Anda di halaman 1dari 2

Nama : Nadia Arline Fitria

NIM : 413221092

RESUME TM-5

KONSEP KOMUNIKASI EFEKTIF DAN TERAPEUTIK

Komunikasi berarti suatu alat yang berhubungan dengan sistem penyampaian dan penerimaan
berita. Komunikasi merupakan proses penyampaian suatu pesan atau informasi dari komunikator
kepada komunikan untuk menghasilkan suatu efek atau tujuan dengan mengharapkan feedback atau
umpan balik.

TUJUAN KOMUNIKASI :

1. Menyampaikan ide / informasi / berita


2. Memengaruhi orang lain
3. Mengubah perilaku orang lain
4. Memberikan pendidikan
5. Memahami ide orang lain

Komunikasi yang efektif tercapai bila pengirim pesan (sender) menerima feedback yang diinginkan.
Efektif bila informasi yang dikirimkan ke penerima pesan (recipient), dan sender memastikan bahwa
recipient menerima pesan tersebut dengan baik

Hambatan dalam Komunikasi

1. Hambatan fisik
2. Hambatan psikologis
3. Hambatan teknis
4. Hambatan sosiologis
5. Hambatan antropologis
6. Hambatan bahasa
7. Hambatan persepsi
8. Hambatan media

Komunikasi Efektif yaitu Pengembangan hubungan antara tenaga kesehatan (dokter, perawat,
fisioterapis, bidan, nutrisionis, atau tenaga kesehatan lain) dengan pasien secara efektif dalam
kontak sosial yang berlangsung secara baik, menghargai kemampuan dan keunikan masing-
masing pihak, dalam upaya menyelesaikan masalah kesehatan yang dihadapi oleh pasien
secara bersama.

Konsep komunikasi terapeutik yaitu Hubungan interpersonal (nakes dgn pasien) untuk
memperoleh pengalaman belajar bersama dalam rangka memperbaiki pengalaman emosional
pasien.

Tujuan komunikasi terapeutik

1. Membantu mengatasi masalah pasien


2. Membantu mengambil tindakan yang efektif untuk klien/pasien
3. Memperbaiki pengalaman emosional klien
4. Mencapai tingkat kesembuhan yang diharapkan

Manfaat komunikasi terapeutik


1. Sebagai sarana terbinanya hubungan yang baik antara pasien dan nakes
2. Untuk mengetahui perubahan perilaku yang terjadi pada individu atau pasien
3. Mengetahui keberhasilan tindakan kesehatan yang telah dilakukan
4. Sebagai tolok ukur komplain atas tindakan dan rehabilitasi
5. Sebagai tolok ukur kepuasan pasien

Bentuk komunikasi terapeutik

• Komunikasi verbal → pertukaran informasi, pembicaraan dengan tatap muka,


menggunakan kata-kata sebagai simbol. (lebih akurat dan tepat waktu)

• Komunikasi tertulis → pemberian informasi secara tertulis (mis: nama obat, keterangan ttg
penyakit, surat rujukan ), harus memenuhi syarat seperti : lengkap, ringkas, konkrit, jelas,
sopan, dan benar.

• Komunikasi non verbal → komunikasi dilakukan secara non verbal/tanpa kata-kata

Pesan non verbal (Morris and Liliweri

Anda mungkin juga menyukai