Anda di halaman 1dari 9

PENGOLAHAN

HHBK
(EMPON-EMPON)
DEDI SUHERMAN
PKSM DESA PRIGI
Desa Perigi merupakan Desa yang berbatasan
langsung degan kawasan hutan. Seperti kita
ketahui hutan adalah suatu ekosistem berupa
hamparan lahan berisi sumber daya alam
hayati yan di dominasi pepohonan dalam
persekutua alam lingkkungannya, yang satu
dengan yang lainya tidak dapat di pisahkan.
Saat ini di Kawsan Hutan yang berbatsan
dengan Desa Perigi terdapat 4 KTH yang
memanfaatkan kawasan hutan yakni KTH Aik
Limbeng, Seruni, Suka ReLa dan Lempewaris
Awal mula pemanfaatan kawasan hutan di
kawasan tersebut hanya di dominasi dengan
pemanfaatan HHK, yang dimana tidak boleh
dilakukan di HL. Sehingga saya tergerak
melakukan penyuluhan kepada masyarakat
pinggir kawasan hutan untuk menanam tanaman
di bawah tegakan seperti tanaman empon-
empon.
Adapun tata cara menanam di dalam kawasan
yakni sama seprti menanam pada umumnya
seperti pembersihan lahan namun pembersihan
lahan di dalam kawasan tidak boleh dengan cara di
bakar untuk menghindari potensi ke bakaran hutan
selain itu dilarang untuk mebersihkan anakan
tegakan. Kemudian pembuatan gundukan temapat
di tanamanya empon empon namun dalm
pembuatan gundukan tidak merusak atau
menebang tegakan yang menghalangi gundukan
tersebut. Kemudian unuk pemupukan tidak di
anjurkan dengan cara di semprot karena di
khawatirkan dapat berdampak pada tegakan
maupun anakan tegakan.
Tidak sebatas melakukan penanaman saja namun
saya juga melakukan penyuluhan terkait
peningkatan pendapatan masayarakat dari hasil
panen tanaman empon-empon, karena pada
umunya masyarakat pinggir kawasan hutan
langsung menjual dalam bentuk bahan mentah
kepada tengkulak sehingga nilai yang di
dapatkan jauh lebih rendah diabandingkan harga
normal. Adapaun cara meningkatgkan
pendapatan masyarakat yakni dengan melakukan
pengolahan bahan mentah menjadi bahan
matang melalui pelatihan-pelatihan kepada
kelomok tani hutan.
Salah satu bentuk pelatihannya yakni berupa pembuatan Minuman ekstrak bubuk
jahe dari bahan mentahnya berupa jahe, yang awalnya bernilai 1000 bisa menjadi
nilai 3000. Adapun resep pembuatan ekstrak kunyit
Alat dan Bahan
• Jahe 500 Gram
• Gula Putih 1 Kg
• Air 250 Ml
• Blender
• Saringan
• Wajan
Langkah dan Cara Kerja
• Kupas Jahe, setelah dikupas, cuci bersih dengan air kemudian potong kecil – kecil.
• Blender potongan jahe dengan air, setelah halus, perah dan saring jahe
menggunakan saringan untuk diambil air sari pati jahe.
• Kemudian masak air sari pati jahe dengan menambahkan gula, menggunakan wajan
dengan api sedang.
• Masak sampai mendidih dan airnya kering dengan cara diaduk terus sampai menjadi
serbuk kristal.
• Untuk mendapatkan serbuk jahe yang halus, serbuk diblender lagi sampai halus.
• Serbuk jahe instan siap dikemas dan dapat langsung diminum dengan cara diseduh
menggunakan air hangat sesuai selera.
Adapun Khasiat dari olahan jahe tersebut yakni:
• Sebagai antioksidan
• Sebagai antibakteri
• Mengatasi peradangan
• Meredakan Batuk
• Meredakan Sakit Kepala
• Mengatasi Rematik
Sehingga saat ini masyarakat kawasan pinggir hutan
tidak lagi menjual 100 % bahan mentah melainkan 50 %
bahan mentah 30 % hasil olahan dan 20 % sebagai
cadangan bibit untuk penanaman di musim berikutnya.
Kemudian saya juga tidak lupa melakukan
pendampingan sekaligus penyuluhan kepada kelompok
terkait pemasaran hasil olahan dengan cara mengajak
kelompok bekerjasama dengan pihak bumdes dalam hal
pemasaran hasil olahan petani yang nantinya bumdes
lingkup Desa mebawa produk olahan tersebut ke gallery
yang ada di bumdes lingkup kabupaten yang di
harapakan produk tersebut dapat menjadi produk
unggulan sebagai buah tangan/oleh-oleh sehingga dapat
meningkatkan nilai harga hasil olahan yang berdampagk
pada peningkatan kesejahteraan masyarakat pinggir
kawasan hutan
Di satu sisi besar harapan saya untuk
terciptanya hubungan kerjasama tidak
hanya dinas DLHK melainkan seperti
Dinas Perindustrian maupun Dinas Koprasi
terkait dengan pelatihan-pelatihan maupun
kelola lembaga untuk meningkatkan SDM
khusunya dalam pengolahan empon-empon
agar olahan yang di hasilkan dapat menjadi
produk unggulan bersertifikasi BPOM yang
dapat bersaing dengan produk-produk
lainnya.

Anda mungkin juga menyukai