Anda di halaman 1dari 1

APA ITU HERPES ?

Apa Itu Herpes?

Herpes merupakan kelompok virus yang dapat menyebabkan infeksi. Infeksi virus ini umumnya
di tandai dengan kulit kering, luka terbuka yang berair dan luka lepuh. Herpes Simplex Virus
(HSV) dan Varicella- Zoster virus (VZ) adalah dua jenis virus penyakit herpes yang umum
menyerang manusia. Herpes simpleks adalah infeksi Herpes simplex virus (HSV), yang
menyebabkan timbulnya vesikel pada kulit atau mukosa orofasial, genital, dan anus.

HSV 1 sering menyebabkan infeksi pada orofasial, sedangkan HSV 2 sering menyebabkan
infeksi genital. Namun, pada keadaan tertentu dapat menjadi berat, misalnya
menyebabkan ensefalitis bila menyerang neonatus dan pasien imunokompromais.
Infeksi herpes simpleks dapat bersifat asimptomatik. Jika timbul gejala, dapat berupa
gingivostomatitis herpetik, faringotonsilitis herpetik, herpetic whitlow, maupun ekzema
herpetikum. Infeksi primer akan disertai gejala sistemik, memiliki durasi lebih lama, dan
kemungkinan komplikasi yang lebih tinggi. Sedangkan infeksi rekuren biasanya lebih ringan dan
lebih singkat

Apa Penyebab Herpes ?

Etiologi herpes simpleks adalah Herpes simplex virus (HSV) tipe 1 dan tipe 2. Umumnya virus
tipe 1 diasosiasikan dengan infeksi di atas pinggang atau upper belt infection yaitu bagian mata
dan mulut,biasa dikenal dengan orolabial herpes.
Sedangkan HSV tipe 2 berasosiasi terhadap infeksi di bawah pinggang atau lower belt
infection yaitu di bagian genital, disebut dengan herpes genitalis. Namun, saat ini kedua tipe
virus mulai menampakkan infeksi yang saling tumpang tindih satu sama lain, dengan
peningkatan secara signifikan genital herpes akibat HSV tipe 1. Hal ini diduga disebabkan
praktek orogenital seks pada pasien.

Anda mungkin juga menyukai