Anda di halaman 1dari 56

BUKU PANDUAN

PENULISAN
KARYA ILMIAH
TERAPAN (KIT)

Tim Penyusun
POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA
2021
KATA PENGANTAR

Dengan mengucap puji syukur kepada Tuhan YME, revisi Buku Pedoman
Penulisan Karya Ilmiah Terapan (KIT) Politeknik Pelayaran Surabaya dapat diselesaikan.
Pedoman penelitian KIT merupakan salah satu persyaratan baku yang ditetapkan dalam
Kurikulum adalah penulisan (KIT) dan mempresentasikannya pada seminar.
Sistematika penyusunan laporan terjadinya kegagalan fungsi, kerusakan atau
kecelakaan selama berlayar, safety, minimalisasi kemungkinan terjadinya kecelakaan dan
pencegahan polusi dari kapal, penerapan prosedur, pengoperasian alat di atas kapal ,
industri, dockyard, powerplant, industri pelayaran, dan/atau kepelabuhanan, serta
evaluasi penerapan atau pengujian atas prosedur maupun komponen.
Panduan dalam batang tubuh pedoman ini untuk memudahkan dan mengarahkan
penulis dan penyusunan KIT. Penulis hanya perlu menyatakan dan menjelaskan kejadian
yang dialami dalam uraian tulisan sesuai laporan sistematika yang ditetapkan. Merupakan
pedoman resmi dan buku bagi Taruna yang harus diikuti termasuk tata cara pengetikan,
lay out, pengutipan, pengacuan dan penyusunan referensi penulisan karya ilmiah dengan
tetap menampilkan kekhususan sebagai ciri KIT Politeknik Pelayaran Surabaya.
Terima kasih, semoga memberi manfaat dan dapat digunakan sebagaimana
mestinya.

Surabaya, 29 Maret 2021


DIREKTUR
PELAYARAN POLITEKNIK SURABAYA

Capt. Dian Wahdiana, M.M.


Pembina Tk. I (IV/b)
NIP. 197007111998031003

1
Daftar Isi
BAB I .................................................................................................................. 5
PEDOMAN PENULISAN ............................................................................... 5
A. PENDAHULUAN ..................................................................................... 5
B. RUANG LINGKUP ................................................................................... 5
C. BIMBINGAN PENULISAN ....................................................................... 6
D. MEKANISME PENGAJUAN DAN PENGUJIAN KIT .................................. 6
E. PLAGIAT ................................................................................................. 7
F. FORMAT KIT........................................................................................... 8
1. BAGIAN AWAL ................................................................................... 8
a. Halaman sampul............................................................................ 8
b. Halaman Judul ............................................................................... 9
c. Pernyataan Keaslian...................................................................... 9
d. Halaman Persetujuan Seminar Proposal KIT ................................ 9
e. Halaman Persetujuan Seminar Hasil KIT .................................... 10
f. Kata Pengantar ............................................................................ 10
g. Abstrak......................................................................................... 11
h. Daftar Isi ...................................................................................... 11
i. Daftar Tabel ................................................................................. 15
j. Daftar Gambar............................................................................. 15
k. Daftar Lampiran .......................................................................... 15
l. Daftar Singkatan.......................................................................... 16
2. BAGIAN ISI ....................................................................................... 16

2
3. BAGIAN AKHIR ................................................................................. 21
a. Daftar Pustaka ............................................................................. 21
b. Lampiran ...................................................................................... 22
BAB II ............................................................................................................... 23
TEKNIK PENULISAN ......................................................................................... 23
A. PENGETIKAN ........................................................................................ 23
B. POSISI KETIKAN ................................................................................... 23
C. PENJILIDAN .......................................................................................... 24
D. NOMOR HALAMAN ............................................................................. 24
E. NOMOR SUBBAB ................................................................................. 25
BAB III .............................................................................................................. 26
KETENTUAN LAIN ............................................................................................ 26
A. PENYAJIAN TABEL................................................................................ 26
B. PENYAJIAN GAMBAR/ILUSTRASI ........................................................ 27
C. TATA CARA PENGUTIPAN.................................................................... 28
D. PENULISAN DAFTAR PUSTAKA............................................................ 30
Lampiran 1. Contoh Halaman Sampul ............................................................ 40
Lampiran 2. Contoh Halaman Judul ............................................................... 41
Lampiran 3. Contoh Pernyataan Keaslian ...................................................... 42
Lampiran 4. Contoh Persetujuan Seminar ..................................................... 43
Lampiran 5. Contoh Halaman Pengesahan .................................................... 44
Lampiran 6. Contoh Kata Pengantar .............................................................. 45
Lampiran 7. Contoh Abstrak ........................................................................... 46
Lampiran 8. Contoh Daftar Isi ......................................................................... 47

3
Lampiran 9. Contoh Daftar Tabel ................................................................... 48
Lampiran 10. Contoh Daftar Gambar ............................................................. 49
Lampiran 11. Contoh Daftar Lampiran ........................................................... 50
Lampiran 12. Contoh Daftar Arti Lambang dan Singkatan ............................ 51
Lampiran 13. Contoh Pustaka ......................................................................... 52

4
BAB I
PEDOMAN PENULISAN

A. PENDAHULUAN
Karya Ilmiah Terapan (KIT) pada Politeknik Pelayaran Surabaya adalah
karya ilmiah yang disusun menurut kaidah keilmuan dan ditulis berdasarkan
kaidah Bahasa Indonesia, di bawah pengawasan atau pengarahan dosen
pembimbing, untuk memenuhi kriteria-kriteria kualitas yang telah ditetapkan
sesuai keilmuannya masing-masing. KIT dibuat sebagai salah satu persyaratan
baku untuk menyelesaikan program Diploma III dan Diploma IV serta wajib
diselesaikan pada periode yang ditetapkan. KIT merupakan proses penyajian
keadaan tertentu yang dialami Taruna pada saat melaksanakan Praktik Berlayar
(PRALA) dan/atau Praktik Darat (PRADA).
Dalam Pedoman Penulisan KIT ini menguraikan sistematika
penyusunan laporan terjadinya kegagalan fungsi, kerusakan atau kecelakaan di
kapal selama dalam pelayaran, berlabuh atau sandar di pelabuhan sehingga
terwujud safety, minimalisasi kemungkinan terjadinya kecelakaan dan
pencegahan polusi dari kapal, penerapan prosedur, pengoperasian alat di atas
kapal dan/atau industry/dockyard /powerplant /industri
pelayaran/kepelabuhanan, evaluasi penerapan atau pengujian atas prosedur
maupun komponen.

B. RUANG LINGKUP
Ruang lingkup materi KIT adalah bidang pelayaran yang dikembangkan
berdasarkan program studi masing-masing Taruna dan berhubungan dengan
satu atau lebih mata kuliah yang disajikan dalam program studi yang diikuti.
KIT ditulis berdasarkan suatu kejadian yaitu kegagalan fungsi,
kerusakan atau kecelakaan, penerapan prosedur, pengoperasian alat yang
dialami Taruna ketika bekerja di kapal dan/atau
industri/dockyard/powerplant/industri pelayaran/kepelabuhanan. KIT
menggunakan metode action research dengan aplikasi teknik Gugus Kendali
Mutu ( Quality Control Team) tetapi hanya berfokus pada tahap plan
(perencanaan) sehingga akan terbentuk usulan rencana perbaikan terhadap hal-

5
hal yang menjadi penyebab terjadinya kegagalan fungsi, kerusakan, penerapan
prosedur, pengoperasian alat di atas kapal, evaluasi penerapan atau pengujian
atas prosedur maupun komponen.

C. BIMBINGAN PENULISAN
Untuk menjamin agar kriteria dan kualitas KIT terpenuhi maka ditunjuk
pembimbing penulisan.
Penulisan KIT dilaksanakan sebelum dan selama melaksanakan
PRALA/PRADA sebagai berikut :
1. Diploma III pembimbingan proposal KIT dilaksanakan pada semester IV
dan penyusunan KIT pembimbingan dilaksanakan semester V dan VI
dengan minimal Pembimbingan dilakukan 6 (enam) kali
2. Diploma IV pembimbingan dilaksanakan pada saat semester V, VI,VII dan
VIII, penyusunan proposal KIT pada semester VII dan penyusunan hasil
KIT semester VIII dengan Pembimbingan dilakukan 6 (enam) kali
Dalam penulisan KIT, setiap Taruna dibimbing oleh Pembimbing I dan
Pembimbing II. Kedudukan masing-masing pembimbing adalah sama tetapi
keduanya memiliki tugas dan fungsi yang berbeda. Tugas dan fungsi
pembimbing I dan II diatur sebagai berikut :
1. Pembimbing I
Membimbing penulis sehingga substansi bahasan KIT berhubungan dengan
satu atau lebih mata kuliah yang disajikan pada Program Diploma III dan
Diploma IV.
2. Pembimbing II
Membimbing penulis pada sistematika penulisan KIT yang memenuhi
ketentuan pada Pedoman Penulisan KIT.

D. MEKANISME PENGAJUAN DAN PENGUJIAN KIT


Mekanisme pengajuan KIT adalah sebagai berikut :
1. Pengajuan judul KIT dilakukan pada semester IV
2. Untuk Diploma III Taruna mengajukan proposal pada semester IV setelah
mendapat persetujuan pembimbing I dan II, seminar proposal akan
dilaksanakan pada semester IV. Untuk Diploma IV seminar proposal akan
dilaksnakan pada semester VII.

6
3. Taruna yang telah mengajukan proposal/laporan KIT kepada Ketua jurusan
akan memperoleh :
a. Surat penugasan seminar proposal/laporan KIT
b. Berita acara seminar proposal/laporan KIT
c. Formulir seminar proposal/laporan KIT di Lembar koreksi KIT
d. Jadwal seminar proposal/laporan KIT
4. KIT yang telah diseminarkan dan dinyatakan layak akan mendapat
pengesahan dari ketua jurusan untuk dilanjutkan penelitian pada saat
praja/prada
5. Ujian KIT dilaksanakan di bawah koordinasi jurusan

E. PLAGIAT
Dalam penulisan KIT, penulis wajib menjaga keaslian KIT dengan tidak
melakukan plagiat yang meliputi tetapi tidak terbatas pada :
1. Mengacu dan/atau mengutip istilah, kata-kata dan/atau kalimat, data
dan/atau informasi dari sumber tanpa menyebutkan sumber dalam catatan
kutipan dan/atau tanpa menyatakan sumber secara memadai;
2. Mengacu dan/atau mengutip secara acak istilah, kata-kata dan/atau kalimat
data dan/atau informasi dari sumber tanpa menyebut sumber dalam catatan
kutipan dan/atau tanpa menyatakan sumber secara memadai;
3. Menggunakan sumber gagasan, pandapat, pandangan atau teori tanpa
menyatakan sumber secara memadai;
4. Menggunakan dengan kata-kata dan/atau kalimat sendiri dari sumber kata-
kata dan/atau kalimat, gagasan, pendapat, pandangan atau teori tanpa
menyatakan sumber secara memadai;
5. Menyerahkan suatu karya ilmiah yang dihasilkan dan/atau telah
dipublikasikan oleh pihak lain sebagai karya ilmiahnya tanpa menyatakan
sumber secara memadai.
Terhadap KIT yang diduga plagiat maka akan dilakukan persandingan
kedua karya dimaksud sebagai sumber/bukti adanya plagiarisme. Jika terbukti
terjadi plagiat maka KIT dinyatakan batal dan selanjutnya melakukan
perbaikan.

7
F. FORMAT KIT
Format penulisan KIT dibagi dalam tiga bagian: (a) awal; (b) isi; dan (c) akhir.
1. BAGIAN AWAL
a. Halaman sampul
b. Halaman judul
c. Halaman pernyataan keaslian
d. Halaman persetujuan
e. Kata pengantar / ucapan terima kasih
f. Abstrak (hanya untuk Laporan KIT)
g. Abstract (hanya untuk Laporan KIT)
h. Daftar Isi
i. Daftar table (jika diperlukan)
j. Daftar gambar (jika diperlukan)
k. Daftar lampiran (jika diperlukan)
l. Daftar singkatan (jika diperlukan)
Setiap halaman pada bagian awal KIT memiliki fungsi dan tujuan yang
berbeda. Penjelasan isi dan teknik penulisan masing-masing halaman pada
bagian awal adalah sebagai berikut :

a. Halaman sampul
Sebagai halaman terdepan yang pertama terbaca dari suatu
karya ilmiah, halaman Sampul harus dapat memberikan informasi
singkat, jelas dan tidak bermakna ganda (ambigu) kepada
pembaca tentang karya ilmiah tersebut yang berupa judul, jenis
karya ilmiah (Karya Ilmiah Terapan), identitas penulis, institusi
Politeknik Pelayaran Surabaya, dan tahun pengesahan. Ketentuan
mengenai penulisan Halaman Sampul adalah sebagai berikut:
(a) Judul KIT dicetak dengan huruf capital tegak Arial bold
(font 16), spasi 1.5 before dan after 0.
(b) Logo Politeknik Pelayaran Surabaya berdiameter 6 cm
berwarna.
(c) Tulisan : Disusun sebagai salah satu syarat untuk
menyelesaikan Program Pendidikan Diploma III dan
Diploma IV (font 12, Times New Roman)

8
(d) Nama lengkap, NIT ( kapital, font 14, Times New Roman)
(e) Tulisan : Program studi Diploma III atau Diploma IV
(kapital, font 14, Times New Roman)
(f) Tulisan : PROGRAM DIPLOMA III/IV PELAYARAN
(font 14, kapital, bold, Times New Roman) Tulisan :
POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA (font 14,
kapital, bold, Times New Roman)
(g) Tulisan : Tahun penyusunan (font 14, kapital, bold, Times
New Roman)
Kalimat atau kata dicetak dengan huruf capital warna
hitam dan ditempatkan secara simetris di tengah ruang tulis.
Contoh Halaman Sampul dapat dilihat pada lampiran 1.

b. Halaman Judul
Secara umum informasi yang diberikan pada halaman
Judul sama dengan Halaman Sampul. Halaman ini telah
diperhitungkan sebagai halaman bernomor 1 namun tidak
dicantumkan. Contoh Halaman Judul dapat dilihat pada Lampiran
2.

c. Pernyataan Keaslian
Halaman ini berisi pernyataan penulis dari Taruna bahwa
narasi yang ada di dalam KIT, kecuali kutipan, merupakan ide asli
dan belum pernah digunakan sebelumnya untuk memperoleh
ijazah D-III atau D-IV. Contoh Pernyataan Keaslian dapat dilihat
pada lampiran 3.

d. Halaman Persetujuan Seminar Proposal KIT


Halaman ini bergaris bingkai rangkap ukuran dari tepi
kiri 4 cm, atas, kanan dan bawah 3 cm. Halaman ini secara
berturut memuat :
Tulisan : Persetujuan Seminar Karya Ilmiah Terapan (dengan
huruf kapital, bold, Times New Roman 12);

9
Judul KIT (dengan huruf kapital, bold, Times New Roman 12);
Nama Taruna (dengan huruf kapital, Times New Roman 12);
Nomor Induk Taruna (dengan huruf kapital, Times New Roman
12);
Tulisan : Dengan ini dinyatakan memenuhi syarat untuk
diseminarkan.
Persetujuan Pembimbing dan Ketua Jurusan
Halaman ini merupakan halaman bernomor ii tanpa
mencantumkan nomor halaman. Contoh Halaman
Persetujuan Seminar dapat dilihat pada lampiran 4.

e. Halaman Persetujuan Seminar Hasil KIT


Halaman Persetujuan Seminar KIT berfungsi untuk menjamin
keabsahan karya ilmiah atau pernyataan tentang penerimaannya
oleh institusi penulis. Halaman ini bergaris bingkai rangkap
ukuran dari tepi kiri 4 cm, atas, kanan, dan bawah 3 cm. Logo
Politeknik Pelayaran Surabaya dalam bentuk bayangan (warna
abu-abu), diameter 6 cm. Halaman ini secara berurut memuat :
Judul KIT (dalam huruf kapital, bold, diletakkan di center text);
Tulisan: Disusun dan diajukan oleh;
Nama Taruna (huruf kapital, Times New Roman 12)
Nomor Induk Taruna; (huruf kapital, Times New Roman 12)
Tulisan: Telah dipresentasikan di depan panitia seminar KIT
Politeknik Pelayaran Surabaya pada tanggal ……… (diletakkan
di center text); Persetujuan Pembimbing, mengetahui Ketua
Jurusan dan Direktur Politeknik Pelayaran Surabaya. Contoh
Halaman Pengesahan dapat dilihat pada lampiran 5.

f. Kata Pengantar
Halaman Kata Pengantar memuat pengangar singkat atas
karya ilmiah. Halaman Ucapan Terima Kasih memuat ucapan
terima kasih atau penghargaan kepada berbagai pihak yang telah
membantu dalam penyusunan KIT. Sebaiknya, ucapan terima
kasih atau penghargaan tersebut juga mencantumkan bantuan

10
yang mereka berikan, misalnya bantuan dalam memperoleh
masukan, data, sumber informasi, serta bantuan dalam
menyelesaikan KIT. Contoh Kata Pengantar dapat dilihat pada
lampiran 6.
g. Abstrak
Abstrak merupakan intisari hasil penulisan KIT, lebih
singkat dari pada ringkasan, komprehensif, dan jelas
menerangkan isi KIT, Abstrak disusun dengan urutan kata
ABSTRAK disusul nama penulis tanpa gelar (ditulis dengan
huruf kapital, tidak dibold, tegak), judul KIT, kata “dibimbing
oleh’ yang diikuti nama-nama pembimbing. Abstrak dalam
paragrap kedua berisi memuat permasalahan, tujuan, hasil,
kesimpulan dan rekomendasi tindakan pencegahan. Pembaca
umumnya memulai menelaah isi sebuah KIT pada abstrak untuk
kemudian memutuskan apakah Ia melanjutkan membaca isi KIT
secara keseluruhan atau tidak. Abstrak disusun secara padat,
sistematik, akurat, dan lengkap. Tabel, grafik dan gambar, serta
pengacuan pada sumber tidak dicantumkan pada abstrak. Abstrak
diketik dalam font Times new roman12, spasi 1, minimal 200 kata
dan maksimal 300 kata. Contoh Abstrak dapat dilihat pada
lampiran 7. Abstrak bagian ini memuat terjemahan abstrak dalam
bahasa Inggris. Terjemahan abstrak mengikuti kaidah bahasa
Inggris yang baik dan benar.

h. Daftar Isi
Daftar Isi memuat semua bagian tulisan beserta nomor
halaman masing-masing bagian tersebut. Agar daftar isi ringkas
dan jelas, sub bab derajat ke dua dan ke tiga boleh tidak ditulis.
Bagian isi disusun secara teratur dan memuat secara rinci isi
keseluruhan KIT menurut nomor halaman, berturut-turut sebagai
berikut :

11
Sistematika Karya Ilmiah Terapan
dengan Metode Kuantitatif

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Penelitian
B. Rumusan Masalah
C. Batasan Masalah (jika ada)
D. Tujuan Penelitian
E. Manfaat Penelitian

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
A. Review Penelitian Sebelumnya
B. Landasan Teori
C. Kerangka Pikir Penelitian
D. Hipotesis (Jika ada)

BAB III
METODE PENELITIAN
A. Jenis Penelitian
B. Lokasi dan Waktu Penelitian
C. Definisi Operasional Variabel (Jika menggunakan hipotesis)
D. Sumber Data dan Teknik Pengumpulan Data
E. Teknik Analisis Data

BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Gambaran Umum Lokasi Penelitian/Subjek penelitian
B. Hasil Penelitian
1. Deskripsi Variabel Penelitian
2. Hasil Uji Hipotesis (jika menggunakan hipotesis)
3. Analisis Data
C. Pembahasan

BAB V
PENUTUP
A. Simpulan
B. Saran

12
Sistematika Karya Ilmiah Terapan
dengan Metode Kualitatif

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Penelitian
B. Rumusan Masalah
C. Batasan Masalah (jika ada)
D. Tujuan Penelitian
E. Manfaat Penelitian

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
A. Review Penelitian Sebelumnya
B. Landasan Teori
C. Kerangka Pikir Penelitian

BAB III
METODE PENELITIAN
A. Jenis Penelitian
B. Tempat/Lokasi dan Waktu Penelitian
C. Sumber Data/Subyek Penelitian dan Teknik Pengumpulan Data
D. Teknik Analisis Data

BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Gambaran Umum Lokasi/Subyek Penelitian
B. Hasil Penelitian
1. Penyajian Data
2. Analisis Data
C. Pembahasan

BAB V
PENUTUP
A. Simpulan
B. Saran

13
Sistematika Karya Ilmiah Terapan
(Pembuatan Alat/Desain/Prototype)

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Penelitian
B. Rumusan Masalah
C. Batasan Masalah (jika ada)
D. Tujuan Penelitian
E. Manfaat Penelitian

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
A. Review Penelitian Sebelumnya
B. Landasan Teori

BAB III
METODE PENELITIAN
A. Perancangan Sistem
B. Model/Perancangan alat/software/desain
C. Rencana Pengujian/Desain Uji Coba Produk

BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian/Uji Coba Produk
B. Penyajian Data
C. Analisis Data

BAB V
PENUTUP
A. Simpulan
B. Saran

14
Tulisan DAFTAR ISI diketik dengan huruf kapital dan
ditebalkan, diletakkan tepat pada tepi atas, simetris dari batas tepi
kiri dan kanan.
Tulisan “Halaman” diketik merapat ke tepi kanan, tiga spasi
di bawah tulisan DAFTAR ISI. Susunan daftar isi dimulai dua
spasi di bawah tulisan Halaman. Jarak antar judul dan subjudul
adalah dua spasi. Jika judul dan subjudul lebih dari satu barus,
baris kedua dan seterusnya ditulis dengan jarak satu spasi dengan
identasi lima ketukan dari huruf awal baris pertama.
Judul dan subjudul ditulis dengan huruf yang sama dengan
naskah tanpa ditebalkan. Contoh Daftar Isi dapat dilihat pada
lampiran 8.

i. Daftar Tabel
Daftar tabel disusun secara berurut sesuai dengan nomor
tabel dan halamannya. Daftar tabel diketik dengan huruf kapital,
tegak, ditebalkan (tanpa diakhiri dengan titik) dan ditempatkan
tepat pada tepi atas di tengah ruang tulis, simetris dari tepi kiri
dan kanan.
Daftar tabel digunakan untuk memuat nama tabel yang
ada dalam KIT. Penulisan nama tabel menggunakan huruf kapital
di awal kata (tittle case). Contoh Daftar Tabel dapat dilihat pada
lampiran 9.

j. Daftar Gambar
Daftar gambar diletakkan sesudah daftar tabel, berisi
urutan judul gambar dan nomor halamannya. Daftar Gambar
ditulis dengan format yang sama dengan Daftar Tabel. Contoh
Daftar Gambar dapat dilihat pada lampiran 10.

k. Daftar Lampiran
Daftar lampiran diletakkan sesudah daftar gambar, berisi
judul lampiran dan nomor halamannya. Daftar lampiran ditulis

15
dengan format yang sama dengan Daftar tabel dan daftar
gambar. Contoh Daftar Lampiran dapat dilihat pada lampiran
11.

l. Daftar Singkatan
Daftar arti lambang dan singkatan memuat lambang dan
singkatan yang ada dalam KIT. Bagian ini diperlukan kalau KIT
menggunakan banyak lambang dan singkatan.
Daftar ini dibuat dengan format yang sama dengan daftar
tabel, terdiri dari dua kolom, kolom pertama berisi singkatan
dan lambang dan kolom kedua berisi penjelasan. Contoh Daftar
Arti Lambang dan Singkatan dapat dilihat pada lampiran 12.

2. BAGIAN ISI
Isi KIT disampaikan dalam sejumlah bab. Pembagian bab dari
pendahuluan sampai kesimpulan diatur dalam pedoman penulisan KIT.
Pola dasar penulisan KIT disusun dengan tata penulisan dan penomoran
sebagai berikut :
BAB Sub Bab Diploma 3 Diploma 4
BAB I A. Latar Latar belakang berisi Latar belakang berisi
Pendahulua belakang justifikasi umum atau uraian justifikasi umum atau
n rasional tentang objek uraian rasional tentang
penelitian. Selanjutnya objek penelitian
menggambarkan masalah (berdasarkan sumber yang
yang terjadi untuk diteliti, dapat dipertanggung
pentingnya penelitian, jawabkan). Dari paparan
masalah yang diangkat tersebut dapat ditarik
dalam penelitian merupakan masalah apa yang akan
suatu masalah dan atau dibahas. Kemudian,
peluang yang dapat solusi/metode
dipermasalahkan agar penyelesaian dari
ditindaklanjuti melalui permasalahan tersebut
penelitian (jika sudah ada yang telah ada merujuk
penelitian sebelumnya maka dari publikasi
perlu dikemukakan (jurnal/paper) yang dapat
mengapa diteliti lagi) serta dipertanggung jawabkan.
seberapa jauh ketersediaan Dari metode terdahulu,
data. Bagian akhir latar latar dapat dijelaskan
belakang menyajikan data kekurangan-kekurangan
awal tentang kegagalan yang ada pada metode

16
BAB Sub Bab Diploma 3 Diploma 4
fungsi, kerusakan atau sebelumnya. Dari
kecelakaan yang diteliti, kekurangan tersebut, dapat
penerapan prosedur, dikaitkan dengan metode
pengoperasian alat di atas baru yang akan gunakan
kapal, evaluasi penerapan sebagai
atau pengujian atas prosedur solusi/jawaban/penyempur
maupun komponen. Bagian naan dalam metode yang
ini juga mengemukakan sebelumnya (sehingga
fakta dan data yang muncul
diperoleh dari temuan keterbaruan/novelty).
fenomena/kejadian secara Selanjutnya
teratur & sistematis, serta menggambarkan
menunjukkan masalah yang menariknya masalah yang
terjadi terkait dengan bidang diteliti, pentingnya
ilmunya. penelitian, masalah yang
diangkat dalam penelitian
merupakan sesuatu yang
baru yang belum pernah
diteliti (jika sudah ada
penelitian sebelumnya
maka perlu dikemukakan
mengapa diteliti lagi) serta
seberapa jauh ketersediaan
data. Bagian akhir latar
belakang menyajikan data
awal tentang kegagalan
fungsi, kerusakan atau
kecelakaan yang diteliti,
penerapan prosedur,
pengoperasian alat di atas
kapal, dan/atau
industri/dockyard/powerpl
ant/industri
pelayaran/kepelabuhanan
evaluasi penerapan atau
pengujian atas prosedur
maupun komponen.
Bagian ini juga
mengemukakan fakta dan
data yang diperoleh dari
temuan fenomena/kejadian
secara teratur & sistematis,
serta menunjukkan
masalah yang terjadi
terkait dengan bidang
ilmunya.

17
BAB Sub Bab Diploma 3 Diploma 4
B. Rumusan Rumusan masalah menyatakan atau mempertanyakan
masalah secara jelas masalah/persoalan apa yang akan dibahas.
Rumusan masalah dapat dinyatakan dalam bentuk Kalimat
pertanyaan (seharusnya pertanyaan). Rumusan masalah
harus sejalan dengan latar belakang.
C. Batasan Batasan masalah secara teknis menyatakan nama, tempat,
Masalah kejadian dimana kegagalan fungsi, kerusakan atau
kecelakaan yang diteliti terjadi, penerapan prosedur,
pengoperasian alat di atas kapal dan/atau
industri/dockyard/powerplant/industri
pelayaran/kepelabuhanan, evaluasi penerapan atau
pengujian atas prosedur maupun komponen.
Batasan masalah juga dapat berupa wilayah/tempat
pengaplikasian alat/metode, kondisi tertentu pada saat
pengaplikasian alat/metode, metode yang digunakan,
spesifikasi alat/perangkat utama. Batasan masalah
menyatakan ruang lingkup yang penjadi pusat perhatian
atau fokus kegiatan penelitian.
D. Tujuan Tujuan penelitian dinyatakan dalam pernyataan singkat
Penelitian yang memuat harapan yang ingin dicapai. Penelitian
bertujuan melakukan analisis terjadinya kegagalan fungsi,
kerusakan atau kecelakaan, penerapan prosedur,
pengoperasian alat di atas kapal dan/atau
industri/dockyard/powerplant/industri
pelayaran/kepelabuhanan, evaluasi penerapan atau
pengujian atas prosedur maupun komponen. Tujuan
penelitian harus relevan dengan masalah.
E. Manfaat Pada sub bab ini menjabarkan manfaat dari penelitian yang
Penelitian dilakukan terhadap peneliti, masyarakat, dan/atau institusi.
Manfaat penelitian dituliskan dengan singkat, padat dan
jelas, dapat berupa manfaat teoritis dan manfaat praktis.
BAB II A. Review Memaparkan permasalahan, Memaparkan
Kajian Penelitian metode dan hasil pada permasalahan, metode dan
Pustaka Sebelumnya penelitian sebelumnya. hasil pada penelitian
Minimal mengkaji 1 sebelumnya. Minimal
(masalah, metode, hasil dan mengkaji 2 (masalah,
kesimpulannya) metode, hasil dan
jurnal/proceding/artikel(yan kesimpulannya)
g memiliki topik yang jurnal/paper/artikel (yang
sama/relevan) sekurang- memiliki topik yang sama)
kurangnya 10 tahun terakhir sekurang-kurangnya 10
dan penelitian yang akan tahun dan penelitian yang
dilakukan. Atau akan dilakukan, diurutkan
menggunakan suatu teori dari yang terbaru
dasar.

18
BAB Sub Bab Diploma 3 Diploma 4
B. LandasanT Kajian pustaka berisi uraian yang menunjukkan landasan
eori teori dan konsep – konsep yang relevan dengan masalah
yang dikaji dan uraian mengenai pendapat terdahulu yang
berkaitan dengan masalah yang dikaji. Penulis harus
melakukan penafsiran dan pemaknaan terhadap semua
kutipan yang digunakan.
C. Kerangka Pada kerangka berpikir adalah suatu model konseptual
berpikir mengenai bagaimana teori berhubungan itu dengan segala
macam faktor yang telah atau sudah diidentifikasi yakni
sebagai masalah yang penting.
BAB III A. Jenis Pada Bab ini berisi tentang Pada Bab ini berisi tentang
METODE Penelitian jenis penelitian yang akan jenis penelitian yang akan
PENELITI- B. Tempat/Lok dilakukan, waktu penelitian dilakukan, waktu
AN asi dan dan tempat/lokasi yang akan penelitian dan
(Kualitatif/ Waktu digunakan tuk pengambilan tempat/lokasi yang akan
Kuantitatif) data. Selain itu, pada bab ini digunakan tuk
Penelitian
juga memuat sumber data pengambilan data. Selain
C. Sumber atau subjek yang akan itu, pada bab ini juga
Data/Subye diteliti dan Teknik memuat sumber data atau
k Penelitian pengumpulan datanya subjek yang akan diteliti
dan Teknik seperti wawancara, dan Teknik pengumpulan
Pengumpula observasi dan lain datanya seperti
n Data sebagainya. Pada bagian wawancara, observasi dan
D. Teknik terakhir adalah Teknik lain sebagainya. Pada
Analisis analisis yang akan bagian terakhir adalah
Data digunakan pada penelitian Teknik analisis yang akan
digunakan pada penelitian
sesuai dengan teori yang
ada
BAB III A. Perancanga Pada bab ini berisi rincian Pada bab ini berisi rincian
METODE n Sistem tentang langkah-langkah tentang langkah-langkah
PENELITI- B. Model/Pera dan metode penilitian yang dan metode penilitian yang
AN ncangan dipilih sesuai dengan dipilih sesuai dengan
(Prototype) permasalahan penelitiannya, permasalahan
alat/softwar Instrumen yang digunakan, penelitiannya, Instrumen
e/desain metode pengambilan data yang digunakan, metode
C. Rencana atau analisis data. pengambilan data atau
Pengujian/D Metode/perangkat yang analisis data Penulis dapat
esain Uji digunakan harus ditulis menetukan metode yang
Coba dalam bentuk diagram tepat sesuai dengan
Produk blok/digram alir disertai permasalahan yang
dengan penjelassan diangkat dalam penelitian,
mengenai diagram dari beberapa metode yang
blok/diagram alir disertai ada . Metode/perangkat
rencana pengujian. yang digunakan dapat
ditulis dalam bentuk

19
BAB Sub Bab Diploma 3 Diploma 4
diagram blok/digram alir
dan penjelasannya disertai
rencana pengujian..
Metode analisis data dapat
menggunakan analisis
deskriptif sederhana
dengan asumsi uji
hipotesis sederhana, untuk
mengetahui hubungan atau
pengaruh dari variabel
yang diamati.

BAB IV A. Hasil Pada bab ini disajikan hasil atau temuan penelitian, baik
HASIL Penelitian temuan deskriptif, hasil pengujian hipotesis maupun
DAN prototype
PEMBA-
HASAN
B. Penyajian Penyajian data merupakan salah satu kegiatan dalam
Data pembuatan laporan hasil penelitian yang telah dilakukan
agar data yang telah dikumpulkan dapat dipahami dan
dianalisis sesuai dengan tujuan yang diinginkan. Setelah
memperoleh data, biasanya data-data yang diperoleh
tersebut dapat disajikan dalam 2 bentuk, yaitu bentuk table,
grafik, bentuk diagram atau foto
C. Analisis Data bagian ini memuat semua bagian ini memuat semua
hasil penelitian yang relevan hasil penelitian yang
dengan tujuan atau relevan dengan tujuan atau
hipotesisnya. Penyajian hipotesisnya. Penyajian
hasil penelitian disertai hasil penelitian disertai
tabel, grafik, foto, dan/atau tabel, grafik, foto, dan/atau
bentuk penyajian lainnya. bentuk penyajian lainnya.
Serta diberikan uraian Serta diberikan uraian
tentang apa yang telah tentang apa yang telah
dikerjakan sampai diperoleh dikerjakan sampai
hasil. Pada pembuatan diperoleh hasil. Pada
prototype analisis data untuk pembuatan prototype
menguji tingkat analisis data untuk
keberhasilan alat tersebut menguji tingkat
yang kemudian keberhasilan alat tersebut
dibandingkan dengan teori yang kemudian
dan produk yang sudah dibandingkan dengan teori
berlisensi dan produk yang sudah
Bagian ini juga memuat berlisensi
analisis berdasarkan metode Bagian ini juga memuat
yang dipilih. Kedalaman analisis berdasarkan
pembahasan disesuaikan metode yang dipilih dari

20
BAB Sub Bab Diploma 3 Diploma 4
dengan kompetensi diploma beberapa metode yang ada
IV yaitu mengingat, sesuai dengan teori-teori
memahami dan yang ada. Kedalaman
mengaplikasikan atau pembahasan disesuaikan
sampai dengan analisis dengan Diploma IV yaitu
sederhana. mengingat, memahami,
mengaplikasikan dan
menganalisis serta sampai
pada evaluasi sederhana
berdasarkan teori – teori
mutahir

D. Pembahasan Pembahasan merupakan hasil penelitian yang


menggambarkan temuan secara apa adanya yang
merupakan analisis dan penafsiran peneliti terhadap
temuan dengan mengacu pada teori yang relevan dan hasil
penelitian yang telah disajikan pada kajian pustaka.
Pembahasan mengacu pada masalah, hipotesis, tujuan
penelitian, serta membandingkan harapan dengan hasil
yang ditemukan.

BAB V A. Simpulan Simpulan merupakan substansi dari analisis dan


pembahasan dan dapat berupa intisari dari suatu uraian
deskriptif dan/atau yang disajikan secara singkat dan jelas.
Penulis menyimpulkan hasil pembahasan secara tegas dan
lugas sesuai dengan permasalahan yang dituangkan dalam
rumusan masalah.
B. Saran Saran dibuat sesuai dengan pengamalan manfaat
penelitian. Saran disajikan secara jelas berdasarkan temuan
yang relevan dengan rumusan masalah, dan selanjutnya
dianalisis untuk menyatakan tindakan yang
direkomendasikan.
Pengalaman penulis ditujukan kepada para
mahasiswa/peneliti dalam bidang sejenis yang ingin
melanjutkan atau menggembangkan penelitian yang sudah
dilaksanakan.

3. BAGIAN AKHIR
Bagian akhir dari KIT memuat antara lain :
a. Daftar Pustaka
Daftar pustaka merupakan daftar bacaan yang menjadi sumber,
referensi atau acuan dan dasar penulisan KIT. Daftar pustaka ini dapat

21
berisi buku, artikel jurnal, majalah, surat kabar, wawancara, email, situs
resmi milik industri. Penulisan KIT wajib menggunakan sekurang –
kurangnya 7 referensi baik dalam bentuk hard copy ataupun soft copy
dengan model Harvard, IEEE atau APA.
Semua rujukan yang dicantumkan dalam daftar pustaka hanya
sumber yang dikutip dalam naskah, baik kutipan langsung maupun
kutipan tidak langsung. Semua bahan pustaka yang dirujuk dalam KIT
harus dicantumkan dalam daftar pustaka. Contoh daftar pustaka dapat
dilihat pada lampiran 13.

b. Lampiran
Lampiran merupakan data atau pelengkap atau hasil olahan yang
menunjang penulisan KIT, tetapi tidak dicantumkan di dalam isi KIT,
karena akan mengganggu kesinambungan pembacaan. Lampiran yang
perlu disertakan dikelompokkan menurut jenisnya, antara lain jadwal,
table, daftar pertanyaan, gambar, grafik, desain, instrument penulisan
KIT, data mentah hasil penulisan KIT, surat izin penulisan KIT,
peraturan-peraturan, rumus-rumus yang digunakan, table-tabel
pendukung dan proses perhitungan statistic yang befungsi melengkapi
uraianh yang telah disajikan pada bagian utama KIT dan bersifat bebas.
Artinya, tidak harus mengikuti jenis dan ukuran font yang digunakan
pada isi naskah.

22
BAB II
TEKNIK PENULISAN

Teknik penulisan KIT yang berhubungan dengan ejaan,


penggunaan huruf kapital, pemotong kata, penggunaan tanda baca, harus
mengikuti Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan
atau Kamus Besar Bahasa Indonesia. Aturan umum penulisan KIT pada
Politeknik Pelayaran Surabaya diatur sebagai berikut :

A. PENGETIKAN
Penampilan merupakan faktor penting untuk mewujudkan KIT
yang rapi dan seragam. Naskah KIT diketik dengan ketentuan sebagai
berikut :
1. Kertas HVS putih polos
2. Ukuran kertas A4
3. Berat kertas 80 gram
4. Jenis huruf Times New Roman
5. Ukuran huruf font 12
6. Spasi baris ganda (double)

Apabila harus menggunakan kertas khusus, seperti kertas gratik,


kertas kalkir untuk gambar, dan sejenisnya maka penggunaannya
diperbolehkan.

B. POSISI KETIKAN
Posisi pengetikan harus diperhatikan dalam menyusun
proposal/laporan KIT, berikut hal-hal yang perlu diperhatikan :

1. Tepi kiri pengetikan berjarak 4 cm. pinggir kanan berjarak 3 cm, atas
berjarak 3 cm dan bawah berjarak 3 cm.
2. Setiap pengetikan bagian diikuti judul bagian di bawahnya dan
selalu dimulai pada halaman baru.

23
3. Sub bagian pada bagian bawah halaman harus mempunyai sekurang-
kurangnya dua baris kalimat dibawahnya sebelum pindah ke
halaman berikutnya.
4. Setiap tabel harus secara utuh berada pada satu halaman, jika
menggunakan tabel panjang, dapat dipenggal, tetapi harus diberi
nomor kolom.

C. PENJILIDAN
KIT yang telah diseminarkan dan disahkan oleh ketua jurusan,
selanjutnya dijilid antero laminating dengan kartun berwarna biru untuk
Program Studi Nautika dan TROK, warna merah untuk Program Studi
Teknika dan TRPK, warna orange untuk Program Studi Elektro
Pelayaran dan TRKK, serta warna kuning untuk Program Studi
Transportasi Laut.

D. NOMOR HALAMAN
Penomoran halaman tidak diberi imbuhan apa pun. Jenis nomor
halaman ada dua macam, yaitu angka romawi kecil dan angka latin.
1. Angka Romawi Kecil
a. Digunakan untuk bagian awal KIT kecuali Halaman Sampul.
Letak: simetris di tengah (center) bawah kertas dan 3 cm dari tepi
bawah kertas
2. Angka Latin
a. Untuk bagian halaman selanjutnya.
Letak: sudut kanan atas; 1,5 cm dari tepi atas kertas dan 3 cm dari
tepi kanan kertas.
b. Untuk halaman pertama tiap bab
Letak: sudut tengah bawah; 1,5 cm dari tepi bawah kertas.
3. Persamaan matematika lebih baik ditulis dalam bentuk yang lazim
dalam matematika walaupun dalam satu baris. Semua persamaan
matematika ditulis dengan tabulasi 1,5 cm dari kiri dan harus
mempunyai nomor yang diletakkan di sebelahnya dan rata kanan
terhadap batas kanan pengetikan.

24
Contoh :
C = 2CTq (2.1)
W = w1 – w2 (2.2)

Keterangan: 2 artinya persamaan atau ditulis pada bab 2, sedangkan


1 artinya persamaan itu adalah persamaan matematika pertama yang
ditulis pada bab tersebut.

E. NOMOR SUBBAB
Ketentuan untuk setiap bab
1. Setiap bab dimulai pada halaman baru.
2. Judul bab seluruhnya diketik dengan huruf capital, simetris di tengah
(center), cetak tebal (bold), tanpa garis bawah, tidak diakhiri tanda
titik, dan satu spasi simetris tengah (center), jika lebih dari satu baris.
3. Judul bab selalu diawali penulisan kata BAB lalu angka Romawi
yang menunjukkan angka dari bab yang bersangkutan dan ditulis
dengan huruf capital arial 12 poin, dan cetak tebal (bold).
4. Judul Bab, Judul Sub Bab dan Judul Subbab Derajad Kesatu yang
dicetak tebal (bold). Judul Sub Bab Derajad Kedua dan seterusnya,
tidak dicetak tebal (bold).
Contoh penulisan bab dan sub bab:

BAB I
A. JUDUL SUB BAB
1. Subbab Derajat Kesatu
a. Subbab Kedua Butir yang Pertama
b. Subbab Derajat Kedua Butir yang Kedua
1) Subbab Derajat Ketiga Butir yang Pertama
2) Subbab Derajat Ketiga Butir yang Kedua
a) Subbab Derajat Keempat Butir yang Pertama
b) Subbab Derajat Keempat Butir yang Kedua

25
BAB III
KETENTUAN LAIN

A. PENYAJIAN TABEL
Tabel digunakan untuk menyajikan data/informasi dari hasil penelitian,
yang merupakan penuangan informasi dalam bentuk yang lebih ringkas dan
lebih teratur bila dibandingkan dengan penjelasan dalam teks. Oleh karena itu,
tabel harus dipersiapkan dengan baik dan cermat. Berikut tata cara penomoran
tabel:
a. Nomor dan nama tabel yang ditempatkan di atas table secara simetris
b. Jika judul tabel lebih dari satu baris, baris kedua dan seterusnya
ditulis sejajar dengan huruf awal judul tabel
c. Font untuk judul tabel dan sumber tabel adalah 12
d. Font untuk isi tabel adalah 10 dengan spasi 1
e. Judul diberi jarak 1 spasi dari tabel
f. Sumber tabel diletakkan di bawah tabel dengan jarak 1 spasi
g. Cara penomeran tabel (contoh 2.1) 2 artinya tabel terdapat pada bab
2, sedangkan 1 artinya tabel itu adalah tabel pertama yang ditulis
pada bab tersebut
h. Lebar tabel tidak boleh melewati lebar daerah pengetikan
i. Penjelasan tabel sebaiknya disebutkan dalam penulisan, dengan jalan
menyebutkan nomor urut indentitasnya
j. Jika tabel bersambung, maka header tabel harus ada tiap halaman
k. Penulisan sumber table dituliskan sumber kemudian (tahun). Contoh
: Sumber: PT. Pelabuhan (2013)

Tabel 2.1 Perum Pelabuhan Indonesia dan Wilayah Cakupannya


Perum Cakupan Pelabuhan yang Diatur
Pelindo II Sumatera Barat, Jambi, Tanjung Priok, Panjang, Palembang,
Sumatera Selatan, Teluk Bayur, Pontianak, Cirebon, Jambi,
Bengkulu, Lampun, Jakarta Bengkulu, Banten, Sunda Kelapa,
Pangkal Balam, Tanjung Pandan

26
Perum Cakupan Pelabuhan yang Diatur
Pelindo III Kal. Tengah, Kal. Sel, Nusa Tanjung Perak, Tanjung Emas,
Tenggara Barat, Nusa Banjarmasin, Benoa, Tanau/Kupang
Tenggara Timur
Sumber : PT. Pelabuhan (2013)

B. PENYAJIAN GAMBAR/ILUSTRASI
Untuk keperluan ilmiah, banyak macam ilustrasi yang dapat digunakan
untuk meningkatkan efektifitas komunikasi. Foto, peta, gambar, gatis, grafik,
atau histogram, dan bagan adalah macam ilustrasi yang sering digunakan.
Penyajian gambar hendaknya dimaksudkan untuk menekankan hubungan
tertentu yang signifikan dengan masalah yang dibahas.
1. Nomor dan nama gambar yang ditempatkan di bawah gambar secara
simetris.
2. Font untuk judul gambar dan sumber gambar adalah 12.
3. Judul diberi jarak 1 spasi dari gambar.
4. Jarak antara judul dan sumber gambar adalah spasi 1.
5. Cara penomeran gambar (contoh 2.1) 2 artinya gambar terdapat pada
bab 2, sedangkan 1 artinya gambar itu adalah gambar pertama yang
ditulis pada bab tersebut.
6. Penjelasan gambar sebaiknya disebutkan dalam penulisan, dengan jalan
menyebutkan nomor urut indentitasnya.
7. Jarakjudul/keterangan gambar dengan paragraf di bawahnya adalah 1
spasi.
8. Penulisan sumber table dituliskan sumber kemudian (tahun). Contoh :
Sumber: Maritime Accident Casebook (2013)

27
Gambar 3.1.Lashing Patah
Sumber: Maritime Accident Casebook (2013)

C. TATA CARA PENGUTIPAN


Pengutipan dilakukan dengan menunjuk langsung kepada nama
pengarang yang dimaksud. Nama dicantumkan hanya nama belakang
seseorang diikuti dengan tanda koma dan huruf pertama nama depan penulis,
tanpa menyebutkan gelar dan jabatannya. Dilanjutkan dengan tahun publikasi,
dan halaman (untuk kutipan langsung). Jika penulis tidak memiliki nama
belakang maka yang dicantumkan hanya nama.
Terminologi, kata atau kalimat berbahasa asing dalam penulisan ilmiah
yang tidak dapat dihindari harus ditulis sesuai aslinya dengan cetak miring.
Sistem pengutipan yang dipakai sangat beragam seperti; sistem nomor,
sistem catatan kaki, dan sistem berkurung. Sistem pengutipan yang digunakan
dalam penulisan KIT Politeknik Pelayaran Surabaya yang adalah pengutipan
berkurung (sistem parentetis) dengan hanya menulis nama belakang
seseorang tanpa menyebutkan gelar dan jabatannya. Selanjutnya tahun
publikasi, titik dua, dan halaman (diantara tanda kurung), ditulis sesudah teks
yang dikutip. Selanjutnya, tata cara pengutipan yang digunakan dalam
penulisan KIT adalah sebagai berikut:
1. Apabila karya ditulis oleh satu orang, maka nama belakang pengarang
yang dicantumkan.
Contoh: Ahmad Yam ditulis: Yam, A. (2011:27).
2. Apabila karya yang ditulis oleh dua orang, kedua nama belakang
pengarang dicantumkan. Tanda ampersan (&) digunakan untuk
menghubungkan kedua nama pengarang. Susunan penulis nama pengarang
sesuai sumber kutipan. Tanda ampersand digunakan untuk menghindari

28
terjadinya kejanggalan kalau rujukan yang dikutip dalam teks adalah
tulisan dari dua orang yang kebangsaannya berbeda, misalnya: Indonesia
dan Amerika dan sebagainya. Contoh: Ahmad Gazali dan William Smith
ditulis: Gazali, A. & Smith, W. (2008:45)
3. Apabila karya ditulis oleh satu sampai tiga orang, maka nama belakang
seluruh pengarang harus ditulis seluruhnya. Jika selanjutnya dirujuk
kembali maka nama pengarang pertama saja yang ditulis diikuti singkatan
dk. (dan kawan-kawan).
4. Apabila beberapa buku yang dijadikan rujukan ditulis oleh orang yang
sama dan diterbitkan dalam tahun yang sama, data tahun diikuti oleh
lambang a,b,c dan seterusnya yang urutannya ditentukan secara
kronologis.
Contoh: Martin Stopford menulis dua judul buku tahun 2008, buku
pertama berjudul Port Maritime Economic dan buku kedua berjudul
Maritime Law. Jika misalnya buku pertama halaman 50 yang dirujuk,
maka penulisannya adalah Stopford, M. (2008a:50), tetapi jika buku kedua
halaman 256 yang dirujuk maka penulisannya adalah Stopford, M.
(2008b:256).
5. Rujukan dari dokumen resmi pemerintah yang diterbitkan oleh suatu
penerbit tanpa penulis dan tanpa lembaga, maka yang menggantikan nama
penulis adalah nama dokumen, disusul tahun penerbitan.
Contoh: Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2008
tentang Pelayaran yang diterbitkan tahun 2008, cara penulisannya adalah
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 17 tentang Pelayaran (2008).
6. Mengutip tulisan dalam surat kabar tanpa nama penulis, maka yang
menggantikan nama penulis adalah nama surat kabar. Sumber yang
dikeluarkan oleh suatu lembaga atau organisasi, tanpa nama penulis, maka
nama lembaga atau organisasi menggantikan nama penulis.
Contoh: Kompas (2011), Kementerian Perhubungan (2011).
7. Sumber yang merupakan kutipan dari pengarang/penulis lain, cara
mengutipnya adalah nama penulis sumber asli, tahun diantara tanda
kurung, kalau tahun tidak tercantum ditulis “tanpa tahun” diikuti kata
“dalam” kemudian nama penulis yang mengutip, diikuti tahun diantara
tanda kurung.

29
Contoh: Studi yang relevan dengan kelelahan awak kapal dalam penelitian
Kusumayadi (1990) dalam Yoshitake, (1997), yang mengkaji tingkat
kelelahan awak kapal sebagai salah satu penyebab utama kecelakaan laut
sehingga pengaturan waktu istirahat terhadap perlu mendapat perhatian.
8. Kutipan langsung terdiri dari atas satu sampai tiga baris disisipkan dalam
alinea yang sama ditulis dengan memakai tanda petik.
Contoh: McCallum, M. (1997:36) menyatakan bahwa “Validitas simulator
sebagai media belajar dan pengujian adalah solusi tepat dalam upaya
membangun kompetensi”.
9. Apabila penulis ingin menghilangkan beberapa bagian kalimat pada awal
kutipan, bagian itu diganti dengan tiga titik (…) Jika bagian yang
dihilangkan terletak pada bagian akhir kutipan, bagian yang dihilangkan
itu diganti dengan empat titik (….).
10. Kutipan langsung yang terdiri atas empat baris atau lebih dilakukan
dengan sistem “blok” dengan jarak satu (single) spasi dan dimulai pada 2
tab, kutipan tidak diberi tanda petik.
Contoh kutipan langsung adalah sebagai berikut:
The concept of competency can be considered in the context of what
knowledge and skill and employee needs to have in order to apply that
knowledge and skill to the workplace situation. It takes in all aspect of
work performance and includes the ability to perform individual tasks,
responds to certain situation.

D. PENULISAN DAFTAR PUSTAKA


Daftar pustaka pada tulisan ilmiah disusun berdasarkan abjad (a,b,c, dan
seterusnya). Pada bagian akhir sebuah tulisan ilmiah dibuat daftar pustaka
yang dipakai dalam menyusun KIT. Daftar rujukan merupakan daftar yang
berisi buku, makalah, artikel, atau bahan lainnya yang dikutip, baik secara
langsung maupun tidak langsung. Bahan-bahan yang dibaca, tetapi tidak
dikutip, tidak dicantumkan daftar pustaka, sedangkan semua sumber yang
dikutip secara langsung ataupun tidak harus dicantumkan dalam daftar
pustaka.
Unsur yang ditulis dalam daftar pustaka secara berturut-turut meliputi (1)
nama penulis dengan urutan nama belakang, disusul inisial nama awal, nama

30
tengah, tanpa gelar akademik atau jabatan, (2) tahun penerbitan diantara tanda
kurung, (3) judul dicetak miring, termasuk anak judul (subjudul), (4), kota
tempat penerbitan, (5) nama penerbit (halaman dan volume untuk jurnal).
Unsur-unsur tersebut dapat bervariasi bergantung jenis sumber pustakanya.
Baris kedua dan seterusnya dan setiap data pustaka diketik 2 tab dari sisi kiri,
antara baris 1,5 spasi, antara setiap daftar pustaka 2 spasi.
Nama keluarga atau nama akhir ditulis lebih dahulu dan dipisahkan
dengan koma dari inisial nama awal/nama depan atau nama kecil yang ditulis
dibelakangnya. Susun balik nama ini dilakukan tidak hanya pada pengarang
pertama tetapi juga pada pengarang kedua, pengarang ketiga, pengarang
keempat dan seterusnya. Dalam penulisan ilmiah, tata penulisan susun balik
nama pengarang ini disebut System Havard. Tata penulisan ini digunakan
dalam menulis KIT di Politeknik Pelayaran Surabaya. Berikut ini adalah tata
penulisan daftar pustaka dari berbagai sumber.
1. Rujukan dari buku
a. Buku yang berisi satu karangan dan ditulis oleh satu atau lebih dari satu
orang.
Penulisan rujukan disusun sebagai berikut: nama penulis ditulis paling
depan (semua nama penulis harus dicantumkan dalam penulisan daftar
rujukan, dan tidak menggunakan dkk.), tahun penerbit diantara tanda
kurung. Judul buku dicetak miring, dengan huruf besar pada awal setiap
kata, kecuali kata fungsional yang meliputi: kata hubung, partikel, dan
kata depan. Edisi atau jilid/cetakan diantara tanda kurung (jika ada).
Tempat penerbitan dan nama penerbit dipisahkan dengan titik dua
contoh:
Agarwal, A. & Lang, J. H, (2010). Foundations of Analog and Digital
Electronic Circuits. San Franscisco: Elsevier. Inc

Balanis, C.A. (2016). Antenna Theory Analysis and Design. Canada:


John Wiley &Sons. Inc

b. Beberapa buku dengan penulis yang sama dan diterbitkan dalam tahun
yang sama.

31
Penulis yang sama dan diterbitkan dalam tahun yang sama pula, data
tahun diikuti oleh huruf a,b,c dan seterusnya yang urutannya ditentukan
secara kronologis. Misalnya: Martin Stopford menulis dua judul buku
tahun 2008, buku pertama berjudul Port Maritime Economic dan buku
kedua berjudul Maritime Law. Jika misalnya buku pertama yang
dirujuk, maka penulisannya adalah Stopford (2008), contoh:
Kobayashi, H. (2008a). Basic Knowledge and Practical Technique of
Instructor Using Simolator: Tokyo: Tokyo University of
Marine Science and Technology.

Kobayashi, H. (2008b). Mariner’s Function for Safe Navigation Tokyo:


Tokyo University of Marine Science and Technology.

c. Buku yang berisi kesimpulan artikel (ada editornya).


Penulisan rujukan sama dengan penulisan rujukan dari buku ditambah
dengan tulisan (Ed.) jika ada satu editor dan (Eds.) jika editornya lebih
dari satu, diantara nama penulis dan tahun penerbitannya, contoh:
Aminuddin, R. (Ed.). (1990). Pengembangan Penelitian Kualitas_f.
Malang : HISKI komisariat Malang dan Ya3.

Sobh, T., Elleithy, K., Mahmood, A., & Karim, M. A., (Eds.). (2011).
Novel Algorthms and Techniques in telecommunications,
Automation and Industrial Electronics. San Franscisco: Elsevier.
Inc
d. Buku dari kesimpulan artikel atau bunga rampai (ada editornya).
Nama penulis artikel ditulis didepan diikuti dengan tahun penerbitan
diantara tanda kurung. Judul artikel ditulis cetak miring. Diikuti kata
“Dalam” kemudian nama editor ditulis dengan menyingkat nama depan
dan nama tengah (kalau ada), diberi keterangan (Ed.) bila hanya satu
editor, dan (Eds.) bila lebih dari satu editor. Judul buku kumpulannya
dicetak miring, disusul tempat penerbitan dan nama penerbit. Kalau
editornya juga sebagai penulis salah satu artikel yang dikutip, maka
penulisan nama juga dua kali, contoh:

32
Cote, S. (2005). Developing Mariner Assessment, A Practical Manual
For Assesment Developer: Dalam Callum, M.C. & Smith M.V.
(Eds.). Assesing Seafarers. Seattle: US Coast Guard Resereach
and Developing Center.
Levinson, M. & McGreevey, W.P. (2006). The Box: How the Shipping
Container Make the World Smaller. Dalam M. Buvinic, M.A.
Lyctte, & W.P. McGreevye (Eds.). Maritime Economics. New
York: Routledge.

2. Rujukan dari artikel dalam jurnal


Nama penulis ditulis paling depan diikuti tahun penerbit diantara
tanda kurung dan judul artikel yang ditulis dengan cetak miring, dan huruf
besar pada setiap awal kata. Namun jurnal dengan huruf awal dari setiap
katanya diketik dengan huruf besar kecuali kata hubung. Bagian akhir
diketik berturut-turut tahun keberapa atau volume (kalau ada), nomor
berapa diantara tanda kurung (kalau ada), dan nomor halaman diantara
tanda kurung, contoh:

Dong, W., Xu Z.H., Li X.X., Xiao S.P., (2020). Low-Cost Subarrayed


Sensor Array Design Strategy for IoT and Future 6G
Applications. IEEE Internet of Things Journal. Vol. 7 (4816-
4826)
Fukusako, T., (2017). Broadband Characterization of Circularly
Polarized Waveguide Antennas Using L-Shaped Probe (Online).
Journal of electromagnetic engineering and science Vol. 17, No.
1. (1-8)

3. Rujukan dari Internet


a. Artikel dalam jurnal
Nama penulis diketik seperti rujukan dari jurnal, diikuti secara berturut-
turut oleh tahun diantara tanda kurung, judul artikel, nama jurnal dicetak
dengan diberi keterangan diantara tanda kurung (online), volume dan

33
nomor, dan diakhiri dengan alamat sumber rujukan disertai keterangan
kapan diakses, contoh:
Liu B., Zang Y., Cao X., Liu Y., Gu B., & Wang, T. X., (2020). A survey
of model-driven techniques and tools for cyber-physical systems
(Online), Vol. 11, No. 21.
https://link.springer.com/article/10.1631/FITEE.2000311.
Diakses pada tanggal 12 April 2021.

b. Karya Individual
Nama penulis diketik seperti rujukan dari bahan cetak, diikuti
secara berturut-turut: tanggal, bulan, tahun diantara tanda kurung, topic
bahan diskusi/nama bahan diskusi dicetak miring, dengan diberi
keterangan diantara tanda kurung (online), dan diakhiri dengan alamat
sumber rujukan disertai keterangan kapan diakses, diantara tanda
kurung, contoh:
Dang S., Amin O., Shihada B., & Alouini M.S., (24 Januari 2020). What
should 6G be. Nature Electronics (online),
https://www.nature.com/articles/s41928-019-0355-6.
Diakses pada tanggal 12 April 2021.

c. Bahan Diskusi
Nama Penulis diketik seperti rujukan dari bahan cetak, diikuti
secara berturut-turut: tanggal, bulan, tahun diantara tanda kurung, topic
bahan diskusi/nama bahan diskusi dicetak miring, dengan diberi
keterangan diantara tanda kurung (online), dan diakhiri dengan alamat
sumber rujukan disertai keterangan kapan diakses, diantara tanda
kurung, contoh :

Johnston, E., (28 Agustus 2020). Uji Penerimaan Eutelsat: Dolph


Microwave 3.7 Meter Pengiriman dan Pengujian Antena Stasiun
Bumi (online), https://www.satsig.net/cgi-
bin/yabb/YaBB.pl?num=1598601114.
Diakses pada tanggal 12 April 2021.

34
d. Email Pribadi
Nama pengirim diketik paling depan, diikuti alamat email
pengirim diantara tanda kurung, tanggal, bulan dan tahun diantara
tanda kurung alamat email yang dikirimi, contoh :
Crellin, R. (r.crellin@nel.ac.uk). (29 November 2011). Landscape.s:
Seaeapes Sailing Onwards. E-mail kepada Iwan Setiawan (iwan
setiawan@yahoo.co.id).
Hakim H. (haeriahakim@indo.net.id). (01 Oktober 2011). Artikel
Tentang Pengaruh Bentuk Propeller Terhadap FO. E-mail
kepada Syarifuddin (syarifuddin@yahoo.co.id).

e. Rujukan dari artikel dalam jurnal dari CD-ROM


Penulisan pada daftar rujukan sama dengan rujukan dari artikel dalam
jurnal cetak ditambah dengan penyebutan CD-Romnya diantara tanda
kurung, contoh:
Maritime Training organization (2007), Marine Radio and Simulator.
Academy of Maritime Training (CD-ROM Coastguard).
Miller, T. (2008). Cargo Claims: How They Are Caused and How To
Avoid. UK P&I Club (CD-ROM Quarterly-Digital).

f. Rujukan dari dokumen dari situs universitas


........, contoh:
Penulis. (Tahun). Judul dokumen online. Diakses dari nama Institusi,
Judul Web, URL
Surachman, A. (2008). SOP Perpustakaan FEB UGM. Diakses dari
Universitas Gadjah Mada, Situs Web Perpustakaan
http://lib.feb.ugm.ac.id/files/sop/

g. Rujukan dari Web Profesional


........, contoh:
Penulis. (Tahun). Judul dokumen online. Diakses tanggal …, dari URL

35
Kesatuan Pelaut Indonesia. (2008). Enhancing Vessel Safety to Save
Lives. Diakses 10 Agustus 2018, dari http://
http://www.kpiunion.org/media.php?module=semuaberita

h. Rujukan dari Database


........, contoh:
Bloomberg. L.P. (2008). Return on Investment for Apple Inc 12/31/00
to 01/30/08. Diakses 21 Mei 2013, dari Bloomberg Database.

i. Rujukan dari Situs Web tanpa informasi spesifik dokumen


........, contoh:
(http://www.nasa.go.id)

4. Rujukan dari Karya Terjemahan


Nama penulis asli diketik paling depan, diikuti tahun penerbitan karya asli
diantara tanda kurung. Jika tahun tidak tercantum diketik “tanpa tahun”.
Keterangan diterjemahkan oleh, tahun penerjemah dalam kurung, judul
terjemah, tempat penerbitan, nama penerbit, contoh:
Berg, A. & Muscat, R. (2002). Themzodinamica. Diterjemahkan oleh
Sediaoetama, A.D. (2010). Teori Dasar Termodinamika dan
Aplikasirya, Jakarta : Bhatara Karya.

5. Rujukan dari skripsi, tesis atau disertasi


Nama penyusun paling awal, diikuti tahun yang tercantum pada sampul
diantara tanda kurung, judul atau disertai dicetak miring diikuti dengan
pernyataan Makalah, Tesis atau Disertasi, kemudian pernyataan tidak
diterbitkan diantara tanda kurung. Nama kota tempat perguraun tinggi, dan
nama perguruan tinggi dan nama fakultas serta, contoh:
Bakar, A. (2006). Arralisis Pengaruh Alat Kecepatan Bongkar Peti Kemas
Terhadap Biaya Operasional Kapal di Pelabuhan
SURABAYA. (Disertai, yang tidak dipublikasikan).
SURABAYA: Universitas Hasanuddin, Fakultas Teknik.

36
Jildiz, D. (2009). Streaming: Their Roles in Ship Stability. (Disertai yang
tidak dipublikasikan). Malmo: World Maritime University,
Maritime Education and Training.

6. Rujukan dari bulletin


Nama penulis diikuti tahun penerbitan diantara tanda kurung, judul artikel
dicetak miring, kemudian nama Buletin dan nomor terbitan, tahun
keberapa, dan halaman artikel, contoh:
Ridwan, M.G. (2008). Pelayaran dalam Perspektif Ekonomi Global.
Buletin Pelaut, No.2. Tahun 3.
US Coastguard Federal Register Maritime (1990). Vapour Contro System.
Final Rule, No. 55.120.

7. Rujukan dari laporan


Nama laporan diketik paling awal, diikuti tahun diantara tanda kurung,
judul artikel dicetak miring, kota penertiban, nama lembaga yang
menerbitkan (mengeluarkan laporan), contoh:
Annualy World Shipping Report (2010). More Evidence Container
Dernand. UK: The Lloyd Center for Communication Programs.

8. Rujukan dari prosiding/risalah


Penulisan identitas rujukan dimulai dengan nama penulis, diikuti tahun
diantara tanda kurung, judul artikel dicetak miring. Diikuti kata “Dalam”
kemudian nama penyunting atau editor (kalau ada), nama
prosiding/risalah, nomor halaman artikel diantara tanda kurung, kota
tempat berlangsungnya kegiatan, dan lembaga penyelenggara, contoh:
Arm, Y.A. & Norry, K. (2008). Developing on Board Assessment fil,
Navigation Officer-, Dalam Dewanto, T. IMLA (24). Marcielle:
International Maritime Lecture Association (IMLA).

9. Rujukan dari makalah yang disajikan dalam seminar dan lokakarya


Nama penyusun diketik paling awal, diikuti tahun penyajian diantara tanda
kurung, judul makalah dicetak miring, diikuti pernyataan Makalah

37
disajikan dalam, lembaga penyelenggara, tempat dan tanggal
penyelenggara, contoh:
Sastrodiwongso, T. (2011). Investigasi Kecelakaan Laut. Makalah
disajikan dalam Basic Investigation Course, KNKT, Surabaya,
23-24 November 2011.

10. Rujukan dari media cetak (majalah, surat kabar)


a. Artikel karangan dengan nama penulis
Nama penulis diikuti tanggal, bulan dan tahun penerbitan diantara tanda
kurung, judul artikel diketik dengan huruf besar pada setiap awal kata
cetak miring. Nama surat kabar, diakhiri dengan halaman artikel
diantara tanda kurung, contoh:
Alamsyah, A. (28 November 2010). Reformasi Diklat Pelayaran di Era
Kecelakaan Laut. Kompas (4).
b. Artikel tanpa nama penulis
Nama surat kabar diketik paling awal, diikuti tanggal, bulan dan tahun
diantara tanda kurung, kemudian judul karangan diketik miring dengan
huruf besar-kecil dan diikuti dengan nomor halaman diantara tanda
kurung, contoh:
Kompas (03 Agustus 2010). Investigasi Terutui Prima Nusantara. Fajar
(4).
Kompas (01 November 2011). Penanganan Kasus KM. Kirana
Langgar UU Pelayaran. (16).

11. Rujukan dari dokumen resmi pemerintah


Nama lembaga penanggung jawab diketik paling awal, diikuti dengan
tahun diantara tanda kurung, judul dokumen dicetak miring, nomor
dokumen, contoh:
Kementrian Perhubungan Republik Indonesia (2010). Pembentukan
Komite Nasional pengawas mutu kepelautan Indonesia. Nomor
KP 342 Tahun 2010.

38
39
Kapital, Arial, Bold, size
16, line spacing 1,5;
Lampiran 1. Contoh Halaman Sampul before after 0

PATAH KLEM PADA KAPAL KONTAINER


MV. GUNUNG ANYAR 1

2 spasi/enter

Diameter
6cm

2 spasi/enter

Disusun sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan


Program Pendidikan Diploma III atau
Diploma IV
1 spasi/enter
YANUAR PRATAMA
NIT 123456
2 spasi/enter

PROGRAM STUDI NAUTIKA


2 spasi/enter

PROGRAM DIPLOMA III/IV PELAYARAN


POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA
TAHUN 2020

40
Lampiran 2. Contoh Halaman Judul

PATAH KLEM PADA KONTAINER


PADA MV. GUNUNG ANYAR 1

Disusun sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan


Program Pendidikan Diploma III atau
Diploma IV

YANUAR PRATAMA
NIT 123456

PROGRAM STUDI NAUTIKA

PROGRAM DIPLOMA III/IV PELAYARAN


POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA
TAHUN 2020

41
Lampiran 3. Contoh Pernyataan Keaslian
TNR, 12, line
spacing 1.5 ,
PERNYATAAN KEASLIAN bold, kapital
1 spasi/enter
Yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Yanuar Pratama
Nomor Induk Taruna : 123456
Program Studi : Diploma III Nautika
Menyatakan bahwa KIT yang saya tulis dengan judul:
1 spasi/enter
PATAH PADA KLEM KONTAINER KAPAL MV. GUNUNG ANYAR I
1 spasi/enter
Merupakan karya asli seluruh ide yang ada dalam KIT tersebut, kecuali
tema yang saya nyatakan sebagai kutipan, merupakan ide saya sendiri.
Jika pernyataan diatas terbukti tidak benar, maka saya bersedia
menerima sanksi yang ditetapkan oleh Politeknik Pelayaran Surabaya.

TNR, 12, line SURABAYA, ……………………


spacing 1.5
Materai 6000 4
spasi/enter
Yanuar Pratama

42
Lampiran 4. Contoh Persetujuan Seminar
TNR, 12, line
spacing 1.5 ,
PERSETUJUAN SEMINAR
bold, kapital
KARYA ILMIAH TERAPAN
2 spasi/enter

Judul : PATAH PADA KLEM KONTAINER


PADA MV. GUNUNG ANYAR I
Nama Taruna : Yanuar Pratama
NIT : 123456
Program Studi : Diploma III Nautika
Dengan ini dinyatakan telah memenuhi syarat untuk diseminarkan
1 spasi/enter
TNR, 12, line SURABAYA, ……………………….
spacing 1 ,5 1 spasi/enter
Menyetujui
1 spasi/enter
Pembimbing I Pembimbing II

3 spasi/enter

TNR, 12, line


Nama Nama
spacing 1 ,
Pangkat/Gol Pangkat/Gol
NIP. NIP.
2 spasi/enter

Mengetahui
Ketua Jurusan Studi Nautika/Tehnika/ETO
Politeknik Pelayaran Surabaya

Nama
Pangkat/Gol
NIP.

43
Lampiran 5. Contoh Halaman Pengesahan

TNR, 12, line


PATAH PADA KLEM KONTAINER
spacing 1.5 ,
PADA MV. GUNUNG ANYAR I
bold, kapital
1 spasi/enter
Disusun dan Diajukan Oleh:
1 spasi/enter
TNR, 12, line YANUAR PRATAMA
spacing 1.5 NIS. 14.00.XXX.001
Ahli Nautika Tingkat III
1 spasi/enter
Telah dipertahankan di depan Panitia Ujian KIT
Pada tanggal, …………………
1 spasi/enter
Menyetujui
1 spasi/enter

Penguji I Penguji II Penguji III


3 spasi/enter

Nama Nama Nama


Pangkat/Gol Pangkat/Gol Pangkat/Gol
NIP. NIP. NIP.

Megetahui
Ketua Jurusan Studi Nautika/Tehnika/ETO
Politeknik Pelayaran Surabaya

Nama
Pangkat/Gol
NIP

44
Lampiran 6. Contoh Kata Pengantar
Margin 3 cm

KATA PENGANTAR
1 spasi/enter
Margin 4 cm

Kami memanjatkan puji syukur kehadirat Allah Yang Maha

Margin 3 cm
Kuasa, karena atas penelitian tentang Analisa patah pada klem
kontainer pada mv. gunung anyar i dapat dilaksanakan.
Penitian ini dilaksanakan karena ketertarikan peneliti pada
masalah yang sering terlupakan dan tidak dianggap menjadi masalah,
padahal justru faktor yang sering diabaikan inilah yang menjadi salah
faktor penghambat terwujudnya performa yang baik dari suatu
pelabuhan.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif
kompratif yang ditekankan pada penggambaran dua objek penelitian
dan membandingkannya. Penelitian ini mendalami masalah patah
pada klem kontainer pada mv. gunung anyar I. Penelitian telah
melakukan pengumpulan data kemudian melakukan interprestasi dan
menyusun simpulan sehingga tersaji fakta komprehensif sesuai
tujuan penelitian.
Pada kesempatan ini disampaikan terima kasih kepada pihak-
pihak yang telah membantu sehingga penelitian ini dapat
dilaksanakan, antara lain kepada :
1. Direktur Politeknik Pelayaran Surabaya TNR 12, spasi 1,5
2. Pembimbing I…..
3. Pembimbing II…..
4. Dst....
Demikian, semoga penelitian ini bermanfaat bagi pembaca
dan dapat peningkatan performa pelabuhan Indonesia.
1 spasi/enter
Surabaya, Januari 2019
Penulis
Margin bawah
3 cm

45
Lampiran 7. Contoh Abstrak
TNR 12, spasi 1,
ABSTRAK
bold, kapital
1 spasi/enter
YANUAR PRATAMA, Analisis patah pada klem kontainer pada
mv. gunung anyar I. Dibimbing oleh Riyanto dan Jumriani.
TPK yang paling besar di wilayah Timur Indonesia adalah TPK
Surabaya dan Semarang Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk
mengetahui performa TPK Surabaya dan TPK Semarang dalam perspektif
dwell time yaitu mengetahui produktifitas dan kinerja pada TPK Surabaya
dan Semarang dalam perspektif dwel time rata-rata dan mengetahui performa
dan utilitas sarana penunjang penanganan petikemas untuk selanjutnya
dilakukan optimal dwell time. Penelitian dilaksanakan selama ± 8 minggu
dengan dua lokasi penelitian yaitu Terminal Petikemas Suarbaya dan
Semarang yang merupakan pelabuhan yang memiliki TPK paling besar di
Wilayah Timur Indonesia. Data primer diperoleh secara langsung melalui
wawancara dengan pihak yang berhubungan. Data sekunder diperoleh dari
lembaga pengumpul data dan dipublikasikan kepada masyarakat pengguna
data, dalam penelitian ini berupa Laporan Tahunan PT. Pelindo. Hasil
penelian ini menunjukkan bahwa rata-rata dwell time di Terminal Petikemas
Surabaya mencapai 3.9 har dan TPK Semrang mencapai rata-rata 5.9 hari.
Dimana jika dwell time terus meningkat tanpa ada pengupayaan lebih lanjut
dalam mengurangi angka dwell time ini, diperkirakan akan terjadi over
capacity di TPK Surabaya pada tahun 2016 dan tahun 2015 pada TPK
Semarang.
Kata kunci : Analisis, Dwell time, Produktifitas, Kinerja
TNR 12, spasi 1,
min 200 kata
min 3 istilah, maks 300 kata
maks 5 istilah

46
Lampiran 8. Contoh Daftar Isi

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR Halaman


PERNYATAAN KEASLIAN KIT iv
ABSTRAK v
ABSRACT vi
DAFTAR TABEL vii
DAFTAR GAMBAR viii
DAFTAR LAMPIRAN ix
DAFTAR ISTILAH x
I. PENDAHULUAN ….
II. TINJAUAN PUSTAKA ….
III. METODE PENELITIAN ….
IV. ANALISIS DAN BAHASAN ….’
V. PENUTUP ….
DAFTAR PUSTAKA ….
LAMPIRAN

47
Lampiran 9. Contoh Daftar Tabel

DAFTAR TABEL

Nomor Halaman
2.1 Suhu Ruang Muat …
4.4 Suhu Muatan Sesuai Jenis Muatan …
4.5 Perubahan Suhu sesuai Daerah Pelayaran pada
Daerah Tropis Antara Bulan Juli dan September …

48
Lampiran 10. Contoh Daftar Gambar

DAFTAR GAMBAR

Nomor Halaman
2.1. Ruang muat …
2.2. Alat Pemuatan Liquid Cargo

49
Lampiran 11. Contoh Daftar Lampiran

DAFTAR LAMPIRAN

Nomor Halaman
1. Instrument Penelitian …
2. Pedoman Wawancara …

50
Lampiran 12. Contoh Daftar Arti Lambang dan Singkatan

DAFTAR SINGKATAN
Singkatan Arti
LPG : Liquid Petroleum Gas
LNG : Liquid Natural Gas

51
Lampiran 13. Contoh Pustaka

DAFTAR PUSTAKA

Agarwal, A. & Lang, J. H, (2010). Foundations of Analog and Digital


Electronic Circuits. San Franscisco: Elsevier. Inc

Alamsyah, A. (28 November 2010). Reformulasi Diklat Pelayaran di Era


Kecelakaan Laut. Kompas (4).

Alvarez J.F., Longva T., & Engebrethsen E. (2012). A Methodology to


Assess Vessel Berthing and Speed Optimization Policies. Journal
Martime Economic & Logistic (online). (http://www.pal-
zraycijournal.com/meUjournal/v12/n4/full/me120101 1a.html.
Diakses pada tanggal 29 November 2012).

Ami, Y.A. & Norry, K. (2008). Developing on Board Assessment for


Navigation
Officer, Dalam Dewanto, T. TML (24). Marceille: International
Maritime Lecturer Association (TMLA)

Aminuddin, R. (Ed.). (1990). Pengembangan Penelitian Kualitatif. Malang:


HISKT Komisariat Malang dan YA3.

Annually World Shipping Report (2010). More Evidence in Container


Demand. UK: The Llyod Center for Communication Programs. (di
justify dan UKnya dinaikkan ke atas)

Bakar, A. (2006). Analisis Pengaruh Kecepatan Alat Bongkar Muat Peti


Kemas
Terhadap Biaya Operasional Kapal di Pelabuhan SURABAYA.
(Disertai yang, tidak dipublikasikan). SURABAYA: Universitas
Hasanuddin, Fakultas Teknik.

52
Balanis, C.A. (2016). Antenna Theory Analysis and Design. Canada: John
Wiley &Sons. Inc

Berg, A. & Muscat, R. (2002). Thermodinamica. Diterjemahkan oleh


Sediaoctama, A.D. (2010). Teori Dasar Termodinamika dan
Aplikasinya.Jakarta: Bhratara Karya.

Cotc, S. (2005). The New Role For Simulation In MET Distance Learning.
Canada: Congsber Maritime Simulation, Ltd.

Crellin, R. (r.crellin .G,nel.ac.uk). (29 November 2012). Landscapes:


Seacapes Sailing Onwards. E-mail kepada Iwan Setiawan
(wansetiawan@yahoo.co.id).

Evans, J.H., (2012). Ship Structural Design Concepts. The Sea 6th. Vol. 12.
3 (45).

Griffith, A.T. (2008) Coordinating-, Ship and Port. Logistic Policy Analysis
(Online), Vol. 3, No. 1 (http://shipandpoc.edu.asu.edu/epaa/
(Diakses pada tanggal 12 November 2012).

Hakim H.(haeriahakim@indo.net.id). (01 Oktober 2012). Artikel Tentang


Pengaruh Bentuk Propeller Terhadap Efisiensi FO. E-mail kepada
Ali Sulaiman (sulaimanat shipping levyahoo.co.id).

Johnson C.J. & Wood F.D. (2010). Comtempotaty Logisctic. Sea


Transportation 14’”. (34).

Jildiz, D. (2009). Streaming: Their Roles in Ship Stability. (Disertai yang


tidak dipublikasikan). Malmo: World Maritime University.
Maritime Education and Training.

53
Kementrian Perhubungan Republik Indonesia (2010). Pembentukan Komite
Nasional Pengawas Mutu Kepelautan Indonesia, Nomor KP. 342
Tahun 2010.

Kiliyanpilakkil, V.P., Meskhidze, N. (02 Desember 2012). Atmospheric


Chemistry and Physics, Deriving the Effect of Wind Speed on Clean
Maritime Aerosol Optical Properties Using the A-Train Satellites
(online). (http://www.atmos-chem-phys-discuss.net/11/4599/20T)
2/acpd-1 145992012-discussion.html.
Diakses pada tanggal (03 Desember 2012)

Kobayashi, H. (2008a). Basic Knowledge and Practical Technique of


Instructor Using Simulator. Tokyo: Tokyo University of Marine
Science and Technology.

Kobayashi, H. (2008b). Mariners Function for Safe Navigation. Tokyo:


Tokyo University of Maritmes Science and Technology.

Kompas (03Agustus 2012). Investigasi Teratai Prima Nusantara. Fajar (4).

Kompas (01 November 2012). Penanganan Kasus KM. Kirana Langgar UU


Pelayaran. (16).

Levinson, M. & McGreevey, W.P (2006). The Box: How the Shipping
Container Make the World Smaller. Dalam M. Buvinic, M.A.
Lycette. & W.P. McGreevey (Eds.). Maritime Economics. New
York : Routledge.

Maritime Training Organization (2007), Marine Radio and Simulator.


Academy of Maritime Training (CD-ROM Coastguard).

Miller, T. (2008). Cargo Claims: How They Are Caused and How to Avoid.
UK P&I Club (CD-ROM Quarterly-Digital).

54
Ridwan, M.G. (2008). Pelayaran dalam Perspektif Ekonomi Global.
Buletin Pelaut, No. 2. Tahun 3.

Sastrodiwongso, T. (2012). Investigasi Kecelakaan Laut. Makalah disajikan


dalam Basic Investigation Course, KNKT, Surabaya, 23-24.

Smith, S. (2005). Developing Mariner Assessment, A. Practical Manual Foil


Assessment Developer. Dalam Callum, M.C. & Smith M.V. (Eds.).
Assessing Seafarers. Seattles: US Coast Guard Research and
Development Centre.

55

Anda mungkin juga menyukai