Komala Noor Herdiany - 2107785 - Pengelolaan Pendidikan Pertemuan 14

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

TUGAS INDIVIDU

PENGELOLAAN PENDIDIKAN
Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Pengelolaan Pendidikan dengan Dosen
Pengampu Dr.Nurdin., M.Pd.

Disusun oleh ,
Komala Noor Herdiany 2107785

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI


FAKULTAS PENDIDIKAN OLAHRAGA DAN KESEHATAN UNIVERSITAS
PENDIDIKAN INDONESIA

2023
➢ Tenaga Pendidik
Tenaga pendidik atau guru adalah orang yang bekerja untuk menyampaikan suatu ilmu
kepada orang lain baik itu ilmu pengetahuan maupun ilmu tentang suatu ketrampilan.
Dalam ilmu pendidikan, pendidik adalah tokoh masyarakat dan mereka yang
mengfungsikan dirinya untuk mendidik.

➢ Tenaga Kependidikan
Tenaga kependidikan merupakan seorang anggota masyarakat yang diangkat dan
mengabdikan dirinya dengan tujuan untuk menunjang penyelenggaraan pendidikan.
Secara umum tenaga kependidikan ini termaktub dalam Undang-undang No. 20 tahun
2003 mengenai Sisdiknas, diantaranya yaitu:
– Tenaga kependidikan meliputi tenaga pendidik, penguji, penilik, pustakawan,
pengelola satuan pendidikan, peneliti dan pengembang di bidang pendidikan, laboran,
dan teknisi sumber belajar.
– Tenaga pendidik meliputi pembimbing, pelatih, dan pengajar.
– Pengelola satuan pendidikan yang meliputi kepala sekolah, direktur, rektor, ketua, dan
pimpinan satuan pendidikan luar sekolah.

➢ Standar PTK
Standar pendidik dan tenaga kependidikan adalah kriteria pendidikan prajabatan dan
kelayakan fisik maupun mental, serta pendidikan dalam jabatan. Beberapa peraturan
tentang Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan, antara lain : Standar Akademik dan
Kompetensi Guru.

Anda mungkin juga menyukai