Anda di halaman 1dari 7

MODAL DAN JENIS-JENIS

MODAL
OLEH KELOPOK 4
RIRI AMINATI
DESI TRI UTARY
IRMA YANI
DEFINISI MODAL
• Modal merupakan salah satu bagian terpenting yang harus dimiliki oleh setiap perusahaan. Dengan modal,
sebuah perusahaan dapat melaksanakan aktivitas produksi dan aktivitas – aktivitas bisnis lainnya. Tanpa
modal (yang berbentuk uang), sebuah perusahaan tetap dapat berjalan, namun aktivitasnya akan sangat
terbatas.
• Beberapa ahli mengemukakan pendapatnya tetang modal diantaranya :
- Menurut Prof. Bakker, modal dapat diartikan sebagai barang – barang konkret yang masih ada dalam
rumah tangga perusahaan yang ada dalam neraca bagian debit, maupun berupa daya beli atau pun
nilai tukar barang – barang yang tercatat di neraca bagian kredit.
- Menurut Lawrence J. Gitman, pengertian modal adalah pinjaman jangka panjang yang dimiliki oleh
perusahaan, atau pun setiap hal yang ada di bagian kanan neraca perusahaan selain kewajiban saat ini.
- Menurut Bambang Riyanto, modal merupakan hasil produksi yang digunakan kembali untuk
memproduksi lebih lanjut. Dalam perkembangannya, kemudian modal ditekankan pada nilai, daya beli,
atau pun kekuasaan menggunakan yang ada dalam barang – barang modal.
SUMBER PENAWARAN MODAL DAN JENIS MODAL
Menurut Riyanto dalam bukunya yang berjudul “Dasar-dasar Pembelanjaan Perusahaan” ( 2015 : 209 - 224),
sumber-sumber penawaran modal terbagi menjadi 2, yaitu menurut asalnya dan menurut cara terjadinya.
• Sumber-sumber Penawaran Modal Menurut Asalnya
Sumber intern” (internal sources)
Modal yang berasal dari sumber intern adalah modal atau dana yang dibentuk atau dihasilkan sendiri di dalam
perusahaan. Metode pembelanjaan dengan menggunakan dana atau modal yang dibentuk atau dihasilkan sendiri
di dalam perusahaan, yang berarti suatu pembelanjaan dengan “kekuatan sendiri” disebut “pembelanjaan dari
dalam perusahaan” atau “internal financing” dalam artian yang luas.
Sumber intern meliputi
-Laba ditahan
- Depresiasi
Sumber intern” selain berasal dari laba/cadangan juga berasal dari depresiasi. Biasanya depresiasi
setiap tahunnya adalah tergantung kepada metode depresiasi yang digunakan oleh perusahaan yang
bersangkutan. Sementara sebelum depresiasi tersebut digunakan untuk mengganti aktiva tetap yang akan
diganti, dapat digunakan untuk membelanjai perusahaan meskipun waktunya terbatas sampai saat
penggantian tersebut. Selama waktu itu depresiasi merupakan sumber penawaran modal di dalam
perusahaan itu sendiri.
Sumber ekstern” (external sources).
“Sumber ekstern” adalah sumber yang berasal dari luar perusahaan, dan sebagaimana diuraikan di muka,
bahwa metode pembelanjaan di mana usaha pemenuhan kebutuhan modalnya diambilkan dari sumber-
sumber modal yang berada di luar perusahaan dinamakan “pembelanjaan dari luar perusahaan (external
financing)”.

• a) Modal Sendiri
• Modal sendiri adalah modal yang diperoleh dari pemilik perusahaan dengan cara mengeluarkan saham.
Keuntungan menggunakan modal sendiri untuk membiayai suatu usaha adalah tidak adanya beban
biaya bunga, tetapi hanya membayar deviden
• b) Modal Asing
• Modal asing atau modal pinjaman adalah modal yang diperoleh dari pihak luar perusahaan dan
diperoleh dari pinjaman. Penggunaan modal pinjaman untuk membiayai suatu usaha akan
menimbulkan beban biaya bunga,biaya administrasi,serta biaya provisi dan komisi yang besarnya relatif.
• Sumber-sumber Penawaran Modal Menurut Cara Terjadinya
(1) Tabungan
Dimaksud dengan pengertian “menabung” menurut ilmu Ekonomi ialah tidak mengkonsumir
pendapatan atau sebagian dari pendapatannya. Dengan demikian maka tabungan ialah pendapatan yang
tidak dikonsumir. Tabungan dapat digunakan untuk keperluan konsumsi dan dapat pula dipergunakan
untuk investasi. Tabungan yang digunakan untuk kepentingan konsumsi tidak memperbesar dana modal,
sedangkan tabungan yang digunakan untuk investasi memperbesar dana modal.
(2) Penciptaan atau Kreasi Uang/Kredit oleh Bank
Sebagai sumber kedua dari penawaran modal adalah penciptaan atau kreasi uang atau kredit oleh
bank. Yang dapat menciptakan uang itu tidak hanya bank sirkulasi tetapi juga bank-bank dagang dengan
menciptakan uang giral.
(3) Intensifikasi Penggunaan Uang
Sebagai sumber ketiga dari penawaran modal adalah intensifikasi dari penggunaan uang. Cara ini
dapat dilakukan oleh Bank dengan meminjamkan kembali uang-uang yang dipercayakan atau disimpan
oleh masyarakat di Bank. Perusahaan-perusahaan produksi pun dapat mengintensifkan penggunaan uang
yang sementara menganggur misalnya dengan meminjamkan kepada perusahaan-perusahaan lain yang
membutuhkan atau untuk digunakan sendiri di dalam perusahaan untuk memperluas usaha-usahanya.
JENIS – JENIS MODAL

• 1. Modal investasi
Modal Investasi digunakan untuk jangka panjang dan dapat digunakan berulang-ulang, biasanya
umurnya lebih dari 1 tahun.
Penggunaan modal investasi jangka panjang untuk membeli aktiva tetap seperti tanah, bangunan, mesin-
mesin, peralatan, kendaraan, bersumber dari perbankan.
• 2. Modal Kerja
Modal kerja adalah modal yang digunakan untuk membiayai operasional perusahaan pada saat
sedang beroperasi.
Modal kerja digunakan untuk jangka pendek dan beberapa kali pakai dalam satu proses produksi.
SEKIAN DAN TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai