Anda di halaman 1dari 26

KONEKSI

ANTAR MATERI
Modul 3.2
Pemimpin Dalam Pengelolaan
Sumber Daya
Oleh:
Atin Yuliatin
CGP Angkatan 9
Kabupaten Majalengka
PERKENALAN

Muhammad Taufiq, M.Pd. Eka Kurnia, S.Pd. Atin Yuliatin, S.Pd.


-Fasilitator- -Pengajar Praktik- -Calon Guru Penggerak-
TUJUAN PEMBELAJARAN KHUSUS

CGP mampu menghubungkan materi


modul ini dengan modul-modul yang
didapatkan sebelumnya.
Buatlah kesimpulan tentang apa yang
dimaksud dengan ‘Pemimpin
Pembelajaran dalam Pengelolaan
Sumber Daya’ dan bagaimana Anda bisa
mengimplementasikannya di dalam kelas,
sekolah, dan masyarakat sekitar sekolah.
Pemimpin Pembelajaran dalam Pengelolaan Sumber Daya adalah
seorang pemimpin yang memiliki kemampuan untuk menggali,
menganalisa dan memetakan potensi sumber daya sekolahnya,
kemudian memanfaatkan dan memberdayakannya untuk mewujudkan
perubahan pembelajaran yang berpihak pada murid. Dengan berbekal
pendekatan berbasis aset, maka implementasi saya adalah selalu
berfikiran positif dan dapat mengidentifikasi serta memanfaatkan aset
yang ada di kelas, sekolah, dan lingkungan sekitar. MIsalnya, saya
akan memanfaatkan aset murid yang sesuai kodrat dan zamannya,
seperti menerapkan pembelajaran berbasis digital. Dan untuk
tugasnya saya meminta murid untuk membuat laporan dalam bentuk
video dan diunggah ke media sosial.
Jelaskan dan berikan contoh bagaimana
hubungan pengelolaan sumber daya
yang tepat akan membantu proses
pembelajaran murid menjadi lebih
berkualitas.
Apabila kita sudah dapat mengidentifikasi sumber daya
yang dimiliki sekolah yang terdiri dari modal manusia,
modal sosial, modal fisik, modal politik, modal finansial,
modal lingkungan alam, serta modal budaya dan agama,
maka kita akan dapat memanfaatkannya menjadi sebuah
kekuatan untuk merancang pembelajaran yang berpihak
pada murid.
CONTOH MODAL MANUSIA

Guru yang mandiri, reflektif, kreatif,


kolaboratif dan berpihak pada murid akan
menciptakan pembelajaran yang
berkualitas dan mendorong
perkembangan potensi murid.
CONTOH MODAL SOSIAL

Relasi yang baik dengan berbagai pihak


yang dapat mendukung proses
pembelajaran.
CONTOH MODAL FISIK

Sarana dan prasarana yang memadai dan


baik dapat menunjang pelaksanaan
pembelajaran menjadi lebih efektif.
CONTOH MODAL POLITIK
Kebijakan kepala sekolah yang
mengakomodir kepentingan warga
sekolah, serta keterlibatan semua guru
dalam organisasi profesi atau komunitas
belajar yang dapat meningkatkan
kompetensi guru.
CONTOH MODAL LINGKUNGAN
Lingkungan alam sekitar sekolah dapat
dimanfaatkan sebagai sumber belajar
untuk menunjang proses pembelajaran
yang kreatif
CONTOH MODAL FINANSIAL
Adanya Bantuan Operasional Satuan
Pendidikan (BOSP) yang dipergunakan
untuk keperluan operasional sekolah demi
meningkatkan mutu pembelajaran.
CONTOH MODAL AGAMA DAN BUDAYA
Kegiatan pembiasaan di sekolah seperti
membaca Al-Qur’an setiap pagi, berdo’a
sebelum dan sesudah belajar, sholat duha
bersama setiap jum’at pagi, bergotong
royong, dan lain-lain dapat membentuk
karakter murid menjadi lebih berakhlak
sehingga pelaksanaan pembelajaran akan
lebih kondusif.
Berikan beberapa contoh bagaimana
materi ini juga berhubungan dengan
modul lainnya yang Anda dapatkan
sebelumnya selama mengikuti
Pendidikan Guru Penggerak.
Hubungan Modul 3.2 dengan Modul 1.1

Guru berperan sebagai pemimpin


pembelajaran yang menuntun segala
kodrat murid dengan mengembangkan
segala potensi yang dimiliki murid.
Hubungan Modul 3.2 dengan Modul 1.2

Sebagai pemimpin pembelajaran, dalam


melaksanakan kegiatan belajar mengajar
hendaknya berpihak pada murid dengan
menganalisis dan memanfaatkan 7 aset
yang ada di sekolah.
Hubungan Modul 3.2 dengan Modul 1.3

Seorang pemimpin harus memiliki visi misi


yang berlandaskan pada pemanfaatan 7
aset yang ada di sekolah demi mencapai
perubahan yang lebih baik.
Hubungan Modul 3.2 dengan Modul 1.4

Salah satu modal manusia adalah murid.


Kita harus dapat menumbuhkan budaya
positif kepada semua murid agar tercipta
pembelajaran yang nyaman dan
berkualitas.
Hubungan Modul 3.2 dengan Modul 2.1
Murid merupakan salah satu aset dari modal
manusia. Supaya dapat menciptakan
pembelajaran berdiferensiasi, kita harus
mengidentifikasi karakteristik murid. Setelah
mengetahui karakteristik murid, maka kita
dapat melaksanakan pembelajaran
berdiferensiasi yang berpihak pada murid,
yaitu pembelajaran yang memperhatikan
minat, bakat, dan potensi murid.
Hubungan Modul 3.2 dengan Modul 2.2
Modal sosial merupakan salah satu modal
sekolah yang juga dapat mendukung
perubahan kearah yang lebih baik. Oleh karena
itu pembelajaran sosial emosional sangat
diperlukan agar semua warga sekolah
memiliki empati, kesadaran tinggi, dan
pengelolaan diri yang baik. Sehingga upaya
untuk mengantarkan murid, guru, dan semua
warga sekolah dalam mencapai keselamatan
dan kebahagiaan (wellbeing) dapat tercapai.
Hubungan Modul 3.2 dengan Modul 2.3
Menggali potensi yang dimiliki murid atau
rekan sejawat dapat dilakukan dengan praktik
coaching model TIRTA. Sehingga mereka
akan merancang sendiri solusi yang akan
diambil untuk menyelesaikan
permasalahannya.
Hubungan Modul 3.2 dengan Modul 3.1
Seorang pemimpin pembelajaran harus
memiliki kemampuan pengambilan keputusan
yang baik ketika dihadapkan pada situasi
dilema etika maupun bujukan moral. Dengan
pengetahuan tersebut, maka seorang
pemimpin pembelajaran akan mampu
menyelesaikan masalah dengan menerapkan
4 paradigma, 3 prinsip, dan 9 langkah
pengambilan keputusan.
Ceritakan pula bagaimana hubungan
antara sebelum dan sesudah Anda
mengikuti modul ini, serta pemikiran apa
yang sudah berubah di diri Anda setelah
Anda mengikuti proses pembelajaran
dalam modul ini.
Sebelum mempelajari dan memahami modul 3.2
tentang Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya,
dalam mengelola kelas atau mengambil keputusan
saya lebih banyak melihat pada kekurangan atau
masalah yang ada, sehingga sering menjadi pesimis
dan berpikiran negatif dan akhirnya gagal. Tetapi
setelah mempelajari modul 3.2 ini, pola pikir saya
berubah. Ternyata seorang pemimpin harus
mengedepankan pola pikir berbasis kekuatan/aset,
yaitu dengan memanfaatkan dan memberdayakan
sumber daya yang dimiliki sekolah serta lingkungan
sekitar sekolah.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai