Anda di halaman 1dari 2

ASUMSI TEORI KEPUTUSAN RASIONAL PADA PRODUK SEPATU

Ekonomi Bisnis
Dosen: Retno Widya Ningrum, S.E.,MM.,

Kelas : MN1B (kelompok 2)


Anggota kelompok :
1.
2. Kikin Riadin Warid (123211045)
3.
4.

Produk kajian : Sepatu (Industri sepatu)


Industri sepatu berfokus pada pemenuhan kebutuhan konsumen berdasarkan asumsi bahwa konsumen
membuat keputusan rasional. Dimana merupakan asumsi pribadi diantaranya faktor seperti
kenyamanan, kualitas, dan gaya dalam proses pembelian sepatu. Pembuatan produk sepati tersendiri
cenderung mengembangkan produk dengan inovasi teknologi dan desain untuk memenuhi standar
konsumen yang menginginkan nilai tambah dari pembelian mereka.
Industri sepatu yang berfokus pada konsumen rasional, memfokuskan pada metode pemasaran seperti
diantaranya:
1. Pendekatan Edukasi: Menjelaskan secara rinci kepada calon konsumen tentang apa kelebihan dan
material yang digunakan serta metode pembuatan sepatu yang cocok dengan apa yang sedang dicari
oleh konsumen tersebut.
2. Rekomendasi: Menggunakan sempel orang lain/(selebritas), yang telah menggunakan dan
membuktikan keunggulan dari sepatu tersebut agar meningkatkan kenyakinan terhadap produk sepatu
yang akan dibeli.
3. Keterbukaan : Terbuka terhadap apa yang membuat sepatu itu memiliki harga yang cukup mahal
dengan memberitahu jenis bahan baku serta tingkat kesulitan pembuatan sepatu tersebut.
4. Program diskon: Menawarkan program diskon atau potongan harga dengan beberapa persyaratan
tertentu serta ada nya cash back agar meningkatkan kepuasan konsumen serta membangun hubungan
jangka panjang.
5. Value produk : Menjelaskan nilai dan manfaat produk untuk merasionalkan harga, bahwa
konsumen mendapatkan sepatu yang berkualitas dengan inovasi yang dibutuhkan.

Melalui teknik-teknik ini, industri sepatu dapat menjalin hubungan yang lebih kuat serta jangka
panjang dengan konsumen rasional. Dimana konsumen rasional cenderung menentukan produk
menurut kebutuhan, memiliki manfaat yang optimal serta memastikan produk yang kualitasnya
terjaga dengan baik. Dengan sifat konsumen rasional yaitu membeli produk dengan menyesuaikan
harga produk dengan kemampuan daya beli yang dimiliki.
Berikut beberapa inovasi pada industri sepatu yang kami kaji:

Gambar 1 (produk pertama)

Gambar 2 (produk kedua)

Industri sepatu dapat meningkatkan inovasi dengan fokus pada:


1. Kenyamanan: Pengembangan bahan dan teknologi inovatif untuk meningkatkan kenyamanan
sepatu, seperti peningkatan dalam sistem penyangga dan peredam kejut.
2.Value produk : Penekanan pada bahan ramah lingkungan dan proses produksi yang berkelanjutan
untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang semakin sadar akan lingkungan.
3. Memahami kebutuhan konsumen : Penawaran opsi personalisasi yang lebih besar, memungkinkan
konsumen untuk mendapatkan sepatu yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan mereka secara
spesifik.
4. Menggunakan desain sepatu yang tidak mengikuti tren : Fokus pada desain klasik dan tahan lama
yang melampaui tren sementara, menciptakan nilai jangka panjang bagi konsumen.

Dengan menggabungkan inovasi ini, industri sepatu dapat lebih efektif memenuhi ekspektasi
konsumen rasional dan beradaptasi dengan perubahan preferensi pasar.

Anda mungkin juga menyukai