Anda di halaman 1dari 158

i

ii
BUKU AJAR
PRAGMATIK
(KAJIAN TEORETIS DAN PRAKTIK)

Dr. Silvia Marni, M.Pd.


Dr. Adrias, M.Pd.
Refa Lina Tiawati R., M.Pd.

PENERBIT CV. EUREKA MEDIA AKSARA

i
BUKU AJAR
PRAGMATIK
(KAJIAN TEORETIS DAN PRAKTIK)

Penulis : Dr. Silvia Marni, M.Pd.


Dr. Adrias, M.Pd.
Refa Lina Tiawati R., M.Pd.

Desain Sampul : Eri Setiawan

Tata Letak : Endar Widi Sugiyo

ISBN : 978-623-97685-8-4

Diterbitkan oleh : EUREKA MEDIA AKSARA, AGUSTUS 2021


ANGGOTA IKAPI JAWA TENGAH
NO. 225/JTE/2021

Redaksi:
Jalan Banjaran, Desa Banjaran RT 20 RW 10 Kecamatan Bojongsari
Kabupaten Purbalingga Telp. 0858-5343-1992

Surel : eurekamediaaksara@gmail.com

Cetakan Pertama : 2021

All right reserved

Hak Cipta dilindungi undang-undang


Dilarang memperbanyak atau memindahkan sebagian atau seluruh
isi buku ini dalam bentuk apapun dan dengan cara apapun,
termasuk memfotokopi, merekam, atau dengan teknik perekaman
lainnya tanpa seizin tertulis dari penerbit.

ii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami sampaikan kehadirat Allah Swt yang


telah melimpahkan kekuatan dan kegigihan kepada kami, sehingga
bisa menyelesaikan buku ajar pragmatik untuk diterbitkan dan
diberikan kepada pembaca yang membutuhkan ilmu dan wawasan
mengenai pragmatik. Shalawat dan salam kami sampaikan kepada
junjungan kita Nabi Muhammad Saw yang senantiasa kita jadikan
contoh dan suri tauladan dalam kehidupan.
Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan
dan pemahaman tentang pragmatik serta tentang pengertian, objek
kajian, ruang lingkup kajian pragmatik, dan hubungan pragmatik
dengan subsistem kajian bahasa yang lain, serta perkembangan
kajian pragmatik.
Pada kesempatan ini penulis menyampaikan terima kasih
kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan, dorongan,
arahan dan bahan-bahan yang diperlukan untuk penulisan buku
ini. Akhirnya, jika ditemukan kekurangan dan kekeliruan dalam
buku ini karena kekhilafan penulis, kritik dan saran demi
kesempurnaan untuk masa datang sangat diharapkan dan diterima
dengan senang hati. Semoga buku ini bermanfaat.

Padang, Juni 2021

Penulis

iii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ......................................................................... iii


DAFTAR ISI ........................................................................................ iv
BAB I PENDAHULUAN .................................................................... 1
A. Identitas Mata Kuliah ............................................................. 1
B. Ruang Lingkup Sajian Materi ................................................ 4
C. Sistematika Penulisan............................................................. 5
BAB II SEJARAH DAN PERKEMBANGAN PRAGMATIK ............ 6
A. Capaian pembelajaran (Learning Outcome) Kompetensi
Terkait dengan KKNI ............................................................. 6
B. Materi ....................................................................................... 6
1. Latar Belakang Pragmatik ................................................ 6
2. Pragmatik dan Linguisik Struktral ................................ 12
3. Pragmatik dan Sosiolinguistik ....................................... 13
4. Pragmatik dan Semantik................................................. 15
5. Ruang Lingkup Pragmatik ............................................. 18
C. Rangkuman ........................................................................... 28
D. Daftar Rujukan...................................................................... 28
E. Rancangan Penilaian ............................................................ 29
BAB III BATASAN PRAGMATIK.................................................... 31
A. Capaian belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ........................................................................ 31
B. Materi ..................................................................................... 31
1. Batasan yang Berhubungan dengan Teori Sintaksis .... 31
2. Batasan yang Berkaitan dengan Kebenaran .................. 39
3. Batasan yang Enumeratif ................................................ 42
4. DEIKSIS ............................................................................ 46
5. Implikatur Percakapan ................................................... 51
C. Rangkuman ........................................................................... 56
D. Daftar Rujukan...................................................................... 57
E. Rancangan Penilaian ............................................................ 57
BAB IV TINDAK TUTUR ................................................................. 60
A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ........................................................................ 60
B. Materi ..................................................................................... 60

iv
1. Pengertian Tindak Tutur ................................................ 60
2. Jenis-Jenis Tindak Tutur ................................................. 61
3. Tindak Tutur Langsung dan Tindak Tutur Tidak
Langsung ......................................................................... 62
C. Rangkuman........................................................................... 65
D. Daftar Rujukan ..................................................................... 65
E. Rancangan Penilaian ............................................................ 65
BAB V STRATEGI BERTUTUR........................................................ 68
A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ........................................................................ 68
B. Materi .................................................................................... 68
1. Strategi bertutur Menurut Bron dan Levinson ............. 68
2. Strategi Bertutur Menurut Blum dan Kulka ................. 74
C. Rangkuman........................................................................... 75
D. Daftar Rujukan ..................................................................... 75
E. Rancangan Penilaian ............................................................ 76
BAB VI D E I K S I S .......................................................................... 78
A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ........................................................................ 78
B. Materi .................................................................................... 78
1. Makna dan Acuan ........................................................... 78
2. Berbagai Istilah Teknis ................................................... 82
3. Jenis dan Bentuk Deiksis ................................................ 87
4. Deiksis Luar-Tuturan dan Dalam-Tuturan................... 92
5. Pembalikan Deiksis......................................................... 95
6. Penjelasan Lain dari Deiksis .......................................... 97
C. Rangkuman......................................................................... 100
D. Daftar Rujukan ................................................................... 101
E. Rancangan Penilaian .......................................................... 102
BAB VII PRAANGGAPAN DAN IMPLIKATUR
PERCAKAPAN ................................................................................ 104
A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ...................................................................... 104
B. Materi .................................................................................. 104
1. Pengertian Praanggapan (Presuppotion) .................... 104
2. Ciri Praanggapan .......................................................... 106

v
3. Jenis-jenis Praanggapan ................................................ 107
4. Pengertian Implikatur ................................................... 108
5. Kegunaan Implikatur .................................................... 109
C. Rangkuman ......................................................................... 113
D. Daftar Rujukan.................................................................... 114
E. Rancangan Penilaian .......................................................... 114
BAB VIII TINDAK TUTUR LANGSUNG DAN TINDAK TUTUR
TIDAK LANGSUNG ........................................................................ 116
A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ...................................................................... 116
B. Materi ................................................................................... 116
1. Tindak Tutur Langsung ................................................ 116
2. Tindak Tutur Tidak Langsung ..................................... 117
3. Tindak Tutur Literal ...................................................... 117
4. Tindak Tutur Tidak Literal ........................................... 117
C. Rangkuman ......................................................................... 119
D. Daftar Rujukan.................................................................... 119
E. Rancangan Penilaian .......................................................... 119
BAB IX PRINSIP KERJA SAMA ..................................................... 122
A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ...................................................................... 122
B. Materi ................................................................................... 122
1. Maksim Kuantitas ......................................................... 124
2. Maksim Kualitas ............................................................ 125
3. Maksim Relevansi ......................................................... 125
4. Maksim Cara .................................................................. 125
C. Rangkuman ......................................................................... 126
D. Daftar Rujukan.................................................................... 127
E. Rancangan Penilaian .......................................................... 128
BAB X PRINSIP KESOPANAN ...................................................... 130
A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ...................................................................... 130
B. Materi ................................................................................... 130
1. Maksim Kebijaksanaan/Kedermawanan.................... 130
2. Maksim Penerimaan...................................................... 131
3. Maksim Kemurahhatian ............................................... 131

vi
4. Maksim Kerendahhatian .............................................. 131
5. Maksim Kesetujuan atau Kecocokan .......................... 131
6. Maksim Kesimpatian .................................................... 132
C. Rangkuman......................................................................... 132
D. Daftar Rujukan ................................................................... 133
E. Rancangan Penilaian .......................................................... 133
BAB XI PARAMETER PRAGMATIK ............................................ 136
A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait
dengan KKNI ...................................................................... 136
B. Materi .................................................................................. 136
1. Skala Kesantunan Leech ............................................... 137
2. Skala Kesantunan Brown dan Levinson ..................... 139
3. Skala Kesantunan Robin Lakoff................................... 140
C. Rangkuman......................................................................... 142
D. Daftar Rujukan ................................................................... 142
E. Rancangan Penilaian .......................................................... 142
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................ 145
TENTANG PENULIS ...................................................................... 146

vii
BUKU AJAR
PRAGMATIK
(KAJIAN TEORETIS DAN PRAKTIK)

viii
1
PENDAHULUAN

A. Identitas Mata Kuliah


Buku ajar ini merupakan buku yang digunakan untuk
mendukung proses perkuliahan Pragmatik. Buku ajar ini
disusun berdasarkan kontrak perkuliahan yang telah disusun.
Berikut dijabarkan identitas mata kuliah ini.
Nama Mata Kuliah : Pragmatik
SKS : 2 (dua)
Kode Mata Kuliah : IND080012
Program Studi : Pendidikan Bahasa dan Sastra
Indonesia
Semester : Genap
Perkuliahan ini berisi pembahasan tentang pengertian,
objek kajian, ruang lingkup kajian pragmatik, dan hubungan
pragmatik dengan subsistem kajian bahasa yang lain, serta
perkembangan kajian pragmatik. Berkaitan dengan objek kajian
pragmatik, perkuliahan ini juga berisi pembahasan tentang
tindak tutur, tuturan, konteks tuturan, maksud di dalam tuturan
(eksplikatur dan implikatur), deiksis, kecocokan pemakaian
bahasa, dan kesantunan berbahasa. Selanjutnya, penggunaan
pendekatan pragmatik dalam pengajaran bahasa.
Setelah mengikuti proses pembelajaran ini, mahasiswa
diharapkan mampu menganalisis dan mempraktikkan tuturan
sesuai konteks, jenis tuturan, strategi bertutur, dan kesantunan
berbahasa. Sebagai seorang calon guru, mahasiswa harus
memahami bentuk dan fungsi kesantunan guru di dalam kelas.
Setelah mengikuti perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan
dapat memahami hal-hal sebagai berikut ini (kompetensi
hardskill):

1
1. sejumlah pengertian pragmatik;
2. objek kajian dan ruang lingkup kajian pragmatik;
3. hubungan antara pragmatik dan subsistem kajian bahasa
yang lain;
4. perkembangan kajian pragmatik;
5. tindak tutur dan pengelompokan tindak tutur berdasarkan
berbagai sudut pandang yang melatarbelakanginya;
6. tuturan, konteks tuturan, maksud tuturan (eksplikatur dan
implikatur);deiksis;
7. kesantunan berbahasa;
8. kecocokan pemakaian bahasa.
9. pendekatan pragmatik dalam pengajaran bahasa.
Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa
diharapkan (kompetensi softskill):
1. Mengaktualisasikan konsep-konsep bertutur dalam
kehidupan.
2. Meyakini bahwa dalam bertutur penting memperhatikan
kesantunan.
3. Menyikapi proses bertutur sesuai konteks dalam segala aspek
kehidupan.
4. Menyadari bahwa sebagai calon pendidik harus mampu
berkomunikasi secara efektif.
Tabel 1.1 Materi Pokok Satu Semester
Minggu
No. Materi Pokok Sumber/ Bahan/ Alat
ke-
1. 1  Penjelasan tentang Agustina (1995:13-18)
Tata Tertib Gunarwan (1994: 37-60)
Perkuliahan Wijana (1996: 1-6)
 Pengertian, Objek Leech (1983: 1-45)
Kajian, Ruang
Lingkup Kajian
Pragmatik,
Hubungan
Pragmatik dengan
Subsistem Kajian
Bahasa yang Lain
2. 2  Latar Belakang Agustina (1995: 19-25)
Munculnya Kajian Gunarwan (1994: 37-60)

2
Pragmatik dan Wijana (1996: 1-6)
Perkembangan Leech (1983: 1-45)
Kajian Pragmatik
3. 3  Tindak Tutur Gunarwan (1994: 37-60)
 Pengertian tindak Wijana (1996: 13-28)
tutur Leech (1983: 174-197)
 Pengelompokan
tindak tutur
menurut Austin
4. 4  Pengelompokan Gunarwan (1994: 37-60)
tindak tutur Wijana (1996: 29-36)
menurut Searle
5. 5  Tindak Tutur Leech (1983: 1-44)
Langsung dan Wijana (1996: 29-40)
Tindak Tutur Tidak Gunarwan (1994: 37-60)
Langsung
6. 6.  Strategi Bertutur Brown dan Levinson
 Strategi Bertutur (1987: 91-227)
menurut Brown Wijana (1996: 29-36)
dan Levinson Gunarwan (1994: 37-60)
 Strategi Bertutur
menurut Blum-
Kulka
7. 7  Tuturan, Agustina (1995: 54 – 62)
 Konteks Wijana (1996: 6-9; 23--
 Deiksis 29)
Gunarwan (1994: 37-60)

8. 8  Praanggapan dan Leech (1983: 1-44)


implikatur Wijana (1996: 29-40)
Gunarwan (1994: 37-60)
9. 9 Ujian Tengah Semua referensi terkait
Semester
10. 10  Kesantunan Wijana (1996: 55-71)
Berbahasa Gunarwan (1994: 37-60)
 Kesantunan Brown dan Levinson
Berbahasa Menurut (1987: 1-285)
Grice

3
11. 11  Kesantunan Leech (1983: 79-151)
Berbahasa Menurut
Leech
12. 12--13  Parameter Wijana (1996: 45-71)
Pragmatik Gunarwan (1994: 37-60)
Brown dan levinson
(1987: 1-285)
Leech (1983: 79-151)
14. 14 --15  Bentuk dan fungsi Syahrul (2008:50-122)
kesantunan
berbahasa di kelas
15. 16 Review Semua referensi terkait
16. 17 Ujian akhir Semester
Berdasarkan tabel di atas, sebelas materi pokok yang
harus dikuasai mahasiswa selama satu semester. Materi tersebut
disusun ke dalam bentuk buku ajar. Berikut akan dijelaskan
ruang lingkup sajian materi.
B. Ruang Lingkup Sajian Materi
Buku ajar ini terdiri atas atas sebelas bab. Ringkasan
materi yang disajikan masing-masing bab adalah sebagai berikut
ini.
Bab I pendahuluan, dimaksudkan untuk mengantar sajian
materi dalam bab-bab selanjutnya. Untuk itu dalam bab ini
terdiri atas tiga subbab, yaitu (A) identitas mata kuliah, (B) ruang
lingkup sajian materi, dan (C) sistematika penulisan.
Bab II sejarah dan perkembangan pragmatik. Pada Bab ini
dijelaskan subbab (A) Latar belakang lahirnya pragmatik, (B)
Pragmatik dan linguistik Struktural, (C) Pragmatik dan
sosiolinguistik, (D) Ruang lingkup kajian pragmatik.
Bab III berisi tentang batasan pragmatik. Dalam bab ini
dijelaskan beberapa subbab, di antaranya (A) batasan yang
berkaitan dengan teori sintaksis, (B) batasan yang berkaitan
dengan kebenaran, (C) batasan yang enumeratif.
Bab IV tindak tutur. Pada bab ini dibahas tindak tutur
menurut Austin, yaitu tindak tutur konstatif dan performatif.
Tindak tutur menurut Searle, yaitu tindak tutur lokusi, ilokusi,
dan perlokusi.

4
Bab V Strategi Bertutur yang dibahas dalam bab ini adalah
strategi bertutur menurut Brown dan Levinson. Selain itu,
strategi bertutur menurut Blum dan Kulka.
Bab VI Deiksis. Yang terkait dengan pembahasan deiksis
adalah tuturan konteks dan jenis-jenis deiksis.
Bab VII Praanggapan dan implikatur. Pada bagian ini
dijelaskan hakikat dan jenis-jenis praanggapan dan implikatur.
Bab VIII Tindak tutur langsung dan tindak tutur tidak
langsung. Pada bab ini dijelaskan pengertian dan Contoh-contoh
tindak tutur langsung, tindak tutur tidak langsung, tindak tutur
literal, dan tindak tutur tidak literal.
Bab IX Prinsip Kerja sama. Yang dibahas pada bab ini
adalah prinsip kerja sama menurut Grice, yaitu maksim kualitas,
maksim kuantitas, maksim relevansi, dan maksim cara.
Bab X Prinsip kesopanan. Prinsip kesopanan yang
dimaksudkan di sini adalah prinsip yang dijelaskan oleh Leech,
yaitu maksim kebijaksanaan, maksim penerimaan, maksim
kemurahan, maksim kerendahan hati, maksim kecocokan,
maksim kesimpatian.
Bab XI Parameter Pragmatik. Bagian ini merupakan
penjelasan dari strategi bertutur berdasarkan tiga parameter
pragmatik, yaitu Tingkat jarak sosial, tingkat status sosial, dan
tingkat peringkat tindak tutur.
C. Sistematika Penulisan
Sistematika penulisan yang digunakan dalam buku ini
bersifat teknis, kecuali bab pendahuluan. Masing-masing bab
dalam buku ini terdiri atas lima bagian, yaitu (1) capaian belajar,
(2) materi, (3) rangkuman, (4) daftar rujukan, dan (5) rancangan
penilaian.

5
2
SEJARAH DAN PERKEMBANGAN
PRAGMATIK

A. Capaian pembelajaran (Learning Outcome) Kompetensi


Terkait dengan KKNI
Sejarah dan perkembangan pragmatik merupakan dasar
awal dalam pembelajaran pragmatik. Setelah mempelajari bab
ini, mahasiswa mampu menjelaskan latar belakang lahirnya
ilmu pragmatik, ahli di bidang pragmatik, dan hubungan
pragmatik dengan subsistem kajian bahasa yang lain. Setelah
mempelajari bab ini, mahasiswa dapat mengetahui ruang
lingkup kajian pragmatik.
B. Materi
1. Latar Belakang Pragmatik
2. Pragmatik dan Linguistik Struktural
3. Pragmatik dan Sosiolinguistik
4. Pragmatik dan Semantik
5. Ruang Lingkup Kajian Pragmatik
1. Latar Belakang Pragmatik
Istilah pragmatik pertama kali diperkenalkan Charles
Morris (1938) yang mengolah kembali pemikiran filosof
pendahulunya, yaitu Jhon Lock dan Charles Peirce, tentang
semiotik (ilmu tentang tanda dan lambang). Menurut Morris,
semiotik terdiri atas tiga cabang ilmu, yakni (1) sintaksis
(syntax), mempelajari hubungan antara tanda dengan tanda
yang lain; (2) semantik (semantics), mempelajari hubungan
antara tanda dengan objek yang diacu oleh tanda; (3)
pragmatik (pragmatics), mempelajari hubungan antara tanda
dan penggunanya (Levinson, 1983; Purwo, 1989).

6
Kita pahami dulu istilah-istilah tersebut. Tanda (sign)
atau lambang (symbol) itu sebenarnya amat banyak dan kita
hidup di sekitar lambang, baik lambang yang berupa bahasa
(linguistik) maupun yang bukan bahasa (nonlinguistik).
Tanda lampu merah di perempatan jalan adalah tanda yang
melambangkan “perintah bagi pengendara kendaraan agar
memberhentikan kendaraannya”; bunyi sirene adalah
lambang bagi lewatnya ambulans atau polisi; pasfoto adalah
lambang diri seseorang; peta adalah lambang keadaan
wilayah. Lolongan panjang dari seekor anjing adalah
lambang untuk “memanggil” atau “mengingatkan adanya
bahaya” kepada rekan-rekannya; garukan kaki anjing pada
pintu adalah lambang untuk “meminta dibukakan pintu”.
Lambang-lambang tersebut, disadari atau tidak, merupakan
alat komunikasi juga. Lambang yang paling bersistem hanya
tampak pada bahasa manusia. Manusia mengeluarkan bunyi
ujaran, dan bunyi-bunyi itu adalah tanda atau lambang yang
melambangkan sesuatu. Apa yang kita dengar sebagai bunyi
/kursi/ adalah tanda yang melambangkan benda yang kita
sebut kursi, benda yang bisa kita pakai sebagai tempat duduk,
yang disebut oleh orang Inggris /chair/ dan orang Belanda
/stoel/. Semiotik hakikatnya mempelajari semua lambang
atau tanda tersebut. Tampaknya apa yang dikemukakan oleh
Morris tadi mengkhusus kepada tanda-tanda yang ada di
dalam bahasa. Jelasnya, semiotik yang disebut oleh Morris
adalah semiotik bahasa. Prinsipnya, ada sesuatu yang
melambangkan dan ada sesuatu yang dilambangkan. Karena
kita tahu bahwa tanda yang dimaksudkan oleh Morris itu
adalah kata, maka kita dapat merumuskan ketiga bagian dari
semiotik itu seperti berikut ini.
a. Sintaksis mempelajari hubungan antara kata yang satu
dengan kata yang lain, misalnya, kursi dihubungkan
dengan kata saya bisa menjadi kursi saya, tetapi tidak bisa
menjadi saya kursi. Hubungan ini dalam sistem bahasa
Indonesia merupakan hubungan kepemilikan. Hubungan

7
ini dapat kita teruskan dengan tanda atau kata-kata lain,
menjadi kalimat yang panjang, misalnya kursi saya putih.
b. Semantik mempelajari hubungan antara kata dengan
objek (benda, peristiwa, keadaan) yang diacu oleh kata itu.
Misalnya, kata kursi mengacu kepada suatu benda, kata
saya mengacu kepada orang yang sedang berbicara.
Jadi, “objek yang diacu” itu pada hakikatnya adalah
makna (semantic) dari kata yang mengacunya. Kemudian
dapat dikatakan, kursi saya mengacu kepada ‘kursi milik
saya’.
c. Pragmatik mempelajari hubungan antara kata (kata-kata)
dengan penggunaan kata-kata tersebut. Misalnya, kursi
saya putih, yang secara semantik bermakna ‘kursi milik
saya berwarna putih’, digunakan (atau diujarkan) ketika
seorang penutur berujar kepada seorang tetangganya
tentang warna kursi. Ujaran itu mungkin dimaksudkan
untuk memberitahukan kepada tetangganya bahwa warna
kursinya berbeda dengan kursi milik tetangganya itu.
Sejatinya, sejarah pragmatik dapat ditelusuri
kemunculannya sebagai bagian dari kajian linguistik. Pada
tahun 1933 terbit buku LEONARD BLOOMFIELD,
Languange (yang sudah diterjemahkan ke dalam Bahasa
Indonesia dengan judul Bahasa), yang mengawali
munculnya kajian yang disebut linguistik struktural,
yaitu ilmu bahasa (linguistik) yang memandang bahasa
sebagai sistem bunyi dan berstruktur. Saat itu linguistik
berarti fonologi yang mencakupi fonetik dan fonemik,
dan morfologi, sedangkan sintaksis kurang didalami
(Purwo, 1989). Ini bisa dipahami karena linguistik
struktural itu membatasi kajiannya pada hal-hal yang
bersifat konkret dan berstruktur, sementara yang paling
konkret dalam bahasa adalah bunyi (fon dan fonem) dan
bentuk (morf; morfem). Fonologi mengkaji bunyi-bunyi
bahasa yang dapat kita dengar, morfologi mengkaji
bentuk-bentuk bahasa, seperti kata, imbuhan, bentuk
ulang, sedangkan sintaksis, kajian tentang kalimat, masih

8
dipandang sebagai sesuatu yang abstrak, karena sintakis
mengkaji hubungan antara kata yang satu dengan kata
yang lain, dan hubungan itu tidak dapat dilihat, apalagi
hubungan itu dirumuskan dalam rumus-rumus yang
abstrak (seperti kalimat dikatakan terdiri dari FB + FK)
sintaksis merupakan bagian dari gramatika (tata bahasa)
yang terdiri atas kaidah-kaidah, dan ini pun abstrak.
Pengutamaan hal yang konkret itu merupakan pengaruh
aliran behaviorisme dalam psikologi yang tidak menyukai
hal-hal yang berbau mental, pikiran kejiwaan, yang tidak
dapat diamati oleh pacaindera. Linguistik struktural,
karena itu, juga tidak atau kurang memperlihatkan
semantik atau makna karena makna sebuah kata atau
kalimat adalah sesuatu yang abstrak yang berada di
dalam benak manusia. Jika pernah mempelajari mata
kuliah linguistik umum, maka yang dipelajari itu
hakikatnya adalah linguistik struktural.
Tahun 1957 Noam Chomsky memunculkan teori
baru tentang bahasa, yang terkenal dengan teori tata
bahasa transformasi-generatif. Berbeda dengan
Bloomfield yang terpengaruh oleh behaviorisme,
Chomsky justru sejalan dengan aliran kognitivisme dalam
psikologi, yang amat bertentangan dengan behaviorisme.
Kognitivisme lebih menekankan aspek mental, dan bagi
Chomsky bahasa adalah hasil dari kegiatan mental.
Chomsky membedakan antara kemampuan (competence)
dan pelaksanaan atau penampilan (performance).
Kompetensi adalah kemampuan orang dalam menguasai
kaidah-kaidah gramatika, khsusnya kaidah
tentang kalimat, yang tersimpan di dalam benak,
sedangkan penampilan (juga disebut performansi) adalah
perwujudan atau aktualisasi dari kompetensi tadi.
Dikatakan juga, seorang anak yang sedang mempelajari
bahasa ibunya harus segera menguasai kaidah
penyusunan kalimat, dan begitu si anak menguasai kaidah
penyusunan kalimat, dengan “rumus” struktur FB + FK

9
(frase benda + frase kerja), akan mampu memproduksi
kalimat yang tidak terbatas jumlahnya. Karena Chomsky
juga menekankan dari segi struktur sintaksis, maka dia
pun digolongkan sebagai strukturalis.
Pembedaan antara kompetensi dan performansi ini
sebenarnya sejajar dengan pembedaan antara bahasa dan
tutur, sebagaimana dikenal, misalnya dalam semantik.
Menurut Stephen Ullmann (1974), bahasa (language)
merupakan kesan bunyi (sound image), bukan bunyi yang
tersimpan di dalam benak, dan bahasa itu diwujudkan
atau diaktualisasikan dalam bentuk tutur (speech). Dalam
perkembangan selanjutnya, para pengikut Chomsky juga
memasukkan unsur semantik (makna) di dalam kajian
sintaksisnya.
Pandangan Chomsky bahwa ‘penguasaan terhadap
kaidah gramatika sudah dengan sendirinya menyebabkan
orang mampu memproduksi kalimat” atau “mampu
bertutur” disangkal oleh Dell Hymes (1961) dalam
artikelnya yang terkenal “The communicative competence”
(tentang kompetensi komunikasi). Menurut Hymes, untuk
mampu berbahasa (bertutur) atau berkomunikasi dalam
berbahasa orang tidak cukup hanya mampu menerapkan
kaidah gramatika saja, melainkan juga harus mengetahui
cara penggunaannya dalam berkomunikasi. Orang yang
hafal kaidah-kaidah gramatika belum tentu mampu
menerapkan kaidah-kaidah tersebut dalam penggunaan
nyata yang dapat diterima oleh masyarakat bahasanya.
Yang penting bukan hanya kompetensi akan kaidah-
kaidah gramatika melainkan juga kompetensi terhadap
kaidah berkomunikasi. Chomsky sendiri mengatakan
bahwa tata bahasa sebagai suatu “kemampuan mental”
harus berdiri terpisah dari penggunaan bahasa (language
use) (dalam Leech, 1981). Jadi, teori linguistik Chomsky itu
merupakan teori kompetensi, bukan teori pragmatik
penggunaan bahasa. Kritik Hymes itulah yang nantinya
akan menjadi salah satu faktor awal munculnya

10
sosiolinguistik dan pragmatik.
Penelitian linguistik pada waktu Chomsky masih
terbatas pada kompetensi (yang berada dalam benak dan
abstrak), menyisihkan penampilan (yang nyata dan
konkret dalam tutur), dan ini berarti kurang
memperhatikan pragmatik (yaitu bagaimana bahasa itu
digunakan) dan semantik (Soemarmo, 1988). Akan tetapi,
sebelum awal-teori Chomsky itu (1957) berumur sepuluh
tahun (1965), timbul kesadaran bahwa gramatika haruslah
mencakupi makna juga. Para pemuka teori tata bahasa di
sekitar tahun 1960 itu memang kemudian selalu
memasukkan efek makna atau semantik dalam mengkaji
kalimat, tetapi pramatik belum masuk ke dalam kajian
mereka tentang kalimat. Makna pada saat itu pun masih
dipandang sebagai sesuatu yang abstrak. Padahal,
menurut Leech (1983), pragmatik itu menuntut pengkajian
makna dalam konteks penggunaan bahasa dan bukan
makna (yang abstrak) dari sesuatu (yaitu kata atau
kalimat).
Pengaruh linguistik struktural dari Amerika Serikat
yang berasal dari Bloomfield itu sangat berjasa sampai
dengan munculnya Chomsky. Di luar itu, kiblat linguistik
Amerika barulah di sekitar tahun 1970 (Purwo, 1989), yang
sebagian terpengaruh oleh para filosof seperti Austin
(1962), H.P. Grice (1964), J.R. Searle (1969), yang banyak
berbicara tentang bahasa dan filsafat bahasa. Teori mereka
tentang “tindak tutur” (speech act) mengubah perhatian
para linguis dari ihwal bentuk bahasa (linguistic forms) ke
ihwal fungsi bahasa (linguistic function) dan penggunaan
bahasa (languae use); kajian yang bersifat formal berubah
menjadi kajian yang fungsional. Sebagai pemahaman awal
dapat dikatakan bahwa tindak tutur itu serupa dengan
fungsi tutur, yaitu fungsi yang dibebankan kepada sebuah
ujaran, misalnya fungsi meminta, menyuruh, melarang,
dsb. Fungsi-fungsi ini baru dapat diketahui kalau kita
melihat penggunaan ujaran itu di dalam komunikasi yang

11
nyata, inilah hakikat pragmatik.
Perhatian terhadap pragmatik ini diresmikan
dengan lahirnya jurnal pragmatik (the journal of pramatics)
1977. Terbentuk pula organisasi yang menangani
pragmatik, kemudian pada tahun 1987, ada konferensi
yang membahas artikel-artikel pragmatik (Soemarmo,
1988). Ada yang mengatakan bahwa “kajian pragmatik
berkembang sebagai reaksi terhadap kajian bahasa yang
dilakukan oleh Chomsky yang menganggap bahasa
sebagai sesuatu yang abstrak, hasil kemampuan mental,
terpisah dari penggunaan, pengguna, dan fungsi bahasa”.
Namun, kajian pragmatik, menurut J. Verschueren (1987),
masih terpecah. Sekarang, pragmatik disepakati sebagai
kajian yang mengkaji empat kajian pokok yakni deiksis,
praanggapan, tindak tutur, dan implikatur percakapan.
Semua itu akan dibicarakan dalam pokok-pokok bahasan
tersendiri.
2. Pragmatik dan Linguisik Struktral
Sudah diketahui, kajian linguistik struktural (atau
linguistik) lebih menekankan segi struktur dan bentuk bahasa
ketimbang makna. Masuknya makna ke dalam kajian
sintaksis baru kemudian muncul. Juga sudah disebut di
depan bahwa lingusitik struktural, khususnya sintaksis,
bergerak di wilayah bahasa, sedangkan pragmatik bergerak di
wilayah tutur. Satuan kajian linguistik, dan juga semantik,
adalah kalimat (sentence). Sedangkan satuan kajian pragmatik
ialah ujaran (utterance). Bisa jadi pragmatik dan linguistik
atau sistaksis mempunyai kesamaan objek kajian, yaitu
kalimat, tetapi sudut pandangnya berbeda. Dalam ajaran
sintaksis, misalnya, jika kalimat seperti Bisa mengantar surat
ini? dikaji, maka yang dilihat adalah bentuk atau form-nya
(terdiri dari kata ini dan kata itu), lalu dikatakan bahwa
bentuknya adalah kalimat tanya, yang strukturnya berbeda
dengan kalimat berita, objeknya tidak disebutkan sehingga
menjadi kalimat yang tidak lengkap, dan seterusnya. Atau
kita membicarakan makna atau semantiknya, maka

12
dikatakan bahwa kalimat itu bermakna (seorang penutur)
menanyakan kepada seseorang apakah orang itu mampu
(atau tidak mampu ) melakukan pekerjaan mengantarkan
surat”. Analisis linguistik atau sintaksis atau gramatika
jadinya bersifat struktural dan formal.
Dalam pragmatik, yang dianalisis dan dipersoalkan
bukan semua itu. Yang dilihat adalah fungsi kalimat itu
dalam komunikasi, dan “kalimat” itu harus kita anggap
sebagai saran”. Dari segi fungsi, kalimat tersebut sebenarnya
bukan bertanya melainkan menyuruh, meskipun bentuk
kalimat tanya. Untuk fungsi perintah atau suruhan orang bisa
saja memakai bentuk kalimat perintah, misalnya, antarkan
surat ini . Apakah orang memakai kalimat pertama atau kedua
bergantung kepada konteksnya, misalnya, akan ditemukan
siapa yang mengujarkan dan kepada siapa kalimat itu
diujarkan. Bagi analisis sintaksis, konteks penggunaan
kalimat seperti yang dipaparkan tadi tidak pernah
diperhatikan.
3. Pragmatik dan Sosiolinguistik
Dari sejarah kelahirannya, sosiolinguistik lebih dulu
mapan (sekitar 1960), dibanding dengan pragmatik.
Sosiolinguistik adalah kajian bahasa yang dikaitkan dengan
faktor-faktor atau gejala-gejala sosial, baik pengguna bahasa
maupun penggunaan bahasa. Dari segi semangat, kedua
kajian itu sama, yakni sama-sama menjadi pendobrak
linguistik struktural yang dirumuskan oleh Chomsky. Teori
Chomsky, sebagaimana dikatakan di depan, tetap dipandang
berwatak struktural karena dia juga berbicara tentang
struktur kalimat. Hanya saja, teori linguistik ini
mengabstrakkan kalimat (menjadi rumus-rumus dalam
benak manusia). Data kajiannya berupa kalimat yang
diidealkan, artinya kalimat yang dianalisis dipersyaratkan
harus sempurna, bebas dari kesalahan gramatika. Semua
kalimat yang terujarkan, apa pun bentuknya, dapat
dikembalikan kepada satu rumus kalimat, yakni FB + FK. Ini
berarti, tindakan Chomsky itu “menghomogenkan” bahasa.

13
Penghomogenan inilah yang sangat ditentang oleh para
pakar bahasa. Misalnya, Dell Hymes, yang memandang
bahasa sebagai produk sosial, sebagai alat komunikasi sosial,
dan memandang bahasa itu hakikatnya heterogen, beragam,
bervariasi, karena pengguna dan penggunaan bahasa juga
bervariasi; tidak ada bahasa yang monolitik, yang tunggal,
melainkan bervariasi; bahkan sosiolinguistik itu justru
muncul karena adanya variasi atau keragaman bahasa.
Bahasa A beragam secara geografis karena sekelompok
penutur bahasa itu tinggal di daerah X dan sekelompok
lainnya di daerah Y. Bahasa A itu beragam karena secara
sosial penuturnya berbeda-beda sesuai dengan status
sosialnya (sehingga ada ragam bahasa penguasa dan rakyat
jelata), jenis kelaminnya (sehingga ada ragam bahasa wanita
dan pria), atau profesi atau lapangan kehidupanya (sehingga
ada ragam bahasa petani, ragam bahasa pedagang, buruh,
dsb.).
Bahkan tiap-tiap individu penutur memiliki khasanah
ragam tutur atau gaya tutur yang bermacam-macam untuk
berbagai maksud dan tujuan: untuk berkirim surat secara
pribadi, untuk berpidato, berbicara dengan anggota keluarga,
dengan pejabat, dsb. Dalam ragam tutur itulah dirasakan
dekatnya hubungan antara sosiolingustik dan pragmatik.
Pragmatik sendiri menentang teori Chomsky karena
dia melepaskan konteks dari kalimat ujaran, padahal kalimat
(dalam arti “ujaran”) itu ada karena digunakan dalam suatu
komunikasi, dalam suatu situasi tutur, seperti pesta, upacara
keagamaan, obrolan di tempat kerja, sidang pengadilan, dsb.
Dalam situasi tutur seperti pesta kawin, misalnya, terjadi
sejumlah peristiwa tutur, seperti ada sambutan, percakapan,
dsb. Tutur semacam itu berpengaruh terhadap bentuk bahasa
apa yang digunakan. Dalam hal semacam itu sosiolinguistik
juga ikut berkepentingan untuk mengkaji.
Dalam batas tertentu objek kajian sosiolinguistik dan
pragmatik memang sama. Misalnya, percakapan. Dalam
sebuah percakapan antara penutur (A) dan petutur (B)

14
tentang topik harga BBM di tempat kerja, mungkin keduanya
menggunakan bahasa daerah; tetapi begitu datang C
percakapan berubah meggunakan bahasa Indonesia karena C
tidak mampu berbahasa daerah; suasana yang tadinya akrab
berubah menjadi agak formal. Sosiolinguistik
mungkin melihat perubahan dari bahasa daerah ke bahasa
Indonesia mempunyai makna sosial tertentu sebagaimana
dikemukakan tadi, yakni mengubah susana akrab menjadi
suasana lebih formal. Pragmatik mungkin mengkaji berbagai
tindak tutur di dalam percakapan itu, misalnya, ada tindak
tutur mengkritik tetapi bentuknya kalimat tanya; ada kalimat
yang maknanya secara harafiah ‘x’ tetapi yang dimaksudkan
adalah ‘y’.
4. Pragmatik dan Semantik
Semantik adalah kajian tentang makna, apakah itu
makna kata (biasa disebut semantik leksikal), makna frase
(disebut semantik frase), atau kalimat (disebut semantik
sintaksis). Persinggungannya dengan pragmatik sudah
terlihat pada penjelasan semiotiknya Morris (1.1), khususnya
menyangkut semantik kalimat. Akan tetapi, batas keduanya
terasa tidak begitu jelas, karena keduanya sama-sama
menjelajahi makna. Dalam pembahasan sintaksis, misalnya,
bisa saja orang berbicara tentang makna (semantik), terutama
kalau ada kalimat yang bermakna ganda (ambigu) atau
bersinonim. Lihat tiga kalimat berikut ini:
(1) Menerbangkan pesawat itu bisa berbahaya.
(2) Menerbangkan pesawat adalah tindakan berbahaya.
(3) Pesawat yang terbang itu berbahaya.
Kalimat (2) dan (3) tidak ambigu, tetapi kalimat (1)
terasa ambigu dan maknanya bisa sama dengan (2) atau (3).
Pada (3) kita bisa bertanya, yang berbahaya itu (tindak)
menerbangkan pesawat atau pesawatnya. Kalau maknanya
adalah “tindak menerbangkan pesawat”, maka makna (1)
menjadi sama dengan makna (2). Jika makna (1) adalah
“pesawatnya yang berbahaya”, maka maknanya menjadi
mirip dengan (3). Kalimat (4) dan (5) berikut dapat dikatakan

15
bersinonim
(4) Saya menerbangkan pesawat.
(5) Pesawat itu saya terbangkan.
Kalimat aktif dan pasif biasanya; memang bersinonim.
Kalaupun linguistik struktural atau sintaksis membahasnya,
maka ketertarikannya bukan kepada kesinoniman melainkan
kepada perbedaan struktur atau bentuknya. Kalaupun
semantik membahas kesinoniman itu, semantik pasti tidak
mempersoalkan, misalnya, mengapa penutur menggunakan
kata saya dan bukan aku atau hamba. Pragmatik dapat saja
mengarah ke kajian yang terakhir itu.
Lebih dari pada itu, pragmatik tidak mengenal adanya
pengertian ambigu atau taksa dan sinonim. Bagi pragmatik,
tidak ada kalimat yang ambigu, tidak ada dua kalimat yang
bersinonim, kalau (dan karena) tiap kalimat itu selalu harus
dikaitkan dengan konteks. Kalimat (1) tidak ambigu kalau
dikaitkan dengan konteks cakapan berikut ini :
A: “Kamu kan belajar teori bagaimana caranya menerbangkan
pesawat terbang.”
B: “Tapi, saya ingin mencobanya, Pak. Pesawat sudah dites.
Bagus.”
A: “Saya tahu kondisimu. Kau lupa suatu hal. Menerbangkan
pesawat itu bisa berbahaya. Pesawatnya memang tidak
membahayaka kamu, tetapi kamu justru membahayakan
pesawat.”
Bandingkan pula konteks cakapan dari masing-masing
kalimat (4) dan (5) berikut ini:
A: ”Apa yang kau lakukan besok?”
B: ”Saya menerbangkan pesawat.”
dan
P : ”Kau apakan pesawat itu? Apa yang terjadi?”
Q: ”Pesawat itu saya terbangkan. Baru beberapa menit, baling-
balingnya terasa kurang beres, lalu saya turunkan.”
Begitu pula, bagi semantik, kalimat (6) dan (7)
dianggap sinonim:
(6) “Kau apakan pesawat itu?”

16
(7) “Saudara apakan pesawat itu?”
Alasannya? Karena makna kedua kalimat itu sama.
Bagaimana analisis kajian pragmatik? Pragmatik mungkin
akan berkata: maknanya memang sama: kata saudara dan kau
dalam kedua kalimat itu juga sama maknanya. Namun, masih
tetap ada bedanya. Apa bedanya? Pragmatik akan
memperlihatkan juga “siapa mengujarkan kalimat itu” dan
“kepada siapa ujaran itu ditujukan”. Artinya, pragmatik
memperhitungkan bukan hanya kalimat itu saja melainkan
juga penutur dan petutur-nya (yaitu lawan tutur) karea
keduanya termasuk unsur konteks. Pragmatik mungkin
mengambil simpulan bahwa kalimat (6) diujarkan oleh
seorang penutur yang cukup akrab dengan petuturnya, atau
posisi penutur lebih tinggi posisiya dengan petuturnya.
Dalam kalimt (7) hubungan penutur dan petutur agak formal
(resmi), misalnya antara instruktur dengan siswa.
Begitulah dapat dikatakan bahwa kajian semantik
terhadap kalimat itu adalah bebas konteks (context
independent) sedangkan kajian pragmatik bergantung konteks
(context dependent). Untuk lebih memantapkan perbedaan ini
ada baiknya kita melihat paparan tentang ruang lingkup
pragmatik dalam hubungannya dengan pragmatik tersebut.
Di samping itu, Geoffrey Leech (1981) mengemukakan,
pragmatik dan semantik itu berurusan dengan makna
(meaning), tetapi perbedaan di antara keduanya itu terletak
pada perbedaan penggunaan verba atau kata kerja bahasa
Inggris to mean, yang dapat dipadankan dengan kata berarti
dalam bahasa Indonesia. Di katakan oleh Leech, semantik
bertanya, :What does X mean?” (“apa artinya X?” atau “X itu
berarti apa”?). Pragmatik bertanya, “What did you mean by X?”
(“apa maksudmu dengan X”?). Begitulah, jika si A berujar
“dapatkah kamu mengantar surat ini”?, maka ujaran itu dapat
dianggap sebagai X dan pragmatik akan bertanya, ”Apa
maksud si A denga ujaran itu”?. Kita bisa menemukan
maksudnya, yaitu, A sebenarnya bermaksud menyuruh
seseorang untuk mengantarkan surat dan bukan bermaksud

17
bertanya kepada seseorang apakah seseorang itu mampu atau
tidak mampu mengantarkan surat. Maka, benarlah jika ada
orang mengatakan bahwa semantik itu mengkaji makna
sedangkan pragmatik itu mengkaji maksud: bahkan ada yang
menyebut pragmatik sebagai ilmu maksud. Maksud itu dapat
ditentukan berdasarkan situasi ketika ujaran itu terjadi.
Berdasarkan hal itulah, maka Leech memberi batasan
pragmatik sebagai “kajian tentang makna dalam
hubungannya dengan situasi-situasi tutur (speech situation)”.
5. Ruang Lingkup Pragmatik
Stephen Levinson (1983), seorang tokoh pragmatik,
mencoba merumuskan batasan pragmatik demikian:
“Pragmatics is the study of all those asfects of meaning not
captured in semantic theory”. (Pragmatik ialah kajian tentang
segala aspek makna yang tak tercakup dalam semantik). Itu
berarti kita harus mencari dan menentukan dulu apa-apa
yang dikaji semantik, barulah “sisa”-nya menjadi bagian dari
pragmatik. Dalam hal ini Soemarmo (1988) mengutip
pendapat J. J. Katz (1972) yang mengatakan bahwa semantik
harus menjawab 15 persoalan yang menjadi kajiannya, yakni:
01) Apa parafrase itu? (perubahan bentuk dari kalimat satu
dengan lainnya sepanjang maknanya tidak berubah)
02) Apa persamaan dan perbedaan makna?
03) Apa antonimi itu?
04) Apa superordinasi itu?
05) Apakah ketakbermaknaan dan anomali itu?
06) Apakah kegandaan makna (ambiguitas; ketaksaan) itu?
07) Apa kelimpahan makna itu?
08) Apa kebenaran makna itu?
09) Apa kekeliruan makna itu?
10) Apa kebenaran dan kekeliruan makna yang tak dapat
ditentukan itu?
11) Apa ketidaktaatasasan (ketidakkonsistenan) itu?
12) Apa pengertian (entailment) itu?
13) Apa praanggapan itu?
14) Apa kemungkinan jawaban dari suatu pertanyaan itu?

18
15) Apa pertanyaan yang dapat dijawab sendiri (self-answerd
question) itu?
Di luar 15 persoalan tersebut dimasukkan ke dalam
kajian pragmatik. Sebagian persoalan itu dapat dijelaskan
secara ringkas berikut ini karena sepanjang menyangkut
pragmatik, persoalan itu akan dijelaskan lebih lanjut.
a. Parafrase
Di sekolah parafrase biasanya dikenal dalam
hubungan dengan “mengubah bentuk puisi menjadi
bentuk prosa”, tetapi yang sebaliknya, yakni mengubah
prosa menjadi puisi tidak pernah disebut sebagai
parafrase. Itu tentu kurang tepat karena parafrase itu
meliputi berbagai bentuk pengungkapan lain dari bentuk
yang sudah ada sepanjang maknanya kira-kira sama.
Misalnya, pertanyaan seperti “Mengapa kamu sakit?” dapat
diparafrasekan menjadi beberapa bentuk lain seperti “Apa
sebab kamu sakit?”, “Kamu, sakit kenapa?”, “Kamu sakit, apa
sebabnya?”. “Ngapain kamu sakit?”. Jadi, memparafrasekan
adalah mengubah bentuk (kalimat, paragraf, frase ) yang
satu ke bentuk (kalimat, paragraf, frase) lain yang
maknanya kira-kira sama.
Dalam hal seperti itu semantik tentu tidak sampai
berbicara tentang siapa mengujarkan kalimat itu dan
ditujukan kepada siapa sebagaimana di lakukan oleh
pragmatik. Bagi pragmatik perubahan bentuk itu terjadi
karena perubahan konteks.
b. Persamaan dan perbedaan makna
Di dalam semantik leksikal persamaan makna
antara dua buah kata biasa disebut sinonim, dan
perbedaan makna tidak ada istilahnya. Perbedaan harus
dibedakan dengan “pertentangan” atau “perlawanan”
makna (yang terakhir ini di sebut antonim). Kita di sini
berbicara tentang kalimat, bukan kata. Di dalam
pembicaraan tentang parafrase kita sudah melihat betapa
beberapa kalimat mempunyai makna yang sama.
Persamaan makna kalimat juga bisa terjadi pada kalimat
berikut. “Dia anak yatim.” Bersinonim dengan “Dia adalah

19
anak yang tidak mempunyai ayah.” karena yatim bermakna
‘tidak mempunyai ayah’.
c. Antonimi
Kalimat “Saya anak yatim,” berantonim dengan
“saya bukan anak yatim.” Atau “saya berbapak dan
beribu.” Antonim dan sinonim pada tataran kalimat itu
menjadi objek kajian semantik dan karena itu bukan
menjadi kajian pragmatik. Di dalam pragmatik kita tidak
berbicara tentang antonimi itu.
d. Superordinat; superordinasi.
Di dalam semantik leksikal dikenal adanya asosiasi
atau hubungan makna antara dua kata atau lebih, yang
bisa berupa sinonimi, antonimi, atau hiponimi. Pada
hiponimi hubungan ini berjenjang, hubungan “atas” dan
“bawah”. Misalnya, kata bunga dan mawar. Dalam hal ini
bunga menjadi hipernim (atau superordiat) dan mawar
menjadi hiponim (atau subordinat). Jadi, ada
superordinasi dari bunga terhadap mawar, juga melati,
kenanga, aster, anggrek, dsb.
Kalau hal itu diterapkan pada tataran kalimat,
super- dan sub- tersebut tampak pada dua kalimat yang
diurutkan. Misalnya, “Itu mawar. Itu bunga.”, salah kalau
urutannya dibalik: “Itu bunga. Itu mawar.”, karena
urutan kedua itu menjadi tidak masuk akal. Urutan
pertama bermakna, “Itu mawar. Karena itu ia adalah bunga.”
Artinya, tiap mawar pasti bunga. Sejalan dengan itu,
urutan kedua tentu bermakna “Itu bunga. Karena itu ia
adalah bunga mawar.” Makna yang demikian itu jelas tidak
masuk akal, dan karena itu justru salah. Mengapa? Karena
bunga bukanlah mawar, tetapi mawar pasti bunga.
e. Ketidakbermaknaan dan anomali
Istilah “ketidakbermaknaan” mengandung arti ada
kalimat yang tidak bermakna (meaningless). Misalnya,
“Pohon radio itu masuk angin.”, “Saya kaki jatuh terkilir
karena.” Ketidakbermaknaan tersebut berhubungan
dengan dilanggarnya kaidah gramatika. Kalimat-kalimat
berikut juga tidak bermakna karena tidak didukung oleh

20
kata yang bermakna: “Huuh.” “Ccccckkk.” Anomali berarti
penyimpangan. Ini bisa terjadi, misalnya, karena
“kekecualian” pada alam. Misalnya, “Kambing itu makan
kertas.” Bisanya kambing memang makan rumput atau
dedaunan, kadang-kadang juga kulit pisang, tetapi, di
dalam kota yang tidak ada makanan seperti itu, bisa jadi
karena musim kemarau panjang, maka kambing itu mau
saja makan kertas. Anomali juga mugkin terjadi pada
zaman tertentu, tetapi karena perkembangan zaman
menjadikan anomali itu bukan anomali lagi. Misalnya, di
Indonesia, pada sekitar tahun 1970 ada nyayian dalam
bahasa Jawa berjudul “Enthit”. Salah satu kalimatnya, jika
diindonesiakan mejadi “kalau enggak punya uang yang
membeli”, lalu diikuti tertawa terbahak-bahak dari yang
mendengarkan, karena “membeli uang” pada saat itu
adalah aneh. Sekarang kalimat seperti itu tidak aneh lagi
karena kita memang bisa membeli uang di bank atau
tempat penukaran uang.
f. Ambigu, ambiguitas
Sebuah kalimat, secara semantik, dapat bermakna
ganda (ambigu; taksa). Setidak-tidaknya dapat ditafsirkan
memiliki dua makna yang berbeda. Sebenarnya
keambiguan (ambiguitas) sebuah kalimat itu merupakan
hal yang jelas bagi penutur asli; tetapi sifat dan luasnya
keambiguan itu sering menjadi sangat tidak jelas, dan
harus dijelaskan dengan menempatkan kalimat itu di
dalam konteks (setidaknya konteks verbal),
diparafrasekan, dsb. Bentukan seperti istri letnan yang nakal
itu boleh dikatakan ambigu karena bentukan itu dapat
disinonimkan dengan (a) istri yang nakal dari letnan itu,
dengan makna yang nakal adalah si istri, atau dengan (b)
istri dari letnan yang nakal itu, dengan pengertian yang
nakal adalah si letnan. Maknanya menjadi tidak ambigu
kalau misalnya dimasukkan ke dalam konteks berikut: istri
letnan yang nakal itu menjadi kurban dari kenakalan suaminya.
Sebagaimana sudah dikatakan di muka, pragmatik tidak

21
mengenal konsep ambigu karena tiap kalimat-ujaran
selalu dikaitkan dengan konteks sehingga menjadi pasti
dan tunggal.
g. Kelimpahan makna
Ada kata yang memiliki makna hanya satu saja,
misalnya keris, matahari, hidung. Tetapi kata anak
mempunyai makna yang banyak sekali, yang
berkelimpahan maknanya. Sebuah kata juga dapat
berkembang maknanya karena metafora. Misalnya, kata
makan. Dari betuk yang “biasa”, makan nasi, dapat muncul
bentukan-bentukan lain seperti makan hati, makan angin,
makan suap, tetapi juga dia makan anak istrinya sendiri;
jarinya dimakan mesin; peralatannya dimakan karat.
Kencenderungan memperluas makna kata juga terjadi
pada anak kecil yang sedang “belajar” bahasa ibunya,
yang oleh LEECH di sebut overextended (kelimpahan),
misalnya si anak menyebut ayah atau bapak untuk semua
orang lelaki yang sebaya dengan ayahnya.
h. Kesalahan makna
Paparan pada (g) menunjukkan bahwa kebenaran
itu dapat ditentukan oleh “pengetahuan semantik
(makna)” dan “pengetahuan faktual (menutur
kenyataan)”. Di dalam filsafat kebenaran yang
berdasarkan makna itu disebut kebenaran analitis, dan
kebenaran berdasarkan fakta itu disebut kebenaran
sintetis. Karena kebenaran kalimat dapat diuji dengan cara
analitis dan sintetis, maka kesalahan makna pun dapat
diuji seperti itu. Contoh tentang kalimat ”Ayah saya kaya.”
dapat diterapkan pada kesalahan makna ini: kalau (secara
sintetis) faktanya ayahnya miskin, maka kalimat itu salah.
Kalimat “Ayah saya itu perempuan.” Secara analitis salah
karena ayah bukanlah golongan perempuan. Namun,
secara sintetis bisa benar jika menurut fakta si ayah
mempunyai sifat-sifat dan perilaku seperti gambaran
masyarakat tentang perempuan. Maksudnya, kalau
masyarakat menganggap bahwa perempuan itu bersifat
penakut, terlalu lemah lembut, lemah gemulai, penangis,

22
dan si ayah juga bersifat dan berperilaku begitu, maka
orang akan mengatakan bahwa ayah yang laki-laki itu
perempuan.
i. Kebenaran dan kesalahan makna yang tidak ditentukan
Tidak jelas apa yang dimaksud dengan istilah
panjang itu. Bacaan tentang hal ini belum ditemukan
secara memuaskan. Leech, misalnya, banyak berbicara
tentang kebenaran dan kesalahan saja. Di samping apa
yang disebut analitis dan sintetis di atas, Leech berbicara
tentang dua teori atau pendekatan semantik untuk
mencari kebenaran, sebelum mengemukakan teorinya
tentang semantik berdasarkan kebenaran (truth-based
semantics). Pertama adalah teori inferensial
(penyimpulan), yakni teori yang berupa menyimpulkan
(to infer) kebenaran beberapa pernyataan (proposisi) dari
kebenaran yang ada dalam proposisi yang lain. Para
penutur asli suatu bahasa pasti mempunyai kemampuan
untuk membuat simpulan semacam itu. Jika ada proposisi
seperti Dia itu suami yang baik, maka kita dapat
mengartikan, misalnya, dia itu suami yang tidak jahat
(tidak menyeleweng, tidak menyakiti hati, dsb.) terhadap
istrinya’. Di samping itu, kita juga dapat membuat
simpulan-simpulan, berupa proposisi juga, yang benar
berdasarkan proposisi tadi. Misalnya, Dia adalah laki-laki
(karena suami berjenis kelamin laki-laki); Dia sudah beristri.
(karena seorang suami pasti mempunyai istri); Dia tidak
pernah menyakiti hati istrinya. (karena itu dia dikatakan
suami yang baik).
Yang kedua ialah pendekatan kebenaran bersyarat
(truth-conditional approach). Menurut pendekatan ini,
mengetahui makna kalimat adalah sama (ekuivalen)
dengan mengetahui syarat-syarat yang dipakai untuk
membenarkan kalimat itu. Misalnya, untuk kalimat ”Tadi
hujannya lebat sekali.”, kebenarannya diperlukan syarat-
syarat tertentu, antara lain, “tanah yang tertimpa hujan
becek sekali”, “banjir kecil di selokan”, “ banyak sampah

23
hanyut dan menyumbat selokan”. Artinya, kalau kita
menemukan salah satu dari syarat-syarat ini, maka
proposisi (pernyataan) dalam kalimat tersebut benar.
Menurut Leech, sebenarnya semantik kebenaran
bersyarat ini membentuk tugas yang sama dengan
semantik inferensial, karena “kebenaran yang diperlukan
“ sebenarnya ialah kebenaran yang berdasarkan keadaan
bahasa yang senyata (kebenaran analitis, lebih dari
kebenaran yang berdasarkan keadaan dunia yang
sebenarnya (kebenaran sintetis). Masalah yang ingin
ditekankan ialah bahwa teori semantik itu terutama
berurusan dengan kelengkapan-kelengkapan bahasa yang
harus menangani kebenaran dan kesalahan (falsehood):
suatu padangan yang dapat dirangkum dalam istilah
“semantik berdasarkan kebenaran”.
j. Ketidakkonsistenan
Sebenarnya itu lebih mudah dipahami jika kita
sudah memahami apa yang disebut entailmen atau
pengartian (entailment), sebagaimana akan dipaparkan
pada (11). Rumus ketidakkonsistenan proposisi berbunyi
X tidak konsisten dengan Y jika “X benar, Y salah” dan jika
“Y benar, X salah”. Misalnya, Saya anak yatim piatu. (X),
tidak konsisten dengan bapak dan ibu saya masih hidup, (Y).
Karena itu kalimat Saya anak yatim piatu dan bapak ibu saya
masih hidup mengandung ketidakkonsistenan.
k. Pengertian
Istilah ini dipadankan dengan kata Inggris
entailment (ingat: tail ’ekor’, dan umumnya ekor itu di
belakang). Di dalam bahasa Indonesia sebuah proposisi
atau kalimat sering diikuti penjelasan di belakangnya,
yang merupakan inferensi atau simpulan dari proposisi di
depannya (Lihat penjelasan pada no. 9). Penjelasan itu
biasanya diawali dengan kata-kata seperti ”Artinya …”,
“ini berarti…”. Tentu saja antara proposisi pertama
dengan inferensi atau proposisi simpulannya mempunyai
arti yang tidak bertentangan. Rumusnya: “X mengentail
Y”. Jika X benar, maka Y benar; Jika Y salah, maka X salah.

24
Contoh: Saya hampir tidak lulus, (Y). Propoisisi yang
mengentail Y adalah Saya lulus (X). Lihat bandingan
berikut:
Proposisi : Saya hampir tidak lulus.
Entailmen : Saya lulus.
Sinonim : Hampir aku tidak lulus.
Anomali : Saya tidak ikut ujian dan saya hampir tidak lulus.
l. Praanggapan
Praanggapan itu dapat dianggap sebagai salah satu
penyimpulan (inferensi) atau “pengetahuan” yang dapat
ditarik dari sebuah pernyataan (proposisi) mempunyai
ciri-ciri kesahihannya sendiri meskipun tidak mempunyai
nilai kebenaran. Misalnya, pertanyaan yang memerlukan
jawaban “ya” atau “tidak”, mempunyai ciri logis untuk
memancing proposisi (pernyataan) yang positif (“ya”) atau
negatif (“tidak.”) sebagai jawabannya. Contoh:
A: “Kamu akan pergi?”
B: “Ya” (atau “tidak”) (lengkapnya: “Ya, saya akan pergi.”
Proposisi ini kemudian dapat dikaitkan dengan
istilah-istilah yang sudah kita kenal seperti sinonimi,
entailmen, dsb., sehingga kita dapat membentuk gagasan
seperti “sinonimi-T” (T = tanya), misalnya, Akan pergikah
kamu? Jika kita hendak membentuk gagasan “entailmen-
T”, akan lebih gampang jika kita cari bentuk
pernyataannya, yakni kamu akan pergi. Kalimat ini
mempunyai entailmen Kamu tidak di sini lagi. Atau lewat
jawaban kalimat tadi, yakni “Ya, saya akan pergi”, yang
entailmennya adalah “Saya akan berpisah dengan kamu.”
Kita dapat pula membentuk “kontradiksi-T” seperti
“Apakah bapakmu perempuan?”
Sebuah pertanyaan biasanya memang
menghendaki jawaban, tetapi, “jawaban” itu tidak selalu
berbentuk kalimat deklaratif. Bisa jadi, sebuah pertanyaan
direaksi oleh pendengarnya dengan pertanyaan juga.
Misalnya:
A: “Siapa namamu?”

25
B: “Ngapain tanya-tanya?”
Semantik biasanya tidak memperhatikan makna
kalimat dalam percakapan semacam itu, tetapi pragmatik
mempunyai urusan dengan percakapan semacam itu.
Jawaban B secara pragmatik tidak bersifat kooperatif,
bahkan mungkin tergolong tidak sopan.
m. Self-answered question (pertanyaan yang dijawab
sendiri).
Sebuah pertanyaan bisa juga tidak memerlukan
jawaban karena, penanya memang tidak memerlukannya.
Mengapa? Karena dia sudah tahu jawabannya, atau dia
sendiri yang menjawab. Contoh: Mengapa hal ini saya
tanyakan padamu? Ya, karena saya tidak mau mendengarnya
dari orang lain. Hal semacam ini dapat anda cari sendiri
dalam novel-novel yang biasanya banyak mengandung
percakapan.
Daftar dari Katz yang dikutip Soemarmo di atas
memang cukup sistematis tetapi tidak sepenuhnya diikuti
oleh pragmatik. Nanti akan kita lihat, misalnya, bahwa
pragmatik pun banyak membahas tentang praanggapan.
Paparan ringkas tentang beda pragmatik dan semantik
diberikan oleh Purwo (1989). Semantik adalah telaah
tentang makna kalimat (sentence), sedangkan pragmatik
adalah telaah tentang ujaran (utterance). Kalimat itu
merupakan maujud (entitas) yang abstrak sebagaimana
didefinisikan dalam teori gramatika, sedangkan ujaran
atau tuturan adalah pengujaran kalimat pada konteks
yang sebenarnya. Dengan demikian, semantik itu
menggeluti makna yang bebas konteks (context
independence), makna yang stabil (tidak berubah-ubah);
sedangkan pragmatik mengkaji makna yang terikat atau
bergantung konteks (context dependence), maka yang tidak
stabil, bisa berubah-ubah bergantung konteksnya.
Logikanya, jika kita berbicara tentang ujaran, maka kita
segera mempertanyakan siapa yang berujar atau yang
mengujarkan, lalu kepada siapa ujaran itu ditujukan,
tentang apa dia berujar, di mana, kapan, dan seterusnya.

26
Semua jawaban atas pertanyaan tersebut merupakan
unsur atau komponen dari sebuah konteks.
Beda kalimat dan ujaran dapat pula dilihat pada
paparan berikut. Teori gramatika sering mengajarkan
bahwa “kalimat” FB+FB terdiri atas frase benda dan frase
benda; frase pertama sebagai subjek, yang kedua menjadi
predikat; struktur kalimatnya S-P. Semua penjelasan itu
masih secara abstrak: kalimat hanya kita bayangkan dalam
benak. Kalimat itu baru konkret kalau ada yang berujar,
misalnya, “Sepatunya karet.” Semantik memang
memandang “sepatunya karet.” Itu sebagai kalimat, lalu
ditelaah. Kalimat itu dianggap memiliki makna yang
tetap, yakni: dia mempunyai sepatu yang terbuat dari
karet. Artinya, sepatunya tidak terbuat dari kulit atau
kayu. Pragmatik mungkin mencari konteksnya, dan
mungkin ditemukan konteks itu demikian.
Anak: “Bu, cukup nggak?” (sambil bergaya di depan
ibunya).
Ibu : “Aduh, cakep deh. Tapi, coba lihat! Ampuuun. Bajunya
Arrow, lima puluh ribu, celananya wool England.
Sabuknya ‘made in France’. Eeee…Sepatunya karet.
Ini untuk ke kebun, bukan ke pesta.”
Pragmatik akan mencari, misalnya, apa fungsi (atau
makna, atau maksud) ujaran “Sepatunya karet.” tadi bagi si
anak: kritik, ejekan?; atau si ibu bermaksud “memerintah”
atau “meminta” atau “mengusulkan” agar anaknya
berganti sepatu yang cocok untuk pergi ke pesta.
Pragmatik juga bertanya, apa reaksi si anak (sebagai
petutur, pendengar) ketika mendengar ujaran ibunya.
Mungkin saja berupa ujaran, “Ah, ibu”, atau langsung
berlari ke kamarnya, mengganti sepatu karet dengan
sepatu mengkilat dari kulit. Jadi, secara pragmatik,
kalimat “Sepatunya karet.” itu di samping mempunyai (1)
makna tersurat (literer), makna sebenarnya, juga (2)
makna yang tersirat memerintah, mengritik, mengejek,
meminta, dan makna tersirat inilah yang (3) memunculkan

27
makna tertentu bagi pendengarnya: kritik itu diterima
dengan ujaran atau tindakan tertentu. Semantik biasanya
hanya berhubungan dengan makna (1), sedangkan makna
(2) dan (3) menjadi kajian khas pragmatik.
C. Rangkuman
Pragmatik adalah kajian terhadap makna penutur (bukan
makna alami).
Contoh: Malam lebaran bulan di atas kuburan
Pragmatik merupakan kajian tentang bagaimana orang-
orang tahu lebih banyak hal yang harus dikomunikasikan
daripada yang dikatakan.
Contoh: Di dinding kost tertulis “HEMAT LISTRIK”
Para penghuni kost akan akan menggunakan listrik sesuai
keperluaan atau tidak berlebihan dan sangat berhati-hati agar
tidak boros bayar listrik.
Pragmatik: kajian tentang ekspresi jarak relative (tidak
pasti).
Contoh: kata Bapak/Ibu: tua, padahal belum tentu tua, bisa guru
dengan orang tua siswa.
Perbedaan
Semantik: tidak terikat konteks-> apa itu konteksnya itulah
maknanya.
Pragmatik: memperhatikan konteks.
Contoh: Kursi, dalam semantik artinya tempat duduk sedangkan
dalam pragmatik mengartikan kursi bisa kedudukan
(kekuasaan).
Sintaksis: Penataan kalimat supaya baik. Mengenai struktur
SPOK.
Persamaan antara Semantik, Pragmatik dan Sintaksis: sama-
sama mengkaji bahasa.
D. Daftar Rujukan
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.

28
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menuliskan hakikat pragmatik
yang mencakup pengertian pragmatik, hubungan pragmatik
dengan subsistem bahasa yang lain, dan ruang lingkup kajian
pragmatik
2. Objek Garapan Latihan
a. Hakikat Pragmatik
b. Hubungan pragmatik dengan subsistem kajian bahasa
yang lain.
c. Ruang lingkup kajian pragmatik
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

29
30
3
BATASAN PRAGMATIK

A. Capaian belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah mengikuti pembelajaran ini, mahasiswa
diharapkan mampu menguasai dan memahami batasan
pragmatik menurut teori sintaksis, menurut kebenaran, dan
batasan secara enumeratif.
B. Materi
1. Batasan yang Berhubungan dengan Teori Sintaksis
2. Batasan yang berkaitan dengan Kebenaran
3. Batasan yang Enumeratif
4. Dieksis
5. Implikatur percakapan
1. Batasan yang Berhubungan dengan Teori Sintaksis
Pada bagian ini dibahas tentang perbedaan antara
linguistik struktural (dalam hal ini adalah teori sintaksis)
dengan pragmatik dalam menghadapi kalimat yang sama.
Dalam hal ini Levinson memberikan batasan berikut:
“Pragmatics is the study of those relation between langage
and cotext that are grammaticalized, or encoded in the structure of
language.” (hal.9)
(Pragmatik adalah kajian tentang hubungan-hubungan
antara bahasa dan konteks yang digramatikalkan, atau
dienkodekan di dalam struktur bahasa.)
Marilah kita lihat dahulu beberapa istilah yang ada
dalam batasan tersebut untuk memudahkan kita dalam
memahaminya, yaitu konteks, digramatikalkan,
dienkodekan. Penjelasannya diambil dari J. Richards dkk.

31
a. Teks dan Konteks
Konteks ialah “yang ada sebelum dan atau sesudah
sebuah frasa, atau bahkan ujaran yang lebih panjang (dari
frasa, yaitu kalimat), atau teks.” Jadi, konteks itu bisa
berarti “yang melingkungi.” Misalnya, kata makan dapat
berada di dalam konteks verba, konteks yang berwujud
bahasa, yaitu di belakang kata akan, atau di depan kata
pisang, membentuk frasa akan makan dan makan pisang,
atau di tengah-tengah keduanya, akan makan pisang.
Dalam hal ini makan adalah butir leksikal (dalam bentuk
kata) yang akan dicari maknanya, sedangkan akan – pisang
adalah konteksnya. Frasa akan makan dapat berada di
belakang kata seperti saya, dia, mereka, kuda itu, membentuk
kalimat seperti Saya akan makan. Bisa juga di depan
bentukan lain yang membangun kalimat seperti Baru akan
makan pun tidak diijinkan. Dalam hal ini akan makan ialah
butir gramatikal (dalam bentuk frasa) dan Saya – dan Baru
– pun tidak diijinkan adalah konteksnya. Kalimat Saya akan
makan dapat berada dalam konteks yang lebih besar,
misalnya Saya akan makan tetapi nasinya sudah habis, atau
Dia tahu saya akan makan. Konteksnya ialah kalimat
panjang itu dikurangi klausa Saya akan makan.
Kalimat Saya akan makan dapat juga terjadi dalam
sebuah percakapan berikut:
A : “Apa yang kau lakukan?”
B : “Saya akan makan,”
A : “Waduh, nasinya habis.”
Dalam hal ini kedudukan kalimat tersebut adalah
ujaran dari B. Ujaran itu sebagai jawaban atas pernyataan
A. Dalam percakapan itu jelas ada penutur (yang bertutur)
dan petutur (yang diajak bertutur, lawan tutur), yaitu A
dan B, keduanya adalah partisipan (orang-orang yang
terlibat di dalam percakapan). Ada pula topik yang
dipercakapkan yaitu tentang makan. Semua itu
membentuk konteks situasi.

32
Konteks itu, verbal atau situasi, dapat
mempengaruhi makna sebenarnya dari sebuah kata, frase,
kalimat, atau ujaran. Makna yang berdasarkan konteks itu
disebut makna kontekstual. Menurut Richards, makna
kontekstual adalah makna suatu butir leksikal (kata) atau
butir gramatikal (frase kalimat) di dalam konteks. Kalimat
tanya, “Tahukah kamu apa artinya perang?” dapat
mempunyai dua makna kontekstual: (1) dapat bermakna
‘kamu tahu makna kata perang?” kalau diucapkan oleh
guru bahasa kepada muridnya di kelas dalam pelajaran
kosa kata; dan (2) dapat bermakna ‘perang’ berarti
kematian, kehancuran, dan penderitaan.’ Jika diucapkan,
misalnya, oleh seorang veteran perang yang cacat karena
perang dan yang kehilangan bapak dan ibunya serta
istrinya kepada seorang politikus yang suka perang.
Makna kedua ini mirip dengan entailmen atau pengartian
dari sebuah pernyataan: “Tahukah kamu apa artinya
perang? Perang berarti kematian, kehancuran, dan
penderitaan.”
D. A. CRUSE memakai istilah konteks linguistik (=
konteks bahasa) untuk konteks verbal, dan konteks
ekstralinguistik (konteks di luar bahasa) untuk konteks
situasi. Sebenarnya dia agak berkeberatan jika konteks
ekstralinguistik itu dimasukkan untuk menentukan
makna. Alasannya, (1) hubungan antara butir leksikal atau
butir gramatikal dengan konteks ekstralinguistik itu sering
ditengahi oleh konteks bahasa murni (tanpa hal-hal yang
di luar unsur bahasa); (2) tiap segi konteks ekstralinguistik
pada prinsipnya dapat diungkapkan dengan
menggunakan bahasa; dan (3) konteks bahasa lebih
mudah dikontrol (dikendalikan) dan mudah
dimanipulasikan. (Artinya, kita dapat memberikan
penjelasan dengan “mengutak-kutik” bahasa).
Lalu, apa itu teks? Teks adalah sepotong bahasa
lisan atau tertulis. Contoh-contoh pada paragraf di atas
adalah teks, yaitu akan makan, saya akan makan, Saya akan

33
makan tetapi nasinya habis. Semua itu adalah teks tertulis.
Contoh teks lisan adalah percakapan antara A dan B. Jika
kita melihat dari sudut bahasanya saja maka konteks
dalam percakapan tadi ialah dua ujaran A, sedangkan
ujaran B ialah butir gramatikal. Jadi, teks itu dapat
durumuskan menjadi: konteks + butir leksikal/
gramatikal. Teks itu, menurut Richards, dapat dianalisis
dari sudut pandang strukturnya dan atau fungsinya. Dari
segi struktur sudah kita bicarakan, misalnya ketika kita
mengatakan bahwa butir leksikal (akan) atau butir
gramatikal (akan makan: saya akan makan ) berada di
depan, di tengah, atau di belakang konteks, dari sudut
fungsi kita dapat mengatakan, misalnya, tentang
pertanyaan, perintah, peringatan, dsb. Misalnya, dalam
percakapan di atas, ujaran A yang pertama berfungsi
pertanyaan, disusul ujaran B yang berfungsi jawaban,
diakhiri dengan ujaran A yang kedua yang berfungsi
pemberitahuan tetapi juga berfungsi pernyataan kecewa
karena tidak dapat menyediakan makan bagi B. Dari sudut
konteks bahasa kita dapat mengatakan, misalnya, kata
akan berfungsi menjelaskan.
b. Digramatikalkan
Gramatika atau tata bahasa mengandung kaidah-
kaidah suatu bahasa. Biasanya yang tercakup dalam
gramatika ialah tata bentukan atau morfologi
(pengimbuhan, pengulangan, pemajemukan) dan tata
kalimat atau sintaksis (mencakupi frase, klausa, kalimat).
Kata gramatikal berarti ‘bersifat gramatika; sesuai dengan
kaidah gramatika’, dalam pelajaran sintaksis kalimat Ani
minum racun adalah gramatikal karena sesuai dengan
kaidah gramatika: berpola S-P-O, berstruktur FB + FK; FK
terdiri dari KK+KB; dan secara semantik maknanya benar
dan logis. Dapat juga dikatakan bahwa kalimat tersebut
secara sintaksis dan secara semantik benar. Kalau struktur
kalimat itu diubah menjadi Racun minum Ani, maka secara
struktural atau secara sintaksis masih gramatikal karena

34
pola dan strukturnya sama dengan kalimat pertama. Kalau
diubah menjadi Ani racum minum maka kalimat ini tidak
gramtikal karena melanggar kaidah pola dan struktu
kalimat; secara semantik makna kalimat tersebut “dapat
diraba”. Karena kalimat semacam itu tidak pernah
digunakan dalam komunikasi maka secara pragmatik
kalimat tersebut tidak benar. Menurut F.R. Palmer (1979),
kalimat tersebut digolongkan anomali secara semantik
dan karena itu secara pragmatik juga tidak benar.
Kata digramatikalkan di sini tidak dimaksudkan
kalimat yang tidak gramatikal dibuat menjadi gramatikal.
Dalam hubungannya dengan batasan di atas berarti kata
tersebut berarti menganggap “sesuatu” mempunyai
kaidah-kaidah seperti gramatika (yang dipatuhi oleh
penutur bahasa). “Sesuatu” itu ialah relasi atau hubungan
antara bahasa dan konteks. Artinya, hubungan antara
bahasa dan konteks ada kaidah atau aturannya, dan
kaidah itu dipandang serupa dengan kaidah gramatika.
Kalau kaidah suatu bahasa mengatur hubungan bentuk
atau satuan bahasa yang satu dengan bentuk bahasa yang
lain, maka “gramatika” hubungan antara bahasa dan
konteks mengatur penggunaan bahasa. Kaidah ini kadang-
kadang disebut kaidah wicara (rules of speaking) atau
kaidah komunikasi (comunication of rules). Kaidah ini
mengatur, misalnya, kapan penutur boleh menggunakan
kamu atau saudara untuk menyapa penuturnya; kapan
dalam suatu percakapan seorang partisipan boleh
mengambil giliran berbicara da bagaimana caranya.
c. Dienkodekan
Bentukan ini berasal dari kata kode (Inggris: code),
berarti ‘tanda; sandi’: sebagai istilah. Kode adalah istilah
“netral” yang dapat dipakai sebagai ganti istilah bahasa,
ragam, dialek, gaya, tutur, dan sebagainya. Dalam kajian
semantik kita ketahui bahwa kata adalah tanda atau
lambang (atau kode) yang menandai atau melambangkan
makna tertentu.

35
Dalam kajian psikolinguistik, kajian tentang
hubungan bahasa dengan pikiran, dikatakan bahwa
seorang penutur selalu memiliki “sesuatu” yang
dipikirkan yang akan diungkapkan dalam ujaran
(“sesuatu” itu biasa disebut pesan). Ketika (akan) berujar,
dia melakukan suatu proses psikologi di dalam benaknya
yang disebut proses enkode (Inggris; encode), yaitu “proses
pengalihan pesan ke dalam seperangkat lambang, sebagai
bagian dari tindak berkomunikasi”, proses pengalihan
pesan ke dalam seperangkat lambang-lambang, sebagai
bagian dari tidak berkomunikasi”, atau proses pemasukan
pesan ke dalam kode. Dalam mengenkodekan itu seorang
penutur harus: (1) memilih atau menyeleksi makna atau
konsep yang hendak dikomunikasikan, misalnya, dia
ingin makan, dan bukan ingin minum, pergi, atau tidur,
dan (2) mengalihkan makna atau konep itu ke dalam
bentuk bahasa (kode) dengan memakai sistem makna
(konsep; proposisi), sistem gramatika (kata, frasa, kalusa,
kalimat), dan sistem fonologi (fonem, lafal). Jelasnya, karean
penutur itu ingin makan (keinginan untuk makan adalah
jenis pesan) dan dia hendak mengkomunikasikan pesan
kepada petutur, maka dia harus “memikirkan” kode apa
yang hendak dipakai untuk mewadahi pesan itu,
“mengalihkan” pesan ini ke dalam kode berupa kata, frasa,
klausa atau kalimat, juga bagaimaa cara mengucapkannya,
apakah dengan suara lembut atau keras, dengan nada
merayu atau marah-marah, dengan tempo yang lamban
atau cepat. Maka, setelah dalam hitungan sepersekian
detik dia memikirkan semua itu, mungkin dia akhirnya
mengucapkan kode dalam bentuk “bahasa” Indonesia,
“ragam” santai, menggunakan tiga buah kata yang
berurutan, dalam nada tanya, diucapkan dengan suara
lamban dan pelan: Masih punya nasi? Pilihan ini
menyingkirkan pilihan lain seperti: Makan! Cepat sediakan
makan! Saya lapar, minta makan!, dan sebagainya. Jika tidak
menggunakan sistem bahasa, dengan sarana komunikasi

36
yang lain, maka dia akan bersiul kepada istrinya, atau
mengetuk-ngetuk meja makan, dan sebagainya. Jika
urusannya tidak ikhwal rumah tangga kita dapat
menggunakan sirene, kentungan, bel, kode morse, huruf
Braille (untuk orang buta), dan lain-lainnya untuk
berkomunikasi.
Proses mengengkodekan selalu terjadi pada
penutur. Karena penutur itu menyampaikan pesan lewat
kode yang ditujukan kepada petutur (lawan bicara), maka
si petutur berupaya untuk memahami pesan tadi, dan
untuk itu ia melakukan proses (di dalam benaknya) yang
berlawanan dengan apa yang dilakukan penutur. Petutur,
begitu mendengar kode dari penutur dalam bentuk-
bentuk bunyi yang masuk ke telinganya, segera (dalam
hitungan sepersekian detik) mendekodekan pesan, yaitu
mencoba memahami makna ujaran dengan makna bunyi
(kata, frasa, kalimat), yang dalam contoh kita tadi ialah:
Masih ada nasi? Dalam melakukan dekode, proses
memahami kode itu, pendengar harus: (1) menangkap dan
menyimpan ujaran yang didengarnya dalam ingatan
(memori) jangka pendeknya; (2) menganalisis ujaran
menjadi segmen-segmen (bagian-bagian) dan
mengidentifikasikannya sebagai klausa, frasa, kata atau
satuan-satuan bahasa yang lebih kecil; (3) mengidentifikasi
adanya makna tersirat (Ingat: makna sebenarnya kalimat
Masih ada nasi? di atas memang “menanyakan ada atau
tidaknya nasi”, tetapi kalimat itu mempunyai
“maksud” tersirat yaitu “minta makan”).
Jadi, batasan di atas menyarankan adanya kaidah
yang mengatur hubungan antara bahasa dengan konteks;
kaidah itu disejajarkan dengan gramatika (untuk bahasa)
dan dienkodekan atau dialihkan ke struktur bahasa. Jika
seorang penutur hendak menanyakan sesuatu, misalnya,
palu, kepada salah seorang anggota keluarga serumah,
maka dia tidak perlu harus mengikuti kaidah gramatika
bahasa yang serba sempurna dan lengkap, sehingga

37
melahirkan kalimat ujaran, misalnya “Apakah kamu tahu di
mana letak palu kita?” melainkan cukup mengikuti “kaidah”
atau “gramatika pragmatik”. Mugkin kaidah ini berbunyi
“sebuah pertanyaan dapat diwujudkan dalam kode serupa
jika para partisipan sudah saling memahami sebagai
konteks”, sehingga ujaran yang muncul ialah kalimat
pendek, “Lihat palu?”. Kita lihat kalimat pendek ini tidak
melanggar struktur “gramatika bahasa” karena masih
mengikuti urutan “predikat (lihat) diikuti objek (palu)”.
Menurut Soemarmo, dengan batasan itu pragmatik
dapat diarahkan kepada pengaruh pragmatik terhadap
struktur kalimat, atau sebaliknya. Dikatakannya, Morgan
(1975) pernah mempelajari kaidah sintaksis (dalam
gramatika) terhadap pragmatik. Dalam cakapan,
misalnya, kita sering memakai kalimat-kalimat fragmentis
(yang merupakan pragmen atau bagian dari kalimat yang
“lengkap”, yang kalau dipandang dari sudut kaidah
gramatika transformasi (yang dianut Morgan) merupakan
bentuk dari kalimat “lengkap” (dalam gramatika
transformasi disebut kilamat inti, dengan ciri-ciri; terdiri
dari S-P, kalimat berita, kalimat tunggal, aktif, bersusun S-
P). contoh:
A: “Tuti makan apa tiap pagi?”
B: (Yang lengkap) “Dia makan nasi goreng tiap pagi.” ---
(Yang pendek dan tidak lengkap) “Nasi goreng.”
P: “Hamidah baru saja pergi dengan seorang janda.”
Q: “Dia baru saja pergi dengan siapa? --- “Dengan siapa?”
Kalimat fragmentis hanya dapat dipakai dalam
kalimat cakapan, misalnya sebagai jawaban atas
pertanyaan. Karena memakai dasar konteks (yaitu
bagaimana kalimat itu digunakan dalam komunikasi)
maka kita berhubungan dengan segi pragmatik. Kaidah
pragmatiknya ialah: “dalam cakapan kalimat-kalimat
tertentu dapat dipendekkan”.
Sebaliknya, dengan mengutip Gordon dan Lakoff
(1975), ada kaidah gramatikal yang bergantung kepada

38
(atau dipegaruhi oleh) kaidah cakapan atau kaidah
pragmatik. Kalimat dapat dipendekkan kalau ada “alasan
pragmatiknya”. Dalam bahasa Inggris kalimat tanya “Why
did you paint your house purple?” (mengapa Anda mengecat
rumah Anda dengan warna kelabu?) dapat dipendekkan
menjadi “Why paint your haouse purple?” (mengapa
mengecat rumah Anda kelabu?). Mengapa? Karena
kalimat tanya yang panjang itu, di samping menanyakan
alasan petutur mengecat rumah dengan warna kelabu,
juga mengandung “makna tambahan” (atau makna
konotasi) bahwa tindakan petutur mengecat rumah
dengan warna kelabu itu dianggap tidak layak dan aneh
oleh penutur (mungkin juga oleh masyarakat). Makna
tambahan itulah yang dimaksud dengan “alasan
pragmatik” tadi. Menurut Soemarmo, di dalam bahasa
Indonesia, makna kalimat pendek yang mengandung
makna tambahan “tidak layak” itu dinyatakan oleh
perubahan intonasi (mungkin meninggi dan memanjang).
Dalam bahasa Jawa, makna tambahan yang
menggambarkan kekecewaan penutur itu dinyatakan
dengan menambahkan kata Kok atau lha kok atau lho lha kok
(yang tidak mempunyai makna leksikal). Kalimat bahasa
Inggris di atas bisa dinyatakan dalam bahasa Jawa, “Ngapa
kok dicet klawu?”, atau “lha kok dicet klawu”, “lho, lha kok dicet
klawu?” (‘Ngapain kau cet kelabu?’).
2. Batasan yang Berkaitan dengan Kebenaran
Ada batasan yang berbunyi “Pragmatik adalah kajian
tentang prinsip-prinsip yang berkenaan dengan penggunaan bahasa
secara tepat dan benar”. Batasan ini berarti bahwa pragmatik
sama sekali tidak ada hubungannya dengan usaha pemerian
(deskripsi) struktur bahasa.
Sebagaimana dikemukakan dalam Bab I, Chomsky
mengemukakan teori tentang perbedaan antara kompetensi
dan performansi. Kompetensi itu merupakan kemampuan
menguasai kaidah bahasa yang abstrak, kemampuan yang
tidak tampak karena berada di dalam benak, sedangkan

39
performansi berwujud ujaran yang dapat kita dengar. Dapat
juga dikatakan bahwa kompetensi ini berada pada wilayah
bahasa (language), sedangkan performansi itu berada di
wilayah tutur (speech). Menurut dia, dengan menguasai
kompetensi, yakni penguasaan atas gramatika bahasa ibunya,
maka tiap anak dengan sendirinya mampu memproduksi
kalimat-kalimat yang tidak terbatas jumlahnya. Hymes
mengkritiknya dengan mengemukakan bahwa menguasai
kaidah gramatika suatu bahasa, atau mempunyai kompetensi
gramatika saja tidak cukup; tetapi masih dibutuhkan
kompetensi komunikasi, yakni menguasai kaidah
berkomunikasi. Orang yang hafal kaidah gramatika dengan
baik tidak mesti mampu bertutur dalam bahasa tersebut.
Sejak kecil sebenarnya kita sudah belajar kedua kompetensi
itu. Kita tidak hanya belajar mengujarkan kalimat yang benar
(correct) menurut gramatika tetapi juga harus tepat
(appropriate) menurut acuan atau konteksnya. Anak kecil (Ika)
yang memegang botol berisi susu tidak akan dibiarkan oleh
ibunya jika si anak berujar, “Ika minum kopi”, karena
acuannya adalah susu. Kalimat “Ika minum kopi” itu secara
sintaksis benar: kata Ika diikuti minum dan minum diikuti
kopi benar adanya. Secara semantik, kalimat itu juga benar,
karena makna kalimat itu didukung oleh makna kata-kata
yang logis, dan makna kalimat itu pun logis, tetapi, secara
pragmatik kalimat itu tidak benar karena tidak sesuai dengan
fakta, tidak sesuai dengan konteks. Faktanya, yang diminum
Ika susu, bukan kopi.
Kalau kita memegang teori Chomsky tentang
kompetensi dan penampilan, maka batasan di atas hanya
berkaitan dengan penampilan saja, karena penampilan itu
merupakan penggunaan bahasa (berdasarkan kompetensi).
Dari sudut kepentingan pragmatik batasan itu dipandang
lemah oleh Katz dan Fodor (1963) karena teori pragmatik
justru mencoba menghilangkan kerancuan bahasa dengan
menyertakan latar penggunaan bahasa secara benar dan
tepat. Latar belakang bahasa itu bisa saja menyangkut

40
struktur bahasa atau konteks yang nonbahasa. Pramatik juga
memberikan interpretasi atau penafsiran-lanjut mengenai
bentuk bahasa, termasuk struktunya, dengan mengacu
kepada latar ujaran tadi. Mengapa seorang penutur
menggunakan kata penyapa saudara dan bukan kamu atau kau,
merupakan tugas pragmatik unutuk menafsirkannya. Jadi,
kekurangan definisi di atas ialah bahwa batas itu tidak
mungkin mencari interpretasi tadi, padahal segi kebahasaan
amat sering berintraksi dengan latar. Struktu S-P-O (“kau
makan apa”) bisa saja berubah menjadi P-O-S (“Makan apa
kau?”) dan hal itu terjadi karena latarnya berubah dari P
(penutur menanyakan pilihan makanan) menjadi O (penutur
melihat cara makan petutur). Atau, sebuah kata, karena
motivasi tertentu diganti dengan kata lain. Misalnya, seorang
ibu mengubah kata makan menjadi maem karena petuturnya
adalah anaknya yang masih kecil. Jadi, perubahan ini
berhubungan dengan makna sosial (makna yang bertautan
dengan kondisi sosial). Si ibu berujar, “yuk maem, yuk!”, untuk
mengajak anaknya makan, karena kondisi sosial meghendaki
demikian. Artinya, kata maem itu mempunyai fungsi tertentu
yakni mengakrabkan diri dengan petutur yang masih anak-
anak. Di dalam masyarakat Jawa ada kebiasaan orang tua
menyesuaikan tuturnya dengan yang tampaknya sengaja
disediakan untuk ana-anak jika sedang berbicara dengan
anak-anak, seperti maem ‘makan’, mimik ‘minum’, bobo
‘tidur, pipis’ kencing’; eek ‘buang air besar’, yayak ‘duduk’,
pakpung ‘mandi’.
Sebagaimana dikemukakan pada 1.1 dan 1.2 kajian
bahasa yang dahulu bersifat formal (melihat bentuk dan
struktur bahasa) kemudian berubah bersifat fungsional dan
pragmatik mengarah ke sifat itu. Paragraf di atas kita juga
berbicara tetang fungsi sosial tutur, yakni tutur bisa berfungsi
mengakrabkan diri penutur terhadap petuturya. Karena itu
wajar saja jika kemudian ada definisi yang mengandung segi
fungsi itu, yaitu yang mengatakan bahwa:

41
“Pragmatik ialah bidang kajian yang mempelajari segi
struktur bahasa dengan mengacu kepada hal-hal yang
bersifat nonkebahasaan”
Maksudnya, sebagaimana dikemukakan di depan,
penggunaan bentuk atau struktur bahasa tertentu (ingat:
penggunaan struktu P-O-S, kata maem!) mempunyai fungsi
nonkebahasaan, misalnya fungsi sosial. Tentang hal ini kelak
akan dibahas lagi.
3. Batasan yang Enumeratif
Batasan yang lebih jelas adalah batasan enumeratif,
yaitu batasan yang menyebut satu demi satu objek kajian
pragmatik. Batasan begini tampak misalnya pada batasan
yang dikutip oleh Richards dkk:
“pragmatik adalah kajian tentang penggunaan bahasa dalam
komunikasi, terutama hubungan antara kalimat dengan
konteks atau situasi tempat kalimat itu diujarkan”.
Ditambahkannya, pragmatik mencakupi kajian tentang
(a) bagaimana penafsiran (interpertasi) dan penggunaan
ujaran bergantung kepada pengetahuan tentang dunia nyata;
(b) bagaimana penutur menggunakan dan memahami tindak
tutur; dan (c) bagaimana struktur kalimat dipengaruhi oleh
hubungan antara penutur dan petutur (pendengar).
Pragmatik kadang-kadang dipertentangkan dengan semantik
yang mengkaji makna kalimat tanpa mengacu atau
menghubungkan makna itu dengan penggunaannya (yakni
penutur dan fungsi-fungsi komuniktif dari penutur tersebut).
Ikhwal terhadap ujaran dan penafsirannya sudah
dikemukakan di depan. Pragmatik harus mampu menjawab
mengapa penutur menggunakan sapaan Saudara dan kamu
atau kau. Pragmatik juga harus menjawab persoalan
bagaimana penutur mengunakan dan memahami tindak
tutur. Tindak tutur dapat disamakan dengan fungsi tutur,
seperti bertanya, menyindir, memerintah, menolak, memuji,
mengemukakan kekecewaan, dsb. Di depan sudah kita
bicarakan tentang kalimat “Masih ada nasi?”, yang berbentuk
kalimat tanya tetapi tindak tuturnya adalah meminta makan.

42
Dalam hal itu penutur tidak menggunakan kalimat seperti:
“Saya mau makan.” atau yang lain. Kita juga sudah berbicara
tentang tindak tutur yang berfungsi untuk menyatakan
kekecewaan dengan kalimat “Lho, lha kok dicat kelabu!” Di
lain pihak, jika penutur bertindak sebagai petutur maka dia
pun harus memahami tindak tutur seperti itu.
Akhirnya, pragmatik mengkaji bagaimana struktur
kalimat dipengaruhi oleh hubungan antara penutur dengan
petutur (pendengar). Hubungan antara penutur dan petutur
itu bisa sejajar atau simetris, seperti antara teman dengan
teman, prajurit dengan prajurit, buruh dengan buruh; bisa
juga tidak sejajar atau asimetris (hubungan atas bawah),
seperti hubungan antara majikan dengan pembantu, majikan
dengan buruhnya, kepala sekolah dengan guru, sopir dengan
kernet, presiden dengan menteri. Seorang mahasiswa
mungkin mengucapkan “Pagi.” untuk menyapa teman
sesama mahasiswa, tetapi dengan dosennya akan
menggunakan “Selamat pagi, pak.”
Lebih sederhana lagi ada batasan yang berbunyi:
“Pragmatik mempelajari deiksis, implikatur percakapan,
praanggapan, dan tindak tutur.”
Di antara empat topik kajian pragmatik itu yang sudah
dibicarakan di BAB I ialah perihal praanggapan atau
prasuposisi (presupposition). Praanggapan ialah sesuatu yang
diasumsikan (diperkirakan) oleh penutur atau penulis bahwa
sesuatu itu sudah diketahui oleh petutur atau pembaca. Kalau
A berujar kepada B, “Dagangannya laris.”, maka A
mengasumsikan (memperkirakan) B sudah tahu bahwa “dia
adalah pedagang”. Jika A berujar, “Dia tidak lulus.”, maka A
berasumsi B sudah tahu bahwa “Dia ikut ujian.” Karena
asumsinya ialah petutur sudah mengetahui, maka
praanggapan itu tidak diujarkan meskipun merupakan
bagian dari “makna ujaran”.
Yang juga sedikit banyak sudah disinggung ialah ihwal
tindak tutur (speech act). Menurut Richards dkk, tindak tutur
ialah suatu ajaran di dalam komunikasi yang merupakan

43
suatu satuan fungsional. Artinya, tiap ujaran, berupa sebuah
kalimat atau bukan kalimat, adalah satuan bahasa yang
menjadi objek kajian pragmatik; dan satuan itu mempunyai
fungsi tertentu, seperti bertanya, memuji, meminta, dsb. Di
dalam pengajaran bahasa tindak tutur itu sering kali disebut
fungsi bahasa atau fungsi tutur (contoh yang sudah
disinggung pada 1.2 ialah kalimat “bisa mengantar surat
ini?” yang berbentuk kalimat tanya tetapi fungsinya ialah
menyuruh. Jadi, tindak tutur atau fungsi tutur itu tidak selalu
sejalan dengan makna dari bentuk tutur. Kalimat tanya di atas
mempunyai kemauan untuk mengantar surat. Sementara itu
fungsinya ialah menyuruh seseorang untuk mengantar surat.
Fungsi tutur memang lebih banyak berhubungan dengan
maksud dan bukan makna kalimat. Menurut AUSTIN (1962),
bertutur adalah bertindak, tiap tutur atau ujaran adalah
tindakan.
Deiksis ialah kata yang tidak mempunyai referen
(acuan) yang tetap (Purwo, 1989). Misalnya, kata saya dapat
mengacu kepada orang yang pada saat berkomunikasi
bertindak sebagai penutur, siapa saja, bisa A dan bisa B. Kata
di sini dan ini masing-masing mengacu kepada tempat dan
barang yang dekat dengan penutur. Titik labuhnya terletak
pada penutur: jika penutur berada di utara lapangan, maka di
sini mengacu utara lapangan, dan bagian selatan lapangan
disebut di sana. Sebaliknya, jika dia berada di selatan
lapangan, maka di sini mengacu bagian selatan lapangan dan
di sana mengacu ke bagian utara lapangan. Ini berbeda
dengan kata seperti kata kursi, kertas, rumah, yang mempunyai
acuan tetap meskipun tempatnya mungkin berubah-ubah.
Bagaimana dengan implikatur percakapan. Kata
implikatur berhubugan dengan kata implikasi ‘yang
terkandung’. Dalam hal implikatur percakapan, kata tersebut
berarti ‘makna yang terkandung’. Sebuah ujaran dapat
mengimplikasikan pernyataan (proposisi) yang bukan
merupakan bagian dan ujaran itu. Proposisi yang
diimplikasikan itu disebut implikatur (implicature). Dalam

44
sebuah percakapan implikatur-implikatur itu banyak kali
terjadi, dan itulah yang disebut implikatur percakapan
(conversational implicature). Dalam sebuah percakapan ada
kaidah tidak tertulis yang diketahui oleh semua warga guyub
tutur dan yang mempengaruhi bentuk giliran (pergantian)
percakapan. Misalnya:
A: “Ayo nonton!”
B: “Besok saya ujian.”
Jawaban B itu sepertinya tidak berkaitan dengan ujaran
A. A bicara tentang nonton tetapi B bicara tentang ujian,
tetapi, ujaran A itu merupakan ajakan, dan jawaban terhadap
ajakan itu biasanya berupa penerimaam atau penolakan.
Jawaban B itu bisa kita pahami sebagai penolakan halus
terhadap ajakan A. Dalam hal ini B telah menggunakan
kaidah (yang oleh filosof GRICE disebut maksim) percakapan
yang tentu dipahami oleh A sebagai anggota guyub tutur. B
tidak menggunakan penolakan secara langsung, seperti
“Nggak mau ah.” tetapi penolakan tidak langsung. Ini berarti
bahwa penolakan itu terimplikasi di dalam ujaran “Besok saya
ujian.”, sementara ujarannya sendiri tidak berbetuk
penolakan. Kaidah percakapan untuk mengimplikasikan
makna selama percakapan itulah yang disebut implikatur
percakapan.
Contoh berikut dapat memperjelas pemahaman kita
tentang implikatur percakapan.
P: “Tuh Koming datang.”
Q: “Singkirkan barang-barang penting.”
Ujaran P itu merupakan pemberitahuan akan
kedatangan Koming. Tetapi jawaban Q seperti tidak ada
kaitanya dengan ujaran P. Mengapa Q meminta atau
menyuruh P agar menyingkirkan barang-barang penting.
Hal ini bisa terjadi karena P dan Q tahu bahwa Koming itu
suka mengambil barang teman (secara paksa ata tanpa setahu
pemilik barang). Kalau begitu, maka ujaran P bukan sekadar
pemberitahuan melainkan justru berfungsi sebagai
peringatan akan datangnya bahaya kepada Q, dan jawaban Q

45
berfungsi sebagai peringatan untuk menghindari bahaya itu.
Proposisi “Singkirkan barang-barang penting.” mengandung
(mengimplikasikan) proposisi lain, misalnya, “Koming akan
mengambil barang-barang itu.” Proposisi yang tak terujar inilah
yang disebut implikatur percakapan. Mungkin saja ada
proposisi-proposisi lain yang dapat Anda rumuskan dari
jawaban Q tersebut.
4. DEIKSIS
a. Pengertian Deiksis
Istilah deiksis berasal dari bahasa Yunani dan telah
diapakai dalam tata bahasa zaman kuno, kemudian
diperkenalkan kembali oleh Karl Buhler pada abad ke-20.
Istilah deiksis umumnya digunakan dalam dunia kajian
pragmatik. Istilah ini lebih kurang dapat disamakan
dengan istilah rujukan atau referensi dalam linguistik,
yaitu kata atau frasa yang menghujung kepada kata, frasa,
atau ungkapan yang telah dipakai atau yang akan
diberikan (dalam Agustina, 1995:40).
Dalam Yule, 1995:13-14, deiksis adalah istilah teknis
(dalam bahasa Yunani) untuk salah satu hal mendasar
yang kita lakukan dengan tuturan. Deiksis berarti
‘penunjukan’ melalui bahasa. Bentuk linguistic yang
dipakai untuk menyelesaikan ‘penunjukan’ disebut
ungkapan deiksis. Ketika anda menunjuk objek asing dan
bertanya, “apa itu?”, maka anda mengungkapkan deiksis
(“itu”) untuk menunjuk sesuatu dalam suatu konteks
secara tiba-tiba. Ungkapan-ungkapan deiksis kadang kala
juga disebut indeksikal. Ungkapan-ungkapan itu berada
di antara bentuk-bentuk awal yang dituturkan oleh anak-
anak yang masih kecil dan dapat digunakan untuk
menunjuk orang dengan deiksis persona (‘ku’,’mu’), atau
menunjuk tempat dengan deiksis spasial (di sini’, di sana’),
atau menunjuk waktu dengan deiksis temporal
(‘sekarang’, kemudian’). Untuk menafsirkan deiksis-
deiksis itu, semua ungkapan bergantung pada penafsiran
penutur dan pendengar dalam konteks yang sama.

46
Memang benar, ungkapan deiksis yang menyertai
percakapan lisan seperti dalam contoh (1) dengan mudah
dipahami oleh orang yang hadir, dan barangkali
membutuhkan penjelasan bagi orang lain yang tidak ada
disana. (1) saya akan meletakkan ini di sini ( tentu saja
anda faham bahwa seseorang berkata kepada seorang
lainnya ia akan meletakkan kunci duplikat rumah didalam
salah satu laci di dapur).
Jelas sekali bahwa deiksis mengacu pada bentuk
yang terkait dengan konteks penutur, yang dibedakan
secara mendasar atanra ungkapan-ungkapan deiksis
‘dekat penutur’ dan ‘jauh dari penutur’. Dalam bahasa
Inggris, dekat penutur atau istilah proksimal, adalah ‘ini’,
‘di sini’, ‘sekarang’, sedangkan ‘jauh dari penutur’, atau
istilah-istilah ‘distal’, adalah ‘itu’, ‘di sana’, ‘pada saat itu’.
Istilah-istilah proksimal biasa ditafsirkan sebagi istilah
tampat pembicara, atau pusat deisis, sehingga ‘sekarang’
umumnya dipahami sebagai acuan terhadap titik atau
keadaan pada saat tuturan penutur terjadi di tempatnya.
Sementara itu istilah distal menunjukkan ‘jauh dari
penutur’, tetapi dalam beberapa bahasa, dapat digunakan
untuk mebedakan antara ‘dekat dengan lawan tutur’ dan
‘jauh dari penutur, tetapi dalam beberapa bahasa, dapat
digunakan untuk membedakan antara ‘dekat lawan tutur’
dan ‘jauh dari penutur maupun lawan tutur’.
Dalam Purwo, 1984:10, sebuah kata dikatakan
bersifat deiksis apabila referennya berpindah-pindah atau
berganti-ganti, tergantung pada siapa yang menjadi si
pembicara dan tergantung pada saat dan tempat
dituturkannya kata itu. Misalnya, kata saya, sini, sekarang.
Demi pengertian penuh istilah “deiksis” itu, perlu
diperhatikan bahwa unsur-unsur yang mengandung arti
(biasanya leksem tetapi juga yang menggantikan secara
pronominal, baik itu berupa bentuk bebas maupun bentuk
terikat secara morfemis) dapat dibedakan antara yang
referensial (misalnya kata rumah, meja) dan yang tidak

47
referensial (misalnya kata walaupun, aduh).
Menurut Lyons 1977:636 (dalam Purwo, 1984:10-11),
kata deiksis berasal dari kata Yunani deiktikos, yang
berarti ‘hal penunjuk secra langsung’. Dalam logika istilah
Inggris deictic dipergunakan sebagai istilah untuk
pembuktian langsung (pada masa setelah Aristoteles)
sebagai lawan dari istilah elenctic yang merupakan istilah
untuk pembuktian tidak langsung. Dalam linguistik
sekarang kata itu dipakai untuk menggambarkan fungsi
kata ganti persona, kata ganti demosntratif, fungsi waktu
dan bermacam-macam ciri gramatikal dan leksikal lainnya
yang menghubungkan ujran dengan jalinan ruang dan
waktu dalam tindak ujaran.
b. Jenis-jenis deiksis
Dalam Agustina 1995 :43-54, deiksis dibagi menjadi
7 jenis, yaitu:
a. Deiksis orang
Deiksis orang adalah pemberian rujukan kepada
orang atau pemeran serta dalam peristiwa berbahasa.
Deiksis orang dalam istilah tata bahasa disebut juga
dengan istilah deiksis persona. Pembicaraan mengenai
deiksis orang adalah mengacu kepada kata ganti orang
(Promina persona), yaitu orang pertama, orang kedua,
orang ketiga dan disertai masing-masingnya secara
tunggal dan jamak.
Orang pertama adalah kategorisasi rujukan
pembicara kepada dirinya sendiri, seperti saya, aku,
kami, nama orang dan sebagainya. Orang kedua ialah
kategorisasi rujukan pembicara kepada seorang (atau
lebih) pendengar atau siapa yamg dituju dalam
pembicara. Seperti kamu, engkau, mereka, dsb. Orang
ketiga adalah kategorisasi rujukan kepada orang atau
benda yang bukan pembicara dan bukan pula
pendengar dalam suatu pembicaraan atau ungkapan,
seperti dia, mereka, saudara itu, bapak itu, ayah Tuti,
ibu Santi, dsb.

48
b. Deiksis tempat
Deiksis tempat adalah pemberian bentuk kepada
lokasi ruang atau tempat yang dipandang dari lokasi
pemeran serta dalam peristiwa berbahasa itu. Dalam
berbahasa orang akan membedakan antara di sini, di
situ, dan di sana. Hal ini dikarenakan di sini lokasinya
dekat dari si pembicara, di situ lokasinya tidak dekat
dari si pembicara, sedangkan di sana lokasinya tidak
dekat dari si pembicara dan tidak pula dekat dari si
pendengar. Selain itu untuk menunjuk deiksis tempat
ini dipakai juga nama atau sebutan lain dari tempat
atau lokasi itu sendiri.
c. Deiksi waktu
Deiksis waktu adalah pengungkapan atau
pemberian kepada titik atau jarak waktu yang
dipandang dari waktu sesuatu ungkapan yang dibuat.
Misalnya kata sekarang akan berbeda dengan kemarin,
besok, lusa, bulan ini, minggu ini, sebentar lagi, nanti,
atau pada suatu hari. Bentuk-bentuk seperti itu dalam
tata bahasa disebut keterangan waktu.
d. Deiksis wacana
Deiksis wacana adalah rujukan kepada bagian-
bagian tertentu dalam wacana yang telah diberikan
atau yang sedang dikembangkan. Deiksis wacana
ditunujkan secara tata bahasa oleh anaphora dan
katafora. Seperti yang telah diungkapkan sebelumnya,
anafora adalah perujukan kepada yang sudah
disebutkan, sedangkan katafora perujukan kepada
yang akan atau sebelum disebutkan. Kata-kata atau
frasa yang dipakai utnuk pengungkapan deiksis
wacana tersebut, antara lain beginilah, begitulah,
itulah, demikianlah, berikut, distu (lah), disana (lah),
disini (lah), dia, nya, mereka dsb.
e. Deiksis sosial
Deiksis sosial adalah mengungkapkan atau
menunjukkan ciri sosial yang dimiliki oleh pemeran

49
serta berbahasa, terutam aspek sosial antara pembicara
dan lawan bicara atau penulis dan pembaca dengan
topik dan rujukan yang dimaksudka dalam
pembicaraan itu. Misalnya penggunaan kata mati,
meninggal, wafat, mangkat untuk menyatakan
keadaan meninggal dunia. Masing-masing kata
tersebut berbeda pemakaiannya. Begitu juga
pemakaian kata pelacur dengan tuna susila atau
prostitusi, kata gelandangan dengan tuna wisma, kata
jamban dengan wc, kata perempuan dengan wanita,
kata penjara dengan lembaga pemasyarakatan, dsb,
yang kesemuanya itu dalam tata bahasa disebut
eufemisme (pemakaian kata halus). selain itu, deiksis
wacana dapat juga ditunjukkan dalam sistem
honorifiks (sopan santun berbahasa).
f. Deiksis sejati dan deiksis tak sejati
Deiksis sejati adalah arti dari kata atau frasa
penunjuk deiksis tersebut dapat diterangkan
seluruhnya dengan konsep deiksis. Dengan kata lain,
kata-kata dipakai sebagai penunjuk deiksis tersebut
tidak mengandung makna lain selain dari deiksis itu
sendiri. Kata-kata yangs erring dijadikan sebagai
deiksis sejati adalah kata-kata yang khusus hanya
dipakai sebagai perujuk atau penghunjuk saja,
misalnya ini, itu, di sini, di situ, saya, kita, kamu,
engkau, dsb.
Sebaliknya dalam deiksis tak sejati makna atau
kata atau frasa yang dipakai dala deiksis ini hanya
sebagian mengacu pada deiksis, sedangkan sebagian
lagi fungsinya adalah non deiksis. Misalnya, dalam
bahasa Inggris kata she adalah termasuk kepada
kategori pronominal yaitu feminin, tetapi kadang-
kadang kata tersebut juga mengacu kepada benda lain
selain manusia.

50
g. Deiksis kinesik dan deiksis simbolik
Dalam deiksis kinesik kata-kata yang digunakan
hanya dapat dipahami jika disertai pengamatan
gerakan badan yang disertai dengan pendengaran dan
penglihatan atau rabaan.
5. Implikatur Percakapan
Menurut Grice (dalam Yendra, 2016: 248), istilah
implikatur dipakai untuk menerangkan apa yang mungkin
diartikan, disarankan, atau dimaksudkan oleh penutur, yang
berbeda dengan apa yang sebenarnya dikatakan oleh penutur
tersebut dalam ujarannya. Selanjutnya, menurut Levinson
(dalam Yendra, 2016: 248), implikatur sebuah percakapan
merupakan penyimpangan dari muatan semantik suatu
ujaran kalimat sebuah tuturan dapat mengimplikasikan
presuposisi (praanggapan) yang bukan merupakan bagian
dari tuturan bersangkutan. Presuposisi yang diimplikasikan
itulah yang disebut dengan implikatur (implicature).
Menurut Yule (2006: 69), asumsi dasar percakapan
adalah jika tidak ditunjukan sebaliknya, bahwa peserta-
pesertanya mengikuti prinsip kerja sama dan maksim-
maksim. Sama halnya pendapat Grice, menurut Agustina
(1995: 54) konsep implikatur percakapan ini diajukan Grice
untuk menanggulangi makna bahasa yang tidak dapat
ditanggulangi oleh teori semantik biasa. Jadi, konsep
implikatur ini dipakai untuk menerangkan perbedaan yang
sering terdapat antara apa yang diucapka dengan apa yang
diimplikasi.
Konsep implikatur percakapan ini mulanya dimajukan
oleh Grice dalam ceramah William James di Universitas
Harvard pada tahun 1967, kemudian konsep ini dilanjutkan
oleh Levinson (dalam Agustina 1995: 54), konsep implikatur
percakapan ini diajukan oleh Grice untuk mengulangi makna
bahasa yang tidak dapat ditanggulangi oleh teori semantik
biasa. Jadi, konsep implikatur ini dipakai untuk menerangkan
perbedaan yang sering terjadi antara apa yang di ucapkan
dengan apa yang diiplikasikan.

51
Kegunaan konsep implikatur percakapan ini
dirumuskan oleh Levinson (dalam Agustina, 1995:54)
menjadi 4 yaitu :
(1) Konsep implikatur pertama
Dalam konsep ini dapat menerangkan makna-makna
yang tidak terselesaikan oleh teori semantik biasa tapi
dapat diselesaikan dalam teori pragmatik.
(2) Konsep implikatur kedua
Konsep implikatur dapat meberikan suatu penjelasan
yang eksplisit tentang kemungkinan apa yang
diucapkan secara lahiriah berbeda denga apa yang
dimaksud dan pemakai bahasa itu mengerti atau dapat
menangkap pesan yang dimaksud dalam ungkapan.
(3) Konsep implikatur ketiga
Konsep implikatur ketiga berupa menyederhanakan
pemerian semantik dari perbedaan hubungan antar
klausa, walaupun klausa-klausa itu dihubungkan
dengan kata-kata struktur yang sama.
(4) Konsep implikatur keempat
Dasar-dasar implikatur dapat menerangkan berbagai
macam fakta atau gejala yang secara lahiriah tidak
berkaitan dan atau berlawanan, seperti bekerjanya
bentuk-bentuk majas (figures of speech) : ironi,
metafora, aututologi, retoris, miosis, hiperbola, dsb.
a. Jenis-jenis Implikatur
Jenis implikatur terdiri beberapa bagian sebagai
berikut (dalam Yule, 2006:70-78) :
1) Implikatur Percakapan Umum
Implikatur ini, tidak ada latar belakang
pengetahuan khusus dan konteks tuturan yang diminta
untuk membuat kesimpulan yang diperlukan.
Contoh:
(1) Very : Apakah Anda mengundang Bella dan
Cahty?
Siska : Saya mengundang Bella.

52
Jika pengetahuan khusus tidak dipersyaratkan untuk
memperhitungkan makna tambahan yang
disampaikan, seperti pada contoh di atas disebut
sebagai implikatur percakapan umum.
2) Implikatur Berskala
Informasi tertentu selalu disampaikan dengan
memilih sebuah kata yang menyatakan sutu nilai dari
suatu skala ini. Ini secara khusus tampak jelas untuk
mengungkapkankuantitas. Seperti istilah semua,
sebagian besar, banyak, beberapa, sedikit, selalu,
sering, dan kadang-kadang.
Ketika sedang bertutur, seorang penutur
memilih kata dari skala itu yang paling informatif dan
benar (kualitas dan kuantitas).
Contoh:
(2) A: Saya sedang belajar ilmu bahasa dan saya telah
melengkapi beberapa mata pelajaran yang
dipersyaratkan.
Dengan memilih kata “beberapa” dalam contoh di atas,
penutur menciptakan suatu implikatur (tidak semua).
Inilah yang disebut implikatur berskala.
Salah satu ciri yang terlihat pada implikatur
berskala ialah apabila penutur mengoreksi diri mereka
sendiri tentang beberapa rinsian, seperti contoh
berikut.
Contoh:
(3) B: Saya membeli beberapa dari perhiasan ini di
Hongkong. Em... saya kira sebenarnya saya
membeli sebagian besar perhiasan ini di sana.
Dalam tuturan di atas pada awalnya dengan
mengatakan “beberapa” tetapi ia kemudian
mengoreksi dirinya sendiri dengan sebebnarnya
menyatakan “sebagian besar”.
3) Implikatur Percakapan Khusus
Pada contoh-contoh sebelumnya, seluruh
implikatur telah diperhitungkan tanpa adanya

53
pengetahuan khusus terhadap konteks tertentu. Akan
tetapi, seringkali percakapan kita terjadi dalam konteks
yang sangat khusus di mana kita mengasumsikan
informasi yang kita ketahui secara lokal.
Contoh:
(4) Riki : Hei! Apakah kau akan menghadiri pesta
yang gaduh itu nanti malam?
Tomy : orang tuaku akan mengunjungiku.
Untuk membuat jawaban Tomy menjadi relevan,
Riki harus memiliki persediaan sedikit pengetahuan
yang diasumsikan bahwa salah satu mahasiswa dalam
percakapan ini akan dikerjakan. Tomi akan
menghabiskan malam itu bersama orang tuanya, dan
tentunya Tomi tidak bisa datang ke pesta.
4) Implikatur Percakapan Konvesional
Kebalikan dari seluruh implikatur percakapan
yang dibahas sejauh ini, implikatur konvensional tidak
didasarkan pada prinsip kerja sama atau maksim-
maksim. Implikatur konvensional tidak harus terjadi
dalam percakapan, dan tidak bergantung pada konteks
khusus untuk menginterpretasikannya.
Contoh:
(5) Siska : “Viki belum datang kepesta ini.
Implikatur konvensional ialah bahwa situasi
pada waktu itu diharapkan berbeda, atau mungkin
sebaliknya di waktu yang akan datang. Pada contoh di
atas penutur menghasilkan suatu implikatur bahwa dia
mengharapkan pernyataan “Viki datang ke pesta.
b. Sifat-sifat Implikatur Percakapan
Seluruh implikatur sudah ditempatkan dalam
percakapan dengan inferensi-infrensi yang dibuat oleh
orang-orang yang mendengar tuturan-tuturan itu dan
berusaha untuk mempertahankan asumsi interaksi kerja
sama, karena implikatur ini merupakan bagian dari
informasi yang disampaikan dan tidak dikatakan, penutur
selalu dapat memungkiri bahwa mereka bermaksud untuk

54
menyampaikan maksud-maksud. Implikatur-implikatur
percakapan itu dapat dipungkiri secara eksplisit (atau
kemungkinan lain, diperkuat) dengan cara-cara yang
berbeda. Jadi dengan kata lain sifat implikatur percakapan
diantaranya dapat diperhitungkan, ditangguhkan,
dibatalkan, dan ditegaskan kembali (dalam Yule (2006: 76-
77)).
c. Kegunaan Konsep Implikatur Percakapan
Kegunaan konsep imlikatur percakapan ini
dirumuskan oleh Levinson (dalam Agustina 1995: 54-62),
menjadi empat bagian, sebagai berikut:
1) Konsep Implikatur Pertama
Konsep implikatur memungkinkan perasaan
fungsional yang bermakna atas fakta-fakta kebahasaan
yang tidak terjangkau oleh linguistik (di luar
pengelompokan/ struktur bahasa). Dalam hal; ini
konsep imlikatur dapat menerangkan makna-makna
yang tidak terselesaikan oleh teori semantik biasa,
tetapi fdapat diselesaikan oleh pragmatik.
Ketidakselesaian makna oleh teori semantik biasa itu,
secara khusus, dapat terselesaikan oleh teori pragmatik.
2) Konsep Implikatur Kedua
Konsep imlikatur dapat memberikan suatu
penjelasan yang eksplisit tentang kemungkinan apa
yang diucapkan secara lahiriah berbeda dari apa yang
dia maksud dan pemakai bahasa itu mengerti atau
dapat menangkap pesan yang dimaksud dalam
ungkapannya. Contohnya sebagai berikut:
A: Pukul berapa sekarang?
B: Tukang susu sudah datang
Berdasarkan dialog tersebut kedua kalimat
diatas tidak berkaitan, tetapi bagi orang yang mengerti
penggunaan bahasa dalam situasi berbicara, tentu akan
memahami beberapa faktor yang tidak muncul
kepermukaan seperti yang terdapat dalam kurung
berikut ini.

55
A: (Dapatkah atau bisakah anda memberitahukan
kepada saya) pukul berapa sekarang
(sebagaimana biasanya dalam penunjuk waktu,
dan kalau bisa, harap diberitahukan kepada saya)
B: (Saya tidak tahu secara tepat waktu) berapa
sekarang, tetapi dapat saya beritahukan kepada
anda suatu kejadian yang biasanya anda dapat
menduga kira-kira pukul berapa sekarang, yaitu)
tukang susu sudah datang.
3) Kegunaan Konsep Implikatur Ketiga
Konsep imlikatur dapat menyederhanakan
pemberian semantik dari perbedaan hubungan antar
klausa, walaupun klausa-klausa itu dihubungkan
dengan kata-kata struktur yang sama seperti contoh
berikut ini:
(1) Menjaga hutan menaiki kudanya dan berjalan
hingga matahari terbenam.
(2) Paris ibu kota Perancis dan London ibu kota Inggris
Kedua klausa dalam kalimat (1) tidak dapat
ditukartempatkan, karena penukartempatan kedua
klausanya itu menjadikan kalimat tersebut tidak
diterima secara semantik. Sebaliknya, pada kalimat (2)
penukartempatkan kedua klausanya dapat saja
membuat kalimat tersebut diterima secara semantik.
4) Kegunaan Konsep Imlikatur Keempat
Dasar-dasar imlikatur dapat menerangkan
berbagai fakta atau gejala yang secara lahiria tidak
berkaitan dan/atau berlawanan, seperti cara
bekerjanya, bentuk-bentuk majas (figures of speech).
C. Rangkuman
Jika dihubungkan dengan kajian sintaksis, batasan
pragmatik adalah kajian tentang hubungan-hubungan antara
bahasa dan konteks yang digramatikalkan, atau dienkodekan di
dalam struktur bahasa.
Jika dihubungkan dengan kebenaran, Pragmatik adalah
kajian tentang prinsip-prinsip yang berkenaan dengan

56
penggunaan bahasa secara tepat dan benar, sedangkan secara
enumeratif, pragmatik adalah kajian tentang penggunaan
bahasa dalam komunikasi, terutama hubungan antara kalimat
dengan konteks atau situasi tempat kalimat itu diujarkan. Dapat
disimpulkan bahwa pragmatik adalah ilmu bahasa yang
mempelajarai bahasa secara eksternal yang terkait dengan
konteks dan situasi tutur.
D. Daftar Rujukan
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menuliskan batasan pragmatik
yang mencakup pengertian batasan yang berkaitan dengan
ilmu sintaksis, batasan yang berkaitan dengan kebenaran,
dan batasan yang enumeratif.
2. Objek Garapan Latihan
a. Batasan Pragmatik yang berkaitan dengan kajian sintaksis.
b. Batasan pragmatik yang berkaitan dengan kebenaran.
c. Batasan yang enumeratif
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan

57
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

58
59
4
TINDAK TUTUR

A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah mempelajari bab ini, mahasiswa diharapkan
mampu menguasai hakikat tindak tutur dan jenis tindak tutur.
Setelah itu, mahasiswa dapat mengaplikasikannya pada tataran
analisis terhadap tuturan mereka sehari-hari.
B. Materi
1. Pengertian Tindak Tutur
2. Jenis-jenis Tindak Tutur
3. Tindak Tutur langsung dan Tindak Tutur tidak Langsung
1. Pengertian Tindak Tutur
Tindak tutur adalah salah satu analisis pragmatik yang
mengkaji bahasa dengan aspek pemakaian aktualnya. Tindak
tutur pertama kali dikenalkan oleh Austin pada tahun 1965,
yang merupakan teori yang dihasilkan dari studinya.
Kemudian teori ini dikembangkan oleh Searle (1969) dengan
menerbitkan sebuah buku Speech Acts: An Essay in the
Philosophy of Language. Ia berpendapat bahwa komunikasi
bukan sekadar lambang, kata atau kalimat, tetapi akan lebih
tepat apabila disebut produk atau hasil dari lambang, kata
atau kalimat yang berwujud perilaku tindak tutur (the
performance of speech acts).
Leech (1994: 4) menyatakan bahwa sebenarnya dalam
tindak tutur mempertimbangkan lima aspek situasi tutur
yang mencakup: penutur dan mitra tutur, konteks tuturan,
tujuan tuturan, tindak tutur sebagai sebuah
tindakan/aktivitas dan tuturan sebagai produk tindak
verbal.

60
A. Chaer (dalam Rohmadi, 2004) menyatakan bahwa
tindak tutur merupakan gejala individual yang bersifat
psikologis dan keberlangsungan ditentukan oleh
kemampuan bahasa si penutur dalam menghadapi situasi
tertentu. Dalam tindak tutur lebih dilihat pada makna atau
arti tindakan dalam tuturannya.
Suwito dalam bukunya Sosiolinguistik: Teori dan
Problem mengemukakan jika peristiwa tutur (speech event)
merupakan gejala sosial dan terdapat interaksi antara
penutur dalam situasi dan tempat tertentu, maka tindak tutur
lebih cenderung sebagai gejala individual, bersifat psikologis
dan ditentukanm oleh kemampuan bahasa penutur dalam
menghadapi situasi tertentu.
Dari beberapa pendapat tersebut maka dapat
disimpulkan bahwa tindak tutur merupakan suatu ujaran
yang mengandung tindakan sebagai suatu fungsional dalam
komunikasi yang mempertimbangkan aspek situasi tutur.
2. Jenis-Jenis Tindak Tutur
Austin (1962:1-11) membedakan tuturan yang
kalimatnya bermodus deklaratif menjadi dua yaitu konstatif
dan performatif. Tindak tutur konstatif adalah tindak tutur
yang menyatakan sesuatu yang kebenarannya dapat diuji –
benar atau salah-dengan menggunakan pengetahuan tentang
dunia. Misalnya seseorang mengatakan “Jakarta ibu kota
Indonesia”. Sedangkan tindak tutur performatif adalah
tindak tutur yang pengutaraannya digunakan untuk
melakukan sesuatu, pemakai bahasa tidak dapat mengatakan
bahwa tuturan itu salah atau benar, tetapi sahih atau tidak.
Contoh: Penghulu yang mengatakan “Saya nyatakan kalian
sah sebagai suami istri”.
Berkenaan dengan tuturan, Austin membedakan tiga
macam tindakan :
a. Tindak tutur lokusi, yaitu tindak mengucapkan sesuatu
dengan kata dan kalimat sesuai dengan makna di dalam
kamus dan menurut kaidah sintaksisnya.
Contoh: Ani: “Ibu sedang memasak di dapur”

61
Kalimat tersebut memiliki informasi bahwa ibu dari si Ani
sedang memasak di dapur.
b. Tindak tutur ilokusi, yaitu tindak tutur yang mengandung
maksud; berkaitan dengan siapa bertutur kepada siapa,
kapan, dan di mana tindak tutur itu dilakukan,dan lain
sebagainya. Tindak tutur ilokusi berkaitan dengan
beberapa fungsi dalam pikiran pembicara.
Contoh: Ayah: “Ujian sudah dekat”
Jika sang Ayah bicara pada anaknya, maka yang timbul di
pikiran anak mungkin saja bisa berupa teguran dari sang
Ayah agar dia lebih rajin belajar karena ujian sudah dekat.
c. Tindak tutur perlokusi, yaitu tindak tutur yang
pengujarannya dimaksudkan untuk mempengaruhi mitra
tutur. Tindak tutur perlokusi memiliki akibat tuturan (hal
yg dilakukan pendengar akibat ilokusi). Tindak tutur
perlokusi terjadi bila lawan tutur melakukan sesuatu
setelah adanya lokusi dan ilokusi. Dari contoh 2 maka
perlokusinya adalah anak belajar dengan rajin karena
ujian sudah dekat.
3. Tindak Tutur Langsung dan Tindak Tutur Tidak Langsung
a. Tindak Tutur Langsung: Tindak tutur yang sesuai dengan
fungsi kalimat yang membentuknya (kalimat berita, tanya
dan perintah). Contoh: – Seorang Dokter berkata kepada
pasiennya: “Buka mulutnya!”
b. Tindak Tutur Tak Langsung: Tindak tutur yang tidak
sesuai dengan fungsi kalimat yang membentuknya.
Contoh: Andi : “Bu, mau bikin kopi, tidak ada gulanya”
Ibu : “Ini uangnya. Beli sana”
c. Tindak Tutur Literal: Tindak tutur yang memiliki maksud
yang sama dengan kata-kata yang menyusunnya.
Contoh: Ayah: “Nilai raportmu bagus, ya!”
Tindak tutur yang disampaikan seorang ayah kepada
anaknya, ketika melihat nilai raport yang diperolehnya
bagus.

62
d. Tindak Tutur Non-Literal: Tindak tutur yang memiliki
maksud yang berlawanan dengan kata-kata yang
menyusunnya.
Contoh: Dosen: “Bagus, berisik aja terus!”
Tindak tutur bernada ironis yang disampaikan oleh
seorang dosen ketika mahasiswanya berisik. Bukan berarti
dia memuji mahasiswa, akantetapi menyuruh mereka
untuk tidak berisik.
Searle menggolongkan tindak tutur menjadi lima jenis,
yaitu:
a. Representatif
Representatif merupakan tindak tutur yang
mengikat penuturnya kepada kebenaran atas hal yang
dikatakannya. Tindak tutur jenis ini juga disebut dengan
tindak tutur asertif. Yang termasuk tindak tutur jenis ini
adalah tuturan menyatakan, menuntut, mengakui,
menunjukkan, melaporkan, memberikan kesaksian,
menyebutkan, berspekulasi. Contoh: “Bapak Gubernur
meresmikan gedung baru ini”.
b. Direktif
Tindak tutur direktif adalah tindak tutur yang
dimaksudkan penuturnya agar mitra tutur melakukan
tindakan sesuai apa yang disebutkan di dalam tuturannya.
Tindak tutur direktif disebut juga dengan tindak tutur
impositif. Yang termasuk ke dalam tindak tutur jenis ini
antara lain tuturan meminta, mengajak, memaksa,
menyarankan, mendesak, menyuruh, menagih,
memerintah, mendesak, memohon, menantang, memberi
aba-aba. Contohnya adalah “Bantu aku memperbaiki
tugas ini”. Contoh tersebut termasuk ke dalam tindak
tutur jenis direktif sebab tuturan itu dituturkan
dimaksudkan penuturnya agar melakukan tindakan yang
sesuai yang disebutkan dalam tuturannya yakni
membantu memperbaiki tugas. Indikator dari tuturan
direktif adalah adanya suatu tindakan yang dilakukan
oleh mitra tutur setelah mendengar tuturan tersebut.

63
c. Ekspresif
Tindak tutur ini disebut juga dengan tindak tutur
evaluatif. Tindak tutur ekspresif adalah tindak tutur yang
dimaksudkan penuturnya agar tuturannya diartikan
sebagai evaluasi tentang hal yang disebutkan dalam
tuturan itu, meliputi tuturan mengucapkan terima kasih,
mengeluh, mengucapkan selamat, menyanjung, memuji,
meyalahkan, dan mengkritik. Tuturan “Sudah kerja keras
mencari uang, tetap saja hasilnya tidak bisa mencukupi
kebutuhan keluarga”.
d. Komisif
Tindak tutur komisif adalah tindak tutur yang
mengikat penuturnya untuk melaksanakan segala hal
yang disebutkan dalam ujarannya, misalnya bersumpah,
berjanji, mengancam, menyatakan kesanggupan, berkaul.
Contoh tindak tutur komisif kesanggupan adalah “Saya
sanggup melaksanakan amanah ini dengan baik”. Tuturan
itu mengikat penuturnya untuk melaksanakan amanah
dengan sebaik-baiknya. Hal ini membawa konsekuensi
bagi dirinya untuk memenuhi apa yang telah
dituturkannya.
e. Deklarasi
Tindak tutur deklarasi merupakan tindak tutur
yang dimaksudkan penuturnya utuk menciptakan hal
(status, keadaan, dan sebagainya) yang baru. Tindak tutur
ini disebut juga dengan istilah isbati. Yang termasuk ke
dalam jenis tuutran ini adalah tuturan dengan maksud
mengesankan, memutuskan, membatalkan, melarang,
mengabulkan, mengizinkan, menggolongkan,
mengangkat, mengampuni, memaafkan. Tindak tutur
deklarasi dapat dilihat dari contoh berikut ini.
1) “Ibu tidak jadi membelikan adik mainan.”
(membatalkan)
2) “Bapak memaafkan kesalahanmu.” (memaafkan)
3) “Saya memutuskan untuk mengajar di SMA almamater
saya.” (memutuskan).

64
C. Rangkuman
Tindak tutur merupakan suatu ujaran yang mengandung
tindakan sebagai suatu fungsional dalam komunikasi yang
mempertimbangkan aspek situasi tutur. Austin Membagi
tuturan menjadi dua bagian, yaitu tindak tutur konstatif dan
tindak tutur performatif. Tidak tutur konstatif adalah tindak
tutur yang dimaksudkan untuk menyatakan sesuatu, sedangkan
tindak tutur performatif adalah tindak tutur yang dimaksudkan
untuk melakukan tindakan. Selanjutnya, berkenaan dengan
tuturan, Austin membaginya menjadi tiga tindakan, yaitu tindak
lokusi, tindak ilokusi, dan tindak perlokusi.
Tindak lokusi adalah tindakan yang dimaksudkan untuk
menyatakan sesuatu dengan makna yang sesuai dengan apa
yang diujarkan. Tindak ilokusi adalah tindakan yang
dimaksudkan agar lawan bicara melakukan apa yang diujarkan.
Selanjutnya, tindak perlokusi adalah tindakan yang
dimaksudkan untuk mempengaruhi orang lain.
D. Daftar Rujukan
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menjelaskan pengertian tindak
tutur, jenis-jenis tindak tutur, dan tindak tutur langsung dan
tindak langsung.
2. Objek Garapan Latihan
a. Pengertian tindak tutur.

65
b. Jenis-jenis tindak tutur.
c. Analisis tindak tutur langsung dan tidak langsung.
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

66
67
5
STRATEGI BERTUTUR

A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah membaca bab ini, mahasiswa diharapkan mampu
menjelaskan, membedakan, dan menganalisis strategi bertutur.
Strategi bertutur dimaksudkan agar penutur dapat
menyesuaikan konteks ujaran sehingga akan mencapai taraf
kesantunan. Beberapa teori strategi bertutur dapat dijadikan
sebagai acuan dalam berkomunikasi sesuai dengan konteks.
B. Materi
1. Strategi bertutur menurut Brown dan Levinson
2. Strategi bertutur menurut Blum dan Kulka
1. Strategi bertutur Menurut Bron dan Levinson
Strategi Bertutur Menurut Brown dan Levinson, yaitu:
a. Bertutur terus terang tanpa basa-basi
Contoh: “Pakaianmu terlalu mencolok.”
Konteks: dituturkan oleh seorang wanita kepada
temannya saat akan pergi ke pesta.
b. Bertutur terus terang dengan basa-basi kesantunan positif
1) Perhatikan minat dan perhatian petutur
Contoh: “Anda menyukai baju ini, Bu?”
Konteks: ditutukan oleh seorang penjaga toko kepada
seorang wanita yang sedang melihat-lihat baju yang ia
jual.
2) Lipatgandakan persetujuan kepada petutur
Contoh: “Saya setuju dengan usul Anda, dan akan lebih
setuju lagi apabila kita menambah peserta.”

68
Konteks: dituturkan oleh seorang panitia lomba kepada
temannya yang mengusulkan untuk mengubah konsep
acara.
3) Intensifkan perhatian kepada petutur
Contoh: “Saya akan memperhatikan pekerjaan Anda.”
Konteks: dituturkan oleh seorang manajer kepada
karyawannya yang pemalas.
4) Gunakan penanda identitas kelompok yang sama
Contoh: “Kamu dan Aku, sama-sama berasal dari
daerah yang sama. Jadi seharusnya kita kompak.”
Konteks: dituturkan oleh seorang mahasiswa kepada
temannya yang mengajaknya bertengkar.
5) Mencari kesepakatan
Contoh: “Bagaimana jika Anda menambahkan sedikit
harga belinya?”
Konteks: dituturkan seorang penjual kepada
pembelinya yang menawar barang dagangannya.
6) Menghindari ketidaksetujuan
Contoh: “Sebaiknya kita bahas kembali konsep
penjualan properti ini, agar tidak ada diantara kitayang
dirugikan.”
Konteks: dituturkan oleh seorang agen properti kepada
calon pembeli.
7) Menegaskan kesamaan latar
Contoh: “Tahukah Anda? Ternyata kita berasal dari
kota yang sama!”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada
kenalannya.
8) Bergurau
Contoh: “Saya tahu, saya bisa saja menusuk anda.”
Konteks: dituturkan oleh seorang mahasiswa yang
bercanda kepada temannya.
9) Nyatakan bahwa pengetahuan dan keinginan kita
sama dengan petutur
Contoh: “Apa yang Anda katakan, sama dengan apa
yang saya pikirkan.”

69
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada rekan
kerjanya.
10)Menawarkan atau berjanji
Contoh: “Bagaimana kalau kita bahas masalah ini
besok?”
Konteks: dituturkan oleh Olla kepada Fadli mengenai
tugas mereka.
11)Menjadikan optimis
Contoh: “Saya yakin, proyek kita ini akan sukses.”
Konteks: dituturkan oleh seorang karyawan kepada
bosnya mengenai proyek mereka yang baru.
12)Melibatkan petutur dalam satu kegiatan dengan
penutur
Contoh: “Maukah Anda ikut memancing bersama saya
Minggu besok?”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada
temannya untuk mengajaknya memancing.
13)Berikan alasan
Contoh: “Bukannya saya menolak, akan tetapi anak
saya sakit. Sehingga saya harus membawanya ke
dokter.”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada
temannya yang mengajaknya main golf.
14)Nyatakan saling membantu
Contoh: “Apabila Anda membantu saya menyelesaikan
tugas saya, saya akan membantu Anda menyelesaikan
proposal Anda.”
Konteks: dituturkan oleh Fikri kepada temannya.
15)Berikan hadiah kepada petutur
Contoh: “Ini ada sedikit bingkisan kecil untuk Anda.”
Konteks: dituturkan oleh pria yang baru saja pulang
dari luar negeri kepada temannya.
c. Bertutur dengan basa-basi kesantunan negatif.
1) Nyatakan tuturan tidak langsung secara konvensional
Contoh: “Kata Ayu, Bapak mencari saya?”
Konteks: dituturkan oleh ketua kelas kepada dosennya.

70
2) Gunakan pagar
Contoh: “Saya sebenarnya ingin meminta anda
membantu saya.”
Konteks: dituturkan oleh seorang mahasiswa kepada
temannya untuk membantunya mengerjakan tugasnya.
3) Nyatakan kepesimisan usaha Anda (keseganan)
kepada petutur
Contoh: “Saya tidak yakin program kerja kita akan
berjalan lancar.”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada
temannya sesama anggota suatu oranisasi.
4) Minimalkan beban atau paksaan kepada petutur
Contoh: “Biar saya saja yang menelepon Bapak
direktur.”
Konteks: dituturkan oleh seorang karyawan kepada
rekan kerjanya.
5) Berikan penghormatan
Contoh: “Silakan, Bapak masuk terlebih dahulu”
Konteks: dituturkan oleh seorang bawahan kepada
atasannya saat akan masuk mobil.
6) Minta maaf
Contoh: “Maafkan atas keterlambatan saya.”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada
temannya yang menunggu di suatu tempat.
7) Gunakan bentuk impersonal (hindari kata saya dan
kamu)
Contoh: “Anda yakin ingin melakukannya?”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada
temannya ketika temannya ingin bolos kerja.
8) Gunakan pernyataan yang berlaku umum
Contoh: “Biasanya semua orang saling bergotong
royong menyukseskan acara ini.”
Konteks: dituturkan oleh seorang panitia acara kepada
temannya sesama panitia.

71
9) Penominaan tindakan
Contoh: “Kelakuanmu harus di meja hijaukan.”
Konteks: dituturkan oleh seorang bos kepada
karyawannya yang berbuat kesalahan.
10)Nyatakan penutur berhutang budi kepada petutur
Contoh: “Bingkisan ini belum seberapa dibandingkan
dengan pertolongan Bapak kepada saya.”
Konteks: dituturkan oleh seorang pengusaha kepada
temannya yang telah menolongnya saat perusahaanya
akan bangkrut.
d. Bertutur samar-samar
1) Gunakan isyarat
Contoh: “Kamu harus ke sana!”
Konteks: dituturkan oleh seorang Ibu kepada anaknya
yang ingin bermain dengan menunjuk tempatnya.
2) Gunakan petunjuk-petunjuk asosiasi
Contoh: “Jangan samakan aku dengan tikus kantor!”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada rekan
kerjanya yang menuduhnya korupsi dan mencuri alat-
alat kantor.
3) Gunakan praanggapan
Contoh: “Menurut saya, dialah pelaku sebenarnya.”
Konteks: dituturkan oleh seorang karyawan yang
dituduh mencuri kepada temannya.
4) Nyatakan diri Anda kurang dari kenyataan yang
sebenarnya
Contoh: “Anda terlalu berlebihan, saya tidak seperti
yang mereka katakan.”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada
kenalannya yang memuji kinerjanya di kantor.
5) Nyatakan keadaan petutur lebih dari kenyataan yang
sebenarnya
Contoh: “Orang bilang, anda pintar. Menurut saya,
anda bukan saja pintar, tetapi juga cakap dalam
bekerja.”

72
Konteks: dituturkan oleh seorang karyawan kepada
rekan kerjanya yang baru.
6) Gunakan tautology
Contoh: “Saya melihat apa yang anda lakukan dengan
mata kepala saya sendiri.”
Konteks: dituturkan oleh seorang karyawan kepada
temannya yang kedapatan mencuri alat-alat kantor.
7) Gunakan kontradiksi
Contoh: “Abang saya adalah anak tunggal.”
Konteks: dituturkan oleh seorang bocah kepada
temannya.
8) Jadikan ironi
Contoh: “Tugasmu rapi sekali, sampai-sampai saya
tidak bisa membacanya.”
Konteks: dituturkan oleh seorang dosen kepada
mahasiswanya yang tulisannya jelek sekali.
9) Gunakan metaphor
Contoh: “Kasihku, engkau bagaikan rembulan yang
menerangi malamku.”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria yang merayu
kekasihnya.
10)Gunakan pertanyaan retoris
Contoh: “Zaman sekarang ini, semuanya harus dengan
uang. Lagipula, siapa di dunia ini yang tidak butuh
uang?”
Konteks: dituturkan oleh seorang pria kepada pria lain
yang meminta pertolongannya.
11)Jadikan pesan ambigu
Contoh: “Jangan lewat situ, orang malas lewat Gang
Senggol!”
Konteks: dituturkan oleh seorang anak kepada
temannya yang baru pertama kali mengunjungi
rumahnya.
12)Jadikan pesan kabur
Contoh: “Anda ingin apa?”

73
Konteks: dituturkan oleh seorang pramusaji kepada
tamu tempatnya bekerja.
13)Generalisasikan secara berlebihan
Contoh: “Apa yang Anda lakukan seharusnya
dilakukan berpuluh-puluh orang!”
Konteks: dituturkan oleh seorang bos kepada
karyawannya yang marah karena karyawannya
mengerjakan tugasnya sendirian.
14)Alihkan posisi petutur
Contoh: “Andai saya rajin bekerja, pasti saya yang
menjadi bos Anda.”
Konteks: dituturkan oleh seorang karyawan kepada
temannya yang naik pangkat.
15)Jadikan tuturan tidak lengkap atau ellipsis
Contoh: “Apabila kamu memang menginginkanku,
maka buktikan … padaku.”
Konteks: dituturkan oleh seorang wanita kepada
kekasihnya untuk meminta keseriusannya.
e. Bertutur dalam hati
Contoh: “Andai saja aku menyatakan cintaku kepadanya
dari dulu,” bisiknya dalam hati.
Konteks: dituturkan oleh seorang wanita dalam hati yang
merasa kecewa pria yang ia cinta memilih wanita lain.
2. Strategi Bertutur Menurut Blum dan Kulka
Blum-Kulka mengemukakan sembilan strategi dalam
meminta, yakni (1) tuturan bermodus imperatif, (2) tuturan
performatif eksplisit, (3) tuturan berpagar, (4) tuturan
preposisi keharusan, (5) tuturan menunjukkan kesangsian, (6)
tuturan pengandaian bersyarat, (7) tuturan proposisi yang
menggunakan impersona, (8) tuturan menyertakan alasan, (9)
tuturan terselubung.
Blum-Kulka (1987) dalam Gunarwan (1994:86)
mengatakan bahwa permintaan dapat diwujudkan melalui
(1) kalimat bermodus imperatif ‘Asakan tas ko! ‘Pindahkan tas
ini!’; (2) kalimat performatif eksplisit Aden minta Ang maasakan
tas ko! ‘Saya minta kamu memindahkan tas ini!’; (3) kalimat

74
performatif berpagar Aden sabanayo nio ang maasakan tas ko
‘Saya sebenarnya mau kamu memindahkan tas ini’; (4)
pernyataan keharusan Ang harus maasakkan tas ko! ‘Kamu
harus memindahkan tas ini!’; (5) pernyataan keinginan Den
nio tas ko diasakan ‘Saya ingin tas ini dipindahkan’; (6)
rumusan saran Kalau ang asakan tas ko baanyo? ‘Bagaimana
kalau tas ini kamu pindahkan?’; (7) persiapan pertanyaan Ang
bisa maasakan tas ko? ‘Kamu dapat memindahkan tas ini?; (8)
isyarat kuat Tas ko maambek jalan sajo ‘Tas ini menghalangi
jalan’; dan (9) Sampik jalan ‘Sempit jalan.’
C. Rangkuman
Strategi menurut Brown dan Levinson dibagi menjadi
lima jenis, yaitu (1) bertutur terus terang tanpa basa-basi, (2)
bertutur terus-terang dengan basa-basi kesantunan positif, (3)
bertutur dengan basa-basi kesantunan negatif, (4) bertutur
samar-samar, dan (5) bertutur dalam hati. Selain itu, Blum dan
Kulka juga mengemukakan sembilan strategi bertutur, yaitu (1)
tuturan bermodus imperatif, (2) tuturan performatif eksplisit, (3)
tuturan berpagar, (4) tuturan preposisi keharusan, (5) tuturan
menunjukkan kesangsian, (6) tuturan pengandaian bersyarat, (7)
tuturan proposisi yang menggunakan impersona, (8) tuturan
menyertakan alasan, (9) tuturan terselubung.
D. Daftar Rujukan
Gunarwan, Asim. 2004. “Pragmatik, Kebudayaan, dan
Pengajaran Bahasa”. Makalah dalam Seminar Nasional
Semantik III:Pragmatik dan Makna Interaksi Sosial. Surakarta:
Universitas Sebelas Maret
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

75
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menganalisis strategi bertutur
menurut Brown dan Levinson dan Blum dan Kulka.
2. Objek Garapan Latihan
a. Strategi bertutur menurut Brown dan Levinson
b. Strategi bertutur menurut Blum dan Kulka.
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

76
77
6
DEIKSIS

A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah membaca bab ini, mahasiswa diharapkan mampu
menjelaskan, membedakan, dan menganalisis deiksis dan jenis-
jenisnya. Selain itu, mahasiswa juga mampu melakukan
penelitian tentang analisis deiksis.
B. Materi
1. Makna dan acuan
2. Berbagai istilah teknis
3. Jenis dan bentuk deiksis
4. Deiksis luar-tuturan dan dalam-tuturan
5. Pembalikan Deiksis
6. Penjelasan lain dari deiksis
1. Makna dan Acuan
Deiksis adalah kata yang tidak memiliki referen atau
acuan yang tetap. Di situ tidak ditemukan isitilah makna.
Pertanyaannya ialah apakah acuan itu sama dengan makna?.
Untuk menjawabnya kita harus menengok semantik leksikal.
Di dalam semantik ada teori atau pendekatan yang
disebut teori referensial. Teori ini mencoba menganalisis kata
ketika kata itu berdiri sendiri, tidak di dalam konteks. Salah
satu teori itu dikemukakan oleh OGDEN dan RICHARDS
(dalam Stephen Ullmann, 1975), yang mengemukakan
tentang teori “segi tiga dasar”. Segi tiga itu mengandung tiga
komponen makna, yaitu (1) lambang (yaitu kata yang
berbentuk dari buni-bunyi), terletak pada titik kiri-bawah, (2)
lambang (kata) ini melambangkan pikiran atau referensi
(Inggris: reference) yang ada pada titik puncak segi tiga; dan

78
referensi ini mengacu kepada (3) unsur atau peristiwa yang
disebut acuan atau referen (Inggris: referent).
Paparan Ogden dan Richards itu diperjelas oleh Lyons
(1968). Menurut Lyons, bentuk sebuah kata (= lambang)
melambangkan “sesuatu” dalam arti “konsep” yang
diasosiasikan (dikaitkan) dengan bentuk kata tadi di dalam
benak atau pikiran penutur; konsep itulah makna dari kata
tersebut; dan makna itu merupakan abstraksi
(pengabstrakan) dari benda atau, “sesuatu” yang senyatanya,
yaitu referen atau acuan. Contoh konkret diberikan oleh
Richards dkk: sebuah kata, yaitu meja, mempunyai makna
‘meja’, berwujud bayangan (gambaran, konsep abstrak)
tentang meja. Jika diwujudkan dalam bentuk konkret, konsep
abstrak tentang meja tadi benda nyata yang disebut meja.
Dengan kata lain, kata meja melambangkan makna ‘meja’ dan
mengacu kepada benda yang oleh masyarakat disebut meja.
Jadi, kita harus membedakan kata (berbentuk bunyi-bunyi),
makna (yang dilambangkan oleh kata), dan acuan (yang
diacu oleh kata). Kalau Anda ditanya, apakah meja itu?, maka
akan (dan harus) anda jawab dengan “penjelasan” seperti
“meja ialah…..”. Penjelasan itu, bisa berupa definisi, sesuai
dengan konsep tentang meja, atau makna dari kata meja. Luas
dan dalamnya penjelasan Anda bergantung kepada
pengetahuan dan pengalaman Anda tentang meja. Jika anda
ditanya, Bagaimana sih meja itu? Atau seperti apa meja itu? Atau
mana yang disebut meja itu?, maka kemungkinan besar dan
akan segera menunjuk atau mengacu (mungkin disertai
dengan gerakan telunjuk Anda) sebuah benda yang biasa
dinamakan meja. Apa yang Anda tunjuk itu adalah acuan,
bukan makna. Jadi, kata Lyons, apa yang kita amati, yang kita
“acu”, adalah acuan atau referen; dan hubungan antara kata
dengan referennya adalah hubungan referensial.
Bagi PALMER (1981) referensinya itu menyangkut
hubungan antara unsur-unsur bahasa, kata, kalimat, dst.
dengan dunia pengalaman yang bersifat nonlinguistik
(nonkebahasaan). Ini berarti referensi sejajar dengan referen

79
dalam rumusan di atas. Semantara itu, makna (sense)
bersangkutan dengan sistem hubungan (kerelasian) yang
kompleks antara unsur-unsur kebahasaan sendiri. Hubungan
antara kata dengan maknanya adalah urusan intralinguistik,
sedangkan hubungan antara kata dengan referen adalah
urursan intralinguistik yang dihubungkan dengan segi
ekstralinguistik (di luar kebahasan). Perbedaan ini lebih
mudah dipahami dengan mengingat kembali segi tiga dasar
yang sudah disebut di depan. Hubungan intralinguistik ialah
hubungan antara titik kiri-bawah (letak kata atau lambang)
dengan titik atas (letak makna kata; konsep; pikiran),
sedangkan hubungan ekstralinguistik ialah hubungan antara
titik kiri-bawah dengan titik kanan-bawah (letak referen;
acuan; dunia nyata) melalui titik atas segi tiga.
Yang agak menyulitkan bagi orang Indonesia ialah
istilah makna. Di dalam bahasa Inggris ada kata sence dan
meaning, keduanya kita padankan begitu saja dengan kata
makna itu, padahal sebagai istilah keduanya harus
dibedakan. Di samping itu, ada kata semantics yang kita
padankan dengan semantik atau ilmu makna, dan semantic
yang juga dipadankan dengan makna atau semantis. Ada
yang menawarkan istilah arti atau the sense menjadi ‘dalam
arti; dalam pengertian’. Uraian ini bermaksud untuk
memberikan kesadaran kepada kita agar kita berhati-hati
memakai dan memahami berbagai istilah tersebut,
khususnya dalam memahami pendapat LEECH (1981)
berikut.
Leech membedakan sense dan meaning. Dia
menggolongkan meaning ‘makna’ menjadi tujuh, yaitu makna
konseptual, makna konotatif, makna sosial, makna afektif, makna
reflektif, makna kolokatif dan makna tematik. Di antara tujuh
makna ini hanya makna konseptual (conceptual meaning)
sajalah yang di sebut sense, selebihnya disebut meaning. Di
dalam semantik makna konseptual ini sering di sebut juga
makna denotatif, makna kognitif, makna logika, makna
objektif. Makna ini dipandang menjadi faktor sentral dalam

80
komunikasi verbal, yang menggunakan bahasa, dan padu
dengan fungsi pokok bahasa, hal yang tidak terdapat dalam
keenam makna yang lain. Maksudnya, makna konseptual
atau objektif dari sebuah kata merupakan makna inti kata itu
yang sangat penting dalam komunikasi, makna yang tidak
mengandung unsur subjektif, unsur konotasi, atau unsur
emosi penuturnya. Para peserta komunikasi tentu tidak akan
mengalami kesalahpahaman jika yang menjadi pegangan
dalam komunikasi itu ialah makna objektif. Mengapa? karena
makna konotatif (yang mengandung nilai rasa), misalnya,
sangat beragam, subjektif (berbeda dari orang ke orang), dan
tidak stabil, goyah.
Karena sense itu hanya mengacu kepada makna
konseptual saja, maka dapat dikatakan bahwa sense itu
merupakan meaning (makna) dalam arti sempit. Dalam arti
luas meaning itu mencakupi ketujuh makna tadi, termasuk
makna konseptual. Ditambahkan oleh Leech bahwa makna
dalam arti luas itu ada baikyna diberi istilah alternatif yakni
nilai komunikatif (communicative value). Ini dapat kita artikan
sebagai “makna yang mempunyai nilai komunikatif”, yang
sedikit banyak memberi sumbangan dalam komunikasi.
Begitulah, kita telah mengetahui apa yang dimaksud
dengan acuan, setidak-tidaknya jika dibandingkan dengan
makna. Ini sering untuk memahami deiksis, yang
didefinisikan sebagai “kata yang tidak memiliki acuan yang
tetap”. Sebenarnya kata deiksis itu memiliki acuan tetapi
acuannya itu yang tidak tetap. Karena itu, Sumarsono (1989)
menyempurnakan batasan deiksis menjadi “deiksis adalah
kata yang mempunyai acuan yang tidak tetap”. Deiksis itu
ada beberapa golongan, salah satunya ialah deiksis persona,
contohnya ialah saya. Dalam Kamus Besar Bahasa Insonesian
(KBBI), edisi ke-2, kata saya tidak diberi makna, melainkan
dikatagorikan sebagai pronomina persona tunggal, dengan
perian “orang yang berbicara atau menulis” dengan
tambahan keterangan “dalam ragam resmi atau biasa”.
Dalam KBBI edisi ke-3 (2001) kategorinya diubah menjadi

81
pronomina saja, sementara periannya tetap. Itu berarti, kata
saya itu tidak mempunyai makna tetapi pasti punya acuan,
yaitu pembicara (atau penutur) atau penulis. Dalam
percakapan antara A dan B, masing-masing secara bergiliran
bertindak sebagai penutur ketika mengacu kepada acuan
yang berubah-ubah, tidak tetap. Kata yang mempunyai acuan
demikian itulah deiksis.
2. Berbagai Istilah Teknis
Di Indonesia kajian awal yang khusus mengenai
deiksis adalah disertasi Bambang Kaswanti Purwo yang
kemudian dibukukan (1984). Selebihnya, deiksis selalu
tercakup dalam bahan pragmatik; sebagaimana tampak pada
Nababan (1957), Tarigan (1984), Dardjowidjojo (1988), dan
Kawanti Purwo (1989). Berikut ini paparan yang bersumber
dari tulisan mereka itu.
Teori pragmatik sebenarnya sudah ada sesjak zaman
Yunani kuno. Kata deiksis sendiri berasal dari bahasa Yunani
deiktikos yang berarti ‘hal penunjukan secara lansung’. Istilah
ini digunakan oleh tata bahasawan Yunani dalam pengertian
‘kata ganti penunjuk’, yang dalam bahasa Indonesia ialah ini
dan itu (Purwo). Deiksis kemudian diperkenalkan kembali ke
dalam linguistik abad ke-20 oleh KARL BUHLER. Konsep
yang mirip dengan ini tetapi lebih luas cakupannya
diperkenalkan oleh C.S. PERIRCE, dengan istilah
indeksikalitas (indexicality). Dalam bahasa Inggris bentuk
dasar kata indexicallity ialah index, yang makna pertamanya
ialah, something that point for or indicates’ (sesuatu yang
menunjukkan) atau penunjuk. Lalu ada ungkapan the index
finger yang sama maknanya denga jari telunjuk (yang biasa
dipakai untuk menunjuk). Dalam dunia pengajaran ada
istilah indeks prestasi dan angka indeks. Angka indeks untuk
menunjukkan prestasi seorang siswa/mahasiswa, itu
diwujudkan misalnya dalam skala angka 0-4.
Siswa/mahasiswa yang diberi tanda 4 “menunjukkan”
bahwa dia tergolong siswa/mahasiswa yang tergolong
pandai. Jadi, pada dasarnya deiksis dan indeks itu sama, yaitu

82
sama-sama “penunjuk”, tetapi, sebagai istilah, LYONS (1977)
menjelaskan konsep Peirce tadi demikian; “Indeks ialah
sebuah tanda (sign) yang suatu saat akan kehilangan cirinya
sebagai tanda jika objeknya dipindahkan (dialihkan),…”.
Yang lebih luas lagi, yaitu “tanda”. Kata hotel adalah tanda,
katakanlah bagi sebuah bangunan gedung, tetapi jika hotel itu
dipakai untuk nama orang, misalnya untuk nama anak Bali,
Wayan Hotel, maka hotel menjadi tanda bagi objek lain. Kata
ini adalah tanda bagi sesuatu yang saya pegang, dan saya bisa
berkata tentang buku ini, tetapi begitu buku itu saya
pindahkan, dengan melemparkannya ke meja tiga meter dari
saya, maka saya akan berkata tentang buku itu. Ciri indeks ini,
yaitu sebagai penunjuk sesuatu yang dekat dengan diri saya,
telah hilang ketika sesuatu itu pindah ke tempat yang jauh
dari diri saya (dalam Sumarsono, 1989).
Charless Morris memakai istilah pengidentifikasi
(identifitier) untuk tanda-tanda yang mengacu kepada lokasi
ruang dan waktu, dan petunjuk atau indikator (indicator)
untuk tanda-tanda nonkebahasaan. Contoh tanda yang
mengacu lokasi ruang ialah di sini, di sana, di situ; yang
mengacu lokasi waktu ialah sekarang, nanti, kelak; dan tanda-
tanda nonkebahasaan ialah gerak jari atau gerak alis untuk
menunjuk yang berfungsi sebagai pengidentifikasi.
Abercombie memakai istilah indices (bentuk jamak dari
index) untuk mengacu kepada tanda-tanda yang
menunjukkan ciri-ciri pribadi penulis atau penutur
penjelasan ini tampak kurang manfaatnya bagi penjelasan
kita tentang deiksis nanti. Beberapa filosof memakai istilah
indeksikal (indexical) untuk kalimat yang bergantung kepada
konteks, dalam arti nilai kebenaran kalimat itu berubah-ubah
sesuai dengan situasi ujarnya (tentang makna kalimat yang
berubah-ubah ini sudah dibahas dalam bab sebelumnya).
Lyons sendiri kemudian mengadopsi kedua istilah itu.
Baginya, pengertian indeksikal itu mirip degan istilah ekspresi
dari Karl Buhler (1934) dengan pembatasan bahwa ekspresi
itu mengacu kepada unsur-unsur indeksikal dari suatu ujaran

83
yang dipakai oleh penutur atau penulis untuk membangun
atau mengungkapkan kepribadiannya dengan cara yang
amat orisinal. Bagaimana sebenarnya pendapat Buhler?
Menurut Lyons, Buhler berbicara tentang tiga fungsi bahasa,
salah satunya ialah fungsi ekspresif (aslinya disebut dengan
bahasa Jerman: Ausdruck). Fungsi ekspresif bahasa ialah
memasok informasi tentang penutur, perasaan, kesukaan,
prasangka, dan pengalaman-pengalamannya. Di samping itu
ada fungsi deskriptif, yaitu menyampaikan informasi yang
senyatanya (faktual). Yang ketiga ialah fungsi vokatif, yang
diganti oleh Jacobson menjadi konatif (connative) dan disebut
juga fungsi instrumental. Fungsi ini merupakan alat bagi
penutur untuk menyampaikan (mendesakkan) keinginan dan
kemauannya kepada pendengar agar mau melakukan
keinginan tersebut. Jadi, fungsi ini dipakai untuk mencapai
efek (hasil) yang praktis. Ketiga fungsi ini (ekspresif,
deskriptif,vokatif) cocok dengan pembedaan Buhler tentang
gejala (sympton), lambang (symbol), dan sinyal (signal). Yang
dimaksudkan ialah: pada umumnya tiap ujaran merupakan
gejala ekspresif dari apa yang ditunjuk (diacu), dan
merupakan sinyal vokatif yang dialamatkan (ditujukan)
kepada penerima (pendengar). Dengan kata lain, sebuah
ujaran dari seorang penutur adalah gejala dalam benak
bahwa penutur mempunyai sesuatu yang akan diungkapkan
(diekspresikan), ujaran itu juga merupakan lambang dari
deskripsi sesuatu fakta; dan bagi pendengar, ujaran
merupakan sinyal bahwa dia harus akan melakukan sesuatu
(dalam Sumarsono, 1989).
Penjelasan lain diberikan, misalnya, oleh Ignas Kleden
(1988). Menurut Kleden, Buhler membedakan tiga fungsi
bahasa, yakni:
a. Appel, yakni fungsi memerintah atau meminta kepada
lawan bicara untuk melakukan sesuatu. Dalam bentuk
yang paling sederhana fungsi ini tampak pada komandan
pasukan yang membari aba-aba “Bersi --- ap”.

84
b. Ausdruck, fungsi untuk mengungkapkan suasana hati
penutur, jadi bukan untuk berkomunikasi. Contohnya:
Aduh!, Wauw!
c. Darstellung, bahasa berfungsi mengacu objek tertentu yang
berada di luar diri penutur dan lawan tuturnya, fungsinya
mengacu pada menjelaskan. Puncak bahasa jenis ini
adalah bahasa analitis yang digunakan dalam ilmu.
Jadi, Appel itu serupa dengan fungsi vokatif, evokasi,
konatif, instrumental yang bermaksud untuk
membangkitkan (mempengaruhi; mengarahkan) lawan tutur
untuk melakukan atau tidak melakukan sesuatu. Ausdruck
merupakan fungsi ekspresif karena mengungkapkan suasana
hati penutur. Darstellung adalah fungsi deskripsi,
menggambarkan fakta senyatanya. Dalam hal ini bahasa yang
digunakan dalam ilmu memang berfungsi mendeskripsikan
objek ilmiah atau hasil penelitian ilmiah.
Paparan di atas pada dasarnya hendak mengemukakan
bahwa deiksis itu merupakan bagian dari diskusi atau kajian
tentang tanda, karena deiksis adalah bagian dari bahasa dan
bahasa hakikatnya adalah lambang dan tanda. Istilah deiksis
yang semula hanya bermakna ‘menunjuk(kan)’ beranjak
menjadi istilah teknis gramatika untuk menangani unsur cara
pandang bahasa relatif terhadap waktu dan tempat ujaran.
Seperti kita ketahui tiap ujaran itu terjadi dalam suatu tempat
tertentu dan dalam waktu tertentu, dalam situasi spasio-
temporal (ruang dan waktu) tertentu. Ujaran itu dibangun
oleh penutur dan biasanya ditujukan kepada pendengar (bisa
lebih dari satu orang); keduanya berbeda orang (meskipun
kadang-kadang ada orang yang berbicara dengan dirinya
sendiri), dan biasanya berada dalam satu spasio-temporal
(dalam percakapan lewat telepon kedua orang itu berada di
ruang berbeda). Ujaran semacam itu melibatkan acuan
terhadap objek atau orang (yang bisa saja penutur,
pendengar, atau orang lain). Semua orang yang tercakup
dalam acuan itu adalah subjek wacana.
Apa yang disebut kata ganti orang (saya, kamu, dia, -nya,
mereka, dsb.), keterangan waktu (kini, sekarang, nanti, kelak),

85
dan keterangan tempat (sini, situ, sana), menunjukkan
bagaimana struktur gramatika mencerminkan
koordinasi spasio-temporal dari situasi ujaran maksudnya,
situasi ujaran yang khas itu sebenarnya bersifat egosentris,
berpusat pada ego ‘saya, dan saya itu ialah penutur. Artinya,
peranan penutur dalam sebuah percakapan itu begitu besar
sehingga ia menjadi pusat perubahan deiksis, menjadi pusat
situasi ujaran.”Saya berujar kepada kamu tentang dia atau
sesuatu yang sekarang ada di sini”. Orang yang diajak berujar
adalah kamu karena ada saya. Nanti kalau kamu berujar
silakan menyebut dirimu saya, dan saya menjadi kamu.
Di sini mengacu tempat yang dekat dengan saya; dan
sekarang mengacu kepada waktu atau saat ketika saya sedang
berujar. Jadi, pusat tuturan atau percakapan adalah penutur,
sedangkan deiksis menjadi “luar tuturan”; yang menjadi
pusat orientasi (sudut pandang) adalah penutur; penutur
berada pada titik “nol” dan segala sesuatu (deiksis) diarahkan
orientasinya dari sana. Teori deiksis yang dipaparkan pada
bagian ini biasanya dianggap sebagai teori tradisional.
Sekarang, deiksis dipakai tidak sekadar untuk
“menunjuk(kan)” melainkan untuk menggambarkan
berbagai fungsi kata ganti persona, kata ganti penunjuk,
waktu, dan berbagai ciri gramatikal dan leksikal lainnya yang
menghubungkan ujaran dengan jaringan ruang dan waktu
dalam tindak tutur. Sekadar ilustrasi. Jika orang Lombok
berujar dengan seorang kenalan dalam bahasa Indonesia,
tidak memakai kata penyapa kamu atau Saudara, melainkan
side, seperti dalam ujaran, “Apa side mau dipaksa? Kan tidak!”,
maka side itu bukan sekadar pengganti kamu atau Saudara,
melainkan berfungsi menunjukkan rasa hormat penutur
kepada lawan tuturnya. Fungsi semacam itu pun belum jelas
benar jika kita tidak tahu persis, siapa penutur itu (bukan
sekadar “orang Lombok”), siapa lawan tutur, di mana dan
kapan ujaran itu terjadi. Para pakar sekarang bersepakat
bahwa deiksis itu bukan hanya “luar tuturan” (yang mereka
sebut eksofora) melainkan juga “dalam-tuturan” (endofora).

86
Pendalaman bahasa mengenai hal ini akan dilakukan di
bagian-bagian berikutnya, setelah kita bicarakan jenis dan
bentuk deiksis.
3. Jenis dan Bentuk Deiksis
Menurut Nababan, dalam kajian pragmatik dikenal
adanya lima jenis deiksis, yaitu deiksis persona (orang),
tempat, waktu, wacana, dan penunjuk. Kaswanti Purwo
menyebut adanya deiksis persona, tempat, waktu, dan
penunjuk.
a. Deiksis persona
Dalam deiksis persona yang menjadi kriteria adalah
peran partisipan (peserta percakapan) dalam peristiwa
tutur. Peran sebagai penutur (acuannya pada diri sendiri)
adalah orang ke-1; sebagai pendengar (acuan penutur
kepada lawan tutunya) ialah orang ke-2; dan “yang
dibicarakan” menjadi orang ke-3 (acuan penutur terhadap
orang atau benda yang dibicarakan). Cara yang lazim
untuk mengkodekan deiksis persona tadi ialah dengan
memakai “kata ganti orang”, yang dalam bahasa
Indonesia ialah saya, aku, kamu, engkau, dia, ia, beliau, kami,
kita, mereka, atau memakai nama diri (seperti pada anak-
anak yang menyebut dirinya denga namanya sendiri);
atau Saudara, Bapak, Ibu, Tuan, dsb. (untuk orang ke-2).
Deiksis persona juga mencakupi bentuk-bentuk lain dari
kata-kata ganti tersebut, seperti ku-, -mu, -nya, kau. Di
dalam bahasa daerah yang mengenal undak-unduk atau
tingkat-tingkat bahasa (seperti bahasa Bali, Jawa, Sunda)
pengenalan dan pemahaman terhadap deiksis persona ini
amat rumit dan sulit dipelajari oleh mereka yang bukan
penutur asli bahasa tersebut.
b. Deiksis Penunjuk
Di dalam bahasa Indonesia kita menyebutnya
sebagai “kata ganti penunjuk”: ini untuk menunjuk
sesuatu yan dekat dengan penutur, dan itu untuk sesuatu
yang jauh dari penutur. “sesuatu” itu bukan hanya benda
atau barang melainkan juga keadaan, peristiwa, bahkan
waktu. Perhatikan penggunaannya dalam kalimat-kalimat

87
berikut:
1) Masalah ini harus kita selesaikan segera.
2) Ketika peristiwa itu terjadi, saya masih kecil.
3) Saat ini saya belum bisa ngomong.
Contoh-contoh di atas menunjukkan, penggunaan
deiksis ini atau itu tampaknya bergantung kepada sikap
penutur terhadap hal yang ditunjuk : jika dia “merasa”
sesuatu itu dekat dengan dirinya, dia akan memakai ini,
yang sebaliknya, itu dipakai. Misalnya, pada kalimat 1),
masalah yang harus diselesaikan adalah masalah yang
mungkin baru saja terjadi, mungkin juga masalah yang
melibatkan dirinya atau kepentinganya. Pada kalimat 3)
saat yang dimaksud dan diacu ialah saat atau waktu ketika
penutur mengucapkan kalimat tersebut.
Banyak bahasa mempunyai deiksis jenis ini hanya
dua saja, yaitu yang sejajar dengan ini dan itu tadi. Bahasa
Jawa mengenal iki untuk yang dekat penutur, iku dan kuwi
untuk yang tidak dekat tetapi yang juga tidak terlalu jauh,
dan iko dan kae untuk yang (sangat) jauh. Juka pengarang
berbahasa Indonesia menulis, misalnya, Lihatlah bintang-
bintang di langit itu!, Lihatlah burung di atas genting itu!,
maka pengarang bahasa Jawa akan menulis Delengan
lintang-lintang ing langit kae!, dan bukan Delengan lintang-
lintang ing langit iku! Tetapi Delengan manuk ning ndhuwar
gentheng iku.
c. Deiksis Tempat
Deiksis ini adalah pemberian bentuk kepada lokasi
ruang (lengkap) dipandang dari lokasi pemeran dalam
peristiwa tutur. Ini berhubungan dengan deiksis penunjuk
ini dan itu. Tiap bahasa mengenal “tempat yang dekat
dengan penutur”. Dalam tata bahasa kita mengenal kata
sini dan sana sebagai kata keterangan tempat. Di dalam
menganalisis kalimat, semua bagian kalimat yang
mengacu tempat “disebut keterangan tempat juga” dan
kata-kata begini biasanya didahului dengan kata di, dalam
atau pada, membentuk frase depan. Misalnya, di rumah,
pada bangku, dalam kamar. Frase-frase semacam itu

88
tampaknya tidak digolongkan ke dalam deiksis karena
acuannya tetap; berbeda dengan sini dan sana. Hanya
perlu diingat bahwa kedua deiksis ini biasa didahului
dengan di dan ke, menjadi di sini dan di sana, ke sini dan ke
sana. Masih bisa dipertanyakan adalah kata ke mana dan di
mana, dalam kalimat seperti:
1) Ke mana dia pergi?
2) Entah, saya taruh di mana pensil itu.
3) Saya tak tahu dia ke mana dan di mana.
Kata-kata tersebut tergolong keterangan tempat;
acuannya bukan hanya “tidak tetap” tetapi bahkan “tidak
jelas”. Dengan pengertian acuan yang “tidak jelas” itu
barang kali kata-kata ini dapat digolongkan deiksis
tempat, karena “tidak jelas” berarti “bisa di mana-mana”,
di sembarang tempat dan tidak pasti.
Sejalan denga deiksis penunjuk yang amat berkaitan
dengan deiksis tempat, di dalam bahasa daerah, seperti
bahasa Jawa, bisa terdapat lebih dari dua deiksis pokok
seperti sini dan sana. Di dalam bahasa Jawa, karena ada
deiksis penunjuk, yakni iki, iku, kae, maka deiksis
tempatnya pun ada tiga, yakni kene, kono, kana.
d. Deiksis Waktu
Deiksis ini, yang di dalam bahasa disebut
keterangan waktu, adalah pengungkapan kepada titik
atau jarak waktu pandang dari saat suatu ujaran terjadi,
atau pada saat penutur berujar. Waktu ketika ujaran terjadi
diungkapkan dengan sekarang atau saat ini. Untuk waktu-
waktu berikutnya terdapat kata-kata besok (esok), lusa,
nanti, kelak; untuk waktu “sebelum” waktu terjadinya
ujaran kita menemukan tadi, kemarin, minggu lalu, ketika
itu, dahulu. Dalam beberapa bahasa, seperti bahasa Inggris,
deiksis ini diungkapkan dalam bentuk kala (tense).
Sebagaimana definisi deiksis, yang mempunyai
referen yang tidak tetap, deiksis waktu pun mengacu
kepada rentang waktu yang dapat berubah-ubah.
Perhatikan beberapa contoh berikut: kata sekarang
mengacu kepada (1) saat penutur berbicara sampai dengan

89
(5) waktu yang sangat panjang tetapi tidak jelas batasnya:
1) Karena kamu sudah ngomong, maka sekarang saya ganti
ngomong.
2) Sekarang hari minngu, besok … Senin.
3) Janjinya minggu kedua Januari, sekarang sudah minggu
ketiga.
4) Seharusnya tahun 2006, ya … sekarang, dia pensiun.
5) Sekarang kan zaman edan, jadi semua orang pun edan.
e. Deiksis Wacana
Berbeda dengan keempat deiksis yang sudah
disebut, yang mengacu kepada referen tertentu meskipun
referen itu berubah-ubah, deiksis wacana harus
dirumuskan dengan lebih dahulu melihatnya di dalam
wacana tertentu. Deiksis di sini, misalnya, dapat dikatakan
mengacu kepada tempat, yang dekat dengan penutur.
Deiksis wacana tidak dapat dikatakan dengan cara begitu.
Deiksis ini adalah acuan kepada bagian-bagian tertentu
dalam wacana yang telah diperikan (sebelumnya) dan
atau yang sedang dikembangkan (yang akan terjadi).
Di dalam pelajaran tata bahasa di sekolah dikatakan
adanya hubungan kohesi antara bagian kalimat yang satu
dengan yang lain dengan berbagai cara. Kohesi itu,
misalnya, dilakukan dengan menggunakan dua kata atau
ungkapan yang sama maknanya. Contoh:
(1) Putri penyair itu makin besar juga. Gadis itu sekarang
duduk di sekolah menengah.
(2) Pak Hamid pagi-pagi telah berangkat ke sawahnya.
Petani yang rajin itu memikul cangkul sambil menjinjing
bungkusan makanan dan minuman
(Hasan Alwi dkk., Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia,
Edisi ke-3)
Contoh yang lain:
A: Apa yang dilakukan si Ali?
B: Dia memukul istrinya.
Dalam contoh di atas, dia, deiksis persona (dalam
tata bahasa disebut pronomina), mengacu kepada Ali
(dalam tata bahasa disebut anteseden). Hubungan antara

90
deiksis dia dengan acauan atau “sesuatu” yang sudah
disebut sebelumnya itu disebut hubungan anaforis
(bersifat anafora). Contoh deiksis anafora dalam kalimat:
(3) Pak Karta itu baik; istrinya juga (-nya adalah deiksis
anafora)
(4) Semua bohong dan kau tahu itu (itu adalah deiksis
anafora)
Sebaliknya adalah hubungan kataforis (bersifat
katafora), yaitu hubungan antara deiksis dengan acuan
yang mengikutinya. Contohnya:
(5) Dengan gayanya yang khas, Bung Karno memukau
hadirin.
(6) Ini jawaban saya: “tidak!”
Contoh-contoh di atas menunjukkan bahwa
keempat deiksis yang sudah disebut terdahulu
mempunyai kesempatan untuk dapat disebut deiksis
anafora atau katafora sepanjang deiksis-deiksis tersebut
merupakan bagian dari sebuah wacana.
f. Deiksis Sosial
Deiksis sosial menunjukkan atau mengungkapkan
perbedaan-perbedaan sosial (perbedaan-perbedaan yang
disebabkan oleh faktor-faktor sosial seperti jenis kelamin,
usia, kedudukan di dalam masyarakat, pendidikan,
pekerjaan, dsb.) yang ada pada para partisipan dalam
sebuah komunikasi verbal yang nyata, terutama yang
berhubungan dengan segi hubungan peran penutur dan
petutur, atau antara penutur dengan topik atau acuan
lainnya. Dapat dikatakan bahwa deiksis sosial itu adalah
deiksis yang di samping mengacu kepada referen tertentu,
juga mengandung konotasi sosial tertentu, khususnya
pada deiksis persona. Dalam bahasa Indonesia hal itu
tampak, misalnya, dalam penggunaan kata sapaan kamu,
kau, Anda, Saudara, Tuan, Bapak, Ibu, dsb., dan deiksis
persona bagi penutur seperti saya, aku, hamba, patik, atau
penggunaan nama diri. Dalam bahasa yang mengenal
tingkat-tingkat (unda-usuk) bahasa, seperti bahasa Jawa,

91
perbedaan itu diwujudkan dalam bentuk-bentuk yang
berbeda. Beberapa contoh.
(1) Majikan: “Inem.”
Pembantu: “Saya, Tuan.”
(2) (dalam bahasa Jawa) Majikan: “Inem.”
Pembantu: “Dalem, ndara.”
Pengunaan saya (dalem) dan Tuan (ndara)
menujukkan hubungan sosial antara dua orang yang
kedudukannya tidak sejajar (tidak simetris), seperti
hubungan antara majikan dengan pembantunya. Contoh
(3) dan (4) berikut ini masing-masing menunjukkan
hubungan sosial yang akrab antara penutur dan petutur
dan antara hubungan anak dan orang tua yang penutur
bahasa Jawa.
(3) A: “Ke mane lu?”
B: “Njemput bokap, nih.”
(4) Anak: “Bu, nyuwun maem.” (Bu, minta makan)
Ibu : “Mundhut dhewe, ta.” (Ambil sendirian)
g. Bentuk Deiksis
Tentang bentuk deiksis biasanya dihubungkan
dengan jumlah kata pendukungnya. Dari situ dapat dilihat
adanya golongan deiksis yang berikut.
(1) Deiksis kata, yakni deiksis yang hanya terdiri atas satu
kata, seperti: ini, sana, aku, ia, sekarang, kelak, Tuan, hamba.
(2) Deiksisi frasa, yakni deiksis yang terdiri atas dua kata
atau lebih, misalnya: di sana, di sini, esok pagi, tuan hamba,
paduka tuan, pada waktu, di kelak kemudian hari.
4. Deiksis Luar-Tuturan dan Dalam-Tuturan
Penggolongan deiksis sebagaimana dilakukan
Nababan di atas bukanlah satu-satunya model pengolongan.
Para aliran pragmatik yang lebih “modern” mengemukakan
adanya pemilahan lain, yakni deiksis luar-tuturan atau luar-
ujaran (atau eksofora) dan deiksis dalam-tuturan atau dalam-
ujaran (atau endofora).
a. Deiksis Luar-Tuturan
Deiksis ini sudah mencakupi tiga deiksis yang
sudah disebutkan di atas, yakni deiksis persona, tempat

92
(ruang), dan waktu. Yang dimaksud dengan deiksis luar-
tuturan adalah deiksis yang acuannya di luar teks verbal,
di luar apa yang diujarkan, berada pada konteks situasi.
Teks ialah sepotong atau sepenggal bahasa lisan atau
tertulis (Richards dkk., 1985). Teks dapat dilihat dari
strukturnya (misalnya, berupa kalimat atau cakapan) dan
atau fungsinya (misalnya, untuk memperingatkan,
menyuruh, bertanya, dsb.). Suatu pemahaman tuntas
terhadap sebuah teks sering tidak dimungkinkan tanpa
melihat konteks tempat terjadinya teks itu. Sebuah teks
dapat saja terdiri dari satu kata, misalnya, “masuk” dan
“keluar” pada pelataran parkir; “BERBAHAYA” sebagai
peringatan yang tertempel pada gardu listrik, atau
teriakan “Api” ketika ada kebakaran; atau dapat sangat
panjang seperti ceramah, khotbah, novel, perdebatan.
Teks-teks sebagaimana dicontohkan di atas sering disebut
wacana. Dalam hubungan dengan contoh-contoh kita di
sini, teks itu lebih banyak diarahan kepada cakapan atau
ujaran. Menurut Halliday (1980), teks itu bukan
merupakan satuan gramatikal (sebagaimana morfem,
kata, frasa, klausa, kalimat), satuan yang lebih banyak di
atur oleh kaidah gramatika, melainkan satuan semantis,
satuan yang lebih banyak diatur oleh kaidah semantik.
Marilah kita awali pemahaman kita tentang deiksis
luar-tuturan ini dengan melihat kembali contoh anafora di
atas:
Pak Karta itu orang baik, istrinya juga.
Dia dan istrinya adalah orang baik semua.
Sekarang Senin, jadi lusa adalah hari Rabu.
Kita lihat bahwa deiksis –nya yang ada di dalam
ujaran (tuturan) mengacu kepada dia (Pak Karta) yang juga
berada di dalam ujaran atau teks yang sama. Deiksis
waktu, lusa, juga mengacu kepada Rabu, yang ada di dalam
teks ujaran. Kemudian, bayangkan bahwa Anda berada di
luar sebuah ruangan, lalu Anda mendengar ujaran (atau
teks lisan) berikut:

93
(1) “Kamu duduk di sini, kamu pindah ke sana.”
(2) “Kalian harus berangkat nanti.”
Pada contoh (1) kita tidak tahu siapa yang dimaksud
atau diacu oleh kamu yang harus duduk dan siapa kamu
yang harus pindah; kita juga tidak tahu sini dan sana itu
mengacu tempat yang mana. Kita akan tahu semuanya
kalau kita melihat sendiri siapa yang ditunjuk dan di
mana. Andaikan penuturnya (yang menyuruh) adalah
seorang guru yang sedang berbicara kepada murid-
muridnya di dalam kelas, maka semuanya akan menjadi
jelas. Pada contoh (2) juga tidak jelas kapan waktu yang
diacu oleh kata nanti itu, apakah segera setelah ujaran,
dalam hari itu juga, atau kapan saja asalkan “setelah’
munculnya ujaran.
b. Deiksis dalam-tuturan
Deiksis ini acuannya berada di dalam teks atau
tuturan. Sebelum lebih lanjut membicarakan deiksis ini
sebaiknya kita ingat paparan Nababan mengenai deiksis
wacana, yang mencakupi deiksis anafora dan katafora.
Berbeda dengan Nababan, Kaswanti Purwo menyatakan
bahwa deiksis dalam-tuturan dibagi menjadi dua yaitu
anafora dan katafora. Jadi, deiksis dalam-tuturan serupa
dengan deiksis wacana. Deiksis anafora mengacu kepada
sesuatu yang sudah disebut, di dalam teks tertulis deiksis
ini tampak mengacu ke sebelah kiri atau ke bagian atas,
sebaliknya, deiksis katafora mengacu ke acuan sebelah
kanan atau di bawahnya. Contoh-contohnya sudah dapat
dilihat pada bagian 3.e. contoh-contoh lainnya:
(1) “Masalah ini dianggap selesai”, begitu putusannya.
(2) “Begini saja: ambil deposito itu dan bayar utangmu!”
(3) “Hallo, selamat sore, saya, Paijo, boleh saya bicara
dengan Asiah?”
Deiksis begitu dan begini tidak mengacu kepada
satu kata yag mewakili benda atau peristiwa, sebagaimana
contoh-contoh sebelumnya, melainkan kepada “seluruh
ujaran” sebelum atau sesudahnya. Deiksis ini bukan

94
deiksis persona, tempat atau waktu, karena itu perlu
dicarikan istilah tersendiri: deiksis penunjuk.
Pada contoh (3) kita berhadapan dengan apa yang
ada di dalam gramatika disebut oposisi yaitu dua unsur
kalimat (biasanya nomina) yang sederajat dan mempunyai
acuan yang sama, atau setidak-tidaknya, salah satu unsur
mencakupi acuan unsur yang lain. Dalam contoh di atas
saya dan Paijo kedudukannya dalam kalimat tersebut
sederajat dan mengacu kepada orang yang sama, dalam
hal ini adalah penutur. Pertanyaannya siapa mencakupi
siapa atau unsur mana yang mencakupi dan unsur mana
yang dicakupi. Dalam hal ini kita dapat mengatakan
seperti ini: saya pasti Paijo, tetapi Paijo belum tentu saya,
karena masih banyak Paijo-Paijo yang lain. Padanannya
mawar itu pasti bunga tetapi bunga belum tentu mawar.
Dalam hal yang terakhir, bunga mencakupi mawar, bunga
adalah kata umum (generic) dan mawar adalah kata
khusus (specific). Jadi, Paijo mecakupi saya. Paijo
menjelaskan “siapa saya”. Karena posisinya yang sejajar
itu, maka kata boleh saja mengatakan bahwa saya adalah
katafora untuk Paijo, dan Paijo adalah anafora bagi saya.
Dari paparan di bagian 3.4.1 dan 3.4.2 di atas dapat
dilihat bahwa deiksis dalam- tuturan atau endofora itu
mengacu kepada sesuatu yang ada di dalam teks, sehingga
dapat dikatakan endofora bersifat tekstual. Teks itu dapat
tertulis atau lisan (seperti contoh terakhir tentang
percakapan melalui telepon), masih dalam batas wilayah
konteks verbal juga. Sebaliknya, acuan deiksis luar-
tuturan atau eksofora tidak ada di dalam teks tetapi di
luarnya; acuan itu akan menjadi jelas jika kita mengetahui
situasi di mana tuturan atau ujaran itu terjadi, sehingga
boleh dikatakan deiksis eksofora itu bersifat situasional,
bergantung kepada situasi.
5. Pembalikan Deiksis
Setakat ini kita ketahui bahwa deiksis itu bersifat
egosentris, berpusat kepada “saya” yaitu penutur. Semua

95
pengacuan atau penunjukan bertitik labuh kepada penutur.
Deiksis penunjuk ini mengacu kepada sesuatu yang dekat
dengan penutur, itu untuk sesuatu yang jauh dari penutur;
sekarang mengacu kepada waktu ketika penutur berbicara;
sini mengacu kepada tempat yang dekat dengan penutur
ketika berbicara.
Namun, ada kenyataan bahwa pengacuan atau
penunjukan tersebut tidak bertitik labuh pada penutur, tidak
bersifat egosentris. Kaswanti Purwo menyebut itu sebagai
pembalikan deiksis. Pembalikan begini dapat terjadi pada
deiksis luar-tuturan atau dalam-tuturan. Pembalikan deiksis
luar-tuturan tampak pada percakapan lewat tetepon dan
dalam surat (khususnya surat pribadi). Perhatikan contoh
percakapan telepon berikut.
(1) Dewi : “Hallo … Ada Ika ya?”
Ika : “He-eh … gimana, Wi?”
Dewi : “Baik, gimana kamu di sini?”
Ika : “Baik juga. Cuma hujan terus. Di sini hujan juga ya?”
Dalam wacana telpon di atas kata di sini yang
diujarkan Dewi mengacu kepada tempat. Ika, petutur atau
pendengar, dan bukan tempat Dewi, sebaliknya. Sebaliknya,
di sini yang diujarkan Ika mengacu kepada tempat Dewi,
yang bukan penutur, melainkan petutur atau pendengar.
Jadi, titik labuh itu dibalik dari penutur ke petutur.
Hal serupa juga terjadi pada surat berikut:
(2) Ika,
Surat Ika sudah Dewi terima. Trims. Gimana kabarmu di sini?
Udah hujan?
Kalo udah, anget dong; nggak kepanesan.
Ika nanya pacar Dewi? Wah, Dewi udah di-PHK lama sekali.
Surat kedua karib ini memakai ragam santai dan akrab.
Dalam surat tadi di sini mengacu kepada tempat penerima
surat, pembaca yang sepadan dengan petutur, bukan kepada
penulis, yang sepada dengan penutur.
Di samping kedua hal tersebut, ada pula kenyataan
bahwa di dalam percakapan sering terjadi pengulangan

96
ujaran penutur, bukan oleh penuturnya sendiri melainkan
oleh pendengar atau petuturnya. Dalam hal seperti itu dapat
terjadi pembalikan deiksis juga, yang biasa di sebut tutur
terbalik (echo utterance) atau penggunaan tutur berkutip
(quotatitional use). Perhatikan percakapan berikut:
A: “Jangan paksakan saya membunuh. Tidak, saya tak bisa.”
B: “Apa katamu? ‘Saya tak bisa’? Harus bisa!”
Kita lihat deiksis saya pada A mengacu kepada dirinya
sendiri. Juga pada bagian ujaran yang berbunyi, “Saya tak
bisa.” Namun, pada B, ujaran si A tadi diulang atau “dikutip”
oleh B (dan di dalam tulisan pun ujaran tersebut diberi tanda
kutip ‘ … ‘), sehingga deiksis saya yang diujarkan oleh B
(penutur) sebenarnya mengacu kepada A, yang pada saat
ujaran itu dikutip, bertindak sebagai pendengar, bukan
penutur. Jadi, ujaran B itu berbalik kepada A dalam wujud
penggunaan “kutipan” bagian ujaran yang utuh dan asli, dan
deiksis persona ke-1 (saya) dipakai untuk “pengganti”
persona ke-2 (kamu).
6. Penjelasan Lain dari Deiksis
Di samping penjenisan deiksis menjadi lima
sebagaimana yang dikemukakan di depan, Nababan juga
menyebutkan penjenisan lain, yakni deiksis sejati dan tak
sejati, dan deiksis kinesik dan simbolik.
Deiksis sejati adalah kata atau frase yang maknanya
dapat diterangkan seluruhnya dengan konsep deiksis tanpa
mengaitkannya dengan kondisi sosial. Termasuk deiksis
demikian adalah kata-kata yang tergolong deiksis persona,
waktu, penunjuk, dan tempat: saya, di sini, itu, sekarang, dsb.,
kalau kata-kata itu melulu dipakai sebagai kata pengacu.
Deiksis tak sejati adalah kata atau frase yang
maknanya hanya sebagian berupa deiksis dan sebagian
fungsinya adalah nondeiksis. Dapat pula dikatakan, deiksis
ini di samping mempunyai fungsi sebagai deiksis (sebagai
pengacu acuan yang berubah-ubah) juga sebagai nondeiksis
(yang mempunyai makna lain yang sifatnya tidak mengacu).
Di dalam bahasa Inggris, misalnya, kata he adalah deiksis

97
persona, tetapi, he juga deiksis taksejati karena menurut
kategori gramatika he itu di samping mengacu kepada
persona ke-3 (dapat dipadankan dengan dia) juga
mengandung unsur makna yang tidak mengacu, yaitu makna
maskulin; sejajar dengan she yang mengandung kategori
feminin.
Sayangnya, Nababan tidak mempersoalkan ihwal
deiksis sosial dalam hubungannya dengan deiksis tak sejati
ini, padahal di sana ada kemiripan. Maksudnya, deiksis
persona bahasa Jawa, yang mengenal unda-usuk bahasa,
seperti kula “saya”, di samping berfungsi mengacu, yaitu
mengacu kepada penutur, juga mempunyai fungsi yang tidak
mengacu melainkan mengandung unsur makna “hormat”.
Dari sudut adanya “makna lain” itu, deiksis tersebut boleh
dikatakan tergolong deiksis tak sejati juga. Bedanya dengan
he/she dalam bahasa Inggris ialah unsur “makna” maskulin
dan feminin dalam he/she tadi tercakup dalam gategori
gramatika, sedangkan unsur “makna” di dalam kula, setidak-
tidaknya jika kita mengikuti cara pikir Nababan, termasuk ke
kategori sosial. Kategori maskulin-feminin itu, sebagaimana
kategori tunggal-jamak, memang ada di dalam sistem
gramatika bahasa Inggris dan berlaku bagi sejumlah kata,
misalnya man – woman; male – female; cock – hen; horse – mare.
Sebenarnya, di dalam bahasa yang mengenal tingkat-tingkat
bahasa, seperti bahasa Jawa, Bali, Sunda, deiksis seperti kula
itu di dalam penggunaannya juga melibatkan kaidah
gramatika. Misalnya, jika kita akan membangun sebuah
kalimat dan mengawali dengan kata “kula … “, maka hanya
kata-kata tertentu saja boleh mengikutinya, dan sebagian
yang lain tidak boleh: “Kula kesah” ‘saya pergi’, bukan “Kula
lunga” atau “Kula tindak”.
Pembedaan kedua, deiksis kinesik dan simbolik,
dikemukakan oleh FILMORE (1971), yang masing-masing
disebutnya gesture deictic usage (penggunaan deiksis dengan
gerak anggota tubuh) dan symbolic deictic usage (penggunaan
deiksis dengan lambang). Kata atau frase yang dipakai secara

98
kinesik dapat dipahami hanya dengan pengamatan langsung
terhadap gerak anggota badan (gesture), seperti acungan jari
telunjuk, lambaian tangan, anggukan kepala, dalam peristiwa
berbahasa melalui pendengaran, penglihatan, dan rabaan.
Misalnya,
(1) “Bukan dia guru saya, tetapi dia. Dia adalah bapak saya.”
(2) “Kau boleh pergi, tetapi kau harus tinggal.”
Dalam kalimat (1) kita akan tahu siapa yang dimaksud
dengan dia jika kita melihat langsung siapa yang ditunjuk
oleh penutur. Demikian juga kau dalam kalimat (2).
Sebaliknya, penggunaan kata secara simbolis hanya
memerlukan pengetahuan tentang faktor tempat dan waktu
(kadang-kadang faktor sosial juga) dari peristiwa berbahasa
itu untuk memahami siapa dan apa yang dimaksud dalam
kalimat itu. Misalnya, hanya dengan pengetahuan tentang
lokasi “umum” para pemeran dalam peristiwa berbahasa itu
sudah cukup memahami kota mana dan waktu kapan yang
dimaksud dalam ujaran berikut.
(1) “Saya tidak dapat pulang tahun ini.”
(2) “Kota ini amat ramai.”
Melihat paparan dan contoh-contoh yang diberikan
Nababan, tampaknya segala sesuatu yang berhubungan
dengan deiksis kinesik dan simbolik ini serupa dengan
deiksis wacana, khususnya deiksis eksofora. Artinya, jika
eksofora itu dirumuskan sebagai deiksis yang acuannya di
luar tuturan atau ujaran, dan “baru kita pahami ketika kita
melihat konteks tempat ujaran itu berlangsung”, maka dua
contoh untuk deiksis kinesik di atas dapat juga dipakai untuk
contoh deiksis eksofora. Dalam contoh tadi, deiksis persona
dia dan kau mengacu kepada persona-persona di luar ujaran
atau teks. Dalam rumusan deiksis kinesik dikatakan: “hanya
dapat dipahami dengan pengamatan secara langsung” gerak
anggota badan. Jadi, kinesik luar-tuturan tampaknya
bergantung kepada titik pandang mana yang disasar. Jika
titik pandang kita kepada teks dan konteks, kita bicara
tentang deiksis luar-tuturan. Jika titik pandang kita kepada

99
pengamatan langsung dan tidak langsung terhadap gerak
anggota badan, maka kita berbicara tentang kinesik. Contoh-
contoh tentang simbolik pun dapat dipakai untuk contoh
deiksis luar-tuturan karena yang diacu oleh kota ini dan tahun
ini sebenarnya tidak ada di dalam teks melainkan di luarnya.
Kita memang mengetahui apa yang diacu oleh kota ini kalau
kita berada di kota ketika ujaran itu terucapkan; dan tahun ini
jelas mengacu kepada tahun ketika ujaran itu terucapkan.
C. Rangkuman
Deiksis: suatu acuan atau referen yang tidak tetap karena
tergantung pada konteks.
Contoh:
Anita : saya akan ke bandung minggu depan, kalau kamu?
Ali : kalau saya santai di rumah.
Kata saya di atas sebagai kata ganti dua orang. Kata
pertama adalah kata ganti dari Anita sedangkan kata kedua
sebagai kata ganti ali. Dari contoh di atas, tampak kata
saya memiliki referen yang berpindah-pindah sesuai dengan
konteks pembicaraan serta situasi berbahasa.
Deiksis orang: bentuk2 yang digunakan untuk menunjuk
orang, misalnya saya, kamu, dia, mereka, dan sebagainya.
Contoh: Bella adalah gadis cantik dari Bali. Dia sangat rajin dan
cerdas.
Kata dia di atas sebagai pengganti Bella.
Deiksis tempat: bentuk2 yang digunakan untuk
menunjuk tempat atau lokasi.
Contoh: Duduklah bersamaku di sini!
Pada contoh di atas penggunaan frasa di sini menunjuk pada
suatu tempat saat tuturan itu diucapkan, yakni sebuah kursi.
Deiksis waktu: bentuk2 yang digunakan untuk
mengungkapkan waktu, misalnya kemarin, lusa, dsb.
Contoh:
Kita harus berangkat sekarang.
Pada contoh di atas, kata sekarang mengacu pada waktu yang
sempit, mungkin dalam hitungan menit.

100
Deiksis sosial: bentuk-bentuk yang digunakan untuk
menunjukkan status sosial. Deiksis ini menyebabkan adanya
kesopanan berbahasa. Misalnya, dalam daerah Banjar
menggunakan inggih.
Contoh: Inggih, Ma. (Iya, Bu.)
Kata inggih pada contoh di atas menunjukkan status sosial.
Maksudnya, kata inggih tersebut menunjukkan kesopanan
ketika berbicara kepada orang yang lebih tua.
Deiksis wacana: rujukan pada bagian-bagian tertentu
dalam wacana yang telah diberikan.
Anafora ialah penunjukan kembali kepada sesuatu yang telah
disebutkan sebelumnya dalam wacana dengan pengulangan.
Katafora ialah penunjukan ke sesuatu yang disebut kemudian.
contoh:
a) “Paman datang dari desa kemarin dengan membawa hasil
palawijanya”.
b) “Karena aromanya yang khas, mangga itu banyak dibeli”.
Dari kedua contoh di atas dapat kita ketahui bahwa “-nya” pada
contoh (a) mengacu ke paman yang sudah disebut sebelumnya,
sedangkan pada contoh (b) mengacu ke mangga yang disebut
kemudian.
D. Daftar Rujukan
Gunarwan, Asim. 2004. “Pragmatik, Kebudayaan, dan
Pengajaran Bahasa”. Makalah dalam Seminar Nasional
Semantik III:Pragmatik dan Makna Interaksi Sosial. Surakarta:
Universitas Sebelas Maret
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

101
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menjelaskan pengertian deiksis,
jenis deiksis, dan deiksis luar-tuturan dan deiksis dalam-
tuturan.
2. Objek Garapan Latihan
a. Pengertian deiksis.
b. Jenis-jenis deiksis.
c. Deiksis luar-tuturan dan deiksis dalam-tuturan
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

102
103
7
PRAANGGAPAN DAN
IMPLIKATUR PERCAKAPAN

A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah membaca bab ini, mahasiswa diharapkan mampu
menjelaskan, membedakan, dan menganalisis praanggapan dan
implikatur, serta jenis-jenisnya. Selain itu, mahasiswa juga
mampu melakukan penelitian tentang analisis praanggapan dan
impilkatur.
B. Materi
1. Pengertian Praanggapan
2. Ciri Praanggapan
3. Jenis-jenis Praanggapan
4. Pengertian Implikatur
5. Kegunaan Implikatur
1. Pengertian Praanggapan (Presuppotion)
Praanggapan (presuposisi) berasal dari kata to pre-
suppose, yang dalam bahasa Inggris berarti to suppose
beforehand (menduga sebelumnya), dalam arti sebelum
pembicara atau penulis mengujarkan sesuatu ia sudah
memiliki dugaan sebelumnya tentang kawan bicara atau hal
yang dibicarakan.
Selain definisi tersebut, beberapa definisi lain tentang
praanggapan di antaranya adalah: Levinson (dikutif
Nababan, 1987:48) memberikan konsep praanggapan yang
disejajarkan maknanya dengan presupposition sebagai suatu
macam anggapan atau pengetahuan latar belakang yang
membuat suatu tindakan, teori, atau ungkapan mempunyai

104
makna. George Yule (2006:43) menyatakan bahwa
praanggapan atau presupposisi adalah sesuatu yang
diasumsikan oleh penutur sebagai kejadian sebelum
menghasilkan suatu tuturan. Yang memiliki presuposisi
adalah penutur bukan kalimat. Louise Cummings (1999: 42)
menyatakan bahwa praanggapan adalah asumsi-asumsi atau
inferensi-inferensi yang tersirat dalam ungkapan-ungkapan
linguistik tertentu. Nababan (1987:46), memberikan
pengertian praanggapan sebagai dasar atau penyimpulan
dasar mengenai konteks dan situasi berbahasa
(menggunakan bahasa) yang membuat bentuk bahasa
(kalimat atau ungkapan) mempunyai makna bagi pendengar
atau penerima bahasa itu dan sebaliknya, membantu
pembicara menentukan bentuk-bentuk bahasa yang dapat
dipakainya untuk mengungkapkan makna atau pesan yang
dimaksud.
Dari beberapa definisi praanggapan di atas dapat
disimpulkan bahwa praanggapan adalah kesimpulan atau
asumsi awal penutur sebelum melakukan tuturan bahwa apa
yang akan disampaikan juga dipahami oleh mitra tutur.
Untuk memperjelas hal ini, perhatikan contoh berikut :
(1) a : “Aku sudah membeli bukunya Pak Udin kemarin”
b : “Dapat potongan 30 persen kan?
Contoh percakapan di atas menunjukkan bahwa
sebelum bertutur (1A) memiliki praanggapan bahwa B
mengetahui maksudnya yaitu terdapat sebuah buku yang
ditulis oleh Pak Pranowo.
Kesalahan membuat praanggapan efek dalam ujaran
manusia. Dengan kata lain, praanggapan yang tepat dapat
mempertinggi nilai komunikatif sebuah ujaran yang
diungkapkan. Makin tepat praanggapan yang dihpotesiskan,
makin tinggi nilai komunikatif sebuah ujaran yang
diungkapkan. Menurut Chaika (1982:76), dalam beberapa hal,
maka wacana dapat dicari melalui praanggapan. Ia mengacu
pada makna yang tidak dinyatakan secara eksplisit.

105
Contoh:
(2a) “Ayah saya datang dari Surabaya”.
(3a) “Minuman nya sudah selesai”.
Dari contoh (2a) praanggapan adalah: (1) saya
mempunyai ayah; (2) Ayah ada disurabaya. Pada contoh (3a)
praanggapannya adalah silahkan diminum. Oleh karena itu,
fungsi praanggapan ialah membantu mengurangi hambatan
respons orang terhadap penafsiran suatu ujaran.
2. Ciri Praanggapan
Ciri praanggapan yang mendasar adalah sifat keajegan
di bawah penyangkalan (Yule, 2006:45). Hal ini memiliki
maksud bahwa praanggapan (presuposisi) suatu pernyataan
akan tetap ajeg (tetap benar) walaupun kalimat itu dijadikan
kalimat negatif atau dinegasikan. Sebagai contoh perhatikan
beberapa kalimat berikut :
(4) a: “Gitar Budi itu baru”.
b: “Gitar Budi tidak baru”.
Kalimat (b) merupakan bentuk negatif dari kaliamt
(4a). Praanggapan dalam kalimat (4a) adalah Budi
mempunyai gitar. Dalam kalimat (b), ternyata praanggapan
itu tidak berubah meski kalimat (b) mengandung
penyangkalan tehadap kalimat (4a), yaitu memiliki
praanggapan yang sama bahwa Budi mempunyai gitar.
Wijana (dikutif, 2009:64) menyatakan bahwa sebuah
kalimat dinyatakan mempresuposisikan kalimat yang lain
jika ketidakbenaran kalimat yang kedua (kalimat yang
diprosuposisikan) mengakibatkan kalimat pertama (kalimat
yang memprosuposisikan) tidak dapat dikatakan benar atau
salah. Untuk memperjelas pernyataan tersebut perhatikan
contoh berikut.
(5) a. “Istri pejabat itu cantik sekali”.
b. “Pejabat itu mempunyai istri”.
Kalimat (b) merupakan praanggapan (presuposisi) dari
kalimat (5a). Kalimat tersebut dapat dinyatakan benar atau
salahnya bila pejabat tersebut mempunyai istri. Namun, bila
berkebalikan dengan kenyataan yang ada (pejabat tersebut

106
tidak mempunyai istri), kalimat tersebut tidak dapat
ditentukan kebenarannya.
3. Jenis-jenis Praanggapan
Praanggapan (presuposisi) sudah diasosiasikan
dengan pemakaian sejumlah besar kata, frasa, dan struktur
(Yule, 2006:46). Selanjutnya Gorge Yule mengklasifikasikan
praanggapan ke dalam 6 jenis praanggapan, yaitu
presuposisi eksistensial, presuposisi faktif, presuposisi non-
faktif, presuposisi leksikal, presuposisi struktural, dan
presuposisi konterfaktual.
a. Presuposisi Esistensial
Presuposisi (praanggapan) eksistensial adalah
preaanggapan yang menunjukkan eksistensi/
keberadaan/ jati diri referen yang diungkapkan dengan
kata yang definit.
(6) a. Orang itu berjalan
b. Ada orang berjalan
b. Presuposisi Faktif
Presuposisi (praanggapan) faktif adalah
praanggapan di mana informasi yang dipraanggapkan
mengikuti kata kerja dapat dianggap sebagai suatu
kenyataan.
(7) a. Dia tidak menyadari bahwa ia sakit
b. Dia sakit
(8) a. Kami menyesal mengatakan kepadanya
b. Kami mengatakan kepadanya
c. Presuposisi Leksikal
Presuposisi (praanggapan) leksikal dipahami
sebagai bentuk praanggapan di mana makna yang
dinyatakan secara konvensional ditafsirkan dengan
praanggapan bahwa suatu makna lain (yang tidak
dinyatakan) dipahami.
(9) a. Dia berhenti merokok
b. Dulu dia biasa merokok
(10)a. Mereka mulai mengeluh
b. Sebelumnya mereka tidak mengeluh

107
d. Presuposisi Non-faktif
Presuposisi (praanggapan) non-faktif adalah suatu
praanggapan yang diasumsikan tidak benar.
(11) a. Saya membayangkan bahwa saya kaya
b. Saya tidak kaya
(12) a. Saya membayangkan berada di Hawai
b. Saya tidak berada di Hawai
e. Presuposisi Struktural
Presuposisi (praanggapan) struktural mengacu
pada sturktur kalimat-kalimat tertentu telah dianalisis
sebagai praanggapan secara tetap dan konvensional
bahwa bagian struktur itu sudah diasumsikan
kebenarannya. Hal ini tampak dalam kalimat tanya, secara
konvensional diinterpretasikan dengan kata tanya (kapan
dan di mana) seudah diketahui sebagai masalah.
(12) a. Di mana Anda membeli sepeda itu?
b. Anda membeli sepeda
(13) a. Kapan dia pergi?
b. Dia pergi
f. Presuposisi konterfaktual
Presuposisi (praanggapan) konterfaktual berarti
bahwa yang di praanggapkan tidak hanya tidak benar,
tetapi juga merupakan kebalikan (lawan) dari benar atau
bertolak belakang dengan kenyataan.
(14) a. Seandainya aku kaya, aku akan memberimu uang
yang banyak.
4. Pengertian Implikatur
Ihwal implikatur percakapan (conversational
implicature) diajukan oleh H. Paul Grice dalam ceramah
William James di Universitas Harvard pada tahun 1967
(Nababan, 1987; Sumarmo, 1988). Gagasan tentang implikatur
percakapan dimaksudkan menanggulangi masalah makna
yang tidak dapat diselesaikan oleh semantik (lihat 1.4.1).
Grice memberikan persoalan berikut. Si A bertanya kepada B
tentang teman mereka, C, yang bekerja di sebuah Bank,
jawaban B ternyata begini:

108
“On quite well, I think; he likes his colleagues, and hasn’t been to
prison yet.” (Oh, saya kira lumayan; ia menyukai rekan-
rekannya, dan belum pernah dipenjara.)
Jawaban B itu bisa saja mendorong A untuk
menanyakan lebih lanjut apa yang dimaksud oleh B dengan
“belum pernah dipenjara” itu. Jelas ini terjadi, maka B dapat
menjawab dengan mengatakan bahwa C itu orang yang
gampang tergoda oleh kesempatan (menggelapkan uang)
yang ada di tempat kerjanya itu; atau bahwa rekan-rekan B di
tempat kerjanya adalah orang-orang jahat (suka
menjerumuskan orang-orang baru di Bank itu); atau jawaban-
jawaban lain yang senada. Namun, boleh jadi A tidak
bertanya seperti itu karena, berdasarkan konteks
pembicaraan mereka, A sudah memahami apa yang
dimaksud B tadi. Yang tampaknya juga cukup jelas bagi kita
(sebagai pembaca, pendengar) ialah bahwa apa pun yang
dimaksud atau dibayangkan oleh B, jelas berbeda dengan apa
yang diucapkannya, yakni “belum pernah dipenjara”.
Maksud yang ada di balik ujaran itulah yang disebut
implikatum oleh Grice (artinya, ‘apa yang
diimplikasikannya; apa yang dikandung’) dan gejala ini
disebut implikatur. Jadi, konsep implikatur itu dipakai untuk
menerangkan perbedaan yang sering terjadi antara “apa yang
diucapkan” dengan “apa yang diimplikasikan” (atau dengan
implikatumnya).
5. Kegunaan Implikatur
Stephen C. Levinson (1983) mengemukakan empat
kegunaan konsep implikatur tadi, sebagaimana terpapar
berikut ini.
a. Konsep implikatur itu memungkinkan kita untuk
menjelaskan fakta-fakta kebahasaan secara fungsional,
suatu hal yang tidak terjangkau oleh teori linguistik. Kita
maklumi bahwa teori linguistik, khususnya linguistik
struktural, lebih mementingkan bentuk dan struktur
kebahasaan ketimbang makna; lebih mementingkan
bentuk lahir yang konkret ketimbang yang abstrak, yang

109
bersifat mental. Karena itu teori linguistik tidak mampu
menjelaskan fungsi sebuah ujaran. Mengapa? Karena
fungsi atau maksud ujaran itu berada di balik bentuk dan
struktur kebahasaan yang berupa kalimat tadi.
b. Konsep implikatur mampu memberikan penjelasan secara
eksplisit tentang bagaimana ujaran itu berbeda dengan apa
yang dimaksud, bagaimana si pendengar dapat
menangkap maksud itu. Nababan memberi contoh
berikut.
P: “Jam berapa sekarang?”
R: “Kereta api belum lewat.”
Dari segi teori linguistik, dengan melihat
strukturnya, kedua kalimat itu tampak tidak berkaitan.
Kalimat pertama berbicara tentang waktu (jam) tetapi
kalimat kedua berbicara tentang kereta api. Dari segi
semantik pun terasa “janggal” dan tak ada kaitan: orang
bertanya tentang waktu tetapi jawabannya
“menyimpang” dari yang ditanyakan. Orang (yakni P dan
R) yang tahu penggunaan bahasa dalam situasi
pembicaraan itu mampu “menangkap” faktor-faktor atau
informasi tersembunyi di balik ujaran (dalam penjelasan
di bawah ini informasi itu adalah bagian yang dikurung.)
Kalimat di atas dapat dijabarkan begini:
P: “Sanggupkah Anda memberitahukan kepada saya jam
berapa sekarang (sebagaimana biasa dinyatakan
dalam penunjuk/jarum jam, dan kalau sanggup,
harap diberitahukan kepada saya)”
R: “(Saya tidak tahu secara tepat jam berapa sekarang,
tetapi dapat saya memberithukan kepada Anda suatu
kejadian yang dapat Anda pakai untuk menduga jam
berapa sekarang, yaitu) kereta api (yang biasa) belum
lewat.”
Dari jabaran di atas dapat diketahui bahwa dalam
percakapan itu informasi/jawaban yang diperlukan tidak
secara lengkap atau tidak secara langsung disampaikan,
terbukti dari kalimat-kalimat singkat dari P dan R tetapi

110
keduanya tetap saja bisa saling memahami, dalam arti
informasi/jawaban yang “tak terujarkan” sebagaimana
digambarkan dalam jabaran (bagian yang dikurung) dapat
ditangkap oleh mereka. Padahal perbedan antara “yang
terujarkan” dengan “jabaran” tadi cukup besar dan hal itu
tidak dapat dijelaskan oleh teori semantik konvensional.
Untuk menanggulangi permasalahan semacam ini
diperlukan suatu sistem yang lain dan konsep pragmatik,
khusunya konsep implikatur, dapat mengisi kebutuhan.
c. Konsep implikatur ini tampaknya dapat
menyederhanakan pemerian makna dari hubungan
antarklausa (antaranak kalimat) yang berbeda-beda pada
dua kalimat atau lebih, padahal klusa-klausa itu
dihubungkan dengan kata sambung yang sama.
Perhatikanlah kalimat:
(i) “Anak itu menaiki sepeda dan dia pergi ke sekolah.”
(ii) “Jakarta ibu kota Indonesia dan Manila ibu kota
Filipina.”
Kedua klausa dalam (i) tidak dapat dipertukarkan
tempatnya menjadi “Anak itu pergi ke sekolah dan dia
menaiki sepeda.”, tetapi dalam (ii) bisa dibalik: “Manila
ibu kota Filipina dan Jakarta ibu kota Indonesia.” Mengapa
bisa berbeda (yang satu bisa dibalik dan yang lain tidak)
padahal kedua kalimat itu terdiri atas dua klausa dan
keduanya dihubungkan oleh kata sambung yang sama
yakni dan. Untuk pertanyaan ini ilmu semantik
konvensional tidak mampu menjawabnya. Kesulitan ini
dapat diatasi tidak dengan melihat (i) dan (ii) sebagai dua
kalimat yang mempunyai struktur yang sama, melainkan
dengan memandang bahwa keduanya didasari oleh dua
pola pragmatik atau dua perangkat implikatur yang
berbeda, yakni pada (i) terdapat hubungan
“berkelanjutan” atau hubungan “lalu”, dan pada (ii)
terdapat hubungan “melengkapi”, bukan berturutan, atau
hubungan “demikian juga”; atau hubungan
“membedakan” atau hubungan “sedangkan”. Itulah

111
sebabnya maka kedua kalimat itu bisa menjadi
(ia) “Anak itu menaiki sepeda lalu dia pergi ke sekolah.”
(iia) “Jakarta ibu kota Indonesia sedangkan Manila ibu kota
Filipina.”
d. Hanya dengan beberapa butir saja dasar-dasar implikatur
dapat menerangkan berbagai macam fakta atau gejala
yang secara lahiriah tampak tidak berkaitan dan atau
berlawanan. Misalnya metafora pada “Dia menjadi tulang
punggung keluarga.” Kalau ungkapan ini harus dijelaskan
secara semantik maka penjelasannya menjadi panjang
lebar, misalnya:
“Dia diumpamakan sebagai tulang punggung
keluarga. Keluarga diumpamakan sebagai tubuh
(manusia) yang mempunyai tulang punggung. Tulang
punggung adalah bagian tubuh yang memungkinkan
tubuh itu menjadi tegak, tidak ambruk dan tidak lunglai.
Di dalam keluarganya dia adalah orang atau bagian dari
keluarga yang mencari nafkah, yang memungkinkan
keluarganya tidak ambruk. Jadi, kedudukannya sebagai
“penegak” dalam keluarga sebanding dengan kedudukan
tulang punggung dalam tubuh. Karena itu dapat
dikatakan “dia adalah tulang punggung keluarga”.
Dengan memakai dasar implikatur
“perbandingan”, maka kita tidak perlu memproduksi
ujaran yang panjang lebar seperti paparan di atas. Cukup
dengan mengujarkan kalimat terakhir. Ini bisa dipahami
oleh lawan tutur karena lawan tutur sudah bisa
menangkap makna yang berimplikasi ke dalam “tulang
punggung keluarga” itu. Begitu pula dalam tautologi
seperti “perang adalah perang”. Tautologi adalah
pengulangan gagasan, pernyataan, atau kata, yang
(tampak) berlebihan dan yang (seharusnya) tidak perlu.
Dalam “perang adalah perang”, penutur dan pendengar
pasti sudah saling memahami apa arti perang itu bagi
mereka, juga bagi masyarakat. “Arti” yang dimaksud
bukanlah arti atau makna kata perang, sebagaimana

112
makna kata perang yang ditanyakan guru kepada
muridnya di kelas, “Apakah arti kata perang?”, lalu
muncul jawaban (atau definisi) perang: “perang adalah
pertempuran besar bersenjata antara dua kelompok
pasukan tentara”. Makna demikian tidak cocok untuk
ungkapan “perang adalah perang” tadi. Yang lebih cocok
adalah pembeberan makna, seperti:
“Anda kan tahu apa artinya perang bagi kita, karena
kita sudah pernah mengalaminya. Bagi kita, perang itu
menyengsarakan, menyakitkan banyak orang. Karena
perang orang menjadi sakit, menderita, mati, kehilanagn
suami, anak, bapak, dsb. Jadi, “perang itu ya perang”,
“perang adalah perang”. Tidak ada perang yang
membahagiakan rakyat, membuat kaya rakyat.”
Semua itu berarti bahwa makna “perang” yang
sebenarnya (yaitu menyengsarakan, dsb.) tidak perlu
secara eksplisit terujarkan, karena dengan tautologi
ringkas saja segala sesuatunya sudah “beres”.
C. Rangkuman
Pragmatik mempelajari makna satuan bahasa secara
eksternal. Pragmatik merupakan suatu telaah umum mengenai
bagaimana caranya konteks mempengaruhi peserta tutur dalam
menafsirkan kalimat atau menelaah makna dalam kaitannya
dengan situasi ujaran. Dengan memahami kaidah-kaidah
pragmatik baik bagi pembicara atau penutur, pendengar atau
mitra tutur diharpkan dapat menggunakan bahasa dalam
percakapan sehari-hari. Dengan harapan, kalimat-kalimat yang
digunakan lebih efektif dengan kata lain dapat lebih mengenai
sasaran yang diinginkan. Disamping itu, jika Anda seorang
pendengar Anda dapat lebih responsif menanggapi
pembicaraan orang lain. Anda dapat memberikan arah
pembicaraan orang tesebut lebih tepat. Dengan demikian
komunikasi Anda dengan orang lain dapat berlangsung dengan
wajar dan lancar.
Pemahaman terhadap tindak tutur dalam pembicaraan
implikatur juga sangat bergantung pada situasi dan kondisi saat

113
tutur tersebut berlangsung. Kalau suatu ucapan mempunyai
makna dibalik sesuatu yang dikatakan, maka ucapan tersebut
mempunyai implikatur.
D. Daftar Rujukan
Gunarwan, Asim. 2004. “Pragmatik, Kebudayaan, dan
Pengajaran Bahasa”. Makalah dalam Seminar Nasional
Semantik III:Pragmatik dan Makna Interaksi Sosial. Surakarta:
Universitas Sebelas Maret
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menuliskan batasan pragmatik
yang mencakup pengertian batasan yang berkaitan dengan
ilmu sintaksis, batasan yang berkaitan dengan kebenaran,
dan batasan yang enumeratif.
2. Objek Garapan Latihan
a. Batasan Pragmatik yang berkaitan dengan kajian sintaksis.
b. Batasan pragmatik yang berkaitan dengan kebenaran.
c. Batasan yang enumeratif
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.

114
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

115
8
TINDAK TUTUR LANGSUNG
DAN TINDAK TUTUR TIDAK
LANGSUNG

A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah membaca bab ini, mahasiswa diharapkan mampu
menjelaskan, membedakan, dan menganalisis tindak tutur
langsung dan tindak tutur tidak langsung, serta tindak tutur
literal dan tidak literal.
B. Materi
1. Tindak tutur langsung
2. Tindak tutur tidak langsung
3. Tindak tutur literal
4. Tindak tutur tidak literal
Secara formal, berdasarkan modusnya, kalimat dibedakan
menjadi kalimat: berita (deklaratif), kalimat tanya (interogatif),
dan kalimat perintah (imperatif). Secara konvensional kalimat
berita digunakan untuk memberikan suatu informasi. Kalimat
tanya untuk menanyakan sesuatu. Kalimat perintah untuk
menyatakan perintah, ajakan, permintaan dan permohonan,
(Wijana dan Rohmadi, 2010: 28). Apabila kalimat difungsikan
secara konvensional sesuai dengan fungsinya dan jika kalimat
difungsikan dengan tidak sesuai dengan fungisnya maka tindak
tutur yang terbentuk adalah:
1. Tindak Tutur Langsung
yaitu: tindak tutur yang sesuai dengan modus
kalimatnya.
Contoh: (1) jam berapa sekarang?

116
Tuturan di atas adalah tindak tutur yang menanyakan
informasi waktu kepada mitra tutur.
2. Tindak Tutur Tidak Langsung
yaitu: tindak tutur yang tidak sesuai dengan modus
kalimatnya.
Contoh: (2) apa ini bukan waktunya untuk tidur?
Tuturan di atas dituturkan oleh seorang ibu kepada anaknya,
dengan menggunakan kalimat tanya untuk mengungkapkan
tindak tutur tidak langsung yaitu memerintah.
Selanjutnya, setelah tindak tutur langsung dan tindak
tutur tidak langsung. Sejumlah tindak tutur mempunyai
tuturan yang sesuai dan tidak sesuai dengan kata-kata yang
menyusunnya. Wijana dan Rohmadi, (2010:31) menjelaskan
bahwa tindak tutur yang maksudnya sama dan maksudnya
tidak sama dengan kata-kata yang menyusunnya dibagi
menjadi dua, yaitu:
3. Tindak Tutur Literal
adalah tindak tutur yang maksudnya sama dengan
makna kata-kata yang menyusunnya.
Contoh: (3) mobilmu bersih sekali.
Tuturan di atas dituturkan seseorang kepada temannya yang
baru selesai mencuci mobilnya. Maka jelas tuturan itu memuji
yang sifatnya literal.
4. Tindak Tutur Tidak Literal
adalah tindak tutur yang maksudnya tidak sama
dengan atau berlawanan dengan makna kata-kata yang
menyusunnya. Contoh: (4) mobilmu bersih sekali.
Tuturan di atas dituturkan seseorang kepada temannya yang
mengendarai mobilnya ketika hujan dan melewati jalanan
yang becek. Maka tuturan tersebut tindak tutur tidak literal,
karena bukan bermaksud untuk memuji, tetapi mengejek.
Apabila tindak tutur langsung dan tidak langsung
disinggungkan (diinterseksikan) dengan tindak tutur literal
dan tidak literal, maka akan didapatkan tindak tutur berikut
ini:

117
a. Tindak tutur langsung literal adalah tindak tutur yang
diutarakan dengan modus tuturan dan makna yang sama
dengan maksud pengutaraannya.
Contoh: (5) angkat tangan!
Tuturan di atas dituturkan oleh seorang polisi yang
memerintahkan seseorang mengangkat tangannya
sebelum ditangkap karena melakukan kejahatan.
b. Tindak tutur tidak langsung literal adalah tindak tutur
yang diungkapkan dengan modus kalimat yang tidak
sesuai dengan maksud pengutaraannya, tetapi makna
kata-kata yang menyusunnya sesuai dengan apa yang
dimaksudkan penutur. Dalam tindak tutur ini maksud
memerintah diutarakan dengan kalimat berita atau
kalimat tanya.
Contoh: (6) kok gelap?
Tuturan di atas dituturkan oleh seorang pemilik rumah
kepada pembantunya ketika sedang mati lampu. Kalimat
yang digunakan pemilik rumah adalah kalimat tanya,
secara tidak langsung memerintah dengan maksud agar
pembantu menghidupkan lilin.
c. Tindak tutur langsung tidak literal adalah tindak tutur
yang diutarakan dengan modus kalimat yang sesuai
dengan maksud tuturan, tetapi kata-kata yang
menyusunnya tidak memiliki makna yang sama dengan
maksud penuturnya. Dalam tindak tutur ini, maksud
memerintah diutarakan dengan kalimat perintah, kalimat
dan maksud menginformasikan dengan kalimat
deklaratif.
Contoh: (7) merokok lagi yang banyak, biar sehat!
Tuturan di atas dituturkan oleh seorang dokter kepada
pasiennya, dokter tersebut memerintahkan pasiennya agar
mengurangi menghisap rokok supaya sehat.
d. Tindak tutur tidak langsung tidak literal adalah tindak
tutur yang diutarakan dengan modus kalimat dan makna
kalimat yang tidak sesuai dengan maksud yang hendak
diutarakan.
Contoh: (8) cepat sekali makannya.

118
Tuturan di atas dituturkan oleh seorang ibu kepada
anaknya untuk menyuruh anaknya pelan-pelan ketika
makan.
C. Rangkuman
Tindak tutur langsung dan tindak langsung adalah
tuturan yang dimaksudkan tidak sesuai dengan modus kalimat
yang digunakan. Sementara itu, tindak tutur literal dan tidak
literal adalah tindak tutur yang makna kalimatnya tidak sama
dengan maksud yang hendak diutarakan.
D. Daftar Rujukan
Gunarwan, Asim. 2004. “Pragmatik, Kebudayaan, dan
Pengajaran Bahasa”. Makalah dalam Seminar Nasional
Semantik III:Pragmatik dan Makna Interaksi Sosial. Surakarta:
Universitas Sebelas Maret
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menuliskan batasan tindak tutur
langsung dan tindak tutur tidak langsung, tindak tutur literal
dan tindak tutur tidak literal. Selain itu, mahasiswa mampu
menganalisis keempat jenis tindak tutur ini.
2. Objek Garapan Latihan
a. Pengertian dan contoh tindak tutur langsung
b. Pengertian dan contoh tindak tutur tidak langsung
c. Pengertian dan contoh tindak tutur literal
d. Pengertian dan contoh tindak tutur tidak literal.
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan

119
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

120
121
9
PRINSIP KERJA SAMA

A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah mengikuti pembelajaran ini, mahasiswa
diharapkan mampu menguasai dan mengaplikasikan prinsip
kerja sama dalam kehidupan sehari-hari sehingga mampu
berkomunikasi secara efektif.
B. Materi
1. Maksim Kualitas
2. Maksim Kuantitas
3. Maksim Relevansi
4. Maksim Cara
Sebelum belajar tentang ‘prinsip kerja sama’, kita perlu
belajar tentang ‘asumsi pragmatik’. Kalau orang berbicara
kepada orang lain pasti ingin mengemukakan sesuatu.
Selanjutnya orang lain diharapkan menangkap apa (hal) yang
dikemukakan. Dengan adanya 2 tujuan ini, maka orang akan
berbicara sejelas mungkin, tidak berbelit-belit, ringkas, tidak
berlebihan, berbicara secara wajar (termasuk volume suara yang
wajar).
Hanya saja dalam pragmatik terdapat penyimpangan-
penyimpangan, ada maksud-maksud tertentu, tetapi ia harus
bertanggung jawab atas penyimpangan itu, sehingga orang lain
bisa mengetahui maksudnya. Mereka harus bekerja sama.
Contoh:
kikir : q2r
berdua satu tujuan : ber-217-an
tekate dhewe : TKTDW
kutujukan : ku√49kan

122
wawan : wa-one
prawan ayu : pra one are you
kian maju : q-an maju
lali main : la5in
dik daniel : dick&niel
kaki lima : kq lima
thank before : thx b4
aku : aq
kamu : u
sama-sama : =
yang : y9
sayang : sy9
anti gadis : an3dis
dan :n
Di dalam berkomunikasi, antara P dengan MT harus
saling menjaga prinsip kerja sama (cooperative principle) agar
proses komunikasi berjalan dengan lancar. Tanpa adanya
prinsip kerja sama komunikasi akan terganggu. Prinsip kerja
sama ini terealisasi dalam berbagai kaidah percakapan. Secara
lebih rinci, Grice menjabarkan prinsip kerja sama itu menjadi
empat maksim percakapan (periksa Gunarwan, 1993: 11; Lubis,
1993: 73; dan bandingkan pula Wijana, 1996: 46-53). Keempat
maksim percakapan itu ialah sebagai berikut.
(1) Maksim kuantitas:
a. Berikan informasi Anda secukupnya atau sejumlah yang
diperlukan oleh MT.
b. Bicaralah seperlunya saja, jangan mengatakan sesuatu
yang tidak perlu.
(2) Maksim kualitas:
a. Katakanlah hal yang sebenarnya.
b. Jangan katakan sesuatu yang Anda tahu bahwa sesuatu itu
tidak benar.
c. Jangan katakan sesuatu tanpa bukti yang cukup.
(3) Maksim relevansi:
a. Katakan yang relevan.
b. Bicaralah sesuai dengan permasalahan.

123
(4) Maksim cara:
a. Katakan dengan jelas.
b. Hindari kekaburanan ujaran.
c. Hindari ketaksaan.
d. Bicaralah secara singkat, tidak bertele-tele.
e. Berkatalah secara sistematis.
Kenyataan membuktikan, di dalam percakapan sehari-
hari tidak jarang kita temukan praktik-praktik pelanggaran
terhadap maksim-maksim Grice tersebut. Akan tetapi, bagi
pengamat pragmatik, justeru pelanggaran-pelanggaran itulah
yang menarik untuk dikaji: mengapa P melakukan pelanggaran
terhadap maksim tertentu, ada maksud apa di balik pelanggaran
maksim tersebut? Misalnya, mengapa P yang bermaksud
meminjam uang atau memerlukan bantuan kepada MT biasanya
diawali dengan menceritakan secara panjang lebar keadaan
dirinya seraya disertai dengan janji-janji? Apakah itu berlaku
secara universal? Bukankah tindakan tersebut melanggar
maksim kuantitas?
Pada hemat saya, di antara empat maksim itu, maksim
ketiga atau maksim relevansilah yang paling penting sebab
betapa pun informasi yang kita sampaikan itu cukup serta
disampaikan dengan cara yang jelas, sistematis, dan tidak
ambigu, kalau informasi itu tidak relevan dengan
permasalahan toh tidak akan membawa manfaat. Sejauh mana
asumsi ini benar juga masih memerlukan pengkajian secara
pragmatis.
Asumsi pragmatik ini merupakan titik acuan (point of
reference). Untuk memenuhi komunikasi secara wajar dan terjadi
kerja sama yang baik, maka dalam komunikasi harus memenuhi
prinsip (maksim). Dalam pragmatik dikontrol oleh maksim
(principle controlled), sedangkan dalam gramatika/ tatabahasa
diatur oleh kaidah (rule governed).
Terdapat beberapa asumsi pragmatik, yaitu:
1. Maksim Kuantitas
Berbicara sejumlah yang dibutuhkan oleh
pendengar. Kalau lebih berarti ada tujuannya. Misalnya: Ibu

124
kota Provinsi Jawa Timur Surabaya. (Secara kuantitas cukup
jelas). Ibu kota Provinsi Jawa Timur Sura …… Tuturan ini
disampaikan oleh guru, lalu murid menjawab ….. baya.
2. Maksim Kualitas
Prinsip yang menghendaki orang-orang berbicara
berdasarkan bukti-bukti yang memadai. Misalnya: Buku itu
dibuat dari kertas. Bukti cukup memadai, tetapi apabila ada
tuturan *Buku itu dibuat dari nasi, bukti tidak memadai.
Dalam kaitannya dengan maksim kualitas, terdapat
penyimpangan maksim, misalnya Modal saja tidak
bisa dan Untung saja tidak dapat.
3. Maksim Relevansi
Penutur dan mitra tutur berbicara secara relevan
berdasarkan konteks pembicaraan.
Misalnya:
A : Ini jam berapa?
B : Ini jam 3.
Akan menjadi tidak relevan misalnya apabila B menjawab Ini
baju kamu atau Di sana.
4. Maksim Cara
Tuturan harus dikomunikasikan secara wajar, tidak
boleh ambigu (taksa), tidak terbalik (harus runtut).
Misalnya:
A : Dia penyanyi solo.
B : Benar, dia sering tampil di TVRI.
Tetapi kadang-kadang dalam tuturan yang wajar terjadi dis-
ambiguasi (pengawaambiguan), sehingga kata-kata yang
ambigu itu hanya satu makna.
Misalnya:
A : Kamu penjahat kelas kakap, ya?
B : Bukan, mujair.
A : Ini Tanah Abang, ya?
B : Jangan menghina, masak saya miskin seperti ini
punya tanah.
Keempat prinsip tersebut di atas termasuk pada jenis
‘retorika tekstual’ sebab dalam pragmatik dikenal adanya

125
retorika tekstual dan retorika interpersonal. Retorika
tekstual harus memenuhi 4 prinsip (maksim) kerja sama, yaitu
maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi, dan
maksim cara. Sedangkan retorika interpersonal harus
memperhitungkan orang lain. Jadi tidak hanya bersifat
tekstual. Retorika interpersonal membutuhkan prinsip
kesopanan (politeness principle). Ada 6 macam prinsip agar
memenuhi prinsip kesopanan.
Sebelum sampai pada prinsip kesopanan, perlu
mengingat kembali dari adanya kategori sintaktik yang terdiri
dari berita, tanya, dan perintah. Dalam kategori pragmatik
didasarkan pada fungsi komunikatifnya. Yang diperhatikan
adalah tuturan. Dalam kaitannya dengan kategori pragmatik ini
ada tuturan komisif, tuturan impositif (direktif), tuturan asertif,
tuturan ekspresif.
1. Tuturan komisif: berjanji, menawarkan. Misalnya:
Saya akan datang.
Boleh saya bawakan?
Saya akan setia. Swear.
2. Tuturan impositif (direktif): menyuruh, memerintah,
memohon. Misalnya:
Apakah Anda bisa menolong saya.
Saya akan datang
(ada efek yang lain untuk memerintah)
3. Tuturan asertif: menyatakan sesuatu (objektif). Misalnya:
Bali terletak di sebelah timur Pulau Jawa.
Fakultas Sastra dan Seni Rupa UNS memiliki 8 jurusan.
4. Tuturan ekspresif: menyatakan perasaan (emosi). Misalnya:
Gedung itu indah sekali.
Gadis itu cantik sekali.
Kadang-kadang sulit dibedakan antara tuturan asertif dengan
ekspresif.
C. Rangkuman
Prinsip kerja sama: usaha bersama antar orang perorang
atau kelompok manusia untuk mencapai tujuan bersama.
Kerja sama: orang-orang yang melakukan percakapan
biasanya diasumsikan sedang berusaha membingungkan,

126
menipu atau menyembunyikan informasi yang relevan satu dari
yang lain.
Maksim: ??? PRINSIP BISA DILANGGAR, MAKSIM
TIDAK BOLEH DILANGGAR
Prinsip kooperatif menurut Grice
Maksim kualitas: salah satu maksim dimana penutur harus
dapat dipercaya. Informasi yang diberikan harus sesuai dengan
kenyataan dan tidak boleh menyampaikan sesuatu yang salah.
Contoh: Silakan menyontek saja biar nanti lulus semua.
(Informasi yg salah)
Maksim kuantitas: Kalau kita bertutur katakan sesuai yang
diperlukan, tidak lebih atau tidak kurang.
Maksim relevan: Dalam percakapan diikat oleh topic/ saling
berhubungan/ kerja sama. Contoh: kapan kamu pulang?
(jawabnya, besok, bulan depan, dll)
Maksim pelaksanaan: para peserta diharapkan berbicara secara
langsung.
Pagar: catatan peringatan yang diekspresikan tentang
bagaimana sebuah ujaran harus diambil, misalnya (sejauh aku
tahu) digunakan ketika memberikan suatu informasi tertentu.
(Pagar: kehati-hatian si penutur),
EX: sejauh yang aku tahu mereka sudah menikah mungkin aku
salah, tetapi aku kira aku melihat cincin kawin pada jarinya.
D. Daftar Rujukan
Gunarwan, Asim. 2004. “Pragmatik, Kebudayaan, dan
Pengajaran Bahasa”. Makalah dalam Seminar Nasional
Semantik III:Pragmatik dan Makna Interaksi Sosial. Surakarta:
Universitas Sebelas Maret
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

127
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menuliskan batasan prinsip kerja
sama yang terdiri atas maksim kualitas, kuantitas, relevansi,
dan cara. Selain itu, mahasiswa mampu menganalisis
keempat maksim tersebut.
2. Objek Garapan Latihan
a. Pengertian dan contoh maksim kualitas
b. Pengertian dan contoh maksim kuantitas
c. Pengertian dan contoh maksim relevansi
d. Pengertian dan contoh maksim cara
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

128
129
10
PRINSIP KESOPANAN

A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah mengikuti pembelajaran ini, mahasiswa
diharapkan mampu menguasai dan mengaplikasikan prinsip
kesopanan dalam kehidupan sehari-hari sehingga mampu
berkomunikasi secara efektif. Dengan memahami prinsip
kesopanan ini, mahasiswa diharapkan dapat
mengaplikasikannya dalam berkomunikasi, baik secara formal
maupun secara nonformal.
B. Materi
1. Maksim Kebijaksanaan/ kedermawanan
2. Maksim penerimaan
3. Maksim kemurahhatian
4. Maksim keendahhatian
5. Maksim Kesetujuan/ kecocokan
6. Maksim Kesimpatian
Agar memenuhi prinsip (maksim) kesopanan, berikut ini
inti enam prinsip kesopanan menurut Leech.
1. Maksim Kebijaksanaan/Kedermawanan (Tact Maxim)
Ditujukan pada orang lain (other centred maxim). Jenis
maksim ini untuk berjanji dan menawarkan (impositif, komisif)
= memaksimalkan keuntungan orang lain, meminimalkan
kerugian orang lain.
Misalnya:
Ada yang bisa saya bantu?
A : Mari saya bawakan!
B : Tidak usah.
Tuturan A dan B disebut pragmatik paradoks.

130
2. Maksim Penerimaan (Approbation Maxim)
Ditujukan pada diri sendiri, bukan pada orang lain (self
centred maxim). Maksim penerimaan ini ditujukan untuk
menawarkan dan berjanji = memaksimalkan kerugian diri
sendiri, meminimalkan keuntungan diri sendiri.
Misalnya:
Bolehkah saya bantu?
Mari saya bantu.
Apakah Anda bersedia membawakan?
Bawakan ini! (tidak sopan)
Mari saya antarkan!
Tolong saya dihantarkan!
3. Maksim Kemurahhatian (Generosity Maxim)
Pusatnya orang lain (other centred maxim) Maksim ini
ditujukan untuk kategori asertif dan ekspresif =
memaksimalkan rasa hormat pada orang lain, meminimalkan
rasa tidak hormat pada orang lain.
Misalnya:
Omahmu jane apik, ning emane cedhak pabrik.
Pekarangane jembar, nanging emane akeh sukete.
4. Maksim Kerendahhatian (Modesty Maxim)
Pusatnya pada diri sendiri (self centred maxim) =
meminimalkan rasa hormat pada diri sendiri dan
memaksimalkan rasa tidak hormat pada diri sendiri.
Misalnya:
A : Kau sangat pandai.
B : Ah tidak, biasa-biasa saja.
A : Mobilnya bagus!
B : Ah, begini saja kok bagus.
5. Maksim Kesetujuan atau Kecocokan (Agreement Maxim)
Pusatnya pada orang lain (other centred maxim).
Ditujukan untuk menyatakan pendapat dan ekspresif =
memaksimalkan kesetujuan pada orang lain dan
meminimalkan ketidaksetujuan pada orang lain.
Misalnya:
A : Anak itu baik sekali.
B : Iya, aku bangga melihatnya.

131
A : Anak itu baik sekali.
B : Wah itu kebetulan saja. (Ketidaksetujuan total / tidak
sopan)
A : Wah, ayu mirip artis?
B : mirip apanya? (Ketidaksetujuan parsial / sopan)
6. Maksim Kesimpatian (Symphaty Maxim)
Pusatnya orang lain (other centred maxim). Ditujukan
untuk menyatakan asertif dan ekspresif = memaksimalkan
simpati pada orang lain dan meminimalkan antipati pada
orang lain.
Misalnya:
A : Saya lolos di UMPTN, Jon.
B : Selamat, ya.
A : Baru-baru ini dia telah meninggal.
B : Oh, saya turut berduka cita.
C. Rangkuman
Selanjutnya agar memenuhi prinsip (maksim) kesopanan,
berikut ini inti 6 prinsip kesopanan menurut Leech.
1. Maksim kebijaksanaan/kedermawanan, tact maxim.
Ditujukan pada orang lain (other centred maxim). Jenis maksim
ini untuk berjanji dan menawarkan (impositif, komisif).
= memaksimalkan keuntungan orang lain, meminimalkan
kerugian orang lain.
2. Maksim penerimaan (approbation maxim).
Ditujukan pada diri sendiri, bukan pada orang lain (self
centred maxim). Maksim penerimaan ini ditujukan untuk
menawarkan dan berjanji = memaksimalkan kerugian diri
sendiri, meminimalkan keuntungan diri sendiri.
3. Maksim kemurahhatian (generosity maxim). Pusatnya orang
lain (other centred maxim) Maksim ini ditujukan untuk kategori
asertif dan ekspresif = memaksimalkan rasa hormat pada
orang lain, meminimalkan rasa tidak hormat pada orang lain.
4. Maksim kerendahhatian (modesty maxim). Pusatnya pada
diri sendiri (self centred maxim) = meminimalkan rasa hormat
pada diri sendiri dan memaksimalkan rasa tidak hormat pada
diri sendiri.

132
5. Maksim kesetujuan atau kecocokan (agreement
maxim). Pusatnya pada orang lain (other centred maxim).
Ditujukan untuk menyatakan pendapat dan ekspresif =
memaksimalkan kesetujuan pada orang lain dan
meminimalkan ketidaksetujuan pada orang lain.
6. Maksim kesimpatian (symphaty maxim). Pusatnya orang lain
(other centred maxim). Ditujukan untuk menyatakan asertif dan
ekspresif = memaksimalkan simpati pada orang lain dan
meminimalkan antipati pada orang lain.
D. Daftar Rujukan
Gunarwan, Asim. 2004. “Pragmatik, Kebudayaan, dan
Pengajaran Bahasa”. Makalah dalam Seminar Nasional
Semantik III:Pragmatik dan Makna Interaksi Sosial. Surakarta:
Universitas Sebelas Maret
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and New
York: Longman.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Yogyakarta:
Andi Offset.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menuliskan batasan prinsip kerja
sama yang terdiri atas maksim kebijaksanaan, maksim
penerimaan, maksim kerendahan hati, maksim
kemurahhatian, maksim kecocokan, dan maksim
kesimpatian. Selain itu, mahasiswa mampu menganalisis
keenam maksim tersebut.
2. Objek Garapan Latihan
a. Pengertian dan contoh maksim kebijaksanaan.
b. Pengertian dan contoh maksim penerimaan

133
c. Pengertian dan contoh maksim kerendahan hati
d. Pengertian dan contoh maksim kemurahan hati
e. Pengertian dan contoh maksim kecocokan
f. Pengertian dan contoh maksim kesimpatian
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

134
135
11
PARAMETER PRAGMATIK

A. Capaian Belajar (Learning Outcome) Kompetensi Terkait


dengan KKNI
Setelah mengikuti pembelajaran ini, mahasiswa
diharapkan mampu menguasai dan mengaplikasikan parameter
pragmatik. Mahasiswa dapat memahami bahwa mengukur
sebuah kesantunan sesuai dengan teori yang dikemukakan oleh
Leech, Brown dan Levinson, dan Robin Lakoff.
B. Materi
1. Skala Kesantunan Leech
2. Skala Kesantunan Brown dan Levinson
3. Skala Kesantunan Robin Lakoff
Semakin panjang bentuk tuturan semakin besar pula
keinginan penutur untuk berlaku sopan kepada lawan tuturnya.
Hal-hal yang yang mengatur strategi pemilihan bentuk-bentuk
yang memiliki tingkat kesopanan yang berbeda ini disebut
parameter pragmatik.
Parameter ialah garis-garis yang menentukan atau
menandakan keluasan atau batasan sesuatu, keluasan yang ada
batasan-batasannya. Contoh kalau ditinjau secara objektif,
parameter kesetiaan seseorang berkisar dalam ruang bulatan
yang berlegar dan bertindih; watak-watak didalamnya
bertingkah laku secara konkrit dalam lingkungan.
Kesopanan adalah amalan tingkah laku yang mematuhi
peraturan-peraturan sosial yang terdapat dalam sesebuah
masyarakat. Seseorang yang tidak mematuhi peraturan-
peraturan soaial ini dianggap tidak sopan. Perilaku yang
menonjolkan ketidaksopanan lebih merujuk kepada perilaku
seseorang yang ditonjolkan secara personal yang boleh

136
menimbulkan suasana konflik dan ketegangan yang lebih besar.
Dengan kata lain setiap orang harus bertindak dengan penuh
kesopanan antara satu dengan lainnya berdasarkan norma
kesopanan dalam sesebuah masyarakat.
Parameter pragmatik harus diamati secara cermat agar
lawan tutur tidak merasa kehilangan muka (face). Menurut
Goffman (Wardaugh, 1986, 284; Allan, 1986, 10) dalam
percakapan yang kooperatif para peserta percakapan menerima
‘muka’ yang ditawarkan oleh lawan bicaranya. Adapun yang
dimaksud dengan ‘muka’ dalam hal ini adalah citra diri yang
harus diperhatikan oleh lawan tutur. ‘Muka’ yang ditawarkan
itu berbeda-beda bergantung pada situasi pembicaraan. Muka
yang ditawarkan penutur memiliki dua kemungkinan, yakni
muka positif dan muka negatif. Muka positif terwujud bila ide-
ide, atribut, milik, prestasi, tujuan, dsb. Yang dimiliki oleh
seseorang dihargai oleh lawan tuturnya. Muka negatif adalah
keinginan seseorang untuk tidak diserang, diejek, atau
dihinakan oleh lawan tuturnya. Dalam konteks pemakaian
bahasa dua aspek ini dapat menimbulkan sesuatu yang tidak
mengenakkan bila pemuasan salah satu aspek mengandung
pelanggaran terhadap yang lain.
Terdapat tiga skala pengukur peringkat kesantunan
berbahasa yang sampai kini masih banyak digunakan sebagai
dasar acuan penelitian kesantunan berbahasa dengan kerangka
linguistik pragmatik. Skala kesantuan tersebut adalah:
1. Skala Kesantunan Leech
Dalam model kesantunan Geoffrey N. Leech (1993),
dijelaskan bahwa setiap maksim interpersonal di dalam
kerangka pragmatik dapat dimanfaatkan untuk menentukan
peringkat kesantunan dari sebuah tuturan.
a. Cost-benefit scale atau skala kerugian-keuntungan. Skala
kesantutan berbahasa ini menunjuk kepada besar kecilnya
kerugian dan keuntungan yang diakibatkan oleh sebuah
tindak tutur di dalam peristiwa pertuturan tertentu.
Semakin dampak dari sebuah tuturan tersebut merugikan
bagi diri si penuturnya sendiri, maka cenderung akan

137
semakin dianggap santunlah tuturan itu. Demikian
sebaliknya, semakin tuturan tersebut menguntungkan
bagi diri penuturnya sendiri dan merugikan bagi sang
mitra tuturnya, akan semakin dianggap tidak santunlah
tuturan itu.
b. Optionality scale atau skala pilihan. Skala kesantunan ini
menunjuk kepada banyak atau sedikitnya alternative
pilihan (options) yang disampaikan si penutur kepada
mitra tutur dalam praktik bertutur yang sebenarnya.
Semakin pertuturan memungkinkan si penutur atau mitra
tutur itu menentukan pilihan yang banyak dan leluasa,
akan semakin dianggap santunlah tuturan tersebut.
Sebaliknya apabila pertuturan itu sama sekali tidak
memberikan kemungkinan untuk menentukan pilihan
bagi penutur dan mitra tutur, tuturan tersebut akan
dianggap sangat tidak santun.
c. Indirectness scale atau skala ketidaklangsungan. Skala
kesantunan berbahasa ini menunjuk kepada peringkat
langsung atau tidak langsungnya maksud dari sebuah
tuturan. Semakin tuturan itu bersifat langsung, to the point,
apa adanya, tidak berbelit-belit, tidak banyak basa-basi,
akan cenderung dianggap semakin tidak santunlah
tuturan yang demikian itu. Demikian juga sebaliknya,
semakin tidak langsung maksud sebuah tuturan, semakin
banyak sasmita, sanepo, samudana dan isyarat yang
dikandung di dalamnya, akan dianggap semakin
santunlah tuturan tersebut.
d. Authority scale atau skala keotoritasan atau skala
kekuasaan. Skala kesantunan berbahasa ini menunjuk
kepada hubungan status sosial antara si penutur dan si
mitra tutur yang terlibat di dalam proses pertuturan
tertentu. Ditegaskan dalam skala kesantunan berbahasa
ini, bahwa semakin jauh distansi atau jarak peringkat
sosial (rank rating) antara si penutur dengan si mitra tutur,
tuturan yang digunakan akan cenderung menjadi semakin
sopan dan kian santun. Sebaliknya, semakin dekat jarak

138
peringkat status sosial diantara kedua belah pihak tersebut
dalam bertutur, akan cenderung berkuranglah peringkat
kesantunan tuturan yang digunakan itu dalam
keseluruhan aktivitas bertutur itu.
e. Social distance scale atau skala jarak sosial. Skala kesantunan
ini menunjuk kepada peringkat hubungan sosial antara si
penutur dan mitra tutur yang terlibat di dalam pertuturan.
Ada kecenderungan bahwa semakin dekat jarak peringkat
sosial diantara keduanya, akan menjadi semakin
berkurang santunlah tuturan itu. Demikian sebaliknya,
semakin jauh jarak peringkat sosial antara penutur dengan
mitra tutur, akan semakin santunlah tuturan yang
digunakan itu. Dengan orang-orang yang belum benar-
benar dekat dan akrab, orang sudah sangat sering
menggunakan bentuk-bentuk kebahasaan yang
cenderung informal dan cenderung akrab. Maka lalu yang
muncul adalah tuturan-tuturan yang dipandang tidak
sopan dan kurang santun, penuturnya juga akan dianggap
sebagai orang yang tidak tahu sopan santun sama sekali.
2. Skala Kesantunan Brown dan Levinson
Model kesantunan berbahasa dari Brown dan Levinson
(1987) terdapat tiga skala penentu tinggi rendahnya peringkat
kesantunan berbahasa yang muncul di dalam sebuah
pertuturan sebenarnya. Ketiga skala tersebut adalah :
a. Skala peringkat jarak sosial antara penutur dan mitra tutur
(social distance between speaker and hearer) skala ini banyak
ditentukan oleh parameter perbedaan di dalam hal umur,
jenis kelamin, dan latar belakang sosiokultural seseorang.
Berkenaan dengan perbedaan umur antara si penutur dan
mitra tutur itu, lazimnya didapatkan kenyataan bahwa
semakin tua umur seseorang peringkat kesantunan dalam
bertuturnya akan menjadi semakin tinggi. Begitu pula
sebaliknya. Orang yang berjenis kelamin wanita, lazimnya
juga memiliki peringkat kesantunan yang lebih tinggi jika
dibandingkan dengan orang yang berjenis kelamin pria
atau laki-laki. Latar belakang sosiokultural seseorang

139
memiliki peran yang sangat besar dalam menentukan
peringkat kesantunan yang dimilikinya. Orang yang
memiliki jabatan tertentu di dalam masyarakat cenderung
memiliki peringkat kesantunan lebih tinggi dibandingkan
dengan kebanyakan orang.
b. Skala peringkat status sosial antara penutur dan mitra
tutur (the speaker and hearer relative power) atau sering kali
disebut juga dengan peringkat kekuatan atau kekuasaan
(power rating). Skala pengukuran kesantunan ini
didasarkan pada kedudukan asimetrik antara si penutur
dan si mitra tutur.
c. Skala peringkat tindak tutur atau tindak ujar, atau sering
pula disebut dengan rank rating. Skala kesantunan
berbahasa itu lengkapnya berbunyi, the degree of imposition
associated with the required expenditure of goods or services
didasarkan atas kedudukan relatif tindak tutur yang satu
dengan tindak tutur yang lainnya di dalam sebuah praktik
pertuturan yang sesungguhnya. Sebagai contohnya, di
dalam situasi yang sangat khusus, bertamu di rumah
seorang wanita dengan melewati batas waktu bertamu
yang wajar, akan dikatakan sebagai orang yang tidak tahu
sopan santun dan bahkan melanggar norma kesantunan
yang berlaku pada masyarakat tutur tertentu. Namun
demikian, hal yang sesungguhnya persis sama akan dapat
dianggap sangat wajar terjadi di dalam situasi yang tidak
sama. Misalnya saja, pada saat di suatu kota terjadi
kerusuhan dan pembakaran gedung-gedung dan
kompleks perumahan, bisa saja orang berada di rumah
orang lain atau rumah tetangganya bahkan sampai pada
waktu yang tidak ditentukan, dia tetap akan dianggap
sopan, bahkan ketika dia menjerit-jerit karena ketakutan
sekalipun.
3. Skala Kesantunan Robin Lakoff
Robin Lakoff (1973) menyatakan adanya tiga ketentuan
pokok untuk dapat dipenuhinya skala kesantuan di dalam
kegiatan bertutur di dalam masyarakat. Ketiga ketentuan itu

140
secara berturut-turut dapat disebutkan sebagai berikut : (1)
skala formalitas (formality scale), (2) skala ketidaktegasan
(besitancy scale), dan (3) skala kesamaan atau kesekawanan
(equality scale). Berikut uraian dari setiap skala kesantunan
tersebut satu demi satu.
a. Skala formalitas (formality scale), dinyatakan bahwa agar
para peserta tutur dapat merasa benar-benar nyaman dan
sungguh kerasan di dalam keseluruhan proses kegiatan
bertutur, tuturan yang digunakan tidak boleh bernada
memaksa dan tidak boleh berkesan angkuh atau congkak
terhadap pihak lainnya. Di dalam kegiatan bertutur,
masing-masing peserta tutur harus dapat menjaga
keformalitasan dan mampu menjaga jarak yang
sewajarnya dan senatural-naturalnya antara pihak yang
satu dengan pihak lainnya. Tanpa memperhatikan hal
tersebut, tuturan yang muncul dipastikan tidak akan
memenuhi standar kesantunan berbahasa yang berlaku di
dalam masyarakat tuturnya.
b. Skala kesantunan Robin Lakoff yang kedua, yakni skala
ketidaktegasan atau keraguan (besitancy scale) atau sering
kali disebut juga dengan pilihan (optionality scale),
menunjukan bahwa agar si penutur dan mitra tutur dapat
saling merasa nyaman dan tetap kerasan di dalam
aktivitas bertutur sapa, pilihan-pilihan dalam bertutur itu
harus selalu diberikan oleh kedua belah pihak secara
benar-benar memadai dan proporsional. Dalam hal ini,
orang tidak diperbolehkan untuk bersikap terlalu tegang
dan teramat kaku di dalam aktivitas bertutur yang
sesungguhnya, karena akan dianggap sebagai orang yang
tidak santun di dalam masyarakat bahasanya.
c. Skala kesantunan dari Robin Lakoff yang ketiga, yakni
peringkat kesekawanan atau kesamaan, menunjukan
bahwa agar dapat berciri sopan santun, orang harus
senantiasa ramah dan selalu mempertahankan
persahabatan antara pihak yang satu dengan pihak yang
lainnya. Agar dapat tercapai maksud yang demikian itu,

141
penutur harus dapat menganggap sang mitra tutur benar-
benar sebagai teman atau sahabat bagi dirinya. Dengan
menganggap pihak yang satu sebagai sahabat bagi
dirinya. Dengan menganggap pihak yang satu sebagai
sahabat bagi piak lainnya, rasa kesekawanan, rasa solider,
dan rasa kesejajaran sebagai salah satu prasyarat hadirnya
kesopanan atau kesantunan akan dapat tercapai dengan
benar-benar baik. Sayang bahwa yang umumnya terjadi
pada masyarakat, rasa kesejajaran atau kesederajadan ini
telah banyak melemah atau bahkan meluntur. Denga
begitu pula, kesantunan yang ada di dalam masyarakat itu
juga semakin rendah peringkat atau kadarnya. Inilah
keprihatinan, yang barangkali perlu segera, mendapat
tanggapan dari setiap warga masyarakat Indonesia, agar
kita-kita ini tidak tercerabut dari budaya kita sendiri.
C. Rangkuman
Berdasarkan tiga pendapat ahli di atas, dapat disimpulkan
bahwa terdapat ukuran kesantunan berbahasa, yaitu skala jarak
sosial, skala status sosial, skala peringkat tindak tutur, skala
formalitas, skala kekuasaan, skala kerugisn-keuntungan, skala
kesekawanan, skala pilihan, dan skala ketidaklangsungan.
D. Daftar Rujukan
Rohmadi, Muhammad. 2004. Pragmatik: Teori dan Analisis.
Yogyakarta: Lingkar Media.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Dasar-Dasar
Pragmatik. Yogyakarta: Penerbit Andi.
E. Rancangan Penilaian
Dalam rancangan penilaian Mahasiswa dituntut
mengerjakan latihan. Latihan ini diberikan dengan tujuan agar
Mahasiswa mendalami materi.
1. Tujuan Pemberian Latihan
Mahasiswa mampu menuliskan batasan prinsip kerja
sama yang terdiri atas maksim kebijaksanaan, maksim
penerimaan, maksim kerendahan hati, maksim
kemurahhatian, maksim kecocokan, dan maksim
kesimpatian. Selain itu, mahasiswa mampu menganalisis
keenam maksim tersebut.

142
2. Objek Garapan Latihan
a. Pengertian dan contoh maksim kebijaksanaan.
b. Pengertian dan contoh maksim penerimaan
c. Pengertian dan contoh maksim kerendahan hati
d. Pengertian dan contoh maksim kemurahan hati
e. Pengertian dan contoh maksim kecocokan
f. Pengertian dan contoh maksim kesimpatian
3. Model/Cara Pengerjaan Latihan
a. Mencari sumber-sumber tentang objek garapan latihan
b. Mengidentifikasi data berkaitan dengan objek garapan
latihan
c. Merekontruksikan dalam bentuk laporan bacaan
4. Luaran Latihan
Mahasiswa ditugaskan membuat ringkasan dalam
bentuk laporan bacaan.
5. Kriteria Penilaian Latihan
a. Ketetapan penjelasan
b. Kelengkapan data
c. Kesimpulan
6. Rubrik Penilaian Latihan
Nilai = skor yang diperoleh X 100%
skor maksimum (Purwanto, 2011:207)

143
144
DAFTAR PUSTAKA

Gunarwan, Asim. 2004. “Pragmatik, Kebudayaan, dan


Pengajaran Bahasa”. Makalah dalam Seminar Nasional
Semantik III:Pragmatik dan Makna Interaksi Sosial.
Surakarta: Universitas Sebelas Maret.
Leech, Geoffrey. 1993. Principles of Pragmatics. London and
New York: Longman.
Rohmadi, Muhammad. 2004. Pragmatik: Teori dan Analisis.
Yogyakarta: Lingkar Media.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Dasar-Dasar
Pragmatik. Yogyakarta: Penerbit Andi.
Syahrul. 2008. Pragmatik Kesantunan Berbahasa: Menyibak
Fenomena Berbahasa Indonesia Guru-Siswa. Padang: UNP
Press.
Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-Dasar Pragmatik. Dasar-Dasar
Pragmatik. Yogyakarta: Penerbit Andi.
Yule, George. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

145
TENTANG PENULIS

Dr. Silvia Marni, M.Pd.

Silvia Marni dilahirkan di Kabupaten Agam,


Sumatera Barat pada Tanggal 17 Maret 1985.
Anak bungsu dari sembilan bersaudara dari
Ayahanda Muhammad Arif (Alm.) dan
Ibunda Suarni. Menikah dengan Muhammad
Aliman dan dikaruniai dua orang anak
Muhammad Alif dan Siti Aisyah.
Pendidikan formal dimulai di SDN 23
Kotobaru. Lulus pada tahun 1996. MTsP
kotobaru lulus pada tahun 1999. MAN Maninjau lulus pada tahun
2002. Selanjutnya pendidikan tinggi S1 Pendidikan Bahasa Sastra
Indonesia dan Daerah lulus pada Tahun 2006 di Universitas Negeri
Padang. S2 Pendidikan Bahasa Indonesia Universitas Negeri
Padang lulus Tahun 2010. S3 Pendidikan Bahasa Indonesia lulus
pada Tahun 2020 di Universitas Negeri Malang.
Pekerjaan sebagai Dosen di STKIP PGRI Sumatra Barat sejak
Tahun 2011 dengan nomor NIDN 1017038501. Pernah mengampu
Matakuliah Pragmatik, Psikolinguistik, Semantik, Filsafat, Menulis
Kreatif, dan Pengajaran Mikro. Jabatan fungsional Lektor dengan
pangkat Penata/ III-C dan telah lulus sertifikasi dosen pada tahun
2015. Pernah menjadi Dosen Terbaik tingkat Institusi pada tahun
2014. Jabatan dan karir pada institusi pada tahun 2014-2015 menjadi
General Manajer Jurnal Gramatika Prodi Pendidikan Bahasa dan
Sastra Indonesia. Staf Humas STKIP PGRI Sumatra Barat pada
Tahun 2015-2016. Pembina HIMA Prodi Pendidikan Bahasa dan
Sastra Indonesia STKIP PGRI Sumatra Barat pada Tahun 2015-2016.
Tim Task Force Akreditasi Program Studi Tahun 2015-2016 dan Tim
Task Force Perubahan Bentuk Perguruan Tinggi menjadi
Universitas Tahun 2020-2021.
Aktif meneliti, menulis, dan publikasi ilmiah di bidang
pengajaran, Bahasa, Sastra, dan Budaya. Beberapa karya tulis ilmiah
dapat dilihat pada link
https://www.scopus.com/authid/detail.uri?authorId=5721128360
https://www.researchgate.net/profile/Silvia_Marni,
https://scholar.google.co.id/citations?hl=id&user=L6inXOoAAAJ
ID Sinta: 5974037, ID Scopus: 57211283690,
email: silviamarnindo@gmail.com; silvia@stkip-pgri-sumbar.ac.id

146
Dr. Adrias, M.Pd.

Dr. Adrias, M.Pd. lahir 37 tahun yang lalu di


Desa kecil Ampalu Kabupaten Pesisir
Selatan, Sumatra Barat pada tanggal 16
Agustus 1984. Masa kecil hingga beranjak
masa remaja dihabiskan di tanah
kelahirannya. Pendidikan formal dimulai di
SDN 04 Ampalu Kecamatan Sutera
Kabupaten Pesisir Selatan, yang diselesaikan
pada tahun 1997. Selanjutnya, dilanjutkan
jenjang pendidikan formal di SMPN 1 Sutra di Kecamatan Sutra
Kabupaten Pesisir Selatan. Dua tahun menikmati sekolah
menengah di SMPN 1 Sutra dan tahun ketiga Hijrah ke SMPN 1
Ranah Pesisir di Kecamatan Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir
Selatan dan selesai pada tahun 2000. Pendidikan Sekolah Menengah
Atas di lanjutkan di Kecamatan dan Kabupaten yang sama yaitu
SMAN 1 Ranah Pesisir yang diselesaikan pada tahun 2003.
Menyelesaikan Sarjana Pendidikan di Program Studi
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah Universitas
Negeri Padang (UNP) pada tahun 2009. Melanjutkan studi ke
Program Magister Ilmu Pendidikan Bahasa Universitas Negeri
Padang berhasil lulus tahun 2014. Menyelesaikan Program Doktoral
pada Bidang Ilmu Pendidikan Bahasa Indonesia Program
Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) melalui Jalur
Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri (BPPDN) dan
berhasil dituntaskan pada tahun 2021.
Pengalaman Mengajar diawali menjadi Tentor Bahasa
Indonesia di Bimbingan Belajar Al-Qadar Sains School (tahun 2007).
Disaat menyelesaikan skripsi mendapat tawaran menjadi Guru
Pendidikan Bahasa Indonesia di SMA Bunda Padang (tahun 2009-
2010). Tawaran pun datang untuk mengajar Pendidikan Bahasa
Indonesia di Pesantren Nurul Ikhlas, Padang Panjang (tahun 2010).
Selanjutnya, menjadi Dosen Luar Biasa di Program Studi
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Mahaputra
Muhammad Yamin (UMMY), Solok (tahun 2010-2011). Terakhir,
tahun 2010 diangkat sebagai dosen tetap di STKIP PGRI Sumatra
Barat sampai dengan sekarang.
Buku yang pernah ditulis yaitu Konsep Dasar Berbicara dan
Berpidato (2021).
Untuk kepentingan akademik penulis bisa dihubungi ke WA
082390427300 dan Email: adrias.kasman@gmail.com

147
Refa Lina Tiawati R, M.Pd.

Refa Lina Tiawati R, M.Pd. Lahir di


Sawahlunto tanggal 27 Agustus 1987. Lulus S1
Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra
Indonesia Fakultas Bahasa Sastra dan Seni
(FBSS UNP) tahun 2010. Lulus S2 di Program
Studi Pendidikan Bahasa Indonesia Program
Pascasarjana Universitas Negeri Padang tahun
2012. Saat ini adalah dosen tetap Program
Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
STKIP PGRI Sumatera Barat. Mengampu mata kuliah Pragmatik,
Sosiolinguistik dan BIPA (Bahasa Indonesia Penutur Asing). Buku
yang pernah ditulis yaitu Strategi Pembeljaran BIPA (2020), Bahan
Ajar Bahasa Indonesia Bagi Penutur Asing (2020), Modul Praktik
BIPA (2020) dan penulis puisi dalam Antologi Puisi Guru Gerakan
Akbar 1000 Guru Asean Menulis Puisi (2018).

148

Anda mungkin juga menyukai