Anda di halaman 1dari 9

Nama : Syafira Meliasti

NIM : E4E12320174
Kelas : PGSD A
MK : Literasi Lintas Mata Pelajaran

AKSI NYATA

Pada akhir pembelajaran topik tentang strategi literasi dalam pembelajaran, Anda diminta
menyusun kegiatan pembelajaran menggunakan strategi literasi, baik di awal, ketika, maupun
setelah membaca. Gunakan ceklis berikut untuk membantu Anda menyusun rencana
pembelajaran.
Klik Unduh (Links to an external site.) Untuk mendapatkan Indikator Literasi Dalam
Pembelajaran.
Gunakan minimal 2 (dua) strategi pada tiap tahap.

Diskusikan aksi nyata Anda dengan teman sejawat Anda. Selain itu, Anda juga harus
melakukan konsultasi dengan dosen Anda. Selamat merancang aksi nyata untuk menjawab
berbagai problematika pembelajaran literasi.
Selamat beraktivitas!

PEMBAHASAN

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia

Kelas/Semester : I/2

Materi Pokok : Aku Ingin

Alokasi Waktu : 1 pertemuan (2 JP)

INDIKATOR LITERASI DALAM PEMBELAJARAN


BELUM
NO DESKRIPSI ADA ADA
CATATAN

A. Strategi Literasi dalam Pembelajaran

1. Sebelum "membaca"1
Peserta didik membaca judul dari
teks bacaan tentang “Cerita
Bimo di Pasar” dan guru
a. mengidentifikasi tujuan membaca √ menjelaskan tujuan membaca
teks bacaan tentang
membedakan kebutuhan dan
keinginan.
Peserta didik bertanya pada guru
b. membuat prediksi √ terkait garis besar teks bacaan
tentang “Cerita Bimo di Pasar”.
2. Ketika "membaca"
Guru dan peserta didik mencari isi
teks yang berkaitan dengan
a. mengidentifikasi informasi yang
√ informasi yang relevan, yaitu
relevan
tentang membedakan antara
kebutuhan dan keinginan.
b. mengidentifikasi kosakata baru, kata- Peserta didik bertanya arti kata
kata kunci, dan/atau kata-kata sulit dari kosakata yang asing dan baru

didengar. Dan guru menjelaskan
dalam teks2 artinya.
Peserta didik bertanya pada guru
terkait kalimat yang masih
c. Mengidentifikasi bagian teks yang membingungkan, dan pada
sulit/membingungkan (jika ada) √ tahapan ini guru meminta kembali
dan/atau membaca kembali bagian itu pada peserta didik untuk membaca
kembali teks bacaan tentang
“Cerita Bimo di Pasar”.
d. memvisualisasi dan/atau think aloud3 √
Dari teks bacaan yang telah
dibacakan oleh masing-masing
peserta didik, guru dan peserta
e. membuat inferensi4. √
didik menyimpulkan pesan-
pesan tersirat dari teks bacaan
tentang “Cerita Bimo di Pasar”.
f. membuat pertanyaan tentang isi
teks dan hal-hal yang terkait

dengan topik tersebut (dapat
digunakan sumber diluar teks)
Dengan pertanyaan pemantik,
guru dan peserta didik
berdiskusi dan mengaitkan teks
g. membuat keterkaitan antarteks5 √ √ bacaan tentang “Cerita Bimo di
Pasar” dengan pengalaman
pribadi peserta didik saat
berkunjung ke pasar.
h. membuat catatan √

3. Setelah "membaca"
Peserta didik diminta ke depan
kelas oleh guru untuk
a. membuat “ringkasan”6 √
menceritakan kembali teks
bacaan tentang “Cerita Bimo di
Pasar” yang telah mereka baca
dan menyampaikan gagasan
utama dari cerita tersebut.
Peserta didik mengaitkan teks
b. mengevaluasi teks7 √ dengan pengalaman pribadi
yang mereka peroleh.
c. mengubah dari satu moda ke moda

yang lain8
d. memilih, mengombinasikan,
dan/atau menghasilkan teks multimoda

untuk mengomunikasikan konsep
tertentu
Bersama peserta didik, guru
meluruskan prediksi yang saat
diawal kegiatan sebelum
e. mengonfirmasi, merevisi, atau
√ membaca dan mengonfirmasi
menolak prediksi
isi teks bacaan agar tidak terjadi
misinformasi dan isi cerita
dapat dipahami dengan tepat.
Teks bacaan tentang tentang
B Media bantu √ “Cerita Bimo di Pasar”. Dan
LKPD
1
Istilah "membaca" yang digunakan merujuk pada membaca dalam arti luas. Teks (bacaan) dapat
berwujud teks tulis, audio, visual, audiovisual, digital, kinestetik, dsb.
2
Pemahaman makna kata-kata sulit dapat menggunakan petunjuk dalam teks (konteks).
3
Think-aloud merupakan strategi yang digunakan guru/peserta didik untuk membunyikan secara lisan
apa yang ada di dalam pikirannya pada saat berusaha
memahami bacaan, memecahkan masalah, atau mencoba menjawab pertanyaan guru atau peserta
didik lain. Strategi ini dapat membantu peserta didik memonitor pemahamannya.
4
Inferensi merupakan simpulan sementara berdasarkan informasi yang tersirat dalam teks. Inferensi
dapat didukung dengan ciri/bukti/fitur khusus yang ada dalam teks.
5
Keterkaitan teks dengan teks yang pernah dibaca sebelumnya, teks dengan pengalaman pribadi, dll).
6
Ringkasan dalam arti luas meliputi dapat diperoleh dengan kegiatan meringkas isi, mengidentifikasi
gagasan utama, menceritakan kembali, membuat sintesis, membuat pertanyaan tentang isi, dll.
7
Evaluasi teks dapat berwujud antara lain membuat opini terkait teks; membuat penilaian langsung;
mengaitkan dengan teks lain; mengaitkan dengan pengalaman pribadi, pengetahuan sebelumnya, isu
lokal dan global; memilih/menentukan moda yang paling sesuai untuk tujuan tertentu misalnya: untuk
menjelaskan siklus kehidupan, dipilih moda gambar siklus (bukan teks tulis).
8
Moda yang lain dapat berwujud visualisasi teks dan/atau respon indrawi lain; dramatisasi; refleksi
pemahaman dengan membuat teks bentuk lain: lisan, tulisan, audio, visual, audio visual, kinestetik).
Moda merujuk pada bagaimana atau dengan cara apa pesan disampaikan (teks tulis, audio, visual,
audiovisual, digital, kinestetik, dsb.)
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS I
BAB 7 AKU INGIN

 INFORMASI UMUM
A. Identitas Modul
Instansi: SDN 24 Mataram
Kelas: I
Fase: A
Mata Pelajaran: Bahasa Indonesia
Bab: 7 (Aku Ingin)
B. Prasyarat Pengetahuan
Peserta didik dapat merangkai bunyi huruf dengan bunyi huruf lainnya
membentuk suku kata atau kata-kata yang dikenalinya. Peserta didik dapat
mengetahui benda yang dibutuhkan dan diinginkan. Peserta didik dapat
membaca dan membuat beberapa kalimat sederhana.
C. Profil Pelajar Pancasila
 Mandiri
 Bernalar Kritis
 Kreatif
D. Sarana dan Prasarana
Buku Bahasa Indonesia Aku Bisa! Kelas I Kementrian Pendidikan,
Kebudayaan, Riset dan Teknologi.
Teks bacaan tentang “Cerita Bimo di Pasar”, alat tulis, dan LKPD.
E. Target Peserta Didik
Peserta didik Kelas I yang berjumlah 24 orang. Peserta didik
reguler/umum, tidak ada kesulitan dalam mencerna atau memahami materi
ajar.
F. Model, Pendekatan dan Metode Pembelajaran
Model: Direct Learning (Pengajaran langsung)
Pendekatan: Kontuktivisme
Metode: Diskusi, tanya jawab, dan penugasaan.
 KOMPONEN INTI
A. Capaian Pembelajaran
Peserta didik mampu menunjukkan keterampilan menulis permulaan dengan
benar (cara memegang alat tulis, jarak mata dengan buku, menebalkan
garis/huruf, dll.) di atas kertas dan/atau melalui media digital. Peserta didik
mengembangkan tulisan tangan yang semakin baik. Peserta didik mampu
menulis teks deskripsi dengan beberapa kalimat sederhana, menulis teks rekon
tentang pengalaman diri, menulis kembali narasi berdasarkan teks fiksi yang
dibaca atau didengar, menulis teks prosedur tentang kehidupan sehari-hari,
dan menulis teks eksposisi tentang kehidupan sehari- hari.
B. Tujuan Kegiatan Pembelajaran
 Peserta didik mampu membaca tentang teks bacaan tentang “Cerita Bimo
di Pasar” dengan benar.
 Peserta didik mampu membuat beberapa kalimat sederhana dengan benar.
C. Pemahaman Bermakna
Meningkatkan pengetahuan peserta didik tentang merangkai bunyi huruf
dengan bunyi huruf lainnya membentuk suku kata atau kata-kata yang
dikenalinya. Meningkatkan pengetahuan peserta didik dapat mengetahui
benda yang dibutuhkan dan diinginkan. Meningkatkan pengetahuan peserta
didik tentang membaca dan membuat beberapa kalimat sederhana.
D. Pertanyaan Pemantik
1) Apa kalian tahu apa saja barang yang dijual di pasar?
2) Apakah kalian pernah membeli barang di pasar? Apa saja?
3) Apakah kalian tahu keinginan itu apa?
4) Apakah kalian tahu kebutuhan itu apa?
E. Kegiatan Pembelajaran
Tahap Alokasi
Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran Waktu
Pembukaan
1) Guru membuka kegiatan aktivitas rutin 15 Menit
kelas, sesuai kesepakatan kelas
(menyapa, berdo’a bersama dan
mengecek kehadiran peserta didik).
2) Kelas dilanjutkan dengan kegiatan
berdo’a yang dipimpin oleh salah
seorang peserta didik.
3) Guru mengecek kehadiran dan kesiapan
peserta didik melaksanakan
pembelajaran.
4) Guru menyapa peserta didik dan
menanyakan perasaan hari ini.
Kegiatan Inti
Menyampaikan 1) Guru menyampaikan tujuan 45 Menit
tujuan dan pembelajaran pada peserta didik.
mepersiapkan 2) Peserta didik diminta untuk
peserta didik mengeluarkan buku dan alat tulisnya.
3) Guru membagikan teks bacaan tentang
“Cerita Bimo di Pasar”.
Mendemonstrasikan Strategi literasi Sebelum Membaca,
pengetahuan dan membuat prediksi:
keterampilan 1) Guru bertanya pada peserta didik judul
dari teks bacaan yang telah dibagikan.
2) Peserta didik membacakan judul teks
bacaan tentang “Cerita Bimo di Pasar”.
3) Guru membacakan teks bacaan tentang
“Cerita Bimo di Pasar” dan meminta
peserta didik untuk mendengarkan.
4) Peserta didik bertanya pada guru terkait garis
besar teks bacaan tentang “Cerita Bimo di
Pasar”.
Membimbing Strategi literasi Ketika Membaca,
pelatihan membuat inferensi:
1) Guru meminta masing-masing peserta
didik untuk membaca kembali teks
bacaan tentang “Cerita Bimo di Pasar”.
Strategi literasi Setelah Membaca,
membuat inferensi (simpulan
berdasarkan informasi tersirat: gagasan
utama dalam teks):
2) Guru bersama peserta didik
menyimpulkan teks bacaan tentang
“Cerita Bimo di Pasar”. Yang berisi
tentang membedakan kebutuhan dan
keinginan.
3) Guru menjelaskan pada peserta didik
cara membuat kalimat sederhana
menggunakan barang-barang yang dijual
di pasar.
4) Peserta didik diminta untuk membuat 5
kalimat sederhana.
Mengecek 1) Guru mengecek hasil tugas peserta didik
pemahaman dan membuat kalimat beberapa kalimat
memberikan umpan sederhana.
balik 2) Guru memberikan umpan balik pada
setiap tugas peserta didik.
3) Guru memberikan arahan pada umpan
balik negatif yang didapat oleh peserta
didik.
Memberikan 1) Guru meminta peserta didik melakukan
kesempatan untuk latihan di rumah untuk membuat 3
pelatihan lanjutan kalimat sederhana yang berisikan
dan penerapan barang-barang yang dijual di pasar (cont:
buah-buahan, sayur, ikan dsb)
Kegiatan Penutup
1) Guru mengajak peserta didik untuk 10 Menit
mengingat kembali tentang “Cerita Bimo
di Pasar”.
2) Guru memberikan pesan penutup untuk
kegiatan hari ini dan mengingatkan
peserta didik untuk melakukan latihan
membuat kalimat sederhana.
3) Guru menutup sesi pembelajaran dengan
berdo’a bersama.

LAMPIRAN : CERITA BIMO DI PASAR.

Anda mungkin juga menyukai