Anda di halaman 1dari 3

NASKAH PIDATO

TEMA: GENERASI MUDA BERILMU ILMIAH, BERAKHLAK KARIMAH,


BERTAQWA ILAHIYAH.
OLEH: TITANIA KHAYLA LUKMAN

Assalāmu’alaikum Wr. Wb.


Hamdan wa syukron lillāh, Sholātan wa Salāman ‘alā Rasulillāh, rabbisyraḥ lī ṣadrī
wa yassir lī amrī waḥlul 'uqdatam mil lisānī yafqahụ qaulī ya fattahu ya ‘alim ammā ba’du..
Dewan juri yang saya hormati, rekan-rekan yang saya cintai..
Hadirin rahimakumulloh..
Berbagai fenomena yang terjadi pada generasi muda, kini telah terangkat oleh media
sehingga dengan mudahnya kita menyimpulkan fakta bahwa terdapat degradasi moral yang di
alami oleh generasi muda. Misalnya, berbagai kasus perundungan yang terjadi di lembaga
pendidikan.
Menurut Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI), bahwa terdapat 30 kasus
perundungan di sekolah sepanjang tahun 2023. Bahkan, baru-baru ini kita mendengar kabar
perundungan di lembaga pendidikan sampai terdapat korban jiwa. Na'udzubillahi mindzalik..
Padahal sering kita dengar dalam sebuah lagu:
Disini teman
Disana teman
Dimana-mana kita berteman
Tak ada musuh
Tak ada lawan
Semuanya saling menyayangi
Tidak ejek-ejekan
Tidak pukul-pukulan
Saling tolong dan sayang dengan teman
Hadirin... Lalu, bagaimana solusi atas fenomena tersebut?
Maka pada kesempatan ini, saya akan menyampaikan pidato dengan tema “GENERASI
MUDA BERILMU ILMIAH, BERAKHLAK KARIMAH, BERTAQWA ILAHIYAH.”
Hadirin Rahimakumulloh..
 Pertama, generasi muda yang berilmu ilmiah:
Sebagai generasi muda kita wajib haus akan ilmu pengetahuan agar kita tidak
mudah terjerumus dengan hal-hal negatif, selain itu orang yang berilmu juga akan
mendapat derajat yang tinggi di sisi Alloh, sebagaimana Firman Alloh Swt, dalam Q.
S. Al-Mujadalah ayat 11:
...‫ َاآلية‬... ‫َيْر َفِع ٱُهَّلل ٱِذَّل يَن َء اَمُنو۟ا ِم نْمُك َو ٱِذَّل يَن ُأوُتو۟ا ٱْلِع َمْل َد َر َٰج ٍت‬
Artinya:“...Niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu
dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat...”
Kemudian, dalam kitab Ta’limul muta’allim di sebutkan tentang keutamaan
orang berilmu:
‫ َأَش ُّد عىل الَّش ْي طاِن ِم ن َأْلِف َعاِبِد‬# ‫فإ َّن َفِقًهْيا َو اِح ًد ا ُمَتوّر ًعا‬
Artinya:“Sesungguhnya seorang ahli ilmu ysng wara' lebih ditakuti oleh syetan
dibanding seribu ahli ibadah.”
Oleh karena itu, kita harus bersungguh- sungguh dalam belajar, agar segala hal
yang kita lakukan benar sesuai dengan ilmunya.
 Kedua, generasi muda yang berakhlak karimah
Dengan adanya kasus perundungan itu membuktikan bahwa indonesia sedang
darurat akhlak. Sehingga, penting sekali bagi generasi muda memiliki akhlak
karimah. Apa itu Akhlak Karimah? Akhlak karimah adalah akhlak yang terpuji dan
mulia. Alloh Swt, berfirman dalam Al-Quran, bahwa Rasululloh SAW merupakan
teladan yang baik , yaitu pada Q. S Al-Ahzab ayat 21:
...‫َاآلية‬... ‫َلَقْد اَك َن َلْمُك يِف َرُس وِل اِهَّلل ُأْس َو ٌة َح َس َنة‬
Artinya: "Sesungguhnya terdapat dalam diri Rasul teladan yang baik...”
Al-Qur’an mengakui secara tegas bahwa Nabi Muhammad SAW memiliki
akhlak yang sangat agung yang dapat menjadi teladan bagi kita. Salah satu sifat
teladan nabi Muhammad SAW adalah Al-Hilm, yaitu sifat lemah lembut, penyabar
dan tidak mudah marah.
 Ketiga, generasi muda yang bertaqwa ilahiyah.
Kenapa kita harus bertaqwa kepada Alloh? Karena ketika kita memiliki
ketaqwaan kepada Alloh, maka kita akan takut untuk melakukan keburukan, kita akan
selalu merasa diawasi oleh Alloh.
Dalam kitab Nashoihud diniyyah, di sebutkan bahwa ada 7 hal yang akan di
dapatkan oleh orang yang bertaqwa, yaitu:
1. Orang yang bertaqwa akan mendapatkan kebersamaan ilahiyah.
2. Orang yang bertaqwa akan dianugerahkan ilmu Alloh Swt.
3. Orang yang bertaqwa diberikan furqon dan di ampuni dosa-dosanya.
4. Orang yang bertaqwa akan selamat dari api neraka.
5. Orang yang bertaqwa akan diberi jalan keluar atas kesulitan dan rezeki.
6. Orang yang bertaqwa telah dijanjikan syurga.
7. Orang yang bertaqwa akan memperoleh kemuliaan di dunia dan akhirat
Sehingga, generasi muda harus memiliki ketaqwaan kepada Alloh agar dapat
terhindar dari hal-hal buruk yang akan menghancurkan masa depannya.
Hadirin Rahimakumulloh..
Dapat disimpulkan bahwa solusi dari berbagai degradasi moral generasi muda
adalah harus berilmu ilmiah, berakhlak karimah dan bertaqwa ilahiyah. Ketiganya
harus di miliki oleh generasi muda, karena berilmu harus beradab di sertai dengan
ketaqwaan kepada Alloh Swt.
Albert Einstein berkata, “Science without religion is lame, religion
without science is blind.” Ilmu tanpa agama itu lemah, agama tanpa ilmu itu
buta. Oleh karena itu, tiga unsur yang tadi di sebutkan harus menjadi satu
kesatuan dalam pendidikan karakter untuk generasi muda.
Hadirin Rahimakumulloh..
Demikian pidato yang saya sampaikan, mohon maaf atas kesalahan.
Wallohul muwāfiq ilā aqwamithoriq.
Wassalāmu’alaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai