Anda di halaman 1dari 135

STUDI KASUS

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.“Y”


DI PERAKTIK MANDIRI BIDAN HUSNIYATI
PALEMBANG

JULIANA
11319015

PROGRAM STUDI D.III KEBIDANAN


STIKES ABDURAHMAN PALEMBANG
TAHUN 2021
IDENTITAS MAHASISWI
TINGKAT III SEMESTER V PRODI D.III KEBIDANAN
STIKES ABDURAHMAN PALEMBANG
TAHUN AJARAN 2021-2022

NAMA MAHASISWI : JULIANA


NIM : 11319015
TEMPAT, TGL, LAHIR : Rantau Durian, 23 september 2002
NO TLP/HP : 08117804023
INSTAGRAM : @julliannnaaa
EMAIL : juulianaaa2302@gmail.com
ALAMAT : OGAN KOMERING ILIR

Palembang, Februari 2022


Praktikan

(JULIANA)
NIM. 11319015

ii
KATA PENGANTAR

iii
Assalamualaikum Wr.Wb
Puji syukur kehadiran Allah SWT atas rahmat dan karunia-Nya
lah sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Studi Kasus yang
berjudul “Asuhan
Kebidanan Komprehensif pada Ny.“Y” Di BPM Husniyati
palembang . Laporan Studi Kasus ini dibuat dalam rangka
pembelajaran sekaligus untuk memenuhi syarat ujian mahasiswi
Prodi D.III Kebidanan STIKES Abdurahman Palembang.
Penyusunan Laporan Studi Kasus ini penulis banyak mengalami
hambatan serta banyak kekurangan. Namun berkat bimbingan dan
bantuan serta semangat dari berbagai pihak, akhirnya penulis dapat
menyelesaikan Laporan Studi Kasus ini dengan maksimal.
Pada kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima
kasih kepada :
1. Hj. Rosyidah A.Rahman, selaku Ketua Yayasan Abdurahman
Palembang.
2. H. Su’aidy A.Rahman, SE, S.Sos, MM, selaku ketua Yayasan
Abdurahman Palembang.
3. Rinda Lamdayani., S.ST., M.Bmd selaku Ka. Prodi DIII
Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Abdurahman
Palembang.
4. Yona sari, S.ST, M.Bmd selaku dosen pembimbing yang telah
banyak memberikan bimbingan, arahan, koreksi, serta nasehat
sehingga Laporan Studi Kasus ini dapat diselesaikan.
5. Bidan praktik mandiri Husniyati S,ST atas izin, bantuan,
bimbingan serta pembelajaran selama penulis melakukan
pengkajian Laporan Studi Kasus ini.
6. Dosen dan staf pendidikan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Abdurahman Palembang.
7. Ny.”Y”, selaku pasien atas kerjasamanya dalam menyelesaikan
laporan studi kasus ini
8. Orang tua dan seluruh keluarga yang telah memberikan
dukunganmoril, material, dan spiritual serta pengorbanan dan doa
tulus selama penulis menjalani program pendidikan.
9. Rekan-rekan mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Abdurahman Palembang yang saling memberikan semangat dan
dukungan dalam penulisan laporan ini. Semoga kebersamaan ini
menjadi kekuatan yang berarti bagi kita untuk terus maju.
Semoga Allah SWT memberikan balasan atas jasa baik yang
telah diberikan dan menjadikan yang terbaik bagi kita semua.

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.................................................................................. i
LEMBAR PERSETUJUAN...................................................................... ii
LEMBAR PENGESAHAN....................................................................... iii

iv
IDENTITAS MAHASISWA .................................................................... iv
KATA PENGANTAR................................................................................ v
DAFTAR ISI .............................................................................................. vii
DAFTAR GAMBAR.................................................................................. ix
DAFTAR TABEL...................................................................................... x
DAFTAR LAMPIRAN.............................................................................. xi

BAB I PENDAHULUAN........................................................................... 1
1.1 Latar belakang................................................................................ 1
1.2 Rumusan masalah.......................................................................... 3
1.3 Tujuan penulisan............................................................................ 3
1.3.1 Tujuan Umum.................................................................... 3
1.3.2 Tujuan khusus.................................................................... 3
1.4 Waktu pelaksanaan........................................................................ 4
1.5 Gambaran kasus............................................................................. 4
1.6 Metode penulisan........................................................................... 5
1.7 Hasil yang diharapkan................................................................... 5
1.8 Sisitematika penulisan................................................................... 6

BAB II TIJAUAN PUSTAKA.................................................................. 7


2.1 Asuhan Kebidanan Masa Kehamilan.......................................... 7
2.1.1 Definisi kehamilan.............................................................. 7
2.1.2 Perubahan Fisik Pada kehamilan........................................ 7
2.1.3 Perubahan psikologis selama kehamilan............................ 11
2.1.4 Kebutuhan Dasar Ibu Hamil .............................................. 13
2.1.5 Definisi Antenatal Care (ANC).......................................... 18
2.1.6 Tujuan Asuhan Kehamilan ................................................ 19
2.1.7 Standar Asuhan Kehamilan .............................................. 19
2.1.8. Pemeriksaan Abdomen...................................................... 24
2.1.9. Jadwal Kunjungan Kehamilan........................................... 25
2.2 Masa Persalinan........................................................................... 28
2.2.1 Pengertian Persalinan ........................................................ 28
2.2.2 Sebab-sebab mulainya persalinan....................................... 28
2.2.3 Faktor yang mempengaruhi persalinan.............................. 28
2.2.4 Tanda-tanda Persalinan...................................................... 30
2.2.5 Mekanisme persalinan normal............................................ 32
2.2.6 60 Langkah APN................................................................ 36
2.2.7 Partograf............................................................................. 46
2.3 Masa Nifas.................................................................................... 53
2.3.1 Definisi Masa Nifas............................................................ 53
2.3.2 Tujuan Asuhan Masa Nifas................................................ 53
2.3.3 Tahapan Masa Nifas........................................................... 53
2.3.4 Perubahan Anatomi Psikologis Masa Nifas....................... 54
2.3.5 Perubahan Psikologis Masa Nifas...................................... 57

v
2.3.6 Kebutuhan Dasar Ibu Masa Nifas....................................... 59
2.3.7 Kunjungan Masa Nifas....................................................... 62
2.3.8 Tanda Bahaya pada Masa Nifas......................................... 63
2.4 Bayi Baru Lahir............................................................................ 64
2.4.1 Definisi Bayi Baru Lahir.................................................... 64
2.4.2 Ciri-ciri Bayi Baru Lahir Normal....................................... 64
2.4.3 Penanganan Bayi Baru Lahir.............................................. 64
2.4.4 Apgar Score........................................................................ 68
2.4.6 Inisiasi Menyusu Dini (IMD)............................................. 69
2.4.7 Asi Eksklusif...................................................................... 71
2.4.8 Tanda Bahaya pada Bayi Baru Lahir.................................. 72
2.4.9 Imunisasi Dasar.................................................................. 73
2.4.10 Standar Kunjungan Neonatus........................................... 75
2.5 Manajemen Kebidanan................................................................. 76
2.5.1 Definisi Manajemen Kebidanan......................................... 76
2.6 Keluarga Berencana...................................................................... 76

BAB III PERKEMBANGAN KASUS ............................................................... 77


3.1 Asuhan Kehamilan ................................................................. 77
3.1.1. Asuhan Kehamilan Kunjungan Pertama ............................. 77
3.1.2 Asuhan Kehamilan Kunjungan Kedua ................................. 82
3.1.3 Asuhan Kehamilan Kunjungan Ketiga................................ 82
3.2 Asuhan Persalinan.......................................................................... 88
3.3 Asuhan Masa Nifas........................................................................ 95
3.3.1 Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas 8 Jam Post Partum ....... 95
3.3.2 Kunjungan Kedua 6 Hari Post Partum ................................. 98
3.4 Asuhan Bayi Baru Lahir ................................................................ 99
3.4.1 Kunjungan Bayi Baru Lahir 6 Jam Setelah Kelahiran ......... 99
3.4.2 Kunjungan Kedua 6 Hari Bayi Baru Lahir .......................... 100

BAB IV PEMBAHASAN .................................................................................... 102


4.1 Masa Kehamilan..................................................................... 102
4.2 Masa Bersalin ......................................................................... 107
4.3 Masa Nifas .............................................................................. 112
4.4 Bayi Baru Lahir .............................................................................. 115

BAB V PENUTUP.............................................................................................. 117


5.1 Kesimpulan....................................................................................... 117
5.2 Saran................................................................................................ 118
5.2.1 Bagi Lahan Praktik........................................................................ 118
5.2.2 Bagi Mahasiswi.............................................................................. 118
5.2.3 Bagi Institusi................................................................................. 118

DAFTAR GAMBAR

Gambar Hal

vi
2.1 Tinggi Fundus Uteri ................................................................11
2.2 Leopold I .................................................................................24
2.3 Leopold II ............................................................................... 25
2.4 Leopold III ..............................................................................25
2.5 Leopold IV ..............................................................................25
2.6 Pemeriksaan Dalam..................................................................37
2.7 Kepala Bayi Membuka Vulva...................................................39
2.8 Memeriksa Lilitan Tali Pusat....................................................39
2.9 Melahiran Bahu .......................................................................40
2.10 Melahirkan Sisa Tubuh Bayi..................................................40
2.11 Pemotongan Dan Pengikatan Tali Pusat ................................41
2.12 Peregangan Tali Pusat ............................................................42
2.13 Melahirkan Plasenta ...............................................................42
2.14 Massase Uterus.......................................................................43
2.15 Partograf..................................................................................52

vii
DAFTAR TABEL

Tabel Hal
2.1 Pembagian Kategori Kehamilan Berdasarkan Usia Kehamilan...20
2.2 Kebutuhan Nutrisi Ibu Hamil TM III...........................................21
2.3 Pemberian Imunisasi TT Pada Ibu Hamil ....................................22
2.4 Lambang Penulisan Air Ketuban Dalam Partograf......................46
2.5 Perubahan Fisiologi Masa Nifas ..................................................56
2.6 Komponen penilaian APGAR......................................................68

viii
DAFTAR SINGKATAN

AKI : Angka Kematian Ibu


AKBK : Alat Kontrasepsi Bawah Kulit
AKDR : Alat Kontrasepsi Dalam Rahim
AKI : Angka Kematian Ibu
ANC : Antenatal Care
APN : Asuhan Persalinan Normal
ASI : Air Susu Ibu
BAB : Buang Air Besar
BAK : Buang Air Kecil
BB : Berat Badan
BBJ : Berat Badan Janin
BBLR : Berat Badan Lahir Rendah
BCG : Bacillus Calmette Guerin
DJJ : Detak Jantung Janin
DPMA : Depo-Medroxyprogesterone Acetate
DPT : Difteri Pertusi Tetanus
DSG : Desogestrel
DTT : Desinfeksi Tingkat Tinggi
FSH : Follicle Stimulating Hormone
GPA : Gravidarum Para/Paritas Abortus
HCG : Human Chorionic Gonadotropin
HB : Hemoglobin
HMD : Hyaline Membrane Disease
HIV : Human Immunodeficiency Virus
HPHT : Hari Pertama Haid Terakhir
IM : Intra Muskular
IMD : Inisiasi Menyusu Dini
IMS : Infeksi Menular Seksual
IU : Internasional Unit
IUD : Intra Uterin Device
IUGR : Intrauterine Growth Retardation
JTH : Janin Tunggal Hidup
KB : Keluarga Berencana
KemenKes RI : Kementrian Kesehatan Republik Indonesia
KEK : Kurang Energi Kronis
KMK : Kecil untuk Masa Kehamilan

DAFTAR LAMPIRAN

ix
1 : Lembar Konsultasi
2 : Asuhan Kebidanan Pada Ibu Hamil
3 : Asuhan Kebidanan Pada Ibu Besalin
4 : Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas
5 : Asuhan Kebidanan Pada Bayi Baru Lahir

x
xi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 latar belakang


Kehamilan dan kelahiran adalah suatu proses yang normal, alami dan
sehat, sebagai bidan kita meyakini bahwa model asuhan kehamilan dan
kelahiran normal adalah yang paling sesuai bagi sebagian besar wanita. Pada
masa kehamilan di perlukannya Asuhan Kebidanan untuk mendeteksi dan
untuk mengurangi komplikasi yang dapat menyebabkan kematian pada ibu
dan bayi (Dewi, 2015).
Angka Kematian Ibu dan Bayi menjadi tolak ukur dalam menilai derajat
kesehatan suatu bangsa, oleh karena itu pemerintah sangat menekankan untuk
menurunkan angka kematian ibu dan bayi melalui program-program
kesehatan. Dalam pelaksanaan program kesehatan sangat dibutuhkan oleh
sumber daya Manusia yang kompeten, sehingga yang menjadi tujuan dapat
tercapai (Sulistiawati, 2015).
Adapun peran bidan dalam penurunan angka kematian ibu dan angka
kematian bayi yaitu dengan pemberian asuhan kebidanan secara komprehesif.
Asuhan Kebidanan Komprehesif adalah asuhan yang diberikan oleh bidan dari
mulai masa kehamilan, persalinan, bayi baru lahir, nifas dan keluarga
berencana yang bertujuan untuk memberikan pelayanan berkualitas untuk
mencegah terjadinya kematian ibu dan anak. Dengan di berikannya asuhan
kebidanan secara komprehesif dapat menurunkan angka mortalitas dan
mordibitas secara dini karena dapat mendeteksi adanya kemungkianan
komplikasi yang akan di hadapi oleh pasien. Peran dan fungsi bidan sangat
membantu proses asuhan komprehesif melalui pengawasan pertolongan,
pengawasan kehamilan, persalinan, bayi baru lahir, nifas, dan pelayanan
keluarga berencana (Verney, 2015).
Tujuan utama asuhan kebidanan komprehensif adalah untuk mengurangi
morbilitas dan mortalitas (angka kesakitan dan kematian) dalam upaya

1
2

menyalamtkan ibu dan bayi yang berfokus kepada upaya promotif dan frevitif
(Podungge, 2020)
Jumlah AKI di Indonesia menurut laporan per Provinsi tahun 2019-2020
terdapat meningkatkan Angka Kematian Ibu pada tahun 2019 AKI dan AKB
di sebabkan oleh komplikasi pada kehamilan dan persalinan yaitu
4.197/4.772.961 Kelahiran Hidup(KH) dan tahun 2020 yaitu 4.627/4.740.342
KH. Pada tahun 2020 penyebab ibu terbanyak adalah perdarahan 28,7%,
hipertensi dalam kehamilan 23,9%, gangguan
Berdasarkan data kematian ibu di Sumatera Selatan tahun 2017 sebanyak
107 orang pada tahun 2018 meningkat jadi 119 orang. AKI tahun 2018
tertinggi terjadi di Kabupaten Banyuasin sebanyak 12,6%, Kabupaten Musi
Banyuasin sebanyak 10,9% dan Kabupaten Musi Rawas sebanyak 10%,
Kabupaten Empat Lawang sebanyak 2,5%, Kota Pagaralam 1,6%, sedangkan
jumlah kematian ibu maternal terendah terjadi di Kota Prabumulih 0,8%,
adapun penyebab terbesar kematian ibu melahirkan di Sumatera Selatan
adalah perdarahan dan hipertensi (Profil Kesehatan Provinsi Sumatra Selatan ,
2019)
Angka kematian ibu di Kota Palembang meningktakan pada tahun 2019.
Diperlukannya kinerja khususnya program Kesehatan Ibu dan Anak (KIA),
serta adanya faktor dukungan baik dari segi manajmen program KIA maupun
sistem pencatatan dan pelaporan yang semangkin baik pada tahun 2019, angka
kematian ibu di Palembang sebanyak 20 orang. Pada tahun 2020 AKI di
Palembang meningkat lagi menjadi 59 orang. Kematian ibu di Kota
Palembang disebabkan hipertensi dalam kehamilan 29%, dan disebabkan oleh
perdarahan 28%, gangguan sistem peredaran darah 7%, gangguan metabolic
7%, lain-lain 29% . (Profil Kesehatan Kota Palembang , 2020)
Berdasarkan data di Rumah Bersalin Husniyati S,ST Palembang pada
tahun 2021 jumlah persalinan dan kelahiran sebanyak jiwa, pada tahun 2020
jumlah persalinan dan kelahiran sebanyak 430 jiwa, pada tahun 2019 jumlah
persalinan dan kelahiran sebanyak 412 jiwa, (Data Rumah Bersalin Husniyati
S,ST Palembang, 2021).
3

Upaya peningkatan derajat kesehatan ibu dan bayi merupakan salah satu
bentuk investasi dimasa depan. Keberhasilan upaya kesehatan ibu dan bayi
(AKB). Menurut Word Health Organization (WHO), setiap hari pada tahun
2017 sekitar 810 wanita meninggal, pada akhir tahun mencapai 295.000 orang
dari 94% di antaranya terdapat di negara berkembang (WHO, 2019). Pada
tahun 2018 angka kematian bayi baru lahir sekitar 18 kematian per 1.000
kelahiran hidup (UNICEFF, 2019).
Berdasarkan uraian diatas maka penulis tertarik untuk menyusun laporan
yang berjudul “Asuhan kebidanan komprehensif pada Ny.Y di BPM husniyati
S,ST pada tahun 2021/2022
1.2 Rumusan masalah
Bagaiman menerapkan asuhan kebidanan secara komprensif pada ibu
menggunakan alur fikir varney dan pendokumentasian dalam bentuk SOAP di
BPM Husniyati S,ST
1.3 Tujuan penulisan
1.3.1 tujuan umum
Dapat menerapkan dan mengaplikasikan asuhan kebidan komprensif pada
ibu dirumah bersalin di “ Husniyati S,ST “ dengan menggunakan alurfikir
varney pendokumentasian dalam bentuk SOAP
1.3.2 Tujuan khusus
Diharapkan penulis mampu melakukan :
a. Asuhan kebidanan pada ibu hamil sesuai dengan kompetensi asuhan
kebidanan
b. Asuhan pada ibu bersalin sesuai dengan prosedur
c. Asuhan pada ibu nifas dengan baik dan profesional
d. Asuhan kebidanan sesuai dengan prosedur
e. Pendokumtasian asuhan kebidanan dalam bentuk SOAP
4

1.4 Waktu dan tempat pelaksanaan


Waktu dan tempat saat melakukan penulisan askeb sebagai berikut:
a. ANC pertama pada tanggal 31 Desember 2021
b. ANC kedua pada tanggal 5 januari 2022
c. ANC ketiga pada tanggal 11 januari 2022
d. Proses persalinan pada tanggal 30 januari 2022
e. Kunjungan masa nifas 6-8 jam post partum pada tanggal 30-01-2022
f. Kunjungan masa nifas 1 minggu post partum pada tanggal 4 -02-2022
g. Kunjungan bayi baru lahir pada tanggal 30-januari-2022
1.5 Gambaran kasus
Pada stady kasus ini menuliskan mengambil kasus pada kasus Ny.Y
Pada studi kasus ini penulis mengambil kasus pada Ny. “Y” umur 30 tahun,
pendidikan terakhir SMA, pekerjaan IRT, alamat JL. Tegal binangu. Ny. “Y”
hamil 38 minggu 1 hari G3P2A0, pada waktu hamil ibu memeriksakan
kehamilannya sebanyak 8x pemeriksaan, 4x di bidan terdekat tempat tinggal ibu,
dan 3x ibu memeriksakan kehamilannya dengan penulis di BPM Husniyati S,ST
Palembang.
Pada tanggal 31 Desember 2021 dilakukan pemeriksaan ANC pertama
dengan penulis, usia kehamilan Ny. “Y” 38 minggu 1 hari, ibu mengaku tidak
ada keluhan, keadaan umum baik, TTV ibu normal, TFU: 2 jari dibawah Px
(prosessus xifoideus), DJJ : 140x/menit, presentasi kepala, dan hasil
pemeriksaan lab semuanya dalam keadaan normal serta ibu sudah diberi Tablet
Fe dengan dosis 1x1.
Pada tanggal 30 Januari 2022 Ny. “Y” datang ke BPM Husniyati S,ST
mengeluh sakit perut yang menjalar ke pinggang dan keluar lendir bercampur
darah dari kemaluanya.
Pada pemeriksaan dalam didapatkan hasil pembukaan 8 cm, ketuban (+), DJJ 150
x/m, TTV ibu normal. Pada pukul 16.45 dilakukan pemeriksaan dalam dan
didapatkan hasil pembukaan 10 cm Bayi lahir spontan pada pukul 17.00 WIB
dengan jenis kelamin laki-laki, gerakan aktif dan menangis kuat pada Kala III
berlangsung selama 15 menit, dilakukan penyuntikan oksitisin 10 unit IM 1/3
5

pada paha kanan atas ibu bagian luar. Kemudian dilakukan penjepitan dan
pemotongan tali pusat, lalu bayi langsung diletakkan didada ibu untuk dilakukan
inisiasi menyusu dini (IMD). Penulis melakukan peregangan tali pusat, plasenta
lahir pukul 17.15 WIB. Setelah itu dilakukan pemeriksaan laserasi jalan lahir
tidak ada laserasi jalan lahir.
Pemeriksaan bayi baru lahir dilakukan setelah IMD selama 1 jam dan
didapatkan hasil yaitu berat badan bayi 2,800 gram, panjang badan bayi 50cm,
Apgar score 9/10, hasil pemeriksaan fisik tidak ada kelainan, jumlah jari lengkap
dan tidak ada cacat bawaan, bayi diberi suntikan vitamin K serta salep mata.
Setelah 1 jam diberi suntikan vitamin K akan di suntik Hb0.
Ibu memasuki masa nifas hari pertama pada tanggal 30 Januari 2022 pukul
23.00 WIB, kunjungan nifas 6-8 jam post partum berlangsung normal, tinggi
fundus uteri 2 jari dibawah pusat dan kolostrum ibu sudah keluar, ibu dan bayi
dalam kondisi sehat dan normal serta pengeluaran vulva Lochea rubra.
Kunjungan kedua 5 hari post partum ibu tidak mengeluhkan apa apa,
didapatkan hasil pemeriksaan yang dilakukan KU ibu baik TD: 120/80 mmHg, R:
18x/menit, T:360C, TFU: 3 jari dibawah pusat, pengeluaran vulva lochea rubra,
Kondisi bayi sehat, tali pusat bayi sudah mulai mengering dan hampir lepas.
1.6 metode penulisan
pada laporan study kasus ini menulisakan menggunakan metode narasi
yang menceritakan kejadian yang sesuai dengan hasil penemuan yang terjadi pada
ibu secara komprentif dengan menggunakan pendekatan manajemen kebidanan
dan pendokumentasian dalam bentuk SOAP
1.7 hasil yang diharapkan
Dengan menerapkan manajemen asuhan kebidanan pada ibu hamil,
bersalin , nifas dan bayi baru lahir secara konfrensif diharapkan mampu :
a. memberikan asuhan kebidanan pada ibu hamil sesuai dengan standar
pelayanan kebidanan.
b. Memberikan asuhan kebidanan pada ibu bersalin sesuai dengan standar
kebidanan
6

c. Memberikan asuhan kebidanan kepada bayi baru lahir seusai dengan


stndar kebidanan
d. Memberikan asuhan kebidanan pada ibu nifas seusai dengan standar
pelayanan kebidanan
e. Memberikan konseling untuk memilih kontrasepsi yang diinginkan
f. Mendokumentasikan setiap asuhan kebidanan yang diberikan dnegan
metode SOAP
g. Melakukan perasn sebagai calon bidan ketika melakukan asuhan
kebidanan kepada ibu secara komprensif
h. Mempelajari siklus reproduksi ibu mulai dari hamil, bersalin, nifas sampai
bayi baru lahir
i. Mengaplikasikan ilmu yang diproleh dari pendidikan ,dilapangan atau
lahan nyata
1.8 sistematika penulisan

BAB I Pendahuluan, terdiri dari latar belakang, rumusan masalah,


tujuan penulisan (tujuan umum dan tujuan khusus), waktu dan
tempatpengambilan kasus, gambaran kasus, metode penulisan,
hasil yang diharapkan, dan sistematika penulisan.
BAB II Tinjauan teori, berisi tentang teori kehamilan, persalinan, nifas,
bayi baru lahir.
BAB III Perkembangan kasus, membahasa tentang perkembangan
kasus pada kehamilan, persalinan, nifas, bayi baru lahir.
BAB IV Pembahasan, didalam bab ini membahas tentang kesesuaian
teori dengan manajemen kebidanan pada masa kehamilan,
persalinan, nifas dan bayi baru lahir.
BAB V Penutup, berisi tentang kesimpulan dan saran, berdasarkan
penerapan manajemen kebidanan yang telah dilaksanakan.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Masa Kehamilan


2.1.1 Pengertian Kehamilan
Kehamilan merupakan suatu proses yang alamiah dan fisiologis. Setiap
wanita yang memiliki organ reproduksi yang sehat, yang telah mengalami
menstruasi, dan melakukan seksual dengan seorang pria maka besar
kemungkinan akan mengalami kehamilan. Masa kehamilan dimulai dari
konsepsi sampai lahirnya bayi dengan lama 280 hari atau 40 minggu yang
dihitung dari hari pertama haid terakhir. Terbagi dalam 3 triwulan yaitu
triwulan pertama dimulai dari konsepsi sampai tiga bulan, triwulan kedua dari
bulan keempat sampai 6 bulan dan trimester ketiga bulan ketujuh hingga 9
(Oktaviani, 2018)
Kehamilan didefinisikan sebagai fertilisasi atau penyatuan dari
spermatozoa dan ovum serta dilanjutkan dengan nidasi atau implantasi. Bila
dihitung dari saat fertilisasi hingga bayi lahir, kehamilan normal akan
berlangsung dalam waktu 40 minggu atau 10 bulan atau 9 bulan menurut
kalender internasional. Lama kehamilan berlangsung sampai persalinan
aterm (cukup bulan) adalah sekitar 280 sampai 300 hari (Kumalasari, 2015)
2.1.2 Perubahan Fisik Pada kehamilan
Menurut (Kumalasari, 2015), perubahan fisik pada ibu hamil trimester
I, trimester II, trimester III adalah sebagai berikut :
1. Sistem reproduksi dan payudara
a. Vagina dan vulva
Hormon estrogen mempengaruhi sistem reproduksi sehingga
terjadi peningkatan vaskularisasi dan hipermia pada vagina dan vulva.
Peningkatan vaskularisasi menyebabkan warna kebiruan pada vagina
yang disebut dengan tanda Chadwick. Perubahan pada dinding vagina
meliputi peningkatan ketebalan mukosa, pelunakan jaringan
penyambung Serviks

7
8

Perubahan serviks merupakan pengaruh akibat hormon estrogen


sehingga menyebabkan massa dan kandungan air meningkat.
Peningkatan vaskularisasi dan edema, hiperplasia, dan hipertrofi
kelenjar serviks menyebabkan serviks menjadi lunak (tanda Goudell)
serta serviks berwarna kebiruan tanda Chadwick, Akibat pelunakan
isthmus maka terjadi antefleksi uterus berlebihan pada tiga bulan
pertama kehamilan.
b. Uterus Pertumbuhan uterus dimulai setelah implantasi dengan proses
hiperplasia dan hipertrofi sel. Hal ini terjadi akibat pengaruh hormon
estrogen dan progesteron. Perubahan Kardiovaskular atau
Hemodinamik
a) Volume darah ibu meningkat sekitar 30-50% pada kehamilan tunggal
dan 50% pada kehamilan kembar, biasanya karena adanya retensi
garam dan udara yang disebabkan sekresi aldosteron dari adrenal oleh
estrogen. Peningkatan output jantung 30%, pompa jantung meningkat
30% kehamilan tiga bulan dan kemudian melambat kehamilan 32
minggu. Setelah itu volume darah menjadi relatif stabil.
b) Penekanan pada vena cava (aliran balik vena) dapat menyebabkan
hipotensi arteri dan wanita dapat menjadi pingsan atau kehilangan
kesadaran. Hal ini dapat diatasi dengan wanita berbaring miring atau
duduk.
3. Perubahan pada Ginjal
a. Selama kehamilan ginjal bekerja lebih berat. Ginjal menyaring darah
yang volumenya meningkat sampai 30-50% atau lebih, yang
puncaknya terjadi pada kehamilan 16-24 minggu sampai sewaktu
waktu sebelum persalinan (pada saat ini aliran darah ke kerusakan
akibat manipulasi rahim yang membesar).
b. Terjadi miksi (berkemih) sering pada awal kehamilan karena kandung
kemih tertekan oleh rahim yang membesar. Gejala ini akan
menghilang pada trimester III kehamilan dan akhir kehamilan
9

gangguan ini muncul kembali karena turunnya kepala janin ke rongga


panggul yang mengalami kandung kemih.
4. Sistem Endokrin
a. Ovarium dan plasenta
Korpus luteum mulai menghasilkan estrogen dan progesteron dan
setelah plasenta terbentuk menjadi sumber utama hormon tersebut.
HCG (Human Chorionic Gonadotropin) adalah hormon utama yang
dihasilkan oleh plasenta yang mencegah ovulasi dan merangsang
estrogen serta progesteron oleh ovarium untuk kehamilan. Selain itu
plasenta juga menghasilkan Human Placental Lactogen (HPL) atau
Human Chorionic Somatomammotropin (HCS), Human Chorienic
Thyrotropin (HCT), dan Melanocyte Stimulating Hormone (MSH)
yang menyebabkan kulit berwarna lebih gelap di saat kehamilan.
b. Kelenjar tiroid
Kelenjer tiroid menjadi lebih aktif. Kelenjar tiroid yang lebih aktif
menyebabkan denyut jantung yang cepat, jantung berdebar-debar
(palpitasi), keringat berlebihan dan perubahan suasana, selain itu juga
bisa terjadi pembesaran tambahan tiroid akan tetapi, hipertiroid (over
aktivitas tiroid) hanya terjadi pada kurang dari 1% kehamilan.
c. Kelenjar paratiroid
Ukurannya meningkat karena kebutuhan kalsium janin meningkat
sekitar minggu ke 15-35, Oleh karena hormon ini untuk
mempertahankan kecukupan kalsium dalam darah, jadi tanpa hormon
ini metabolisme tulang dan otot tidak terganggu.
d. Pankreas
Sel-selnya tumbuh dan menghasilkan lebih banyak insulin untuk
memenuhi kebutuhan yang meningkat. Oleh karena itu, penderita
diabetes yang sedang hamil bisa mengalami gejala diabetes yang lebih
buruk.
10

e. Kelenjar pituitari
Pada lobus anterior mengalami sedikit pembesaran dan terus
menghasilkan semua hormon tropik, tetapi dengan jumlah yang
sedikit berbeda. FSH tertarik oleh HCG. Hormon pertumbuhan
berkurang dan hormon melanotropin meningkat. Pembentukan
prolaktin meningkat selama kehamilan dan persalinan. Oksitosin
meningkat dan menstimulasi kontraksi otot uterus.
6. Perubahan Sistem Integumen
a. Payudara
Payudara biasanya membesar disebabkan karena hipertofi alveoli.
Di bawah kulit payudara tampak gambaran-gambaran dari vena yang
meluas. Puting susu biasanya membesar dan berwarna lebih gelap
serta sering mengeluarkan kolostrum. Kelenjar Montgomery menonjol
keluar, areola lebih gelap, dan nyeri tekan. Perubahan-perubahan pada
payudara ini disebabkan karena pengaruh hormonal.
b. Pigmentasi
Mengalami mengamati pigmen di tiga area yaitu linea nigra (garis
gelap mengikuti garis tengah abdomen), topeng kehamilan (cloasma)
adalah bintik-bintik pigmen kecokelatan yang tampak di kulit kening
dan pipi, dan peningkatan pigmentasi di sekeliling puting susu
(areola).
c. Spider Angioma
Spinder angioma (pembuluh darah kecil yang memberi gambaran
laba-laba) bisa muncul di kulit, biasanya di atas pinggang. Sementara
itu, pelebaran pembuluh darah kecil yang berdinding tipis sering kali
tampak di tungkai bawah.
d. Striae gravidarum
Striae gravidarum yaitu tanda regangan yang dibentuk akibat
serabut-serabut elastik dan lapisan kulit terdalam terpisah dan putus,
Hal ini mengakibatkan rasa gatal.
11

e. Perpirasi dan sekresi kelenjer lemak


Kelenjer sebasea atau keringat menjadi lebih aktif, akibatnya ibu
hamil mungkin mengalami gangguan bau badan banyak mengeluarkan
keringat dan berminyak.
7. Sistem Muskuloskeletal
a. Gigi, tulang, dan persendian membutuhkan kira-kira sepertiga lebih
banyak kalsium dan fosfor pada masa kehamilan.
b. Saliva yang asam pada saat hamil membantu aktivitas penghancuran
bakteri yang menyebabkan caries.
8. Perubahan Sistem Gastrointestinal
Rahim yang semakin membesar akan menekan rektum dan usus bagian
bawah sehingga terjadi sembelit (konstipasi).
a. Sembelit semakin berat karena gerakan otot di dalam usus yang
terhambat oleh kadar progesteron.
b. Wanita hamil sering mengalami heartburn (rasa panas di dada) dan
sendawa, yang kemungkinan terjadi karena makanan lebih lama
berada di dalam lambung dan relaksasi karena sfingter di
kerongkongan bagian bawah yang memungkinkan isi lambung
mengalir kembali ke kerongkongan.
2.1.3 Perubahan psikologis selama kehamilan
Perubahan masa kehamilan menurut (Walyani, 2015), terbagi menjadi
tiga trimester yaitu trimester I, trimester II, trimester III.
a. Trimester pertama
Segera setelah terjadi peningkatan hormon estrogen dan progesteron
dalam tubuh, maka akan muncul berbagai macam ketidaknyamanan
secara fisiologis pada ibu misalnya mual muntah, keletihan, dan
pembesaran payudara. Hal ini akan memicu perubahan psikologi sebagai
berikut:
1. Ibu membenci kehamilan, merasakan kekecewaan, penolakan,
kecemasan, dan kesedihan.
12

2. Mencari tahu secara aktif apakah memang benar-benar hamil dengan


memperhatikan perubahan pada tubuhnya dan sering kali
membertahukan orang lain apa yang dirahasiakannya.
b. Trimester kedua
Trimester kedua biasanya ibu merasa sehat dan sudah terbiasa
dengan kadar hormon yang tinggi, serta rasa tidak nyaman akibat
kehamilan sudah mulai berkurang. Perut ibu pun belum terlalu besar
sehingga belum dirasakan ibu sebagai beban. Ibu sudah menerima
kehamilannya dan dapat dimulai menggunakan energi dan pikirannya
secara lebih konstruktif. Pada trimester ini pula ibu dapat merasakan
gerakan janinnya dan ibu mulai merasakan kehadiran bayinya sebagai
seseorang diluar dirinya dan dirinya sendiri. Banyak ibu yang mulai
merasakan terlepas dari rasa kecemasan dan tidak nyaman seperti yang
dirasakannya pada trimester pertama dan merasakan meningkatnya
libido.
c. Trimester ketiga
1. Sakit punggung di sebabkan karena meningkatnya beban berat yang
ada bahwa itu bayi dalam kandungannya
mengeluh nyeri pada punggung, karena bertambah lordosis, tumpuan
tubuh bergeser lebih ke belakang. Untuk mengatasinya yaitu duduk
dikasih bantal dipunggung, dikompres memakai air hangat, mengatur
posisi tidur miring, dan minta bantuan suami untuk memijat punggung
agar rasa pegal-pegal berkurang. Hal ini sesuai dengan teori Sutanto &
Fitriana (2018) perubahan tubuh pada tulang punggung bertambah
lordosis, tumpuan tubuh bergeser lebih ke belakang. Nyeri pada
ligamen terjadi karena pelebaran dan tekanan pada ligamen adanya
pembesaran rahim. Kodisi ini merupakan suatu ketidaknyaman pada
ibu hamil. Ibu perlu memperhatikan beberapa sikap tubuh.
13

2.1.4 Kebutuhan Dasar Ibu Hamil


Menurut (Walyani, 2015), Kebutuhan dasar ibu hamil terbagi atas dua
yaitu kebutuhan fisik dan psikologis, berikut adalah penjelasan dari
kebutuhan dasar pada ibu hamil
a. Kebutuhan Fisik pada Ibu Hamil
1. Oksigen
Kebutuhan oksigen adalah kebutuhan yang utama pada manusia
termasuk ibu hamil, Berbagai gangguan permapasan bisa terjadi saat
hamil sehingga akan menganggu pemenuhan kebutuhan oksigen pada
ibu yang akan berpengaruh pada bayi yang dikandung.
Untuk mencegah hal tersebut di atas dan untuk memenuhi
kebutuhan Oksigen maka ibu hamil perlu melakukan:
a. Latihan nafas melalui senam hamil
b. Tidur dengan bantal yang lebih tinggi
c. Makan tidak telalu banyak
d. Kurangi atau berhenti merokok
e. Konsul ke dokter bila ada kelainan atau gangguan penapasan
seperti asma dan lain-lain.
2. Nutrisi
Pada saat hamil ibu harus makan makanan yang mengandung
nilai gizi bermutu tỉnggi meskipun tidak berarti makanan yang mahal.
Gizi pada waktu hamil harus ditingkatkan hingga 300 kalori per hari,
ibu hamil harusnya mengonsumsi makanan yang mengandung protein,
zat besi, dan minum cukup cairan (menu seimbang).
3. Personal Hygiene
Personal hygiene pada ibu hamil adalah kebersihan yang
dilakukan oleh ibu hamil mengurangi kemungkinan infeksi, karena
badan yang kotor yang banyak mengandung kuman-kuman.
Kesehatan pada ibu hamil untuk mendapatkan ibu dan anak yang sehat
dilakukan selama ibu dalam keadaan hamil. Hal ini dapat dilakukan
diantaranya dengan memperhatikan kebersihan diri (personal hygiene)
14

pada ibu hamil itu sendiri, sehingga dapat mengurangi hal-hal yang
memberikan efek negatif pada ibu hamil, misalnya pencegahan
terhadap infeksi.
Kebersihan harus dijaga pada masa hamil. Mandi dianjurkan
sediktnya dua kali sehari karena ibu hamil cenderung untuk
mengeluarkan banyak keringat, menjaga kebersihan diri terutama
lipatan kulit (ketiak, bawah buah dada, ganetelia) dengan cara
dibersihkan dengan air dan dikeringkan, kebersihan gigi dan mulut
perlu mendapat perhatian karena sering kali mudah terjadi gigi
berlubang, terutama pada ibu yang kekurangan kalsium, rasa mual
selama hamil dapat meningkatkan perburukan personal hygiene mulut
dan dapat menimbulkan caries gigi.
4. Pakaian
Baju hendaknya yang longgar dan mudah dipakai serta bahan
yang mudah menyerap keringat. Pakaian yang ketat tidak dianjurkan
karena bisa menghambat sirkulasi darah
5. Eliminasi
1. Eliminasi Ibu Hamil Pada Trimester 1
Frekuensi BAK meningkat karena kandung kencing tertekan oleh
pembesaran uterus, BAB normal konsistensi lunak.
2. Eliminasi Ibu Hamil Pada Trimester II
Frekuensi BAK normal kembali karena uterus telah keluar dari
rongga panggul.
3. Eliminasi Ibu Hamil Pada Trimester III
Frekuensi BAK meningkat karena penurunan kepala ke PAP, BAB
sering obstipasi (sembelit) karena hormon progesteron meningkat
6. Seksual
1. Trimester 1
Minat menurun pada trimester (3 bulan) pertama, biasanya gairah
seks menurun akibat adanya mual dan muntah, lemas, malas dan
segala hal yang bertolak belakang dengan semangat serta libido.
15

2. Trimester II
Minat meningkat (kembali) memasuki trimester kedua, umumnya
libido timbul kembali. Tubuh sudah dapat menerima dan terbiasa
dengan kondisi hamil. Ibu hamil dapat menikmati aktivitas dengan
lebih leluasa, mual, muntah dan segala rasa tidak enak biasanya
sudah jauh berkurang dari tubuh dan terasa lebih nyaman.
3. Trimester III
Minat menurun lagi, libido dapat turun kembali ketika kehamilan
memasuki trimester ke-3. Rasa nyaman sudah jauh berkurang
Pegal dipunggung dan pinggul, tubuh bertambah berat, nafas lebih
sesak dan kembali merasa mual, itulah beberapa penyebab
menurunnya minat seksual
7. Senam hamil
Pada masa kehamilan, ibu harus dapat menjaga kesehatannya.
Keadaan fisik yang bugar merupakan bagian penting dari setiap
individu yang sehat dan komplit. Apabila senam hamil dilakukan
dengan sungguh-sungguh dan gerakan-gerakan yang benar, maka
senam hamil bermanfaat untuk :
1. Membantu mengontrol tubuh dan menghilangkan rasa sakit/nyeri
saat kehamilan.
2. Memperbaiki sirkulasi darah.
3. Menghilangkan sakit pinggang.
4. Menguatkan otot-otot panggul.
5. Mencegah sembelit dan varises
6. Memudahkan proses persalinan.
8. Istirahat/Tidur
Istirahat/tidur dan bersantai sangat penting bagi wanita hamil dan
menyusui. Jadwal ini harus diperhatikan dengan baik, karena istirahat
dan tidur secara teratur dapat meningkatkan kesehatan jasmani dan
rohani untuk kepentingan perkembangan dan pertumbuhan janin dan
16

juga membantu wanita tetap kuat dan mencegah penyakit, juga dapat
mencegah keguguran, tekanan darah tinggi, bayi sakit dan masalah-
masalah lain. Sebagai bidan harus dapat meyakinkan bahwa
mengambil waktu 1 atau 2 jam sekali untuk duduk, istirahat dan
menaikkan kakinya adalah baik untuk kondisi mereka. Juga bantulah
keluarga untuk mengerti mengapa penting bagi calon ibu untuk
istirahat dan tidur dengan baik. Istirahat yang diperlukan ialah 8 jam
malam hari dan 1 jam siang hari, walaupun tidak dapat tidur baiknya
berbaring saja untuk istirahat, sebaiknya dengan kaki yang terangkat,
mengurangi duduk atau berdiri terlalu lama (Tyastuti, 2016)
9. Immunisasi
Immunisasi adalah suatu cara untuk meningkatkan kekebalan
seseorang secara aktif terhadap suatu antigen. Vaksinasi dengan
toksoid tetanus (TT), dianjurkan untuk dapat menurunkan angka
kematian bayi karena infeksi tetanus. Vaksinasi toksoid tetanus
dilakukan dua kali selama hamil. Immunisasi TT sebaiknya diberika
pada ibu hamil dengan umur kehamilan antara tiga bulan sampai satu
bulan sebelum melahirkan dengan jarak minimal empat minggu
(Tyastuti, 2016).
b. Kebutuhan Psikologis Ibu Hamil Trimester I, 11, III
Menurut Yuliani (2017) selama hamil, kebanyakan perempuan
mengalami perubahan psikologis dan emosional. Sering kali kita
mendengar seseorang perempuan mengatakan betapa bahagianya dia
karena akan menjadi seorang ibu, dan dia telah memilihkan nama untuk
bayinya yang akan dilahirkan.
1. Dukungan Keluarga
Dukungan dari suami memberikan ketenangan pada istri, menjaga
kesehatan istrinya, mengantarkan periksa kehamilan, serta membantu
pekerjaan istri atau sekedar memberi pijatan ringan ketika istri
merasakan pegal. Dukungan keluarga juga memiliki peran yang
penting dari ayah dan ibu mertua, kakek-nenek kebersamaan dengan
17

keluarga menambah kesejahteraan, kenyamanan, bahagia. Selain itu


ibu hamil juga akan merasa senang karena seluruh keluargannya
mendampinginya.
2. Dukungan Tenaga kesehatan
Dukungan yang dapat diberikan tenaga kesehatan berkaitan
dengan kehamilan adalah memberikan informasi secara lengkap pada
ibu hamil serta mengikutsertakan suami dan keluarga dengan tujuan
untuk membantu ibu hamil melewati masa kehamilannya dengan
aman dan nyaman. Informasi yang diberikan diantaranya:
a. Hasil pemeriksaan
b. Ketidaknyamanan yang dikeluhkan dan cara mengatasinya
c. Perubahan fisiologis dan psikologis yang diami
d. Kebutuhan dasar ibu hamil
e. Dukungan suami dan keluarga
f. Persiapan persalianan
g. Tanda bahaya persalianan
h. Persiapan ASI eksklusif dan perawatan bayi
i. Kontrasepsi pascapersalianan
j. Rencana kunjungan ulang
3. Persiapan Menjadi Orangtua
Persiapan menjadi orang tua perlu dilakukan untuk melewati
masa transisi atau peralihan yaitu dari peran sebagai orang tua menanti
kelahiran bayi menjadi orang tua yang bertanggung jawab atas bayi
mereka yang baru lahir. Menjadi orang tua merupakan suatu proses
yang terdiri dari dua komponen yaitu:
a. Keterampilan kognitif motoric yaitu cakupan tentang aktivitas
perawatan anak seperti cara memberi makan, mengenakan pakaian,
menggendong, membersihkan bayi, dan menjaganya dari bahaya.
b. Keterampilan kognitif efektif (sifat keibuan/kebapakan) yang
meliputi sikap yang lembut, waspada dan memberikan perhatian
terhadap kebutuhan dan keinginan anak.
18

4. Persiapan Sibling Ryvalry


Saudara kandung/atau anak terdahulu harus dipersiapkan terhadap
kelahiran adiknya agar tidak terjadi Sibling Ryvalry. Adapun tindakan
yang dapar dilakukan untuk mengetahui agar tidak terjadi Sibling
Ryvalry adalah:
a. Anak diberitahu sejak awal kehamilan
b. Beri anak kesempatan membantu menyimpan untuk merasakan
gerakan bayi dan jelaskan bahwa Rahim adalah tempat khusus bayi
tumbuh.
d. Anak dapat membantu menyimpan baju bayi di laci atau membantu
menyiapkan tempat tidur bayi.
e. Bantu anak menyesuaikan diri terhadap perubahan
f. Kenalkan anak dengan bayi lain, agar anak mengetahui seperti
apakah bayi.
g. Ajak anak ke tempat periksa dan mendengarkan DJJ bayi.
2.1.5 Definisi Antenatal Care (ANC)
Pemeriksaan antenatal care (ANC) adalah pemeriksaan kehamilan
untuk mengoptimalkan kesehatan mental dan fisik ibu hamil, sehingga
mampu menghadapi persalinan, kala nifas, persiapan pemberian ASI, dan
kembalinya kesehatan reproduksi secara wajar. Kunjungan antenatal care
adalah kunjungan ibu hamil ke bidan atau dokter sedini mungkin semenjak
ia merasa dirinya hamil untuk mendapatkan pelayanan/asuhan antenatal.
Pada setiap kunjungan antenatal (ANC), petugas mengumpulan dan
menganalisis data mengenai kondisi ibu melalui anamnesis dan pemeriksaan
fisik untuk mendapatkan diagnosis kehamilan intruterin, serta ada tidaknya
masalah atau komplikasi (Fathonah, 2016)
19

2.1.6 Tujuan Asuhan Kehamilan


Menurut (Oktaviani, 2018), tujuan asuhan kehamilan adalah:
a. Tujuan umum
Tujuan umum antenatal care (ANC) adalah menurunkan/mencegah
kesakitan dan kematian maternal dan perinatal.
b. Tujuan khusus
1. Memonitor kemajuan kehamilan guna memastikan kesehatan ibu dan
pertumbuhan perkembangan janin.
2. Meningkatkan dan mempertahankan kesehatan fisik, mental dan sosial
ibu dan janin.
3. Mengenal secara dini penyimpangan dari normal dan memberikan
penatalaksanaan yang diperlukan.
4. Menyiapkan persalinan cukup bulan, meminimalkan trauma saat
persalinan sehingga ibu dan bayi lahir selamat dan sehat.
5. Membina hubungan saling percaya antara ibu dan bidan dalam rangka
mempersiapkan ibu dan keluarga secara fisik, emosional, dan logis untuk
menghadapi kelahiran serta kemungkinan adanya komplikasi.
6. Menyiapkan ibu agar masa nifas berjalan normal dan berhasil
memberikan ASI eksklusif.
2.1.7 Standar Asuhan Kehamilan
Menurut (Oktaviani, 2018), pemeriksaan antenatal dikatakan berkualitas
apabila telah memenuhi standar pelayanan antenatal (10T) sebagai berikut:
1. Timbang berat badan dan ukur tinggi badan
Pengukuran tinggi bada ibu hamil pada kunjungan pertama bertujuan
untuk menepis adanya faktor resiko terjadinya cephalopelvic
disproportion (CPD) karena indikator kemungkinan resiko ini adalah
tinggi badan kurang dari 145 cm.
Penimbangan berat badan ibu hamil digunakan sebagai indikator
pertumbuhan dan kesejahteraan janin. Rata rata kenaikan berat badan ibu
hamil selama kehamilan adalah 11-12 maksimal kenaikan berat badan
hingga maksimal 12,5 kg. Pemeriksaan tekanan darah
20

Pemeriksaan tekanan darah pada setiap kali kunjungan antenatal


berguna untuk mendeteksi adanya hipertensi dan pre-eklamsia pada
kehamilan (tekanan darah ≥ 140/90 mmHg)
2. Tentukan status gizi (ukur lengan lingkat atas)
Pemeriksaan antenatal pertama dilakukan pengukuran lingkar lengan
atas (LILA) ibu hamil berguna untuk mendeteksi ibu hamil kurang energi
kronis (KEK). Batas normal lila adalah 23,5 cm keadaan kurangnya
LILA menunjukkan ibu mengalami kekurangan gizi dapat
mengakibatkan bayi mengalami BBLR (berat bayi lahir rendah).
3. Tentukan tinggi fundus uteri/TFU
Pemeriksaan TFU dilakukan setiap kali kunjungan antenatal.
Bertujuan untuk mendeteksi adanya gangguan pertumbuhan janin atau
intra uterine growth retardation (IUGR). Pengukuran TFU dapat
dilakukan dengan pemeriksaan McDonald dengan menggunakan pita
ukur dalam sentimeter yang dilakukan setelah ukur kehamilan 24
minggu, sedangkan pengukuran TFU, dengan menggunakan pemeriksaan
Leopold dapat dilakukan setelah usia kehamilan 12 minggu
Tabel 2.1 Tinggi Fundus Uteri Menggunakan Leopold
USIA KEHAMILAN UKURAN TINGGI FUNDUS
12 minggu 1-3 jari atas simfisis
16 minggu Pertengahan antara simfisi pusat
20 minggu 2-3 jari bawah pusat
24 minggu Setinggi pusat
28 minggu 1-3 jari atas pusat
32 minggu Pertengahan prosesus xifoideus-pusat
36 minggu setinggi prosesus xifoideus-pusat (Px)

40 minggu 2 jari dibawah prosesus xifoideus-pusat


(Sumber: (Pratiwi dan Fatimah, 2019)
4. Tentukan presentasi janin dan denyut jantung janin (DJJ)
21

Menentukan presentasi janin dilakukan pada akhir trimester II dan


selanjutnya setiap kali kunjungan antenatal. Pemeriksaan ini bertujuan
mengetahui letak janin. Kelainan letak, panggul sempit atau masalah lain
ditentukan apabila bagian terendah janin bukan kepala atau kepala janin
belum masuk pintu atas panggul pada trimester III. Penilaian DJJ
dilakukan pada akhir trimester I dan selanjutnya setiap kali kunjungan
antenatal. DJJ lambat kurang dari 120 kali/menit atau DJJ cepat dari 160
kali/menit menunjukkan adanya gawat janin.
5. Skrining status imunisasi tetanus dam pemberian imunisasi tetanus
toksoid (TT)
Jika diperlukan untuk mencegah terjadinya tetanus neonatorum, ibu
hamil harus mendapat imunisasi TT. Pada saat kontak pertama, ibu hamil
diskrining status imunisasi TT nya. Pemberian imunisasi TT pada ibu
hamil, disesuaikan dengan status imunisasi TT ibu saat ini, ibu hamil
minimal memiliki status imunisasi TT agar mendapatkan perlindungan
terhadap infeksi tetanus. Ibu hamil dengan status imunisasi T5 (TT long
life) tidak perlu diberikan imunisasi TT lagi.
Tabel 2.2 Pemberian TT pada ibu hamil
Status T I interval minimal pemberian Lama perlidungan
T1 Langkah awal pembentukan
kekebalan tubuh terhadap
penyakit tetanus
T2 1 bulan dari T 1 3 tahun
T3 6 bulan dari T 2 5 Tahun
T4 12 bulan dari T 3 10 Tahun
T5 12 bulan dari T 4 25 Tahun/seumur hidup
Sumber: Kemenkes (2020)
22

Tabel 2.3 Skrining status imunisasi TT


Riwayat imunisasi Imunisasi Status imunisasi
ibu hamil yang didapat
Imunisasi dasar lengkap DPT-Hb 1 T1 dan T2
Anak sekolah kelas 1 SD DT T3
Anak sekolah kelas 2 SD Td T4
Anak sekolah kelas 3SD Td T5
Calon penganten, masa TT Jika ad status T tidak terpenuhi
hamil lanjutkan urutan T yang belum
terpenuhi perhatikan interval
pemberian
Sumber: (Oktaviani, 2018)
6. Pemberian tablet zat besi minimal 90 tablet selama kehamilan.
Untuk mencegah anemia gizi bezi, setiap ibu hamil harus mendapat
tablet tambah darah (tablet zat besi) minimal 90 tablet selama kehamilan
yang diberikan sejak kontak pertama. Selain itu, penting untuk
mengonsumsi asam folat selama hamil sebanyak 0,4 mg/hari atau sama
dengan 2 gelas susu. Asam folat sebaiknya dikonsumsi oleh ibu 3 bulan
sebelum hamil sebanyak 0,6 mg/hari. Fungsi asam folat adalah untuk
pertumbuhan dan pembelahan sel, jaringan memperbaiki DNA,
mencegah cacat tabung saraf dan membantu membuat sel darah merah
sehingga dapat mencegah anemia. Pemberian tablet zat besi minimal 90
tablet selama kehamilan dengan mempertimbangkan kebutuhan zat besi
pada wanita hamil.
7. Tes laboratorium (rutin dan khusus)
Pemeriksaan laboratorium yang dilakukan pada ibu hamil adalah
pemeriksaan laboratorium rutin dan khusus. Pemeriksaan laboratorium
rutin adalah pemeriksaan laboratorium yang harus dilakukan pada setiap
ibu hamil yaitu golongan darah, haemoglobin darah, dan pemeriksaan
spesifik darah endemis/epidemic (malaria, HIV, dll). Sementara
pemeriksaan laboratorium lain yang dilakukan atas indikasi pada ibu
hamil yang melakukan kunjungan antenatal.
23

Beberapa pemeriksaan laboratorium yang dilakukan pada saat antenatal


adalah:
a. Pemeriksaan golongan darah
Pemeriksaan darah untuk mengetahui jenis golongan darah ibu
sekaligus untuk mempersiapkan calon pendonor darah yang sewaktu-
waktu diperlukan apabila terjadi situasi kegawatdarutan.
b. Pemeriksaan kadar hemoglobin darah (Hb)
Menurut (Kemenkes, 2020)hasil pemeriksaan Hb dengan alat sahli
dapat digolongkan sebagai berikut:
1) Hb 11 gr% Tidak Anemia
2) Hb 9-10 gr% Anemia Ringan
3) Hb 7-8 gr% Anemia Sedang
4) Hb <7 gr% Anemia Berat
c. Pemeriksaan protein dalam urin
Menurut (Kemenkes, 2020) Pemeriksaan protein dalam urin berikut:
1. Negatif (-) : tidak ada kekeruhan
2. Positif (+) : kekeruhan ringan tanpa butir-butir (0,01-0,05%)
3. Positif (++) : kekeruhan mudah dilihat Nampak butir-butir dalam
kekeruhan tersebut (0,05-0,2%)
4. Positif (+++) : urine jelas keruh dan kekeruhan berkeping-keping
(0,2-0,5%)
5. Positif (++++) : sangat keruh dan bergumpal/memadat (>0,5%)
d. Pemeriksaan kadar gula darah
Menurut Kemenkes (2020) Aturan bagi wanita hamil normal tanpa
diabetes yaitu kadar glukosa puasa rata-rata bervariasi antara 69
mg/dL dan 75 mg/Dl dan kadar gula darah setelah makan antara 150
mg/dL menjadi 108 mg/Dl.
e. Pemeriksaan darah malaria
Semua ibu hamil di daerah endemis dilakukan pemeriksaan darah
malaria dalam rangka skrining pada kontak pertama.
f. Pemeriksaan tes sifilis
24

Pemeriksaan tes sifilis dilakukan didaerah dengan resiko tinggi dan


ibu hamil yang di duga menderita sifilis. Pemeriksaan sifilis sebaiknya
dilakukan sedini mungkin pada kehamilan.
g. Pemeriksaan HIV
Di daerah epidemic HIV meluas dan terkonsentrasi, tenaga kesehatan
di fasilitas pelayanan kesehatan wajib menawarkan tes HIV kepada
semua ibu hamil secara inklusif pada pemeriksaan laboratorium rutin
lainnya saat pemeriksaan antenatal atau menjelang persalinan.
h. Pemeriksaan BTA
Pemeriksaan BTA dilakukan pada ibu hamil yang dicurigai menderita
tuberkulosis sebagai pencegahan agar infeksi tuberculosis tidak
mempengaruhi kesehatan janin.
8. Tata laksana/penanganan khusus
Setiap kelainan yang diperoleh berdasarkan hasil pemeriksaan
antenatal harus ditangani sesuai dengan standar dan kewenangan dan
dirujuk sesuai dengan system rujukan.
1.1.8 Pemeriksaan Abdomen
Menurut Tyastuti (2016) Palpasi Leopold merupakan teknik
pemeriksaan pada perut ibu hamil untuk menentukan posisi dan letak janin
dengan melakukan palpasi abdomen pada ibu hamil.

a. Leopold I
Leopold I bertujuan untuk mengetahui letak
fundus uteri dan bagian janin
yang terdapat pada bagian fundus uteri teraba
bagian janin yang lunak, bundar, tidak
melenting.
25

b. Leopold II
Leopold II bertujuan untuk menentukan bagian
janin yang berada pada sisi lateral maternal
akan teraba bagian yang tertahan yang datar,
keras memanjang pada bagian sisi lateral
kanan atau kiri. Sehingga sisi lateral lain yang
berlawanan akan teraba bagian-bagian kecil.
c. Leopold III
Leopold III bertujuan untuk membedakan
bagian presentasi dari janin akan teraba keras,
bundar, melenting dan memastikan apakah
bagian terendah janin masuk panggul.
d. Leopold IV
Leopold IV bertujuan untuk meyakinkan hasil
yang ditemukan pada pemeriksaan Leopold III
dan untuk mengetahui sejauh mana panggul

1.1.9 Jadwal Kunjungan Kehamilan


Menurut (Kemenkes, 2020) Periksa kehamilan minimal 6 kali selama
kehamilan dan minimal 2 x pemeriksaan oleh dokter pada trimester I dan III
a. 2 kali pada trimester pertama (kehamilan hingga 12 minggu)
b. 1 kali pada trimester kedua (kehamilan diatas 12 minggu sampai 24
minggu
c. 3 Kali pada trimester ketiga (kehamilan diatas 24 minggu sampai 40
minggu)
1. Kunjungan 2x (0-12 minggu)
Pada kunjungan ini dilakukan:
a. Anamnesis lengkap, termasuk mengenai riwayat obstetric dan
ginekologi
b. Pemeriksaan fisik mencakup tekanan darah, nadi, pernafasan, suhu
tubuh, bunyi jantung, bunyi pernafasan, reflek patella, edema.
26

c. Pemeriksaan obstetric mencakup usia kehamilan, tinggi fundu uteri,


DJJ (kehamilan lebih dari 12 minggu), dan pengukuran panggul luar.
d. Pemeriksaan laboratorium mencakup urine lengkap dan darah
(haemoglobin, leukosit, Diff, golongan darah, Rhesus, sitologi, dan
gula darah).
e. Penilaian status gizi, dilihat dari keseimbangan antara berat badan
(BB) dan tinggi badan (TB).
f. Penilaian risiko kehamilan.
g. KIE pada ibu hamil tentang keberhasilan diri dan gizi ibu hamil.
h. Pemberian imunisasi TT 1
2. Kunjungan 1x TM II
Pemeriksaan utama untuk menilai risiko kehamilan, laju pertumbuhan
janin, kelainan, atau cacat bawaan. Kegiatan yang dilakukan adalah:
a. Anamnesis meliputi keluhan dan perkembangan yang dirasakan oleh
ibu.
b. Pemeriksaan fisik (pengukuran panggul luar tidak perlu dilakukan
lagi).
c. Pemerksaan USG. Biometri janin (besar dan usia kehamilan), aktifitas
janin, kelainan, cairan ketuban dan letak plasenta, serta keadaan
plasenta.
d. Penilaian risiko kehamilan.
e. KIE tentang perawatan payudara.
f. Pemberian imunisasi TT 2 dan vitamin bila perlu.
3. Kunjungan 3x TM III.
Pemeriksaan terutama untuk menilai risiko kehamilan dan
pemeriksaan laboratorium ulang.
a. Anamnesis keluhan dan gerakan janin.
b. Pengamatan gerak janin.
c. Pemeriksaan fisik (pemeriksaa panggl dalam bagi kehamilan pertama)
d. Penilaian risiko kehamilan.
e. Pemeriksaan laboratorium ulang meliputi Hb, Ht, dan gula darah.
27

f. Nasihat senam hamil, perawatan payudara, dan gizi.


Pemeriksaan terutama untuk menilai risiko kehamilan, aktifitas
janin, dan pertumbuhan janin secara klinis.
a. Anamnesis meliputi gerakan janin dan keluhan lainnya.
b. Pemeriksaan laboratorium ulang (Hb dan gula darah).
c. Pemeriksaan fisik dan obstetrik.
d. Penilaian resiko kehamilan
e. USG ulang pada kunjungan ke-4.
f. KIE tentang senam hamil, perawatan payudara, dan persiapan
persalinan.
g. Pengawasan penyakit yang menyertai kehamilan dan komplikasi
h. Penyuluhan diet 4 sehat 5 sempurna.
Pemeriksaan terutama ditujukan kepada penilaian, kesejahteraan
janin dan fungsi plasenta serta persiapan persalinan.
a. Pemeriksaan anamnesis dan keluhan lainnya
b. Pengamatan gerak janin
c. Pemeriksaan fisik dan obstetric
d. Pemeriksaan USG, yaitu pemeriksaan yang memantau keadaan
jantung janin sehubungan dengan timbulnya kontraksi.
e. Memberi nasihat tentang tanda-tanda persalinan, persiapan persalinan,
dan rencana untuk melahirkan.
Sesuai standar kunjungan ibu hamil di atas, maka semakin tua
umur kehamilan harus semakin sering memeriksakan kehamilannya.
Pada keadaan ini, risiko kehamilan semakin tinggi, semakin tinggi
kebutuhan untuk memeriksakan kehamilan.
28

2.2 Masa Persalinan


2.2.1 Pengertian Persalinan
Persalinan adalah proses alamiah seorang wanita pada akhir proses
kehamilan. Fisikologi ibu dalam persalianan akan terjadi perubahan dan
pengaruhi oleh banyak faktor (Suhartika, 2018)
Persalinan adalah serangkaian kejadian yang berakhir dengen
pengeluaran bayi yang cukup bulan, disusul dengan pelepasan dan
pengeluaran plasenta serta selaput janin dari tubuh ibu Persalianan dianggap
normal jika prosesnya terjadi pada usia kehamilan cukup bulan (setelah
kehamilan 37 minggu) tanpa disertai adanya penyulit (Kuswanti, 2017)
2.2.3 Faktor yang mempengaruhi persalinan
Menurut (Suhartika, 2018)persalinan yang berlangsung dengan normal
apabila ketiga faktor fisik, yaitu passage, power, passanger dapat
berkoordinasi dengan baik.
a. Passange
Passange adalah jalan lahir. Jalan lahir dibagi atas bagian keras dan
bagian lunak. Bagian keras meliputi tulang-tulang panggul dan perineum.
Janin harus mampu menyesuaikan dirinya terhadap jalan lahir yang
relatif kaku, oleh karena itu ukuran dan bentuk harus ditentukan sebelum
persalinan dimulai.
1. Jenis-jenis panggul
a. Ginekoid, merupakan jenis panggul paling baik untuk wanita
dengan bentuk pintu atas pinggul (PAP) hampir bulat. Panjang
diameter anteroposterior hampir sama dengan diameter transversa.
Ditemukan pada 45% wanita
b. Android, umumnya dimiliki oleh pria dengan bentuk PAP hampir
segitiga. Panjang diameter anteroposterior sama dengan diameter
transversal, tetapi lebih mendekati sacrum (bagian belakang pendek
dan gepeng, bagian depan menyempit ke muka). Ditemukan pada
15% wanita.
29

c. Atropoid jenis panggul dengan bentuk PAP agak lonjong seperti


telur, diameter anteroposterior lebih panjang dibandingkan
diameter transversal. Ditemukan pada 35% wanita.
d. Platipelopd bentuk panggul menyempit pada arah muka belakang.
Diameter antero posterior jauh lebih kecil dibandingkan tranversal.
Ditemukan pada 5% wanita.
2. Bidang Hodge
Bidang hodge untuk menentukan sejauh mana bagian terendah
janin turun dalam panggul pada persalinan.
H I sama dengan PAP, H II sejajar H I melalui/setinggi
bagian/tepi bawah simfisis, H III sejajar H I melalui/setinggi spina
ishiadika, H IV sejajar H I melalui/setinggi ujung os koksigis.
b. Power
Power atau kekuatan yang mendorong janin pada saat persalinan
adalah his, kontraksi otot perut, kontraksi diafragma, dan aksi dari
ligament. Kekuatan primer yang diperlukan dalam persalinan adalah his,
sedangkan sebagai kekuatan sekundernya adalah tenaga mengedan ibu.
His adalah kontraksi otot-otot rahim pada persalinan. His dibedakan
menjadi his pendahuluan dan his persalinan. His pendahuluan atau his
palsu, yang sebenarnya merupakan peningkatan dari kontraksi Braxton
Hicks. His pendahuluan bersifat tidak teratur dan menyebabkan nyeri di
perut bagian bawah dan lipat paha, tidak menyebabkan nyeri yang
memancar dari pinggang ke perut bagian bawah seperti his persalinan.
Perasaan nyeri bergantung pada ambang nyeri dari seseorang yang
ditentukan oleh kondisis jiwanya. Kontraksi rahim bersifat otonom,
artinya tidak di pengaruhi oleh kamauan, tetapi dapat dipengaruhi dari
luar, misalnya rangsangan oleh jari-jari tangan.
Sifat his yang normal adalah:
1. Kontraksi rahim dimulai dari kornu
2. Fundal dominan, yaitu kekuatan paling tinggi di fundus uteri.
30

3. Otot rahim yang tidak berkontraksi tidak kembali ke panjang semula


sehingga terjadi retraksi dan pembentukan segmen bawah rahim.
4. Pada saat his terjadi perubahan pada serviks yaitu menipis dan
membuka.
Hal-hal yang harus diobservasi pada his persalinan adalah frekuensi,
amplitude/intensitas, aktivitas his, durasi his, datangnya his terjadi sering,
teratur/tidak, dan masa relaksasi.
c. Passanger
Passanger terdiri dari janin dan plasenta. Janin bergerak di sepanjang
jalan lahir merupakan akibat interaksi beberapa faktor, yaitu ukuran
kepala janin, presentasi, letak, sikap, dan posisi janin. Janin dapat
mempengaruhi persalinan karena presentasi dan ukurannya.
Pada presentasi kepala, tulang-tulang masih dibatasi fontanel dan
sutura yang belum keras, tepi tulang dapat menyisip diantara tulang yang
satu dengan tulang yang lainnya (disebut moulage/molase) sehingga
ukuran kepala bayi menjadi lebih kecil.
2.2.4 Tanda-tanda Persalinan
Menurut (Walyani, 2015), sebelum terjadinya persalinan, beberapa
minggu sebelumnya wanita memasuki kala pendahuluan (preparatory
stagepf labor), dengan tanda-tanda sebagai berikut:
a. Terjadinya Lightening
Menjelang minggu ke 36 pada primigravida, terjadi penurunan
fundus uteri karena kepala bayi sudah masuk PAP. Pada multigravida,
tanda ini tidak begitu kelihatan. Mulai menurunnya persalinan bagian
terbawah bayi kepelvis terjadi sekitar 2 minggu menjelang persalinan.
Bila bagian terbawah telah turun, maka ibu akan merasa tidak nyaman,
selain napas pendek pada trimester 3, ketidaknyamanan disebabkan
karena adanya tekanan bagian terbawah pada struktur daerah pelvis,
secara spesifik akan mengalami hal berikut.
31

1. Kandung kemih tertekan sedikit, menyebabkan peluang untuk


melakukan ekspansi berkurang, sehingga frekuensi berkemih
meningkat.
2. Meningkatnya tekanan oleh sebagian besar bagian janin pada saraf
yang melewati foramen obturator yang menuju kaki, menyebabkan
sering terjadi kram kaki.
3. Meningkatnya tekanan pada pembuluh darah vena menyebabkan
terjadinya edema karena bagian terbesar dari janin menghambat darah
yang kembali dari bagian bawah tubuh.
b. Terjadinya His Permulaan
Sifat his permulaan (palsu) adalah sebagai berikut:
1. Rasa nyeri ringan dibagian bawah.
2. Datang tidak teratur.
3. Tidak adanya perubahan pada serviks atau pembawa tanda.
4. Durasi pendek tidak bertambah bila beraktivitas.
c. Perut Kelihatan Sedikit Melebar, Fundus Uteri Turun
Perasaan sering atau susah buang air kecil karena kandung kemih
tertekan oleh bagian terbawah janin.
d. Serviks menjadi lembek, mulai mendatar, dan sekresinya bertambah,
kadang bercampur darah (bloody show). Dengan mendekatnya
persalinan, maka serviks menjadi matang dan lembut, serta terjadi
oblitersi serviks dan kemungkinan sedikit dilatasi.
Persalinan dimulai (inpartu) pada saat uterus berkontraksi dan
menyebabkan perubahan pada serviks (membuka dan menipis), berakhir
dengan lahirnya plasenta secara lengkap. Pada ibu yang belum intrapartu,
kontraksi uterus tidak mengakibatkan perubahan pada serviks.
e. Tanda dan Gelaja Intrapartu
1. Timbul rasa sakit oleh adanya his yang datang lebih kuat, sering, dan
teratur.
2. Keluar lendir bercampur darah (bloody show) yang lebih banyak
karena robekan kecil pada serviks, sumbatan mukus yang berkala dari
32

proliferasi kelenjar mukosa sevikal pada awal kehamilan, berperan


sebagai barier portektif dan menutup servikal selama kehamilan.
Bloody show adalah pengeluaran dari mukus.
3. Kadang-kadang ketuban pecah dengan sendirinya. Pemecahan
membran yang normal terjadi pada kala I persalinan. Hal yang terjadi
pada 12% wanita, dan lebih dari 80% wanita akan memulai persalinan
secara spontan dalam 24 jam.
4. Pada pemeriksaan dalam: serviks mendatar dan pembukaan telah ada.
2.2.5 Mekanisme persalinan normal
Menurut Suhartika (2018) Mekanisme persalinan merupakan gerakan
janin dalam menyesuaikan antara ukuran dirinya dengan ukuran panggul
saat kepala melewati panggul. Mekanisme ini sangat diperlukan mengingat
diameter janin yang lebih besar harus berada pada satu garis lurus dengan
diameter paling besar dari panggul
a. Kontraksi Uterus
Kontraksi uterus pada persalinan yang mempunyai sifat tersendiri.
Kontraksi menimbulkan nyeri dari fundus merata ke seluruh uterus
sampai berlanjut ke punggung bawah, dikendalikan oleh saraf intristik,
tidak disadari, tidak dapat diatur oleh ibu bersalin baik lama maupun
frekuensi dari kontraksi. Penyebab nyeri belum diketahui dengan pasti,
karena beberapa penyebab berikut:
1. Pada saat kontraksi terjadi kekurangan O2 pada miometrium.
2. Penekanan Ganglion saraf di serviks dan uterus bagian bawah.
3. Peregangan serviks akibat dari dilatasi serviks.
4. Peregangan perimetrium sebagai organ yang menyelimuti uterus.
Pada selang waktu kontraksi atau periode relaksasi di antara
kontraksi memberi dampak pada fungsi sistem tubuh, yaitu memberi
kesempatan pada jaringan otot uterus untuk beristirahat, memberikan
kesempatan kepada ibu untuk beristirahat dari rasa sakit selama
kontraksi, menjaga kesejahteraan janin karena saat kontraksi aliran darah
plasenta ke janin berkurang.
33

1. Metode Mengetahui Pelepasan Plasenta


Menurut (Ekayanti, 2018) Berikut ini metode yang dapat dilakukan
untuk melihat plasenta sudah lepas atau belum.
a. Kustner. Perasat Kustner dilakukan dengan cara tangan kanan
menegangkan tali pusat, tangan kiri konflik supra-simfisis. Jika tali
pusat masuk kembali ke dalam vagina, berarti plasenta belum lepas
dari dinding rahim. Jika tetap dan tidak masuk kembali ke dalam
vagina, berarti plasenta sudah lepas dari dinding uterus. Perasat ini
diambilnya dilakukan dengan hati-hati, hanya sebagian plasenta
terlepas, perdarahan banyak dapat terjadi.
b. Klein. Ibu bersalin mengedan sehingga tali pusat tampak turun ke
bawah. Jika mengedannya dihentikan dan tali pusat tidak masuk
kembali ke dalam vagina berarti plasenta telah lepas dari dinding
uterus.
c. Strassman. Metodenya dengan tangan kanan menegangkan tali
pusat, sementara tangan kiri mengetok-ngetok fundus uteri. Jika
getaran pada tali pusat yang ditegangkan (getaran terasa sampai
tangan kanan), berarti plasenta belum lepas dari dinding rahim.
Jika tidak terasa getaran, berarti plasenta telah lepas dari dinding
uterus.
2. Tanda-tanda pelepasan plasenta:
a. Perubahan bentuk dan tinggi fundus. Setelah bayi lahir dan
sebelum miometrium mulai berkontraksi, uterus berbentuk bulat
penuh dan tinggi fundus biasanya di bawah Setelah uterus
berkontraksi dan plasenta. terdorong ke bawah, uterus berbentuk
segitiga atau seperti buah pir atau alpukat dan fundus berada di atas
pusat (perubahan bentuk uterus dari diskoid menjadi globuler).
b. Tali pusat memanjang. Tali pusat terlihat menjulur keluar melalui
vulva. Hal ini disebabkan oleh plasenta turun ke segmen bawah
uteri atau ke 2 rongga vagina.
34

c. Semburan darah mendadak dan singkat. Darah yang terkumpul di


belakang plasenta akan membantu mendorong plasenta keluar
dibantu oleh gaya gravitasi. Apabila kumpulan darah
(retroplasental pooling) dalam di antara dinding rahim dan
permukaan dalam ruang plasenta melebihi kapasitas tampungnya
maka darah tersembur keluar dari tepi plasenta yang terlepas.
Tanda ini kadang-kadang terlihat dalam waktu satu menit setelah
bayi lahir dan biasanya dalam 5 menit.
3. Manajemen Aktif Kala III
Menurut (Fitriana, 2019) Manajemen Aktif Kala III
a. Pemberian suntik oksitosin
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan untuk perasat.
2. Segera berikan bayi yang telah terbungkus kain pada ibu untuk
diberi ASI.
3. Letakan kain bersih diatas perut ibu.
4. Periksa uterus untuk memastikan tidak ada bayi yang lain.
5. Beritahu pada ibu bahwa ia akan disuntik.
6. Selambat-lambatnya dalam 2 menit setelah bayi lahir. suntikan
oksitosin 10 iu im pada 1/3 bagian atas paha kanan bagian luar.
b. Melakukan penanganan tali pusat terkendali
1. Bidan berdiri disamping kanan ibu
2. Pindahkan klem kedua yang telah dijepit sewaktu kala II
persalinan pada tali pusat sekitar 5-6 cm dari
3. Letakan tangan yang lain pada abdomen ibu (alasi dengan kain)
tepat diatas tulang pubis
4. Gunakan tangan untuk meraba kontaksi uterus dan menahan
uterus pada saat melakukan peregangan pada tali pusat. Setelah
itu terjadi kontaksi yang kuat, tegangan tali kemudian tangan
pada dinding abdomen menekan korpus uteri ke bawah-atas
(dorso-kranial) lakukan secara hati-hati untuk menghindari
terjadinya inversio uteri.
35

5. Bila plasenta belum lepas tunggu uterus berkontaksi yang kuat


(sekitar 2-3 menit)
6. Pada saat mulai kontaksi (uterus bulat atau tali pusat
memanjang), tegangkan kembali tali pusat ke arah bawah
dengan hati. lakukan penekanan korpus uteri ke arah dorso-
kranial hingga plasenta terlepas dari tempat implantasinya.
7. Setelah plasenta terlepas, anjurkan ibu untuk meneran sehingga
akan terdorong ke introitus vagina. Tetap tegangkan tali pusat
kea rah bawah mengikuti arah jalan lahir.
8. Pada saat plasenta terlihat di introtus vagina, teruskan kelahiran
plasenta dengan menggunakan kedua tangan. Lakukan
penarikan secara lembut dan perlahan-lahan untuk melahirkan
selaput ketuban.
c. Massase Fundus Uteri
a. Letakkan telapak tangan pada fundus uteri
1. Jelaskan tindakan ini kepada ibu, katakan ibu mungkin merasa
tidak nyaman.
2. Anjurkan ibu untuk menarik napas dalam dengan lembut tapi
mantap, gerakan tangan secara memutar pada fundus uteri 15
detik sehingga uterus berkontaksi
a) Kala IV (Observasi)
Persalinan dimulai setelah lahirnya plasenta dan berakhir dua jam
setelah itu (JNPK-KR, 2017)
Penanganan kala IV menurut (Walyani, 2016)yaitu:
1. Periksa fundus setiap 15 menit pada jam pertama dan setiap 20-30
menit selama jam kedua. Jika kontraksi tidak kuat massae uterus
sampai menjadi keras. Apabila uterus berkontaksi, otot uterus akan
menjepit pembuluh darah untuk menghentikan pendarahan.
2. Periksa tekanan darah, nadi, kandung kemih dan pendarahan selama
15 menit pada jam pertama dan setiap 30 menit pada jam kedua
3. Anjurkan ibu untuk minum untuk mencegah dehidrasi
36

4. Bersihkan perineum ibu dan kenakan pakaian ibu yang bersih dan
kering
5. Biarkan bayi berada pada ibu untuk meningkatkan hubungan ibu dan
bayi. Menyusui juga membantu uterus berkontaksi.
6. Ajari ibu atau anggota keluarga tentang bagaimana memeriksa fundus
dan menimbulkan kontaksi
7. Tanda-tanda bahaya bagi ibu dan bayi
2.2.6 Langkah-Langkah Persalinan (60 Langkah APN)
Menurut (Nugraheni, 2018), 60 Langkah-langkah persalinan normal adalah :
1. Mendengar dan melihat adanya tanda kala II persalinan
a. Ibu merasa ada dorongan kuat dan meneran
b. Ibu merasakan tekanan yang semakin meningkat pada rektum dan
vagina
c. Perineum menonjol
d. Vulva vagina dan sfingter ani membuka
2. Memastikan perlengkapan bahan dan obat-obatan esensial untuk
pertolongan persalinan normal dan mengatisipasi bila terjadi komplikasi
ibu dan atau bayi baru lahir. Untuk resusitasi tempat datar, rata, bersih,
kering dan hangat, 3 handuk/kain bersih dan kering, alat penghisap
lendir, lampu sorot 60 watt dengan jarak 60 cm dari tempat meletakkan
bayi (tubuh bayi). Mematahkan ampul oksitosin 10 unit dan
menempatkan tabung suntik steril sekali pakai di dalam partus set.
3. Mengenakan baju penutup atau celemek plastik yang bersih
4. Melepaskan semua perhiasan yang dipakai di bawah siku, mencuci kedua
tangan dengan sabun dan air bersih yang mengalir dan mengeringkan
tangan dengan handuk satu kali pakai/handuk pribadi yang bersih.
5. Memakai sarung tangan disinfeksi tingkat tinggi (DTT) atau steril untuk
semua pemeriksaan dalam.
6. Mengisap oksitosin 10 unit ke dalam tabung suntik (dengan memakai
sarung tangan DTT atau steril) dan meletakkan kembali di partus
37

set/wadah disinfeksi tingkat tinggi atau steril tanpa mengontaminasi


tabung suntik. Meletakkan setengah koher di dalam partus set.
7. Membersihkan vulva dan perineum, menyekanya dengan hati-hati dari
depan ke belakang dengan menggunakan kapas atau kassa yang dibasahi
air DTT.
a. Jika mulut vagina, perineum atau anus terkontaminasi oleh kotoran
ibu, membersihkannya dengan seksama dengan cara menyekanya dari
depan ke belakang.
b. Membuang kapas atau kassa yang terkontaminasi (meletakkan kedua
sarung tangan tersebut dengan benar di dalam larutan dekontaminasi)
8. Dengan menggunakan aseptic, melakukan pemeriksaan dalam untuk
memastikan bahwa pembukaan serviks sudah lengkap

Gambar 2.6 pemeriksaan dalam (Suhartika, 2018)


Bila selaput ketuban belum pecah, sedangkan pembukaan sudah lengkap,
lakukan amniotomi.
a. Tangan kiri di atas fundus
b. Menilai vulva uretra
c. Menilai porsio
d. Mengukur pembukaan
e. Menilai selaput ketuban
f. Mengidentifikasi presentasi
g. Mengidentifikasi penunjuk
h. Menilai turunnya kepala
i. Memecah ketuban (bila ada indikasi)
j. Menilai yang terdapat pada sarung tangan
38

9. Mendekontaminasi sarung tangan dengan cara mencelupkan tangan yang


masih memakai sarung tangan kotor ke dalam larutan klorin 0,5%, dan
melepaskannya dalam keadaan terbalik serta merendamnya di dalam
larutan klorin 0,5% selama 10 menit.
10. Memeriksa denyut jantung janin (DJJ) setelah kontraksi berakhir untuk
memastikan DJJ dalam batas normal (100-180 x/ menit).
a. Mengambil tindakan yang sesuai jika DJJ tidak normal
b. Mendokumentasikan hasil-hasil pemeriksaan dalam, DJJ dan semua
hasil penilaian serta asuhan lainnya pada partograf.
11. Memberitahu ibu bahwa pembukaan sudah lengkap dan keadaan janin
baik
a. Menunggu hingga ibu mempunyai keinginan meneran. Melanjutkan
pemantauaan kesehatan dan kenyamanan ibu serta janin sesuai dengan
pedoman persalinan aktif dan mendokumentasikan temuan-temuan.
b. Menjelaskan pada anggota keluarga bagaimana mereka dapat
mendukung dan memberi semangat kepada ibu untuk meneran secara
benar.
14. Membantu ibu berada dalam posisi yang nyaman sesuai keinginannya
15. Jika kepala bayi telah membuka vulva dengan diameter 5-6 cm,
meletakkan handuk bersih di atas perut ibu untuk mengeringkan bayi
16. Meletakkan kain yang bersih 1/3 bagian, dibawah bokong ibu.
17. Membuka partus set
18. Memakai sarung tangan DTT atau steril pada kedua tangan.
19. Saat kepala bayi membuka vulva dengan diameter 5-6 cm, lindungi
perineum dengan satu tangan yang dilapisi kain tadi, letakkan tangan
yang lain di kepala bayi dan lakukan tekanan yang lembut dan tidak
menghambat pada kepala bayi, membiarkan kepala keluar perlahan-
lahan. menganjurkan ibu untuk meneran perlahan-lahan atau batuk-batuk
saat kepala lahir.
39

Gambar 2.7 Kepala bayi membuka vulva (Suhartika, 2018)


Jika ada meconium dalam cairan ketuban, segera hisap mulut dan hidung
setelah kepala lahir menggunakan penghisap lender DeLee disinfeksi
tingkat tinggi atau steril atau bola karet penghisap yang baru dan bersih.
20. Memeriksa lilitan tali pusat dan mengambil tindakan yang sesuai jika hal
itu terjadi, dan kemudian mneruskan proses kelahiran bayi.
a. Jika tali pusat melilit leher secara longgar, lepaskan lewat bagian atas
kepala bayi
b. Jika tali pusat melilit leher secara kuat, klem tali pusat di dua tempat
dan potong di antara dua klem tersebut.

Gambar 2.8 Memeriksa lilitan tali pusat (Suhartika, 2018)


21. Menunggu hingga kepala bayi melakukan putaran paksi luar secara
spontan.
22. Setelah kepala melakukan putaran paksi luar, pegang secara biparietal.
Menganjurkan ibu untuk meneran saat kontraksi berikutnya. Dengan
lembut menariknya ke arah bawah dan ke arah keluar hingga bahu
anterior muncul di bawah arkus pubis dan kemudian dengan lembut
menarik ke arah atas dan ke arah luar untuk melahirkan bahu posterior.
40

Gambar 2.9 Melahirkan bahu (Suhartika, 2018)


23. Setelah kedua bahu lahir, menggeser tangan kanan ke bawah kepala dan
bahu (sangga), sementara tangan kiri menahanan lengan dan siku sebelah
atas selama proses kelahiran badan bayi (susur).
24. Tangan atas selanjutnya menelusuri punggung, bokong, dan tungkai dan
kaki bayi. Dan memegang kedua mata kaki (dengan cara memasukkan
telunjuk di antara kaki bayi dan memegang mata kaki dengan ibu jari dan
jari-jari lainnya).

Gambar 2.10 Melahirkan sisa tubuh bayi (Suhartika, 2018)


25. Menilai bai denga cepat, kemudian meletakkan bayi diatas perut ibu
dengan posisi kelapa bayi sedikit lebih rendah dan tubuhnya (bila tali
pusat terlalu pendek, meletakkan bayi di tempat yang memungkinkan).
a. Apakah bayi menangis kuat dan atau bernafas tanpa kesulitan?
b. Apakah bayi bergerak aktif ?
Jika bayi tidak menangis, tidak bernafas atau megap-megap lakukan
langkah-langkah resusitasi (lanjut ke langkah resusitasi pada asfiksia
bayi baru lahir).
41

26. Segera mengeringkan bayi, membungkus kepala dan badan bayi kecuali
bagian pusat.
a. Keringkan bayi mulai dari muka, kepala dan bagian tubuh lainnya
kecuali bagian tangan tanpa membersihkan verniks.
b. Ganti handuk basah dengan handuk/ kain yang kering. Biarkan bayi
diatas perut ibu.
27. Periksa kembali uterus untuk memastikan tidak ada lagi bayi dalam
uterus
28. Beritahu ibu bahwa ia akan disuntik oksitosin agar uterus berkontraksi
baik.
29. Dalam waktu satu menit setelah bayi lahir, memberikan suntikkan
oksitosin 10 unit IM di 1/3 pada paha kanan atas ibu bagian luar, setelah
mengaspirasinya terlebih dahulu.
30. Setelah 2 menit pasca persalinan, jepit tali pusat dengan klem kira-kira 3
cm dari pusat bayi. Mendorong isi tali pusat kearah distal (ibu) dan jepit
kembali tali pusat 2 cm bagian distal dari klem pertama.
31. Pemotongan dan pengikatan tali pusat
a. Dengan satu tangan, pegang tali pusat yang telah dijepit (lindungi
perut bayi), lakukan pengguntingan tali pusat di antara 2 klem
b. Ikat tali pusat dengan benang DTT atau steril pada satu sisi kemudian
melingkarkan kembali benang tersebut dan mengikatnya dengan
simpul kunci pada sisi lainnya.
c. Lepaskan klem dan masukkan dalam wadah yang telah disediakan

Gambar 2.11 Pemotongan Dan Pengikatan Tali Pusat (Suhartika, 2018)


32. Letakkan bayi agar ada kontak kulit ibu ke kulit bayi, selimuti ibu dan
bayi dengan kain hangat dan pasang topi di kepala bayi. Letakkan bayi
42

tengkurap di dada ibu, luruskan bahu bayi sehingga bayi menempel di


dada/perut ibu. Usahakan kepala berada di antara payudara ibu dengan
posisi lebih rendah dan putting payudara ibu.
33. Pindahkan klem tali pusat hingga berjarak 5-10 cm dari vulva.
34. Letakkan satu tangan diatas kain perut ibu, ditepi atas simpisis untuk
mendeteksi, sedangkan tangan lain memegang tali pusat.
35. Setelah uterus berkontraksi, tegangkan tali pusat kearah bawah sambil
tangan yang lain mendorong uterus kearah dorso-kranial secara hati-hati.
36. Lakukan penegangan dan dorongan dorso kranial, minta ibu meneran
sambil menarik tali pusat dengan arah sejajar lantai dan kemudian keatas
mengikuti poros jalan lahir (dengan tetap dorso kranial). Jika tali pusat
bertambah panjang 5-10 cm dari vulva dan lahirkan plasenta.

Gambar 2.12 Peregangan Tali Pusat (Suhartika,2018)


37. Jika plasenta terlihat di introitus vagina, melanjutkan kelahirkan plasenta
dengan menggunakan kedua tangan dan putar plasenta searah jarum jam
(hingga semua selaput ketuban lahir dengan lengkap)

Gambar 2.13 Melahirkan Plasenta (Suhartika, 2018)


43

38. Segera setelah plasenta dan selaput ketuban lahir, melakukan massase
uterus, meletakkan tangan kiri di fundus dan melakukan massase dengan
gerakan melingkar dengan lembut hingga uterus berkontraksi (fundus
teraba keras).

Gambar 2.14 Massase uterus (Suhartika, 2018)


39. Memeriksa kedua sisi plasenta baik yang menempel ke ibu maupun janin
dan selaput ketuban untuk memastikan bahwa selaput ketuban lengkap
dan utuh. Pastikan jumlah kotiledon lengkap dan utuh.
40. Mengevaluasi adanya laserasi pada vagina dan perineum dan segera
menjahitan laserasi yang mengalami perdarahan aktif.
41. Menilai ulang uterus dan memastikannya berkontraksi dengan baik.
Mengevaluasi perdarahan pervaginam.
42. Mencelupkan kedua tangan yang memakai sarung tanagn ke dalam
larutan klorin 0,5% membilas kedua tangan yang masih bersarung tangan
tersebut dengan air disinfeksi tingkat tinggi dan mengeringkannya
dengan kain bersih dan kering.
43. Memastikan kandung kemih kosong
44. Mengajarkan pada ibu/keluarga bagaimana melakukan massase uterus
dan memeriksa kontraksi uterus
45. Mengevaluasi kehilangan darah
46. Memeriksa tekanan darah, nadi dan keadaan kandung kemih setiap 5
menit selama satu jam pertam pasca persalinan dan setiap 30 menit
selama jam kedua pasca persalinan.
47. Melakukan (Inisiasi Menyusu Dini) IMD dan pantau bayi
44

48. Menempatkan semua peralatan di dalam larutan klorin 0,5% untuk


dekontaminasi (10 menit). Mencuci dan bilas peralatan setelah
dekontaminasi.
49. Membuang bahan-bahan yang terkontaminasi ke tempat sampah yang
sesuai.
50. Membersihkan ibu dengan menggunakan air DTT. Membersihkan cairan
ketuban, lendir, dan darah. Membantu ibu memakai pakaiaan yang bersih
dan kering.
51. Memastikan bahwa ibu nyaman. Membantu ibu memberikan ASI.
Menganjurkan keluarga untuk memberikan ibu minuman dan makanan
yang diinginkan
52. Melakukan dekontaminasi tempat persalinan dan celemek dengan larutan
klorin 0,5% dan membilas dengan air bersih
53. Mendekontaminasi sarung tangan dengan cara mencelupkan tangan yang
masih memakai sarung tangan kotor ke dalam larutan klorin 0,5% dan
kemudian melepaskannya dalam keadaan terbalik serta merendamnya di
dalam larutan klorin 0,5% selama 10 menit.
54. Mencuci kedua tangan dengan sabun dan air mengalir.
55. Setelah IMD (Inisiasi Menyusu Dini) menggunakan sarung tangan DTT
56. Lakukan asuhan bayi baru lahir normal (timbangan, memberikan salep
mata, menyuntikkan vitamin K, pemeriksaan fisik)
57. Satu jam setelah pemberian vitamin K1, berikan suntikan imunisasi
hepatitis B di paha kanan anterolateral bayi
58. Mencelupakan sarung tangan kotor ke dalam larutan klorin 0,5%
membalikkan bagian dalam ke luar dan merendamnya dalam alrutan
klorin 0,5% selama 10 menit.
59. Mencuci kedua tangan dengan sabun dan air mengalir
60. Melengkapi partograf
45

2.2.7 Patograf
Menurut (Sari, 2019) Partograf adalah alat bantu untuk memantau
kemajuan kala satu persalinan dan informasi untuk membuat keputusan
klinik. Pengisian partograf dimulai pada pembukaan 4 cm (fase aktif).
Halaman Depan Partograf
1) Informasi tentang ibu Nomor registrasi dan nomor puskesmas, Nama
dan umur, Gravida, para, abortus, Tanggal dan waktu mulai dirawat,
Waktu pecahnya selaput ketuban, Mules sejak jam.
2) Kondisi janin/ kesejahteraan janin
Penilaian dan pengisian DJJ pada lembar partograf dapat dilakukan
dengan cara:
1. Nilai DJJ selama dan segera setelah kontraksi uterus
2. Dengarkan DJJ selama 1 menit penuh
3. Periksa dan catat DJJ setiap 30 menit atau lebih sering jika ada
tanda-tanda gawat janin
4. Setiap kotak di bagian partograf menunjukkan waktu 30 menit
5. Skala angka di sebelah kolom paling kiri menunjukkan jumlah DJJ
6. DJJ dicatat dengan memberi tanda titik pada garis yang sesuai
dengan angka yang menunjukkan DJJ. Kemudian hubungkan titik
yang satu dengan titik lainnya dengan garis tidak terputus.
Kisaran normal DJJ terpapar pada partograf diantara garis tebal
pada angka 180 dan 100, akan tetapi penolong harus waspada bila DJJ
mengarah hingga di bawah 120 atau di atas 160. Kecepatan DJJ
kurang dari 110 denyut/menit disebut bradikardia dan kecepatan lebih
dari 160 denyut/menit disebut takikardia.
3) Air Ketuban
Penilaian air ketuban setiap kali melakukan pemeriksaan dalam, dan
menilai warna air ketuban jika selaput ketuban pecah. Catat temuan-
temuan pemeriksaan air ketuban ke dalam kotak yang sesuai di bawah
lajur DJJ, menggunakan lambang-lambang seperti berikut:
46

2.4 Lambang Penulisan Air Ketuban Dalam Partograf

Makn Lambang
a
U Jika ketuban utuh atau belum pecah
J jika ketuban sudah pecah dan air ketuban jernih
M jika ketuban sudah pecah dan air ketuban bercampur
meconium
D jika ketuban sudah pecah dan air ketuban bercampur
darah
K jika ketuban sudah pecah dan tidak ada air ketuban atau
"kering"
Sumber: (Sari , 2019)
4) Moulase (Penyusupan) Tulang Kepala Janin
Molase atau penyusupan adalah indikator penting tentang
seberapa jauh kepala bayi dapat menyesuaikan diri terhadap bagian
keras (tulang) panggul ibu. Semakin besar derajat penyusupan atau 35
tumpang tindih antar tulang kepala semakin menunjukkan risiko
disproporsi kepala-panggul (CPD). Ketidakmampuan untuk
berakomodasi atau disproporsi ditunjukkan melalui derajat penyusupan
atau tumpang tindih (moulase) yang berat sehingga tulang kepala yang
saling menyusup sulit untuk dipisahkan. Hasil pemeriksaan dicatat
pada kotak yang sesuai di bawah lajur air ketuban. Pengisian dalam
partograf menggunakan lambing lambang berikut ini
0 : Jika tulang-tulang kepala janin terpisah, sutura dengan mudah
dapat dipalpasi
1 : Jika tulang-tulang kepala janin hanya saling bersentuhan
2 : Jika tulang-tulang kepala janin saling tumpang tindih, tapi masih
dapat dipisahkan
3 : Jika tulang-tulang kepala janin tumpang tindih dan tidak dapat
dipisahkan
5) Kemajuan persalinan
47

Angka 0-10 yang tertera di tepi kolom paling kiri menunjukkan


besarnya dilatasi serviks (pembukaan). Setiap angka/kotak
menunjukkan besarnya pembukaan. Kotak yang satu dengan kotak
yang lain pada lajur di atasnya, menunjukkan penambahan dilatasi
sebesar 1 cm. Skala angka 1-4 menunjukkan seberapa jauh penurunan
kepala janin. Masing-masing kotak segi empat atau kubus di bagian
ini menyatakan waktu 30 menit untuk pencatatan waktu pemeriksaan.
Pemantauan kemajuan persalinan meliputi:
1. Pembukaan Servik
Penilaian dan pencatatan pembukaan serviks diperoleh dari
hasil periksa dalam yang dilakukan setiap 4 jam atau lebih sering
dilakukan jika ada tanda-tanda penyulit. Saat ibu berada dalam fase
aktif persalinan, catat pada partograf hasil temuan dari setiap
pemeriksaan dengan simbol “X”. Simbol ini ditulis di garis waktu
yang sesuai dengan lajur besarnya pembukaan serviks di garis
waspada.
2. Turunnya Kepala
Pencatatan penurunan bagian terbawah (presentasi) janin
dilakukan setiap kali melakukan pemeriksaan dalam atau setiap 4
jam, atau lebih sering jika ada tanda-tanda penyulit. Tulisan
"turunnya kepala" tertera di sisi yang sama dengan angka
pembukaan serviks dari 0-5. Pencatatan penurunan kepala pada
partograf ditandai dengan tanda “O” pada garis waktu yang sesuai.
Hubungkan tanda “O” dari setiap pemeriksaan.
Pemeriksaan untuk mengetahui penurunan kepala dapat
dilakukan dengan palpasi sebelum periksa dalam. Pemeriksaan
palpasi dengan “perlimaan” yaitu dengan meletakkan jari tangan
kanan di atas simfisis, tangan yang lain mendorong kepala ke arah
pintu atas panggul (PAP). Perlimaan menunjukkan seberapa jauh
bagian terbawah janin telah memasuki rongga panggul. Pada
persalinan normal, kemajuan pembukaan serviks selalu diikuti
48

dengan turunnya bagian terbawah janin. Tapi ada kalanya,


penurunan bagian terbawah janin baru terjadi setelah pembukaan
serviks mencapai 7 cm.
Pengukuran dengan lima jari tangan pemeriksa (perlimaan)
dapat menentukan proporsi bagian terbawah janin yang masih
berada di atas tepi atas simfisis. Bagian diatas simfisis adalah
proporsi yang belum masuk pintu atas panggul dan sisanya (tidak
teraba) menunjukkan sejauh mana bagian terbawah janin telah
masuk ke dalam rongga panggul.
Penurunan bagian terbawah dengan metode lima jari
(perlimaan) adalah:
5/5 : jika bagian terbawah janin seluruhnya teraba di atas simfisis
pubis (belum masuk panggul)
4/5 : jika sebagian kecil (1/5) bagian terbawah janin telah
memasuki pintu atas panggul
3/5 : jika sebagian (2/5) bagian terbawah janin telah memasuki
pintu atas panggul
2/5 : jika sebagian dari bagian terbawah janin masih berada
diatas simfisis atau 3/5 bagian telah turun melewati bidang
tengah rongga panggul (tidak dapat digerakkan).

1/5 : jika hanya 1 dari 5 jari masih dapat meraba bagian terbawah
janin yang berada diatas simfisis atau sebagian besar (4/5)
bagian telah masuk ke dalam rongga panggul.
0/5 : jika bagian terbawah janin sudah tidak dapat diraba dengan
pemeriksaan luar dan seluruh bagian terbawah janin sudah
masuk ke dalam rongga panggul
3. Garis Waspada dan Garis Bertindak
a. Garis waspada dimulai pada pembukaan serviks 4 cm. dan
berakhir pada titik dimana pembukaan lengkap, diharapkan
terjadi laju pembukaan 1 cm per jam. Pencatatan selama fase
aktif persalinan harus dimulai di garis waspada ini. Apabila
49

pembukaan serviks mengarah ke sebelah kanan garis waspada


(pembukaan kurang dari 1 cm per jam), maka harus
dipertimbangkan adanya penyulit (misalnya: fase aktif
memanjang, serviks kaku, janin besar, atau inersia uteri
hipotonik, dll). Segera pertimbangkan perlunya melakukan
intervensi, misalnya persiapan rujukan ke fasilitas kesehatan
rujukan yang memiliki kemampuan untuk penatalaksanaan
penyulit dan gawatdarurat obstetri.
b. Garis bertindak tertera sejajar di sebelah kanan garis waspada.
Garis bertindak berjarak selisih 4 jam dari garis waspada. Jika
pembukaan serviks telah melampaui dan berada di sebelah
kanan garis bertindak, maka hal ini menunjukkan perlu segera
dilakukan tindakan untuk menyelesaikan persalinan. Sebaiknya,
ibu harus sudah berada di tempat rujukan dan mendapatkan
penanganan sebelum garis bertindak terlampaui.
4. Kontraksi
Setiap 30 menit, raba dan catat jumlah kontraksi dalam 10 menit
dan lamanya kontraksi dalam satuan detik. Nyatakan jumlah
kontraksi yang terjadi dalam waktu 10 menit menggunakan:
beri titik-titik di kotak yang sesuai bila kontraksi lamanya

kurang dari 20 detik.
beri garis-garis di kotak yang sesuai bila kontraksi lamanya
///
20 - 40 detik
isi penuh kotak yang sesuai bila kontraksi lamanya lebih
dari 40 detik.
5. Jam dan waktu
a) Pengisian jam dimulai sejak fase aktif persalinan sejajar vertikal
dengan pembukaan servik.
b) Waktu aktual saat pemeriksaan atau persalianan. Menyantumkan
tanda “X” digaris waspada, saat ibu masuk dalam fase aktif
persalianan.
50

6. Kondisi ibu
a. Obat-obatan dan Cairan yang Diberikan Obat-obatan dan cairan
yang diberikan ditulis dalam kotak yang sesuai dengan kolom
waktu.
 Oksitosin Jika tetesan (drip) oksitosin sudah dimulai,
dokumentasikan setiap 30 menit jumlah unit oksitosin per
volume cairan IV dan dalam satuan tetesan per menit.
 Obat-obatan dan cairan yang diberikan Catatlah semua
pemberian obat-obatan tambahan dan/ atau cairan intravena
dalam kotak yang sesuai kolom waktunya.
b. Nadi Nilai dan catat nadi ibu setiap 30 menit selama fase aktif
persalinan atau lebih sering jika dicurigai adanya penyulit. Tulis
dengan menggunakan tanda titik ( • ) pada kolom waktu yang
sama.
c. Tekanan Darah Pencatatan tekanan darah ibu dilakukan setiap 4
jam selama fase aktif persalinan atau lebih sering jika dianggap
akan adanya penyulit. Tulis dengan menggunakan tanda panah
(↕) pada partograf pada kolom waktu yang sesuai.
d. Suhu Pencatatan temperatur tubuh ibu setiap 2 jam atau lebih
sering jika suhu tubuh meningkat ataupun dianggap adanya
infeksi dalam kotak yang sesuai.
e. Urin Ukur dan catat jumlah produksi urin ibu sedikitnya setiap 2
jam atau setiap kali ibu berkemih spontan atau dengan kateter.
Jika memungkinkan setiap kali ibu berkemih, lakukan
pemeriksaan adanya aseton atau protein dalam urin
Halaman Belakang Partograf
Halaman belakang partograf merupakan bagian untuk mencatat hal-
hal yang terjadi selama proses persalinan dan kelahiran, serta tindakan-
51

tindakan yang dilakukan sejak persalinan kala I hingga kala IV (termasuk


bayi baru lahir).

b. Data Dasar
Data dasar terdiri dari tanggal, nama bidan, tempat persalinan, alamat
tempat persalinan, catatan, dan alasan merujuk, tempat rujukan dan
pendamping pada saat merujuk.
a. Kala I
Kala I terdiri dari pertanyaan-pertanyaan tentang Partograf saat
melewati garis waspada, masalah- masalah lain yang timbul,
penatalaksanaannya, dan hasil penatalaksanaan tersebut.
b. Kala II
Kala II terdiri dari episiotomi, pendamping persalinan, gawat
janin, distosia bahu, masalah lain, penatalaksanaan masalah dan
hasilnya. Beri tanda √ pada kotak di samping jawaban yang sesuai.
c. Kala III
Informasi tentang Inisiasi Menyusu Dini ditempatkan pada
bagian ini karena dikategorikan sebagai upaya IMD karena bayi
masih belum diberi pakaian saat upaya ini dilakukan sehingga tidak
perlu disebutkan secara terpisah. Data untuk kala III terdiri dari
lamanya kala III, pemberian oksitosin, penegangan tali pusat
terkendali, rangsangan pada fundus, kelengkapan plasenta saat
dilahirkan, retensio plasenta yang >30 menit, laserasi, atonia uteri,
jumlah perdarahan, masalah lain, penatalaksanaan dan hasilnya. Isi
jawaban pada tempat yang disediakan dan beri tanda √ pada kotak
di samping jawaban yang sesuai.
d. Kala IV
Kala IV berisi data tentang tekanan darah, nadi, temperature,
tinggi fundus, kontraksi uterus, kandung kemih, dan perdarahan.
Pemantauan pada Kala IV ini sangat penting, terutama untuk
menilai deteksi dini risiko atau kesiapan penolong mengantisipasi
52

komplikasi perdarahan pasca persalinan. Pemantauan kala IV


dilakukan setiap 15 menit dalam 1 jam pertama dan setiap 30 menit
pada satu jam berikutnya.
e. Bayi Baru Lahir
Informasi yang perlu diperoleh dari bagian bayi baru lahir
adalah berat dan panjang badan, jenis kelamin, penilaian bayi baru
lahir, pemberian ASI, masalah lain

Gambar 2.26 partograf (Kumalasari, 2015)


53

2.3 Masa Nifas


2.3.1 Definisi Masa Nifas
Masa nifas adalah masa keluarnya darah dari jalan lahir setelah hasil
konsepsi dilahirkan yaitu antara 40-60 hari. Masa nifas ( puerperium) adalah
masa yang dimulai dari beberapa jam setelah palsenta lahir dan selesai
selama kira-kira 6 minggu saat alat-alat kandungan kembali seperti keadaan
sebelum hamil. Dengan demikian dapat diartikan bahwa masa nifas adalah
masa yang dilalui oleh seorang perempuan dimulai setelah melahirkan hasil
konsepsi (bayi dan plasenta) dan berakhir hingga 6 minggu setelah
melahirkan. (Sumianty, 2017)
2.3.2 Tujuan Asuhan Masa Nifas
Menurut (Walyani, 2015), tujuan masa nifas dibagi menjadi dua, yaitu:
a. Tujuan umum
Membantu ibu dan pasangannya selama masa transisi awal mengasuh
anak.
b. Tujuan khusus
1. Menjaga kesehatan ibu dan bayi baik fisik maupun psikologinya.
2. Melaksanakan skrinng yang komprehensif.
3. Mendeteksi masalah, mengobati atau merujuk bila terjadi komplikasi
pada ibu dan bayinya.
4. Memberikan pendidikan kesehatan, tentang perawatan kesehatan diri,
nutrisi, KB, menyusui, pemberian imunisasi dan perawatan bayi sehat.
5. Memberikaan pelayanan keluarga berencana.

2.3.3 Tahapan Masa Nifas


Menurut (Sumiyati, 2017), tahapan masa nifas terbagi atas tiga tahap yaitu:
1. Tahap immediate postpartum yaitu tahapan yang terjadi dalam waktu 24
jam pertama setelah persalinan.
2. Tahap early postpartum yaitu tahapan yang terjadi setelah 24 jam setelah
persalinan sampai akhir minggu pertama postpartum.
54

3. Tahap late postpartum yaitu tahapan yang terjadi pada minggu kedua
sampai minggu keenam setelah persalinan
2.3.4 Perubahan Anatomi Fisiologis Masa Nifas
Menurut, (Sumianty, 2017) perubahan anatomi dan fisiologis masa nifas
adalah sebagai berikut:
a. Perubahan Sistem Reproduksi
Perubahan pada sistem reproduksi masa nifas meliputi perubahan
pada vagina, serviks, uterus, dan endometrium.
b. Vagina dan Perineum
Vagina tetap membuka lebar segera setelah ibu melahirkan bayinya.
Pada beberapa ibu nifas, ada kecenderungan vagina akan mengalami
bengkak dan memar serta nampak ada celah pada introitus vagina. Tonus
otot vagina akan kembali pada keadaan semula dengan tidak ada
pembengkakan dan celah vagina tidak lebar pada satu hingga dua hari
pertama postpartum. Pada minggu ketiga postpartum, rugae vagina mulai
pulih menyebabkan ukuran vagina menjadi lebih kecil. Dinding vagina
menjadi lunak, lebih besar dari biasanya dan longgar sehingga ruang
vagina akan sedikit lebih besar dari keadaan sebelum melahirkan.
Pada saat proses persalinan pervaginam, perineum tertekan oleh
bagian terendah janin sehingga perineum menjadi kendur karena tegang.
Namun, tonus otot perineum akan pulih meskipun masih kendur dari
pada keadaan sebelum hamil pada hari kelima postpartum.
Pada proses persalinan pervaginam cenderung terjadi trauma pada
periuem yang disebabkan oleh robekkan spontan atau episiotomi. Trauma
tersebut dapat menimbulkan masalah bagi ibu seperti perdarahan, infeksi
penjahitan, dispareunia, inkontinensia urine, dan sebagainya. Masalah-
masalah tersebut apabila tidak ditangani dengan baik akan berdampak
pada terganggunya interaksi ibu dengan bayi dan mengganggu proses
menyusui (Kumalasari, 2015). Hal ini penelititan membuktikan bahwa
hal yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya trauma pada
55

perineum, yaitu meletakkan kompres hangat pada prenium dan pijat


perenium pada usia kehamilan >35 minggu.
c. Serviks Uteri
Perubahan yang terjadi pada serviks segera setelah proses persalinan
yaitu menjadi sangat lunak, kendur dan terbuka seperti corong. Hal ini
karena korpus uteri berkontraksi, sedangkan serviks tidak berkontraksi
sehingga seolah-olah terbentuk seperti cincin diantara perbatasan korpus
dan serviks. Setelah bayi lahir, rongga rahim hanya dapat dilalui oleh
satu tangan. Akan tetapi, pada 2 jam setelah persalinan rongga rahim
hanya dapat dilalui oleh 2-3 jari dan pada 6 minggu postpartum, serviks
sudah tertutup.
Pada beberapa hari setelah persalinan ostium serviks hanya dapat
dilalui oleh dua jari dan akan menyempit pada akhir minggu pertama
postpartum. Oleh sebab itu, serviks akan mulai menebal dan bagian
kanan mulai terbentuk seperti keadaan sebelum hamil, hal ini menjadi
tanda khusus bagi seorang ibu yang telah pernah melahirkan bayi.
d. Uterus
Perubahan pada uterus dikenal dengan sebutan involusi uteri yaitu
suatu proses terjadinya pengerutan pada uterus tanda kembalinya uterus
ke keadaan sebelum hamil sedangkan perubahan fisik ibu yang akan
terjadi pada masa nifas seperti rasa kram dan mules adanya efek oksitosin
sehingga dapat membantu mencegah terjadinya perdarahan (Walyani,
2015). Involusi uteri terjadi melalui rangkaian proses yang terjadi secara
bersamaan yaitu adanya proses penghancuran diri sendiri yang terjadi
didalam otot uterus karena enzim proteolitik akan memendekan jaringan
otot yang mengendur sampai 10 kali panjangnya dari semula dan
lebarnya lima kali dari keadaan semula selama kehamilan (autolisis).
Berhentinya produksi estrogen karena pelepasan plasenta
menyebabkan terjadinya atrofi pada jaringan uterus sehingga lapisan
desidua akan terlepas dan terpisah dengan lapisan basal yang akan
bergenerasi menjadi lapisan endometrium yang baru. Adanya
56

peningkatan hormon oksitosin memberi dampak pada peningkatan


hormon oksitosin memberi dampak pada peningkatan kontraksi uterus
sehingga membantu mengurangi suplai darah keuterus, hal ini akan
mengurangi bekas luka tempat plasenta berimplantasi. Uterus akan
kembali normal dengan bobot kurang lebih 50-60 gram pada minggu
keenam postpartum.
Pelepasan lapisan desidua mengakibatkan keluarnya caira uterus
melalui vagina selama masa nifas yang disebut lokia. Komposisi lokia
secara mikroskopis terdiri dari sel darah merah, sel epitel, serpihan
desidua, dan bakteri. Klasifikasi lokia dibagi menjadi tiga berdasarkan
warna berikut:
1. Lochea rubra yang terjadi hari pertama sampai hari ketiga atau
keempat post partum berwarna merah.
2. Lochea sanguinolenta yang terjadi hari keempat sampai hari ketujuh
berwarna kecoklatan.
3. Lochea serosa yang terjadi pada hari kedelapan sampai dengan empat
belas hari postpartum berwarna kekuningan.
4. Lochea alba yang setelah hari keempat belas postpartum berwarna
putih kekuningan atau putih disebabkan lochea mengandung sel darah
putih.

Tabel 2.5 Perubahan Fisiologi Masa Nifas


Involusi Tinggi Fundus Uteri BeratUterus (gr)
Bayi lahir Setinggi pusat 1.000 gr
Uri lahir 2 jari di bawah pusat 750 gr
Pertengahan pusat
1 minggu 500 gr
simfisis
Tidak teraba diatas
2 minggu 350 gr
simfisis
6 minggu Bertambah kecil 50-60 gr
8 minggu Sebesar normal 30 gr

Sumber: (Sumiyati, 2017).


57

e. Endometrium
Proliferasi sisa-sisa kelenjar endometrium dan stroma jaringan ikat
antar-kelenjar akan membentuk endometrium. Pada 2 atau 3 hari
postpartum, lapisan desidua akan berdiferensiasi menjadi dua lapisan
endometrium baru, sedangkan lapisan superfisial desidua akan nekrotik.
Endometrium akan pulih kembali pada minggu ketiga postpartum.
mencapai 15.000 selama proses persalinan dan akan tetap meningkat
dalam beberapa hari postpartum hingga 25.000-30.000 tanpa menjadi
abnormal meski persalinan lama. Akan tetapi, potensial infeksi perlu
diwaspadai dengan adanya peningkatan pada sel darah putih.
2.3.5 Perubahan Psikologis Masa Nifas
Menurut (Sumiyati, 2017), Periode masa nifas merupakan waktu
dimana ibu mengalami stres pasca persalinan, terutama pada ibu
primipara.
Hal-hal yang dapat membantu ibu dalam beradaptasi pada masa nifas
adalah sebagai berikut :
a. Fungsi yang mempengaruhi untuk sukses dan lancarnya masa transisi
menjadi orang tua.
b. Respon dan dukungan dari keluarga dan teman dekat.
c. Riwayat pengalaman hamil dan melahirkan sebelumnya.
d. Harapan, keinginan, dan aspirasi ibu saat hamil juga melahirkan.
Periode ini diekspresikan oleh Reva Rubin yang terjadi pada tiga
tahap berikut ini :
1. Taking In Period
Fase taking in merupakan fase ketergantungan yang berlangsung
dari hari pertama sampai hari kedua setelah melahirkan.
2. Taking Hold Period
58

Fase taking hold berlangsung mulai hari ketiga sampai


kesepuluh masa nifas. Pada fase ini merupakan saat yang tepat untuk
memberikan penyuluhan tentang perawatan bayi ataupun perawatan
masa nifas sehingga ibu nifas memiliki rasa percaya diri untuk
merawat dan bertanggung jawab atas bayinya.
3. Letting Go Period
Fase ini terjadi setelah hari kesepuluh masa nifas atau pada saat
ibu nifas sudah berada dirumah. Pada fase ini ibu nifas sudah bisa
menikmati dan menyesuaikan diri dengan bertanggungjawab peran
barunya. Selain itu keinginan untuk merawat bayi secara mandiri
serta bertanggungjawab terhadap diri dan bayinya sudah meningkat.
e. Tidur dan Makan yang Cukup
Diet nutrisi cukup penting untuk kesehatan, lakukan usaha yang
terbaik dengan makan dan tidur yang cukup. Keduanya penting selama
periode postpartum dan kehamilan.
f. Olahraga
Olahraga adalah untuk mengurangi postpartum, lakukan
peregangan selama 15 menit dengan berjalan setiap hari, sehingga
membuat anda merasa lebih baik dan menguasai emosi berlebihan
dalam diri anda.
g. Dukungan Keluarga dan Orang Tua
Dukungan dari keluarga atau orang yang anda cintai selama
melahirkan sangat diperlukan.
h. Persiapan Diri Dengan Baik
Persiapan sebelum melahirkan sangatlah diperlukan, ikut kelas
senam hamil yang sangat membantu serta buku atau artikel lainnya
yang anda perlukan.
i. Dukungan Emosional
Dukungan emosional dari lingkungan dan juga keluarga akan
membantu anda dalam mengatasi rasa frustasi yang menjalar. Ceritakan
59

kepada mereka bagaimana perasaan serta perubahan kehidupan anda,


hingga anda lebih baik setelahnya.

2.3.6 Kebutuhan Dasar Ibu Masa Nifas


Menurut (Sumiyati, 2017), kebutuhan dasar ibu pada masa nifas yaitu :
a. Nutrisi dan cairan
Kebutuhan nutrisi postpartum merupakan kelanjutan dari nutrisi
pada masa kehamilan, yang diperlukan untuk kesehatan bayi baru lahir.
Resiko komplikasi pada ibu saat hamil bersalin dan nifas dapat dicegah
dengan pemenuhan nutrisi yang adekuat pada masa kehamilan. Pada
masa nifas, ibu dianjurkan untuk mengkonsumsi tambahan kalori sebesar
500 kalori/hari, menu makanan gizi seimbang yaitu cukup protein,
mineral dan vitamin. Ibu nifas dianjurkan untuk minum air minimal 3
liter/hari, mengkonsumsi suplemen zat besi menimal selama 3 bulan
postpartum.
Segera setelah melahirkan, ibu mengkonsumsi suplemen vitamin A
sebanyak 1 kapsul 200.000 IU dan melanjutkan mengkonsusmsi vitamin
A pada 24 jam kemudian sebanyak 1 kapsul 200.000 IU (Kementrian
kesehatan RI, 2013). Hal ini sesuai dengan rekomendasi dari The
Internasional vitamin A Consulative Group bahwa seleuruh ibu nifas
seharusnya menerima vitamin A 400.000 IU atau dua kapsul dengan
dosis 200.000 UI, dengan pemberian kapsul perta segera setelah
melahirkan dan kapsul kedua diberikan satu hari setelah pemberian
kapsul pertama dan tidak lebih dari enam minggu.
Asupan nutrisi ibu nifas mempengaruhi kandungan nutrisi pada ASI.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebutuhan nutrisi ibu menyusui
lebih tinggi dibandingkan kebutuhan nutrisi ibu yang tidak menyusui.
60

Nutrisi yang penting untuk disekresi ke dalam ASI antara lain asam
docosahexaenoic (DHA), Vitamin B2, Vitamin A, dan vitamin D.
b. Ambulasi
Ibu nifas normal dianjurkan untuk melakukan gerakan meski di
tempat tidur dengan miring ke kiri atau ke kanan pada posisi tidur dan
lebih banyak berjalan. Ambulasi awal dengan melakukan gerakan ringan
diobservasi oleh petugas kesehatan kemudian meningkatkan intensitas
gerakannya secara berangsur-angsur. Hasil penelitian menunjukan bahwa
untuk mempercepat proses pemulihan tubuh ibu dan mengurangi
terjadinya tromboemboli, ibu nifas dianjurkan untuk melakukan ambulasi
dini. Pada ibu nifas dengan komplikasi seperti anemia, penyakit jantung,
demam dan keadaan lain yang masih membutuhkan istirahat tidak
dianjurkan untuk melakukan ambulasi dini.
Bidan dapat mengajarkan ibu nifas latihan dasar untuk pemulihan
kesehatan panggul dan otot perut berikut.
1) Ibu tidur dalam posisi telentang dengan lengan di samping, tarik napas
dalam dengan sekaligus menarik otot perut bagian bawah kemudian
tahan napas sampai hitungan kelima lalu angkat dagu ke dada, ulangi
cara sebanyak 10 kali.
2) Pada posisi berdiri, kedua tungkai dirapatkan, tahan dan kencangkan
otot panggul dan pantat sampai hitungan kelima, ulangi cara sebanyak
5 kali
c. Eliminasi
Segera setelah persalianan, ibu nifas dianjurkan untuk buang air
kecil karena kandung kemih yang penuh dapat menganggu kontraksi
uterus, dan menimbulkan komplikasi yang lain misalnya infeksi. Pasien
dengan pasca-jahitan perineum cenderung takut untuk buang air kecil
karena merasa nyeri pada luka perineumnya. Bidan harus dapat
mengidentifikasi dengan baik penyebab yang terjadi apabila dalam waktu
>4 jam, ibu nifas belum buang air kecil. Beri motivasi ibu untuk buang
air kecil meski terasa sedikit nyeri pada daerah luka perineumnya.
61

Ibu nifas dianjurkan buang air besar pada 24 jam pertama


postpartum. Bidan dapat mengajurkan ibu untuk mengkonsumsi bahan
makanan yang banyak mengandung serat seperti buah dan sayur serta
memperbanyak minum air agar dapat memperlancar proses eliminasi.
d. Kebersihan diri
Ibu nifas diajurkan untuk menjaga kebersihan dirinya dengan
membiasakan mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir
sebelum dan sesudah membersihkan bagian genetalinya, mengganti
pembalut minimal 2 kali/hari atau saat pembalut mulai tampak kotor dan
basah serta menggunakan pakaian dalam yang bersih. Hendaknya mandi
2 kali/hari. Pada nifas normal, ibu dapat segera mandi setelah
pemantauan 2 jam postpartum.
e. Istirahat
Pada umumnya ibu nifas akan mengalami kelelahan setelah proses
persalianan. Bidan dapat menganjurkan ibu untuk istirahat yang cukup
atau tidur pada saat bayi sedang tidur, motivasi keluarga untuk dapat
membantu meringankan pekerjaan rutin ibu agar ibu dapat beristirahat
pada siang hari sekitar 2 jam dan di malam hari sekitar 7-8 jam.
f. Seksual
Hubungan seksual sebaiknya dilakukan setelah masa nifas berakhir
yaitu setelah 6 minggu postpartum. Mengingat bahwa pada masa 6
minggu postpartum masih terjadi proses pemulihan pada organ
reproduksi wanita khususnya pemulihan pada daerah serviks yaitu baru
menutup sempurna pada 6 minggu postpartum.
Hasil penelitian menunjukan bahwa ibu nifas post hecting perineum
karena episiotomy cenderung menunda aktivitas seksualnya,
dibandingkan ibu nifas posthecting kerena rupture spontan, hal ini
disebabkan karena adanya perbedaan ambang nyeri pada perineum.
Sebab itu, sedapat mungkin epsiotomi dihindari pada ibu dengan
persalianan normal.
g. Keluarga Berencana
62

Ibu nifas dianjurkan untuk menunda kehamilannya menimal 2 tahun


gar bayi memperoleh ASI selama 2 tahun. Penjarangan kahmilan juga
bermanfaat untuk kesahatan ibu. Perencanan keluarga berencana dapat
ditentukan oleh pasangan suami istri seperti pemilihan metode
kontaksepsi yang akan digunakan. bidan sebaiknya memberikan
informasi lengkap tentang jenis-jenis kontasepsi. Apabila masa subur
telah kembali maka sebaiknya ibu menggunakan kontrasepsi meskipun
metode kontasepsi memiliki resiko.
h. Perawatan Payudara
Tujuan perawatan payudara adalah untuk menjaga kebersihan daerah
sekitar payudara sehingga tidak menganggu proses pemberian ASI pada
bayi. Selama masa nifas, ibu dianjurkan untuk selalu menjaga kebersihan
payudaranya, terutama pada bagian putting susu karena bagian ini
biasanya bertumpuk sisa ASI yang kemudian akan mengering dan dapat
menyebabkan iritasi atau lecet pada putting susu. Begitu pula pada
daerah areola, areola dapat dibersihakan dengan menggunakan air atau
sabun dengan komposisi bahan yang lembut.
2.3.7 Kunjungan Masa Nifas
Menurut (Marmi, 2017), kunjungan masa paling sedikit 4 kali
kunjungan pada masa nifas, dilakukan untuk menilai keadaan ibu dan bayi
baru lahir dan untuk mencegah, mendeteksi dan menangani masalah-
masalah yang terjadi. Frekuensi kunjungan pada masa nifas adalah :
1. Kunjungan 1 (6-8 setelah persalinan)
a. Mencegah pendarahan pada masa nifas karena Atonia uteri
b. Mendeteksi dan merawat penyebab lain pendarahan, rujuk jika
pendarahan berlanjut
c. Memberikan konseling pada ibu atau salah satu anggota keluarga
bagaimana mencegah pendarahan masa nifas karena atonia uteri
d. Pemberian ASI awal
e. Melakukan hubungan antara ibu dan bayi baru lahir
f. Menjaga bayi tetap sehat dengan cara mencegah terjadi hipotermi
63

g. Jika petugas kesehatan menolong persalianan, ia harus tinggal dengan


ibu dan bayi baru lahir untuk 2 jam pertama setelah kelahiran atau
sampai ibu dan bayi dalam keadaan stabil.
2. Kunjungan II ( 6-7 hari setelah persalinan )
a. Memastikan involusi uterus berjalan normal, uterus berkontraksi
dengan baik, fundus di bawah umbilicus, tidak ada pendarahan
abnormal atau tidak ada bau
b. Menilai adanya tanda-tanda demam, infeksi, atau pendarahan
abnormal
c. Memastikan ibu menyusui dengan baik dan tidak memperlihatkan
tanda-tanda penyulit
d. Memberikan konseling pada ibu mengenai asuhan pada bayi, tali
pusat, menjaga bayi agar tetap hangat dan merawat bayi sehari-hari.
3. Kunjungan III ( 2 minggu setelah persalianan )
a. Memastikan involusi uterus berjalan normal, uterus berkontraksi
dengan baik, fundus di bawah umbilicus, tidak ada pendarahan
abnormal atau tidak ada bau
b. Menilai adanya tanda-tanda demam, infeksi, atau pendarahan
abnormal
c. Memastikan ibu menyusui dengan baik dan tidak memperlihatkan
tanda-tanda penyulit
d. Memberikan konseling pada ibu mengenai asuhan pada bayi, tali
pusat, menjaga bayi agar tetap hangat dan merawat bayi sehari-hari.
4. Kunjungan IV ( 6 minggu setelah persalinan )
a. Menanyakan pada ibu tentang penyulit yang ia atau bayi alami
b. Memberikan konseling untuk KB secara dini
2.3.8 Tanda Bahaya Pada Masa Nifas
Menurut (Sutanto, 2018), tanda bahaya masa nifas yaitu:
1. Demam, muntah, rasa sakit waktu berkemih
2. Sakit kepala, nyeri, Epigastrik, penglihatan kabur
3. Pendarahan vagina yang luar biasa
64

4. Lokea berbau busuk dan disertai nyeri abdomen atau punggung


5. Pembengkakkan di wajah dan tangan
6. Merasa sangat sedih atau tidak mampu mengasuh sendiri
7. Edema, sakit dan panas pada Tungkai
8. Kehilangan nafsu makan dalam waktu yang lama
65

2.4 Bayi Baru Lahir


2.4.1 Definisi Bayi Baru Lahir
Bayi baru lahir normal adalah bayi yang pada usia kehamilan genap
37-42 minggu dengan berat badan lahir 2500-4000 gram (Ekayanti, 2018).
2.4.2 Ciri-Ciri Bayi Baru Lahir Normal
Menurut (Ekayanti, 2018), Ciri-ciri Bayi Baru Lahir adalah :
a. Dilahirkan pada usia kehamilan 37-42 minggu
b. Berat badan lahir 2500-4000 gram
c. Panjang badan 48-52 cm
d. Lingkar kepala 33-35 cm
e. Lingkar dada 30-38 cm,
f. Frekuensi jantung 120-160 x/menit
g. Pernapasan 40-60 x/menit
h. Kulit kemerahan dan licin karena jaringan subkutan yang cukup
i. Rambut lanugo tidak terlihat, rambut kepala biasanya telah sempurna
j. Kuku agak panjang (melewati jari ) dan lemas
k. Genetalia: labia mayora sudah menutupi labia minora (perempuan), testis
sudah turun ke dalam skrotum (laki-laki).
l. Reflek bayi sudah terbentuk dengan baik
m. Bayi berkemih dalam 24 jam pertama
n. Pengeluaran mekonium dalam 24 jam pertama
2.4.3 Penanganan Bayi Baru Lahir
Menurut (Sinta, 2019), penanganan bayi baru lahir adalah :
a. Membebaskan jalan nafas
Dengan cara sebagai berikut yaitu bayi normal akan menangis
spontan segera setelah lahir, persetujuan bayi tidak langsung menangis,
penolong segera membersihkan jalan nafas dengan cara sebagai berikut:
1. letakkan bayi pada posisi terlentang di tempat yang keras dan hangat
2. Gulung gudang kain dan meletakkan di bawah bahu sehingga leher
bayı lebih lurus dan kepala tidak menekuk. Posisi kepala diatur lurus
sedikit tengadah kebelakang
66

3. Bersihkan hidung, rongga mulut dan tenggorokan bayi dengan jari


tangan yang dibungkus kassa steril
4. Tepuk kedua telapak tangan kaki bayi sebanyak 2-3 kali atau gosokan
kulit bayi dengan kain kering dan kasar
5. Alat penghisap lendir mulut (De Lee) atau alat penghisap lainnya
yang steril, tabung oksigen dengan selangnya harus sudah ditempat
6. Segera lakukan menghisap mulut dan hidung
7. Memantau dan mencatat usaha bernapas yang pertama (Apgar Score)
8. Warna kulit, adanya cairan atau mekonium dalam hidung atau mulut
harus diperhatikan
b. Melakukan penilaian
1. Apakah bayi cukup bulan tidak
2. Apakah udara ketuban bercampur mekonium tidak
3. Apakah bayi menangis kuat dan atau bernafas tanpa kesulitan
4. Apakah bayi bergerak dengan aktif atau lemas Jika bayi tidak
bernapas atau bernapas dengan megap-megap atau lemah maka
segera lakukan tindakan resusitasi bayi baru lahir
c. Merawat tali pusat
1. Setelah plasenta kondisinya stabil, ikat atau jepitkan klem plastik tali
pusat pada puntung tali pusat
2. Celupkan tangan yang masih menggunakan sarung tangan ke dalam
larutan klorin 0,5% untuk membersihkan darah dan sekresi tubuh
lainnya
3. Bilas tangan dengan air yang matang atau disinfeksi tingkat tinggi
4. Keringkan tangan (bersarung tangan) tersebut dengan handuk atau
kain bersih dan kering
5. Ikat ujung tali pusat sekitar 1 cm dari pusat bayi dengan
menggunakan benang disinfeksi tingkat tinggi atau klem plastik tali
pusat (disinfeksi tingkat tinggi atau steril).
6. Lakukan simpul kunci atau jepitkan secara mantap klem tali pusat
67

7. Jika menggunakan benang tali pusat, lingkarkan benang sekeliling


ujung tali pusat dan dilakukan pengikatan kedua dengan simpul kunci
dibagian tali pusat pada sisi yang berlawanan
8. Perawatan tali pusat dengan cara tali pusat yang sudah diikat
dibungkus dengan kasa kering DTT atau stert dan pastikan tetap
kering.
9. Lepaskan klem penjepit tali pusat dan letakkan di dalam larutan
klorin 0,5%
10. Selimuti ulang bayi dengan kain bersih dan kering, memperhatikan
bahwa kepala kepala bayi dengan baik
d. Pencegahan Infeksi
1. Cuci tangan dengan seksama sebelum dan setelah bersentuhan
dengan bayi
2. Pakai sarung tangan bersih pada saat bayi yang belum dimandikan
3. Pastikan semua peralatan dan bahan yang digunakan terutama klem,
gunting, penghisap lendir (DeLee) dan benang tali pusat telah
didesinfeksi tingkat tinggi atau steril
4. Pastikan semua pakaian, handuk, selimut dan kain yang digunakan
untuk bavi, sudah dalam keadaan bersih demikian pula dengan
timbangan pita pengukur, termometer, stetoskop.
e. Mempertahankan suhu tubuh bayi
1. Apakah bayi menangis kuat dan atau bernafas tanpa kesulitan
2. Apakah bayi bergerak dengan aktif atau lemas Jika bayi tidak
bernapas atau benapas megap-megap atau lemah maka tindakan
tindakan resusitasi bayi baru lahir
f. Pencegahan Kehilangan
1. Keringkan bayi secara seksama
2. Selimuti bayı dengan selimut atau kain bersih, hangat dan hangat
tutup bagian kepala bayi
3. Anjurkan ibu untuk membina dan menyusui bayinya
4. Lakukan penimbangan setelah bayi setelah pakaian
68

5. Tempatkan bayi di lingkungan yang hangat


g. Pemberian vitamin K
Untuk mencegah terjadinya perdarahan karena defisiensi vitamin K
pada bayi baru lahir normal atau cukup bulan perlu di beri vitamin K
peroral 1 mg/hari selama 3 hari, dan bayi beresiko tinggi di beri vitamin
K parenteral dengan dosis 0,5-1 mg IM.
h. Memberikan salep mata
Untuk pencegahan penyakit mata karena klamidia (penyakit menular
seksual) perlu diberikan obat mata pada jam pertama setelah persalinan,
yaitu pemberian obat mata eritromisin 0.5 % atau tetrasiklin 1 %,
sedangkan salep mata biasanya diberikan 5 jam setelah bayi lahir.
i. Identifikasi Bayi
1. Alat pengenal untuk memudahkan identifikasi bayi perlu di pasang
segen pasca persalinan. Alat pengenal yang efektif harus diberikan
kepada bayi seti bayi baru lahir dan harus tetap ditempatnya sampai
waktu bayi dipulangkan
2. Peralatan identifikasi bayi baru lahir harus selalu tersedia di tempat
penerimaan pasien, di kamar bersalin dan di ruang rawat bayi
3. Alat yang digunakan, hendaknya kebal air, dengan tepi yang halus
tidak mudah melukai, tidak mudah sobek dan tidak mudah lepas
4. Pada alat atau gelang identifikasi harus tercantum nama (bayi,
nyonya), tanggal lahir, nomor bayi, jenis kelamin, unit, nama lengkap
ibu
5. Di setiap tempat tidur harus diberi tanda dengan mencantumkan nama,
tanggal lahir, nomor identifikasi
2.4.4 Apgar score
Penilaian awal setelah bayi baru lahir yang digunakan saat ini meliputi
dua hal yaitu apakah bayi menangis/bernapas spontan dan apakah tonus otot
aktif atau bayi bergerak aktif. Penilaian dilakukan dalam maksimal 20 detik
pertama setelah bayi lahir. Hal tersebut digunakan untuk menentukan
apakah bayi memerlukan tindakan resusitasi (tidak lagi menunggu waktu 1
69

menit dari pengkajian Apgar). Apgar dapat digunakan untuk memantau


kondisi bayi selanjutnya.
Apgar adalah metode penelitian yang di gunakan untuk mengaji
kesehatan neonatus dalam 1 sampai 5 menit setelah lahir. Penilaian menit
pertama adalah menentukan tindakan, sedangkan menit kelima adalah
menentukan prognosis. Sesaat setelah bayi lahir, penolong persalinan
biasanya langsung melakukan penilaian terhadap bayi tersebut. Perangkat
yang digunakan untuk menilai dinamakan Skor Apgar. Skor Apgar biasanya
menangani pada menit pertama Kelahiran dan biasanya di ulang pada menit
kelima. Dalam situasi tertentu, skor apgar juga di nilai menit ke-10, 15 dan
20. (Ekayanti, 2018)

Tabel 2.6 Komponen penilaian APGAR


Tanda Nilai:0 Nilai:1 Nilai:2
Appearance (warna kulit) Pucat/biru Tubuh merah, Seluruh tubuh
seluruh ekskremitas biru kemerahan
tubuh
Pulse (denyut jantung) Tidak ada <100 >100
Grimace (tonus otot) Tidak ada Ekskremitas sedikit Gerakan aktif
fleksi
Activity (aktivitas) Tidak ada Sedikit gerak Langsung
menangis
Respiration ( pernafasan) Tidak ada Lemah/tidak Menangis
teratur
(Sumber:,
Penilaian :
Nilai 7-10 : Bayi normal
Nilai 4-6 : Bayi dengan asfiksia ringan dan sedang
Nilai 0-3 : Bayi dengan asfiksia berat
2.4.6 Inisiasi Menyusu Dini (IMD)
Menurut (Indrayani, 2016) IMD adalah bayi mulai menyusu sendiri
segera setelah lahir. Setelah lahir, dengan segera bayi ditempatkan di atas
70

perut ibu selama 1 jam, kemudian bayi akan merangkak dan mencari puting
susu ibunya. Pastikan pemberian ASI dimulai 1 jam setelah bayi bayi lahir,
lakukan IMD dan anjurkan ibu untuk memeluk dan menyusukan bayinya
setelah tali pusat dipotong.
Dengan IMD, bayi dapat segera menggunakan refleks mencari,
menghisap dan menelan. Biarkan proses ini berlangsung sampai bayi
berhenti menyusu dengan sendirinya. Jika bayi baru lahir dikeringkan dan
diletakkan di ibu dengan kontak kulit ke kulit dan tidak dipisahkan dari
ibunya setidaknya satu jam, semua bayi akan melalui 5 tahapan perilaku
(pre-feeding behauior) sebelum bayi berhasil menyusu.
Langkah inisiasi menyusu dini dalam asuhan bayi baru lahir sebagai berikut:
Tahap 1: Lahirkan, lakukan penilaian, keringkan
1. Saat bayi lahir, catat waktu kelahiran.
2. Sambil meletakkan bayi di perut ibu lakukan penilaian apakah merlukan
tindakan resusitasi atau tidak.
3. Jika bayi normal dan tidak memerlukan resusitasi, keringkan tubuh bayi
secara lembut (tanpa membersihkan verniks) mulai dari muka dan bagian
tubuh lainnya kecuali bagian tangan. Verniks akan menghangatkan tubuh
bayi. Bau cairan amnion pada tangan bayi membantu bayi mencari puting
ibunya yang berbau sama. Setelah dikeringkan selimuti bayi dengan kain
kering dan bersih serta lembut (kain yang telah disetrika agar permukaan
kain tidak kasar) untuk menunggu tali pusat berhenti berdenyut sebelum
di klem.
Tahap 2: Lakukan kontak kulit ke kulit selama paling sedikit satu jam.
1. Setelah tali pusat dipotong dan diikat, letakkan bayi tengkurap di doda
ibu. Luruskan bahu bayi sehingga bayi menempel di dada ibu. Kepala
bayi harus berada di antara payudara ibu tetapi lebih rendah dari puting.
2. Selimuti ibu dan bayi dengan kain hangat dan pasang topi di kepala bayi.
3. Lakukan kontak kulit bayi ke kulit dada ibu paling sedikit satu jam.
Mintalah ibu untuk memeluk dan membelai bayinya. Jika perlu letakkan
bantal di bawah kepala ibu untuk mempermudah kontak visual antara ibu
71

dan bayi. Sebagian besar bayi akan berhasil melakukan IMD dalam
waktu 30-60 menit.
4. Hindari membasuh atau menyeka payudara ibu sebelum bayi menyusu.
5. Selama kontak kulit bayi ke kulit ibu, lakukan manajemen aktif kala tiga
persalinan.
Tahap 3: Biarkan bayi mencari dan menemukan puting ibu dan mulai
menyusu
1. Biarkan bayi mencari dan menemukan puting dan mulai menyusu.
2. Anjurkan ibu dan orang lainnya untuk tidak menginterupsi menyusu
misalnya memindahkan bayi dari satu payudara ke payudara lainnya.
Menyusu pertama biasanya berlangsung sekitar 10-15 menit. Bayi cukup
menyusui dari satu payudara
3. Menunda semua asuhan bayi baru lahir normal lainnya hingga bayi
selesai menyusu.
4. Usahakan untuk tetap menempatkan ibu dan bayi di ruang bersalin
hingga bayi selesai menyusu.
5. Segera setelah BBL selesai menyusu, bayi akan berhenti menelan dan
melepaskan puting serta bayi dan ibu akan mengantuk. Selimuti bayi
dengan kain bersih, lakukan penimbangan dan pengukuran, berikan
suntikan vitamin K1 dan oleskan salep/tetesan antibiotika pada mata
bayi.
a. Jika bayi belum selesai melakukan IMD dalam waktu satu jam,
posisikan bayi lebih dekat dengan puting ibu dan biarkan kontak kulit
dengan kulit selama 30-60 menit berikutnya.
b. Jika bayi masih belum melakukan IMD dalam waktu 2 jam,
pindahkan ibu ke ruang pemulihan dengan bayi tetap di dada ibu.
Lanjutkan asuhan BBL dan kemudian kembalikan bayi kepada ibu
untuk menyusu.
6. Kenakan pakaian pada bayi atau tetap selimuti untuk menjaga
kehangatannya. Tetap tutupi kepala bayi dengan topi pada beberapa jam
72

pertama. Bila kemudian kaki bayi terasa dingin, buka pakaiannya


kemudian telungkupkan kembali di dada ibu sampai bayi hangat kembali.
7. Satu jam kemudian setelah pemberian vitamin K1, berikan suntikan
hepatitis B pertama pada sisi paha yang berbeda.
8. Tempatkan ibu dan bayi di ruangan yang sama. Letakkan bayi dekat
dengan ibu sehingga mudah terjangkau dan bayi bisa menyusu sesering
mungkin.
2.4.7 ASI Eksklusif
Asi Eksklusif yaitu bayi hanya boleh minum ASI, tidak makan-
makanan tambahan lain dan tidak minum cairan lain selama 6 bulan pertama
kehidupannya (Fitriana , 2019) dan (Susanto , 2020).
Manfaat ASI Eksklusif adalah sebagai berikut:
1. ASI melindungi bayi dari banyak penyakit termasuk diare, pneumonia,
diabetes dan kanker
2. Menyusu pada payudara, dekat dengan ibu akan membantu bayi merasa
nyaman
3. ASI selalu segar, bersih dan siap dikonsumsi
4. Menyusui dapat membantu rahim ibu berkontaksi setelah kelahiran dan
memperlambat pendarahan
5. Menyusui dapat mencegah ibu segera hamil kembali
6. Menyusui dapat membantu melindungi ibu dari tulang keropos
7. Menyusui tidak membutuhkan biaya
Menurut (Ekayanti, 2018) Langkah-langkah menyusui yang benar yaitu:
1. Ibu cuci tangan sebelum menyusui bayinya.
2. Ibu duduk dengan santai dan nyaman, di punggung tegak sejajar
punggung kursi dan kaki yang diberi alas duduk dan tidak menggantung.
3. Mengeluarkan sedikit ASI dan mengoleskan ke puting susu dan aerola
sekitarnya.
4. Bayi dipegang dengan satu lengan, kepala terletak pada lengkung siku
ibu dan bayi terletak pada lengan
73

5. Ibu menempelkan perut bayi pada perut ibu dengan meletakkan satu
tangan bayi di belakang ibu dan Su satu di depan, kepala bayi menghadap
ke payudara.
6. Ibu memposisikan bayi dengan telinga dan lengan pada garis lurus.
7. Ibu memegang payudara dengan ibu jari di atas dan jari lain yang
menopang di bawah serta tidak menekan puting susu atau areola.
8. Ibu menyentuhkan meletakkan susu pada bagian sudut mulut bayi
sebelum menyusui.
9. Setelah bayi lahir, payudara tidak perlu di- pegang atau disangga lagi.
10. Ibu menatap bayi saat menyusui.
11. Pasca-menyusui
a. Melepas isapan bayi dengan cara jari kelingking dimasukkan ke mulut
bayi melalui sudut mulut bayi atau dagu bayi ditekan ke bawah.
b. Setelah bayi selesai menyusui, ASI dikeluarkan sedikit kemudian
dioleskan pada memasukkan susu dan nclon aerola, biarkan kering
dengan sendirinya.
12. Menyendawakan bayi dengan:
a. Bayi digendong tegak dengan bersandar pada bahu ibu kemudian
punggung ditepuk perlahan-lahan; atau
b. Bayi tidur tengkurap di pangkuan ibu, kemudian punggungnya di
tepuk perlahan-lahan.
13. Menganjurkan ibu agar menyusui bayinya setiap saat bayi menginginkan
(on demand).
2.4.8 Tanda Bahaya pada Bayi Baru Lahir
Menurut (Rukiyah , 2018) jika menemukan keadaan ini harus segera
dilakukan pertolongan dan orang tua harus mengetahuinya seperti :
a. Pernafasan sulit atau lebih dari 60x permenit.
b. Terlalu hangat (>38°C) atau leboh dingin (<36°C).
c. Kulit bayi kering (terutama 24 jam pertama), biru, pucat atau memar.
d. Hisapan saat menyusu lemah, rewel, sering muntah, mengantuk
berlebihan
74

e. Tali pusat merah, bengkak, keluar cairan, berbau busuk, berdarah.


f. Tanda-tanda infeksi seperti suhu tubuh meningkat, merah, bengkak, bau
busuk, keluar cairan, pernafasan sulit.
g. Tidak BAB dalam 3 hari, tidak BAK dalam 24 jam, tinja lembek/encer,
sering berwarna hijau tua, ada lendir atau darah.
h. Menggigil, rewel, lemas, mengantuk, kejang, tidak bisa tenang, menangis
terus-menerus.
2.4.9 Imunisasi
Menurut Irianti (Irianti, 2018) imunisasi merupakan usaha dalam
memberi kekebalan pada bayi dan anak dengan memasukan vaksin kedalam
tubuh agar tubuh membuat zat anti untuk mencegah terhadap penyakit
tertentu
Adapun tujuan dan manfaat dari imunisasi yaitu :
a. Mencegah terjadinya penyakit tertentu (yang memiliki angka pravelensi
tinggi) pada seorang menghilangkan penyakit tersebut dari dunia.
b. Melindungi dan mencegah penyakit menular yang sangat berbahaya bagi
anak yang dapat meningkatkan angka kesakitan, kecacatan dan kematian.
c. Anak menjadi kebal dan terhadap penyakit sehingga dapat menurunkan
angka morbiditas dan mortalitas serta dapat mengurangi kecacatan akibat
penyakit tertentu.
d. Menurunkan angka penderita suatu penyakit yang sangat membahayakan
kesehatan bahkan dapat menyebabkan kematian pada penderitanya.
Beberapa penyakit yang dapat di hindari dengan imunisasi di antara
lainya seperti campak, polio, difteri, tetanus, batuk rejan, hepatitis B,
cacar air, dan TBC
Menurut (Rukiyah , 2018), pemberian imunisasi dasar untuk bayi yaitu :
a. BCG (Bacille Calmette Guerin)
Imunisasi BCG berguna untuk mencegah penyakit tuberkulosis
berat. Misalnya TB paru berat. Imunisasi ini sebaiknya diberikan
sebelum bayi berusia 2-3 bulan. Dosis untuk bayi kurang setahun adalah
0,05 ml dan anak 0,10 ml. Disuntikan secara intradermal dibawah lengan
75

kanan atas. BCG tidak menyebabkan demam. Tidak dianjurkan BCG


ulangan. Suntikkan BCG akan meninggalkan jaringan parut pada bekas
suntikan. BCG tidak dapat diberikan pada pasien pengidap leukimia,
dalam pengobatan steroid jangka panjang, atau pengidap HIV. Apabila
BCG diberikan pada usia lebih dari 3 bulan, sebaiknya dilakukan uji
tuberkulin terlebih dahulu.
b. Hepatitis B
Imunisasi Hepatitis B diberikan sedini mungkin setelah lahir.
Pemberian imunisasi Hepatitis B pada bayi baru lahir harus berdasarkan
apakah ibu mengandung virus Hepatitis B aktif atau tidak pada saat
melahirkan. Ulangan imunisasi Hepatitis B dapat dipertimbangkan pada
umur 10-12 tahun. Apabila sampai usia 5 tahun anak belum pernah
memperoleh imunisasi hepatitis B maka diberikan secepatnya. Pemberian
imunisasi HB0 tidak lebih dari 24 jam setelah kelahiran bayi.
c. DPT (Difteri, Pertusis, Tetanus)
Imunisasi DPT untuk mencegah bayi dari tiga penyakit, yaitu difteri,
pertusis, dan tetanus. Disebabkan bakteri Corynebacterium diphheriae
yang sangat menular. Dimulai dengan gangguan tenggorokan dan dengan
cepat menimbulkan gangguan pernafasan dengan terhambatnya saluran
pernafasan oleh karena terjadi selaput di tenggorokan dan menyumbat
jalan nafas, sehingga dapat menyebabkan kematian. Imunisasi DPT dasar
diberikan 3 kali sejak anak umur dua bulan dengan interval 4-6 minggu.
DPT 1 diberikan umur 2-4 bulan. DPT 2 umur 3-5 bulan, dan DPT 3
umur 4-6 bulan. Imunisasi DPT pada bayi tiga kali (3 dosis) akan
memberikan imunitas satu sampai 3 tahun.
d. Polio
Untuk imunisasi dasar (3 kali pemberian) vaksin diberikan 2 tetes
per oral dengan interval tidak kurang dari dua minggu. Mengingat
Indonesia merupakan daerah endemik polio, sesuai pedoman PPI
imunisasi polio diberikan segera setelah lahir pada kunjungan pertama.
Dengan demikian diperoleh daerah cakupan yang luas.
76

Pemberian polio 1 saat bayi masih berada dirumah sakit atau rumah
bersalinan dianjurkan saat bayi akan dipulangkan. Maksudnya tak lain
agar tidak mencemari bayi lain oleh karena virus polio hidup dapat
dikeluarkan melalui tinja.
e. Campak
Vaksin campak diberikan dalam satu dosis 0.5 ml pada usia 9 bulan.
Campak adalah penyakit yang sangat menular yang dapat disebabkan
oleh sebuah virus yang bernama Virus Campak. Penularan melalui udara
ataupun kontak langsung dengan penderita. Gejala-gelajanya adalah,
demam, batuk, pilek dan bercak-bercak merah pada permukaan kulit 3-5
hari setelah anak menderita demam. Bercak mula- mula timbul dipipi
bawah telinga yang kemudian menjalar ke muka, tubuh dan anggota
tubuh lainnya. Pemberian imunisasi akan menimbulkan kekebalan aktif
dan bertujuan untuk melindungi terhadap penyakit campak hanya dengan
sekali suntikkan, dan diberikan pada usia anak sembilan bulan atau lebih
2.4.10 Standar Kunjungan Neonatus
Menurut (Alifah, 2018) standar kunjungan neonatus sebagai berikut:
1) Setelah lahir pada saat kondisi bayi sudah sangat stabil (sebelum 6 jam)
2) Kunjungan neonatus (KN 1) pada 6 jam sampai 48 jam bayi lahir.
3) Kunjungan neonatus (KN 2) pada 3-7 hari bayi lahir.
4) Kunjungan neonatus (KN 3) pada 8-28 hari bayi lahir.
2.5 Manajemen Kebidanan
2.5.1 Definisi Manajemen Kebidanan
Manajemen Kebidanan adalah proses masalah yang digunakan sebagai
metode untuk mengorganisasikan pikiran dan tindakan berdasarkan teori
ilmiah, penemuan-penemuan, ketrampilan dalam rangkaian/tahapan yang
logis untuk pengambilan keputusan yang didasarkan pada klien.
(Ramadaniyah, 2019)
2.6 Keluarga Berencana (KB)
2.6.1 Kontrasepsi Alamiah Tabel
77

Kontrasepsi Alamiah No Kontrasepsi Alamiah Manfaat/Kelebihan


Kekurangan. Metode Amenorea Laktasi (MAL) adalah metode yang
mengandalkan manajemen laktasi. Syaratnya yaitu ibu menyusui secara penuh,
tanpa sufor dan makanan pendamping, ibu belum haid sejak masa nifas serta umur
bayi
BAB III
PERKEMBANGAN KASUS

Pada BAB ini penulis akan membahas kasus pada masa


kehamilan,bersalin, nifas bayi baru lahir di Bidan Praktik Mandiri
Husniyati palembang pada tahun 2022. Adapun catatn perkembangan
disajikan dalam bentuk SOAP, yaitu :
3.1 Asuhan Masa Kehamilan
3.1.1 Asuhan Kehamilan Kunjungan Pertama
Tanggal : 30 Desember 2021 Jam : 11.00 WIB
A. Data Subjektif
1. Identitas
Nama ibu Ny. “Y” umur 31 tahun, pendidikan SMA,
pekerjaan IRT, agam islam, bangsa Indonesia, nama suami Tn.
“R” umur 32 tahun, pendidikan SMA, pekerjaan wiraswasta,
agama islam, yang beralamat Di tegal binangu RT 01 RW 05
Palembang.
2. Alasan Datang
Ibu datang ke RB Husniyati S.ST Palembang mengaku
hamil 8 bulan mengatakan tidak ada keluhan dan ingin
memeriksakan kehamilannya
3. Riwayat Menstruasi
Ibu menarche pada umur 10 tahun, lamanya 5 hari,
banyaknya 2 kali ganti pembalut, siklus haid teratur, disminorhea
tidak ada, warna darah merah kehitaman.
4. Riwayat Kehamilan
Riwayat kehamilan sekarang G3P2A0 HPHT 13-04-2021,
tafsiran persalinan 20-01-2022, usia kehamilan 38 minggu 1 hari,
pemeriksaan ANC sebanyak 8x, 4x di Bidan terdekat rumah Ibu,
3x bersama penulis di RB Husniyati S,ST . Selama kehamilan ibu
sudah meminum tablet penambah darah (Fe) sebanyak 80 tablet,

78
79

imunisasi TT ibu sudah lengkap, keluhan selama kehamilan di


Trimester I yaitu mual dan muntah, Trimester II tidak ada dan
Trimester III tidak ada.
5. Riwayat Kehamilan, Persalinan dan Nifas Yang Lalu
a. Tahun 2013 anak pertama hamil aterm, lahir spontan, tempat
partus BPM, laki-laki, 3700gr, 50cm, Keadaan bayi baik,
tidak ada keluhan selama masa nifas
b. Tahun 2015 anak kedua aterm,lahir spontan,tempat parus
BPM, laki laki 3400 gr, 50cm, keadaan baik, tidak ada
keluhan selama masa nifas
6. Riwayat Kesehatan
Ibu mengatakan tidak pernah mengalami penyakit apapun,
tidak ada riwayat operasi, dan tidak ada alergi. Ibu juga
mengatakan tidak ada keluarga yang menderita penyakit kronis,
keturunan seperti hepatitis, diabetes mellitus, hipertensi dan asma.
7. Pola Kebiasaan Sehari-hari
Makanan sehari-hari ibu teratur dan bervariasi 3x sehari,
biasanya mengkonsumsi 1 piring nasi, 1 mangkuk kecil sayur, 1
potong lauk, 1 buah-buahan dan ibu minum sebanyak ± 8
gelas/hari, ibu tidak mempunyai pantangan dalam makan serta
alergi terhadap makanan dan obat. Pola eliminasi BAK ± 5x
sehari, BAB 1x sehari. Pola istirahat ibu baik yaitu ±8 jam perhari,
rekreasi 1x bulan, olahraga 1x/minggu. Personal hygiene ibu baik,
gosok gigi 2x/hari, mandi 2x/hari serta ganti pakaian dalam
2x/hari.
8. Riwayat Psikososial
Hubungan Ibu dengan keluarga harmonis, rencana
persalinan normal, rencana merawat dan menyusui sendiri ASI
Ekslusif serta harapan keluarga ibu dan bayi sehat. Persiapan
untuk persalinan yaitu uang, tidak ada keluarga lain yang tinggal
serumah, jumlah seluruh keluarga yang tinggal serumah adalah 3
80

orang, suami sebagai pengambilan keputusan dalam keluarga dan


tidak ada kebiasaan atau adat istiadat yang dilakukan selama
kehamilan.
B. Data Objektif
1. Pemeriksaan umum
Keadaan umum ibu baik, kesadaran composmentis, keadaan
emosional stabil, tinggi badan: 158 cm, berat badan: 70 kg, berat
badan sebelum hamil: 60 kg, lila 26 cm, Tekanan darah: 120/80
mmHg, nadi:90x/menit, pernafasan 19 x/menit dan suhu 36ºC,
HB: 12 gram %, protein urine (-), glukosa urine (-)
2. Pemeriksaan fisik
Rambut hitam, bersih tidak rontok, tidak terdapat Cloasma
Gravidarum dan tidak ada odema pada wajah ibu, conjungtiva
tidak pucat, sklera tidak ikterik, penglihatan baik, hidung bersih
tidak ada polip, penciuman baik, mulut dan gigi bersih tidak ada
stomatitis pada mulut dan tidak ada caries pada gigi, telinga
simetris, tidak ada serumen, pendengaran baik, leher tidak ada
pembesaran kelenjar thyroid, vena juguralis dan limfe, bunyi
jantung jelas dan teratur, bunyi nafas bersih, payudara simetris,
dan areola mammae hyperpigmentasi puting susu menonjol serta
kolostrum belum keluar.
3. Pemeriksaan abdomen
a. Inspeksi
Abdomen membesar seusai dengan usia kehamilan, tidak
terdapat strie, tidak terdapat linea dan tidak terdapat bekas
oprasi.
b. Palpasi
Pada pemeriksaan Leopold I : tinggi fundus 2 jari dibawah
px, (33 cm)bagian fundus teraba bulat ,lunak dan tidak
melenting (bokong)
81

lunak dan tidak melenting (bokong), Leopold II : bagian kiri


perut ibu teraba bagian-bagian kecil janin (ekstremitas), bagian
kanan perut ibu teraba panjang, keras, seperti papan
(punggung). Leopold III : bagian terbawah perut ibu teraba
bulat, keras dan melenting (kepala) dan bagian terbawah perut
ibu masih bisa digoyangkan (sudah masuk PAP), Leopold IV :
(sudah dilakukan) 3/5 , dan TBJ = (TFU-11) x 155 berarti
(33cm-11) x 155 = 3,100gram.
c. Auskultasi
Pergerakan janin aktif, DJJ (+) frekuensi 140x/menit teratur,
lokasi 2 jari di bawah pusat sebelah kiriperut ibu.
d. Perkusi
Refleks patella kanan (+) dan kiri (+)
e. Pemeriksaan Penunjang
a) Hb : 12 gram %
b) Urine : Protein (-), Glukosa (-)
C. Analisa
Diagnosa : G3P2A0 38 minggu 1 hari, janin tunggal hidup presentasi
kepala.
D. Penatalaksanaan
1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan, ibu dalam keadaan normal
yaitu usia kehamilan 38 minggu 1 hari, Tekanan darah:
120/70mmHg, Suhu: 36oC, Pernafasan: 20x/menit, Nadi:
89x/menit, Lila: 26 cm, HB: 12gram%, Protein Urine (-),
Glukosa urine (-) dan keadaan janin ibu baik presentasi kepala,
DJJ 140x/menit, serta TBJ : 3,100 gram.
- Ibu mengerti penjelasan bidan dan merasa senang dengan
hasil pemeriksaan
2. Menganjurkan ibu untuk tetap menjaga pola makannya dengan
cara makan-makanan yang bergizi seimbang agar nutrisi ibu
tercukupi dengan baik.
82

- Ibu mengerti dan mau tetap menjaga pola makannya


3. Memberitahu ibu untuk tetap menjaga pola istirahatnya dengan
tidur malam 7-8 jam dan tidur siang 1-2 jam. Kebiasaan tidur
siang menguntungkan, baik untuk kesehatan dan tidur malam
juga merupakan waktu dimana proses pertumbuhan janin
berlangsung.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau melakukannya
4. Menganjurkan ibu untuk melakukan olahraga seperti mengikuti
senam ibu hamil untuk mempersiapkan dan melatih otot-otot
berfungsi secara optimal saat persalinan normal serta agar
sirkulasi darah lebih lancar.
- Ibu mengerti dan mau melakukan olahraga
5. Memberikan dan mengajurkan ibu mengkonsumsi tablet Fe dan
Kalk dengan dosis 1x1. Tablet Fe berguna untuk mencegah
anemia, efek sampingnya yaitu saat BAB feses ibu akan
berwarna sedikit kehitaman. Kalk berguna menunjang
pembentukan tulang, kerangka tubuh janin serta menjaga tulang
dan gigi ibu, kalsium bisa didapatkan juga pada keju, puding,
susu, dan yoghurt.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau
mengkonsumsinya Memberitahu ibu tanda-tanda bahaya
kehamilan yaitu mata berkunangkunang, penglihatan kabur, nyeri
kepala hebat, keluar darah pervaginam, bengkak pada wajah,
tangan dan kaki, serta gerakan janin tidak dirasakan. Jika ibu
merasakan dan ada tanda-tanda seperti itu ibu harus segera datang
ketenaga kesehatan terdekat.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
7. Memberitahu ibu untuk melakukan kunjungan ulang 1 minggu
lagi atau jika ibu ada keluhan segera datang ketenaga kesehatan.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau melakukan
kunjungan ulang
83
84

3.1.2 Asuhan Kehamilan Kunjungan Kedua


Tanggal : 05-Januari-2022 Jam : 13.00 WIB
A. Data Subjektif
1. Alasan Datang
Ibu datang ke BPM Husniyati S,ST ingin memeriksakan
kehamilannya tidak ada keluhan
2. Riwayat Kehamilan
Selama kehamilan ibu sudah meminum tablet penambah
darah (Fe) sebanyak 80 tablet
3. Pola Kebiasaan Sehari-hari
Makanan sehari-hari ibu teratur, gizi seimbang, bervariasi 3x
sehari, dan ibu minum sebanyak ± 9 gelas/hari terdiri dari 8 gelas
air putih dan 1 gelas susu, Pola eliminasi tidak ada maslaah BAK ±
6x sehari, BAB 1x sehari, Pola istirahat ibu baik yaitu ±8 jam
perhari, rekreasi 1x bulan, olahraga 1x sehari. Personal hygiene
ibu baik, gosok gigi 2x/hari, mandi 2x/hari serta ganti pakaian
dalam 2x/hari.
B. Data Objektif
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan umum ibu baik, kesadaran composmentis, keadaan
emosional stabil, berat badan: 71kg, TD: 110/80mmHg, nadi:
75x/menit, pernafasan: 20x/menit dan suhu 36,5ºC
2. Pemeriksaan abdomen
a. Inspeksi
Abdomen membesar sesuai dengan usia kehamilan, tidak
terdapat striae , tidak terdapat linea tidak terdapat luka bekas
operasi.
b. Palpasi
Pada pemeriksaan Leopold I : tinggi fundus uteri setinggi px
(prosessus xifoideus) Mc.Donald 32cm, bagian fundus teraba
besar, lunak dan tidak melenting (bokong), Leopold II : bagian
85

kanan perut ibu teraba bagian-bagian kecil janin (ekstremitas),


bagian sisi kiri perut ibu teraba panjang, keras, seperti papan
(punggung). Leopold III : bagian terbawah perut ibu teraba
bulat, keras dan melenting (kepala) dan bagian terbawah janin
tidak bisa digoyangkan (Sudah masuk PAP). Leopold IV: 3/5
(kepala sudah masuk panggul) , dan TBJ = TFU x 155 berarti
(32cm-11) x 155 = 3.255 gram.
c. Auskultasi
Pergerakan janin aktif, DJJ (+) frekuensi 130 kali/menit
teratur, lokasi 2 jari di bawah pusat sebelah kiri perut ibu.
3. Analisa
Diagnosa : G3P2A0 38 minggu 6 hari, janin tunggal hidup presentasi
kepala.
4. Penatalaksanaan
a. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan, ibu dalam keadaan
normal yaitu usia kehamilan 38minggu 6 hari, TD:
110/80mmHg, Suhu: 36,5oC, Pernafasan: 20x/menit, Nadi:
80x/menit, dan keadaan janin ibu baik, presentasi kepala, DJJ
130x/menit, serta TBJ : 3,255 gram.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan merasa senang
dengan hasil pemeriksaan
b. Menganjurkan ibu untuk tetap makan makanan begizi
seimbang.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau mengikuti
anjuran
c. Mengevaluasi apakah tablet Fe dan Kalk sudah dikonsumsi
oleh ibu.
- Ibu mengatakan sudah mengkonsumsi tablet Fe dan Kalk
d. Memberikan dan menganjurkan ibu untuk tetap
mengkonsumsi tablet Fe dan Kalk dengan dosis 1x1.
86

- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau


mengkonsumsi tablet Fe dan Kalk
e. Memberitahu ibu untuk melakukan perawatan payudara
untuk persiapan ibu menyusui, dengan mengunakan bra yang
menyokong, mudah menyerap keringat, tidak terlalu ketat,
dan bersihkan payudara dengan baby oil.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau
f. Menganjurkan ibu tetap melakukan olahraga agar melatih
otot-otor persiapan persalinan seperti senam hamil atau
mengepel jongkok agar mempercepat bagian terbawah janin ibu
turun masuk pintu atas panggul.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau
mengikuti anjuran
g. Menganjurkan ibu untuk mempersiapkan persalinan seperti
pakaian ibu, pakaian bayi, serta perlengkapan persalinan
lainnya.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan akan
mempersiapkanya
h. Memberitahu ibu tanda-tanda persalinan, yaitu pengeluaran
lendir bercampur darah, terjadi pembukaan serviks, ada
kontraksi makin sering terjadi dan teratur dengan jarak
kontraksi yang semakin pendek 3x atau lebih dalam 10 menit
berlangsung selama 40 detik atau lebih.
- Ibu mengerti dengan penjellasan bidan
i. Memberitahu ibu untuk melakukan kunjungan ulang 1
minggu lagi atau jika ibu ada keluhan segera datang
ketenaga kesehatan terdekat kapan - Ibu mengerti dengan
penjelasan bidan dan mau melakukan kunjungan ulang
87

3.1.3 Asuhan Kehamilan Kunjungan Ketiga


Tanggal : 16-12-2022 Jam : 10.00 WIB
A. Data Subjektif
1. Alasan Datang
Ibu datang ke BPM Husniyati S,ST ingin memeriksakan
kehamilannya mengeluh sakit pinggang
2. Riwayat Kehamilan
Selama kehamilan ibu sudah meminum tablet penambah darah
(Fe) sebanyak 80 tablet
3. Pola Kebiasaan Sehari-hari
Makanan sehari-hari ibu teratur, gizi seimbang, bervariasi 3x
sehari, dan ibu minum sebanyak ± 9 gelas/hari terdiri dari 8 gelas
air putih dan 1 gelas susu, Pola eliminasi tidak ada maslaah BAK ±
9x sehari, BAB 1x sehari, Pola istirahat ibu baik yaitu ±8 jam
perhari, rekreasi 1x bulan, olahraga 2x sehari. Personal hygiene
ibu baik, gosok gigi 2x/hari, mandi 2x/hari serta ganti pakaian
dalam 2x/hari.
B. Data Objektif
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan umum ibu baik, kesadaran composmentis, keadaan
emosional stabil, berat badan : 70 kg, TD: 120/70mmHg, nadi:
89x/menit, pernafasan: 18x/menit dan suhu 36ºC
2. Pemeriksaan abdomen
a. Inspeksi
Abdomen membesar sesuai dengan usia kehamilan, tidak
terdapat strie, terdapat linea alba dan tidak terdapat luka bekas
operasi.
b. Palpasi
Pada pemeriksaan Leopold I : tinggi fundus uteri 2 jari
dibawah px (prosessus xifoideus) Mc.Donald 31 cm, bagian
fundus teraba besar, lunak dan tidak melenting (bokong),
88

Leopold II : bagian kanan perut ibu teraba bagian-bagian kecil


janin (ekstremitas), bagian kiri sisi perut ibu teraba panjang,
keras, seperti papan (punggung). Leopold III : bagian terbawah
perut ibu teraba bulat, keras dan melenting (kepala) dan bagian
terbawah janin tidak bisa digoyangkan (sudah masuk PAP).
Leopold IV: 3/5, dan TBJ = (TFU-11) x 155 berarti (31cm-11)
x 155 = 2,700 gram.
c. Auskultasi
Pergerakan janin aktif, DJJ (+) frekuensi 140 kali/menit
teratur, lokasi 2 jari di bawah pusat sebelah kiri perut ibu.
C. Analisa
Diagnosa : G3P2A0 39 minggu 1 hari, janin tunggal hidup presentasi
kepala.
D. Penatalaksanaan
1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan keadaan ibu baik yaitu usia
kehamilan 39minggu, tekanan darah: 120/70mmHg, penafasan: 18
x/menit, nadi: 89x/menit, suhu : 36oC, dan keadaan janin baik,
presentasi kepala, DJJ 140x/m serta TBJ: 2,700 gram.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
2. Memberitahu ibu keluhan yang ibu rasakan adalah hal yang
fisiologis karena terjadi pembesaran janin dan bagian terbawah
janin sudah memasuki pintu atas panggul (PAP) dan semakin besar
perutnya akan semakin berat, menganjurkan ibu utuk banyak gerak
atau mengikuti senam
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
3. Mengevaluasi apakah tablet Fe dan Kalk sudah dikonsumsi oleh
ibu serta menganjurkan ibu untuk tetap mengkonsumsi tablet Fe
dan Kalk dengan dosis 1x1.
- Ibu sudah mengkonsumsi tablet Fe dan Kalk serta ibu mau tetap
mengkonsumsi tablet Fe dan Kalk
89

4. Mengevaluasi apakah ibu sudah mempersiapkan persalinan seperti


pakaian ibu, pakaian bayi, dan perlengkapan persalinan lainnya.
- Ibu sudah mempersiapkan perlengkapan persalinan
5. Memberitahu ibu bukan perlengkapan persalinan saja yang
disiapkan tetapi fisik dan mental ibu juga harus disiapkan karena
ibu sudah memasuki usia kehamilan cukup bulan untuk besalin
artinya akan menjadi ibu yang menjaga dan merawat bayinya.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau
mempersiapkan dirinya
6. Mengingatkan ibu untuk melakukan perawatan payudara untuk
persiapan ibu menyusui, dengan mengunakan bra yang
menyokong, mudah menyerap keringat, tidak terlalu ketat, dan
bersihkan payudara dengan baby oil.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau melakukan
anjuran
7. Mengingatkan ibu tetap melakukan olahraga agar melatih otot-otor
persiapan persalinan seperti senam hamil atau mengepel jongkok
agar mempercepat bagian terbawah janin ibu turun masuk pintu
atas panggul.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau mengikuti
anjuran
8. Mengingatkan kembali pada ibu tanda-tanda persalinan, yaitu
pengeluaran lendir bercampur darah, terjadi pembukaan serviks,
ada kontraksi makin sering terjadi dan teratur dengan jarak
kontraksi yang semakin pendek 3x atau lebih dalam 10 menit
berlangsung selama 40 detik atau lebih.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
9. Memberitahu ibu untuk melakukan kunjungan ulang 1 minggu lagi
atau jika ada keluhan bisa datang kapan saja.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau kunjungan
ulang
90

3.2 Asuhan Masa Persalinan


Kala I Fase Aktif Tanggal 30 Januari 2022 16.00 Pukul WIB
A. Data Subjektif
Ibu datang ke Rumah Bersalin Husniyati S,ST ingin memeriksakan
kehamilannya dan ibu mengeluh sakit perut dan keluarnya lendir
bercampur darah, sejak pukul 07.00 WIB.
B. Data Objektif
1. Pemeriksaan Fisik
Keadaan umum ibu baik, kesadaran composmentis, keadaan
emosional stabil, BB: 71 kg, tekanan darah 110/70mmHg, nadi
89x/menit, pernapasan 19x/menit, suhu 36,6ºC, konjungtiva tidak
pucat, sklera tidak ikterik dan tidak ada oedema.
2. Pemeriksaan Abdomen
a. Inspeksi
Abdomen membesar sesuai dengan usia kehamilan, tidak
terdapat striae, terdapat linea alba dan tidak terdapat luka bekas
operasi.
b. Palpasi
Pada Pemeriksaan Leopold I : 3 jari dibawah px (procesuss
xypoideus) Mc. Donald 30 cm, bagian fundus teraba, bulat,
lunak dan tidak melenting (Bokong). Leopold II : bagian kanan
perut ibu teraba bagian-bagian kecil janin (ekstremitas), bagian
kirisisi perut ibu teraba panjang, keras, seperti papan
(punggung). Leopold III : bagian terbawah perut ibu teraba
bulat, keras dan melenting (kepala) dan bagian terbawah janin
tidak bisa digoyangkan (sudah masuk PAP) Leopold IV: 3/5
dan TBJ=(TFU-11) x 155 berarti (30cm-11) x 155 = 2,900gram.
c. Auskultasi
DJJ (+) frekuensi 145x kali/menit teratur, lokasi 3 jari di
bawah pusat sebelah kiri perut ibu.
91

3. Pemeriksaan Obstetri
a. Inspeksi
Terlihat ada lendir bercampur darah, tidak ada pembesaran kelenjar
bhartolini dan tidak ada varises.
b. Pemeriksaan dalam
Porsio lunak, pembukaan 8 cm, ketuban (+), preskep, penunjuk
UUK kiri depan, penurunan H III
c. Analisa Data
Diagnosa : G 3P2A0 hamil aterm kala I fase aktif, janin tunggal hidup
presentasi kepala.
4. Penatalaksanaan
1. Memberitahu hasil pemeriksaan kepada ibu keadaan umum ibu baik,
TD 110/70mmHg, N:89x/m, R:19x x/m, T: 36,6ºC, DJJ:
145x/menit, kontraksi: baik. Portio: lunak, Pembukaan: 8 cm,
Ketuban (+), Presentasi: kepala, Penunjuk: UUK kanan depan,
Penurunan: H III, tidak ada presentasi ganda.
- Ibu mengerti penjelasan bidan.
2. Menganjurkan ibu untuk miring kiri atau berjalan-jalan disekitar
tempat tidur untuk mempercepat penurunan bagian terbawah
janin.
- Ibu mengerti dan mau melakukannya
3. Menganjurkan ibu untuk tidak menahan BAK dan BAB.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan.
4. Menganjurkan ibu untuk makan dan minum agar menambah
tenaga ibu saat persalinan
- Ibu mau makan dan minum
5. Memberitahu ibu untuk jangan mengedan sebelum waktunya atau
sebelum pembukaan lengkap tetapi dengan cara menarik nafas dan
hembuskan dari mulut untuk mengurangi rasa sakitnya.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan.
92

6. Menganjurkan suami untuk mengusap atau memijat punggung ibu


untuk mengurangi rasa sakit
- Suami mau melakukannya
7. Menanyakan pada ibu siapa yang akan menemaninya dalam
proses persalinan.
- Ibu mau didampingi suami untuk menemaninya dalam proses
persalinan.
8. Memberitahu ibu posisi persalinan seperti jongkok, duduk dan
setengah duduk.
- Ibu memilih posisi setengah duduk untuk bersalin.
9. Mengajarkan ibu cara meneran baik dan benar seperti jika ada
kontraksi ibu kumpulkan sakitnya dan tiup tiup.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan.
10. Melakukan pemantauan kontraksi, nadi, DJJ setiap 30 menit
sekali, tekanan darah, suhu, serta pemeriksaan dalam tiap 4 jam
sekali atau adanya indikasi seperti ibu mengeluh kesakitan.
- Pemeriksaan sudah dilakukan.
11. Menyiapkan alat partus set
- Partus set sudah di siapkan dan alat lengkap
Kala II Tanggal
30 januari 2022, Pukul 16.45 WIB
Data Subjektif
Ibu mengatakan perutnya bertambah sakit, ada rasa ingin BAB dan
meneran
Data Objektif
DJJ: 150 x/menit, portio tidak teraba, pembukaan 10cm, ketuban (+),
presentasi kepala, penunjuk: ubun-ubun kanan depan, penurunan H III+.
Analisa Data
Diagnosa : G3P2A0 Hamil Aterem Kala II, Janin tunggal utuh
Penatalaksanaan
93

1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan yaitu DJJ:150x/menit, portio


tidak teraba, pembukaan 10cm, ketuban(+), presentasi kepala,
penunjuk: ubun ubun kanan depan, penurunan H III+,
memberitahu ibu karena ketuban belum pecah maka dilakukan
pemecahan ketuban (Amniotomi).
-Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan ketuban (-)
2. Memberitahu ibu dan suami bahwa ibu sudah memasuki proses
persalinan
- Ibu dan suami mengerti dengan penjelasan bidan
3. Mengajarkan ibu cara meneran yang baik yaitu dengan cara
mengumpulkan rasa sakit, tarik nafas dalam, lalu hembuskan
dengan cara mendorong ke bawah
- Ibu mengerti yang diajarkan bidan dan mau melakukannya
4. Memimpin persalinan dan menganjurkan ibu untuk tidak meneran
cukup tiup tiup saja
-Bayi lahir spontan pukul 17.00WIB, jenis kelamin laki-laki,
menangis kuat, gerakan aktif, warna kulit kemerahan apgar score
: 9/10
5. Mengeringkan bayi dengan kain kering dan mengganti kain
- Bayi telah dikeringkan
Kala III Tanggal: Pukul: 17.00 WIB
Data Subjektif
Ibu mengatakan perutnya masih terasa mules dan ibu senang
bayinya telah lahir dengan sehat dan normal
Data Objektif
Keadaan umum ibu baik, kesadaran composmentis, Tinggi Fundus 2 jari
dibawah pusat, kontraksi uterus baik, dan terlihat semburan darah secara
tiba-tiba
Analisa Data
Diagnosa : P3A0Kala III
Penatalaksanaan
94

1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan yaitu Tinggi Fundus Uteri 2 jari


dibawah pusat, kontraksi uterus baik
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
2. Memberitahu ibu bahwa keluhan yang dirasakan adalah hal yang
normal karena proses kontraksi rahim.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
3. Memeriksa adakah janin kedua
- Tidak ada janin kedua
4. Memberitahu ibu bahwa akan disuntikkan oksitosin 10 unit IM di
1/3 pada paha kanan atas ibu bagian luar
- Oksitosin sudah disuntikkan
5. Melakukan pemotongan dan penjepitan tali pusat
- Tali pusat telah dipotong
6. Melakukan IMD selama 1 jam dengan cara letakkan bayi tengkurap
di dada ibu, kulit ke kulit biarkan selama 1 jam/lebih sampai bayi
menyusu sendiri, selimuti dan beri topi.
- IMD telah dilakukan bayi sudah diselimuti dan diberi topi
7. Melakukan penegangan tali pusat terkendali dan melihat tanda-
tanda lepasnya plasenta yaitu semburan darah tiba-tiba, tali pusat
memanjang, dan abdomen berubah membulat
- Plasenta lahir pukul 17.15WIB
8. Melakukan masase selama 15 detik
- Masase telah dilakukan
Kala IV Tanggal 30 januari 2022 , Pukul 17.15 WIB
Data Subjektif
Ibu mengatakan masih terasa mules pada daerah perut
Data Objektif
Tekanan darah: 110/80mmHg, Nadi: 82x/m, Pernafasan: 20x/m, T: 36,5 oC,
Tinggi Fundus Uteri 2 jari dibawah pusat, kontraksi uterus baik, perdarahan
±50 cc
Analisa Data
95

Diagnosa : P3A0 Kala IV

Penatalaksaan
1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan yaitu Tekanan darah:
110/80mmHg, Nadi: 82x/menit, Suhu: 36,5oC, Tinggi Fundus
Uteri: “ jari dibawah pusat, kontraksi uterus baik, perdarahan ±50
cc
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
2. Memeriksakan kelengkapan plasenta
- Kotiledon lengkap dan selaput amnion dan korion utuh
3. Memeriksakan laserasi jalan lahir
- Tidak terdapat laserasi jalan lahir
4. Membersihkan ibu dengan air DTT dan mengganti kain ibu
- Ibu telah dibersihkan dan kain sudah diganti
5. Membereskan alat dan membuang sampah basah dan sampah
kering pada tempatnya
- Alat telah dibereskan dan sampah telah dibuang
6. Melakukan dekontaminasi selama 10 menit
- Dekontaminasi telah dilakukan
7. Memberitahu ibu bahwa ibu akan dilakukan observasi selama 2
jam yaitu setiap 15 menit sekali pada 1 jam pertama, dan setiap 30
menit pada 1 jam kedua.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
8. Mengajarkan ibu dan keluarga untuk massase
- Ibu dan keluarga mengerti yang diajarkan bidan
9. Memberitahu ibu untuk tetap membiarkan bayinya didada ibu
selama 1 jam, kemudian bayi akan dilakukan pemeriksaan dan
disuntikkan Vit.K untuk mencegah terjadinya perdarahan, diberi
salep mata untuk mencegah infeksi serta nanti juga akan
96

disuntikkan HB0 setelah penyuntikan Vit. K untuk mencegah


penyakit hepatitis.
- Ibu mengerti penjelasan bidan
10. Menganjurkan ibu untuk beristirahat makan dan minum agar
tenaga ibu pulih
- Ibu mau istirahat makan dan minum
11. Menganjurkan ibu jangan turun dari tempat tidur dulu sebelum 2
jam
- Ibu mau mengikuti anjuran bidan
12. Memberitahu ibu bahwa bayinya akan dimandikan 6 jam setelah
dilahirkan
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
97

3.3 Asuhan Masa Nifas


3.3.1 Kunjungan Pertama 6 Jam Post Partum
Tanggal: 30 januari 2022 Pukul : 23.00 WIB
A. Data Subjektif
Ibu ingin memeriksakan keadaannya dan bayinya
B. Data Objektif
Keadaan umum ibu baik, kesadaran composmentis, Tekanan darah
120/80mmHg, Nadi: 80 x/menit, Pernapasan: 18x/menit, Suhu 36ºC,
konjungtiva tidak pucat, sklera tidak ikterik, ASI sudah keluar.
Abdomen teraba keras, tinggi fundus uteri 2 jari di bawah pusat,
kontraksi uterus baik, tidak ada tandatanda infeksi pada jalan lahir,
lochea rubra, sudah BAK 1 kali, ibu sudah melakukan mobilisasi, ibu
sudah miring kiri dan kanan serta ibu sudah bisa berjalan.
C. Analisa Data
Diagnosa: P3A0 6 Jam Postpartum
D. Penatalaksanaan
1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan seperti Tekanan darah:
120/80mmHg, Suhu : 36oC, Pernafasan: 18x/m, Nadi: 80x/m
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
2. Memberitahu ibu bahwa keluhan yang ibu rasakan adalah hal yang
fisiologis ibu nifas akan mengalami kelelahan setelah proses
persalinan. ibu memerlukan istirahat yang cukup ±8 jam pada
malam hari dan 1 jam pada siang hari. Kurang istirahat dapat
mengurangi produksi ASI, depresi dan ketidakmampuan merawat
bayi dan dirinya. Motivasi keluarga sangat dibutuhkan untuk dapat
meringankan pekerjaan rutin ibu di rumah agar ibu dapat
beristirahat dengan baik. Anjurkan suami untuk membantu
pekerjaan ibu dan bergantian merawat bayi.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan suami mau
membantu pekerjaan rutin ibu dan bergantian merawat bayi
98

3. Mengajarkan ibu cara masase agar kontraksi rahim berjalan dengan


baik dan mengajarkan keluarga cara masase jika teraba bulat keras
berarti rahim berkontraksi dengan baik
- Ibu mengerti yang diajarkan bidan
4. Memastikan bahwa ibu sudah melakukan mobilisasi seperti miring
kekiri atau kekanan pada posisi tidur dan lebih banyak berjalan.
Ambulasi awal dengan gerakan ringan kemudian meningkatkan
gerakannya secara berangsur-angsur.
- Ibu sudah mobilisasi
5. Menganjurkan ibu untuk makan-makanan yang bergizi seperti
sayursayuran, telur, dan buah-buahan serta minum air putih ± 8-12
gelas/hari untuk membantu mempercepat pemulihan dan produksi
ASI ibu
- Ibu mau makan dan minum
6. Menganjurkan ibu untuk tetap menjaga kebersihannya seperti
gosok gigi 2x sehari, mandi 2x sehari, dan mengganti pakaian
dalam dan pembalut 3x sehari atau jika terasa lembab
- Ibu mau menjaga kebersihannya
7. Memberitahu ibu untuk konsumsi tablet Fe 1x1 selama 40 hari
untuk mencegah anemia
- Ibu mengerti dan mau mengikuti anjuran bidan
8. Menganjurkan ibu untuk memberikan ASI Ekslusif pada bayinya
hingga 6 bulan tanpa makanan tambahan apapun dan berikan ASI
sesering mungkin min. 2 jam sekali serta tanpa dijadwalkan
- Ibu mau memberikan ASI Ekslusif pada bayinya
9. Menganjurkan ibu untuk tetap menjaga kehangatan bayinya dengan
cara memakaikan bedong dan topi
- Ibu mau menjaga kehangatan bayinya
10. Memberitahu ibu tanda-tanda bahaya masa nifas seperti perdarahan
pervaginam yang abnormal, demam tinggi dan penglihatan kabur,
pengeluaran vulva berbau, payudara bengkak, dan infeksi.
99

- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan


11. Memberitahu ibu tentang tanda bahaya pada bayi yaitu bayi
demam tinggi lebih dari 2 hari, kejang, tidak mau menyusu, tali
pusat infeksi. Apabila ada tanda-tanda tersebut harap memeriksakan
keadaanya.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
12. Mengajarkan ibu cara menyusui dengan baik dan benar yaitu kepala
dan badan bayi dalam satu garis lurus wajah bayi menghadap ke
payudara bagian hitam pada payudara ibu masuk kemulut bayi, bayi
menghisap kuat dan tidak ada suara, sebelumnya bersihkan
payudara dengan ASI supaya puting susu tidak lecet.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
13. Menganjurkan ibu untuk melakukan kunjungan ulang 1 minggu
kedepan atau jika ada keluhan
- Ibu mau melakukan kunjungan ulang
100

3.3.2 Kunjungan kedua 6 hari post partum


Tanggal: 05-02-2022 Pukul : 09.00 WIB
A. Data Subjektif
Ibu datang ke bpm dan ingin memeriksakaan 1 minggu post partum .
B. Data Objektif
Keadaan umum ibu baik, kesadaran composmentis, tekanan darah
120/80mmHg, nadi 80x/menit, pernapasan 23 x/menit, suhu 38ºC,
rambut hitam, bersih, tidak rontok, muka tidak ada closma
gravidarum dan tidak odema, konjungtiva tidak pucat, sklera tidak
ikterik, hidung bersih, tidak ada polip. Bibir tidak pucat, mulut dan
gigi bersih, tidak ada stomatitis dan caries. Tidak ada pembesaran
vena jugularis, kelenjar limfe dan kelenjar tiroid. Bunyi jantung jelas
dan teratur, bunyi bersih. Ekstremitas atas simetris, turgor kulit
elastis, kuku bersih tidak pucat. Pemeriksaan payudara, pada saat di
inspeksi payudara simetris, puting susu ibu menonjol, areola mamae
hiperpigmentasi terdapat ASI yang keluar dengan sendirinya dan
setelah dilakukan palpasi payudara ibu teraba keras, bengkak, dan
terasa nyeri. Abdomen teraba keras, kandung kemih tidak penuh,
tinggi , vulva dan vagina tidak ada odema, tidak ada tanda-tanda
infeksi pada jalan lahir, lochea sangulenta, berwarna merah segar.
A. Analisa Data
Diagnosa : P3A0 6 hari Post Partum
B. Penatalaksanaan
1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan keadaan umum ibu baik, TD:
120/80 mmHg, Suhu: 38ºC, Nadi: 80x/menit, P : 23x/menit, TFU:
pertenahan pusat dan simpisis Lokhea: sangulenta
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
2. Menganjurkan ibu untuk cukup istirahat karena pada masa nifas dan
menyusui ibu harus banyak istirahat agar masa nifas ibu berjalan
dengan baik, pada siang hari usahakan ketika bayi tidur ibu ikut
101

tidur, pada malam hari jika bayi terbangun bisa minta bantuan
suami.
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
3. Memberitahu ibu untuk kunjungan ulang 1 minggu lagi dan ibu
bisa datang kapan saja jika ibu masih mengalami ada nya keluhan
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan dan mau untuk
kunjungan ulang
3.4 Bayi Baru Lahir
3.4.1 Kunjungan Bayi Baru Lahir 1 Jam tanggal : 30 Januari 2022
Pukul: 18.00 WIB
A. Data Subjektif
Ibu mengatakan bayinya sehat, menyusu kuat gerakan aktif, menangis
kuat dan tidak rewel.
B. Data Objektif
Dari hasil pemeriksaan di dapatkan Suhu: 37,5ºC, Berat badan: 2,800
gram, Panjang Badan: 50 cm, Pernafasan: 44 x/menit, Nadi:
130x/menit warna kulit kemerahan, turgor kulit baik.
A. Analisa Data
Diagnosa : Neonatus Cukup Bulan 1 Jam
B. Penatalaksanaan
1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan, jenis kelamin laki-laki, Berat
Badan: 2,800gram, Panjang Badan: 50 cm, Suhu: 37oC, Pernafasan:
45 x/menit, Nadi: 130 x/m
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
2. Memberitahu ibu untuk tetap menjaga kehangatan bayi dengan cara
menyelimuti bayi, serta hindarkan bayi dari kipas angin/ruangan ber
AC
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
3. Menganjurkan ibu untuk memberikan ASI Ekslusif kepada bayinya
hingga umur 6 bulan tanpa makanan tambahan dan memberikannya
minimal 2 jam sekali
102

- Ibu mau mengikuti anjuran yang diberikan bidan


4. Memberitahu ibu bahwa bayinya telah diberikan zalf mata dan telah
disuntikkanVit.K untuk mencegah infeksi dan perdarahan pada otak
dan akan diberikan imunisasi HB0 untuk mencegah penyakit
Hepatitis B.
- Ibu mengerti dengen penjelasan bidan
5. Memberitahu ibu cara merawat tali pusat yaitu menggunakan kasa
steril tanpa tambahan apapun dan menggantinya apabila lembab
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
6. Memberitahu ibu tentang tanda bahaya pada bayi yaitu tali pusat
berbau, demam, kejang dan bayi tidak mau menyusu
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
7. Memberitahu ibu untuk kunjungan ulang satu minggu kedepan atau
jika ada keluhan
- Ibu mau kunjungan ulang

3.4.2 Kunjungan kedua 6 hari bayi baru lahir tanggal: 5-02-2022


Pukul: 10.00 WIB
A. Data Subjektif
Ibu mengatakan bayinya sehat, menyusu kuat gerakan aktif,
menangis kuat, tidak rewel, perutnya tidak kembung, buang air besar
dan buang air kecil lancar dan tali pusat sudah mula tidak ada bintik
putih, tidak ikterus, kulit bersih dan tali pusat sudah lepas.
B. Analisa Data
Diagnosa : Neonatus Cukup Bulan 6 hari
C. Penatalaksanaan
1. Memberitahu kepada ibu hasil pemeriksaan bayinya seperti Suhu:
36,6oC,
Pernafasan: 43 x/menit, Nadi: 120x/menit, Berat badan: 2,900
gram,
Panjang Badan: 50 cm
103

- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan


2. Mengingatkan ibu untuk tetap menjaga kehangatan bayinya
jauhkan dari kipas angin dan lantai agar tidak terjadi hipotermi dan
tetap selimuti bayi dengan kain
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
3. Menganjurkan ibu untuk memberikan ASI Ekslusif kepada bayinya
hingga umur 6 bulan tanpa makanan tambahan apapun dan
memberikannya minimal 2 jam sekali.
- Ibu mau mengikuti anjuran yang diberikan bidan
4. Menganjurkan ibu untuk tetap menjaga kebersihan bayi seperti
memandikan bayi dan mengganti kain setelah bayi BAK dan BAB
- Ibu mau menjaga kebersihan bayinya
5. Memberitahu ibu tanda bahaya pada bayi yaitu demam lebih dari
3 hari, bayi kejang dan tidak mau menyusu, serta menganjurkan
ibu untuk ke pelayanan kesehatan terdekat jika terjadi masalah
seperti yang telah disebutkan
- Ibu mengerti dengan penjelasan bidan
6. Memberitahu ibu untuk kunjungan ulang 2 minggu kedepan atau
jika ada keluhan
- Ibu mau kunjungan ulang
BAB IV
PEMBAHASAN
Dalam bab ini penulis akan membahas ”Asuhan Kebidanan
Komprehensif ibu Hamil, Bersalin, Nifas, Bayi Baru Lahir Normal, dan KB
pada Ny. “Y” di Rumah Bersalin Husniyati S,ST Palembang”. Sebagai
bahan perbandingan antara teori dan kenyataan dilahan praktik.
4.1 Masa Kehamilan
Klien dengan identitas Ny. “Y” usia 30 th mengaku hamil
anak ketiga usia kehamilan 38 minggu 1 hari, hal ini merupakan
kehamilan normal karena ibu bukan termasuk kedalam katagori
faktor resiko atau resiko tinggi sesuai dengan teori Masfulfatun
(2020) bahwa yang dikatakan faktor resiko adalalah usia ibu lebih
dari 35 tahun atau kurang dari 20 tahun, jarak anak kurang dari 2
tahun dan tinggi kurang dari 155cm,
Penulis melakuan anamnesa pada Ny. “Y” didapatkan hasil
dari HPHT pada tanggal 13-04-2021 dan TP pada tanggal 20 Januari
2022. Penulis menghitung tafsiran persalinan menggunakan rumus
Neagle. Hal ini sesuai dengan teori Pratiwi & Fatimah (2019) yang
menyatakan bahwa tafsiran persalinan biasanya digunakan rumus
Neagle, yaitu apabila HPHT pada bulan 1–3 menggunakan rumus
+7+9 +0 dan apabila HPHT pada 4-12 menggunakan rumus +7-
3+1.
Selama kehamilan ini Ny.“Y” memeriksakan kehamilannya secara
teratur. Ny. “Y” melakukan pemeriksaan kehamilan Antenatal care
(ANC) dari trimester I sampai trimester III sebanyak 8x. Pada
trimester I sebanyak 2 kali, trimester II sebanyak 2 kali dan trimester
III sebanyak 4 kali. Frekuensi pemeriksaan kehamilan ini sesuai
dengan KemenKes RI (2020) pemeriksaan kehamilan minimal 6x
selama kehamilan yaitu 2x pada TM I (kehamilan hingga 12
minggu), 1x pada TM II (>12-24 minggu) dan 3x TM III (>24-40
minggu).

104
105

Kebiasaan sehari-hari pada Ny. “Y” yaitu, makanan sehari-


hari teratur 3x sehari, jenis makanan bervariasi, ibu tidak mempunyai
pantangan dalam makan, serta alergi terhadap makanan dan obat.
Pola eliminasi dengan BAK ±
5x/hari, BAB Ix/hari. Hal ini sesuai dengan teori menurut
Walyani (2015) yang menyatakan bahwa saat hamil ibu harus makan
makanan yang mengandung protein, zat besi, dan minum cukup
cairan (menu seimbang). Ibu butuh bekal energi yang memadai
mengatasi beban yang kian berat dan sebagai cadangan energi untuk
persalinan. Pertumbuhan otak janin akan terjadi cepat sekali pada 2
bulan terakhir menjelang persalinan, jangan sampai kekurangan gizi.
Pada kunjungan pertama Ny. “Y” melakukan pengukuran
tinggi badan dengan hasil 158cm, hal ini sesuai dengan Oktaviani
(2018) yang menyatakan bahwa tinggi badan normal pada ibu hamil
>145 cm, pengukuran tinggi badan pada kunjungan pertama untuk
menepis adanya faktor resiko pada ibu hamil.
Berat badan Ny. “Y” sebelum hamil 60 kg, sedangkan pada
pemeriksaan terakhir kehamilan berat badan Ny. “Y” 71 kg,
kenaikan berat badan ibu 11 kg selama kehamilan, hal ini sesuai
dengan perkiraan peningkatan berat badan menurut pendapat
Walyani (2015) mulai awal kehamilan sampai akhir kehamilan
adalah 11-12 kg serta kemungkinan penambahan BB hingga
maksimal 12,5 kg.
Pada pemeriksaan tekanan darah penulis mendapatkan hasil
pada Ny. “Y” yaitu 120/80mmHg, tekanan darah ibu dapat
dikategorikan normal. Hal ini sesuai dengan Walyani & Purwoastuti
(2020) yang menyatakan bahwa tekanan darah normalnya yaitu
sistolik 100-120/60-80 mmHg dan jika tekanan >140/90 mmHg
sudah dikatakan hipertensi.
Penulis melakukan pengukuran LILA yaitu didapatkan 26
cm. Untuk menentukan status gizi Ny. “Y”, berdasarkan hal tersebut
106

LILA ibu normal dan tidak menderita KEK. Hal ini sesuai dengan
Oktaviani (2018) yang menjelaskan bahwa kriteria KEK yaitu
ukuran lila <23,5 cm.
Pada pemeriksaan usia kehamilan 38 minggu 6 hari pada Ny.
“Y” dilakukan pengukuran tinggi fundus uteri mengunakan
pemeriksaan leopold yang dikombinasikan menggunakan pita ukur.
Hal ini sesuai dengan teori Oktaviani (2018) bahwa pengukuran TFU
dapat dilakukan dengan pemeriksaan MC Donald dengan
menggunakan pita ukur dalam cm yang dilakukan setelah umur
kehamilan 24 minggu, sedangkan pengukuran TFU dengan
menggunakan pemeriksaan leopold dapat dilakukan setelah usia 12
minggu.
Pada pemeriksaan fisik dilakukan palpasi pada abdomen
yaitu Leopold.
Didapatkan hasil Leopold I: TFU 2 jari dibawah px (prosessus
xifoideus) MC.
Donald 33cm, bagian fundus teraba besar, lunak dan tidak
melenting (bokong), Leopold II: bagian kanan perut ibu teraba
bagian-bagian kecil janin (ekstremitas) dan bagian kiri perut ibu
teraba panjang, keras, seperti papan (punggung), sesuai dengan
teori (Oktaviani, 2018) yang menyatakan bahwa Leopold I: untuk
mengetahui TFU dan bagian yang berada difundus. Leopold II:
untuk mengetahui letak janin memanjang atau melintang, dan
bagian janin yang teraba disebelah kiri atau kanan. Leopold III:
bagian terbawah perut ibu teraba bulat, keras dan melenting
(kepala) dan bagian terbawah janin masih bisa digoyangkan (belum
masuk PAP), Leopold IV: tidak dilakukan. Hal ini sesuai dengan
teori Fitriana & Andriyani (2019) Leopold III: untuk menentukan
presentasi dan memastikan penurunan presentasi janin dan Leopold
IV: untuk menentukan seberapa jauh bagian terbawah janin ke
dalam ruang panggul.
107

Pemeriksaan DJJ dilakukan dan didapatkan hasil DJJ


140x/menit teratur, lokasi 2 jari dibawah pusat sebelah kiri perut
ibu. Hal ini sesuai dengan teori Oktaviani (2018) auskultasi
menggunakan stetoskop monoaural atau doopler untuk menentukan
DJJ. DJJ normal 120-160/menit. TBJ berdasarkan rumus
Mc.Donald didapat dengan rumus (TFU-13)x155 berarti (31-
13)x155=2,700 gram. Hal ini sesuai dengan Pratiwi & Fatimah
(2019) yang mengatakan bahwa untuk menghitung TBJ dapat
menggunakan rumus TBJ=TFU(cm)-n(12/13)x155, yaitu 12
(belum memasuki panggul) atau 11 (sudah memasuki
panggul)x155.
Selama pemeriksaan Ny. “Y” telah diberikan tablet Fe
sebanyak 90 tablet dengan dosis 1x1/ hari selama kehamilan, Ny.
“Y” telah mengkonsumsi sebanyak 90 tablet Fe. Hal ini sesuai
dengan teori Oktaviani (2018) menyatakan bahwa setiap ibu hamil
harus mendapatkan tablet Fe tambah darah sebanyak 90 tablet
selama kehamilan sejak kontak pertama.
Berdasarkan hasil screening TT Ny. “Y” telah mendapatkan
TT 5. Hal ini sesuai dengan teori Oktaviani (2018), yang
menyatakan bahwa imunisasi TT I dan TT 2 didapatkan pada saat
imunisasi dasar lengkap, TT 3 didapatkan pada saat sekolah kelas I
SD, TT 4 didapatkan pada saat sekolah kelas 2 SD, TT 5
didapatkan pada saat sekolah kelas 3 SD.
Pemeriksaan laboratorium Ny. “Y” hanya melakukan
pemeriksaan Hb, pemeriksaan protein urine, glukosa urin
sedangkan pemeriksaan darah malaria, pemeriksaan tes sifilis,
pemeriksaan HIV (Human Immunodeficiency Virus), pemeriksaan
BTA (Bakteri Tahan Asam) tidak dilakukan. Hal ini tidak sesuai
dengan teori Oktaviani (2018) yang menyatakan bahwa
pemeriksaan lab terdiri dari
108

pemeriksaan golongan darah, pemeriksaan kadar hemoglobin


darah (HB), pemeriksaan protein dalam urine, pemeriksaan kadar
gula darah, pemeriksaan darah malaria, pemeriksaan tes sifilis,
pemeriksaan HIV, pemeriksaan BTA.
Pemeriksaan Hemoglobin Ny. “Y” adalah 12 gram% ini
menunjukkan bahwa HB ibu normal sesuai dengan Pratiwi &
Fatimah (2019) yaitu HB normal 11 gr%. Pada pemeriksaan protein
urine Ny. “Y” didapatkan hasil negatif yaitu tidak ada kekeruhan
hal ini karena menurut Kumalasari (2017) jika hasil pemeriksaan
Negatif (-) hasilnya tidak ada kekeruhan. Pemeriksaan glukosa urin
Ny. “Y” didapatkan hasil glukosa urin (-), ibu tidak
mengalami diabetes mellitus. Hal ini sesuai dengan menurut
Bagian Patologi Klinik FK Unhas (2018) jika hasil pemeriksaan (-)
cairan akan tetap biru, jernih, bisa agak hijau, atau sedikit keruh.
Ny. “Y” pada kunjungan keempat ANC mengeluh nyeri pada
punggung, karena bertambah lordosis, tumpuan tubuh bergeser
lebih ke belakang. Untuk mengatasinya yaitu duduk dikasih bantal
dipunggung, dikompres memakai air hangat, mengatur posisi tidur
miring, dan minta bantuan suami untuk memijat punggung agar
rasa pegal-pegal berkurang. Hal ini sesuai dengan teori Sutanto &
Fitriana (2018) perubahan tubuh pada tulang punggung bertambah
lordosis, tumpuan tubuh bergeser lebih ke belakang. Nyeri pada
ligamen terjadi karena pelebaran dan tekanan pada ligamen adanya
pembesaran rahim. Kodisi ini merupakan suatu ketidaknyaman
pada ibu hamil. Ibu perlu memperhatikan beberapa sikap tubuh.
Pelayanan ANC Ny. “Y” telah mendapatkan standar
pelayanan kebidanan 10T. Hal ini sesuai menurut teori Oktaviani
(2018) tenaga kesehatan harus memberikan pelayanan yang
berkualitas sesuai standar pemeriksaan antenatal yang diterapakan
dalam 10T meliputi timbang berat badan dan ukur tinggi badan,
periksa tekanan darah, ukur LILA, ukur TFU, Tentukan presentesi
109

janin dan DJJ, Skrining status imunisasi TT, Pemberian tablet Fe


minimal 90 tablet selama kehamilan, tes laboratorium, tatalaksana
kasus, temu wicara.

4.2 Masa Bersalin


Kala I
Ny. “Y” memasuki masa persalinan dengan usia kehamilan 40
minggu hari. Tidak ada kesenjangan antara teori dengan praktik di
mana sesuai pendapat Walyani & Purwoastuti (2016) bahwa persalinan
adalah proses pengeluaran janin yang terjadi pada kehamilan cukup
bulan (37-42 minggu), lahir spontan dengan presentasi kepala, produk
konsepsi dikeluarkan sebagai akibat kontraksi teratur, progresif, sering
dan kuat yang bekerja untuk melahirkan bayi tanpa komplikasi baik ibu
maupun bayi.
Pada tanggal 30 Januari 2022 Ny. “Y” datang pukul 16.00WIB
mengatakan perutnya sakit menjalar ke pinggang dan keluar lendir
bercampur darah, hasil pemeriksaan dalam diperoleh portio teraba
lunak pembukaan 8 cm, ketuban (+), persentasi kepala, penunjuk ubun
ubun kecil kiri depan, penurunan H III tidak ada persentasi ganda.
Pukul 16.00 WIB mengatakan perutnya sakit, dilakukan pemeriksaan
dalam diperoleh porsio tipis, pembukaan 8 cm, selaput ketuban (+),
presentasi kepala, petunjuk UUK kanan depan, penurunan H III. Hal ini
sesuai teori Walyani & Purwoastuti (2016) fase aktif, pembukaan
serviks dari 4 cm sampai lengkap (10 cm).
Pada kala I, asuhan sayang ibu diterapkan seperti memberitahu
kemajuan persalinan, menganjurkan ibu berjalan-jalan mempercepat
penurunan, tidak menahan BAK dan BAB, pemberian nutrisi,
pengurangan rasa sakit dengan cara menarik nafas dan pemijatan,
pendampingan persalinan, beritahu posisi persalinan, cara meneran
yang benar, pemantauan, menyiapkan alat partus set. Hal ini sesuai teori
Sutanto & Fitriana (2020) asuhan sayang ibu meliputi dukungan dalam
110

persalinan, pendampingan pada persalinan, informasi kemajuan


persalinan, strerilisasi alat. Pengurangan rasa sakit, latihan pernafasan
dan pemijatan. Istirahat, privasi, persiapan persalinan, pemenuhan
kebutuhan nutrisi, eliminasi, dan posisi saat bersalin.
Posisi persalinan yang dipilih ibu adalah setengah duduk dan
proses persalinan didampingi oleh suami. Hal ini sesuai dengan
Nugraheni (2018) yaitu melakukan pimpinan meneran saat ibu
mempunyai dorongan yang kuat untuk meneran, membimbing ibu agar
dapat meneran secara benar dan efektif. Dukung dan beri semangat
pada saat meneran dan perbaiki cara meneran apabila caranya tidak
sesuai. Bantu ibu mengambil posisi yang nyaman sesuai pilihannya.
Anjurkan ibu untuk beristirahat di antara kontraksi.
Kala II
Pada pukul 16.45 WIB ibu merasakan tanda-tanda gejala kala II
perutnya bertambah sakit, ada rasa ingin BAB dan meneran, Hal ini
sesuai dengan teori Walyani & Purwoastuti (2020) tanda-tanda bahwa
kala II persalinan meliputi perineum menonjol, vulva vagina membuka,
adanya tekanan pada spincter anus sehingga ingin BAB, jumlah
pengeluaran air ketuban meningkat, meningkatnya pengeluaran darah
dan lendir.
Dilakukan pemeriksaan dalam didapatkan hasil pembukaan
lengkap (10 cm), ketuban (+), penurunan H III+. Hal ini sesuai dengan
teori Walyani & Purwoastuti (2016) yang menyatakan bahwa Kala II
persalinan di mulai ketika pembukaan serviks sudah lengkap (10 cm)
dan berakhir dengan kelahiran bayi.
Asuhan sayang ibu tetap diterapkan beritahu hasil pemeriksaan,
beritahu ibu dan suami bahwa ibu memasuki proses persalinan,
memimpin persalinan dan anjurkan ibu untuk meneran, keringkan bayi
dengan kain kering dan mengganti kain. Hal ini sesuai teori menurut
Fitriahadi & Utami (2019) meliputi memberitahu hasil pemeriksaan,
111

pendampingan selama proses persalinan, membantu untuk berganti


posisi, serta memberi dukungan persalinan sampai kelahiran.
Pembukaan Ny. “Y” telah lengkap penolong melakukan persiapan
persalinan seperti memakai APD, persiapan tempat, alat dan bahan,
persiapan ibu dan keluarga sesuai dengan teori Nugraheni (2018)
persiapan penolong persalinan meliputi pelindung diri, tempat
persalinan, peralatan dan bahan, persiapan tempat untuk kelahiran bayi,
persiapan ibu dan keluarga, serta amniotomi apabila selaput belum
pecah dan pembukaan sudah lengkap. Hal ini sejalan dengan teori
Fitriana & Nurwiandani (2020) amniotomi dilakukan jika ketuban
belum pecah dan serviks telah membuka sepenuhnya, ketuban yang
menonjol dan saat kekuatan his sedang berkurang.
Penulis melakukan pertolongan persalinan 60 langkah asuhan
persalinan normal APN menurut Nugraheni (2018) yaitu meletakkan
handuk bersih di atas perut ibu untuk mengeringkan bayi, meletakkan
kain yang bersih 1/3 bagian dibawah bokong ibu, saat kepala bayi
membuka vulva dengan diameter 5-6cm lindungi perineum dengan satu
tangan yang dilapisi kain, letakkan tangan yang lain di kepala bayi dan
lakukan tekanan yang lembut dan tidak menghambat pada kepala bayi,
membiarkan kepala keluar perlahan-lahan, anjurkan ibu untuk meneran
perlahan-lahan atau batuk-batuk saat kepala lahir. Setelah kepala bayi
lahir, penulis
memeriksa lilitan tali pusat dan kemudian meneruskan proses
kelahiran bayi. Hal ini menunjukan bahwa tidak ada kesenjangan antara
teori dengan praktek.
Kala II pada Ny. “Y” berlangsung selama 15 menit, Hal ini sesuai
teori Walyani & Purwoastuti (2020) lamanya (durasi) kala II pada
persalinan spontan tanpa komplikasi adalah ±40 menit primigravida dan
15 menit multigravida. Pada Kala II penulis melakukan tindakan
langkah-langkah asuhan persalinan normal secara keseluruhan sesuai
112

dengan teori Nugraheni (2018) bahwa pertolongan persalinan dilakukan


sesuai dengan 60 langkah kerja.
Setelah melakukan pimpinan persalinan pukul 15 menit dari bukaan
lengkap bayi lahir spontan pukul 17.00 cukup bulan, jenis kelamin laki-
laki, menangis kuat, bergerak aktif, berat badan 2,800 gram. Hal ini
sesuai dengan teori (Kumalasari, 2015) yang menyatakan bayi baru
lahir normal dengan berat 2500-4000 gram, cukup bulan, langsung
menangis, dan tidak ada kelainan (cacat bawaan) dengan kehamilan 37-
42 minggu.
Kala III
Kala III segera setelah bayi sampai lahirnya plasenta yang berlangsung
tidak lebih dari 30 menit. Setelah bayi lahir uterus teraba keras, fundus
uteri sepusat, uterus berkontraksi melepaskan plasenta dari dindingnya.
Pengeluaran plasenta, disertai dengan pengeluaran darah. Kala III Ny.
“Y” berlangsung 15 menit. Hal ini sesuai dengan teori Walyani &
Purwoastuti (2016) yang menyatakan bahwa Kala III dimulai segera
setelah bayi sampai lahirnya plasenta yang berlangsung <30 menit.
Setelah bayi lahir uterus teraba keras, fundus uteri sepusat, uterus
berkontraksi melepaskan plasenta dari dindingnya, biasanya lepas 6-15
menit.
Pukul 17.15 WIB, Ny. “W” mengeluh perutnya masih terasa mules
karena uteru berkontraksi. Penulis melihat tanda-tanda lepasnya
plasenta yaitu perubahan uterus berbentuk bulat penuh dan tinggi
fundus berada di atas pusat, tali pusat memanjang, dan semburan darah
mendadak. Hal ini sesuai teori Walyani & Purwoastuti (2016) yang
menyatakan tanda-tanda lepasnya plasenta yaitu, perubahan uterus
berbentuk bulat, tinggi fundus sepusat, tali pusat memanjang, dan
semburan darah mendadak.
Pada Kala III ini penulis melakukan manajemen aktif kala III sesuai
dengan teori Walyani & Purwoastuti (2020) bertujuan mengupayakan
kontraksi adekuat, mempersingkat waktu kala III, mengurangi
113

kehilangan darah dan menurunkan angka kejadian retensio plasenta.


Tiga langkah manajemen aktif kala III yaitu pemberian
oksitosin/uterotonika segera mungkin, melakukan penegangan tali pusat
terkendali (PTT) dan masasse pada dinding uterus atau fundus uteri,
syaratnya pastikan tidak ada janin kedua di uterus.
Penatalaksanaan MAK III sesuai teori 60 langkah asuhan persalinan
normal APN menurut (Nugraheni, 2018) yaitu memastikan tidak ada
janin kedua, memberikan suntikkan oksitosin 10 unit IM di 1/3 pada
paha kanan atas ibu bagian luar, setelah melakukan penyuntikan
oksitosin, dilakukan pemotongan dan pengikatan tali pusat, dan
meletakkan bayi di atas perut ibu untuk dilakukan IMD I jam. Hal ini
sesuai dengan teori menurut Sinta, dkk. (2019) IMD dimulai sedini
mungkin, letakkan bayi tengkurap didada ibu dengan kulit ke kulit
biarkan 1 jam sampai bayi menyusu sendiri, selimuti dan beri topi.
Suami dan keluarga beri dukungan dan siap membantu selama proses
menyusui. Lakukan PTT, dorong dorso kranial, ibu meneran sambil
arahkan tali pusat sejajar lantai dan keatas mengikuti poros jalan lahir.
Jika tali pusat bertambah panjang 5-10 cm dari vulva dan lahirkan
plasenta.
Plasenta lahir pukul 17.15 WIB, segera setelah plasenta dan selaput
ketuban lahir, melakukan massase uterus selama 15 detik dengan
letakkan tangan, gerakan memutar hingga uterus berkontraksi (fundus
teraba keras). Hal ini sesuai teori asuhan sayang ibu kala III Sutanto dan
Fitriana (2020) mengenai massase fundus uteri yaitu, letakkan telapak
tangan pada fundus uteri, gerakan tangan secara memutar pada fundus
uteri sehingga uterus berkontaksi dengan baik.
Kala IV
Kala IV 31 Januari 2022 , pukul 17.15 WIB setelah plasenta lahir
penulis melakukan pemantauan kala IV selama 2 jam yaitu setiap 15
menit 1 jam pertama dan setiap 30 menit jam kedua. Hasil pemeriksaan
tekanan darah 110/70 mmHg, nadi 74x/m, suhu 36,5ºC, TFU 2 jari
114

dibawah pusat, kontraksi uterus baik, perdarahan 50 cc dan kandung


kemih tidak penuh, hal ini sesuai dengan teori Ekayanthi (2018) yang
menyatakan bahwa kala IV dimulai setelah plasenta lahir dan berlanjut
sampai dua jam berikutnya. Penangan Kala IV yaitu periksa tekanan
darah, nadi, kadung kemih dan perdarahan selama 15 menit pada jam
pertama dan setiap 30 menit pada jam kedua.
Mengajarkan Ny"Y" untuk melakukan massase fundus, jika teraba
keras berarti uterus berkontraksi dengan baik. Hal ini sesuai dengan
teori (Walyani, 2015), Periksa fundus setiap 15 menit pada jam pertama
dan setiap 20-30 menit selama jam kedua. Jika kontraksi tidak kuat
massase uterus sampai menjadi keras. Apabila uterus berkontaksi, otot
uterus akan menjepit pembuluh darah untuk menghentikan pendarahan.
Asuhan yang dapat dilakukan pada ibu kala IV sesuai dengan teori
menurut
(Fitrihadi dan Utami, 2019) yaitu pastikan tanda vital, kontraksi uterus,
perdarahan dalam keadaan normal, membantu ibu untuk berkemih,
mengajarkan ibu dan keluarganya tentang cara menilai kontraksi dan
melakukan massase uterus, menyelesaikan asuhan awal bayi baru lahir,
memberikan pemenuhan kebutuhan nutrisi dan hidrasi, pendampingan
pada ibu serta dukungan emosional.
Setelah proses persalinan berakhir melakukan pelengkapan
pendokumentasian yaitu mendokumentasikan semua asuhan dan
temuan selama persalinan pada patograf yang terdiri dari bagian depan
dan dibagian belakang partograf. Hal ini sesuai dengan teori menurut
Fitriana & Nurwiandani (2020) pengisian partograf dapat dikatakan
sebagai data yang lengkap bila seluruh informasi ibu, kondisi janin,
kemajuan persalinan, waktu dan jam, kontraksi uterus, obat-obatan
yang diberikan, pemeriksaan lab, keputusan klinik, dan asuhan yang
diberikan telah dicatat secara rinci sesuai pencatatan partograf. Lembar
belakang partograf merupakan catatan persalinan yang berguna untuk
115

mencatat proses persalinan yaitu data dasar, kala I, kala II, kala Ill, kala
IV, dan bayi baru lahir.

4.3 Masa Nifas


Menurut Sutanto (2018) masa nifas (puerperium) adalah masa
dimulai setelah kelahiran plasenta dan berakhir ketika alat kandung
kembali seperti semula sebelum hamil, yang berlangsung selama 6
minggu atau ±40 hari.

Kunjungan pertama 6-8 Jam Post Partum


Tanggal 31 Januari 2022, pukul 23.00 WIB
Penulis melakukan pemeriksaan masa nifas pertama 6 jam
postpartum pada ibu, ibu mengalami beberapa perubahan pada sistem
reproduksi seperti uterus teraba keras dan TFU 2 jari dibawah pusat, hal
ini sesuai dengan pendapat (Walyani & Purwoastuti, 2020) bahwa TFU
setelah kelahiran bayi setinggi pusat dan akhir kala III TFU setinggi 2
jari bawah pusat. Dan menurut Sutanto (2018) uterus akan mengalami
perubahan perlahan-lahan ukurannya akan kembali seperti keadaan
sebelum hamil yang disebut dengan involusi.
Lochea yang dikeluarkan pada 6 jam post partum adalah lochea
rubra yang berupa darah segar, hal ini sesuai dengan teori Sutanto
(2018) yang menyatakan bahwa hari 1-3 terdapat lochea rubra berwarna
116

merah kehitaman yang terdiri dari darah segar jaringan sisa-sisa


plasenta, dinding rahim, lemak bayi, lanugo (rambut bayi), dan sisa
meconium.
Pada masa nifas ibu juga diberikan Vit.A sebanyak 2 kali selama
masa nifas dengan dosis 200.000 IU. Hal ini sesuai dangan teori
menurut Sumiaty (2018) yang mengatakan bahwa segera setelah
melahirkan, ibu nifas seharusnya minum vitamin A 400.000 IU atau 2
kapsul dengan dosis 200.000 IU, dengan pemberian kapsul pertama
segera setelah melahirkan dan kapsul kedua diberikan satu hari setelah
pemberian kapsul pertama dan tidak lebih dari 6 minggu.
Asuhan pada kunjungan pertama ini sesuai dengan asuhan menurut
teori Walyani & Purwoastuti (2020) yaitu mencegah perdarahan masa
nifas karena atonia uteri, mendeteksi dan merawat penyebab lain
perdarahan, merujuk jika perdarahan berlanjut, memberikan konseling
pada ibu atau keluarga bagaimana mencegah perdarahan masa nifas
karena atonia uteri, Pemberian ASI pada masa awal menjadi ibu,
mengajarkan ibu untuk mempererat hubungan antara ibu dan bayi baru
lahir, menjaga bayi tetap sehat dengan cara mencegah hipotermi.

Kunjungan kedua 6 hari Post Partum


6 hari Post Partum tanggal 04 Januari 2022, pukul 09.00 WIB pada
kunjungan nifas kedua Ny. “Y” dan ibu mengatakan tidak mengeluhkan
apa-apa
Pada pemeriksaan abdomen tinggi fundus uteri antara pusat dan
simphisis.
Keadaan involusi uterus Ny. “Y” adalah normal sesuai dengan teori
Sutanto (2018) yang mengatakan tinggi fundus uteri terus mengecil
dengan cepat sehingga pada 6 minggu tercapailah lagi ukurannya yang
normal.
Menganjurkan ibu untuk melakukan perawatan payudara hal ini
sesuai dengan teori menurut Walyani & Purwoastuti (2020) perawatan
117

payudara setelah ibu melahirkan dan menyusui yang merupakan suatu


cara yang dilakukan untuk merawat payudara agar memperlancarkan
pengeluaran ASI.
Mengajarkan ibu cara melakukan penyimpanan ASI setelah ASI
dipompa. Hal ini sesuai dengan teori menurut Sutanto (2018) yang
mengatakan bahwa setelah dipompa ASI dapat disimpan di lemari es
atau frezzer lalu tulis hari, tanggal, dan jam saat di pompa.
Mengajarkan ibu bagaimana cara menggunkan ASI yang sudah
disimpan jika ASI beku dengan cara mengeluarkan ASI yang beku pada
suhu ruang atau di lemari es sebelum digunakan dan jangan dipanaskan
dengan air hangat karena dapat
merusak kandungan gizi. Hal ini menunjukkan tidak ada
kesenjangan teori menurut (Susanto , 2018) yang mengatakan bahwa
cara penggunaan ASI beku adalah dengan cara cairkan terlebih dahulu
didalam lemari es 4°C dan ASI yang beku tidak boleh dimasak atau
dipanaskan hanya boleh merendam dengan air hangat kuku.
Menganjurkan ibu untuk istirahat karena pada masa nifas dan
menyusui ibu harus banyak istirahat agar masa nifas ibu berjalan
dengan baik, pada siang hari usahakan ketika bayi tidur ibu ikut tidur,
pada malam hari jika bayi terbangun bisa minta bantuan suami. Hal ini
tidak ada kesenjangan teori karena menurut (Walyani & Purwosari,
2020)pada masa nifas ibu memerlukan istirahat yang cukup sekitar 8
jam pada malam hari dan 1 jam pada siang hari. Sarankan ibu untuk
kembali ke kegiatan-kegiatan rumah tangga secara perlahan. Kurangnya
istirahat akan mempengaruhi ibu dalam berbagai hal yaitu mengurangi
produksi ASI, memperlambat proses involusi, memperbanyak
perdarahan, depresi dan ketidakmampuan untuk merawat bayi dan
dirinya. istirahat yang cukup atau tidur pada saat bayi sedang tidur
dimana istirahat yang cukup pada siang hari sekitar ±2 jam dan di
malam hari sekitar ±7-8 jam. Motivasi keluarga untuk dapat
118

meringankan pekerjaan rutin ibu di rumah agar ibu dapat beristirahat


dengan baik.
Memberitahu ibu untuk kunjungan ulang 1 minggu lagi dan
ibu bisa datang kapan saja jika ibu masih mengalami adanya keluhan.
Hal ini sesuai dengan teori menurut (Walyani & Purwosari, 2020) yang
mengatakan bahwa paling sedikit 4x melakukan kunjungan pada masa
nifas. Kunjungan masa nifas terdiri dari 4 kali kunjungan yaitu
kunjungan pertama 6-8 jam setelah persalinan, kunjungan kedua 6 hari
setelah persalinan, kunjungan ketiga 2 minggu setelah persalinan,
kunjungan keempat 6 minggu setelah persalinan.
4.4 Bayi Baru Lahir
1 jam bayi baru lahir tanggal 30 januari 2022 bayi lahir spontan,
cukup bulan dengan usia kehamilan 40 minggu , menangis kuat, gerakan
aktif, jenis kelamin laki-laki, tidak ada cacat bawaan, berat badan 2,800
gram, panjang badan 50 cm, warna kulit kemerahan, anus (+),
ekstremitas (+/+). Hal ini sesuai dengan teori Kumalasari (2015) bayi
baru lahir normal adalah bayi baru lahir normal dengan berat 2500-4000
gram, cukup bulan, langsung menangis, dan tidak ada kelainan (cacat
bawaan) dengan kehamilan 37-42 minggu dan berat lahir 2.500 -4.000
gram. Hal ini juga sejalan dengan ciri-ciri bayi baru lahir menurut Marmi
& Rahardjo (2015) yaitu berat badan 2500-4000 gram, panjang badan
48-52 cm, genetalia laki- laki testis sudah turun, skrotum sudah ada,
eliminasi baik, mekonium akan keluar dalam 24 jam pertama, mekonium
berwarna hitam kecoklatan.
Menurut teori Sinta, dkk. (2019) inisiasi menyusui dini (IMD) dimulai
sedini mungkin. Segera setelah bayi lahir setelah tali pusat dipotong
letakkan bayi tengkurap di dada ibu dengan kulit ke kulit biarkan selama
1 jam sampai bayi menyusu sendiri, selimuti dan beri topi. Ini merupakan
awal hubungan menyusui yang berkelanjutan yang bisa mendukung
kesuksesan ASI Ekslusif selama 6 bulan. Bagi bayi dapat membantu
stabilisasi pernapasan, dan mengendalikan suhu tubuh.
119

Bayi Ny. “Y” dilakukan pemeriksaan refleks pada bayi baru lahir
dengan hasil semuanya dalam keadaan normal sesuai dengan teori
(Marmi & Daharjo, 2019) yang mengatakan bahwa refleks adalah
gerakan naluriah untuk melindungi bayi. Fungsi dari pemeriksaan refleks
yaitu menguji kondisi umum bayi serta kenormalan sistem saraf
pusatnya. Dan macam-macam refleks pada bayi baru lahir yaitu reflek
glabella (berkedip), reflek morro (terkejut), reflek rooting (mencari),
reflek sucking (menghisap), reflek palmar graps (genggam), reflek
walking dan stapping (melangkah), reflek tonic neck (leher “fencing”),
reflek babinskyi, reflek galant (membengkokkan badan) reflek bauer
(merangkak), refleks ekstrusi (menjulurkan lidah).
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Setelah penulis melaksanakan asuhan kebidanan
komferehensif di Rumah Bersalin Huaniyati S,ST, dimulai dari
kehamilan 3 minggu sampai dengan masa nifas dapat diambil
kesimpulan sebagai berikut:
a. Penulis telah memberikan asuhan kebidanan pada ibu hamil,
kunjungan ANC ibu sesuai dengan standar kompetensi kebidanan,
dimana Ny. “Y” telah melakukan pemeriksaan dan kunjungan
sebanyak 8 kali yaitu 4 kali di Bidan terdekat dan 3 kali dengan
penulis di RB Husniyati S,ST. Hasil pemeriksaan keaadaan ibu
dan janin sehat, TFU 31 cm, TBJ 2.945 gram hamil 38 minggu .
b. Penulis telah memberikan asuhan kebidanan pada ibu bersalin
sesuai dengan prosedur standar dan pelayanan kebidanan. Dimana
selama proses persalinan tidak ada komplikasi, kala I sampai Kala
IV berjalan normal, pertolongan persalinan menggunakan 60
langkah APN.
c. Penulis telah melaksanakan asuhan kebidanan pada ibu nifas
sesuai dengan prosedur yang sudah ditetapkan pada pelayanan
kebidanan. Ny. “Y” melakukan 4 kali kunjungan masa nifas dan
didapatkan hasil bahwa ibu dalam keadaan sehat dan tidak
terdapat tanda-tanda bahaya pada masa nifas.
d. Penulis telah melakukan asuhan kebidanan pada bayi baru lahir
sesuai dengan standar kompetensi kebidanan. Bayi Ny. “Y” lahir
dengan BB 2,800 gram, PB 50 cm, Jenis Kelamin Laki-laki A/S
9/10 dan telah melakukan 2 kali kunjungan didapatkan hasil
keadaan bayi sehat dan tidak ada tanda-tanda bahaya pada bayi.
Bayi Ny. “Y” telah diberikan imunisasi BCG .

120
121

e. Penulis dapat mempraktikan Pendokumentasian asuhan kebidanan


secara Komprehensif pada Ny. “Y” dalam bentuk SOAP dengan
menggunakan alur piker Varney dari kehamilan, persalinan, nifas
dan BBL.
5.2 Saran
5.2.1 Bagi Lahan Praktik
Untuk lebih meningkatkan kenyamanan ruangan dan pelayanan
untuk pemeriksaan ANC maupun persalinan, agar dapat menjadikan
pedoman untuk menunjang kelancaran dan kemajuan Rumah Bersalin
Aisyah Palembang.
5.2.2 Bagi Mahasiswi
Diharapkan dapat memberikan Asuhan kebidanan secara
komprehensif dan dapat mempelajari kasus-kasus yang ada dilahan
praktik, dapat memberikan tatalaksana yang sesuai dengan kasus yang
dihadapi serta dapat melakukan pendokumentasian dalam bentuk
SOAP sehingga dapat bermanfaat untuk meningkatkan pengetahuan
dan keterampilan dalam melaksanakan tugasnya dimasa yang akan
datang.
5.2.3 Bagi Institusi
Bagi institusi pendidikan diharapkan dapat memberikan dukungan
kepada mahasiswi dengan menambahkan pustaka agar mahasiswi dapat
memberikan asuhan kebidanan dengan metode SOAP, dan diharapkan
agar dapat mengetahui sejauh mana kemampuan mahasiswi dalam
menerapkan teori dalam lingkungan praktek.
5.2.4 Bagi Pasien
Bagi pasien diharapkan untuk menjadi akseptor KB setelah 40
hari kelahiran bayinya dan memberikan ASI ekslusif pada bayinya.
122
DAFTAR PUSTAKA

Alifah. (2018). Dalam standar neonatus. jakarta: gramedia.


Dewi. (2015). Dalam Asuhan kebidanan . jakarta: Gramedia.
Ekayanti. (2018). Pengetahuan pelepasan plasenta. Yogyakarta:
Gramedia.
Fathonah. (2016). Asuhan kebidanan kehamilan. semarang: Alif Medi
Fitriana. (2019). Dalam Asuhan bayi baru lahir. yogyakarta: Ruang
Kata.
Fitrihadi dan Utami. (2019). Asuhan kebidanan kehamilan dan
persalinan. jakarta: Gramedia.
Indrayani. (2016).Pemberian ASI pada bayi. Tangerang: Mitra
pemuda.
JNPK-KR. (2017).Asuhan kebidanan persalinan normal. Yogyakarta:
Salemba medika.
Kemenkes. (2020). Standar Asuhan Kebidanan. jakarta: Gramedia.
Kementrian kesehatan RI. (2013). Dalam Kebutuhan dasar pada masa
nifas. jakarta: Gramedia.
Kumalasari. (2015). panduan praktik klinik perawatan
antenatal,intanatal, post natal, bayi baru lahir. Jakarta: Salemba
medika.
Kuswanti. (2017). Dalam Intranatal care. yogyakarta: Salemba
Medika.
Marmi & Daharjo. (2019). Asuhan kebidanan pada ibu bersalin, nifas
, dan bayi baru lahir. jakarta: Ruang kata.
Marmi. (2017). Pemantauan pada masa nifas. surabaya: gramedi
Nugraheni. (2018).Asuhan kebidanan persalinan normal. jakarta:
Salemba medika.
Oktaviani. (2018). Asuhan kebidanan pada ibu hanil. yogyakarta:
pesona edukasi.
Oktaviani. (2018). Konsep Dasar Kebidanan. Jakarta: EGC.
Podungge. (2020).Asuhan kebidanan. jakarta: gramedia.
Pratiwi dan Fatimah. (2019).Pemeriksaan Leopold pada ibu hamil.
jakarta: Mizan.
Ramadaniyah. (2019). Manajemen kebidanan. Yogyakarta: medika
Sari. (2019). Pemantauan persalinan. jakarta: salemba medika.
Sinta. (2019). Asuhan pada bayi baru lahir. Solo: Salemba medika.
Suhartika. (2018).Asuhan kebidanan persalinan dan bayi baru lahir.
Surabaya: Salemba Medika.
Suhartika. (2018 Asuhan kebidanan pada ibu persalinan. jakarta:
Media kita.
Sulistiawati. (2015). Stratgi Menurunkan Angka Kematian Ibu.
Jakarta: Kawan Pustaka
Sumiyati. (2017).Asuhan kebidanan pada ibu nifas. Yogyakarta:
Salemba Medika.
Susanto . (2018). Asuhan kebidanan pada ibu hamil, bayi baru lahir,
antental care. jakarta: Oase Media..
Sutanto. (2018). Asuhan kebidanan masa nifas. Semarang: Salemba
medika.
Tyastuti. (2016). Upaya pemenuhan istirahat dan tidur pada ibu
Hamil. Yogyakarta: Media Kita.
UNICEFF. (2019). Upaya peningkatan kelahran bayi hidup. jakarta:
Tinta media.
Verney. (2015). Asuhan Kebidanan. jogja: Medika Kita.
Walyani & Purwosari. (2020). Dalam Asuhan kebidanan pada ibu
Hamil, bersalin dan bayi baru lahir. jakarta: Salemba Medika.
Walyani. (2015).Perubahan Fisik Pada Ibu Hamil. jakarta: Ruang
Kata.
Walyani. (2016). Dalam Asuhan kebidan. jakarta: salemba medika.

Anda mungkin juga menyukai