Anda di halaman 1dari 11

PENGANTAR AKUNTANSI 1

Dosen : Supriyanto,SE,MM
DAFTAR PUSTAKA

• Herry ,Akuntansi Dasar 1 dan 2,2017,PT Grasindo,Jakarta


• Firdaus A. Dunia,Pengantar Akuntansi,Edisi Ketiga,2008,Fakultas Ekonomi UI
• Hery,Mahir Akuntansi Dasar,2012,Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia
• Warren,Reeve,and Fess,Accounting,Edisi 21,South Western Publishing
• Al Haryono Jusup, Dasar-Dasar Akuntansi,Jilid 2,1987,Liberty,Yogyakarta
• Herry ,Akuntansi Dasar 1 dan 2,2017,PT Grasindo,Jakarta
• Firdaus A. Dunia,Pengantar Akuntansi,Edisi Ketiga,2008,Fakultas Ekonomi UI
• Hery,Mahir Akuntansi Dasar,2012,Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia
• Warren,Reeve,and Fess,Accounting,Edisi 21,South Western Publishing
• Al Haryono Jusup, Dasar-Dasar Akuntansi,Jilid 2,1987,Liberty,Yogyakarta
1. PERUSAHAAN DAN AKUNTANSI

1.1 Jenis Perusahaan dan Bentuk Organisasi


- Perusahaan adalah sebuah organisasi yang beroperasi dengan tujuan menghasilkan
keuntungan,dengan cara menjual produk (barang dan atau jasa) kepada para
pelanggannya.
- Perusahaan adalah suatu organisasi dimana sumber daya (input),seperti bahan baku
dan tenaga diproses untuk menghasilkan barang atau jasa (output) bagi pelanggan.

Perusahaan ditinjau dari usahanya (produk yg dijual) :


- Perusahaan Manufaktur (Manufacturing Business)
- Perusahaan Dagang (Merchandising Business)
- Perusahaan Jasa (Service Business)
Perusahaan ditinjau dari karakteristik bentuk organisasinya

- Perusahaan Perorangan (Proprietorship) :


. Perusahaan ini dimiliki oleh satu orang
. Pemilik perusahaan bertanggung jawab secara pribadi atas keseluruhan
kewajiban maupun tuntutan hukum yg ditujukan perusahaan.
. Dalam pengambilan keputusan bisnis ,seluruhnya berada dalam kendali satu
orang
. Sumber dana yg tersedia bagi perusahaan hanya sebatas pada jumlah modal
yg di miliki oleh satu orang
. Pajak penghasilan berlaku ketentuan non taxable entity ( pajak penghasilan
kepada level individu bukan pada peusahaan.
- Perusahaan Persekutuan/firma (Partnership)
. Perusahaan ini dimiliki 2 orang atau lebih atas dasar kepercayaan
. Net income maupun net loss akan didistibusikan kepada para anggota sekutu
menurut kesepakatan bersama
. Masing masing anggota sekutu memiliki tanggung jawab yg tidak terbatas
(unlimited liability) kepada kreditur atas utang yg ditimbulkan oleh perusahaan
. Setiap anggota sekutu adalah wakil atau perantara perusahaan (mutual agency)
. Pajak pada levelindividu
Perusahaan Perseroan (Corporation)
. Kepemilikan perseroan terbagi dalam lembar saham
. Kewajiban pemegang saham kepada kreditur perusahaan hanya sebatas pada
besarnya investasi atau jumlah saham yg dibeli.
. Perseroan memiliki umur yang tidak terbatas
. Pajak dikenakan baik kepada individu (pajak atas deviden) maupun juga atas
penghasilan/keuntungan perusahaan
Strategi Bisnis
Strategi bisnis adalah serangkaian rencana dan tindakan terintegrasi yang didesain
bagi perusahaan sebagai sarana untuk memperoleh keuntungan melebihi
pesaingnya sekaligus untuk memaksimalkan laba.
Tiga strategi dasar perusahaan
- Startegi biaya rendah (low cost strategy)
- Strategi diferensiasi (differentiation strategy)
- Strategi kombinasi (combination strategy)
Para pengguna sistem informasi akuntansi
• A. Pemakai Internal
- Direktur dan Manajer keuangan : untuk menentukan mampu tidaknya perusahaan dalam melunasi
hutangnya tepat waktu kepada kreditur.
- Direktur operasional dan manajer pemasaran : untuk menentukan efektif tidaknya saluran distribusi
produk maupun aktivitas pemasaran.
- Manajer dan supervisor produksi : membutuhkan informasi akuntansi biaya untuk menentukan
besarnya harga pokok produksi.

B. Pemakai Eksternal
- Investor : untuk mengambil keputusan dalam hal membeli atau melepas saham investasinya.
- Kreditur : untuk mengevaluasi besarnya tingkat resiko dari pemberian kredit atau pinjaman
- Pemerintah : untuk penghitungan dan penetapan besarnya pajak yg harus disetor
- Badan Pengawas Pasar Modal : untuk melindungi para investor
- Ekonomi,Praktisi,dan Analis : untuk memprediksi perekonomian ,besarnya tingkat
inflasi,pertumbuhan pendapatan nasional
Bidang pekerjaan akuntansi
.Pemeriksaan Eksternal (External Auditing) : dilakukan oleh akuntan publik/auditor eksternal,yang memberikan
opini mengenai kewajaran laporan keuangan klien.
.Akuntansi Umum (General Accounting) : melakukan pencatatan atas transaksi harian dan menyiapkan laporan
keuangan
.Akuntansi Biaya (Cost Accounting) : menentukan serta menyiapkan laporan harga pokok pokok produksi
.Sistem Informasi Akuntansi (Accounting Information System): merancang sistem pemrosesan data akuntansi
. Akuntansi Pajak (Tax Accounting) : menyiapkan dan melaporkan perhitungan pajak penghasilan serta
melakukan perencanaan pajak.
.Pemeriksaan Internal (Internal Auditing) : mengevaluasi efisiensi dan efektivitas kinerja unit/divisi
Pemeriksaan Eksternal (External Auditing) : dilakukan oleh akuntan publik/auditor eksternal,yang memberikan
opini mengenai kewajaran laporan keuangan klien.
.Akuntansi Umum (General Accounting) : melakukan pencatatan atas transaksi harian dan menyiapkan laporan
keuangan
.Akuntansi Biaya (Cost Accounting) : menentukan serta menyiapkan laporan harga pokok pokok produksi
.Sistem Informasi Akuntansi (Accounting Information System): merancang sistem pemrosesan data akuntansi
. Akuntansi Pajak (Tax Accounting) : menyiapkan dan melaporkan perhitungan pajak penghasilan serta
melakukan perencanaan pajak.
.Pemeriksaan Internal (Internal Auditing) : mengevaluasi efisiensi dan efektivitas kinerja unit/divisi
Asumsi dasar akuntansi
• Asumsi Unit Moneter (Monetary Unit Assumption) : data transaksi yang akan
dilaporkan dalam catatan akuntansi harus dapat dinyatakan dalam satuan mata
uang (unit moneter).
• Asumsi Kesatuan Usaha (Economic/Business Entity Assumption) : adanya
pemisahan pencatatan antara transaksi perusahaan sebagai entitas ekonomi
dengan transaksi pemilik sebagai individu dan transaksi entitas ekonomi lainnya.
• Asumsi Periode Akuntansi (Accounting/Time Period Assumption) : informasi
akuntansi dibutuhkan atas dasar ketepatan waktu
• Asumsi Kesinambungan Usaha (Going Concern Assumption) : perusahaan
didirikan dengan maksud untuk tidak dilikuidasi dalam jangka waktu dekat,akan
tetapi perusahaan diharapkan akan tetap terus beroperasi dalam jangka waktu
yang tidak terbatas

Anda mungkin juga menyukai