Anda di halaman 1dari 21

A k s i N Ya t a m o d u l 3 .

3
MUHAMMAD CHAIDIR
cgp ANG. 6 KABUPATEN POSO

Pengelolaan Program
yang Berdampak Positif
pada Murid
Aktor

Abdul Karim Mahyud Rudin


Fasilitator PP

Muhammad Chaidir
CGP
refleksi
Sejatinya, guru adalah seorang
penemu jika ia berhasil menemukan
potensi muridnya
-- chaidir --
Tujuan pembelajaran khusus
• CGP dapat menjalankan tahapan B (Buat Pertanyaan)
& A (Ambil Pelajaran) berdasarkan model prakarsa
perubahan B-A-G-J-A yang telah dibuat sebelumnya
pada tahapan Demonstrasi Kontekstual dalam sebuah
aksi nyata.
• CGP membuat dokumentasi pelaksanaan tahapan
yang telah dijalankan tersebut
Prakarsa Perubahan

Meningkatkan Kemampuan
Berbahasa Murid melalui
Kegiatan Jurnalistik
Tujuan Program
• Meningkatkan 4 keterampilan berbahasa murid
yang mencakup berbicara, membaca,
menyimak, dan menulis
• Meningkatkan kemampuan murid untuk
mencapai tujuan akademik dan nonakademik
• Menumbuhkembangkan kepemimpinan untuk
menciptakan murid berprofil pelajar pancasila
• Menumbuhkan keterampilan berinteraksi sosial
secara positif, arif, dan bijaksana
Tahapan BAGJA
Implementasi Tahap B

diskusi dengan kepala sekolah dan


rekan sejawat untuk menemukan
strategi meningkatkan
keterampilan berbahasa

15 Maret 20233
Implementasi Tahap B diskusi dengan kepala sekolah /guru/wali kelas untuk
menemukan strategi meningkatkan keterampilan
berbahasa
15 Maret 20233
Tahapan BAGJA
ImplemenTASI Tahap A

observasi pembelajaran murid


16 Maret 20233
ImplemenTASI Tahap A diskusi/curah pendapat bersama
siswa kelas X dan XI untuk
mempertimbangkan voice,choice,
dan ownership
17 Maret 20233
ImplemenTASI Tahapa A

diskusi/curah pendapat bersama


siswa kelas X dan XI untuk
mempertimbnagkan voice,choice,
dan ownership
16 Maret 20233
Catatan Refleksi Tahap B
PGP - 6 - Kabupaten Poso - Muhammad Chaidir - 3.3 - Aksi Nyata
Peristiwa (fact)

Rapor pendidikan untuk mata pelajaran bahasa indonesia saya amati


rendah. Hal ini ditandai oleh kemampuan murid yang lemah dalam berbicara,
membaca, menyimak, dan menulis. Selain saya, keresahan terhadap hal ini
juga dirasakan oleh rekan sejawat dan kepala sekolah. Olehnya itu, kami
berdiskusi mencari strategi sebagai solusi terhadap persoalan ini.
Program jurnalistik adalah program kokuriluler yang dirancang sebagai
penguatan mata pelajaran bahasa indonesia untuk meningkatkan
keterampilan berbahasa pada murid yang mencakup keterampilan berbicara,
membaca, menyimak, dan menulis. Peningkatan terhadap keterampilan ini
secara otomatis juga akan mendongkrak capaian tujuan akademik dan
nonakademik murid dan membentuk murid berprofil pelajar pancasila
Catatan Refleksi Tahap B
PGP - 6 - Kabupaten Poso - Muhammad Chaidir - 3.3 - Aksi Nyata

Perasaan (feeling)

Saya sangat senang. Hal yang saya perkirakan terbukti. Pimpinan


dan rekan yang lain menyambut dengan sukacita terlebih output
program ini juga akan berdampak ke mata pelajaran yang lain.
Kami berdiskusi cukup lama dan semangat sampai- sampai kami
menetapkan ekspektasi yang terlalu tinggi namun hal itu saya
anggap sebuah kewajaran. Saya berasumsi itu adalah visi
yang belum terjabarkan
Catatan Refleksi Tahap B
PGP - 6 - Kabupaten Poso - Muhammad Chaidir - 3.3 - Aksi Nyata

Pembelajaran (finding)
Kolaborasi dalam merencana, menentukan,
dan melaksanakan sebuah program adalah sesuatu yang
yang sangat bermanfaat. Kolaborasi membuahkan banyak ide,
menumbuhkan semangat, dan perasaan bersatu.
Penerapan (future)
Semua aset sekolah yang sudah kami inventarisasi selanjutnya
akan kami kaitkan dengan program ini. Harapan kami, murid
dapat bereksplorasi sebesar-besarnya untuk meningkatkan
keterampilan dan menumbuhkan kepemimpinan dalam dirinya
Catatan Refleksi Tahap A
PGP - 6 - Kabupaten Poso - Muhammad Chaidir - 3.3 - Aksi Nyata

Peristiwa (fact)
Dalam diskusi bersama murid, saya menyampaikan bahwa rapor
pendidikan mereka rendah dalam mata pelajaran bahasa. Selain itu
saya juga berharap mereka memiliki kemampuan untuk mandiri,
mampu berinteraksi sosial dengan baik, dan memiliki jiwa yang
mandiri. Saya mengajak mereka untuk berefleksi sekaligus mencari
alternatif pemecahan masalah. Mereka terhenyak sekaligus
antusias. Bermacam ide, rencana, dan harapan mereka sampaikan.
Diskusi itu berlangsung sekita 60 menit dan menghasilkan
kesepakatan luar biasa
Catatan Refleksi Tahap A
PGP - 6 - Kabupaten Poso - Muhammad Chaidir - 3.3 - Aksi Nyata

Perasaan (feeling)

Saya merasa bahagia, bersemangat, dan bangga kepada


murid saya. Naluri saya mengatakan, mereka merasa
memiliki. Saya tidak berharap banyak tapi ternyata
mereka memberikan lebih. Saya bertanya kepada
mereka mengenai hal apa saja yang mereka inginkan
agar persoalan yang dimaksud terpecahkan. Usulan yang
masuk saya inventarisasi kemudian kami bahas
dengan mempertimbangkan aset-aset aset
yang ada di sekolah
Catatan Refleksi Tahap A
PGP - 6 - Kabupaten Poso - Muhammad Chaidir - 3.3 - Aksi Nyata

Pembelajaran (finding)

1. Murid merasa di dengar dan merasa memiliki


ketika mereka dilibatkan dalam mengambil keputusan
untuk kepentingan mereka
2. Guru harus selalu menjadi pembimbing
3. Kolaborasi adalah hal terbaik untuk mencari
solusi atas persoalan bersama
Catatan Refleksi Tahap A
PGP - 6 - Kabupaten Poso - Muhammad Chaidir - 3.3 - Aksi Nyata
Penerapan (future)
• Keterlibatan murid dalam mengelola pembelajarannya akan
saya pertahankan
• Saya akan lebih menghayati nilai dan peran saya sebagai
seorang guru
Terimakasih,
Salam, &
Bahagia ...

Anda mungkin juga menyukai