Anda di halaman 1dari 4

LITERASI DASAR

TOPIK 4
MULAI DARI DIRI

Nama : Melisa Trianawati


NPM : 2313061206
Kelas : A PPR Prajabatan Gel. 1 Th.2023

Pertanyaan:
Seberapa literasikah budaya sekolah Anda?

Jawaban:
Sekolah tempat saya melaksanakan PPL II berada di SD Negeri 6 Metro Barat. Budaya literasi di
SDN 6 Metro Barat belum bisa dikatakan maksimal dalam pelaksanaannya namun beberapa
contoh penerapan kegiatan literasi yang telah dilaksakan di sekolah diantaranya yaitu:
1. Pojok Baca: SDN 6 Metro barat sudah memiliki pojok baca yang ada di tiap kelas sebagai
upaya mendekatkan peserta didik pada buku. Pojok baca memiliki koleksi buku fiksi dan non
fiksi. Biasanya peserta didik akan menggunakan pojok baca pada saat jam istirahat.
2. Kunjungan ke perpustkaan: Peserta didik akan melakukan kunjungan ke perpustakaan untuk
melakukan kegiatan membaca buku yang diminatinya secara berkelompok.
3. Mengintegrasikan ke mata pelajaran: Kegiatan literasi ini dapat diintegrasikan pada saat
kegiatan pembelajaran berlangsung. Biasanya peserta didik akan membaca buku mata
pelajaran yang dipelajari pada hari itu dengan menggunakan berbagai metode yang telah
disesuaikan dengan tujuan pembelajaran.
4. Papan Literasi: Papan literasi ini digunakan untuk menempelkan suatu konsep atau materi
yang dikemas dengan menarik untuk memunculkan minat literasi peserta didik, selain itu
papan literasi ini juga digunakan untuk menempelkan hasil karya yang telah di buat oleh
peserta didik sebagai bentuk apresiasi dan memuncullkan jiwa kompetitif peserta didik.
5. Slogan: Lingkungan SDN 6 Metro Barat banyak dipenuhi oleh slogan yang dapat menambah
literasi peserta didik dan juga sebagai upaya untuk mengingatkan peserta didik akan sikap
baik yang perlu dimiliki.
Berikut adalah beberapa potret GLS di SDN 6 Metro Barat:

Gambar 1. Kunjungan ke Perpustakaan

Gambar 2. Literasi dalam Pembelajaran


Gambar 3. Papan Literasi

Gambar 4. Slogan
Gambar 5. Pojok Baca

Anda mungkin juga menyukai