Anda di halaman 1dari 3

Kritik Karya Seni Rupa

Karya: Eric Menja


Judul: Batik Tulis
Bahan: Kain Mori Prima, Malam Parapin
Ukuran: 40 Cm X 100 Cm
Teknik: Batik Tulis
Kegunaan: Selempang
A. Deskripsi
Karya eric menja selempang dengan mengunakan teknik batik tulis dihias motif afrika
yang sebagian besar berwarna ungu serta warna putih di bagian motif. Ukuran karya 40cm X
100cm yang mana di dalam motif tersebut terdapat berbagai jenis corak atau bentuk motif ada
perempuan afrika dengan pantat besar sedang menari dan hewan kura-kura serta bentuk garis
spiral, garis lurus, garis jijak dan titik-titik yang memenuhi selempang tersebut.

B. Analisis formal
Warna adalah kesan yang diperoleh mata dari cahaya yang tipamtulkan benda-benda yang
dikenainya: corak rupa seperti merah, biru, kuning dan lain-lainnya. Peranan warna sangat
dominan pada karya seni rupa, hal ini dapat dikaitkan dengan upaya menyatakan gerak, jarak,
tegangan, deskripsi alam, ruang, bentuk, eksoresi atau makna simbolik dan justru dalam kaitan
yang beraneka ragam ini kita akan melihat betapa kedudukan warna dalam seni lukis (rupa).
Jadi dalam karya ini terlalu banyak menggunakan warna ungu walaupun warna ungu itu
dapat berkesan warna dingin. Tapi sebaiknya dalam sebuah karya seni kita dapat menggunakan
warna lainnya untuk menyeimbangkan sebuah karya supaya indah dipadang.
Garis perpaduan sejumlah titik-titik yang sejajar dan sama besar. Ia memiliki dimensi
menanjang dan punya arah, bisa pendek, panjang, halus, tebal, berombak, melengkung, lurus dan
lain-lain. Garis sangat dominan sebagai unsur karya seni, dan dapat di sejajarkan dengan peranan
warna. Garis dapat pula membentuk berbagai karakter dan watak pembautnya. Dalam seni lukis,
garis dapat pula dibentuk dari perpaduan antara dua warna, sedang dalam tiga dimensi garis
dapat di bentuk karena belokan, sudut yang memanjang maupun paduan teknik dan bahan-bahan
lainnya. Garis-garis yang di gunakan dapat lebih berkembang serta dapat meyatu dengan warna
yang digunakan supaya ada kesan motif yang sempurna.
C. Interpretasi
Sebuah karya seni tentu tidak terlepas dari sebuah arti atau makna yang di sampaikan kepada
penikmat seni. Dalam karya eric yang bertemakan motif afrika dengan mengunakan batik tulis
banyak makna yang di sampaikan kepada penikmat, yang mungkin penikmat itu tidak mengerti
makna yang ingin di sampaikan. Melihat dari sebuah tema yang menjadi langkah seorang dalam
penilain, yang mana nantiya menjadi perhitungan objek karya secara keseluruhan.
Warna yang di gunakan hampir semua warna ungu ini melambangkan kediginan atau
berkesan diam tapi ada hal yang tidak dapat diganggu serta melambangkan kecerian yang
tersembunyi. Makna yang ingin di sampaikan bawasannya orang pengkaryanya santai sederhana
tapi menakutkat ada hal yang ingin di sembunyikannya sebab warna ungu campuran dari merah
dan biru. Warna merah lebih banyak di lambangkan kepanasan atau kegelisahan sedangkan
warna biru ketenangan atau kesejukan serta kenyamana. Jadi warna ungu yang di pilih oleh
pengkarya ini mencermenkan budayanya.
Garis-garis yang dipakai sprilal yaitu ada hal yang di lindungi dengan sangan erat soalnya
berlapis-lapis atau ada yang tidak mau di ungkapkan. Sedangkan garis jijak yaitu naik turun atau
turun naik dan ada titik di tengahnya melambangkan perjalan yang memiliki tantangan dan dapat
diselesaikan dan datang lagi begitu seterusnya seperti kehidupan yang tak pernah berhenti
masalah sampai ajal menjeput.
Motif adalah pola atau ragam corak, dalam karya eric ini terdapat berbagai motif yang
dibuat yang salah satunya perempuan afrika yang sedang menari dan pantat besar ini merupakan
kebudayaan afrika yang suka menari dan memperlihatkan perempuan-perempuannya. Sedang
kan motif hewan kura-kura melambangkan banyaknya kura-kura di afrika atau perkembang baik
hewan ter sebut banyak dan menjadi lambang kesuburan serta ketahan hidup di darat maupun di
dalam air.

D. Evaluasi/penilaian
Melihat karya eric mungkin dapat menilai sendiri apakah layak sebagai karya seni atau
sebagai pakaian yang siap untuk digunakan atau sebagai apresasi yang menarik untuk dilihat dari
warna, garis dan motif yang digunakan mungkin bisa memberi berbagai kesimpulan terhadap
karya tersebut. Jika mau menilai karya tersebut perlu pemahaman yang dalam dan makna.
Apabila perlu melihat budaya mereka seperti apakah menjadi karya terbaik atau sebaliknya itu
tergantung penilain masih-masih dari segi apa yang mau di nilai.
Karya eric bila dibandingkan dengan karya yang sudah ada atau karya pengrajin pembuat
selempang kita dapat melihat sendiri apakah karya eric ini karya pengrajin atau karya seni atau
bukan kedua-duanya. Membadingkan sebuah karya seni kita harus melihat dari teknik, bahan,
warna dan lain sebagainya. Karya eric ini bisa jadi bahan untuk memulai sebuah karya seni.

Anda mungkin juga menyukai