Anda di halaman 1dari 14

PROPOSAL

USAHA SPAGHETTI DENGAN INOVASI DAN PENGEMBANGAN


JAJANAN INTERNASIONAL

Di Susun Oleh :
- Muhammad Farhan(01202340121)
- Sareh Hadi Suprayitno (01202340124)
- Harun Rasid Sangadji(01202340137)
- Bima Satriyo Nugroho (01202340129)

Program Studi Manajemen R1.C


Fakultas Ekonomi
Institut Bisnis Informatika Kosgoro 1957
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI........................................................................................................1
BAB 1 PENDAHULUAN.......................................................................................2
1.1 Latar Belakang...........................................................................................2
1.2 Visi Dan Misi..............................................................................................3
BAB 2 DESKRIPSI PRODUK.................................................................................4
2.1 Deskripsi Produk........................................................................................4
2.2 Spesifikasi spaghetti yang dibuat...............................................................4
2.3 Proses Pembuatan Spaghetti.....................................................................5
2.4 Analisis SWOT...........................................................................................5
2.5 Keunggulan Produk...................................................................................6
BAB 3 KONSEP PEMASARAN.............................................................................7
3.1 Target Pemasaran.....................................................................................7
3.2 Strategi Pemasaran ..................................................................................7
BAB 4 RENCANA ANGGARAN BIAYA.................................................................8
4.1 Laporan Keuangan....................................................................................8
BAB 5 RENCANA PENGEMBANGAN USAHA.....................................................10
5.1 Rencana Pengembangan.........................................................................10
BAB 6 PENUTUP..............................................................................................11
6.1 Kesimpulan..............................................................................................11
6.2 Saran.......................................................................................................11
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pada saat ini banyak sekali masyarakat yang lebih menyukai makanan siap saji
dengan rasa yang enak dan harga relatif murah, namun kualitas tetap terjamin.
Untuk memenuhi permintaan masyarakat tersebut harus diciptakan suatu kegiatan
usaha yang sifat nya kreatif, inovatif dan memiliki daya saing yang tinggi.
sehingga dapat menarik perhatian masyarakat untuk membeli produk yang kita
tawarkan.
Salah satu makanan siap saji adalah "spaghetti". Spagetti adalah makanan dari
Italia yang cocok dengan lidah orang Indonesia. Dulu spaghetti di kenal sebagai
makanan kalangan atas, namun sekarang Spaghetti dapat dinikmati olch semua
kalangan.

Walaupun spaghetti termasuk makanan berat tetapi sekarang banyak yang


menganggap spaghetti sebagai makanan pelengkap. Dalam memulai usaha, yang
pertama kali harus diketahui adalah peluang pasar dancara menarik minat para
konsumen. Peluang pasar yang hendak kita capai dalam bisnis dan bagaimana cara
memperoleh order tersebut.

Yang kedua adalah kita harus mampu menganalisa keunggulan dan kelemahan
pesaing dan kemampuan kita untuk bersaing dengan mereka baik dari sisi harga,
pelayanan, dan kualitas harus ditingkatkan. Jangan lupa harus siap menghadapi
resiko, dimana resiko bisnis adalah untung atau rugi.
1.2 Visi Dan Misi
Visi :
Menjadikan Spaghetti sebagai makanan yang berkualitas dan dapat dinikmati
oleh semua kalangan masyarakat, dan termasuk dalam salah satu kuliner yang
sukses dengan omset yang tinggi sehingga dapat membuka cabang yang terbesar
diseluruh Indonesia bahkan sampai menembus pasar Internasional dan akan
menampung sangat banyak karyawan sehingga dapat mengurangi tingkat
kemiskinan dan pengangguran yang ada di Indonesia.

Misi :
a. Menghasilkan tim yang solid yang dapat melayani secara professional serta
mempunyai etika bisnis yang baik.
b. Menjaga standarisasi dalam menyediakan makanan dan minuman segar,
sehat, lezat, bervariatif, dan higenis dengan harga yang bersaing.
c. Kami berkeyakinan bahwa kepuasan pelanggan adalah kunci keberhasilan
dari usaha kami.
BAB 2
DESKRIPSI PRODUK

2.1 Deskripsi Produk


Produk utama saya adalah spaghetti dengan berbagai macam saus dan topping
seperti bolognese, carbonara, aglio e olio, dan lain-lain. Kami akan menggunakan
bahan-bahan yang segar dan berkualitas untuk menjaga kualitas rasa dan gizi dan
produk kami. Meskipun sudah banyak yang menggeluti bisnis ini tapi Spaghetti
yang diproduksi ini menggunakan berbagai varian topping yang juga kekinian,
bisnis kuliner ini menyediakan jasa delivery order.

2.2 Spesifikasi Spaghetti yang dibuat


Bahan Baku :
- 125 gram spaghetti instan
- 2 siung bawang bombay (iris tipis)
- 2 buah tomat merah (beinder hingga halus)
- Daging giling (cornet) sesuai selera
- 50 gram keju parut gula secukupnya garam secukupnya
- 2 som tepung maizena
- 3 sdm saus tomat minyak zaitun
- Minyak goreng
- 112 sdt oregano kering 112 sdt lada bubuk
- Air secukupnya

Topping :
- Sauce Pedas
- Sauce Tomat
- Keju atau Mozarella
- Kecap Asin
- Rumput Laut

2.3 Proses Pembuatan Spaghetti


• Rebus spaghetti hingga matang lalu angkat dan tiriskan. Sisihkan
sebentar.Panaskan wajan lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga
harum.
• Tambahkan garam, kaldu ayam bubuk serta paprika. Masak hingga paprika
matang.
• Selanjutnya, masukkan saus tomat, saus sambal, sedikit kecap manis, daging
ayam goreng dan sosis. Aduk rata sampai semua bahan tercampur rata.
• Terakhir, masukkan spaghetti yang sudah direbus dan aduk rata.
• Kecilkan api dan masak spaghetti kira-kira selama 5 - 7 menit sampai
matang dan bumbu meresap.
• Matikan api, angkat spaghetti dan segera sajikan selagi masih panas.

2.4 Analisis SWOT


Strength (Kekuatan)
1. Spaghetti yang kami produksi memiliki cita rasa lezat yang mudah diterima oleh
masyarakat Indonesia.
2. Harga Spaghetti cukup terjangkau.
3. Bahan yang digunakan sangat berkualitas.

Weakness (Kelemahan)
1. Daya simpan makanan ini tidak bisa bertahan lama.
2. Modal yang kami miliki masih cukup terbatas
Opportunity (Peluang)
1. Peminat Spaghetti masih cukup banyak sehingga pemasarannya cukup mudah.
2. Makanan ini bisa dikonsumsi oleh berbagai macam kalangan.

Threat (Ancaman)
1. Produk yang kami buat terlalu mudah ditiru oleh kompetitor.
2. Munculnya produk baru yang memiliki kreasi dan inovasi lebih baik.

2.5 Keunggulan Produk


• Dari beragam jenis makanan yang ada saat ini selain makanan kekinian dan
makanan Spaghetti, sedang menjadi salah satu favorit makanan karbohidrat.
• Pembuatan Spaghetti juga sangat mudah dan hanya membutuhkan bahan
utama seperti Mie, susu, dan keju mozarella sehingga bisa dilakukan di
rumah.
• Kualitas bahan produk mengutamakan kebersihan dan higienis.
• Rasa terjamin enak dan nikmat.
• Harga terjangkau.
BAB 3
KONSEP PEMASARAN

3.1 Target Pemasaran


• Target lokasi : Di pusat kota, di keramaian, dan di lokasi yang potensial.
• Target demografi : Pria dan wanita dengan rentang usia 20 hingga 35 tahun.
• Karakter psikologis : Menyukai makanan internasional, khususnya spaghetti.

3.2 Strategi Pemasaran


1. Product (produk)
Spaghetti memiliki rasa yang lezat dan memiliki beberapa manfaat di dalamnya
yaitu protein, vitamin C, dan vitamin B6.

2. Price (harga)
Untuk masalah harga. Dengan kualitas yang baik, kami akan memberikan harga
yang tidak akan menguras kantong.

3. Place (tempat)
Karena kami baru memulai usaha ini maka kami akan mulai berjualan melalui
media sosial/online.

4. Promotion (promosi)
Kami akan melakukan promosi produk kami melalui brosur, sosial media atau dari
teman-teman kami.
BAB 4
RENCANA ANGGARAN BIAYA

4.1 Laporan Keuangan


• Spaghetti Instan : Rp. 250,000
• Bawang Bombay : Rp. 34,000
• Tomat Merah : Rp. 15,000
• Daging Sapi : Rp. 169,500
• Keju Parut : Rp. 36,200
• Gula : Rp. 12,000
• Garam : Rp 4,000
• Tepung Maizena : Rp. 8,000
• Saus Tomat : Rp. 22,500
• Minyak Zaitun : Rp. 18,000
• Minyak Goreng : Rp. 20,000
• Oregano Kering : Rp. 18,400
• Lada Bubuk : Rp. 7,000
• Gas lpg : Rp. 17,500
• Packaging : Rp. 81.000
• Sticker/logo : Rp. 30.000
• Garpu : Rp. 30,000
TOTAL : Rp. 772.000

Perhitungan Laba
Untuk 1x produksi ( 75 porsi )
Biaya Produksi : Rp. 772.000
Harga : Rp. 772.000/75= Rp. 10,293/pack
Harga Jual : Rp. 15.000/pack
Omset Penjualan : Rp. 15.000 x 75 = Rp. 1.125.000
Keuntungan : Omset Penjualan – Biaya Produksi
= Rp. 1.125.000 - Rp. 772.000
= Rp. 353.000/hari x 30 hari kerja
= Rp. 10.590.000/bulan
BAB 5
RENCANA PENGEMBANGAN USAHA

5.1 Rencana Pengembangan


Pengembangan Pasar dan Saluran Distribusi
Dengan strategi promosi yang baik serta pemanfaatan teknologi internet yang
sering dipakai oleh masyarakat maka merek dari Spaghetti dapat dikenal oleh
masyarakat.
Terus melakukan inovasi baik itu dari produk yang di tawarkan, pelayanan
terhadap konsumen, bahan baku yang digunakan, serta pemanfaatan teknologi
terbaru untuk menghadapi ancaman yang sedang dialami atau yang akan datang
agar usaha ini terus berjalan dan berkembang lebih besar kedepannya.

- Pengembangan Produk
Makanan internasional semakin diminati di Indonesia karena banyak orang ingin
mencoba masakan dari negara- negara lain. Salah satu makanan yang terkenal di
dunia adalah Spaghetti, masakan Italia yang terbuat dari pasta. Oleh karena itu,
kami ingin memulai usaha makanan internasional dengan menyediakan spaghetti
dengan berbagai macam saus dan topping. Dengan tetap mengutamakan kualitas
dan kehigienisan produk. Dan untuk kemasan kami menggunakan box kertas,
dengan label logo produk yang menarik dan simple.

- Produksi
Untuk produksi saya akan fokus untuk mengembangkan booth yang saya miliki,
jika kemungkinan memiliki dana lebih saya akan membuka cafe atau toko baru.
BAB 6
PENUTUP

6.1 Kesimpulan
Dari kegiatan ini, kami menarik kesimpulan bahwa kami sangat memerlukan
prosses pembelajaran seperti ini, yang bukan hanya teori saja. Melainkan langsung
praktik kelapangan. Dengan hal ini kita bisa secara langsung merasakan bagaimana
proses dalam menemukan resep spaghetti, pengolahannya, hingga teknik
penyajiannya. Pengalaman ini bisa menjadi dasar. Ketika nanti kami akan
membuka suatu usaha. Asal ada kemauan dan keinginan pasti kita bisa
melakukannya, karena dlam dunia bisnis modal bukanlah segalanya tapi skill juga
sangat berperan penting.

6.2 Saran
Semoga dalam kegiatan belajar kewirausahaan selanjutnya, kegiatan praktik
lapangan bisa dilaksanakan. Karena seperti ini sangatlah bermanfaat, agar kami
memiliki bekal pengalaman ketika ingin terjun langsung kedunia bisnis.
Lampiran 1
Lampiran 2
Foto Produk

Lampiran 3
Sticker Logo

Anda mungkin juga menyukai