Anda di halaman 1dari 5

Latar Belakang Masalah

Di pasaran, terdapat berbagai jenis minuman, namun yang dapat berfungsi bagi
kesehatan sangatlah sedikit. Berdasarkan fungsinya, minuman yang banyak beredar di
pasaran dapat dikelompokkan menjadi tiga sebagai berikut :
1. Minuman pelepas dahaga. Kelompok minuman ini dapat dikelompokkan menjadi dua,
yaitu minuman yang mengandung gas asam arang (CO2), misalnya limun, air soda,
Coca cola, dan minuman yang tidak mengandung gas asam arang (CO 2), misalnya
greenspot.
2. Minuman yang perangsang ( yang merangsang ). Kelompok minuman ini dapat
dikelompokkan menjadi dua, yaitu minuman yang mengandung bahan perangsang,
misalnya teh, kopi dan cokelat. Dan minuman yang mengandung alkohol, misalnya
bir dan whiski.
3. Minuman penyehat. Kelompok minuman ini memiliki nilai sebagai makanan.
Contoh : susu, es krim, sari buah, sari temu lawak,dll.
Sebagian masyarakat Indonesia suka mengonsumsi minuman ringan dengan tujuan
bermacam macam. Minuman yang beredar di pasaran biasanya mengandung bahan bahan
yang tidak sehat. Penjual minuman biasanya menambahkan zat aditif yang alami dan buatan
baik yang legal maupun ilegal. Untuk mengurangi resiko pada tubuh, minuman yang
diproduksi di rumah sendiri akan lebih baik. Berdasarkan permasalahan di atas maka kami
menyusun makalah dangan judul Minuman Greenspot.
Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah diatas, diperoleh beberapa rumusan masalah yang
antara lain sebagai berikut:
a. Bagaimana proses pembuatan greenspot rumahan?
b. Apa keuntungan membuat greenspot sendiri?
Tujuan Penelitian
Adapun tujuan penelitian ini berdasarkan rumusan masalahnya adalah sebagai
berikut:
a. Mengetahui proses pembuatan greenspot rumahan.
b. Mengetahui keuntungan membuat greenspot sendiri.

Manfaat
Adapun manfaat dari penelitian ini secara umum adalah:
a. Memberikan informasi kepada masyarakat tentang alternatif pengolahan greenspot
rumahan.
b. Dapat menambah penghasilan masyarakat.

METODE
A. Rancangan Pembuatan
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat 6 Februari 2015 di Malang yang bertempat
di laboratorium Pendidikan IPA UM.
B. Instrumen Pembuatan
Dalam melakukan kegiatan ini membutuhkan alat-alat dan bahan-bahan. Alat dan bahan
yang digunakan adalah sebagai berikut:
1. ALAT
1) Kompor
2) Panci
3) Spatula
4) Botol
2. BAHAN
1) Gula Pasir
100 ml
2) Air
1000 ml
3) Asam sitrat
secukupnya
4) Essence jeruk
secukupnya
5) Zat pewarna
secukupnya
6) Claudificator
secukupnya
C. CARA PEMBUATAN
1) Membuat sirup kental, 100 ml gula pasir dengan 60 ml air dipanaskan terus hingga
mendidih.
2) Membuat larutan zat warna dengan menggunakan air yang telah masak.
3) Membuat larutan asam sitrat 10% dengan menggunakan air yang telah masak.
4) Untuk membuat greenspot, mencampurkan 94 ml sirup, 750 ml air yang telah
masak yang telah diberi zat warna secukupnya dan 32 ml larutan asam sitrat 10%.
5) Menambahkan essence jeruk dan claudificator secukupnya, diaduk hingga homogen
kemudian dimasukkan ke dalam botol.
D. ANGGARAN PEMBUATAN
Bahan-bahan pembuatan greenspot dapat diperoleh dengan rincian sebagai berikut:
1) Gula pasir kg
Rp
2.500,00
2) Asam sitrat
Rp
5.000,00
3) Essence
Rp
3.500,00
4) Claudificator
Rp
19.000,00
Total

Rp

30.000,00

PEMBAHASAN
a. Kandungan Gizi
Kandungan gizi pada gula pasir adalah terdapat 387 kalori dalam 100 gram gula pasir.
Tidak terdapat lemak dalam gula pasir.Sedangkan karbohidrat pada gula pasir sekitar
99,98 gram dalam 100 gram gula pasir.
b. Manfaat
Manfaat dari masing masing bahan pembuat greenspot adalah sebagai berikut :
1. Asam sitrat

Asam sitrat merupakan bahan pengawet yang baik dan alami,selain digunakan
sebagai penambah rasa masam pada makanan dan minuman ringan. Zat ini juga
dapat digunakan sebagai zat pembersih yang ramah lingkungan sebagai
antioksidan. Asam sitrat dikategorikan aman digunakanpada makananoleh semua
badan pengawasan makanan nasional dan internasional. Senyawa ini secara alami
terdapat pada semua jenis makhluk hidup, dan kelebihan asam sitrat dengan
mudah dimetabolisme dan dihilangkan dari tubuh.
2. Essence
Essence adalah ekstrak dari aroma bahan makanan seperti vanili, cokelat, moka,
orange, stroberi dan lainnya. Essence digunakan untuk menambah atau
menguatkan aroma pada bahan cake, roti, kue, puding maupun minuman.
Bentuknya cair. Penggunaanya cukup 1 sdt setiap 1 liter cairan atau 1 kg
penggunaan bahan tepung.
3. Gula
Pada makanan dan minuman gula berfungsi sebagai pemanis alami. Selain sebagai
pemanis gula juga berfungsi sebagai pengawet.

Anda mungkin juga menyukai