Anda di halaman 1dari 6

Bahan Kimia dalam Rumah Tangga

PEMBERSIH Bahan komposisi produk-produk pembersih meliputi bahan kimia utama dan bahan kimia tambahan (aditif). 1. Bahan aditif berfungsi sebagai : builder (penguat), pelembut, pewarnaan, pewangi, pengawet, pengental dan pelarut 2. Bahan aktif berfungsi sebagai surfaktan (mempunyai kemampuan mengikat dan mengangkat kotoran). Sabun pada rumah tangga secara garis besar digunakan untuk mencuci dan mandi. Contoh: Sabun Cuci: Natrium palmiat, Natrium palm kernelate, Natrium palm stearat, air, gliserin, NaCl, dan parfum

kimia dalam

Detergen: Alkil Benzen Sulfonat, penguat, anti redeposisi, bahan pencemerlang dan pewangi.

Sabun Mandi, Komposisi: kalium hidroksida (KOH), pewarna, aroma pewangi atau terapi, dan zat pelembab (mouisturizer).
Pasta

Gigi, Komposisi kalium hidroksida (KOH), natrium karbonat (pengawet), gliserin dan tepung talk, minyak permen (mentol), gula pasir, fluor, CaGP (Calsium Glyserophosphate) serta Sodium Monofluorophosphate Pembersih Lantai, Bersifat disinfektan pada bakteri patogen, spora jamur, dan bakteri di lantai. Komposisi: karbol, isopropanol, kresol, formaldehid, bahan pembersih (sabun), pewangi, dan pewarna, benzalkonium klorida

Shampo, Komposisi: urangaring, sari jeruk nipis, Air, Natrium lauril eter sulfat, kokomidopropil betain dimetiko, glikol distearat, NACl, fragrans dan karbomer PEMUTIH 1. Pemutih yang banyak beredar di pasaran adalah jenis natrium hipoklorit 2. Natrium hipoklorit dan kalsium hipoklorit mempunyai multifungsi (pemutih, penghilang noda dan disinvektan/sanitizer) 3. pemutih padat (bubuk putih) adalah kalsium hipoklorit dengan rumus kimia Ca(OCl)2 sebagai pencuci ledeng, kolam renang (kaporit) 4. Pemutih cair memiliki rumus kimia (NaOCl) 5. bahan pembuat pemutih: natrium hipklorit, NAOCL (12,5%); emal-70, parfum dan air. Berdasarkan jenis penggunaannya, bahan pemutih dibedakan menjadi bahan untuk memutihkan pakaian, makanan, dan kulit tubuh manusia. Contoh: Pemutih Pakaian: Bahan senyawa klorin, dapat mengoksidasi zat warna yang melekat pada pakaian sehingga pakaian menjadi putih Pemutih Kulit, Komposisi : Aluminium sterat Pemutih Makanan, Manfaat: mengoksidasi gugus sulfhibrid dalam gluten (protein pada tepung) menjadi ikatan disulfida yang bersifat menahan gas pada roti sehingga mengembang dan beronggarongga. Komposisi: benzoil peroksida, kalium bromat, kalsium iodat, dan asam askorbat. PEWANGI

Parfum ialah pencampuran berbagai macam fragrance (bahan pewangi) yang mudah menguap. Biasanya tidak tunggal tetapi campuran beberapa bahan pewangi. Komposisi: etil alkohol (50-90%), akuades/air suling (5-20%) dan fragrance (10-30%). Ditambah aseton, benzaldehida, benzil asetat, benzil alkohol, etil asetat PEMBASMI SERANGGA

Manfaat: Insektisida digunakan untuk membasmi serangga seperti nyamuk, kecoa, lalat, kutu rambut, hama tanaman yang berwujud serangga atau insekta. Bahan: Pembasmi nyamuk yaitu Dichloro Diphenyl Trichloroethana atau DDT. Bahan lain untuk membasmi serangga di antaranya allethrin, carboryl, chlordane, diazinon, dan transflutrin

Anda mungkin juga menyukai