Anda di halaman 1dari 1

Hubungan Sensasi dengan Persepsi

Proses sensasi terjadi saat alat indra mengubah informasi menjadi implus-implus syaraf yang dimengerti
oleh otak melalui proses tranduksi. Alat indera menangkap stimuli, lalu stimuli tersebut diubah menjadi
sinyal yang dapat dimengerti oleh otak untuk kemudian diolah .

Disinilah terjadi apa yang disebut dengan proses persepsi, yaitu cara kita menginterpretasi atau
mengerti pesan yang telah diproses oleh sistem indrawi kita.

Jadi persepsi adalah proses memberi makna pada sensasi. Dengan melakukan persepsi manusia
memperoleh pengetahuan baru.

https://www.kompasiana.com/septizanikenpratiwi/54f373617455139f2b6c7688/sensasi-ke-persepsi

Pengamatan Dunia Nyata

Sensasi mengacu pada pendeteksian dini terhadap energi dari dunia fisik (eksternal). Sedangkan
persepsi melibatkan kognisi tingkat tinggi dalam penginterpretasian terhadap informasi sensorik. Pada
dasarnya, sensasi mengacu pada pendeteksian dini terhadap stimuli (rangsangan), persepsi mengacu
pada interpretasi pada hal-hal yang kita indra. (Solso et. al., 2007: 75).

http://etheses.uin-malang.ac.id/1660/6/11410100_Bab_2.pdf

Ciri-ciri Dunia Pengamatan (umum)


Agar dihasilakan suatu pengindraan yang bermakna, ada beberapa ciri-ciri umum tertentu dalam
persepsi, yaitu sebagai berikut:

a) Modalitas: rangsangan-rangsangan yang diterima harus sesuai dengan tiap-tiap indra (peroses
pengorganisasian berbagai pengalaman), yaitu sifat sensoris dasar dan masing-masing indra
(cahaya untuk penglihatan, bau untuk penciuman, suhu untuk perasa, bunyi bagi pendengaran,
sifat permukaan bagi peraba, dll).
b) Dimensi ruang: persepsi mempunyai sifat ruang, kita dapat mengatakan atas bawah, tinggi
rendah, luas sempit, latar depan, latar belakang, dll.
c) Dimensi waktu: seperti cepat lambat, tua muda, dll.
d) Struktur konteks, seperti keseluruhan yang menyatu: objek-objek atau gejala-gejala dalam dunia
pengamatan mempunyai struktur yang menyatu dengan konteksnya. Struktur dan konteks ini
merupakan keseluruhan yang menyatu (melakukan penyimpulan atau keputusan-keputusan
yang membentuk wujud persepsi).
e) Dunia penuh arti: kita cenderung melakukan pengamatan atau persepsi pada gejala-gejala yang
mempunyai makna bagi kita, yang ada hunungannya dengan diri kita (proses pemilihan
informasi).

(linknya sama kaya yang definisi persepsi)

Anda mungkin juga menyukai