Anda di halaman 1dari 1

Kisah Setangkai Anggur untuk Pendidikan ketiga

Adapun riwayat Ibnu Majah dalam Sunan nya, meriwayatkan kisah setangkai anggur
tetapi bukan pada sahabat Abdullah bin Busr melainkan sahabat An Numan bin
Basyir,

:
- -



:


" " : "

" : . :

Dari Numan bin Basyir berkata: Nabi shallallahu alaihi wasallam dihadiahi anggur
dari Thaif. Beliau memanggil saya dan berkata: Ambil setangkai anggur ini dan
sampaikan kepada ibumu. Maka aku memakannya sebelum sampai kepada ibuku.
Setelah beberapa malam, beliau bertanya kepadaku: Apa kabarnya setangkai
anggur? Apakah telah kamu berikan kepada ibumu? Aku berkata: Tidak. Maka beliau
menamaiku dengan: Ghudar (pelanggar amanah).

Riwayat ini juga diriwayatkan oleh Al Mizzi dengan sanadnya dalam Tahdzib Al Kamal
dengan sedikit tambahan: Maka aku memakannya di jalan.

Kemudian Al Mizzi menjelaskan:

Menurut penulis kitab Al Athraf, hadits Ibnu Irq dari ayahnya dari An Numan bin
Basyir adalah riwayat yang rancu. Dia berkata: yang benar adalah riwayat Ibnu Irq
dari Abdullah bin Busr. Tetapi dia tidak memberikan dalil (atas pernyataannya ini).
Padahal sangat mungkin keduanya benar. Bahwa ini adalah dua kisah yang berbeda.
Wallahu alam

Anda mungkin juga menyukai