Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

IDENTITAS SEKOLAH
Sekolah : Sekolah Menengah Atas (SMA)
Mata Pelajaran : Ekonomi
Kelas : XII IPS
Semester : Ganjil
Kompetensi Dasar : 3.4 Penutupan Siklus Akuntansi Pada Perusahaan Jasa
 4.4 Neraca Saldo Setelah Penutup
Waktu :-

TUJUAN PEMBELAJARAN
 Menjelaskan apa itu neraca saldo setelah penutupan
 Memahami apa manfaat dan tujuan dari pembuatan neraca saldo setelah penutupan
 Mengetahui bagaimana cara membuat neraca saldo setelah penutupan pada perusahaan
jasa

MODEL PEMBELAJARAN
Problem Based Learning (PBL)

LANGKAH PEMBELAJARAN
Pendahuluan
(20 Menit)
Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa menurut kepercayaan masing-
masing untuk memulai pembelajaran
Melakukan permainan games dengan menerapkan pemahaman materi yang telah dipelajari
di pertemuan sebelumnya
Menjelaskan kembali materi yang sudah dipelajari sebelumnya dan memberitahukan
kepada siswa bahwa materi yang akan dijelaskan untuk pembelajaran hari ini
Memberikan siswa video motivasi agar selama pembelajaran berlangsung siswa dapat
termotivasi dari video yang telah diberikan
Kegiatan Inti
(55 Menit)
 Siswa mengamati video penjelasan tentang necara saldo setelah
penutupan dan siswa mengamati bagaimana cara menghitung
neraca saldo setelah penutup
 Siswa mengamati buku ajar yang telah diberikan untuk
mengetahui cara menghitung neraca saldo setelah penutup
Kegiatan Literasi  Siswa mengamati penjelasan langsung dari guru mengenai
bagaimana cara menghitung neraca saldo setelah penutup yang
diterangkan langsung di papan tulis cara menghitung dan
bagaimana cara menempatkan nama akun, angka – angka yang
akan di letakan di kolom debit dan kredit
 Siswa berhak menanya tentang materi neraca saldo setelah
penutup
 Setiap siswa harus memberikan tanggapan atau kesimpulan
yang dapat di pahami dari video pembelajaran, apa yang
dimaksud dengan neraca saldo setelah penutup?
 Siswa mengumpulkan informasi sebanyak mungkin mengenai
materi neraca saldo setelah penutupan
 Setelah mengumpulkan informasi, silahkan siswa membentuk
Critical Thinking kelompok yang terdiri dari 3 orang dalam 1 kelompok
 Silahkan siswa perkelompok diskusikan apa yang akan kalian
lakukan setelah kelompok itu terbentuk
 Setelah semua siswa membentuk kelompok marilah kalian buat
sebuah games untuk kalian perdebatkan tentang pemahaman
kalian masing-masing kelompok mengenai materi neraca saldo
setelah penutup
 Siswa dapat menjawab pertanyaan yang telah didebatkan antar
kelompok, apakah siswa tersebut telah mampu dan menguasai
materi pembelajaran yang telah disampaikan
Assesment  Siswa juga dapat menyimpulkan point – point penting dari
materi neraca saldo setelah penutup
 Setiap kelompok yang telah dibentuk akan diberikan quiz berupa
cara menghitung neraca saldo setelah penutup pada sebuah
perusahaan jasa

Penutup
(15 Menit)
Guru menyampaikan semua materi secara singkat mengenai neraca saldo setelah penutup
dan siswa diberikan kesempatan untuk bertanya mengenai materi yang kurang dipahami
Guru memberikan video singkat selama 3 menit berupa video refleksi seperti video lucu
Guru memberikan hadiah kepada siswa yang aktif dalam pembelajaran
Guru bertanya kepada siswa siapa yang tidak hadir pada pembelajaran hari ini
Guru memberikan gambaran sedikit tentang materi yang akan dibahas pada pertemuan
selanjutnya

PENILAIAN
Pengetahuan : Berupa keaktifan siswa, tanya jawab dan tes tertulis berupa quiz
Sikap : Observasi dan pengamatan sikap perilaku selama pembelajaran
Keterampilan : Berupa penilaian kerja, diskusi, fortopolio, pengumpulan tugas

Mengetahui,

KEPALA SEKOLAH

Anda mungkin juga menyukai