah kering dihaluskan menggunakan 2.6 Penentuan Kadar Glukosa


blender dan diayak sampai lolos ukuran 80 Menurut Hildreth dan Brown (1942),
mesh. penentuan kadar glukosa dapat dilakukan
menggunakan metode Lane-Eynondengan
2.3 Delignifikasi diawali pembuatan glukosa standar dan
Sebanyak 10% b/v tepung Spirodela standarisasi kadar glukosa. Glukosa standar
polyrhiza dilarutkan ke dalam masing-masing dibuat dengan cara melarutkan 1,25 g glukosa
jenis senyawa dengan konsentrasi 4% (b/v) dan anhidrit dalam 500 ml akuades. Standarisasi
dimasukkan ke dalam microwave dengan kadar glukosa dilakukan dengan cara 5 ml
tekanan 15 psi pada suhu 121°C selama 60 glukosa standar diencerkan sampai 100 ml dan
menit. Setelah didinginkan, residu dicuci diambil 5 ml. pH dibuat netral. Larutan
dengan akuades sampai pH netral. Residu ditambahkan 5 ml Fehling A dan 5 ml Fehling
dikeringkan dalam oven pada suhu 50°C. B. Kemudian larutan dipanaskan hingga 60 oC-
70oC. Larutan dititrasi dengan glukosa standar
2.4 Hidrolisis sambil dipanaskan 60°C-70°C sampai warna
Residu dengan persentase 10% (b/v) biru hampir hilang dan ditambahkan 2 tetes
dihidrolisis menggunakan H2SO4 4% dalam Methylene Blue. Larutan dititrasi lagi dengan
erlenmeyer 1000 ml yang ditutup rapat dan glukosa standar sambil dipanaskan 60 °C-70°C
ditambahkan FeSO4 dengan variasi konsentrasi sampai warna biru menjadi merah bata.
20 mmol/L; 40 mmol/L; dan 80 mmol/L di Kebutuhan titran dicatat volumenya (F = V
dalam microwave dengan tekanan 15 psi dan titran).
suhu 121oC selama 15 menit. Hidrolisat Sampel sebanyak 5 ml diencerkan hingga
dipanaskan sampai suhu 50°C selama 15 menit 100 ml dan diambil 5 ml untuk dinetralkan pH-
untuk mengurangi konsentrasi bahan volatil. nya. Larutan ditambahkan 5 ml Fehling A, 5 ml
Ca(OH)2 ditambahkan sebanyak 34 g/L ke Fehling B, dan 5 ml glukosa standar yang telah
dalam hidrolisat tersebut dan diaduk selama 30 diencerkan. Kemudian larutan dipanaskan
menit menggunakan magnetic stirrer untuk hingga 60°C-70°C. Larutan dititrasi dengan
membersihkan bahan berbahaya dalam glukosa standar sambil dipanaskan 60 °C-70°C
hidrolisat. Hidrolisat disaring menggunakan sampai warna biru hampir hilang dan
kertas saring untuk menghilangkan endapan ditambahkan 2 tetes Methylene Blue. Larutan
CaSO4 yang terbentuk. dititrasi lagi dengan glukosa standar sambil
dipanaskan 60°C-70°C sampai warna biru
2.5 Penentuan Kadar Lignin menjadi merah bata. Kebutuhan titran dicatat
Menurut Yasuda (2001) penentuan kadar volumenya (M = V titran).
lignin dapat dilakukan dengan menggunakan Kadar glukosa (X) dihitung menggunakan
Metode Klason. Sampel ditimbang sebanyak 2g rumus berikut.
kemudian dimasukkan dalam bejana gelas dan
ditambahkan sedikit demi sedikit H2SO4 72% X= (2)
sebanyak 40 ml sambil diaduk sampai semua
sampel terendam dan terdispersi. Setelah
terdispersi, bejana gelas ditutup dan dijaga pada 3. HASIL DAN PEMBAHASAN
temperatur 20°C selama 2 jam, selanjutnya Berdasarkan penelitian yang telah
larutan ditambahkan 400 mL dan didihkan dilakukan, didapatkan hasil dari pengaruh jenis
selama 4 jam, didiamkan sampai terbentuk alkali terhadap kadar lignin dan pengaruh
endapan. Campuran yang berisi endapan ini konsentrasi FeSO4 terhadap kadar glukosa.
disaring unruk mendapatkan endapan lignin.
Lignin dicuci dengan air panas lalu dikeringkan 3.1 Pengaruh Jenis Alkali pada Proses
dalam oven dan setelah kering didinginkan di Delignifikasi
dalam desikator dan ditimbang tiap 15 menit Berdasarkan hasil penelitian yang telah
sampai berat lignin konstan. Kadar lignin dilakukan, diperoleh kadar lignin bahan baku
dihitung dengan persamaan berikut. pada proses sebelum dan sesudah delignifikasi
seperti yang ditunjukkan pada Gambar 2.
(1)

Fakultas Teknik-UNIVERSITAS WAHID HASYIM SEMARANG 57


Pengaruh Proses Delignifikasi Basa dan Hidrolisis Asam… (Hargono, dkk)

Gambar 2. Pengaruh jenis senyawa alkali


terhadap kadar lignin
Gambar 3. Pengaruh konsentrasi FeSO4
Delignifikasi Spirodela polyrhiza dilakukan terhadap kadar glukosa
pada suhu 121±3°C dan tekanan 15 psi selama
60 menit menggunakan senyawa NaOH, KOH, Dari penelitian yang dilakukan, dapat
dan Ca(OH)2 pada konsentrasi 4% (b/v). Seperti diamati bahwa semakin besar konsentrasi
ditunjukan pada Gambar 2, diperoleh kadar FeSO4 maka semakin besar pula kadar glukosa
lignin pada proses sebelum delignifikasi adalah yang diperoleh. Fenomena tersebut disebabkan
5,8%, sedangkan pada proses delignifikasi oleh penambahan FeSO4 dalam air akan
didapatkan kadar lignin masing-masing 3,0%, menyebabkan terbentuknya ion H+ sehingga
3,2%, dan 4,0%. Berdasarkan fenomena di atas, semakin besar konsentrasi yang ditambahkan
dapat diamati bahwa senyawa yang paling maka semakin besar pula ion H+ yang terbentuk
efektif dalam proses delignifikasi adalah NaOH (Miliordos dan Xantheas, 2015). Ion H+
dan KOH diikuti dengan Ca(OH)2. Fenomena berperan sebagai katalisator pada proses
tersebut disebabkan oleh sifat basa NaOH dan hidrolisis yang menyebabkan selulosa menjadi
KOH lebih tinggi dibandingkan tidak stabil. Hal tersebut terjadi karena ikatan
Ca(OH)2.Kelarutan Ca(OH)2 dalam air menurun C-O pada selulosa semakin banyak yang rusak
seiring dengan naiknya temperatur air dan mengakibatkan peningkatan glukosa yang
sedangkan kelarutan NaOH dan KOH dilepaskan pada saat hidrolisis.Ion Fe2+ juga
meningkat seiring dengan naiknya temperatur mampu mengabsorpsi atom oksigen glukosa
air. Pada proses delignifikasi dengan suhu pada selulosa untuk membentuk kompleks
121°C, NaOH dan KOH mempunyai kelarutan intermediat sehingga mampu menurunkan
dalam air yang lebih besar dibandingkan energi aktivasi dan meningkatkan efisiensi
dengan Ca(OH)2 sehingga reduksi lignin yang hidrolisis (Igbojionu et al., 2020).
dihasilkan pada Ca(OH)2 lebih rendah
dibandingkan NaOH dan KOH (Green dan 4. KESIMPULAN DAN SARAN
Perry, 2008). Kadar lignin Spirodela polyrhiza paling
rendah yaitu sebesar 3,0% diperoleh dengan
3.2 Pengaruh Konsentrasi FeSO4 perlakuan delignifikasi menggunakan senyawa
pada Proses Hidrolisis NaOH. Produksi glukosa yang dihasilkan dari
Hasil penelitian menunjukkan kadar proses hidrolisis paling tinggi adalah 5,79%
glukosa pada proses hidrolisis pada suhu dengan penambahan konsentrasi sebanyak 80
121±3°C, tekanan 15 psi selama 15 menit mmol/L FeSO4. Dapat disimpulkan bahwa
seperti yang ditunjukkan pada Gambar 3. NaOH merupakan senyawa paling efektif
Berdasarkan Gambar 3. diperoleh kadar dibandingkan KOH dan Ca(OH)2. Semakin
glukosa hasil hidrolisis asam dengan tinggi konsentrasi FeSO4 maka semakin banyak
penambahan FeSO4 pada konsentrasi 20 kompleks H3O+ yang terbentuk sehingga
mmol/L, 40 mmol/L, dan 80 mmol/L pada glukosa yang dihasilkan akan semakin tinggi.
residu hasil delignifikasi NaOH, KOH, dan
Ca(OH)2 masing-masing 4,97%, 4,70%, dan DAFTAR PUSTAKA
4,55% (NaOH); 5,27%, 4,85%, dan 4,67%
(KOH); 5,79%, 5,12%, dan 4,82% (CaOH). Bensah, E. C., & Mensah, M. (2013). Chemical
pretreatment methods for the production
of cellulosic ethanol: Technologies and

58
Inovasi Teknik Kimia. Vol. 6, No.2, Oktober 2021, Hal 55-59 ISSN 2527-614X, e-ISSN 2541-5891

innovations. International Journal of Susmiati, Y. (2018). The Prospect of


Chemical Engineering, 2013. Bioethanol Production from Agricultural
Ge, X., Zhang, N., Phillips, G. C., and Xu, J. Waste and Organic Waste. Industria:
(2012). Growing Lemna minor in Jurnal Teknologi Dan Manajemen
agricultural wastewater and converting Agroindustri, 7(2), pp. 67–80.
the duckweed biomass to ethanol. Xu, J., Cui, W., Cheng, J. J., and Stomp, A.
Biosource Technology 124, pp. 485. (2011). Production of high-starch
Girisuta, B. (2007). Levulinic Acid from duckweed and its conversion to
Lignocellulosic Biomass. In University bioethanol. Biosystem Engineering, 110,
Gronigen (Issue May). pp. 67-72.
Green, D. W., dan Perry, R. H. (2008). Perry’s Yasuda, S., Fukushima, K.& Kakehi, A. 2001.
Chemical Engineers’ Handbook 8th Formation and chemical structures of
Edition. McGraw Hill. acid-soluble lignin I: sulfuric acid
treatment time and acid-soluble lignin
Hermiati, E., Mangunwidjaja, D., Sunarti, T. content of hardwood. J Wood Sci, 47, 69-
C., & Suparno, O. (2017). Pemanfaatan 72.
biomassa lignoselulosa ampas tebu untuk
produksi bioetanol. Jurnal Penelitian Zhao, J., Zhang, H., Zheng, R., Lin, Z., dan
Dan Pengembangan Pertanian, 29(4), Huang, H. (2011). The Enhancement of
pp. 121–130. Pretreatment and Enzymatic Hydrolysis
of Corn Stover by FeSO4
Hildreth, A.C. & Brown, G.B. (1942). Pretreatment. Biochemical Engineering
Modification of Lane-Eynon method for Journal, 56(3), pp. 158-164.
sugar determination. Journal of the Zheng, Y., Pan, Z., dan Zhang, R.,
Association of Official Agricultural (2009).Overview of Biomass
Chemists, 25, 775-778. Pretreatment for Cellulosic Ethanol
Igbojionu, L. I., Laluce, C., Silva, J. P., dan Production. Int J Agric &Biol Eng. 2(3),
Silva, J. L. (2020). Optimization of pp. 51-68.
FeSO4-Assisted Sulfuric Acid Hydrolysis
for Improved Sugar Yield from
Sugarcane Bagasse. Industrial
Biotechnology, 16(5), pp. 271-280.
Jędrzejczyk, M., Soszka, E., Czapnik, M.,
Ruppert, A. M., & Grams, J. (2019).
Physical and chemical pretreatment of
lignocellulosic biomass.Second and
Third Generation of Feedstocks, pp. 143-
196.
Miliordos, E., dan Xantheas, S. S. (2015).
Ground and Excited States of the
[Fe(H2O)6]2+ and [Fe(H2O)6]3+ Clusters:
Insight into the Electronic Structure of
the [Fe(H2O)6]2+–
[Fe(H2O)6]3+Complex.Journal of
Chemical Theory and
Computation, 11(4), pp. 1549-1563.
Sharma, J. G., Clark, W. D., Shrivastav, A. K.,
Goswami, R. K., Tocher, D. R., &
Chakrabarti, R. (2019). Production
potential of greater duckweed Spirodela
polyrhiza (L. Schleiden) and its
biochemical composition evaluation.
Aquaculture, 513, 734419.

Fakultas Teknik-UNIVERSITAS WAHID HASYIM SEMARANG 59


Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) 849-857
© Universiti Tun Hussein Onn Malaysia Publisher’s Office

PEAT
Homepage: http://publisher.uthm.edu.my/periodicals/index.php/peat
e-ISSN : 2773-5303

The Characteristics of Pulp and Paper Made


from Top Section of Betong (Dendrocalamus
Asper) Bamboo by Soda Pulping Method
Fatin Nurina Mohamad Khair1, Shaiful Rizal Masrol1*
1
Department of Mechanical Engineering Technology, Faculty of Engineering
Technology, Universiti Tun Hussein Onn Malaysia, 84600 Pagoh, Johor,
MALAYSIA

*Corresponding Author Designation

DOI: https://doi.org/10.30880/peat.2022.03.01.084
Received 17 January 2022; Accepted 11 April 2022; Available online 25 June 2022

Abstract: This research was conducted to assess the potential of Malaysian Betong
(Dendrocalamus Asper) bamboo as an alternative non-wood based material for
papermaking. Top section of Betong bamboo was selected as the raw material for this
study. Bamboo pulp was produced according to the Soda pulping method with 25%
alkali concentration (NaOH), 7:1 liquor to fibre ratio, 170 C cooking temperature and
3 hours cooking time. Malaysian International Organization for Standardization (MS
ISO) and the Technical Association of the Pulp and Paper Industry (TAPPI) were
referred to as a standard for all process and characteristics tests. Pulp characteristics
have been observed as pulp moisture content (18.45 %), screen yield percentage
(20.88 %), pulp drainage time (5.88 s), and Canadian Standard Freeness (CSF)
(691.50 ml). For physical characteristics, thickness (578.9μm), grammage (130 gsm),
and paper density (0.225 g/cm3) were observed. Mechanical characteristics are also
investigated by tensile index (1.581 Nm/g), tear index (1.817 mN.m2/g), burst index
(1.730 kPa.m2/g), and folding endurance (1.758). The top section of Malaysian
Betong bamboo virgin soda pulp and paper had shown a promising quality as
papermaking material. However, more future in-depth investigation is needed to
improve the quality of the pulp and paper. This study showed the potential quality of
Malaysian Betong bamboo as an alternative non wood-based material for
papermaking.

Keywords: Bamboo, Non-Wood, Pulp and Paper, Soda Pulping

1. Introduction
The global pulp and paper industry has been thriving, resulting in a rise in demand for pulp and
paper raw materials. Increased pulp and paper production involves extensive tree cutting, which leads
to deforestation [1]. It is critical to investigate the environmental effect of paper manufacturing since it
has several negative implications for the forest, resulting in a shortage of pulp and paper raw resources.

*Corresponding author: srizal@uthm.edu.my


2021 UTHM Publisher. All rights reserved.
publisher.uthm.edu.my/periodicals/index.php/peat
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

As a result, non-wood-based fibres are receiving more attention in order to help alleviate the increasing
lack of forest wood supply [2] [3].
The growth pattern of Bamboo is a miracle of nature. Bamboo is estimated to cover approximately
39 million hectares of land worldwide, accounting for 4 to 10% of total forest cover in various nations
[4]. According to (Azeez & Orege, 2018) [5], bamboo grows abundantly in Asia, where it contributes
up to 65 percent of all bamboo production. Bamboo has a rich history in Asia, where it plays an
increasingly important role in terms of environmental, social, and economic advantages. Considering
bamboo as a fast growing species [6] and grows so abundantly throughout Asia and Africa's temperate
and tropical areas, it comes as no surprise that people will keep developing new applications for it [7]
and enhance the utilization efficiency of bamboo resources [8].

Dendrocalamus is a subtropical bamboo species that grows naturally clumpy with strong culm walls
and large branches. Dendrocalamus Asper has huge woody culms that reach a height of 15-20 m and a
diameter of 8-12 cm, with moderately thick walls of 11-20 mm that thin off near the top of the culm.
Lower culms may have aerial roots (rootlets) from the node. Culm internodes are 40-50cm in length,
pale green in colour, and covered in short brown hairs [9].
Bamboo is largely made up of cellulose, hemicellulose, and lignin, which make up about 90% of
the total mass. The average length of bamboo fibre of Dendrocalamus Asper is longer than G.
Scortechinii, 2,261 µm to 3,734 µm [10]. Because the cooking chemical can penetrate the big capillaries
and disseminate into the surrounding tissue, the raw materials for pulping must have long fibres and
low silica and lignin content to produce high-quality paper [11]. Paper with longer fibre length will
have a greater tearing resistance [12]. Bamboo fibres are an excellent raw material for pulp manufacture.
They are finer than wood fibres, contributing to the smoothness and flexibility demanded [13].
Soda pulping is a process of extracting lignin from wood and a variety of annual plants, including
bagasse, different straw species, flax, hemp, and bamboo on an industrial scale [14]. Natural lignin is
also hydrolytically broken down into tiny particles that are soluble in the highly alkaline cooking
chemical [15]. Soda pulping has been used to effectively create a variety of non-wood natural pulps,
including Gigantochloa Apus bamboo [16] and Nigerian bamboo [17].
The aim of this study is to produce pulp and paper from the top section of Betong (Dendrocalamus
Asper) bamboo by using chemical soda pulping method. Moreover, the physical and mechanical
characteristics of virgin Betong bamboo soda pulp and paper were investigated. The findings of this
research are beneficial to papermaking and the Malaysian bamboo industry.
2. Materials and Methods
The methodology chapter, also known as the materials and methods section, explains all of the data
needed to achieve the study's goals.
2.1 Material Preparation
A 3-year-old Betong (Dendrocalamus Asper) bamboo culm was harvested from Putuo Village,
Kulai, Johor, Malaysia. Using a hand saw machine at Makmal Projek Teknologi Perabot, FTK UTHM
Pagoh, the sample was divided into three sections: basal, middle, and top (Figure 1a and 1b). The top
piece of the bamboo was then chipped manually, and the outer skins of the bamboo strips were removed
(Figure 1c). The bamboo strips were cut into smaller pieces around 10 to 15 mm wide with a hammer
and chisel (Figure 1d). The bamboo chips were washed and cleaned to remove any extraneous materials.
Then, the chips were naturally dried under the sun for three (3) days and being kept at less than 60
percent relative humidity and aerated on a regular basis to avoid decomposition as stated in (Husna et
al., 2014) (Figure 1e).

850
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

Figure 1: Raw material preparation: (a) process of cutting bamboo culm, (b) top section of bamboo, (c)
chipping process of bamboo strips, (d) drying process in the open air

2.2 Soda Pulping


For soda pulping, 500 g oven dried (o.d.) top piece of Betong bamboo chips (BBC) was used. Table
1 shows the fixed pulping conditions:
Table 1: Example of presenting data using a table

Conditions Value
Active alkali charge (NaOH) 25%
Liquor: fibre ratio 7:1
Initial Temperature 170 °C
Time to reach 170 °C 60 min
Time at 170 °C 180 min

The purpose of the pulping process was to produce paper pulp from the BBC. The moisture content
of the Bamboo specimen must be recorded before any operation can begin, in order to compute the
BBC real dry weight.
Next, in the rotary digester, an oven-dry (O.D) weight of bamboo fibres were estimated and
weighted before being mixed with sodium hydroxide (NaOH) solution. The rotary digester was
preheated for 60 minutes to reach 170 °C before being cooked for 180 minutes. After 3 hours, the
pressure valve was opened gently until the atmospheric pressure reduced to 1 atm before the hot fibre
was taken out carefully from the rotary digester.
Then, the softened bamboo fibre pulps from the rotary digester were poured inside the hydro pulper
with water to flush the excess fibre and the remaining black liquor so that the water murky disappeared.
Following the washing procedure, PTI Sommerville Fractionators with a slot size of 0.15 mm,
according to TAPPI T-275 standard, took over the screening process. This is to ensure that the fibres
collected were fine enough for the next process.
After the screening process, the fibres that were filtered out to the silk net were flushed using a
water pipe. Afterward, to remove moisture and water content, the fibre was spun with a Pulp Washing
Centrifugal Machine. To distribute the pulps, they were placed in the Commercial Mixer machine. The
851
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

pulp was also weighted to get the pulp yield percentage. Lastly, the bamboo pulp was kept at 6 °C in
the chiller until further handsheet making.
2.3 Preparation of laboratory handsheet
The Technical Association of the Pulp and Paper Industry (TAPPI) T-205 "Forming Handsheets
for Physical Tests of Pulp" was used to produce the handsheets. For starters, a specific yield weight is
required to produce a paper with a weight of 120 gsm (2.44 g). In the following, the pulp is then
disintegrated to separate the pulp uniformly using a disintegrator machine. After that, a hand sheet paper
making machine was used to create Betong bamboo handsheet. TAPPI T-227 "Freeness of pulp
(Canadian standard technique)" was used to establish the freeness value, while TAPPI T-221 "Drainage
Time of Paper Pulp" was used to determine the drainage time. The sheets produced from this process
were dried and conditioned for at least 24 hours at temperatures below 25 °C and relative humidity
below 65 percent but not below 10 percent, according to TAPPI T-402.
2.3 Physical and Mechanical Characteristics of handsheet
The physical and mechanical properties of 120 gsm Betong bamboo handsheets were evaluated in
line with TAPPI and the Malaysian International Organization for Standardization (MS ISO). TAPPI
T-220 "Physical Testing of Pulp Handsheets" was used to measure the physical and mechanical
properties of these papers in a controlled temperature and humidity environment, as specified in TAPPI
T 402 "Standard Conditioning and Testing Atmospheres for Paper, Board, Pulp Handsheets, and
Related Products." MS ISO 536 and TAPPI T-411 were used to conduct the grammage and thickness
tests, respectively.
2.3 Image Analysis
A scanning electron microscope was used to examine the surface of the fibre (SEM). Gold-coated
paper samples were taped to the specimen mounts with double-sided conductive adhesive tape prior to
testing.
3. Results and Discussion
3.1 Pulp Characteristics
The grammage of virgin soda pulp 130-gsm paper made from Betong bamboo was obtained in this
study. The paper produced has grammage close to required grammage which is 120 gsm. The moisture
content of bamboo pulp was determined using an oven dry method where the result is 18.45 %. Thus,
the screen yield of soda bamboo pulp is only 20.88 %. This value is lower than the standard value of
chemical pulping which is 40.00-50.00 % [18]. As a result, pulping optimization and alternative pulping
methods such as Soda-Anthraquinone and Kraft should be used in this research. The high value of
Canadian Standard Freeness (CSF) for bamboo virgin pulp is recorded which is 691.50 ml. This value
is confirmed by the fast drainage time which is 5.88 s resulting in a rapid formation of paper sheets.
3.2 Physical Characteristics
Table 1 shows the paper properties for the virgin top section of Betong bamboo pulp that consisted
of grammage, thickness and paper bulk density.
Table 1: Physical characteristics of Betong bamboo pulp

Physical Properties Grammage (g/m2) Thickness (μm) Paper Bulk Density (g/cm3)
Average 130 578.9 0.225
STDV - 27.4 0.010

852
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

The physical properties were determined to find out the characteristics of paper such as thickness,
grammage and paper bulk density. Five spots were measured the thickness of paper to obtain the average
thickness of one sheet of paper. Single paper sheet has an average thickness of 578.9 μm. The grammage
value was 130 g/m2 which is close to the real value that is 120 g/m2. The apparent bulk density was
0.225 g/cm3.
3.3 Mechanical Characteristics
Table 2 lists the mechanical characteristics of paper, such as tearing, tensile, and bursting index, as
well as the folding endurance of the paper sheet from the top section of virgin Betong (Dendrocalamus
Asper) bamboo.
Table 2: Mechanical properties of Betong bamboo pulp

Tensile Index Tearing Index Burst Index


Mechanical Properties Folding Endurance
(N.m/g) (mN.m2/g) (kPa.m2/g)
Average 1.581 1.817 1.730 1.758
STDV 0.177 0.207 0.180 0.089

The ultimate tensile strength and maximum elongation of Soda Betong bamboo paper was
determined by a tensile test, as well as the relative contributions of individual fibre strength and
interfibre bonding. The average for tensile stress and tensile index is 2.62 N and 1.581 N.m/g
respectively.
Betong bamboo paper has a tearing index of 1.817 mN.m2/g and an average tearing force per sheet
of 236.158 mN. This proved that long fibre paper is said to be substantially more tearing resistant than
paper created with short fibres. Furthermore, raw material fibre length and diameter are linked to a
positive impact on a variety of mechanical characteristics of pulp and paper, such as tensile index and
tear index [19].
A pressure gauge on the device measures the bursting pressure required to break the paper during
the bursting test. The bursting strength and index, respectively, are 224.9 kPa and 1.730 kPa.m2/g.
Tensile breaking strength and bursting strength are closely related, and fibre characteristics and
papermaking techniques that improve tensile breaking strength also tend to improve bursting strength
[12].
Folding endurance is an empirical test that determines how many folds a paper can withstand before
its tensile strength falls below a certain threshold [20]. The number of folding for the paper to rupture
is around 52 times and the folding endurance is 1.758.
3.4 Characteristics verification
Table 3 compares the physical and mechanical properties of bamboo pulp and paper based on
various studies. The qualities of 3 year old bamboo was studied in the current study and (Chang et al.,
2013). In comparison to the yield percentage between both studies, (Chang et al., 2013) revealed a
greater percentage yield. An increased lignin concentration in mature bamboo stems might be one of
the factors. To accomplish total defibrillation, the level of concentration needed to be increased. The
kind and intensity of the pulping process utilised have a significant impact on the yield of pulp recovered
from a particular species of wood [24]. In the other comparison, the current studies and (Amsalu
Tolessa, 2017) both employed the same concentration of NaOH (25%) in their research. However, the
addition of Soda-Anthraquinone (Amsalu Tolessa, 2017) resulted in a higher pulp yield percentage. The
pulp yield was improved by pulping bamboo with soda AQ [25].

853
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

Aside from that, based on the table, another research from (Husna et al., 2014) discovered a
variation in mechanical characteristics. It demonstrates that mechanical properties like tensile index and
tearing index have a greater value than the current study's results, which occurred as a result of the
beating revolutions used on the pulp in the study. The mechanical properties of pulp were strengthened
by the beating revolution due to improved interfibre bonding between the fibres for the paper [26].
Moreover, the top section of Betong bamboo (current study) shows higher folding endurance than
the top section of Semantan bamboo paper (Husna et al., 2014). This might be related to the greater
alkali content of Betong bamboo paper (25.00 % NaOH) compared to Semantan bamboo (20.00 %
NaOH, 0.01 % Anthraquinone). This shows that Betong bamboo paper is suitable for papermaking
along with previous research on Semantan bamboo paper.
Table 3: Comparison of Physical and Mechanical Characteristics of bamboo pulp from various research

References

(Amsalu Tolessa, (Husna et al., (Chang et al., 2013)


Current study
2017) [21] 2014) [22] [23]
- Oxytenanthera
References - Dendrocalamus
Abyssinica - Gigantochloa - Bambusa
Asper (Betong)
- Soda-AQ scortechinii (Top Stenostachya
- 3 years old
Pulping Section) - 3 years old
bamboo
- 25% NaOH - Soda-AQ bamboo
- Soda Pulping
charge Pulping, Beating - Soda Pulping
- 25% NaOH
- AQ charge: - 20% NaOH - 20% NaOH
charge
0.01% charge Charge

Yield Percentage (%) 20.88 42.5 - 38.69±0.30

Freeness (ml) 691.5 - - 432±5.7

Grammage (gsm) 130 - - 60

Thickness (μm) 578.9 - - -

Density (g/cm3) 0.225 - - 2.63±0.042

Tensile Index
1.581 - 32.54 -
(N.m/g)
Tearing Index
1.817 - 13.45 206±4.2
(mN.m2/g)
Burst Index
1.730 - 1.54 4.30±0.141
(kPa.m2/g)

Folding Endurance 1.758 - 0.778 89±13

3.4 Image Analysis (SEM)


The morphology of a Soda virgin pulp and paper from the top section of Betong (Dendrocalamus
Asper) bamboo was studied by SEM.

854
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

Figure 1: SEM image of top section of Betong (Dendrocalamus Asper) bamboo pulp

As shown in Figure 1 the electron micrographs of Betong bamboo pulp fibre surface was presented
under magnification of 500 x. According to the SEM results, it has a diameter of 28.0 μm to 30.0 μm
which is close to the mean diameter from past research (Siam et al., 2019) which is 19.9 μm - 26.8 μm.

Figure 2: SEM image of top section of Betong (Dendrocalamus Asper) bamboo paper with 300x
magnification

Figure 2 shows SEM image of surface morphology for the paper hand sheet made from the top
section of Soda Betong (Dendrocalamus Asper) bamboo with 300x magnification. D. Asper fibres, as
illustrated in the SEM image of the paper, are a long-fibreed substance. It shows that the fibre has a
loose structure and unsmooth surface. It can be seen by the low tensile and tearing index which is greatly

855
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

affected by the structure of fibre in the paper. In pulping and papermaking, wood with longer fibre
length, better flexibility coefficient, and/or lower wall to lumen ratio is well recognized [27]. Since
lignin, mineral, and extractive components are removed from plant raw materials during the cooking
process of 25% soda pulping, the fibres are shorter and their cross dimensions are decreased [28]. As
presented in the Figure 2, the fibre width was reduced to an average of 24.45 μm.
4. Conclusion
Paper making from top section of Betong (Dendrocalamus Asper) bamboo by using chemical soda
pulping method produced pulp moisture content and screen yield percentage of 18.45 % and 20.88
percent, respectively, in this experiment. The pulp drainage time was 5.882 seconds on average, and
the Canadian Standard Freeness (CSF) was 691.5 mL. The thickness, grammage, and bulk density
determined from physical characteristics were 578.9 m, 130 gsm, and 0.225 g/cm3, respectively. Tensile
index, tear index, burst index, and folding endurance were all measured at 1.342 Nm/g, 1.817 mN.m2/g,
1.730 kPa.m2/g, and 1.758 Nm/g, respectively. Finally, scanning electron micrographs (SEM)
micrographs revealed the fibre composition on the paper surface which shown a promising quality as
papermaking material. However, more future in-depth investigation is needed to improve the quality of
the pulp and paper. This study had shown the potential quality of Malaysian Betong bamboo as another
non-wood based material for papermaking.
Acknowledgement
The authors would like to acknowledge Universiti Tun Hussein Onn Malaysia for funding this
project under the internal matching grant (Vot :H895) and for providing platform that made this research
possible. Authors would also like to thanks Putuo Village Kulai, Johor, Malaysia for Betong bamboo
material supply and Packaging Laboratory, UTHM for research facilities and support.
References
[1] A. Shamsuri and N. M. Main, “Review on The Paper Making Process From Bamboo As A Paper
Product,” vol. 2, no. 1, pp. 965–971, 2021.
[2] E. S. Abd El-Sayed, M. El-Sakhawy, and M. A. M. El-Sakhawy, “Non-wood fibers as raw
material for pulp and paper industry,” Nord. Pulp Pap. Res. J., vol. 35, no. 2, pp. 215–230, 2020,
doi: 10.1515/npprj-2019-0064.
[3] Z. Chen, H. Zhang, Z. He, L. Zhang, and X. Yue, “Bamboo as an emerging resource for
worldwide pulping and papermaking,” BioResources, vol. 14, no. 1, pp. 3–5, 2019, doi:
10.15376/biores.14.1.3-5.
[4] S. Lucas, Bamboo. 2013.
[5] M. A. Azeez and J. I. Orege, “Bamboo, Its Chemical Modification and Products,” Bamboo -
Curr. Futur. Prospect, 2018, doi: 10.5772/intechopen.76359.
[6] P. Chaowana, “Bamboo: An Alternative Raw Material for Wood and Wood-Based Composites,”
J. Mater. Sci. Res., vol. 2, no. 2, 2013, doi: 10.5539/jmsr.v2n2p90.
[7] M. W. and G. L. Weiyi Liu, Chaomao Hui, Fang Wang, “Review of the Resources and
Utilization of Bamboo in China,” 2018, doi: 10.5772/intechopen.76485.
[8] W. Li and S. He, “Research on the Utilization and Development of Bamboo Resources through
Problem Analysis and Assessment Research on the Utilization and Development of Bamboo
Resources through Problem Analysis and Assessment,” pp. 0–5, 2019, doi: 10.1088/1755-
1315/300/5/052028.
[9] S. Schröder, “Bamboo Species-Dendrocalamus asper,” pp. 1–8, 2021.
856
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

[10] N. A. Siam, M. K. A. Uyup, H. Husain, A. L. Mohmod, and M. F. Awalludin, “Anatomical,


physical, and mechanical properties of thirteen Malaysian bamboo species,” BioResources, vol.
14, no. 2, pp. 3925–3943, 2019, doi: 10.15376/biores.14.2.3925-3943.
[11] W. Liese and M. Kohl, Bamboo: The Plant and its Uses. 2015.
[12] D. Caulfield and D. Gunderson, “Paper Testing And Strength Characteristics,” TAPPI Proc.
1988 Pap. Preservation Symposium, pp. 31–40, 1988.
[13] E. T. Akinlabi, K. Anane-fenin, D. R. Akwada, and T. M. Plant, Bamboo The Multipurpose
Plant. 2017.
[14] H. L. Hintz, “Paper : Pulping and Bleaching,” 2001.
[15] E. Windeisen, G. Wegener, and T. U. München, Lignin as Building Unit for Polymers, vol. 10.
Elsevier B.V., 2012.
[16] N. J. Wistara, D. A. Purnamasari, and D. A. Indrawan, “The Properties of Bamboo and Old
Corrugated Containers Pulp Mixture,” J. Ilmu dan Teknol. KayuTropis, vol. 10, no. 2, pp. 112–
121, 2012.
[17] H. O. Chibudike, N. A. Ndukwe, N. I. Obi, and O. A. Adeyoju, “Soda Pulping Experiments And
Yield Optimization On Bamboo Fiber For,” vol. 8, no. 11, 2020.
[18] Z. M. A. Ainun et al., “Effect of chemical pretreatment on pulp and paper characteristics of
bamboo gigantochloa scorthechinii kraft fibers,” IOP Conf. Ser. Mater. Sci. Eng., vol. 368, no.
1, 2018, doi: 10.1088/1757-899X/368/1/012044.
[19] A. K. Sharma, K. Anupam, V. Swaroop, P. S. Lal, and V. Bist, “Pilot scale soda-anthraquinone
pulping of palm oil empty fruit bunches and elemental chlorine free bleaching of resulting pulp,”
J. Clean. Prod., vol. 106, pp. 422–429, 2015, doi: 10.1016/j.jclepro.2014.03.095.
[20] N. H. M. Hassan, S. Muhammed, and R. Ibrahim, “Effect of soda-anthraquinone pulping
conditions and beating revolution on the mechanical properties of paper made from
Gigantochloa scortechinii (Semantan bamboo),” Malaysian J. Anal. Sci., vol. 17, no. 1, pp. 75–
84, 2013.
[21] S. F. Amsalu Tolessa, “Soda-Anthraquinone Pulping Of Oxytenanthera Abyssinica,” no. 1,
2017.
[22] N. Husna, M. Hassan, S. Muhammed, and R. Ibrahim, “Properties of Gigantochloa scortechinii
paper enhancement by beating revolution,” J. Trop. Resour. Sustain. Sci., vol. 2, no. 2, pp. 59–
67, 2014.
[23] F. J. Chang, E. I. C. Wang, Y. S. Perng, and C. C. Chen, “Effect of bamboo age on the pulping
properties of Bambusa stenostachya Hackel,” Cellul. Chem. Technol., vol. 47, no. 3–4, pp. 285–
293, 2013.
[24] R. May, “Pulp Yields for Various Processes and Wood Species,” no. 191, 1980.
[25] P. F. Vena, J. F. Görgens, and T. Rypstra, “Hemicelluloses extraction from giant bamboo prior
to kraft and soda aq pulping to produce paper pulps, value-added biopolymers and bioethanol,”
Cellul. Chem. Technol., vol. 44, no. 4–6, pp. 153–163, 2010.
[26] S. R. Masrol et al., “Durian rind soda-anthraquinone pulp and paper: Effects of elemental
chlorine-free bleaching and beating,” J. Trop. For. Sci., vol. 30, no. 1, pp. 106–116, 2018, doi:
10.26525/jtfs2018.30.1.106116.
[27] P. B. Lauche and Q. Lu, “Chemical Composition , Fiber Morphology , And Pulping Of Xin-
Chun Zhong Run-Cang Sun †,” 2005.
857
Khair et al., Progress in Engineering Application and Technology Vol. 3 No. 1 (2022) p. 849-857

[28] V. A. Barbash and O. V. Yashchenko, “Preparation and application of nanocellulose from non-
wood plants to improve the quality of paper and cardboard,” Appl. Nanosci., vol. 10, no. 8, pp.
2705–2716, 2020, doi: 10.1007/s13204-019-01242-8.

858

Anda mungkin juga menyukai